You are on page 1of 3

No.

Dukumen :

No. Revisi :

Tanggal Terbit :

KERANGKA ACUAN KEGIATAN


KUNJUNGAN RUMAH PASIEN JIWA
PUSKESMAS SALOTUNGO

DISAHKAN OLEH :

KEPALA UPTD PUSKESMAS SALOTUNGO

HJ. NIRTATI,SKM
NIP. 196602111988032005

KERANGKA ACUAN KEGIATAN


KUNJUNGAN RUMAH PASIEN JIWA
UPTD PUSKESMAS SALOTUNGO TAHUN 2023

A. Pendahuluan
Kesehatan dan kesejahteraan jiwa merupakan hal penting
untuk diperhatikan dan diupayakn oleh berbagai pihak, terutama oleh
tenaga professional di bidang kesehatan. Teraihnya kesehatan jiwa
manusia sebagai makhluk biopsikososial, baik yang telah didiagnosis
menderita gangguan fisik maupun mental-psikologis, perlu
mendapatkan respon yang proporsional dan adekuat dari semua
tenaga kesehatan. Hal ini sejalan dengan konsep sehat WHO yang
melihat kesehatan dari tiga sisi yaitu : kesehatan fisik-biologis, mental
psikologis (jiwa), dan sosial yang harus dicapai secara terintegrasi
(WHO, 2015).
Dalam rangka meningkatkan dan mengembangkan kualitas
pelayanan bagi pasien jiwa di Puskesmas, maka pelayanan
kesehatan mental atau jiwayang menyeluruh menjadi salah satu
syarat yang harus terpenuhi untuk menjamin tercapainya kebutuhan
pasien jiwa. Salah satu kegiatan yang dapat meningkatkan peran
tenaga kesehatan dan keluarga pasien dalam membantu
penongkatan kualitas hidup pasien adalah kunjungan rumah.
Kunjungan rumah dapat memberi bantuan bagi pasein dan keluarga
untuk mendapatkan informasi yang dibutuhkan bagi peningkatan
kualitas hidup pasien.
B. Latar Belakang
Kunjungan rumah pasien jiwa adalah mengunjungi tempat
tinggal pasien jiwa dan bertemu dengan keluargauntuk mendapatkan
berbagai informasi penting yang diperlukan dalam rangka membantu
pasien dalam proses penyembuhan , serta melakukan
penyuluhan/pemberian edukasi kesehatan fisik.mental sosial terkait
dengan kebutuhan pasien selama menjalani perawatan kesehatan.
Kunjungan rumah merupakan alternative yang baik untuk dilakukan
sebagai salah satu upaya membantu proses perubahan respon
maladaptive pasien menjadi respon yang lebih adaptif. Hal ini menjadi
alasan bahwa mealui kunjungan rumah akan didapatkan informasi ata
fisik maupun non fisik pasien dan keluarga yang dibutuhkan untuk
proses penyembuhan di falitas kesehatan secara lebih lengkap dan
sesuai dengan keadaan nyata pasien.

C. Tujuan
1. Tujuan Umum
Keluarga dan masyarakat (baik lingkungan sekitar maupun lintas
sektor terkait) memiliki pengetahuan dalam memperlakukan pasien
dan dapat menjadi system pendukung yang efektif untuk pasien.
2. Tujuan Khusus
a. Memberikan informasi pada pasien tentang perkembangan
kondisinya.
b. Meberikan motivasi pada pasien untuk meningkatkan kualitas
hidupnyadengan mengoptimalkan potensi yang dimiliki.
c. Memberikan informasi tentang perkembangan kondisi pasien
kepada keluarga.
d. Meningaktan peran keluarga dalam mengoptimalkan fungsi
sebagai system pendukung untuk pasien di rumah.
e. Meningkatkn informasi dan kesadaran masyarakat tentang
perlakukan pada pasien jiwa.
f. Meningkatkan peran masyarakat dan lintas sektor terkait dalam
mendukung penyelenggaraan upaya kesehatan jiwa melalui
kunjungan rumah pada pasien

D. Kegiatan Pokok dan Rencana Kegiatan


Melakukan kunjungan rumah pasein jiwa dengan :
a. Melakukan penyuluhan sebagai solusi atas kebutuhan pasien
jiwa
b. Memberikan saran yang diperlukan untuk meningkatkan
kualitas hidup pasien sesuai dengan kebutuhan pasien.

E. Cara Melaksanakan Kegiatan


1. Petugas menentukan jadwal kunjungan rumah pasien jiwa.
2. Petugas dating kerumah pasie jiwa.
3. Petugas mengambil data pasien yang akan dikumpulkan (KTP,
Kartu Keluarga, Kartu BPJS (bila ada).
4. Petugas menyampaikan saran dan atau penyuluhan sesuai hasil
temuan.
5. Penanggng jawab menevaluasi hasil kunjungan rumah dan
menyusun rencana tindak lanjut.

F. Sasaran
1. Pasien ODGJ
2. Keluarga dari pasien ODGJ

G. Jadwal Pelaksanaan Kegiatan


Kegiatan kunjungan rumah pasien jiwa dilaksanakan disesuaikan
dengan kondisi pasien dan petugas kesehatan jiwa.

H. Evaluasi Pelaksanaan Kegiatan Dan Pelaporan


Evaluasi pelaksanaan dan pelaporan kegiatan dilakukan oleh
pengelola kesehatan jiwa dengan mengisi link yang sudah di tetapkan.

I. Pencatatan, Pelaporan Dan Evaluasi Kegiatan


Pencatatan dan pelaporan dilakukan setelah pelaksanaan kegiatan
tersebut dilaksanakan.

Mengetahui,
Kepala UPTD Puskesmas Salotungo

HJ. NIRTATI,SKM
NIP. 196602111988032005

You might also like