You are on page 1of 55

Sanitasi Rumah Sakit

Hak Cipta dan Hak Penerbitan dilindungi Undang-undang

Cetakan pertama, Februari 2018

Penulis : 1.Kusrini Wulandari.,SKM.,MKes


2. Dindin Wahyudin., SKM.,MKes
Pengembang Desain Instruksional :

Desain oleh Tim P2M2 :


Kover & Ilustrasi :
Tata Letak :

Jumlah Halaman : 213

ii
Sanitasi Rumah Sakit

DAFTAR ISI

BAB I: SANITASI RUMAH SAKIT DAN PENYAKIT NOSOKOMIAL 1


Topik 1.
Pengertian Dan Ruang Lingkup Sanitasi Rumah Sakit…….. 2
………………………………….
Latihan 5
…………………………………………............................................................................
Ringkasan 6
…………………………………................................................................................
Tes 1 …………………………….. 6
…….....................................................................................

Topik 2.
PERSYARATAN SANITASI RUMAH 8
SAKIT………………………………………………………………..
Latihan …………………………………….............................................. 21
……...............................
Ringkasan 22
………………………………….................................................................................
Tes 2 ……………………….………………….. 29
…….........................................................................

Topik 3.
PENGERTIAN DAN RUANG LINGKUP INFEKSI 30
NOSOKOMIAL………………………………….
Latihan …………………………………….............................................. 44
……...............................
Ringkasan 45
………………………………….................................................................................
Tes 3 ……………………….………………….. 46
…….........................................................................

KUNCI JAWABAN TES 46


.............................................................................................
DAFTAR 47
PUSTAKA ...................................................................................................

iii
Sanitasi Rumah Sakit

BAB II: TEORI PAPARAN 49

Topik 1.
Paparan dan Pajanan 50
…………………………………………………………………………………………….
Latihan 55
…………………………………………............................................................................
Ringkasan 56
………………………………….................................................................................
Tes 1 ……………………….………………….. 57
…….........................................................................

Topik 2.
Karakteristik Paparan 58
……………………………………………………………………………………………
Latihan …………………………………….............................................. 65
……...............................
Ringkasan 65
…………………………………..................................................................................
Tes 2 ……………………….………………….. 66
…….........................................................................

Topik 3.
Jalur Pajanan Racun 67
……………………………………………………………………………………………..
Latihan …………………………………….............................................. 77
……...............................
Ringkasan 79
…………………………………..................................................................................
Tes 3 ……………………….………………….. 79
…….........................................................................

KUNCI JAWABAN TES 81


...........................................................................................
DAFTAR 82
PUSTAKA ..................................................................................................

BAB III: PENYEHATAN MAKANAN MINUMAN 83

Topik 1.

iv
Sanitasi Rumah Sakit

Pengertian dan ruang lingkup Keamanan Pangan……. 84


………………………………………………
Latihan 87
…………………………………………............................................................................
Ringkasan 88
…………………………………................................................................................
Tes 1 ……………………….………………….. 88
…….........................................................................

Topik 2.
Peraturan dan Pengawasan Higiene dan Sanitasi 90
Pangan………………………………………
Latihan …………………………………….............................................. 101
……...............................
Ringkasan 101
…………………………………..................................................................................
Tes 2 ……………………….………………….. 102
…….........................................................................

Topik 3.
Prinsip Higiene dan Sanitasi Pangan Rumah Sakit…………………............... 104
…………………..
Latihan …………………………………….............................................. 108
……...............................
Ringkasan 109
…………………………………..................................................................................
Tes 3 ……………………….………………….. 110
…….........................................................................

Topik 4.
Standar Buangan Kimia di Perkantoran 111
………………………………………………………………..
Latihan …………………………………….............................................. 118
……...............................
Ringkasan 118
…………………………………..................................................................................
Tes 4 ……………………….………………….. 119
…….........................................................................
Topik 5.

v
Sanitasi Rumah Sakit

Standar Buangan Kimia di Industri 121


……………………………………………………………………….
Latihan …………………………………….............................................. 123
……...............................
Ringkasan 124
…………………………………..................................................................................
Tes 5 ……………………….………………….. 125
…….........................................................................

KUNCI JAWABAN TES 126


…………….. ............................................................................
DAFTAR 127
PUSTAKA ..................................................................................................

BAB IV: UJI DAYA BUNUH 129

Topik 1.
Kaidah Uji Daya Bunuh 130
………………………………………………………………………………………….
Latihan 132
…………………………………………...........................................................................
Ringkasan 133
…………………………………................................................................................
Tes 1 ……………………….………………….. 134
…….........................................................................

Topik 2.
LD50 dan LC50 136
…………………………………………………………………………………………………………
Latihan …………………………………….............................................. 141
……...............................
Ringkasan 142
………………………………….................................................................................
Tes 2 ……………………….………………….. 142
…….........................................................................

Topik 3.
Praktikum Uji Daya Bunuh 144
……………………………………………………………………………………

vi
Sanitasi Rumah Sakit

KUNCI JAWABAN TES 156


............................................................................................
DAFTAR 157
PUSTAKA ...................................................................................................

BAB V: MONITORING LINGKUNGAN DAN BIOMONITORING 158

Topik 1.
Monitoring dan Biomonitoring 159
……………………………………………………………………………..
Latihan 161
…………………………………………...........................................................................
Ringkasan 162
…………………………………................................................................................
Tes 1 ……………………….………………….. 163
…….........................................................................

Topik 2.
Macam Biomonitoring 164
………………………………………………………………………………………….
Latihan …………………………………….............................................. 167
……...............................
Ringkasan 168
…………………………………...............................................................................
Tes 2 ……………………….………………….. 169
…….........................................................................

Topik 3.
Pemeriksaan Cholinesterase 170
…………………………………………………………………………………
Latihan …………………………………….............................................. 173
……...............................

Topik 4.
Pemeriksaan Logam Berat …………………………………………………………………………. 176
……….

KUNCI JAWABAN TES 179

vii
Sanitasi Rumah Sakit

..............................................................................................
DAFTAR 180
PUSTAKA ...................................................................................................

BAB VI: PENGELOLAAN LINEN, DESINFEKSI DAN STERILISASI 181

Topik 1.
Pengelolaan Linen Rumah Sakit………………………………………………………………………… 182
Latihan 185
…………………………………………............................................................................
Ringkasan 186
………………………………….................................................................................
Tes 1 ……………………….………………….. 187
…….........................................................................

Topik 2.
Desinfeksi .......................………….. 188
…………………………………………………………………………
Latihan …………………………………….............................................. 191
……...............................
Ringkasan 192
…………………………………..................................................................................
Tes 2 ……………………….………………….. 193
…….........................................................................

Topik 3.
Sterilisasi .................................................. ………….. 194
……………………………………………..
Latihan …………………………………….............................................. 196
……...............................
Ringkasan 197
…………………………………..................................................................................
Tes 3 ……………………….………………….. 197
…….........................................................................

KUNCI JAWABAN TES 205


............................................................................................
DAFTAR 206
PUSTAKA ...................................................................................................

viii
Sanitasi Rumah Sakit

1
Sanitasi Rumah Sakit

BAB I
SANITASI RUMAH SAKIT DAN PENYAKIT
NOSOKOMIAL
Kusrini Wulandari SKM.,MKes

Pendahuluan

R umah sakit (RS) merupakan sarana pelayanan kesehatan, tempat berkumpulnya


baik orang sakit maupun orang sehat, rumah sakit juga dapat menjadi tempat
penularan penyakit serta memungkinkan terjadinya pencemaran lingkungan dan
gangguan kesehatan (Depkes RI, 2004). Interaksi berbagai komponen di rumah sakit seperti
bangunan, peralatan, manusia (petugas, pasien dan pengunjung) dan kegiatan pelayanan
kesehatan,dapat berdampak baik maupun buruk.Dampak positif berupa produk pelayanan
kesehatan yang baik terhadap pasien dan memberikan keuntungan retribusi bagi
pemerintah dan lembaga pelayanan itu sendiri, Pada sisi lain keberadaan rumah sakit dapat
menimbulkan dampak negatif berupa pengaruh buruk kepada manusia, seperti sampah dan
limbah rumah sakit yang dapat menyebabkan pencemaran lingkungan, sumber penularan
penyakit dan menghambat proses penyembuhan

Infeksi nosokomial adalah istilah yang merujuk pada suatu infeksi yang
berkembang di lingkungan rumah sakit. Artinya, seseorang dikatakan terkena
infeksi nosokomial apabila penularannya didapat ketika berada di rumah sakit.
Termasuk juga infeksi yang terjadi di rumah sakit dengan gejala yang baru
muncul saat pasien pulang ke rumah, dan infeksi yang terjadi pada pekerja di
rumah sakit.

Infeksi nosokomial terjadi di seluruh dunia dan berpengaruh buruk pada


kondisi kesehatan di negara-negara miskin dan berkembang. Selain itu, infeksi
nosokomial termasuk salah satu penyebab terbesar kematian pada pasien yang
menjalani perawatan di rumah sakit.

         Penularan dirumah sakit pula dapat terjadi baik secara langsung (cross infection) yaitu,
melalui kontaminasi benda-benda ataupun melalui serangga (vector borne infection) kondisi
inisehingga dapat mengancam kesehatan masyarakat umum. Oleh karena itu, untuk
mengantisipasi dampak negatif yang tidak diinginkan dari institusi pelayanan kesehatan ini,

2
Sanitasi Rumah Sakit

maka dirumuskan konsep sanitasi lingkungan yang bertujuan untuk mengendalikan faktor-
faktor yang dapat membahayakan bagi kesehatan manusia tersebut. Menurut WHO, sanitasi
lingkungan (environmental sanitation) adalah upaya pengendalian semua faktor lingkungan
fisik manusia yang mungkin menimbulkan atau dapat menimbulkan hal-hal yang merugikan,
bagi perkembangan fisik, kesehatan, dan daya tahan hidup manusia.

         Namun, dalam praktiknya masih banyak rumah sakit yang tidak menyelenggarakan
sanitasi sebagai syarat penyehatan lingkungan, berbagai alasan adalah karena pendanaan
yang tidak cukup, rumah sakit hanya memfokuskan terhadap pelayanan kesehatan, jumlah
dokter spesialis, atau sarana lain penunjang kesehatan lain yang lebih diutamakan,
sementara rumah sakit tidak hanya cukup dengan hal tersebut saja, karena ada sisi lain yang
harus mereka perhatikan yaitu “sanitasi”.
Saudara sebagai Mahasiswa, sebagai Sanitarian diharapkan mampu
melaksanakan inspeksi Sanitasi Rumah Sakit untuk dapat mencegah terjadinya
penyakit nosokomial akibat lingkungan rumah sakit yang tidak Saniter untuk itu
dalam Bab 1 ini saudara akan mempelajari tentang pengertian dan ruang
lingkup Sanitasi Rumah Sakit, Persyaratan Sanitasi Rumah Sakit, Pengertian dan
Ruang lingkup Infeksi Nosokomial, setelah mempelajari Bab 1 ini Anda
diharapkan dapat mampu menjelaskan tentang :

1. Pengertian Sanitasi dan ruang lingkup Sanitasi Rumah Sakit


2. Persyaratan Sanitasi Rumah Sakit
3. Pengertian dan Ruang Lingkup Infeksi Nosokomial

Bab ini sangat Penting Saudara pelajari kerna merupakan dasar dari tugas
Saudara untuk dapat melakukan inspeksi sanitasi Rumah Sakit dalam upaya
mengendalikan kejadian Infeksi Nosokomial akibat dari lingkungan rumah sakit
yang dapat menular pada Pasien.

Bab 1 ini akan disajikan dalam 3 topik yaitu :

1. Topik 1 Pengertian dan ruang lingkup Sanitasi Rumah Sakit


2. Topik 2 Persyaratan Sanitasi Rumah Sakit
3. Topik 3 Pengertian dan Ruang Lingkup Infeksi Nosokomial

Agar Saudara mudah mempelajari Bab 1 ini maka Saudara sebagai


sanitarian diharapkan menggunakan pengalaman saudara selama ini dan
bandingkan dengan teorii yang ada pada topik topik berikut ini.

3
Topik 1.
Pengertian Dan Ruang Lingkup
Sanitasi Rumah Sakit

Saudara Mahasiswa sebelum kita membahas lebih lanjut tentang Sanitasi


Rumah Sakit renungkan pengalaman Saudara selama melaksanakan inspeksi
kesehatan lingkungan di Rumah Sakit mulailah dengan mengidentifikasi sarana
dan prasarana kesehatan lingkungan yang ada di lingkungan rumah sakit

Sebagai sanitarian aspek apa saja yang menjadi ruang lingkup Sanitasi
rumah sakit sesuai dengan peraturan Menteri Kesehatan No
1204/MENKES/SK/X/2004 tentang Kesehatan Lingkungan Rumah sakit, untuk
memudahkan memahami ruang lingkup Sanitasi Rumah Sakit, pelajari pengertian
Sanitasi Rumah Sakit.

A. Definisi Sanitasi Rumah Sakit


Rumah sakit adalah suatu organisasi kompleks yang menggunakan
Perpaduan peralatan ilmiah yang rumit dan khusus, yang difungsikan oleh
kelompok tenaga terlatih dan terdidik dalam menghadapi masalah-masalah yang
berkaitan dengan pengetahuan medic modern untuk tujuan pemulihan dan
pemeliharaan kesehatan yang baik. Sedangkan menurut WHO (1957)
diberikan batasan yaitu "suatu bagian yang menyeluruh lengkap kepada
masyarakat baik kuratif maupun rehabilitative dimana output layanannya
menjangkau pelayanan keluarga dan lingkungan rumah sakit juga merupakan
pusat pelatihan tenaga kesehatan serta untuk penelitian biososial".

Rumah Sakit menurut Mentri Kesehatan RI No. 983/Menkes/per/II/1992  yaitu "


sarana upaya kesehatan dalam menyelanggarakan kegiatan pelayanan kesehatan serta
dapat dimanfaatkan untuk pendidikan tenaga kesehatan dan penelitian." (Hand Book of
Instutionl Parmacy Pratice). Dalam menyelenggarakan peran dan fungsi rumah sakit selain
pelayanan medis diperlukan pelayanan penunjang salah satunya pelayanan kesehatan
lingkungan atau Sanitasi Rumah Sakit

Sanitasi rumah sakit adalah upaya kesehatan lingkungan rumah sakit.


Sanitasi adalah suatu cara untuk mencegah berjangkitnya suatu penyakit
menular dengan jalan memutuskan mata rantai dari sumber. Sanitasi merupakan
Sanitasi Rumah Sakit

usaha kesehatan masyarakat yang menitikberatkan pada penguasaan terhadap


berbagai faktor lingkungan yang mempengaruhi derajat kesehatan (Arifin, 2009).
Untuk lebih memahami tentang Sanitasi Rumah Sakit marilah kita pahami
tentang pengertian Sanitasi sebagai berikut :

1. Sanitasi menurut kamus bahasa Indonesia diartikan sebagai 'pemelihara


kesehatan'. Menurut WHO, sanitasi lingkungan (environmental sanitation) adalah
upaya pengendalian semua faktor lingkungan fisik manusia yang mungkin
menimbulkan atau dapat menimbulkan hal-hal yang merugikan bagi perkem-
bangan fisik, kesehatan dan daya tahan hidup manusia.
2. Dalam lingkup Rumah Sakit (RS), sanitasi berarti upaya pengawasan berbagai
faktor lingkungan fisik, kimiawi dan biologik di RS yang menimbulkan atau
mungkin dapat mengakibatkan pengaruh buruk terhadap kesehatan petugas,
penderita, pengunjung maupun bagi masyarakat di sekitar RS. Dari pengertian di
atas maka sanitasi RS merupakan upaya dan bagian yang tidak terpisahkan dari
sistem pelayanan kesehatan di RS dalam memberikan layanan dan asuhan pasien
yang sebaik-baiknya,

3. Tujuan dari sanitasi RS tersebut adalah menciptakan kondisi lingkungan RS agar


tetap bersih, nyaman, dan dapat mencegah terjadinya infeksi silang serta tidak
mencemari lingkungan. Dalam pelaksanaannya sanitasi RS seringkali ditafsirkan
secara sempit, yakni hanya aspek kerumahtanggaan (housekeeping) seperti
kebersihan gedung, kamar mandi dan WC, pe-layanan makanan minuman.

Sanitasi RS sering kali dianggap hanyalah merupakan upaya pemborosan dan tidak
berkaitan langsung dengan pelayanan kesehatan di RS. Sehingga seringkali dengan dalih
kurangnya dana pembangunan dan pemeliharaan, ada RS yang tidak memiliki sarana
pemeliharaan sanitasi, bahkan cenderung mengabaikan masalah sanitasi. Mereka lebih
mengutamakan kelengkapan alat-alat kedokteran dan ketenagaan yang spesialistik. Di lain
pihak dengan masuknya modal asing dan swasta dalam bidang perumahsakitan kini banyak
RS berlomba-lomba untuk menampilkan citranya melalui kementerengan gedung,
kecanggihan peralatan kedokteran serta tenaga dokter spesialis yang qualified, tetapi kurang
memperhatikan aspek sanitasi. Sebagai contoh, banyak RS besar yang tidak memiliki fasilitas
pengolahan air limbah dan sarana pembakar sampah (incinerator) serta fasilitas cuci
tangannya tidak memadai atau sistim pembuangan sampahnya tidak saniter. Apabila hal ini
dibiarkan berlarut-larut akan dapat membahayakan masyarakat, baik berupa terjadinya
infeksi silang di RS maupun pengaruh buruk terhadap lingkungan dan masyarakat luas.

Dari berbagai penelitian diketahui bahwa kejadian infeksi di RS ada


hubungannya dengan kondisi RS yang tidak saniter. Untuk itu apabila RS akan

5
Sanitasi Rumah Sakit

menjadi lembaga swadana, aspek sanitasi perlu diperhatikan. Karena di samping


dapat mencegah terjadinya pengaruh buruk terhadap lingkungan, juga secara
ekonomis dapat menguntungkan. Sungguh ironis bila RS sebagai tempat
penyembuhan, justru menjadi sumber penularan penyakit dan pencemar
lingkungan

Rumah Sakit sebagai institusi pelayanan kesehatan yang di dalamnya terdapat


bangunan, peralatan, manusia (petugas, pasien dan pengunjung) dan kegiatan pelayanan
kesehatan, ternyata di samping dapat menghasilkan dampak positif berupa produk
pelayanan kesehatan yang baik terhadap pasien, juga dapat menimbulkan dampak negatif
berupa pengaruh buruk kepada manusia seperti pencemaran lingkungan, sumber penularan
penyakit dan menghambat proses penyembuhan dan pemulihan penderita. Untuk itu
sanitasi RS diarahkan untuk mengawasi faktor-faktor tersebut agar tidak membahayakan.
Dengan demikian, sesuai dengan pengertian sanitasi, lingkup sanitasi RS menjadi luas
mencakup upaya-upaya yang bersifat fisik seperti pembangunan sarana pengolahan air
limbah, penyediaan air bersih, fasilitas cuci tangan, masker, fasilitas pembuangan sampah,
serta upaya non fisik seperti pemeriksaan, pengawasan, penyuluhan, dan pelatihan.

B. Ruang Lingkup Sanitasi Rumah Sakit

Setelah Saudara memahami tentang pengertian Sanitasi Rumah Sakit, berikut ini kita
akan membahas tentang ruang lingkup Sanitasi Rumah Sakit yang diatur oleh Kementerian
Kesehatan adalah sebagai berikut :

1. Aspek Kerumahtanggaan (Housekeeping) meliputi kegiatan sebagai berikut :

a. Kebersihan gedung secara keseluruhan.


b. Kebersihan dinding dan lantai.
c. Pemeriksaan karpet lantai.
d. Kebersihan kamar mandi dan fasilitas toilet.
e. Penghawaan dan pembersihan udara.
f. Gudang dan ruangan.
g. Pelayanan makanan dan minuman.

2. Aspek khusus Sanitasi melingkupi kegiatan sbb:

a. Penanganan sampah kering mudah terbakar.


b. Pembuangan sampah basah.
c. Pembuangan sampah kering tidak mudah terbakar.
d. Tipe incinerator Rumah Sakit.

6
Sanitasi Rumah Sakit

e. Kesehatan kerja dan proses-proses operasional.


f. Pencahayaan dan instalasi listrik.
g. Radiasi.
h. Sanitasi linen, sarung dan prosedur pencucian.
i. Teknik-teknik aseptik.
j. Tempat cuci tangan.
k. Pakaian operasi.
l. Sistim isolasi sempurna.

3. Aspek dekontaminasi, disinfeksi dan sterilisasi meliputi kegiatan sbb :

a. Sumber-sumber kontaminasi.
b. Dekontaminasi peralatan pengobatan pernafasan.
c. Dekontaminasi peralatan ruang ganti pakaian.
d. Dekontaminasi dan sterilisasi air,makanan dan alat-alat pengobatan.
e. Sterilisasi kering.
f. Metoda kimiawi pembersihan dan disinfeksi.
g. Faktor-faktor pengaruh aksi bahan kimia.
h. Macam-macam disinfektan kimia.
i. Sterilisasi gas.

4. Aspek pengendalian serangga dan binatang pengganggu.


5. Aspek pengawasan pasien dan pengunjung Rumah Sakit yang meliputi :

a. Penanganan petugas yang terinfeksi.


b. Pengawasan pengunjung Rumah Sakit.
c. Keamanan dan keselamatan pasien.

6. Peraturan perundang-undangan di bidang Sanitasi Rumah Sakit.


7. Aspek penanggulangan bencana.
8. Aspek pengawasan kesehatan petugas laboratorium.
9. Aspek penanganan bahan-bahan radioaktif.
10. Aspek standarisasi sanitasi Rumah Sakit.

Dari lingkup sanitasi yang begitu luas tersebut yang paling penting untuk dikembangkan adalah
menyangkut :
1. Program sanitasi kerumahtanggaan yang meliputi penyehatan ruang dan bangunan
serta lingkungan RS

7
Sanitasi Rumah Sakit

2. Program sanitasi dasar, yang meliputi penyediaan air minum, pengelolaan kotoran
cair dan padat, penyehatan makanan dan minuman, pengendalian serangga, tikus
dan binatang pengganggu.
3. Program dekontaminasi yang meliputi kontaminasi lingkungan karena mikroba,
bahan kimia dan radiasi.
4. Program penyuluhan yang meliputi program pendidikan, informasi, dan edukasi
kepada pasien Rumah Sakit
5. Program pengembangan manajemen dan perundang-undangan yang meliputi
penyusunan norma dan standar serta pengembangan tenaga sanitasi RS melalui
pelatihan, konsultasi.

LATIHAN

Untuk dapat memperdalam pemahaman Anda mengenai materi di atas, kerjakanlah


Latihan berikut :

1) Istilah Sanitasi Rumah Sakit memberikan pengertian tentang kondisi kesehatan


Lingkungan di rumah sakit jelaskan definisi Sanitasi rumah Sakit menurut WHO
2) dampak negatif dari pelayanan Rumah Sakit bisa berpengaruh buruk kepada manusia
seperti pencemaran lingkungan, sumber penularan penyakit dan menghambat proses
penyembuhan dan pemulihan penderita jelaskan ruang lingkup khusus sanitasi rumah
sakit ?
3) Selain aspek Sanitasi untuk menjaga kesehatan pasien perlu pelayanan dekontaminasi,
desinfeksi dan sterilisasi jelaskan ruang lingkup pada aspek tersebut ?

Petunjuk Jawaban latihan


Untuk dapat menjawab soal latihan tersebut saudara diminta mempelajari kembali
tentang :
1. Pengertian Sanitasi Rumah Sakit
2. Tujuan Sanitasi rumah Sakit
3. Ruang Lingkup Sanitasi Rumah Sakit

RINGKASAN

8
Sanitasi Rumah Sakit

1. Istilah Rumah Sakit menurut WHO (1957) diberikan batasan yaitu "suatu
bagian yang menyeluruh lengkap kepada masyarakat baik kuratif maupun rehabilitative
dimana output layanannya menjangkau pelayanan keluarga dan lingkungan rumah sakit juga
merupakan pusat pelatihan tenaga kesehatan serta untuk penelitian biososial"
2. Pengertian sanitasi rumah sakit adalah upaya menjadi kesehatan
lingkungan rumah sakit. Sanitasi adalah suatu cara untuk mencegah
berjangkitnya suatu penyakit menular dengan jalan memutuskan mata rantai
dari sumber. Sanitasi merupakan usaha kesehatan masyarakat yang
menitikberatkan pada penguasaan terhadap berbagai faktor lingkungan yang
mempengaruhi derajat kesehatan (Arifin, 2009).

3. Dalam lingkup Rumah Sakit (RS), sanitasi berarti upaya pengawasan


berbagai faktor lingkungan fisik, kimiawi dan biologik di RS yang menimbulkan
atau mungkin dapat mengakibatkan pengaruh buruk terhadap kesehatan
petugas, penderita, pengunjung maupun bagi masyarakat di sekitar RS. Dari
pengertian di atas maka sanitasi RS merupakan upaya dan bagian yang tidak
terpisahkan dari sistem pelayanan kesehatan di RS dalam memberikan layanan
dan asuhan pasien yang sebaik-baiknya, )(arena tujuan dari sanitasi RS tersebut
adalah menciptakan kondisi lingkungan RS agar tetap bersih, nyaman, dan dapat
mencegah terjadinya infeksi silang serta tidak mencemari lingkungan. Dalam
pelaksanaannya sanitasi RS seringkali ditafsirkan secara sempit, yakni hanya
aspek kerumahtanggaan (housekeeping) seperti kebersihan gedung, kamar
mandi dan WC, pe-layanan makanan minuman.

TES 1

Pilihlah salah satu jawaban yang paling benar!

1) upaya pengawasan berbagai faktor lingkungan fisik, kimiawi dan biologik di RS yang
menimbulkan atau mungkin dapat mengakibatkan pengaruh buruk terhadap kesehatan

9
Sanitasi Rumah Sakit

petugas, penderita, pengunjung maupun bagi masyarakat di sekitar RS adalah definisi


dari :
A. Kesehatan lingkungan
B. Sanitasi Rumah Sakit
C. Desinfeksi
D. House Keeping
E. Dekontaminasi

2) Yang termasuk dalam Sanitasi kerumahtanggaan rumah sakit meliputi kegiatan ?


A. Pembuangan sampah kering tidak mudah terbakar.
B. Kesehatan kerja dan proses-proses operasional
C. Pencahayaan dan instalasi listrik.
D. Sanitasi linen, sarung dan prosedur pencucian
E. penyehatan ruang dan bangunan serta lingkungan RS

3) Lingkup sanitasi RS menjadi luas mencakup upaya-upaya yang bersifat fisik seperti?

A. Pembuangan sampah kering tidak mudah terbakar.


B. Kesehatan kerja dan proses-proses operasional
C. Pencahayaan dan instalasi listrik.
D. Sanitasi linen, sarung dan prosedur pencucian
E. Penyehatan ruang dan bangunan serta lingkungan RS

4) Lingkup sanitasi RS menjadi luas mencakup upaya-upaya yang bersifat non fisik seperti?

A. Pembangunan Fasilitas Pembuangan sampah kering tidak mudah terbakar.


B. Pembuatan instalasi Air Limbah
C. Pengaturan Instalasi Listrik
D. Pengawasan Sanitasi linen, sarung dan prosedur pencucian
E. Penataan ruang dan bangunan serta lingkungan RS

5) Yang tidak termasuk pada aspek dekontaminasi, disinfeksi dan sterilisasi Adalah ?

A. Dekontaminasi dan sterilisasi air,makanan dan alat-alat pengobatan


B. Sterilisasi kering.
C. Metoda kimiawi pembersihan dan disinfeksi.
D. Faktor-faktor pengaruh aksi bahan kimia.
E. Pengawasan Sanitasi linen, sarung dan prosedur pencucian

10
 Sanitasi Rumah Sakit 

Topik 2

PERSYARATAN SANITASI RUMAH SAKIT

Sanitasi rumah sakit dalam penyelenggaraan yang diatur oleh Peraturan Menteri
Kesehatan Nomor 986 Tahun 1992 tentang Persyaratan Kesehatan Lingkungan Rumah
Sakit dan peraturan pelaksanaannya dinyatakan dicabut dan tidak berlaku lagi.setelah
diterbitkannya Peraturan Menteri Kesehatan RI Nomor : 1204 /Menkes /SK/X/2004 Tanggal :
19 Oktober 2004 dan didalamnya mengatur 3 hal utama yaitu :
1. Persyaratan Kesehatan Lingkungan Rumah Sakit
2. Kualifikasi Tenaga Kesehatan Lingkungan Rumah Sakit
3. Penilaian Pemeriksaan Kesehatan Lingkungan (Inspeksi Sanitasi) Rumah Sakit

A. Persyaratan Kesehatan Lingkungan Rumah Sakit


Persyaratan Kesehatan Lingkungan Rumah sakit mengatur persyaratan dasar Kesehatan
lingkungan yang melipuiti aspek :

1. Penyehatan Ruang Bangunan dan Halaman Rumah Sakit


a. Pengertian
1) Ruang bangunan dan halaman rumah sakit adalah semua ruang/unit dan halaman
yang ada di dalam batas pagar rumah sakit (bangunan fisik dan kelengkapannya)
yang dipergunakan untuk berbagai keperluan dan kegiatan rumah sakit.
2) Pencahayaan di dalam ruang bangunan rumah sakit adalah intensitas
penyinaran pada suatu bidang kerja yang ada di dalam ruang bangunan rumah
sakit yang diperlukan untuk melaksanakan kegiatan secara efektif.
3) Penghawaan ruang bangunan adalah aliran udara segar di dalam ruang bangunan
yang memadai untuk menjamin kesehatan penghuni ruangan.
4) Kebisingan adalah terjadinya bunyi yang tidak dikehendaki sehingga mengganggu
dan atau membahayakan kesehatan.
5) Kebersihan ruang bangunan dan halaman adalah suatu keadaan atau kondisi
ruang bangunan dan halaman bebas dari bahaya dan risiko minimal untuk
terjadinya infeksi silang, dan masalah kesehatan dan keselamatan kerja.

b. Persyaratan

1) Lingkungan Bangunan Rumah Sakit


Dalam upaya mendukung sanitasi RS, lingkungan bangunan rumah sakit memiliki
kriteria tertentu yang harus dipenuhi, Lingkungan bangunan rumah sakit harus
mempunyai batas yang jelas, dilengkapi dengan pagar yang kuat dan tidak
memungkinkan orang atau binatang peliharaan keluar masuk dengan bebas.
2) Konstruksi Bangunan Rumah Sakit yang meliputi

11
 Sanitasi Rumah Sakit 

a) Lantai
b) Dinding
c) Venti lasi
d) Atap
e) Langit-langit
f) Konstruksi
g) Pintu
h) Fasilitas Pemadam Kebakaran

3) Ruang Bangunan
Penataan ruang bangunan dan penggunaannya harus sesuai dengan fungsi serta
memenuhi persyaratan kesehatan yaitu dengan mengelompokan ruangan
berdasarkan tingkat risiko terjadinya penularan penyakit sebagai berikut :
a) Zona dengan Risiko Rendah
Zona risiko rendah meliputi: ruang administrasi, ruang komputer, ruan
pertemuan, ruang perpustakaan, ruang resepsionis, dan ruang
pendidikan/pelatihan.
b) Zona dengan Risiko Sedang
Zona risiko sedang meliputi; ruang rawat inap bukan penyakit menular,
rawat jalan, ruang ganti pakaian, dan ruang tunggu pasien. Persyaratan
bangunan pada zona dengan risiko sedang sama dengan persyaratan pada
zona risiko rendah.
c) Zona dengan Risiko Tinggi
Zona risiko tinggi meliputi: ruang isolasi, ruang perawatan intensif,
laboratorium, ruang penginderaan medis ( medical imaging ), ruang bedah
mayat ( autopsy ), dan ruang jenazah dengan ketentuan sebagai berikut :
d) Zona dengan Risiko Sangat Tinggi
Zona risiko sangat tinggi meliputi: ruang operasi, ruang bedah mulut, ruang
perawatan gigi, ruang gawat darurat, ruang bersalin dan ruang patologi

4) Kualitas Udara Ruang

Kualitas udara ruang memiliki persyaratan tidak berbau (terutama bebas dari H2S dan
Amoniak) dan Kadar debu (particulate matter) berdiameter kurang dari 10 micron
3
dengan rata-rata pengkuran 8 jam atau 24 jam tidak melebihi 150µglm , dan tidak
mengandung debu asbes.

a. Pencahayaan
Pencahayaan, penerangan dan intensitasnya di ruang umum dan khusus harus
sesuai dengan peruntukannya Penghawaan
Persyaratan penghawaan untuk masing-masing ruang atau unit seperti berikut:
1) Ruang-ruang tertentu seperti ruang operasi, perawatan bayi,
laboratorium, perlu mendapat perhatian yang khusus karena sifat
pekerjaan yang terjadi di ruang-ruang tersebut.

12
 Sanitasi Rumah Sakit 

2) Ventilasi ruang operasi harus dijaga pada tekanan lebih positif sedikit
(minimum 0, 10 mbar) dibandingkan ruang-ruang lain di rumah sakit.
3) Sistem suhu dan kelembaban hendaknya didesain sedemikian rupa
sehingga dapat menyediakan suhu dan kelembaban d. Ruangan yang
tidak menggunakan AC, sistem sirkulasi udara segar dalam ruangan
harus cukup (mengikuti pedoman teknis yang berlaku).

b. Kebisingan
Persyaratan kebisingan untuk masing-masing ruangan atau unit Sumber-
sumber bising yang berasal dari rumah sakit dan sekitar nya agar diupayakan
untuk dikendalikan antara lain dengan cara:
1) Pada sumber bising dirumah sakit: peredaman ,penyekatan, pemindahan,
pemeliharaan mesin-mesin yang menjadi sumber bising.
2) Pada sumber bising dari luar rumah sakit: penyekatan/ penyerapan bising
dengan penanaman pohon(greenbelt), meninggikan tembok, dan
meninggikan tanah (bukitbuatan).

13
 Sanitasi Rumah Sakit 

c. Fasilitas Sanitasi Rumah Sakit


Perbandingan jumlah tempat tidur pasien dengan jumlah toilet dan jumlah kamar
mandi Jumlah Tempat Tidur
Perbandingan jumlah tempat tidur dengan luas lantai untuk kamar
perawatan dan kamar isolasi sebagai berikut:
1) Ruang bayi:
2
- Ruang perawatan minimal 2 m /tempat tidur.
2
- Ruang isolasi minimal 3,5 m /tempat tidur.
2) Ruang dewasa:
2
- Ruang perawatan minimal 4,5 m /tempat tidur.
2
- Ruang isolasi minimal 6 m /tempat tidur.

d. Lantai dan Dinding


Lantai dan dinding harus bersih, dengan tingkat kebersihan sebagai berikut:
2
Ruang operasi 0 - 5 CFU/cm dan bebas patogen dan gas gangren,
1) Harus menggunakan cara pembersihan dengan perlengkapan pembersih
(pel) yang memenuhi syarat dan bahan antiseptik yang tepat.
2) Pada masing-masing ruang supaya disediakan perlengkapan pel tersendiri.
3) Pembersihan dinding dilakukan secara periodik minimal 2 (dua) kali
setahun dan di cat ulang apabila sudah kotor atau cat sudah pudar.
4) Setiap percikan ludah, darah atau eksudat Iuka pada dinding harus
segera dibersihkan dengan menggunakan antiseptik.

2. Penyehatan Hygiene Dan Sanitasi Makanan Minuman

Makanan dan minuman di rumah sakit adalah semua makanan dan minuman yang
disajikan dan dapur rumah sakit untuk pasien dan karyawan; makanan dan minuman yang
dijual didalam lingkungan rumah sakit atau dibawa dari luar rumah sakit.

a. Pengertian

1) Makanan dan minuman di rumah sakit adalah semua makanan dan


minuman yang disajikan dari dapur rumah sakit untuk pasien dan
karyawan; makanan dan minuman yang dijual di dalam lingkungan rumah
sakit atau dibawa dari luar rumah sakit.
2) Higiene adalah upaya kesehatan dengan cara memelihara dan
melindungi kebersihan individu. Misalnya, mencuci tangan, mencuci
piring, membuang bagian makanan yang rusak.
3) Sanitasi adalah upaya kesehatan dengan cara memelihara dan
melindungi kebersihan lingkungan. Misalnya, menyediakan air bersih,

14
 Sanitasi Rumah Sakit 

menyediakan tempat sampah dan lain-lain.

b. Persyaratan Higiene dan Sanitasi Makanan

1) Angka kuman E. Coli pada makanan jadi harus O/gr sampel makanan dan
pada minuman angka kuman E. Coli harus 0/100 ml sampel minuman.
2) Kebersihan peralatan ditentukan dengan angka total kuman sebanyak
2
banyaknya 1OO/cm permukaan dan tidak ada kuman E. Coli.
3) Makanan yang mudah membusuk disimpan dalam suhu panas lebih dari
65,5°C atau dalam suhu dingin kurang dari 4° C. Untuk makanan yang
disajikan lebih dari 6 jam disimpan dalam suhu - 5°C sampai - 1°C.
4) Makanan kemasan tertutup sebaiknya disimpan dalam suhu ± 10° C.
5) Penyimpanan bahan mentah dilakukan dalam suhu
6) Kelembaban penyimpanan dalam ruangan: 80 - 90%.
7) Cara penyimpanan bahan makanan tidak menempel pada lantai, dinding,
atau langit-langit dengan ketentuan sebagai berikut :
- Jarak bahan makanan dengan lantai 15 cm.
- Jarak bahan makanan dengan dinding 5 cm.
- Jarak bahan makanan dengan langit-langit 60 cm

c. Tata Cara Pelaksanaan

1) Bahan Makanan dan Makanan Jadi


- Pembelian bahan sebaiknya ditempat yang resmi dan berkualitas baik.
- Bahan makanan dan makanan jadi yang berasal dari lnstalasi Gizi atau
dari luar rumah sakit/jasaboga harus diperiksa secara fisik, dan
laboratorium minimal 1 bulan sesuai Peraturan Menteri Kesehatan No.
715/MenKes/SK/V/2003 tentang Persyaratan Hygiene Sanitasi Jasaboga.
- Makanan jadi yang dibawa oleh keluarga pasien dan berasal dari
sumber lain harus selalu diperiksa kondisi fisiknya sebelum
dihidangkan.
- Bahan makanan kemasan (terolah) harus mempunyai label dan merek
serta dalam dalam keadaan baik.
- Bahan Makanan Tambahan, Bahan makanan tambahan (bahan pewarna,
pengawet, pemanis buatan) harus sesuai dengan ketentuan.

2) Penyimpanan Bahan Makanan dan Makanan Jadi


Tempat penyimpanan bahan makanan harus selalu terpelihara dan dalam
keadaan bersih, terlindung dari debu, bahan kimia berbahaya, serangga dan
hewan lain.
- Bahan Makanan Kering
- Bahan Makanan Basah/Mudah Membusuk dan Minuman
- Makanan Jadi

15
 Sanitasi Rumah Sakit 

3) Pengolahan Makanan
Unsur-unsur yang terkait dengan pengolahan makanan :
- Tempat Pengolahan Makanan
- Peralatan Masak
- Penjamah Makanan
- Pengangkutan Makanan
Makanan yang telah siap santap perlu diperhatikan dalam cara
pengangkutannya
- Penyajian Makanan

4) Pengawasan Higiene dan Sanitasi Makanan dan Minuman


Pengawasan dilakukan secara :
- Internal
Pengawasan dilakukan oleh petugas sanitasi atau petugas
penanggung jawab kesehatan lingkungan rumah sakit.

Pemeriksaan paramater mikrobiologi dilakukan pengambilan sampel makanan


dan minuman meliputi bahan makanan dan minuman yang mengandung
protein tinggi, makanan siap santap, air bersih, alat makanan dan masak serta
usap dubur penjamah.

Pemeriksaan parameter kimiawi dilakukan pengambilan sampel minuman


berwarna, makanan yang diawetkan, sayuran, daging, ikan laut.

Pengawasan secara berkala dan pengambilan sampel dilakukan minimal dua


kali dalam setahun.

Bila terjadi keracunan makanan dan minuman di rumah sakit maka petugas
sanitasi harus mengambil sampel makanan dan minuman untuk diperiksakan
ke laboratorium.
- Ekternal
Dengan melakukan uji petik yang dilakukan oleh Petugas Sanitasi Dinas
Kesehatan Provinsi dan Kabupaten/Kota secara insidentil atau mendadak
untuk menilai kualitas.

3. Penyehatan Air

Air minum adalah air yang melalui proses pengolahan atau tanpa proses
pengolahan yang memenuhi syarat kesehatan dan dapat langsung diminum.

a. Pengertian

1) Air minum adalah air yang melalui proses pengolahan atau tanpa proses
pengolahan yang memenuhi syarat kesehatan dan dapat langsung

16
 Sanitasi Rumah Sakit 

diminum.
2) Sumber penyediaan air minum dan untuk keperluan rumah sakit berasal dari
Perusahaan Air Minum, air yang didistribusikan melalui tangki air, air kemasan
dan harus memenuhi syarat kualitas air minum.

b. Persyaratan

1) Kualitas Air Minum


Sesuai dengan Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
907/Menkes/SK/Vll/2002 tentang Syarat-Syarat dan Pengawasan Kualitas Air
Minum.

Kualitas Air yang Digunakan di Ruang Khusus


- Ruang Operasi

Bagi rumah sakit yang menggunakan air yang sudah diolah seperti dari PDAM,
sumur bar dan sumber lain untuk keperluan operasi dapat melakukan
pengolahan tambahan dengan catridge filter dan dilengkapi dengan disinfeksi
menggunakan ultra violet (UV).
- Ruang Farmasi dan Hemodialisis

Air yang digunakan di ruang farmasi terdiri dari air yang dimurnikan untuk
penyiapan obat, penyiapan injeksi dan pengenceran dalam hemodialisis
2) Kegiatan pengawasan kualitas air dengan pendekatan surveilans kualitas air

antara lain meliputi :


a) lnspeksi sanitasi terhadap sarana air minum dan air bersih;

b) Pengambilan, pengiriman dan pemeriksaan sampel air;

c) Melakukan analisis hasil inspeksi sanitasi pemeriksaan laboratorium; dan

d) Tindak lanjut berupa perbaikan sarana dan kualitas air.

4. Pengelolaan Limbah
Limbah rumah sakit adalah semua limbah yang dihasilkan dari kegiatan rumah sakit
dalam bentuk padat, cair, dan gas.
a. Pengertian
1) Limbah rumah sakit adalah semua limbah yang dihasilkan dari kegiatan rumah sakit
dalam bentuk padat, cair dan gas.
2) Limbah padat rumah sakit adalah semua limbah rumah sakit yang berbentuk padat
sebagai akibat kegiatan rumah sakit yang terdiri dari limbah medis padat dan non
medis.
3) Jenis Limbah Rumah sakit terdiri dari :
a) Limbah medis padat,
b) Limbah padat non medis
c) Limbah cair adalah semua air buangan termasuk tinja
d) Limbah gas adalah semua limbah yang berbentuk g a s
e) Limbah infeksius adalah limbah yang terkontaminasi organisme patogen
f) Limbah sangat infeksius adalah limbah berasal dari pembiakan dan stock

17
 Sanitasi Rumah Sakit 

bahan sangat infeksius


g) Limbah sitotoksis adalah limbah dari bahan yang terkontaminasi dari
persiapan dan pemberian obat sitotoksik
4) Minimisasi limbah adalah upaya yang dilakukan rumah sakit untuk mengurangi
jumlah limbah yang dihasilkan dengan cara mengurangi bahan ( reduce),
menggunakan kembali limbah ( reuse) dan daur ulang limbah ( recycle).

b. Persyaratan
1) Limbah Medis Padat
Minimisasi Limbah
• Setiap rumah sakit harus melakukan reduksi limbah dimulai dari sumber.
• Setiap rumah sakit harus mengelola dan mengawasi penggunaan bahan
kimia yang berbahaya dan beracun.
Pemilahan, Pewadahan, Pemanfaatan Kembali dan Daur Ulang
Pengumpulan, Pengangkutan, dan Penyimpanan Limbah Medis
Padat di Lingkungan Rumah Sakit
Pengumpulan, Pengemasan dan Pengangkutan ke Luar Rumah
Sakit
Pengolahan dan Pemusnahan
• Limbah medis padat tidak diperbolehkan membuang langsung ke tempat
pembuangan akhir limbah domestik sebelum aman bagi kesehatan.
• Cara dan teknologi pengolahan atau pemusnahan limbah medis padat
disesuaikan dengan kemampuan rumah sakit dan jenis limbah medis
padat yang ada, dengan pemanasan menggunakan otoklaf atau dengan
pembakaran menggunakan insinerator.

2) Limbah Non Medis Padat


Pemilahan dan Pewadahan
• Pewadahan limbah padat non-medis harus dipisahkan dari limbah medis
padat dan ditampung dalam kantong plastik warna hitam.
• Tempat pewadahan Setiap tempat pewadahan limbah padat harus dilapisi
kantong plastik warna hitam sebagai pembungkus limbah padat dengan
lambang "domestik" warna putih.
• Bila kepadatan lalat di sekitar tempat limbah padat melebihi 2 (dua) ekor
per-block grill, perlu dilakukan pengendalian lalat.
Pengumpulan, Penyimpanan, dan Pengangkutan
Pengolahan dan Pemusnahan
Pengolahan dan pemusnahan limbah padat non-medis harus
dilakukan sesuai persyaratan kesehatan.

3) Limbah Cair
Kualitas limbah (efluen) rumah sakit yang akan dibuang ke badan air atau
lingkungan harus memenuhi persyaratan baku mutu efluen sesuai Keputusan

18
 Sanitasi Rumah Sakit 

Menteri Lingkungan Hidup Nomor Kep-58/MENLH/12/1995 atau peraturan


daerah setempat.
4) Limbah Gas
Standar limbah gas (emisi) dari pengolahan pemusnah limbah medis padat
dengan insinerator mengacu pada Keputusan Menteri Lingkungan Hidup Nomor
Kep-13/MenLH/3/1995 tentang Baku Mutu Emisi Sumber Tidak Bergerak.

c. Tata Laksana dalam mengelola limbah medis Padat adalah sebagai


berikut :

1) Limbah Medis Padat


a) Minimisasi Limbah
- Menyeleksi bahan-bahan yang kurang menghasilkan limbah sebelum
membelinya.
- Menggunakan sedikit mungkin bahan-bahan kimia.
b) Pemilahan, Pewadahan, Pemanfaatan Kembali dan Daur Ulang
- Dilakukan pemilahan jenis limbah medis padat mulai dari sumber yang
terdiri dari limbah infeksius, limbah patologi, limbah benda tajam, limbah
farmasi, limbah sitotoksis, limbah kimiawi, limbah radioaktif, limbah
kontainer bertekanan, dan limbah dengan kandungan logam berat yang
tinggi.
- Tempat pewadahan limbah medis padat :
Terbuat dari bahan yang kuat, cukup ringan, tahan karat, kedap air,
dan mempunyai permukaan yang halus pada bagian dalamnya,
misalnya fiberglass.
c) Tempat Penampungan Sementara
- Bagi rumah sakit yang mempunyai insinerator di lingkungannya harus
membakar limbahnya selambat-lambatnya 24 jam.
- Bagi rumah sakit yang tidak mempunyai insinerator, maka limbah
medis padatnya harus dimusnahkan melalui kerjasama dengan
rumah sakit lain atau pihak lain yang mempunyai insinerator untuk
dilakukan pemusnahan selambat-lambatnya 24 jam apabila disimpan
pada suhu ruang.
d) Transportasi
- Kantong limbah medis padat sebelum dimasukkan ke kendaraan
pengangkut harus diletakkan dalam kontainer yang kuat dan tertutup.
- Kantong limbah medis padat harus aman dari jangkauan manusia
maupun binatang.
e) Petugas yang menangani limbah, harus menggunakan alat pelindung diri
yang terdiri :
- Topi/helm;
- Masker;
- Pelindung mata;
- Pakaian panjang ( coverall);

19
 Sanitasi Rumah Sakit 

- Apron untuk industri;


- Pelindung kaki/sepatu boot; dan
- Sarung tangan khusus ( disposable gloves atau heavy duty gloves).
f) Pengolahan, Pemusnahan dan Pembuangan Akhir Limbah Padat
(1) Limbah lnfeksius dan Benda Tajam
Limbah yang sangat infeksius seperti biakan dan persediaan agen
infeksius dari laboratorium harus disterilisasi dengan pengolahan
panas dan basah seperti dalam autoclave sedini mungkin. Untuk
limbah infeksius yang lain cukup dengan cara disinfeksi.
(2) Limbah Farmasi Limbah farmasi dalam jumlah kecil dapat diolah dengan
insinerator pirolitik (pyrolytic incinerator ), rotary kiln, dikubur secara
aman, sanitary landfill, dibuang ke sarana air limbah atau inersisasi.
Tetapi dalam jumlah besar harus menggunakan fasilitas pengolahan yang
khusus seperti rotary kiln, kapsulisasi dalam drum logam, dan inersisasi.
(3) Limbah padat farmasi dalam jumlah besar harus dikembalikan kepada
distributor, sedangkan bila dalam jumlah sedikit dan tidak
memungkinkan dikembalikan, supaya dimusnahkan melalui insinerator
pada suhu di atas 1.000 °C.
(4) Limbah Sitotoksis Limbah sitotoksis sangat berbahaya dan tidak boleh
dibuang dengan penimbunan (landfill) atau ke saluran limbah umum.
(5) Limbah Bahan Kimiawi
Pembuangan Limbah Kimia Biasa
Limbah kimia biasa yang tidak bisa didaur ulang seperti gula, asam
amino, dan garam tertentu dapat dibuang ke saluran air kotor. Namun
demikian, pembuangan tersebut harus memenuhi persyaratan
konsentrasi bahan pencemar yang ada seperti bahan melayang, suhu,
dan pH.
(6) Limbah dengan Kandungan Logam Berat Tinggi
Limbah dengan kandungan mercuri atau kadmium tidak boleh dibakar
atau diinsinerasi karena berisiko mencemari udara dengan uap
beracun dan tidak boleh dibuang ke landfill karena dapat mencemari
air tanah.
(7) Limbah Radioaktif Pengelolaan limbah radioaktif yang aman harus
diatur dalam kebijakan dan strategi nasional yang menyangkut
peraturan, infrastruktur, organisasi pelaksana dan tenaga yang terlatih
.
2) Limbah Padat Non Medis

a) Pemilahan Limbah Padat Non Medis


- Dilakukan pemilahan limbah padat non medis antara limbah yang dapat
dimanfaatkan dengan limbah yang tidak dapat dimanfaatkan kembali
- Dilakukan pemilahan limbah padat non medis antara limbah basah dan
limbah kering

20
 Sanitasi Rumah Sakit 

b) Tempat Pewadahan Limbah Padat Non Medis


- Terbuat dari bahan yang kuat, cukup ringan, tahan karat, kedap air, dan
mempunyai permukaan yang mudah dibersihkan pada bagian dalamnya,
misalnya fiberglass.
c) Pengangkutan
Pengangkutan limbah padat domestik dari setiap ruangan ke tempat
penampungan sementara menggunakan troli tertutup.
Tempat Penampungan Limbah Padat Non Medis Sementara
- Tersedia tempat penampungan limbah padat non medis sementara
dipisahkan antara limbah yang dapat dimanfaatkan dengan limbah yang
tidak dapat dimanfaatkan kembali. Tempat tersebut tidak merupakan
sumber bau, dan lalat bagi lingkungan sekitarnya dilengkapi saluran untuk
cairan lindi.
d) Pengolahan Limbah Padat
Upaya untuk mengurangi volume, merubah bentuk atau memusnahkan limbah
padat dilakukan pada sumbernya. Limbah yang masih dapat dimanfaatkan
hendaknya dimanfaatkan kembali untuk limbah padat organik dapat diolah
menjadi pupuk.
e) Lokasi Pembuangan Limbah Padat Akhir
Limbah padat umum (domestik) dibuang ke lokasi pembuangan akhir yang
dikelola oleh pemerintah daerah (Pemda), atau badan lain sesuai dengan
peraturan perundangan yang berlaku.

3) Limbah Cair
Limbah cair harus dikumpulkan dalam kontainer yang sesuai dengan
karakteristik bahan kimia dan radiologi, volume, dan prosedur penanganan dan
penyimpanannya.
- Saluran pembuangan limbah harus menggunakan sistem saluran tertutup,
kedap air, dan limbah harus mengalir dengan lancar, serta terpisah dengan
saluran air hujan.
- Rumah sakit harus memiliki instalasi pengolahan limbah cair sendiri
- Perlu dipasang alat pengukur debit limbah cair untuk mengetahui debit
harian limbah yang dihasilkan.
- Air limbah dari dapur harus dilengkapi penangkap lemak dan saluran air

21
 Sanitasi Rumah Sakit 

limbah harus dilengkapi/ditutup dengan grill.


- Air limbah yang berasal dari laboratorium harus diolah di lnstalasi
Pengolahan Air Limbah (IPAL)
- Frekuensi pemeriksaan kualitas limbah cair terolah ( effluent) dilakukan
setiap bulan sekali untuk swapantau dan minimal 3 bulan sekali uji petik
sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
- Rumah sakit yang menghasilkan limbah cair yang mengandung atau terkena
zat radioaktif, pengelolaannya dilakukan sesuai ketentuan BATAN.
- Parameter radioaktif diberlakukan bagi rumah sakit sesuai
dengan bahan radioaktif yang dipergunakan oleh rumah sakit
yang bersangkutan.

4) Limbah Gas
- Monitoring limbah gas berupa N02, S02, logam berat, dan dioksin dilakukan
minimal satu kali setahun.
- Suhu pembakaran minimum 1.000°C untuk pemusnahan bakteri
patogen, virus, dioksin, dan mengurangi jelaga.
- Dilengkapi alat untuk mengurangi emisi gas dan debu.
- Melakukan penghijauan dengan menanam pohon yang banyak
memproduksi gas oksigen dan dapat menyerap debu.
5) Pengelolaan limbah medis rumah sakit secara rinci mengacu pada
pedoman pengelolaan limbah medis sarana pelayanan kesehatan.

5. PENGELOLAAN LINEN
Laundry rumah sakit adalah tempat pencucian linen yang dilengkapi dengan sarana
penunjangnya berupa mesin cuci, alat dan disinfektan, mesin uap (steam boiler),
pengering, meja dan meja setrika.

a. Persyaratan
1. Suhu air panas untuk pencucian 70°C dalam waktu 25 menit atau 95°C dalam
waktu 10 menit.
2. Penggunaan jenis deterjen dan disinfektan untuk proses pencucian yang ramah
lingkungan agar limbah cair yang dihasilkan mudah terurai oleh lingkungan.

22
 Sanitasi Rumah Sakit 

3. Standar kuman bagi linen bersih setelah keluar dari proses tidak mengandung

3
6 x 10 spora spesies Bacillus per inci persegi.

b. Tata Laksana
1. Di tempat laundry tersedia keran air bersih.
2. Peralatan cuci dipasang permanen dan diletakkan dekat dengan saluran
pembuangan air limbah serta tersedia mesin cuci yang dapat mencuci jenis-
jenis linen yang berbeda.
3. Tersedia ruangan dan mesin cuci yang terpisah untuk linen infeksius dan non
infeksius.
4. Laundry harus dilengkapi saluran air limbah tertutup yang dilengkapi dengan
pengolahan awal (pre-treatment ) sebelum dialirkan ke instalasi pengolahan air
limbah.
5. Laundry harus disediakan ruang-ruang terpisah sesuai kegunaannya yaitu ruang
linen kotor, ruang linen bersih, ruang untuk perlengkapan kebersihan, ruang
perlengkapan cuci, ruang kereta linen, kamar mandi dan ruang peniris atau
pengering untuk alat-alat termasuk linen.
6. Untuk rumah sakit yang tidak mempunyai laundry tersendiri, pencuciannya
dapat bekerjasama dengan pihak lain dan pihak lain tersebut harus mengikuti
persyaratan dan tatalaksana yang telah ditetapkan.
7. Perlakuan terhadap linen:
a. Pengumpulan, dilakukan :
Pemilahan antara linen infeksius dan non-infeksius dimulai dari sumber dan
memasukkan linen ke dalam kantong plastik sesuai jenisnya serta diberi
label. Dan menghitung dan mencatat linen di ruangan.
b. Penerimaan
1) Mencatat linen yang diterima dan telah terpilah antara infeksius dan
non infeksius.
2) Linen dipilah berdasarkan tingkat kekotorannya.
c. Pencucian
1) Menimbang berat linen untuk menyesuaikan dengan kapasitas mesin cuci
dan kebutuhan deterjen dan disinfektan.
2) Membersihkan linen kotor dari tinja, urin, darah, dan muntahan

23
 Sanitasi Rumah Sakit 

kemudian merendamnya dengan menggunakan disinfektan..


d. Pengeringan
e. Penyetrikaan
f. Penyimpanan
1) Linen harus dipisahkan sesuai jenisnya.
2) Linen baru yang diterima ditempatkan di lemari bagian bawah.
3) Pintu lemari selalu tertutup.
g. Distribusi dilakukan berdasarkan kartu tanda terima dari petugas penerima,
kemudian petugas menyerahkan linen bersih kepada petugas ruangan
sesuai kartu tanda terima.
h. Pengangkutan
1) Kantong untuk membungkus linen bersih harus dibedakan dengan kantong
yang digunakan untuk membungkus linen kotor.
2) Menggunakan kereta dorong yang berbeda dan tertutup antara linen
bersih dan linen kotor. Kereta dorong harus dicuci dengan disinfektan
setelah digunakan mengangkut linen kotor., Waktu pengangkutan linen
bersih dan kotor tidak boleh dilakukan bersamaan.Linen bersih diangkut
dengan kereta dorong yang berbeda warna.
3) Rumah sakit yang tidak mempunyai laundry tersendiri, pengangkutannya
dari dan ke tempat laundry harus menggunakan mobil khusus.
i. Petugas yang bekerja dalam pengelolaan laundry linen harus menggunakan
pakaian kerja khusus, alat pelindung diri dan dilakukan pemeriksaan
kesehatan secara berkala, serta dianjurkan memperoleh imunisasi hepatitis B
agar petugas memiliki kekebalan tubuh untuk dapat terhindar dari penyakit
nosokomial

F. Pengendalian Serangga, Tikus Dan Binatang Pengganggu Lainnya

Pengendalian serangga, tikus dan binatang pengganggu lainnya adalah upaya untuk
mengurangi populasi serangga, binatang pengganggu lainnya sehingga keberadaannya tidak
menjadi vektor penularan penyakit.

a. Pengertian

24
 Sanitasi Rumah Sakit 

Pengendalian serangga, tikus dan binatang pengganggu lainnya adalah upaya untuk
mengurangi populasi serangga, tikus dan binatang pengganggu lainnya sehingga
keberadaannya tidak menjadi vektor penularan penyakit.
b. Persyaratan
1. Kepadatan jentik Aedes sp. yang diamati melalui indeks kontainer harus 0 (nol).
2. Tidak ditemukannya lubang tanpa kawat kasa yang memungkinkan nyamuk
masuk ke dalam ruangan, terutama di ruangan perawatan.
3. Semua ruang di rumah sakit harus bebas dari kecoa, terutama pada dapur,
gudang makanan, dan ruangan steril.
4. Tidak ditemukannya tanda-tanda keberadaan tikus terutama pada
daerah bangunan tertutup ( core) rumah sakit.
5. Tidak ditemukan lalat di dalam bangunan tertutup ( core) di rumah sakit.
6. Di lingkungan rumah sakit harus bebas kucing dan anjing.

c. Tata Laksana

1. Surveilans
a. Nyamuk
Pengamatan Jentik
Pengamatan jentik Aedes sp. dilakukan secara berkala di setiap sarana
penampungan air, sekurang-kurangnya setiap 1 (satu) minggu
Pengamatan lubang dengan kawat kasa.
Setiap lubang di dinding harus ditutup dengan kawat kasa untuk mencegah
nyamuk masuk.
b. Kecoa
1) Mengamati keberadaan kecoak yang ditandai dengan adanya kotoran,
telur kecoak, dan kecoa hidup atau mati di setiap ruangan.
2) Pengamatan dilakukan secara visual dengan bantuan senter, setiap 2
(dua) minggu.
3) Bila ditemukan tanda-tanda keberadaan kecoa maka segera
dilakukan upaya pemberantasan.
c. Tikus
Mengamati/memantau secara berkala setiap 2 (dua) bulan di tempat tempat
yang biasanya menjadi tempat perkembangbiakan tikus yang ditandai dengan

25
 Sanitasi Rumah Sakit 

adanya keberadaan tikus antara lain : kotoran, bekas gigitan, bekas jalan, dan
tikus hidup.

d. Lalat
Mengukur kepadatan lalat secara berkala dengan menggunakan fly grill
pada daerah core dan pada daerah yang biasa dihinggapi lalat, terutama di
tempat yang diduga sebagai tempat perindukan lalat seperti tempat sampah,
saluran pembuangan limbah padat dan cair, kantin rumah sakit, dan dapur.
e. Binatang pengganggu lainnya
Mengamati/memantau secara berkala kucing dan anjing.

G. Melalui Disinfeksi Dan Sterilisasi

Dekontaminasi adalah upaya mengurangi dan/atau menghilangkan kontaminasi oleh


mikroorganisme pada orang, peralatan, bahan, dan ruang melalui disinfeksi dan sterilisasi
dengan cara fisik dan kimiawi. Disinfeksi adalah upaya untuk mengurangi/menghilangkan
jumlah mikroorganisme patogen penyebab penyakit (tidak termasuk spora) dengan cara fisik
dan kimiawi. Sterilisasi adalah upaya untuk menghilangkan semua mikroorganisme dengan
cara fisik dan kimiawi.

a. Pengertian

1. Dekontaminasi adalah upaya mengurangi dan atau menghilangkan kontaminasi


oleh mikroorganisme pada orang, peralatan, bahan, dan ruang melalui disinfeksi
dan sterilisasi dengan cara fisik dan kimiawi.

2. Disinfeksi adalah upaya untuk mengurangi/menghilangkan jumlah mikro


organisme patogen penyebab penyakit (tidak termasuk spora) dengan cara fisik
dan kimiawi.

3. Sterilisasi adalah upaya untuk menghilangkan semua mikroorganisme dengan


cara fisik dan kimiawi.

b. Persyaratan

26
 Sanitasi Rumah Sakit 

1. Suhu pada disinfeksi secara fisik dengan air panas untuk peralatan sanitasi 80°C
dalam waktu 45-60 detik, sedangkan untuk peralatan memasak 80°C dalam waktu 1
menit.

2. Disinfektan harus memenuhi kriteria tidak merusak peralatan maupun orang,


disinfektan mempunyai efek sebagai deterjen dan efektif dalam waktu yang
relatif singkat, tidak terpengaruh oleh kesadahan air atau keberadaan sabun
dan protein yang mungkin ada.

c. Tata Laksana

Tata laksana selengkapnaya dapat dilihat pada modul 6 Kamar/ruang operasi


yang telah dipakai harus dilakukan disinfeksi dan disterilisasi sampai aman
untuk dipakai pada operasi berikutnya.

H. Upaya Promosi Kesehatan Dari Aspek Kesehatan Lingkungan

Promosi higiene dan sanitasi adalah penyampaian pesan tentang higiene dan sanitasi
rumah sakit kepada pasien/keluarga pasien dan pengunjung, karyawan terutama karyawan baru
serta masyarakat sekitarnya agar mengetahui, memahami, menyadari, dan mau mmbiasakan
diri berperilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) serta dapat memanfaatkan fasilitas sanitaso
rumah sakit dengan benar. Promosi kesehatan lingkungan adalah penyampaian pesan tentang
yang berkaitan dengan PHBS yang sasarannya ditujukan kepada karyawan

1. Promosi higiene dan sanitasi adalah penyampaian pesan tentang higiene dan
sanitasi rumah sakit kepada pasien/keluarga pasien dan pengunjung, karyawan
terutama karyawan baru serta masyarakat sekitarnya agar mengetahui,
memahami, menyadari dan mau membiasakan diri berperilaku hidup bersih
dan sehat (PHBS) serta dapat memanfaatkan fasilitas sanitasi rumah sakit
dengan benar.

2. Promosi kesehatan lingkungan adalah penyampaian pesan tentang yang


berkaitan dengan PHBS yang sasarannya ditujukan kepada -karyawan.

27
 Sanitasi Rumah Sakit 

a. Persyaratan

Setiap rumah sakit harus melaksanakan upaya promosi higiene dan sanitasi yang
pelaksanaannya dilakukan oleh tenaga/unit organisasi yang menangani promosi
kesehatan lingkungan rumah sakit.

b. Tata Laksana

Promosi higiene dan sanitasi dapat dilaksanakan dengan menggunakan cara


langsung, media cetak, maupun media elektronik.
Secara langsung : konseling, diskusi, ceramah, demontrasi, partisipatif, pameran
, melalui pengeras suara dan lain-lain.
Media cetak : penyebaran leaflet, pemasangan poster, gambar,
spanduk, tata tertib, pengumuman secara tertulis, pemasangan petunjuk. Media
elektronik : radio, televisi (televisi khusus lingkungan rumah sakit),
Eye-catcher.

Pelaksana promosi higiene dan sanitasi supaya dilakukan oleh seluruh karyawan
rumah sakit dibawah koordinasi tenaga/unit organisasi penanggungjawab
penyelengara kesehatan lingkungan rumah sakit yang menangani promosi
kesehatan lingkungan rumah sakit.

Sasaran promosi higiene dan sanitasi adalah pasien/keluarga pasien, pengunjung,


karyawan rumah sakit, serta masyarakat sekitarnya.

Pesan promosi higiene dan sanitasi hendaknya disesuaikan dengan sasaran Pesan
promosi kesehatan lingkungan untuk karyawan berisi hubungan fasilitas sanitasi
dengan kesehatan, syarat-syarat fasilitas sanitasi, pentingnya
pengadaan/pemeliharaan/pembersihan fasilitas sanitasi, pentingnya memberi contoh
terhadap pasien/keluarga pasien dan pengunjung tentang memanfaatkan fasilitas sanitasi
serta fasilitas kesehatan lainnya dengan benar.

Pesan promosi kesehatan lingkungan untuk karyawan berisi hubungan fasilitas sanitasi
dengan kesehatan, syarat-syarat fasilitas sanitasi, pentingnya

28
 Sanitasi Rumah Sakit 

pengadaan/pemeliharaan/pembersihan fasilitas sanitasi, pentingnya memberi contoh


terhadap pasien/keluarga pasien dan pengunjung tentang memanfaatkan fasilitas sanitasi
serta fasilitas kesehatan lainnya dengan benar.

Pesan promosi kesehatan lingkungan untuk pasien, keluarga pasien, pengunjung dan
masyarakat di sekitarnya berisi tentang cara-cara dan pentingnya membiasakan diri
hidup bersih dan sehat, memanfaatkan fasilitas sanitasi dan fasilitas kesehatan lainnya
dengan benar.

Materi promosi kesehatan lingkungan sangat penting diketahui oleh seluruh karyawan
rumah sakit untuk itu dapat disampaikan pada waktu orientasi karyawan baru atau
pada pertemuan secara berkala.
Upaya penyehatan lingkungan rumah sakit meliputi kegiatan-kegiatan yang kompleks
sehingga memerlukan penanganan secara lintas program dan lintas sektor serta
berdimensi multi disiplin. Untuk itu, diperlukan tenaga dengan kualifikasi sebagai berikut :

1. Penanggung jawab kesehatan lingkungan di rumah sakit kelas A dan B (rumah sakit
pemerintah) dan yang setingkat adalh seorang tenaga yang memiliki kualifikasi
sanitarian serendah-rendahnya berijazah sarjana (S1) di bidang kesehatan lingkungan,
teknik lingkungan, biologi, teknik kimia, dan teknik sipil.
2. Penanggung jawab kesehatan lingkungan di rumah sakit kelas C dan D (rumah sakit
pemerintah) dan yang setingkat adalah seorang tenaga yang memiliki kualifikasi
sanitarian serendah-rendahnya berijazah diploma (D3) di bidang kesehatan lingkungan.
3. Rumah sakit pemerintah maupun swasta yang sebagian kegiatan kesehatan
lingkungannya dilaksanakan oleh pihak ketiga, maka tenaganya harus berpendidikan
sanitarian dan telah megikuti pelatihan khusus di bidang kesehatan lingkungan rumah
sakit yang diselenggarakan oleh pemerintah atau badan lain sesuai dengan peraturan
perundangan yang berlaku.
4. Tenaga sebagaimana dimaksud pada butir 1 dan 2, diusahaan mengikuti pelatihan
khusus di bdaing kesehatan lingkungan rumah sakit yang diselenggarakan oleh
pemerintah atau pihak lain terkait sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang
berlaku.

Latihan

29
 Sanitasi Rumah Sakit 

Untuk dapat memperdalam pemahaman Anda mengenai materi di atas, kerjakanlah Latihan
berikut!

1) Gambaran Persyaratan Kesehatan Lingkungan Rumah Sakit diantaranya pengawasan


sanitasi ruang dan bangunan jelaskan pengelompokan ruangan menurut zona risiko yang
ada di rumah sakit dan apa yang menjadi persyaratan untuk zona tersebut
2) Pengelolaan air bersih di rumah sakit perlu memperhatikan kualitas dan kuantitas jelaskan
persyaratan air bersih menurut kualitasnya
3) supaya terhindar dari kontaminasi alat dan bahan maka perlu melakukan desinfeksi dan
sterilisasi jelaskan apa yang dimaksud dengan hal tersebut
4) Program promosi kesehatan perlu dilakukan di Rumah Sakit jelaskan apa yang dimaksud
dengan Promosi Kesehatan dan apa yang menjadi ruang lingkupnya

Petunjuk menjawab Latihan

Untuk dapat menjawab soal Latihan saudara diminta untuk mendalami materi yang
berhubungan dengan :
1) Konsep tentang Sanitasi ruang dan bangunan dan pengelompokannya menurut Zona
Risiko
2) Konsep tentang persyaratan air bersih secara kuantitas maupun kualitasnya
3) Pemahaman tentang Desinfeksi dan Sterilisasi
4) Konsep tentang Promosi Kesehatan di rumah Sakit
Ringkasan

1. rumah sakit sebagai sarana pelayanan kesehatan, tempat berkumpulnya orang


sakit maupun orang sehat, atau dapat menjadi tempat penularan penyakit serta memungkinkan
terjadinya pencemaran lingkungan dan gangguan kesehatan. Terdapat 3 (Tiga) hal yang diatur
dalam Peraturan Menteri Kesehatan RI Nomor : 1204/Menkes/SK/X/2004 Tanggal : 19 Oktober
2004 tersebut, yaitu :
a. Persyaratan Kesehatan Lingkungan Rumah Sakit
b. Kualifikasi Tenaga Kesehatan Lingkungan Rumah Sakit
c. Penilaian Pemeriksaan Kesehatan Lingkungan (Inspeksi Sanitasi) Rumah Sakit
2. Persyaratan Kesehatan lingkungan meliputi
a. Persyaratan sarana dan bangunan
b. Penyehatatan makanan minuman
c. Penyediaan Air Bersih

30
 Sanitasi Rumah Sakit 

d. Pengelolaan Limbah Medis dan Non Medis


e. Pengendalian vektor
f. Desinfeksi dan sterilisasi
g. Promosi Kesehatan

3. Penanggung jawab kesehatan lingkungan di rumah sakit kelas A dan B (rumah sakit
pemerintah) dan yang setingkat adalh seorang tenaga yang memiliki kualifikasi sanitarian
serendah-rendahnya berijazah sarjana (S1) di bidang kesehatan lingkungan, teknik lingkungan,
biologi, teknik kimia, dan teknik sipil. Penanggung jawab kesehatan lingkungan di rumah sakit
kelas C dan D (rumah sakit pemerintah) dan yang setingkat adalah seorang tenaga yang
memiliki kualifikasi sanitarian serendah-rendahnya berijazah diploma (D3) di bidang kesehatan
lingkungan.

Tes 2

Pilihlah salah satu jawaban yang paling benar!

1) Penataan ruang bangunan dan penggunaannya harus sesuai dengan fungsi serta
memenuhi persyaratan kesehatan pengelompokan yang termasuk zona risiko tinggi
adalah ….
A. ruang administrasi
B. Ruang rawat
C. ruang tunggu pasien
D. Ruang isolasi
E. Ruang Perpustakaan

2) Pembuangan limbah medis dan non medis di rumah sakit diatur dengan warna kantong
yang berbeda, khusus untuk limbah sitotoksis menggunakan kantong warna..
A. Kuning
B. Merah
C. Hitam
D. Ungu
E. Coklat

3) Unsur unsur yang perlu diawasi pada Pengolahan Makanan adalah ...
A. Penjamah Makanan
B. Penyimpanan Makanan masak
C. Penyajian Makanan
D. Penyimpanan Bahan Pangan
E. Cara mengangkut makanan

31
 Sanitasi Rumah Sakit 

4) Yang termasuk dalam limbah infeksius adalah ...


A. limbah yang terkontaminasi organisme patogen
B. Limbah dari dapur
C. Limbah dari pembakaran incinerator
D. Limbah dari radiologi
E. Limbah dari perkantoran

5) Kegiatan Pemberantasan kecoa secara mekanis dilakukan dengan...


A. Penyemprotan insektisida
B. Pengasapan
C. Pemberian umpan
D. Menyiram perindukan dengan air panas
E. Menaburkan bubuk racun

32
 Sanitasi Rumah Sakit 

Topik 3

PENGERTIAN DAN RUANG LINGKUP


INFEKSI NOSOKOMIAL
A. Pengertian Infeksi Nosokomial

Infeksi nosokomial atau infeksi yang diperoleh dari rumah sakit adalah infeksi
yang tidak diderita pasien saat masuk ke rumah sakit melainkan setelah ± 72 jam berada
di tempat tersebut (Karen Adams & Janet M. Corrigan, 2003). Infeksi ini terjadi bila toksin
atau agen penginfeksi menyebabkan infeksi lokal atau sistemik (Karen Adams & Janet M.
Corrigan, 2003). Contoh penyebab terjadinya infeksi nosokomial adalah apabila dokter
atau suster merawat seorang pasien yang menderita infeksi karena mikroorganisme
patogen tertentu kemudian mikroorganisme dapat ditularkan ketika terjadi kontak
(Steven Jonas, Raymond L. Goldsteen, Karen Goldsteen, 2007).Selanjutnya, apabila suster
atau dokter yang sama merawat pasien lainnya, maka ada kemungkinan pasien lain
dapat tertular infeksi dari pasien sebelumnya
Infeksi adalah adanya suatu organisme pada jaringan atau cairan tubuh yang
disertai suatu gejala klinis baik lokal maupun sistemik. Infeksi yang muncul selama
seseorang tersebut dirawat di rumah sakit dan mulai menunjukkan suatu gejala selama
seseorang itu dirawat atau setelah selesai dirawat disebut infeksi nosokomial. Secara
umum, pasien yang masuk rumah sakit dan menunjukkan tanda infeksi yang kurang dari
72 jam menunjukkan bahwa masa inkubasi penyakit telah terjadi sebelum pasien masuk
rumah sakit, dan infeksi yang baru menunjukkan gejala setelah 72 jam pasien berada
dirumah sakit baru disebut infeksi nosokomial (Harrison, 2001).
Infeksi nosokomial ini dapat berasal dari dalam tubuh penderita maupun luar
tubuh. Infeksi endogen disebabkan oleh mikroorganisme yang semula memang sudah
ada didalam tubuh dan berpindah ke tempat baru yang kita sebut dengan self infection
atau auto infection, sementara infeksi eksogen (cross infection) disebabkan oleh
mikroorganisme yang berasal dari rumah sakit dan dari satu pasien ke pasien lainnya
(Soeparman, 2001).
‘Infeksi nosokomial’ adalah infeksi yang terdapat dalam sarana kesehatan.
Sebetulnya rumah sakit memang sumber penyakit! Di negara maju pun, infeksi yang
didapat dalam rumah sakit terjadi dengan angka yang cukup tinggi. Misalnya, di AS, ada
20.000 kematian setiap tahun akibat infeksi nosokomial. Di seluruh dunia, 10 persen
pasien rawat inap di rumah sakit mengalami infeksi yang baru selama dirawat – 1,4 juta
infeksi setiap tahun. Di Indonesia, penelitian yang dilakukan di 11 rumah sakit di DKI

33
 Sanitasi Rumah Sakit 

Jakarta pada 2004 menunjukkan bahwa 9,8 persen pasien rawat inap mendapat infeksi
yang baru selama dirawat
Hal-hal yang berhubungan dengan infeksi nosokomial : (Panjaitan, B, 1989)
1.      secara umum infeksi nosokomial adalah infeksi yang didapatkan penderita selama
dirawat dirumah sakit.
2.      Infeksi nosokomial sukar diatasi karena sebagai penyebabnya adalah mikro
organisme / bakteri yang sudah resisten terhadap anti biotika.
3.      Bila terjadi infeksi nosokomial, makaakan terjadi penderitaan yang berpanjangan
serta pemborosan waktu serta pengeluaran biaya yang bertambah tinggi
kadangkadang kualitas hidup penderita akan menurun.
4.      Infeksi nosokomial disamping berbahaya bagi penderita, jugaberbahaya bagi
lingkungan baik selamadirawat dirumah sakit ataupun diluar rumah sakit setelah
berobat jalan.
5.      Dengan pengendalian infeksi nosokomial akan menghembat biaya dan waktu yang
terbuang.
6.      Dinegara yang sudah maju masalah ini telah diangkat menjadi masalah nasional,
sehingga bila angka infeksi nosokomial disuatu rumah sakit tinggi, maka izin
operasionalnya dipertimbangkan untuk dicabut oleh instansi yang berwenang

B.  Batasan-Batasan Infeksi Nosokomial.

Infeksi nosokomial disebut juga dengan “Hospital acquired infection” apabila memenuhi
batasan / criteria sebagai berikut:
1.      Apabila padawaktu dirawat di RS, tidak dijumpai tanda-tanda klinik infeksi
tersebut.
2.      Pada waktu penderita mulai dirawat tidak dalammasa inkubasi dari infeksi
tersebut.
3.      Tanda-tanda infeksi tersebut baru timbul sekurang-kurangnya 3 x 24 jam sejak
mulai dirawat.
4.      Infeksi tersebut bukan merupakan sisa (residual) dari infeksi sebelumnya.
5.      Bila pada saat mulai dirawat di RS sudah ada tanda-tanda infeksi, tetapiterbukti
bahwa infeksi didapat penderita pada waktu perawatan sebelumnya dan belum
pernah dilaporkan sebagai indeksi nosokomial.

C.  Jenis - Jenis Infeksi Nosokomial

1.      Infeksi Luka Operasi (ILO)


Merupakan infeksi yang terjadi dalam kurun waktu 30 hari paska operasi jika tidak
menggunakan implan atau dalam kurun waktu 1 tahun jika terdapat implan dan infeksi
tersebut memang tampak berhubungan dengan operasi dan melibatkan suatu bagian

34
 Sanitasi Rumah Sakit 

anotomi tertentu (contoh, organ atau ruang) pada tempat insisi yang dibuka atau
dimanipulasi pada saat operasi dengan setidaknya terdapat salah satu tanda :
o    Keluar cairan purulen dari drain organ dalam
o    Didapat isolasi bakteri dari organ dalam
o    Ditemukan abses 
o    Dinyatakan infeksi oleh ahli bedah atau dokter.
o    Pencegahan ILO harus dilakukan, karena jika tidak, akan mengakibakan semakin
lamanya rawat inap, peningkatan biaya pengobatan, terdapat resiko kecacatan dan
kematian, dan dapat mengakibatkan tuntutan pasien. Pencegahan itu sendiri harus
dilakukan oleh pasien, dokter dan timnya, perawat kamar operasi, perawat
ruangan, dan oleh nosocomial infection control team.

2.      Infeksi Saluran Kencing (ISK )


Infeksi saluran kemih (ISK) adalah jenis infeksi yang sangat sering terjadi. ISK dapat terjadi di
saluran ginjal (ureter), kandung kemih (bladder), atau saluran kencing bagian luar (uretra).
Bakteri utama penyebab ISK adalah bakteri Escherichia coli (E. coli) yang banyak terdapat
pada tinja manusia dan biasa hidup di kolon. Wanita lebih rentan terkena ISK karena uretra
wanita lebih pendek daripada uretra pria sehingga bakteri ini lebih mudah menjangkaunya.
Infeksi juga dapat dipicu oleh batu di saluran kencing yang menahan koloni kuman.
Sebaliknya, ISK kronis juga dapat menimbulkan batu.
Mikroorganisme lain yang bernama Klamidia dan Mikoplasma juga dapat menyebabkan ISK
pada laki-laki maupun perempuan, tetapi cenderung hanya di uretra dan sistem reproduksi.
Berbeda dengan E coli, kedua bakteri itu dapat ditularkan secara seksual sehingga
penanganannya harus bersamaan pada suami dan istri.
Gejala
Penderita ISK mungkin mengeluhkan hal-hal berikut:
o    Sakit pada saat atau setelah kencing
o    Anyang-anyangan (ingin kencing, tetapi tidak ada atau sedikit air seni yang
keluar)
o    Warna air seni kental/pekat seperti air teh, kadang kemerahan bila ada darah
o    Nyeri pada pinggang
o    Demam atau menggigil, yang dapat menandakan infeksi telah mencapai ginjal
(diiringi rasa nyeri di sisi bawah belakang rusuk, mual atau muntah)

3.      Bakterimia
Bakteremia adalah keadaan dimana terdapatnya bakteri yang mampu hidup dalam aliran
darah secara sementara, hilang timbul atau menetap. Bakteremia merupakan infeksi
sistemik yang berbahaya karena dapat berlanjut menjadi sepsis yang angka kematiannya
cukup tinggi. Faktor risiko terjadinya bakteremia pada orang dewasa antara lain lama

35
 Sanitasi Rumah Sakit 

perawatan di rumah sakit, tingkat keparahan penyakit, komorbiditas, tindakan invasif, terapi
antibiotika yang tidak tepat, terapi imunosupresan, dan penggunaan steroid.
Gejala
Bakteremia yang bersifat sementara jarang menyebabkan gejala karena tubuh biasanya
dapat membasmi sejumlah kecil bakteri dengan segera. Jika telah terjadi sepsis, maka akan
timbul gejala-gejala berikut:
o    Demam atau hipotermia (penurunan suhu tubuh)
o    Hiperventilasi
o    Menggigil
o    Kulit teraba hangat
o    Ruam kulit
o    Takikardi (peningkatan denyut jantung)
o    Mengigau atau linglung
o    Penurunan produksi air kemih.

4.      Infeksi Saluran Napas (ISN)


Infeksi saluran napas berdasarkan wilayah infeksinya terbagi menjadi infeksi saluran napas
atas dan infeksi saluran napas bawah. Infeksi saluran napas atas meliputi rhinitis, sinusitis,
faringitis, laringitis, epiglotitis, tonsilitis, otitis. Sedangkan infeksi saluran napas bawah
meliputi infeksi pada bronkhus, alveoli seperti bronkhitis, bronkhiolitis, pneumonia.
Keadaan rumah sakit yang tidak baik dapat menimbulkan infeksi saluran napas atas maupun
bawah. Infeksi saluran napas atas bila tidak diatasi dengan baik dapat berkembang
menyebabkan infeksi saluran nafas bawah. Infeksi saluran nafas atas yang paling banyak
terjadi serta perlunya penanganan dengan baik karena dampak komplikasinya yang
membahayakan adalah otitis, sinusitis, dan faringitis.

D. Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Terjadinya Infeksi Nosokomial.

Sesara umum factor yang mempengaruhi terjadinya nosokomial terdiri atas 2 bagian
besar, yaitu : (Roeshadi, D, 1991)

1.      Faktor endogen (umur, seks, penyakit penyerta, daya tahan tubuh dan
kondisikondisi lokal)
2.      Faktor eksogen (lama penderita dirawat,kelompok yang merawat, alat medis, serta
lingkungan)

Untuk mudahnya bagaimana seorang pasien mendapat infeksi nosokomial selama


dirawat di RS dapat diringkas sebagai berikut :

36
 Sanitasi Rumah Sakit 

1.      Pasien mendapat infeksi nosokomial melalui dirinya sendiri (auto infeksi)


2.      Pasien mendapat infeksi nosokomial melalui petugas yang merwat di RS
3. Pasien mendapat infeksi nosokomial melalui pasien-pasien yang dirawat ditempat
ruangan yang samadi RS tersebut
.
4.      Pasien mendapat infeksi nosokomial melalui keluarga pasien yang bekunjung
kerumah sakit tersebut.
5.      Pasien mendapat infeksi niosokomial melalui peralatan yang dipakai dirumah sakit
tersebut.
6.      Pasien mendapat infeksi nosokomial melalui peralatan makanan yang disediakan
rumah sakit ataupun yang didapatnya dari luar rumah sakit.
7.      Disamping ke-6 cara-cara terjadinya infeksi nosokomial seperti yang dinyatakan
diatas, maka faktor lingkungan tidak kalah penting sebagai factor penunjang untuk
terjadinya infeksi nosokomial, faktor lingkungan tersebut adalah: Air, Bahan yang
harus di buang ( Disposial) dan  Udara

E.  Penyebab Infeksi Nosokomial

1.      Agen infeksi
Pasien akan terpapar berbagai macam mikroorganisme selama ia rawat di rumah
sakit. Kontak antara pasien dan berbagai macam mikroorganisme ini tidak selalu
menimbulkan gejala klinis karena banyaknya faktor lain yang dapat menyebabkan
terjadinya infeksi nosokomial. Kemungkinan terjadinya infeksi tergantung pada:

a. karakteristik mikroorganisme,
b.  resistensi terhadap zat-zat antibiotika,
c.  tingkat virulensi,
d.  dan banyaknya materi infeksius.

Semua mikroorganisme termasuk bakteri, virus, jamur dan parasit dapat


menyebabkan infeksi nosokomial. Infeksi ini dapat disebabkan oleh mikroorganisme
yang didapat dari orang lain (cross infection) atau disebabkan oleh flora normal dari
pasien itu sendiri (endogenous infection). Kebanyakan infeksi yang terjadi di rumah
sakit ini lebih disebabkan karena faktor eksternal, yaitu penyakit yang penyebarannya
melalui makanan dan udara dan benda atau bahan-bahan yang tidak steril. Penyakit
yang didapat dari rumah sakit saat ini kebanyakan disebabkan oleh mikroorganisme
yang umumnya selalu ada pada manusia yang sebelumnya tidak atau jarang
menyebabkan penyakit pada orang normal, (Ducel, 2001).
2.      Bakteri

37
 Sanitasi Rumah Sakit 

Bakteri dapat ditemukan sebagai flora normal dalam tubuh manusia yang sehat.
Keberadaan bakteri disini sangat penting dalam melindungi tubuh dari datangnya
bakteri patogen. Tetapi pada beberapa kasus dapat menyebabkan infeksi jika
manusia tersebut mempunyai toleransi yang rendah terhadap mikroorganisme.
Contohnya Escherichia coli paling banyak dijumpai sebagai penyebab infeksi saluran
kemih. Bakteri patogen lebih berbahaya dan menyebabkan infeksi baik secara
sporadik maupun endemik. Contohnya :

a. Anaerobik Gram-positif, Clostridium yang dapat


menyebabkan gangrene
b.  Bakteri gram-positif: Staphylococcus aureus yang menjadi parasit di kulit
dan hidung dapat menyebabkan gangguan pada paru, pulang, jantung dan
infeksi pembuluh darah serta seringkali telah resisten terhadap antibiotika.
c. Bakteri gram negatif: Enterobacteriacae, contohnya Escherichia coli, Proteus,
Klebsiella, Enterobacter. Pseudomonas sering sekali ditemukan di air dan
penampungan air yang menyebabkan infeksi di saluran pencernaan dan
pasien yang dirawat. Bakteri gram negatif ini bertanggung jawab sekitar
setengah dari semua infeksi di rumah sakit.
d. Serratia marcescens, dapat menyebabkan infeksi serius pada luka bekas
jahitan, paru, dan peritoneum.
3. Virus
Banyak kemungkinan infeksi nosokomial disebabkan oleh berbagai macam virus,
termasuk virus hepatitis B dan C dengan media penularan dari transfusi, dialisis,
suntikan dan endoskopi. Respiratory syncytial virus (RSV), rotavirus, dan
enteroviruses yang ditularkan dari kontak tangan ke mulut atau melalui rute faecal-
oral. Hepatitis dan HIV ditularkan melalui pemakaian jarum suntik, dan transfusi
darah. Rute penularan untuk virus sama seperti mikroorganisme lainnya. Infeksi
gastrointestinal, infeksi traktus respiratorius, penyakit kulit dan dari darah. Virus lain
yang sering menyebabkan infeksi nosokomial adalah cytomegalovirus, Ebola,
influenza virus, herpes simplex virus, dan varicella-zoster virus, juga dapat ditularkan
(Wenzel, 2002)

4.      Parasit dan jamur


Beberapa parasit seperti Giardia lamblia dapat menular dengan mudah ke orang
dewasa maupun anak-anak. Banyak jamur dan parasit dapat timbul selama
pemberian obat antibiotika bakteri dan obat immunosupresan, contohnya infeksi dari
Candida albicans, Aspergillus spp, Cryptococcus neoformans, Cryptosporidium.

5.      Faktor alat

38
 Sanitasi Rumah Sakit 

Dari suatu penelitian klinis, infeksi nosokomial tertama disebabkan infeksi dari
kateter urin, infeksi jarum infus, infeksi saluran nafas, infeksi kulit, infeksi dari luka
operasi dan septikemia. Pemakaian infus dan kateter urin lama yang tidak diganti-
ganti. Diruang penyakit dalam, diperkirakan 20-25% pasien memerlukan terapi infus.
Komplikasi kanulasi intravena ini dapat berupa gangguan mekanis, fisis dan kimiawi.

F.  Proses  Penularan Infeksi Nosokomial

1.     Langsung
antara pasien dan personel yang merawat atau menjaga pasien
2.     Tidak langsung
-        obyek tidak bersemangat atau kondisi lemah
-        lingkungan menjadi kontaminasi dan tidak didesinfeksi atau sterilkan
(Sebagai contoh perawatan luka pasca operasi)
-        penularan cara droplet infection di mana kuman dapat mencapai ke udara
(air borne)
-        Penularan melalui vektor, yaitu penularan melalui hewan atau serangga yang
membawa kuman

Selain itu penularan infeksi nosokomial yaitu

1.      Penularan secara kontak


Penularan ini dapat terjadi secara kontak langsung, kontak tidak langsung dan
droplet. Kontak langsung terjadi bila sumber infeksi berhubungan langsung dengan
penjamu, misalnya person to person pada penularan infeksi virus hepatitis A
secara fecal oral. Kontak tidak langsung terjadi apabila penularan membutuhkan
objek perantara (biasanya benda mati). Hal ini terjadi karena benda mati tersebut
telah terkontaminasi oleh infeksi, misalnya kontaminasi peralatan medis oleh
mikroorganisme.
2.      Penularan melalui Common Vehicle
Penularan ini melalui benda mati yang telah terkontaminasi oleh kuman dan dapat
menyebabkan penyakit pada lebih dari satu penjamu. Adapun jenis-jenis common
vehicleadalah darah/produk darah, cairan intra vena, obat-obatan dan sebagainya.
3.      Penularan melalui udara dan inhalasi
Penularan ini terjadi bila mikroorganisme mempunyai ukuran yang sangat kecil
sehingga dapat mengenai penjamu dalam jarak yang cukup jauh dan melalui saluran
pernafasan. Misalnya mikroorganisme yang terdapat dalam sel-sel kulit yang
terlepas  (staphylococcus) dan tuberculosis.
4.      Penularan dengan perantara vektor

39
 Sanitasi Rumah Sakit 

Penularan ini dapat terjadi secara eksternal maupun internal. Disebut penularan
secara eksternal bila hanya terjadi pemindahan secara mekanis dari mikroorganisme
yang menempel pada tubuh vector misalnya shigella dan  salmonella oleh lalat.
Penularan secara internal bila mikroorganisme masuk ke dalam tubuh vektor dan
dapat terjadi perubahan secara biologis, misalnya parasit malaria dalam nyamuk atau
tidak mengalami perubahan biologis, misalnya yersenia pestis pada ginjal (flea).

G.  Tanda dan gejala Infeksi

a. Demam
b. bernapas cepat,
c.  kebingungan mental,
d. tekanan darah rendah,
e. urine output menurun,
f. pasien dengan urinary tract infection mungkin ada rasa sakit ketika kencing dan
darah dalam air seni
g.  sel darah putih tinggi
h. radang paru-paru mungkin termasuk kesulitan bernapas dan ketidakmampuan
untuk batuk.
i.  infeksi : pembengkakan, kemerahan, dan kesakitan pada kulit atau luka di
sekitar bedah atau luka

H.  Dampak Infeksi Nosokomial

Infeksi nosokomial memberikan dampak sebagai berikut :

1.      Menyebabkan cacat fungsional, stress emosional dan dapat menyebabkan cacat


yang permanen serta kematian.
2.      Dampak tertinggi pada negara berkembang dengan prevalensi HIV/AIDS yang
tinggi.
3.      Meningkatkan biaya kesehatan diberbagai negara yang tidak mampu dengan
meningkatkan lama perawatan di rumah sakit, pengobatan dengan obat-obat
mahal dan penggunaan pelayanan lainnya, serta tuntutan hukum. 

I.  Pencegahan Terjadinya Infeksi Nosokomial


Pembersihan yang rutin sangat penting untuk meyakinkan bahwa rumah sakit
sangat bersih dan benar-benar bersih dari debu, minyak dan kotoran. Perlu diingat
bahwa sekitar 90 persen dari kotoran yang terlihat pasti mengandung kuman. Harus ada
waktu yang teratur untuk membersihkan dinding, lantai, tempat tidur, pintu, jendela,
tirai, kamar mandi, dan alat-alat medis yang telah dipakai berkali-kali.

40
 Sanitasi Rumah Sakit 

Pengaturan udara yang baik sukar dilakukan di banyak fasilitas kesehatan.


Usahakan adanya pemakaian penyaring udara, terutama bagi penderita dengan status
imun yang rendah atau bagi penderita yang dapat menyebarkan penyakit melalui udara.
Kamar dengan pengaturan udara yang baik akan lebih banyak menurunkan resiko
terjadinya penularan tuberkulosis. Selain itu, rumah sakit harus membangun suatu
fasilitas penyaring air dan menjaga kebersihan pemrosesan serta filternya untuk
mencegahan terjadinya pertumbuhan bakteri. Sterilisasi air pada rumah sakit dengan
prasarana yang terbatas dapat menggunakan panas matahari.
Toilet rumah sakit juga harus dijaga, terutama pada unit perawatan pasien diare
untuk mencegah terjadinya infeksi antar pasien. Permukaan toilet harus selalu bersih dan
diberi disinfektan. Disinfektan akan membunuh kuman dan mencegah penularan antar
pasien. Disinfeksi yang dipakai adalah:

a. Mempunyai kriteria membunuh kuman


b. Mempunyai efek sebagai detergen
c. Mempunyai efek terhadap banyak bakteri, dapat melarutkan minyak dan protein.
d.  Tidak sulit digunakan
e. Tidak mudah menguap
f. Bukan bahan yang mengandung zat yang berbahaya baik untuk petugas maupun
pasien
g.  Efektif
h. Tidak berbau, atau tidak berbau tak enak

1. Perbaiki Ketahanan Tubuh


Di dalam tubuh manusia, selain ada bakteri yang patogen oportunis, ada pula bakteri
yang secara mutualistik yang ikut membantu dalam proses fisiologis tubuh, dan
membantu ketahanan tubuh melawan invasi jasad renik patogen serta menjaga
keseimbangan di antara populasi jasad renik komensal pada umumnya, misalnya seperti
apa yang terjadi di dalam saluran cerna manusia. Pengetahuan tentang mekanisme
ketahanan tubuh orang sehat yang dapat mengendalikan jasad renik oportunis perlu
diidentifikasi secara tuntas, sehingga dapat dipakai dalam mempertahankan ketahanan
tubuh tersebut pada penderita penyakit berat. Dengan demikian bahaya infeksi dengan
bakteri oportunis pada penderita penyakit berat dapat diatasi tanpa harus menggunakan
antibiotika.

2.      Ruangan Isolasi
Penyebaran dari infeksi nosokomial juga dapat dicegah dengan membuat suatu pemisahan
pasien. Ruang isolasi sangat diperlukan terutama untuk penyakit yang penularannya melalui
udara, contohnya tuberkulosis, dan SARS, yang mengakibatkan kontaminasi berat. Penularan
yang melibatkan virus, contohnya DHF dan HIV. Biasanya, pasien yang mempunyai resistensi

41
 Sanitasi Rumah Sakit 

rendah eperti leukimia dan pengguna obat immunosupresan juga perlu diisolasi agar
terhindar dari infeksi. Tetapi menjaga kebersihan tangan dan makanan, peralatan kesehatan
di dalam ruang isolasi juga sangat penting. Ruang isolasi ini harus selalu tertutup dengan
ventilasi udara selalu menuju keluar. Sebaiknya satu pasien berada dalam satu ruang isolasi,
tetapi bila sedang terjadi kejadian luar biasa dan penderita melebihi kapasitas, beberapa
pasien dalam satu ruangan tidaklah apa-apa selama mereka menderita penyakit yang sama.

Pencegahan Infeksi nosokomial yaitu dengan:

1.     Membatasi transmisi organisme dari atau antar pasien dengan cara mencuci tangan
dan penggunaan sarung tangan, tindakan septik dan aseptik, sterilisasi dan
disinfektan.
2.     Mengontrol resiko penularan dari lingkungan.
3.      Melindungi pasien dengan penggunaan antibiotika yang adekuat, nutrisi yang
cukup, dan vaksinasi.
4.     Membatasi resiko infeksi endogen dengan meminimalkan prosedur invasi
5.     Pengawasan infeksi, identifikasi penyakit dan mengontrol penyebarannya.

Selain itu Pencegahan Infeksi nosokomial juga dengan menggunakan Standar kewaspadaan
terhadap infeksi, antara lain :
1.      Cuci Tangan
o    Setelah menyentuh darah, cairan tubuh, sekresi, ekskresi dan bahan terkontaminasi.
o    Segera setelah melepas sarung tangan.
o    Di antara sentuhan dengan pasien.
2.      Sarung Tangan
o    Bila kontak dengan darah, cairan tubuh, sekresi, dan bahan yang terkontaminasi.
o    Bila kontak dengan selaput lendir dan kulit terluka.
3.      Masker, Kaca Mata, Masker Muka
Mengantisipasi bila terkena, melindungi selaput lendir mata, hidung, dan mulut saat
kontak dengan darah dan cairan tubuh.
4.      Baju Pelindung
o    Lindungi kulit dari kontak dengan darah dan cairan tubuh
o    Cegah pakaian tercemar selama tindakan klinik yang dapat berkontak langsung
dengan darah atau cairan tubuh
5.      Kain
o    Tangani kain tercemar, cegah dari sentuhan kulit/selaput lendir
o    Jangan melakukan prabilas kain yang tercemar di area perawatan pasien
Peralatan Perawatan Pasien

42
 Sanitasi Rumah Sakit 

o    Tangani peralatan yang tercemar dengan baik untuk mencegah kontak langsung
dengan kulit atau selaput lendir dan mencegah kontaminasi pada pakaian dan
lingkungan
o    Cuci peralatan bekas pakai sebelum digunakan kembali
7.      Pembersihan Lingkungan
Perawatan rutin, pembersihan dan desinfeksi peralatan dan perlengkapan dalam
ruang perawatan pasien
8.      Instrumen Tajam
o    Hindari memasang kembali penutup jarum bekas
o    Hindari melepas jarum bekas dari semprit habis pakai
o    Hindari membengkokkan, mematahkan atau memanipulasi jarum bekas dengan
tangan
o    Masukkan instrument tajam ke dalam tempat yang tidak tembus tusukan
9.      Resusitasi Pasien
Usahakan gunakan kantong resusitasi atau alat ventilasi yang lain untuk
menghindari kontak langsung mulut dalam resusitasi mulut ke mulut
10.   Penempatan Pasien
Tempatkan pasien yang mengontaminasi lingkungan dalam ruang pribadi / isolasi

I.        Program Pengendalian Infeksi Nosokomial Di RS


Dalam mengendalikan infeksi nosokomial di rumah sakit, ada tiga hal yang perlu ada dalam
program pengendalian infeksi nosokomial di rumah sakit, antara lain:

1. Adanya Sistem Surveilan Yang Mantap

Surveilan suatu penyakit adalah tindakan pengamatan yang sistematik dan dilakukan terus
menerus terhadap penyakit tersebut yang terjadi pada suatu populasi tertentu dengan
tujuan untuk dapat melakukan pencegahan dan pengendalian. Jadi tujuan dari surveilan
adalah untuk menurunkan risiko terjadinya infeksi nosokomial. Perlu ditegaskan di sini
bahwa keberhasilan pengendalian infeksi nosokomial bukanlah ditentukan oleh canggihnya
per-alatan yang ada, tetapi ditentukan oleh kesempurnaan perilaku petugas dalam
melaksanakan perawatan penderita secara benar (the proper nursing care). Dalam
pelaksanaan surveilan ini, perawat sebagai petugas lapangan di garis paling depan,
mempunyai peran yang sangat menentukan,
2.      Adanya Peraturan Yang Jelas Dan Tegas Serta Dapat Dilaksanakan, Dengan
Tujuan Untuk Mengurangi Risiko Terjadinya Infeksi
Adanya peraturan yang jelas dan tegas serta dapat dilaksanakan, merupakan hal yang sangat
penting adanya. Peraturan-peraturan ini merupakan standar yang harus dijalankan setelah
dimengerti semua petugas; standar ini meliputi standar diagnosis (definisi kasus) ataupun

43
 Sanitasi Rumah Sakit 

standar pelaksanaan tugas. Dalam pelaksanaan dan pengawasan pelaksanaan peraturan ini,
peran perawat besar sekali. 
3.      Adanya Program Pendidikan Yang Terus Menerus Bagi Semua Petugas Rumah
Sakit Dengan Tujuan Mengembalikan Sikap Mental Yang Benar Dalam Merawat
Penderita
Keberhasilan program ini ditentukan oleh perilaku petugas dalam melaksanakan perawatan
yang sempurna kepada penderita. Perubahan perilaku inilah yang memerlukan proses
belajar dan mengajar yang terus menerus. Program pendidikan hendaknya tidak hanya
ditekankan pada aspek perawatan yang baik saja, tetapi kiranya juga aspek epidemiologi dari
infeksi nosokomial ini. Jadi jelaslah bahwa dalam seluruh lini program pengendalian infeksi
nosokomial, perawat mempunyai peran yang sangat menentukan. Sekali lagi ditekankan
bahwa pengendalian infeksi nosokomial bukanlah ditentukan oleh peralatan yang canggih
(dengan harga yang mahal) ataupun dengan pemakaian antibiotika yang berlebihan (mahal
dan bahaya resistensi), melainkan ditentukan oleh kesempurnaan setiap petugas dalam
melaksanakan perawatan yang benar untuk penderitanya.

J.      Yang Harus Diperhatikan Keluarga dan Pengunjung dalam


Pengendalian Infeksi Nosokomial

1.      Mengerti dan memahami peraturan dari Rumah sakit


a. Taatilah waktu berkunjung
b. Jangan terlalu lama menjenguk cukup 15-20 menit saja
c. Penunggu pasien cukup 1 orang
d. Jangan berkunjung jika anda sedang sakit
e. Jangan membawa anak dibawah usia 12 tahun
2.      Menjaga kebersihan diri
a. lakukan cuci tangan sebelum dan setelah bertemu pasien
b.  jangan menyentuh luka, perban, area tusukan infuse, atau alat-alat lain yang
digunakan untuk merawata pasien
c. bantulah pasien untuk menjaga kebersihan dirinya
3.      Menjaga kebersihan lingkungan
a. Jangan menyimpan barang terlalu banyak di ruangan pasien
b. Jangan tidur di bed pasien
c. Jangan merokok diarea RS

Latihan

Untuk dapat memperdalam pemahaman Anda mengenai materi di atas, kerjakanlah


Latihan berikut!

44
 Sanitasi Rumah Sakit 

1) Infeksi Nosokomial terjadi bila toksin atau agen penginfeksi menyebabkan infeksi lokal
atau sistemik (Karen Adams & Janet M. Corrigan, 2003). Jelaskan faktor faktor yang
mempengaruhi terjadinya infeksi nosokomial
2) Infeksi nosokomial disebut juga dengan “Hospital acquired infection” apabila
memenuhi batasan / criteria jelaskan apa kriteria yang dimaksud ?
3) Terjadinya infeksi nosokomial pada pasien dapat dicegah dengan berbagai tindakan
jelaskan tindakan apa saja yang dapat mencegah terjadinya infeksi nosokomial

Petunjuk menjawab Latihan

Untuk dapat menjawab soal Latihan saudara diminta untuk mendalami materi yang
berhubungan dengan :
1) Konsep tentang faktor – faktor yang menyebabkan terjadinya infeksi Nosokomial
2) Konsep tentang batasan atau kriteria yang disebut Infeksi Nosokomial
3) Pemahaman tentang pencegahan infeksi nosokomial

Ringkasan

1. Infeksi nosokomial atau infeksi yang diperoleh dari rumah sakit adalah infeksi yang
tidak diderita pasien saat masuk ke rumah sakit melainkan setelah ± 72 jam berada di
tempat tersebut (Karen Adams & Janet M. Corrigan, 2003). Infeksi ini terjadi bila toksin
atau agen penginfeksi menyebabkan infeksi lokal atau sistemik (Karen Adams & Janet
M. Corrigan, 2003).
2. Secara umum factor yang mempengaruhi terjadinya nosokomial terdiri atas 2 bagian
besar, yaitu : (Roeshadi, D, 1991)

a. Faktor endogen (umur, seks, penyakit penyerta, daya tahan tubuh dan
kondisikondisi lokal)
b. Faktor eksogen (lama penderita dirawat,kelompok yang merawat, alat medis,
serta lingkungan)
3. Pencegahan Infeksi nosokomial yaitu dengan:

a. Membatasi transmisi organisme dari atau antar pasien dengan cara mencuci
tangan dan penggunaan sarung tangan, tindakan septik dan aseptik, sterilisasi dan
disinfektan.
b. Mengontrol resiko penularan dari lingkungan.

45
 Sanitasi Rumah Sakit 

c. Melindungi pasien dengan penggunaan antibiotika yang adekuat, nutrisi yang


cukup, dan vaksinasi.
d. Membatasi resiko infeksi endogen dengan meminimalkan prosedur invasi
e. Pengawasan infeksi, identifikasi penyakit dan mengontrol penyebarannya.

Tes 3

Pilihlah salah satu jawaban yang paling benar!

1) Infeksi nosokomial ini dapat berasal dari dalam tubuh penderita atau Infeksi endogen
contoh dari infeksi nosokomial yang endogen adalah ….
A. lama penderita dirawat, ,
B. kelompok yang merawat,
C. alat medis
D. serta lingkungan
E. Kondisi tubuh pasien

2) Jenis – Jenis Infeksi Nosokomial adalah Bacteremia salah satu faktor penyebabnya
adalah....
A. Tingkat keparahan penyakit
B. Penggunaan alat
C. Cara perawatan
D. Penggunaan air
E. Penularan dari pasien lain

3) faktor lingkungan sebagai slah satu factor penunjang untuk terjadinya infeksi
nosokomial, faktor lingkungan tersebut adalah...
A. terkena dari kondisi pasien sendiri
B. terkena dari penggunaan air
C. terkena dari pasien lain
D. terkena akibat operasi
E. terkena dari peralatan yang digunakan

4) Kebanyakan infeksi yang terjadi di rumah sakit ini lebih disebabkan karena faktor
eksternal seperti..
A. umur,
B. seks,
C. penyakit penyerta,
D. daya tahan tubuh

46
 Sanitasi Rumah Sakit 

E. Makanan

5) Pencegahan terjadinya infeksi nosokomial pada pasien dapat dilakukan oleh keluarga
pasien dengan cara ...

A. Membantu memberi makan pasien


B. Mencuci tangan sebelum menyentuh pasien
C. Menjaga tidak bersuara dengan keras
D. Membantu memberikan perawatan pada pasien
E. Membersihkan kotoran pasien

Kunci Jawaban Tes

Test Formatif 1
1) B.
2) E.
3) C.
4) D.
5) E.

Test Formatif 2
1) D
2) D.
3) A.
4) A.
5) D.

Test Formatif 3

1) E
2) A.
3) B.
4) E.
5) A.

47
 Sanitasi Rumah Sakit 

Daftar Pustaka
Committee on Identifying Priority Areas for Quality Improvement, Karen Adams, Janet M.
Corrigan (2003). Priority Areas for National Action: Transforming Health Care Quality.
National Academies Press.

Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia No. 1204/Menkes/X/2004


Tentang Persyaratan Kesehatan Lingkungan Rumah Sakit Indonesia, Departemen
Kesehatan RI.

Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia No.1096/Menkes/PER/VI/2011 tentang


Higiene Sanitasi Jasaboga. Menteri Kesehatan Republik Indonesia,

Mayo Clinic (2017). Diseases and Conditions. Urinary tract infection. Mayo Clinic (2017).
Diseases and Conditions. Pneumonia. Custodio, HT. Medscape (2016) . Hospital-
Acquired Infections.

Steven Jonas, Raymond L. Goldsteen, Karen Goldsteen (2007). Introduction to the US health
care system. Springer Publishing Company

Stubblefield, H. Healthline (2016). What Are Nosocomial Infections?

 World Health Organization (2002). Department of Communicable Disease, Surveilance and


Response. Prevention of hospital-acquired infections: A practical guide. 2nd edition.

 World Health Organization (2005). World Alliance for Patient Safety. WHO Guidelines on
Hand Hygiene in Health Care (Advanced Draft): A Summary. 
Mehta, Y Gupta, A Todi, S Myatra, SN Samaddar, DP Patil, V et al. (2014). Guidelines
for prevention of hospital acquired infections. Indian J Crit Care Med, 18(3), pp 149-
63.

48

You might also like