You are on page 1of 23

Komunikasi jaringan dasar

Komunikasi Jaringan Dasar

Nama : Sausan Syafiqah


Kelas : X RPL 2

1. Berikut ini 12 perangkat keras jaringan komputer dan fungsinya.


a. Modem
(Pixabay)
Modem (Modulator Demodulator) merupakan perangkat yang menghubungkan
kita ke internet. Perangkat ini berfungsi mengubah sinyal Analog menjadi sinyal
Digital.  Modem mengganti sinyal digital dari komputer menjadi sinyal analog
ketika melewati medium seperti saluran telepon, kemudian modem merubah
kembali sinya tersebut menjadi sinya digital saat menuju komputer tujuan. Hal ini
dilakukan agar bisa dipahami oleh komputer.

b. Kabel Jaringan
(Pixabay)
Kabel jaringan merupakan peralatan yang berfungsi sebagai media penghubung
antara komputer dengan komputer atau komputer dengan perangkat jaringan
lainnya. Berikut adalah jenis-jenis kabel yang digunakan dalam jaringan
komputer.

 Twisted Pair (UTP dan STP)


 Coaxial
 Fiber Optic
c. Network Interface Card (NIC)
(Pixabay)
Perangkat keras jaringan komputer yang satu ini dikenal dengan istilah Ethernet
Card atau lebih populer dengan istilah LAN Card. Adalah kartu jaringan yang
berfungsi sebagai penghubung antar komputer dengan sebuah jaringan. Umumnya
NIC ini sudah terintegrasi dengan motherboard komputer dan laptop, namun ada
juga berupa kartu yang ditancapkan ke motherboard. Bahkan seiring dengan maju
perkembangan, ada juga yang berupa USB.
d. Konektor
(Pixabay)
Konektor adalah alat yang menghubungkan kabel dengan network adapter. Coba
bayangkan apabila tidak ada konektor, dengan cara bagaimana kabel-kabel
jaringan dapat terhubung dengan network adapter atau NIC. Jeni konektor
tentunya disesuaikan dengan jenis kabel yang digunakan.
Komunikasi jaringan dasar

 Konektor RJ-45 digunakan untuk Kabel UTP


 Konektor BNC/T digunakan untuk Kabel Coaxial
 Konektor ST digunakan untuk Kabel Fiber Optic
e. Hub
(Pixabay)
Hub adalah sebuah perangkat yang digunakan untuk menyatukan kabel-kabel
network dari tiap workstation, server atau perangkat lain. Biasanya perangkat
keras jaringan ini digunakan untuk membangun topologi bintang, kabel twisted
pair datang dari sebuah workstation masuk kedalam hub.
f. Switch
(Pixabay)
Sebenarnya fungsi dari switch adalah sama dengan hub. Namun sebenarnya cara
kerja switch sedikit lebih rumit bila dibandingkan dengan hub. Switch tidak
hanya sekedar mengurusi sinyal listrik tapi juga harus memproses informasi pada
lapisan atau layer data link, informasi yang dicek oleh switch adalah alamat MAC
address dari setiap perangkat dan komputer yang tersambung dengan dirinya.
g. Repeater
Repeater berfungsi untuk memperkuat sinyal dengan cara menerima sinyal dari
suatu segmen jaringan lalu memancarkan kembali dengan kekuatan yang sama
dengan sinyal asli pada segmen kabel yang lain.

h. Bridge
Fungsi dari bridge itu sama dengan fungsi repeater tapi bridge lebih fleksibel dan
lebih cerdas dari pada repeater. Bridge dapat menghubungkan jaringan yang
menggunakan metode transmisi yang berbeda. Misalnya bridge dapat
menghubungkan Ethernet baseband dengan Ethernet broadband.

i. Router
(Pixabay)
Fungsi utama router adalah sebagai perangkat dalam jarinan komputer yang
digunakan sebagai penghubung antara jaringan atau network. Router yang
menentukan jalur mana yang terbaik untuk dilewati paket data sehingga data dapat
sampai ke tujuannya. Penjelasan lengkap tentang Router
j. Komputer Server
Komputer server merupakan hardware jaringan yang paling penting dalam
internet. Server bertugas sebagai pusat semua jaringan komputer dan menyimpan
semua data penting. Ketika ada permintaan dari client, server akan mengirimkan
data tersebut melalui beberapa hardware dan software jaringan.
Pada umumnya, komputer server bertugas sebagai penyimpan data informasi.
Ketika ada permintaan dari client, server akan mengirimkan data yang tersimpan
Komunikasi jaringan dasar

di dalamnya. Semakin baik spesifikasi komputer server, maka semakin besar


kapasitas penyimpanannya dan semakin cepat prosesnya.

Server menjadi salah satu faktor yang mempengaruhi performa jaringan internet.
Oleh karena itu, spesifikasi komputer server harus khusus dan tidak bisa
menggunakan komputer biasa yang dipaksakan menjadi server.

Komputer server harus mampu bekerja secara nonstop selama 24 jam, sehingga
membutuhkan perngakat khusus. Mulai dari processor, hardisk, RAM,
motherboard, power supply dan perangkat server lainnya. Dengan begitu, server
dapat melayani request dari client dengan maksimal tanpa terjadi gangguan.
k. Komputer Client
Client adalah komputer yang digunakan oleh pengguna. Client adalah orang-orang
yang mengakses data yang tersimpan di server melalui jaringan internet. Jumlah
client biasanya terdiri dari beberapa komputer yang terhubung ke server melalui
internet.

Jika komputer client tidak terhubung ke server, client tidak akan bisa mengakses
data yang tersimpan di server. Tanpa internet, komputer client hanya akan
menjadi komputer biasa saja. Untuk terhubung ke jaringan internet, komputer
client harus terhubung ke jaringan kabel LAN atau jaringan WiFi.

l. Acces Point
Access point memiliki fungsi untuk mentransmisikan sinyal wireless yang
diterima dari router atau kabel jaringan, sehingga sinyal yang diterima oleh client
menjadi lebih baik. Access point cocok digunakan di area yang memiliki sinyal
yang kurang baik.
Penggunaannya lebih mudah dan settingnya tidak terlalu sulit dibandingkan
dengan router. Secara sederhana, access point mirip dengan hub tetapi
menggunakan jaringan WiFi. Pins juga bisa menambahkan password untuk setiap
user yang ingin terhubung ke jaringan demi keamanan.

Itulah 12 perangkat keras jaringan komputer dan fungsinya. Semoga bisa bermanfaat.
Komunikasi jaringan dasar

2. Jenis – Jenis Kabel Jaringan Komputer


Pengertian Kabel Jaringan

Kabel jaringan adalah perangkat keras yang berbentuk kabel dan dirancang khusus
untuk memenuhi dalam koneksi jaringan. Secara khusus hanya dipergunakan untuk
jaringan, kabel jaringan digunakan bisa untuk menghubungkan perangkat jaringan ke
perangkat lain atau 2 lebih komputer dengan berbagi daya.

Fungsi Kabel Jaringan

Seperti yang sudah saya sebutkan sebelumnya, fungsi utama dari kabel jaringan
adalah menghubungkan satu perangkat dengan perangkat lainnya. Dalam hal ini
biasanya sebagai penghubung server dan user/client. Dengan terhubung melalui kabel
jaringan maka akan terbentuk berbagai macam topologi jaringan. Tentu saja untuk
digunakan kabel jaringan ini harus didukung dan dilengkapi dengan hardware lainnya.

Kelebihan Kabel Jaringan

Ada beberapa penjabarang mengenai kelebihan kabel jaringan.

 Jangkauannya lebih luas daripada jaringan wireless sehingga dapat mencapai


daerah pelosok.
 Biaya yang dibutuhkan untuk membangun jaringan kabel terbilang lebih
murah daripada jaringan nirkabel/wireless.
 Dari segi transmisi data jaringan kabel lebih stabil daripada jaringan wireless.
 Transmisi tidak akan terganggu oleh cuaca seperti yang sering terjadi pada
jaringan wireless.

Kekurangan Kabel Jaringan

Penjabaran tentang kekurangan kabel jaringan, sebagai berikut.

 Untuk membuat sebuah jaringan dengan cakupan yang luas akan


membutuhkan kabel yang banyak.
 Lebih sulit untuk dirawat karena kabel bisa saja rusak ataupun digigit hewan
pengerat.
 Cenderung kurang rapi karena melibatkan banyak sekali kabel.

Kabel jaringan sendiri saat ini terdiri dari beberapa jenis. Paling tidak, ada 3
macam jenis kabel jaringan yang biasa digunakan saat ini dalam membentuk suatu
jaringan. Ketiga jenis kabel tersebut adalah :
Komunikasi jaringan dasar

1. Kabel Coaxial

Kabel coaxial merupakan salah satu jenis kabel jaringan komputer yang klasik, dan saat
ini sudah hampir tidak pernah digunakan lagi untuk penggunaan jaringan kabel pada
sebuah sistem jaringan komputer. Kabel coaxial merupakan jenis kabel yang terdiri dari
kawat tembaga, yang dilapisi olej isolator, konduktor, dan kemudian pada bagian luar dari
kabel coaxial ini dilindungi dengan menggunakan bahan PVC. Sekila, kabel coaxial ini
juga sama seperti kabel antenna televisi.

 Penggunaan kabel Coaxial


Dalam penggunaannya di dalam jaringan, kabel coaxial saat ini sudah tergantikan oleh
fungsi kabel Twisted Pair yang akan dibahas setelah ini. Biasanya, kabel coaxial ini
digunakan pada jenis jaringan yang memilki topologi jaringan bus dan juga topologi ring.

Penggunaan dari kabel coaxial yang sudah jarang digunakan ini tidak lain merupakan
konsekuensi dari beberapa kelemahan yang dimilki oleh kabel coaxial itu sendiri.

 Kelemahan kabel coaxial


Salah satu kelemahan utama dari jens kabel coaxial ini di dalam jaringan adalah karena
memiliki jangkauan dan juga kualitas pentransmisian data yang terbatas, sehingga sudah
jarang digunakan. Selain itu, kabel coaxial juga dinilai kurang fleksibel, terutama apabila
dibandingkan dengan kabel twisted pair.
Komunikasi jaringan dasar

2. Twisted Pair

Sesuai namanya, twisted pair, kabel jenis ini memiliki bentuk fisik berupa pasangan dari
kabel kabel yang dipasang secara berilit satu sama lain, membentuk spiral. Kabel jenis ini
merupakan jenis kabel yang saat ini paling banyak dan juga umum digunakan untuk
pembuatan sebuah jaringan local atau LAN.
Kabel twisted pair memiliki 3 jenis kabel utama, berikut ini beberapa jenis kabel twisted
pair, beserta ciri – cirinya

 UTP (unshielded twisted pair)


Kabel UTP dalam aplikasinya tidak mendukung sebuah perlindungan atau proteksi dari
kumpulan spiralnya. Karena tidak memilki perlindungan apapun pada bagian kabelnya,
maka kabel jenis UTP ini memiliki kelemahan utama, yaitu sangat rentan dan juga
sensitive terhadap voltase tinggi dan juga medan magnet. Kabel UTP banyak digunakan
pada kabel jaringan telepon, dan juga jaringan LAN kecil (baca : Urutan kabel straight
dan cross)
 FTP (foiled twisted pair)
FTP memiliki spesifikasi yang lebih baik dibandingkan dengan kabel UTP, karena lapisan
kabelnya dilindungi oleh semacam foil, sehingga hal ini membuat kabel jenis FTP
memiliiki ketahanan yang lebih baik terhadap noise dan gangguan magnetic dibandingkan
dengan kabel UTP

 STP (shielded twisted pair)


Hampir sama dengan kabel FTP, kabel STP juga memiliki perlindungan di dalam lapisan
kabelnya. Yang membedakan hanyalah bahan yang digunakan untuk melapisi susunan
kabel twisted pairnya. STP juga memiliki kemampuan yang baik dalam menangkal noise
dan gangguan magnetic

Meskipun secara praktis kabel FTP dan juga kabel STP memilki banyak sekali
keunggulan dibandingkan dengan UTP, namun demikian, kabel UTP masih menjadi
favorit dalam penggunaannya di sebuah jaringan komputer. Hal yang membuat kabel
UTP masih banyak digunakan adalah faktor ekonomis, dimana kabel jenis UTP memiliki
harga yang jauh lebih murah dibandingkan dengan kabel FTP dan jga STP. Hal ini
menyebabkan kabel UTP masih menjadi pilihan pertama dalam pembuatan jaringan.
Komunikasi jaringan dasar

3.Fiber Optik

Jenis kabel jaringan yang ketiga adalah kabel jaringan fiber optic. Kabel fiber optic ini
merupakan jenis kabel yang terdiri atas kumpulan serat – serat fiber, dengan ukuran
yang lebih kecil dan juga lebih fleksibel dibandingkan dengan kabel twisted pair.
 Penggunaan Kabel fiber optik
Pada awalnya, kabel fiber optik hanya digunakan untuk keperluan khusus, seperti
penggunaan pada jaringan backbone pada suatu perusahaan besar. Namun lama
kelamaan, jaringan dengan menggunakan fiber optic menjadi semakin populer dan
digunakan untuk keperluan jaringan secara umum, bahkan saat ini jaringan internet di
rumah anda pun sudah banyak yang mendukng konektivitas menggunakan fiber optic

 Keunggulan dan kelemahan Fiber Optik


Meskipun banyak digunakan secara luas, namun demikian kabel fiber optic di dalam
suatu jaringan memiliki beberapa keunggulan, sekaligus kelemahannya. Berikut ini
beberapa kelemahan dan juga keunggulan dari kabel fiber optic :

 Kelebihan Fiber Optik


 Kelemahan Fiber Optic
 Mampu mentransmisikan sinyal dengan kecepatan tinggi
 Simple dan juga fleksibel
 Dapat mentransmisikan sinyal cahaya
 Tahan terhadap gelombang radio
Komunikasi jaringan dasar

Kesimpulan dan perbedaan dari ketiga jenis kabel jaringan

Secara umum, dapat ditarik kesimpulan berupa perbedaan dari ketiga jenis kabel
jaringan yang sudah dibahas, beserta kunggulan dan juga kelemahannya :

 Kabel Coaxial
 Kabel Twisted Pair
 Kabel Fiber Optic
 Dapat digunakan untuk jaringan dengan topologi bus dan juga ring
 Memiliki kapasitas transmisi data yang terbatas
 Sudah jarang digunakan dan didukung oleh perangkat keras jaringan
Penggunaan jenis jenis kabel jaringan komputer tergantung pada implementasi atau
topologi jaringan seperti topologi bus, topologi star, atau apakah topologi ring serta
budget yang disediakan.

3. Pengertian Topologi Jaringan

Secara sederhana, pengertian topologi jaringan komputer adalah metode atau cara
yang digunakan agar dapat menghubungkan satu komputer dengan komputer lainnya.
Struktur atau jaringan yang digunakan untuk menghubungkan satu komputer dengan
komputer lainnya bisa dengan menggunakan kabel ataupun tanpa kabel (nirkabel).
Pada pelaksanaannya, ada beberapa macam topologi pada suatu jaringan komputer
yang digunakan sesuai dengan skala jaringan, tujuan, biaya, dan penggunanya.
Beberapa macam topologi tersebut adalah topologi ring, topologi bus, topologi star,
topologi mesh, dan topologi tree.

Masing-masing jenis topologi tersebut memiliki kelebihan dan kekurangan sehingga


dalam penggunaannya harus benar-benar memperhatikan peruntukkannya.

Pengertian Topologi Jaringan Menurut Para Ahli


Beberapa ilmu di bidang teknologi informasi (baca: Pengertian Teknologi
Informasi) pernah menjelaskan tentang pengertian topologi dalam jaringan komputer
tersebut, diantaranya adalah:
1. Zymon Machajewski
Menurut Zymon Machajewski pengertian topologi jaringan adalah seperangkat
komputer yang saling terhubung secara bersamaan satu dengan lainnya dengan tujuan
utama, yakni untuk saling berbagi sumberdaya. Internet adalah salah satu sumberdaya
yang saat ini banyak digunakan di dalam suatu jaringan komputer.

2. Jafar Noor Yudianto


Menurut Jafar Noor Yudianto pengertian topologi jaringan adalah suatu sistem yang
terdiri atas sebuah beberapa komputer yang didesain untuk bisa saling berbagi sumber
daya (printer, CPU), berkomunikasi (surel, pesan instan), dan bisa mengakses
informasi (peramban web).

3. Umi Proboyekti
Komunikasi jaringan dasar

Menurut Umi Proboyekti pengertian topologi jaringan adalah suatu sekumpulan


komputer yang terpisah-pisah akan tetapi saling berhubungan dalam melakukan
tugasnya. Contoh, dua buah komputer dapat dikatakan terhubung jika keduanya bisa
saling bertukar informasi. Bentuk koneksi tersebut bisa melalui: kawat tembaga, fiber
optik, gelombang mikro, satelit komunikasi.

4. Abdul Kadil
Menurut Abdul Kadil pengertian topologi jaringan adalah suatu hubungan dua buah
simpul (umumnya berupa komputer) atau lebih yang tujuan utamanya yaitu untuk
melakukan pertukaran data.

5. Izaas El Said
Menurut Izaas El Said definisi tempat jaringan komputer adalah sebuah sistem
dimana terdapat beberapa komputer yang saling terhubung, agar bisa saling berbagi
informasi dan juga sumber daya yang dimilikinya.

6. Budhi Irawan
Menurut Budhi Irawan pengertian topologi jaringan komputer adalah suatu sistem
yang terdiri atas komputer dan perangkat jaringan lainnya yang saling bekerja sama
untuk mencapai suatu tujuan yang sama.

7. Kristanto
Menurut Kristanto pengertian topologi jaringan komputer adalah sekelompok
komputer otonom yang saling terhubung satu sama lain, dengan memakai satu
protokol komunikasi sehingga semua komputer yang saling terhubung tersebut bisa
berbagi informasi, program, sumber daya dan juga bisa saling menggunakan
perangkat keras lainnya secara bersamaan, misalnya printer, harddisk, lain-lain.

Macam-Macam Topologi Jaringan Komputer Beserta Gambarnya

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, ada beberapa macam topologi jaringan
komputer yang sering digunakan. Berikut ini adalah penjelasan macam-macam
topologi jaringan komputer beserta gambarnya, serta penjelasan kelebihan dan
kekurangannya:

1. Topologi Ring
Topologi ring atau sering disebut dengan topologi cincin merupakan suatu topologi
jaringan yang dipakai untuk menghubungkan sebuah komputer dengan komputer
lainnya dalam sebuah rangkaian yang berbentuk melingkar seperti cincin. Jenis
topologi jaringan ini umumnya hanya menggunakan LAN card agar masing-masing
komputer terkoneksi.
Komunikasi jaringan dasar

Gambar Topologi Ring


Jenis topologi ini paling banyak digunakan di lingkungan perkantoran atau
perusahaan. Secara umum, topologi ring memiliki karakteristik khusus, yaitu
menggunakan kabel tipe UTP dan Patch Cable yang membentuk jaringan seperti
lingkaran dan terdiri dari beberapa node yang disusun secara seri.
Adapun cara kerja topologi jaringan ring adalah sebagai berikut:

 Masing-masing node pada sentral terdapat penguat sinyal di kedua sisinya.


Dengan begitu, maka setiap perangkat akan saling menguatkan sinyal.
 Proses penerimaan dan penerusan sinyal dibantu oleh sebuah token. Alat
bernama token ini juga berfungsi sebagai pengantar data ketika dibutuhkan
oleh sebuah node.
Kelebihan dan Kekurangan Topologi Ring
Kelebihan Topologi Ring:

 Biaya untuk instalasinya cenderung murah


 Performa koneksi cukup baik
 Proses instalasi dan konfigurasi cukup mudah
 Implementasinya mudah dilakukan
Kekurangan Topologi Ring:

 Jika terjadi masalah, troubleshooting jaringan ini terhitung rumit


 Pada jaringan ini tabrakan arus data sangat rentan terjadi
 Koneksi pada jaringan akan terputus jika salah satu koneksi bermasalah
Selengkapnya baca: Topologi Ring
2. Topologi Bus
Topologi bus adalah topologi jaringan yang lebih sederhana. Pada umumnya topologi
jaringan ini dilakukan pada installasi jaringan berbasis kabel coaxial.

Topologi ini memakai kabel coaxial pada sepanjang node client dan konektor. Jenis
konektor yang digunakan adalah BNC, Terminator, dan TBNC.
Komunikasi jaringan dasar

Gambar Topologi Bus


Jenis topologi ini biasanya digunakan untuk jaringan komputer perusahaan dengan
skala kecil. Karakteristik khusus topologi bus yaitu penggunaan kabel tunggal yang
terbentang di sepanjang jaringan dan berfungsi sebagai kabel utama (backbone).
Adapun cara kerja topologi bus adalah sebagai berikut:

 Setiap perangkat komputer terhubung dengan kabel utama (backbone) dimana


masing-masing komputer dapat saling berkirim dan menerima paket data.
 Proses pengiriman paket data antar komputer hanya dapat dilakukan ketika
kabel utama dalam keadaan bebas dimana komputer lain sedang tidak
melakukan pertukaran data.
 Pengiriman data dari suatu komputer ke komputer lainnya dilakukan dengan
menggunakan sinyal yang tersebar di kabel jaringan. Hanya komputer dengan
IP atau alamat MAC yang sama dengan yang dituju yang akan menerima
sinyal.
Kelebihan dan Kekurangan Topologi Bus
Kelebihan Topologi Bus:

 Kemudahan dalam penambahan client atau workstation baru


 Mudah digunakan dan sangat sederhana
 Biaya instalasi murah karena kabel yang digunakan sedikit
Kekurangan Topologi Bus:

 Sering terjadi tabrakan arus data


 Proses pengiriman dan penerimaan data kurang efisien
 Topologi bus yang lama sulit untuk dikembangkan
 Jika ada masalah pada kabel, misalnya terputus, maka komputer workstation
akan terganggu.
Selengkapnya baca: Pengertian Topologi Bus
3. Topologi Star
Topologi star atau disebut juga dengan topologi bintang adalah topologi jaringan
berbentuk bintang dimana pada umumnya memakai hub atau switch untuk koneksi
antar client. Topologi jaringan komputer ini paling sering digunakan saat ini karena
memiliki banyak kelebihan.
Komunikasi jaringan dasar

Gambar Topologi Star


Jenis topologi ini juga cukup banyak digunakan di perkantoran atau perusahaan
dengan skala kecil dan menengah. Karaktersitik khusus dari topologi star adalah
adanya satu jaringan yang berfungsi sebagai pusat segala aktivitas, dimana setiap
komputer host memiliki kabel tersendiri yang terkoneksi langsung dengan perangkat
pusat hub dengan sistem point-to-point.

Adapun cara kerja topologi star adalah sebagai berikut:

 Beberapa jaringan komputer terhubung dengan pusat (hub atau switch) dimana
jaringan pusat tersebut berfungsi sebagai server sentral.
 Perangkat pusat hub atau switch akan menyimpan daftar Content Addressable
Memory (CAM) pada memorinya. CAM akan menyimpan semua alamat
perangkat komputer yang terhubung dengan switch.
Kelebihan dan Kekurangan Topologi Star
Kelebihan Topologi Star:

 Jaringan topologi ini tetap berjalan baik walaupun salah satu komputer client
bermasalah
 Tingkat keamanan data pada topologi ini cukup baik
 User lebih mudah mendeteksi masalah pada jaringan
 Lebih fleksibel
Kekurangan Topologi Star:

 Topologi ini terhitung mahal karena menggunakan cukup banyak kabel


 Seluruh komputer dalam jaringan ini akan bermasalah jika hub atau switch
mengalami masalah
 Topologi star sangat tergantung pada terminal pusat.
Baca juga: Pengertian Topologi Star
4. Topologi Mesh
Topologi jaringan mesh (jala) adalah suatu topologi jaringan dimana setiap perangkat
komputer saling terhubung secara langsung (dedicated link). Topologi mesh biasanya
digunakan untuk rute yang banyak dengan menggunakan kabel tunggal sehingga
proses pengiriman data menjadi lebih cepat tanpa melalui hub atau switch.
Komunikasi jaringan dasar

Gambar Topologi Mesh


Jenis topologi jaringan komputer ini biasanya digunakan pada jaringan yang memiliki
perangkat komputer sedikit. Pada topologi ini, koneksi antar komputer terhubung
secara langsung sehingga meningkatkan kecepatan proses transfer data karena tidak
ada perantara.

Adapun cara kerja topologi mesh adalah sebagai berikut:

 Setiap node dalam jaringan komputer terhubung secara langsung ke node yang
dituju dengan menggunakan kabel.
 Proses transfer data antar perangkat komputer berlangsung lebih cepat karena
terhubung langsung dengan menggunakan kabel.
Kelebihan dan Kekurangan Topologi Mesh
Kelebihan Topologi Mesh:

 Bandwidth limit nya cukup besar


 Security data pada topologi ini sangat baik
 Tidak terjadi tabrakan arus data karena jalur pengiriman data sangat banyak
Kekurangan Topologi Mesh:

 Kabel yang dibutuhkan jumlahnya banyak


 Biaya installasi topologi mesh sangat mahal karena menggunakan banyak
kabel
 Installasinya sangat rumit

5. Topologi Tree
Topologi tree atau topologi pohon adalah hasil penggabungan dari topologi bus dan
topologi star. Topologi jaringan berbentuk tree pada umumnya dipakai untuk
interkoneksi antara hirarki dengan pusat yang berbeda-beda.
Komunikasi jaringan dasar

G
ambar Topologi Tree
Jenis topologi jaringan ini memiliki karakteristik khusus, yaitu adanya kabel utama
sebagai penghubung beberapa hub pada jaringan star, memiliki hierarki, dan memiliki
hub sebagai server pusat yang mengatur arus data.

Kelebihan dan Kekurangan Topologi Tree


Kelebihan Topologi Tree:

 Dapat dan mudah dikembangkan menjadi topologi jaringan yang lebih luas
 Susunan topologi ini terpusat secara hirarki sehingga pengaturan data menjadi
lebih mudah
Kekurangan Topologi Tree:

 Topologi tree memiliki kinerja jaringan yang lambat


 Penggunaan kabel yang sangat banyak sehingga biaya installasinya mahal
 Kabel backbone merupakan sentral dari topologi ini
 Bila komputer bagian atas bermasalah, maka komputer bagian bawah juga
akan bermasalah
Baca juga: Topologi Tree
6. Topologi Peer to Peer
Topologi peer to peer adalah bentuk jaringan komputer yang sangat sederhana karena
hanya menghubungkan 2 komputer dengan menggunakan sebuah kabel. Pada
umumnya topologi peer to peer memakai satu kabel saja untuk menghubungkan
kedua komputer agar bisa saling berbagai data.

Gambar Topologi Peer to Peer


Komunikasi jaringan dasar

Jenis topologi yang satu ini adalah yang paling sederhana karena hanya
menghubungkan dua buah perangkat komputer tanpa adanya server khusus. Dalam
hal ini, masing-masing komputer dalam jaringan ini dapat berfungsi sebagai server
ataupun client secara bergantian.

Kelebihan dan Kekurangan Topologi Peer to Peer


Kelebihan Topologi Peer to Peer:

 Biaya installasi sangat murah


 Proses installasi mudah
 Setiap komputer dapat berperan sebagai server atau client
Kekurangan Topologi Peer to Peer:

 Topologi ini sangat sulit dikembangkan


 Security dalam topologi ini sering bermasalah
 Proses troubleshooting termasuk rumit
Baca juga: Pengertian Topologi Peer to Peer

7. Topologi Linier
Topologi linier atau sering disebut dengan topologi bus berurut atau topologi runtut.
Topologi ini umumnya hanya memakai satu kabel utama sebagai konektor masing-
masing titik sambungan pada setiap komputer.

Gambar Topologi Linier


Karakteristik khusus pada jenis topologi ini adalah penggunaan konektor BNC dan
kabel RJ 58 dimana skema jaringannya mirip seperti topologi bus.

Kelebihan dan Kekurangan Topologi Linier


Kelebihan Topologi Linier:

 Mudah dikembangkan
 Penggunaan kabel sedikit
 Tata letak topologi linier sederhana dan mudah
 Topologi ini tidak membutuhkan kendali sentral
Kekurangan Topologi Liner:

 Kepadatan trafik data cukup tinggi


 Security data tidak terjamin
Baca juga: Pengertian Topologi Linier

8. Topologi Hybrid
Komunikasi jaringan dasar

Topologi Hybrid adalah gabungan dari beberapa topologi yang berbeda dan
membentuk jaringan baru. Dengan kata lain, jika ada dua atau lebih topologi yang
berbeda terhubung dalam satu jaringan maka topologi jaringan tersebut akan
membentuk topologi hybrid.

Gambar Topologi Hybrid


Umumnya, jenis topologi ini digunakan ketika suatu perusahaan diambil alih oleh
perusahaan lainnya sehingga jaringan komputer di dalam perusahan tersebut
mengalami perubahan dengan membentuk jaringan baru.

Kelebihan dan Kekurangan Topologi Hybrid


Kelebihan Topologi Hybrid:

 Topologi ini sifatnya fleksibel


 Penambahan koneksi lain pada topologi ini menjadi sangat mudah
Kekurangan Topologi Hybrid:

 Proses installasi dan pengaturannya cukup rumit


 Manajemen pada topologi hybrid sangat sulit dilakukan
 Biaya untuk membuat topologi ini cukup mahal
Baca juga: Pengertian Topologi Hybrid

Dari penjelasan mengenai pengertian topologi jaringan komputer di atas, dapat


disimpulkan bahwa masing-masing topologi memiliki kelebihan dan kekurangan.
Selain kelebihan dan kekurangan tersebut, tingkat kebutuhan dan besar anggaran juga
merupakan hal yang harus dipertimbangkan. Semoga bermanfaat.
Komunikasi jaringan dasar

~ MACAM-MACAM TOPOLOGI.~

1. Gambar Topologi Jaringan Ring

Biasa disebut dengan topologi cincin memiliki arti topologi yang rangkaiannya
membentuk seperti cincin atau lingkaran dan masing-masing titik saling terhubung
satu sama lain, mulai dari komputer 1 hingga seterusnya.
Cara kerja topologi ring adalah dengan estafet. Contoh: jika komputer 1 ingin
mengirimkan sebuah data ke komputer 6 maka data tersebut harus melalui komputer
2, 3, 4, dan 5 terlebih dahulu. Kemudian, baru komputer 6 akan menerimanya.

2. Gambar Topologi Jaringan Bus

Perangkat yang saling terhubung pada jaringan topologi akan terkoneksi melalui kabel
utama yang biasa disebut backbone.
Komunikasi jaringan dasar

Topologi jenis ini dianggap paling sederhana dibanding jenis yang lain karena hanya
menggunakan satu kabel coaxial saja untuk transfer data.
Konektor yang digunakan untuk menghubungkan adalah konektor BNC.

3. Gambar Topologi Jaringan Star

Topologi jaringan star memerlukan komponen penting seperti Hub/swtich untuk


menghubungkan komputer pusat dengan yang lain.
Komponen hub/switch ini biasanya terletak pada posisi tengah supaya mudah
dihubungkan ke komputer lainnya.
Cara kerja topologi star adalah data yang dikirim dari komputer server akan mengalir
terlebih dahulu ke hub/switch kemudian dialirkan ke komputer yang dituju.
Komunikasi jaringan dasar

4. Gambar Topologi Jarin

gan Mesh

Mesh atau biasa disebut jala. Merupakan jenis topologi yang bisa menghubungkan
komputer secara acak tanpa aturan tertentu.
Karena pada topologi ini, komputer saling terhubung antara komputer server dan
komputer 

5. Gambar Topologi Jaringan Tree


Komunikasi jaringan dasar

Topologi jaringan ini merupakan jaringan yang bertingkat dan saling terkonkeksi
menggunakan hub/switch lalu masing-masing hub/switch terhubung ke komputer
server.
Pada topologi jenis tree ini, sebenarnya adalah gabungan dari topologi bus dan
topologi star yang mana pusat datanya ada di topologi bus.

6. Gambar Topologi Jaringan Linier

Topologi linier hampir mirip dengan topologi bus, oleh karena itu biasa disebut
topologi bus beruntut. 
Kabel utama terhubung  pada setiap komputer dengan penyambung T, kemudian pada
bagian sudutnya dipasangkan terminator.

7. Gambar Topologi Jaringan Hybird


Komunikasi jaringan dasar

z
Topologi hybird adalah topologi luas yang terdiri dari gabungan dua topologi atau
bahkan lebih. topologi hybird memiliki ciri dan sifat dari jenis topologi yang ada di
dalamnya.
Umumnya, topologi hybird bertujuan untuk memaksimalkan kelebihan dari tiap-tiap
jenis topologi dasar.
Ketika topologi jenis dasar saling terhubung dengan yang berbeda jenis maka tidak
ada karakter yang ditampilkan oleh keduanya.

8. Gambar Topologi Jaringan Peer To Peer

Topologi yang paling sederhana dan paling mendasar dari semua jenis adalah peer to
peer. Pada jenis topologi ini hanya terdapat 2 komputer yang saling terhubung dengan
satu kabel saja.
Penggunaan topologi peer to peer ialah komputer saling terhubung satu sama lain
tanpa bantuan server sehingga komputer tersebut dapat menjadi server sendiri.

    TOPOLOGI BUS : yaitu topologi yang menggunakan kabel coaxial yang dibentang,
kemudian beberapa computer di hubungkan pada kabel tersebut. Dengan
menggunakan T-Connektor maka computer bisa dengan mudah dihungkan 1 sama
lain.
  TOPOLOGI RING : yaitu topologi yang setiap computer terhubung ke computer
lainnya dan dalam berkomunikasi hanya satu arah.
Komunikasi jaringan dasar

   TOPOLOGI STAR : yaitu sebuah alat yang disebut concentrator bisa berupa
hub/switch menjadi pusat dimana semua komputerdalam jaringan dihubungkan ke
concentrat , jika satu computer ingin mengirimkan data ke computer yang lain maka
data tersebut dikirim ke HUB terlebih dahulu.
     TOPOLOGI MESH : yaitu suatu hubungan antar perangkat dimana setiap
perangkat terhubung secara langsung ke perangkat lainnya yang ada di dalam
jaringan.
    TOPOLOGI TREE : yaitu topologi kombinasi antara topologi star dan topologi bus.
Media transmisi merupakan satu kabel yang bercabang namun loop tidak tertutup

~ PERBEDAAN ANTAR TOPOLOGI ~

   TOPOLOGI BUS : Kerusakan satu computer client tidak akan memengaruhi


komunikasi antar client lain nya.
  TOPOLOGI RING : jika kabel  pada computer  1 putus akan memutuskan koputer
lain
      TOPOLOGI STAR : Kegagalan pada satu komponen tidak memengaruhi
komunikasi terminal lain.
 TOPOLOGI MESH : jika ada kegagalan dalam komunikasi akan sulit terdeteksi
     TOPOLOGI TREE : Perlu suatu mekanisme untuk mengatur transmisi dari
terminal-terminal dalam jaringan

~ KEUNTUNGAN DAN KELEMAHAN ANTAR TOPOLOGI ~

a. TOPOOGI BUS
   KEUNTUNGAN :
  Biaya instalasi sangat murah.
    Sesuai untuk rangkaian yang kecil
          KELEMAHAN :
   Kecepatan rata-rata transfer informasi untuk setiap perangkat sangat lambat
karena harus bergantian menggunakan saluran
  Sulit untuk expand (menambah) jaringan

b. TOPOLOGI RING

          KEUNTUNGAN :
•                  hemat kabel
•                  dapat melayani lalu lintas data yang padat
          KELEMAHAN :
•                  peka kesalahan
•                  pengembangan jaringan lebih kaku
~ TOPOLOGI STAR
               KEUNTUNGAN :
Komunikasi jaringan dasar

•                  Cukup mudah untuk mengubah dan menambah komputer ke dalam


jaringan yang menggunakan topologi star tanpa mengganggu aktvitas jaringan yang
sedang berlangsung. Kita hanya tinggal menambah kabel baru dari komputer kita ke
lokasi pusat (central location) dan pasangkan kabel tersebut ke hub. Bila kapasitas
dari hub pusat sudah melebihi, maka kita tinggal mengganti hub tersebut dengan hub
yang memiliki jumlah port yang lebih banyak.
•                  Pusat dari jaringan star merupakan tempat yang baik untuk menentukan
diagnosa kesalahan yang terjadi dalam jaringan. Intelligent hub merupakan hub yang
dilengkapi dengan microprocessors yang selain memiliki fitur sebagai tambahan
untuk mengulang sinyal jaringan juga melakukan monitor yang terpusat dan
manajemen terhadap jaringan.
          KELEMAHAN :
•                  Memiliki satu titik kesalahan, terletak pada hub. Jika hub pusat
mengalami kegagalan, maka seluruh jaringan akan gagal untuk beroperasi.
•                  Memerlukan alat pada central point untuk mem-broadcast ulang atau
pergantian traffic jaringan (switch network traffic).

~ TOPOLOGI MESH

          KEUNTUNGAN :
                 Memiliki sifat Robust, yaitu Apabila terjadi gangguan pada koneksi
komputer A dengan komputer B karena rusaknya kabel koneksi (links) antara
A dan B, maka gangguan tersebut tidak akan mempengaruhi koneksi
komputer A dengan komputer lainnya.
                   Privacy dan security pada topologi mesh lebih terjamin, karena
komunikasi yang terjadi antara dua komputer tidak akan dapat diakses oleh
komputer lainnya.
          KELEMAHAN :
                  Karena setiap komputer harus terkoneksi secara langsung dengan
komputer lainnya maka instalasi dan konfigurasi menjadi lebih sulit.
                  Banyaknya kabel yang digunakan juga mengisyaratkan perlunya
space yang memungkinkan di dalam ruangan tempat komputer-komputer
tersebut berada.

~ TOPOLOGI  TREE

          KEUNTUNGAN :
•                  data perusahaan dapat terpusat menjadi satu area kerja
•                  Kontrol menejmen lebih mudah karena sentralisasi dibagi menjadi
beberapa tingkatan.
          KELEMAHAN :
      Dapat terjadi tabrakan file data
    Bila terjadi kabel putus pada komuter tingakt diatas, komputer tingkat
dibawahnya
    tidak dapat digunakan.

You might also like