You are on page 1of 8

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Sekolah : MTs S NU Karanganyar


Mata Pelajaran : IPA
Kelas/Semester : VII / Ganjil
Materi Pokok : Suhu dan Alat pengukur suhu
Alokasi Waktu : 3 Jam Pelajaran (3 x 40 Menit)

A. Kompetensi Inti
 KI1 : Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya
 KI2 : Menghargai dan menghayati perilaku jujur, disiplin, santun,
percaya diri, peduli, dan bertanggung jawab dalam berinteraksi secara
efektif sesuai dengan perkembangan anak di lingkungan, keluarga,
sekolah, masyarakat dan lingkungan alam sekitar, bangsa, negara, dan
kawasan regional.
 KI3 : Memahami dan menerapkan pengetahuan faktual, konseptual,
prosedural, dan metakognitif pada tingkat teknis dan spesifik
sederhana berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan,
teknologi, seni, budaya dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan,
dan kenegaraan terkait fenomena dan kejadian tampak mata.
 KI4 : Menunjukkan keterampilan menalar, mengolah, dan menyaji
secara kreatif, produktif, kritis, mandiri, kolaboratif, dan komunikatif,
dalam ranah konkret dan ranah abstrak sesuai dengan yang dipelajari
di sekolah dan sumber lain yang sama dalam sudut pandang teori.
B. Kompetensi Dasar Dan Indikator Pencapaian Kompetensi

ompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi


3.4 Menganalisis konsep 1.4.1 Menjelaskan konsep suhu
suhu, pemuaian, kalor, 1.4.2 Menghitung suhu dalam satuan C, R,
perpindahan kalor, dan
F dan K
penerapannya dalam
kehidupan sehari-hari 1.4.3 Menyelidiki pengaruh suhu terhadap
termasuk mekanisme wujud benda
menjaga kestabilan suhu
1.4.4 Menganalisis pengaruh kalor
tubuh pada manusia dan
hewan terhadap suhu
4.4 Melakukan percobaan 4.4.1 Melakukan praktikum untuk
untuk menyelidiki mengukur suhu benda dengan
pengaruh kalor terhadap
termometer
suhu dan wujud benda
serta perpindahan kalor 4.4.2 Membuat laporan hasil praktikum
pengukuran suhu benda dengan
benar

C. Tujuan Pembelajaran
pertemuan 1
 Melalui diskusi peserta didik dapat menjelaskan konsep suhu dengan
benar
 Melalui diskusi peserta didik dapat menghitung suhu dalam satuan
C, R, F dan K
 Melalui praktikum peserta didik dapat menyelidiki pengaruh suhu
terhadap wujud benda
 Melalui praktikum peserta didik dapat menganalisis pengaruh kalor
terhadap suhu
 Melalui praktikum peserta didik dapat mengukur suhu benda dengan
thermometer dengan benar
 Melalui kegiatan literasi peserta didik dapat membuat laporan hasil
praktikum pengukuran suhu benda dengan benar.

D. Materi Pembelajaran
1. Materi Pembelajaran Reguler
Materi pertemuan 1
1. Faktual
 Saat kita demam suhu tubuh kita akan naik
 Suhu dapat diukur dengan termometer
2. Konseptual
 Suhu adalah derajat panas suatu benda
 Benda saat diberi kalor, suhunya akan naik
 kalor akan berpindah dari benda yang bersuhu lebih tinggi ke
suhu yang lebih rendah
3. Prinsip
 Pengukuran suhu memanfaatkan prinsip kesetimbangan termal
 thermometer mempunyai skala atas (titik tetap atas) dan skala
bawah (titik tetap bawah)
4. Prosedural
 Melakukan pengukuran suhu benda dengan termometer
2. Materi Pembelajaran Remedial
 Bagi siswa yang belum mencapai indikator pembelajaran, dapat
diberikan pembelajaran remedial. Pada kegiatan remidial guru
memberikan pemahaman kepada siswa yang belum mencapai
kompetensi dasar. Berikut ini alternatif cara untuk memberikan
remidi:
1. Meminta siswa untuk mempelajari kembali bagian yang belum
tuntas.
2. Memberikan lembar kerja untuk dikerjakan oleh siswa yang
belum tuntas.
Materi : menghitung suhu benda dengan thermometer
3. Materi Pembelajaran Pengayaan
 Pengayaan diberikan segera setelah siswa diketahui telah
mencapai ketuntasan dalam belajar berdasarkan hasil PH.
Pembelajaran pengayaan umumnya tidak diakhiri dengan
penilaian.
Materi : mekanisme tubuh dalam mempertahankan suhu tubuh

E. Metode Pembelajaran
1. Pendekatan : Scientific Learning
2. Model : Inquiry
3. Metode : Diskusi dan praktikum (praktikum)

F. Media Pembelajaran
 Media :
 Lembar kerja peserta didik
 Lembar penilaian
 slide powerpoint
 Alat/Bahan :
 Penggaris, spidol, papan tulis
 Laptop & LCD
 thermometer, gelas, es batu, air panas, air dingin, lilin, korek api,
sendok
G. Sumber Belajar
 Buku Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. 2013. Buku Guru
Ilmu Pengetahuan Alam SMP/MTs Kelas VII. Jakarta: Kementerian
Pendidikan dan Kebudayaan.
 Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. 2013. Ilmu Pengetahuan
Alam SMP/MTs Kelas VII. Jakarta: Kementerian Pendidikan dan
Kebudayaan.
 Buku lain yang menunjang
 Multimedia interaktif dan Internet
https://www.youtube.com/watch?v=rwBViKpAPvM
https://www.youtube.com/watch?v=xvxhbrHdbjM
https://www.youtube.com/watch?v=HayU5mK03U8

H. Langkah-langkah Pembelajaran
1 . Pertemuan Pertama 3 JP (3 x 40 Menit)
Kegiatan Pendahuluan (15 Menit)
Guru :
Orientasi
 Membuka dengan salam, memanjatkan syukur kepada Tuhan YME dan berdoa
 Memeriksa kehadiran peserta didik sebagai sikap disiplin
 Menyiapkan fisik dan psikis peserta didik.
Aperpepsi
 Mengaitkan materi sebelumnya
 Mengajukan pertanyaan yang ada kaitannya dengan pelajaran yang akan
dilakukan.
“Pernahkah kamu sakit demam?
“Mengapa saat demam tubuh kita menjadi panas?
“Bagaimana kita mengukur panas tubuh kita?
Motivasi
 Memberikan gambaran manfaat mempelajari konsep suhu dan alat ukur
thermometer
 Menyampaikan tujuan pembelajaran
 Mengajukan pertanyaan terkait pengalaman siswa
Pemberian Acuan
 Memberitahukan materi yang akan dibahas
 Menjelaskan KI, KD dan IPK pada pembelajaran
 Pembagian kelompok praktikum
1 . Pertemuan Pertama 3 JP (3 x 40 Menit)

Sintak Model Keterampilan abad


Kegiatan Pembelajaran
Pembelajaran 21 dan PPK
Orientasi Peserta didik diberi motivasi untuk
memusatkan perhatian dengan cara :
 Mengamati peristiwa dalam kehidupan
sehari-hari yang terkait dengan
perubahan wujud benda setelah menerima Disipilin dan teliti
atau melepas kalor, mengamati video yang
ditampilkan
 disediakan es batu di dalam gelas, peserta
didik mengamati perubahannya setelah 2
menit
Merumuskan  Guru memberikan kesempatan peserta Berpikir kritis
masalah didik untuk mengidentifikasi pertanyaan
atau merumuskan masalah
 Peserta didik menyusun pertanyaan-
pertanyaan terkait yang diamati

Membuat  Peserta didik membuat jawaban


hipotesis sementara dari pertanyaan yang telah
dibuat.
Mengumpulkan Peserta didik mengumpulkan informasi yang
Data relevan untuk menjawab pertanyan melalui
kegiatan:
 Melakukan praktikum untuk menyelidiki
pengaruh suhu terhadap wujud benda
- Disediakan lilin, peserta didik disuruh teliti
memanaskannya dan mengamati
perubahan wujudnya
 Melakukan praktikum mengukur suhu
benda menggunakan thermometer
- disediakan 2 buah gelas A dan B berisi
air panas (A) dan air es (B), peserta
didik disuruh mencelupkan jarinya ke
dalam masing-masing 2 gelas.
1 . Pertemuan Pertama 3 JP (3 x 40 Menit)
- peserta didik mengukur benda yang Kerja sama dan
berbeda dengan termometer. Percaya diri
benda 1 : air panas
benda 2 : air biasa (kran)
benda 3 : es yang sedang mencair Teliti,
mengukur suhu batang sendok
sebelum dan sesudah dipanaskan.
 membaca buku mengenai mengubah
satuan suhu dari C ke R atau F dan K
Menguji  peserta didik berdiskusi tentang hasil kerja sama dan
Hipotesis yang diperoleh dari praktikum berpikir kritis
 peserta didik menganalisis hasil
praktikum yang telah diperoleh
dengan mencari literasi dari membaca
buku
 peserta didik menjawab pertanyaan
yang telah disusun dengan mencari
jawaban dari membaca buku
 Peserta didik dalam kelompok
menyelesaikan soal-soal untuk mengubah
suhu dalam satuan C ke satuan R, F dan
K
 peserta didik membandingkan hasil dari
kelompok lain
 peserta didik membaca buku materi suhu
dan mencari dari sumber lain
Menarik COMMUNICATION (BERKOMUNIKASI) Berkomunikasi
kesimpulan Peserta didik berdiskusi untuk : (mengkomunikasikan
 Membuat kesimpulan tentang konsep hasil)
suhu dan penggunaan thermometer yang
benar.
Kreatif
 Membuat laporan hasil praktikum
mengenai pengaruh suhu terhadap
perubahan wujud benda Percaya Diri
 membuat laporan hasil praktikum
pengukuran suhu
 mengkomunikasikan laporan praktikum di
depan kelas
1 . Pertemuan Pertama 3 JP (3 x 40 Menit)
Catatan : Selama pembelajaran materi suhu dan kalor berlangsung, guru mengamati
sikap siswa dalam pembelajaran yang meliputi sikap: kerja sama, berpikir kritis,
disiplin, rasa percaya diri, kreatifitas dan
Kegiatan Penutup (15 Menit)
Peserta didik :
 Peserta didik membuat kesimpulan dengan bimbingan guru
 Guru melakukan evaluasi
 Memeriksa pekerjaan siswa yang selesai pada lembar kerja peserta didik
 Peserta didik yang selesai mengerjakan tugas dan diskusi dengan benar diberi
paraf
 Guru memberikan penghargaan kepada siswa dan kelompok

I. Penilaian, Pembelajaran Remedial dan Pengayaan


Jenis :
1. Jenis Penilaian
a. Penilaian Sikap
Teknik :
- Observasi
Bentuk : Lembar pengamatan
b. Penilaian Pengetahuan
Teknik :
- Tes
Bentuk : Pilihan Ganda
- Penugasan
c. Penilaian Keterampilan
Teknik :
- Penilaian unjuk kinerja
Bentuk : lembar pengamatan saat praktikum

2. Pembelajaran Remedial dan Pengayaan


a. Remedial
Bagi peserta didik yang belum memenuhi kriteria ketuntasan
minimal (KKM), maka guru memberikan penjelasan ulang materi
yang belum tuntas dan memberikan soal remedial
b. Pengayaan
Guru memberikan tugas kepada siswa yang telah mencapai KKM
(Kriteria Ketuntasan Minimal).
- Mencari informasi tentang mekanisme tubuh dalam
mempertahankan suhu tubuh

Karanganyar, September 2019

Mengetahui
Kepala MTs S NU Karanganyar Guru Mata Pelajaran

Khoeron, S.Pd Sukron, S.Pd

You might also like