You are on page 1of 5

PERBANDINGAN ADMINISTRASI NEGARA

NEGARA INDONESIA DAN TIMOR-LESTE


Oleh : Desy Tolla ( 17 023 63 201 070 )
Mata Kuliah : Perbandingan Administrasi Negara
Dosen Pengampuh : Kasmad Kamal, S.IP.,M.Si

Pendahuluan

Setiap negara di dunia menganut sistem pemerintahan tertentu dalam mengatur


suatu wilayah yang masuk dalam yurisdiksi negara masing-masing. Namun, bisa
dikatakan terdapat empat jenis sistem yang dipakai dalam mengatur sebuah
negara, yaitu: Demokrasi yang pemimpinnya dipilih berdasarkan pilihan
rakyatnya; Monarki yang dipimpin oleh seorang raja; Otokrasi yang
pemerintahannya dipegang oleh satu orang saja, dan Oligarki atau kekuasaan
politik suatu negara dipegang oleh kelompok tertentu.
Sistem yang paling banyak dianut di dunia adalah sistem pemerintahan
demokratis yang terbagi lagi menjadi sistem presidensial, sistem parlementer
dan semi presidensial. Sistem presidensial merupakan sebuah sistem yang
kekuasaan tertingginya dipegang oleh presiden, baik sebagai kepala
pemerintahan maupun kepala negara. Sistem Parlementer merupakan sebuah
sistem yang membagi kekuasaan menjadi dua, presiden sebagai kepala negara
dan kepala pemerintahan dipegang oleh Perdana Menteri. Sistem semi
parlementer merupakan sebuah sistem pemerintahan yang merupakan
gabungan antara sistem presidensial dan parlementer.
Indonesia dan Timor-Leste menganut sistem pemerintahan demokratis namun
terdapat perbedaan dalam pemegang kekuasaan tertinggi. Dalam tugas ini
penulis akan membahas secara umum tentang sistem administrasi yang dianut
dua negara, mulai dari bentuk negara, bentuk pemerintahan, sistem
pemerintahan, sistem politik, infrastruktur politik dan suprastruktur politik.
Pembahasan

1. Negara Indonesia
Indonesia merupakan sebuah negara yang
terletak di Asia Tenggara secara resmi
dinamakan Negara Kesatuan Republik Indonesia
(NKRI). Indonesia yang merdeka pada tanggal
17 Agustus 1945 diproklamasikan oleh
Soekarno-Hatta merupakan negara kepulauan
dengan total pulau sebanyak 17 ribu lebih pulau
besar dan kecil.
Pulau - pulau besar di Indonesia antara lain Pulau Jawa, Pulau Sumatra,
Pulau Kalimantan, Pulau Sulawesi, dan Pulau Papua. Total luas area yang di
bawah yurisdiksi Negara Indonesia adalah 1.904.569 km 2. Total penduduk
Indonesia adalah 267 juta jiwa dan merupakan negara terpadat keempat di
dunia. Indonesia merupakan negara dengan keanekaragaman budaya
terbesar di dunia. Terdapat 700 lebih Bahasa daerah yang digunakan dan
Bahasa Indonesia merupakan Bahasa resmi negara. Menurut Wikipedia,
Indonesia merupakan negara penganut agama Islam terbesar di dunia
dengan total persentase 87,2% dari total penduduk Indonesia. Agama lain
yang juga terdapat di Indonesia adalah Kristen, Hindu, Budha, Konfusius dan
kepercayaan lokal lainnya.

2. Negara Timor Leste


Timor-Leste merupakan sebuah negara kecil di
Asia Tenggara dengan nama resmi Negara
Republik Demokratik Timor-Leste (RDTL). Luas
wilayah Timor-Leste adalah sekitar 14,870 km 2 dan
berbatasan langsung dengan Indonesia di bagian
barat, timur dan utara. Bagian selatan berbatasan
dengan Australia yang dipisahkan oleh Laut Timor.
Kepala Negara Republik Timor Leste adalah
seorang presiden, yang dipilih secara langsung
dengan masa bakti selama 5 tahun.
Meskipun fungsinya hanya seremonial saja, ia juga memiliki hak veto undang-
undang. Perdana Menteri dipilih dari pemilihan multi partai dan
diangkat/ditunjuk dari partai mayoritas sebuah koalisi mayoritas. Sebagai
kepala pemerintahan, Perdana Menteri mengepalai Dewan Menteri atau
Kabinet dalam Kabinet Pemerintahan.
Parlemen Timor Leste hanya terdiri dari satu kamar saja dan disebut
Parlamento Nacional. Anggotanya dipilih untuk masa jabatan selama lima
tahun. Jumlah kursi di parlemen antara 52 dan 65 tetapi saat ini berjumlah 65.
Undang-Undang Dasar Timor Leste didasarkan konstitusi Portugal. Angkatan
Bersenjata Timor Leste adalah FALINTIL-FDTL (F-FDTL), sedangkan
angkatan kepolisiannya adalah PNTL (Polícia Nacional Timor-Leste).
Timor Leste amat tergantung secara politik kepada mantan penjajah Portugal,
Timor Leste mengadopsi mata uang Dolar Amerika Serikat sebagai mata
uang yang mengakibatkan daya beli rakyat jauh menurun dibandingkan ketika
masih menjadi provinsi Indonesia. Pada November 2007, terdapat sebelas
kecamatan dimana kebutuhan makanan harus dipasok oleh bantuan
internasional. Tidak ada hukum perlindungan hak cipta di Timor Leste.
Pada tahun 2005 penduduk Timor Leste diperkirakan berjumlah 1.040.880
jiwa. Penduduk Timor Leste merupakan campuran antara suku bangsa
Melayu dan Afrika, sebagian kecil keturunan Portugis. Mayoritas penduduk
Timor Leste beragama Katolik (93%), diikuti Protestan (3%), Islam (1%), dan
sisanya Buddha, Hindu (1%, masing-masing 0,5%), dan aliran kepercayaan
(2%). Karena mayoritas penduduk beragama Katolik, maka kini terdapat tiga
keuskupan (diosis) yaitu: Diosis Dili, Diosis Baucau dan Diosis Maliana yang
baru didirikan pada tanggal 30 Januari 2010 oleh Paus Benediktus XVI.

3. Perbandingan Administrasi Negara Antara Negara Indonesia Dan Negara


Timor Leste
Membandingkan dua administrasi Negara Antara Negara Timor Leste dan
juga Indonesia bukanlah sesuatu yang mudah karena keduanya memiliki
sejarah atau historis yang berbeda, oleh karena itu saya membandingkan
kedua Negara ini dengan melakukan pendekatan dari bentuk negara, bentuk
pemerintahan, sistem pemerintahan, sistem politik, infrastruktur politik dan
suprastruktur politik.
Uraian Indonesia Timor Leste

Bentuk Negara Negara Kesatuan Negara Kesatuan

Bentuk Pemerintahan Republik Republik

Semi-Presidensial, Presiden
sebagai Kepala Negara dan
Sistem Pemerintahan Presidensial
Perdana Menteri sebagai
Kepala Pemerintahan.

Infrastruktur Politik - Partai (PDIP, PKB, - Partai (Forum


NASDEM, HANURA, Pembangunan
PERINDO, PPP, Demokratis atau DDF,
GOLKAR, GERINDRA Partai Demokrat atau
dll) PD, Frenti-Mudanca,
- Organisasi Kmanek Haburas
Masyarakat (Nu, Unidade Nasional Timor
Muhammadiyah, Oan atau KHUNTO,
Pemuda Pancasila, Kongres Nasional untuk
MUI, Laskar Merah Rekonstruksi Timor atau
Putih dll) CNRT, Partai
- Media ( Tempo, TVRI, Pembebasan Rakyat
Metro TV, TV One, atau, Front
CNN, Kompass Tv dll) Revolusioner Timor-
Leste Merdeka atau
FRETILIN
- Organisasi Masyarakat
(Beta Timur
(Pelayanan), Laskar
Timor, Centro Da
Comunidade islamica
De Timor dll)
- Media (TATOLI, LUSA,
Suara Timor Lorosae,
Timor Post, Jornal
Independente, Diario
Nacional, The Dili
Weekly dll)

- MPR
- Presiden Republik
- Presiden
- Parlemen Nasional
- DPR
(Legislatif)
- DPD
Suprastruktur Politik - Pemerintah (Eksekutif)
- Mahkamah Agung
- Mahkamah Agung atau
- Mahkamah Konstitusi
Lembaga Peradilan
- Badan Pemeriksa
( Yudikatif)
keuangan

You might also like