You are on page 1of 5

KEMENTERIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN,

RISET, DAN TEKNOLOGI


DIREKTORAT JENDERAL
GURU DAN TENAGA
KEPENDIDIKAN
Jalan Jenderal Sudirman,Gedung D Lantai 15 Senayan, Jakarta Pusat 10270
Telepon : (021) 57974129, Laman: gurudikdas.kemdikbud.go.id

Nomor : 2123/B5/GT.01.00/2023 5 Juli 2023


Lampiran : Satu berkas
Hal : Beasiswa Microcredential bidang Bahasa Inggris
Ohio State University, Amerika Serikat

Yth. Kepala Dinas Pendidikan


Kab/Kota di Indonesia

Dengan hormat kami informasikan kepada Saudara, bahwa dalam rangka meningkatkan kompetensi
guru Sekolah Dasar (SD) dalam pembelajaran Bahasa Inggris, Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga
Kependidikan bekerjasama dengan Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) berkomitmen untuk
mempersiapkan guru profesional masa depan. Direktorat Guru Pendidikan Dasar memberikan
kesempatan kepada Guru SD di Indonesia, untuk dapat mengikuti program beasiswa non gelar atau
micro-credential bidang Bahasa Inggris, Innovative Pedagogy for Teaching English (IPTE) pada
Buckeye Language Education Resource (BuckLER) Center, Ohio State University, Amerika Serikat
yang akan diselenggarakan secara daring.
Adapun jadwal seleksi dan pelaksanaan program beasiswa ini adalah sebagai berikut:
1. Pendaftaran peserta berlangsung pada tanggal 5 Juli s.d. 13 Agustus 2023
2. Seleksi administrasi
3. Seleksi wawancara
4. Pelaksanaan program micro-credential Bahasa Inggris selama 4 (empat) minggu secara daring

Persyaratan peserta program beasiswa ini adalah berikut.


A. Persyaratan Umum
1. Warga Negara Indonesia;
2. Guru ASN atau Guru Tetap Yayasan;
3. Memiliki Nomor Unik Pendidik dan Tenaga Kependidikan (NUPTK);
4. Sudah mengajar/membimbing/bertugas paling sedikit 2 (dua) tahun berturut-turut di satuan
pendidikan SD (dibuktikan dengan surat tugas mengajar);
5. Sekurang-kurangnya memiliki kualifikasi akademik studi program strata satu (S1/DIV);
6. Tidak sedang menerima atau akan menerima beasiswa degree maupun non-degree dari
sumber lain selama menjadi penerima beasiswa;
7. Memiliki kemampuan penggunaan TIK;
8. Memiliki jaringan internet yang memadai;
9. Melampirkan surat rekomendasi dari atasan (format terlampir);
10. Melampirkan surat pernyataan pernah/sedang mengajar Bahasa Inggris;
11. Melampirkan surat keterangan sehat;
12. Mengisi profil diri pada formulir pendaftaran daring.
B. Persyaratan Khusus
1. Memenuhi ketentuan batas usia pendaftar 50 (lima puluh) tahun per 31 Desember 2023;
2. Memiliki Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) jenjang sebelumnya sekurang-kurangnya 3,00 pada
skala 4 atau yang setara dibuktikan dengan transkrip nilai asli atau dilegalisir dan diunggah
pada aplikasi pendaftaran;
3. Mengunggah dokumen sertifikat kemampuan bahasa Inggris yang masih berlaku dengan skor
minimal kemampuan bahasa Inggris TOEFL ITP 450/ Duolingo 80/ TOEFL ® IBT 45/IELTS
5.0. Dokumen sertifikat kemampuan Bahasa Inggris dikecualikan apabila kandidat adalah
lulusan Perguruan Tinggi luar negeri dibuktikan dengan ijazah dengan masa lulus tidak lebih
dari 2 tahun terhitung dari tanggal pendaftaran.
4. Mengunggah bukti telah diterima sebagai peserta diklat sesuai program studi dan Perguruan
Tinggi tujuan pada aplikasi pendaftaran dibuktikan dengan Letter of Acceptance (setelah lulus
seleksi);
5. Mengunggah SK Penetapan ASN atau SK pegawai tetap dari Ketua Yayasan;
6. Mengunggah surat izin mendaftar beasiswa dan mengikuti pendidikan dan pelatihan dari dinas
pendidikan kabupaten/kota:
7. Melampirkan esai/personal statement (format terlampir);
8. Menandatangani surat pernyataan kesanggupan melaksanakan studi (format terlampir).

Pendaftaran dapat dilakukan secara daring melalui tautan berikut:


https://gtk.kemdikbud.go.id/lpdpgtk/public/
Mohon kiranya Saudara dapat mendorong pihak sekolah dan para guru SD, di bawah binaan Saudara
yang memenuhi kriteria agar dapat mengikuti program tersebut. Untuk informasi lebih lanjut dapat
mengirim pesan pada surel narahubung Sdri. Fellma J. Panjaitan fellma.juniarti@dikbud.belajar.id.
Atas perhatian dan kerja sama Saudara, kami ucapkan terima kasih.

Direktur,

Dr. Drs. Rachmadi Widdiharto, M.A.


Tembusan: NIP. 1968052119951210021.
1. Direktur Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan;
2. Plt. Sekretaris Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan.
Lampiran Surat Direktur Guru Pendidikan Dasar
Nomor : 2123/B5/GT.01.00/2023
Tanggal : 5 Juli 2023

Lampiran 1
Format Surat Pernyataan

SURAT PERNYATAAN

Yang bertanda tangan di bawah ini, saya


pendaftar beasiswa:
Nama :
Tempat, Tanggal Lahir :
NIK :
Alamat :

Perguruan Tinggi Tujuan :


Negara Tujuan :
Jenjang Studi Lanjut : Non-gelar Micro Credential
Bidang Keilmuan :

Menyatakan dengan sesungguhnya bahwa saya:


1. setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia dan UUD 1945;
2. tidak pernah/sedang/akan mendukung atau melibatkan diri dalam gerakan, organisasi, atau
ideologi yang bertentangan dan/atau berpotensi mengganggu tegaknya ideologi Pancasila, Undang-
Undang Dasar 1945, dan Negara Kesatuan Republik Indonesia;
3. tidak pernah/sedang/akan terlibat dalam aktivitas/tindakan yang melanggar hukum dan norma sosial
masyarakat Indonesia;
4. tidak sedang menerima atau akan menerima beasiswa dari sumber lain selama menjadi penerima
beasiswa;
5. dokumen dan data pendaftaran adalah akurat dan benar serta sesuai file Aslinya;
6. bersedia melaksanakan rencana tindak lanjut (RTL) dan diseminasi setelah program berakhir;
7. bersedia menerima sanksi apabila di kemudian hari ditemukan adanya pemalsuan dokumen
dan/atau pelanggaran hukum atau kode etik lainnya dalam pendaftaran dan pelaksanaan studi.
8. pernah/sedang (coret yang tidak perlu) mengajar Bahasa Inggris pada tahun …… pada jenjang …….
kelas …..

Demikian surat pernyataan ini dibuat dengan sebenar-benarnya untuk dapat


digunakan sebagaimana mestinya.

…………….., ………… 2023


Yang membuat pernyataan,

Meterai
/e-meterai 10.000

(……………………….)
PEMERINTAH KOTA DENPASAR
DINAS PENDIDIKAN KEPEMUDAAN DAN OLAHRAGA
SD NEGERI TULANGAMPIANG
Alamat: Jalan Merthayasa Nomor 4 Telpn (0361) 423461 Fax. (0361) 418876 Denpasar
E-mail: sdntulangampiang@gmail.com
Website: https://sites.google.com/view/sdnegeritulangampiang

SURAT REKOMENDASI

Yang bertanda tangan di bawah


ini: Nama:
NIK :
Jabatan :
Unit Kerja :
Alamat Lembaga :
No Telp/Handphone :
E-mail :

Memberi rekomendasi
kepada: Nama :
NIK :
Lembaga :
Alamat :

Deskripsi Rekomendasi:

*Mohon ditulis secara manual

Demikian surat rekomendasi ini dibuat dengan sebenar-benarnya untuk dapat digunakan sebagaimana
mestinya.

…………, …………… 2023


Perekomendasi

(………………………………)
Lampiran 3
Format Essai “Praktik Pembelajaran Bahasa Inggris yang Telah Saya Lakukan”

Write two essays in English with the following topics (Tulislah dua esai dalam Bahasa Inggris
dengan topik sebagai berikut):
● Your experience in teaching English, write the essay in detail including the materials and how you
conduct the teaching (Pengalaman Anda dalam mengajar Bahasa Inggris, termasuk pemilihan materi
pembelajaran dan metode yang Anda lakukan dalam pengelolaan pembelajaran) The essay should
be in 150 to 250 words (Jumlah kata: 150-250 kata)
● Your contribution to community service (Pengalaman Anda berkontribusi pada pelayanan
masyarakat/community service secara umum) example: volunteering, tutoring, teacher organization,
etc (contoh: volunteering, tutoring, organisasi guru, dan lain-lain) The essay should be in 100 to 200
words (Jumlah kata: 100-200 kata)

You might also like