You are on page 1of 106

KARYA TULIS ILMIAH

ASUHAN KEPERAWATAN PADA NY. “N” YANG MENGALAMI


NYERI KRONIS AKIBAT GASTRITIS DENGAN INTERVENSI
AROMATERAPI LAVENDER DI RUMAH SAKIT HAPSAH
KABUPATEN BONE

Oleh:
NUR ATIKA
BT 1901055

AKADEMI KEPERAWATAN BATARI TOJA


WATAMPONE
2022
KARYA TULIS ILMIAH

ASUHAN KEPERAWATAN PADA NY. “N” YANG MENGALAMI


NYERI KRONIS AKIBAT GASTRITIS DENGAN INTERVENSI
AROMATERAPI LAVENDER DI RUMAH SAKIT HAPSAH
KABUPATEN BONE

Karya Tulis Ilmiah ini Diajukan Sebagai Salah Satu Syarat Mendapatkan Gelar
Ahli Madya Keperawatan (A.Md.Kep)

Oleh:
NUR ATIKA
BT 1901055

AKADEMI KEPERAWATAN BATARI TOJA


WATAMPONE
2022
ii
MOTTO

“Setelah Kesulitan Pasti ada Kemudahan”

“After difficulty there is definitely easy”

iii
iv
v
RIWAYAT HIDUP

1. Identitas
Nama : Nur Atika
NIM : BT1901055
Tempat Tanggal lahir : Mattirowalie, 31 Oktober 2001
Suku/bangsa : Bugis/Indonesia
Jenis Kelamin : Perempuan
Agama : Islam
Alamat : Mattirowalie Kec.Tellu Siattinge
2. Riwayat Pendidikan
1. SDN 58 Ulo : 2008 – 2013
2. MTs Nurul Aeyn As’Adiyah Kmp. Baru : 2013 – 2016
3. MA As’Adiyah Mattirowalie : 2016 – 2019
4. DIII Akper Batari Toja Watampone : 2019 – 2022

vi
KATA PENGANTAR

Bismillaahirrahmaanirrahiim.

Segala puji bagi Allah, Tuhan seluruh alam semesta yang senantiasa

melimpahkan rahmat dan hidayah kepada setiap hamba-Nya serta senantiasa

menganugerahkan kasih sayang dan cinta dengan segala karunia-Nya. Shalawat

dan salam senantiasa tercurah kepada utusan untuk seluruh umat manusia dimuka

bumi Rasulullah Muhammad Shallallahu ‘Alaihi Wa Sallam, seluruh keluarga,

sahabat, dan para pengikutnya hingga hari kiamat.

Puji syukur penulis panjatkan kehadirat Allah subhanahu wa ta’ala atas

nikmat yang tiada terkira berupa kesempatan, kekuatan, sehingga penulis dapat

menyelesaikan Karya Tulis Ilmiah dengan judul “Asuhan Keperawatan pada Ny.

“N” yang Mengalami Nyeri Kronis Akibat Gastritis dengan Intervensi

Aromaterapi Lavender di RS Hapsah Kabupaten Bone”, sebagai salah satu syarat

dalam memperoleh gelar Ahli Madya Keperawatan (Amd.Kep) di Akademi

Keperawatan Batari Toja Watampone.

Hambatan dalam penyusunan Karya Tulis Ilmiah ini tidak dapat

terelakkan, namun dengan dukungan dan dorongan dari berbagai pihak akhirnya

segala hambatan dapat teratasi. Untuk itu sudah sepatutnya penulis

menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi

pada penyusunan Karya Tulis Ilmiah ini. Dengan segala keikhlasan hati penulis

sampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada semua

pihak terutama kepada:

vii
1. Bapak Drs. H. A. Bachtiar Rahimahullah, selaku pendiri Yayasan Makassar

Indonesia, yang telah banyak berkontribusi sehingga Akper Batari Toja dapat

berdiri sampai sekarang, semoga amal ibadah beliau diterima disisi Allah

subhanahu wa ta’ala.

2. Bapak H. Andi Ahmad Ansari Bachtiar, SE, selaku ketua umum Yayasan
Makassar Indonesia yang menaungi Akademi Keperawatan Batari Toja
Watampone.

3. Bapak Alfian Mas’ud, S.Kep., Ns., M.Kep, selaku Direktur Akper Batari Toja

Watampone yang telah memberikan bimbingan dan pengarahan yang begitu

berharga selama penulis mengikuti pendidikan di Akper Batari Toja

Watampone dan sekaligus sebagai pembimbing pendamping Karya Tulis

Ilmiah yang juga telah memberi banyak petunjuk dan bimbingan dari awal

sampai Karya Tulis Ilmiah ini selesai.

4. Bapak Najman, S.Kep., Ns., M.Kes selaku penasehat akademik yang telah

memberikan bimbingan dan pengarahan yang begitu berharga selama penulis

mengikuti pendidikan di Akper Batari Toja Watampone.

5. Ibu Megawati Sibulo, S.Kep., Ns., M.Kep., Sp.Kep.MB selaku pembimbing

utama Karya Tulis Ilmiah yang telah memberi banyak petunjuk dan

bimbingan dari awal sampai Karya Tulis Ilmiah ini selesai.

6. Seluruh staf Akademik Keperawatan Batari Toja Watampone yang telah

memberikan bantuan, bimbingan, pengetahuan dan keterampilan yang

bermanfaat bagi penulis.

viii
ix
DAFTAR ISI

SAMPUL DEPAN
SAMPUL DALAM..................................................................................................i
SURAT PERNYATAAN.......................................................................................ii
MOTTO.................................................................................................................iii
LEMBAR PERSETUJUAN.................................................................................iv
LEMBAR PENGESAHAN ..................................................................................v
RIWAYAT HIDUP...............................................................................................vi
KATA PENGANTAR..........................................................................................vii
DAFTAR ISI...........................................................................................................x
DAFTAR TABEL................................................................................................xii
DAFTAR GAMBAR...........................................................................................xiii
DAFTAR SINGKATAN.....................................................................................xiv
DAFTAR LAMPIRAN........................................................................................xv
ABSTRAK...........................................................................................................xvi
BAB I PENDAHULUAN
A. Latar Belakang.............................................................................................1
B. Tujuan..........................................................................................................4
C. Manfaat .......................................................................................................5
BAB II TINJAUAN PUSTAKA
A. Konsep Medik Gastritis.............................................................................7
1. Definisi...................................................................................................7
2. Anatomi fisiologi...................................................................................8
3. Etiologi...................................................................................................9
4. Patofisiologi.........................................................................................10
5. Manifestasi Klinik................................................................................10
6. Komplikasi ..........................................................................................11
7. Penatalaksanaan...................................................................................12
B. Konsep Nyeri............................................................................................13
1. Pengertian Nyeri...................................................................................13
2. Jenis Nyeri............................................................................................14
3. Etiologi Nyeri.......................................................................................15
4. Patofisiologi Nyeri...............................................................................16
5. Pengukuran Skala Nyeri.......................................................................17
6. Penanganan Nyeri................................................................................20
C. Konsep Asuhan Keperawatan.................................................................21
1. Pengkajian........................................................................................... 21
2. Diagnosis Keperawatan .......................................................................24
3. Intervensi Keperawatan........................................................................25

x
4. Implementasi .......................................................................................29
5. Evaluasi................................................................................................30
D. Pengaruh Aromaterapi Lavender Terhadap Penurunan Nyeri Kronik
Akibat Gastritis........................................................................................31
1. Pengertian.............................................................................................30
2. Tujuan..................................................................................................31
3. Pengaruh Aromaterapi Lavender Terhadap Penurunan Nyeri Kronik
Akibat Gastritis....................................................................................31
BAB III METODE STUDI KASUS
A. Desain.........................................................................................................33
B. Batasan Istilah (Definisi Operasional).......................................................33
C. Unit Analisis (Partisipan............................................................................35
D. Lokasi dan Waktu......................................................................................35
E. Pengumpulan Data.....................................................................................35
F. Uji KeabsahanData.....................................................................................37
G. Analisa Data...............................................................................................37
H. Etik Studi Kasus.........................................................................................38
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN
A. Hasil Penelitian..........................................................................................40
1. Gambaran Umum Lokasi Penelitian....................................................40
2. Data Asuhan Keperawatan...................................................................40
B. Pembahasan................................................................................................56
a. Pengkajian............................................................................................57
b. Diagnosis Keperawatan........................................................................58
c. Intervensi Keperawatan........................................................................61
d. Implementasi Keperawatan..................................................................62
e. Evaluasi Kperawatan............................................................................62
BAB V PENUTUP
A. Kesimpulan................................................................................................66
B. Saran ..........................................................................................................68
DAFTAR PUSTAKA
LAMPIRAN

xi
DAFTAR TABEL

Tabel 4.1 Identitas Pasien......................................................................................40


Tabel 4.2 Keluhan Utama......................................................................................40
Tabel 4.3 Riwayat Kesehatan................................................................................41
Tabel 4.4 Riwayat Psikososial...............................................................................41
Tabel 4.5 Riwayat Spiritual...................................................................................42
Tabel 4.6 Keadaan Umum.....................................................................................42
Tabel 4.7 Tanda Tanda Vital.................................................................................42
Tabel 4.8 Sistem Pernapasan.................................................................................43
Tabel 4.9 Sistem Kardiovaskuler...........................................................................43
Tabel 4.10 Sistem Pencernaan...............................................................................43
Tabel 4.11 Sistem Indera.......................................................................................44
Tabel 4.12 Sistem Saraf.........................................................................................44
Tabel 4.13 Sistem Musculoskeletal.......................................................................45
Tabel 4.14 Sistem Integumen................................................................................46
Tabel 15.4 Sistem Endokrin...................................................................................46
Tabel 4.16 Sistem Perkemihan..............................................................................47
Tabel 4.17 Sistem Imum........................................................................................47
Tabel 4.18. Nutrisi.................................................................................................47
Tabel 4.19 Cairan...................................................................................................47
Tabel 4.20 Eliminasi..............................................................................................48
Tabel 4.21 Istirahat dan Tidur................................................................................48
Tabel 4.23 Aktivitas/Mobilitas Fisik.....................................................................49
Tabel 4.24 Rekreasi...............................................................................................49
Tabel 4.25 Pemeriksaan Laboratorium..................................................................49
Tabel 4.26 Terapi Medis........................................................................................49
Tabel 4.27 Data Fokus...........................................................................................50
Tabel 4.28 Analisa Data.........................................................................................50
Tabel 4.29 Intervensi Keperawatan.......................................................................52
Tabel 4.30 Implementasi Keperawatan..................................................................53
Tabel 4.31 Evaluasi Keperawatan..........................................................................55

xii
DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 Anatomi Fisiologi Lambung................................................................8


Gambar 2.2 Skala Visual Analog Scale (VAS)......................................................17
Gambar 2.3 Skala Verbal Rating Scale (VRS)......................................................18
Gambar 2.4 Skala Numeric Rating Scale (NRS)...................................................19
Gambar 2.5 Skala wajah atau Wong – Baker FACES Rating Scale.......................20

xiii
DAFTAR SINGKATAN

BAB : Buang Air Besar


NRS : Numeric Rating Scale
PPNI : Persatuan Perawat Nasional Indonesia

Riskesdas : Riset Kesehatan Dasar

SDKI : Standar Diagnosis Keperawatan Indonesia

SIKI : Standar Intervensi Keperawatan Indonesia

SLKI : Standar Luaran Keperawatan Indonesia

SOAP : Subyektif, Obyektif, Assessment, Planning


SOP : Standar Operasional Prosedur
VAS : Visual Analog Scale
VRS : Verbal Scale
WHO : World Health Organization

xiv
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 : Lembar Permohonan Responden

Lampiran 2 : Lembar Observasi Penelitian

Lampiran 3 : Lembaran Persetujuan Responden

Lampiran 4 : SOP

Lampiran 5 : Dokumentasi

xv
ABSTRAK

Nur Atika, BT 1901055, Asuhan Keperawatan pada Ny. “N” yang Mengalami Nyeri Kronis
Akibat Gastritis dengan Intervensi Aromaterapi Lavender di RS Hapsah Kabupaten
Bone Tanggal 23 Juli 2022, dibimbing oleh Megawati Sibulo dan Alfian Mas’ud (V Bab +
31 Tabel + 5 Gambar + 5 Lampiran).

Latar Belakang: Pola makan yang tidak sehat menjadi salah satu penyebab terjadinya masalah
pada gangguan pencernaan terutama gastritis dan hampir 10% penduduk dunia mengalami
masalah tersebut. Badan Pusat Statistik (BPS) Sulawesi Selatan melaporkan kejadian gastritis pada
tahun 2020 mencapai 100.525 kasus. Data yang dihimpun oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Bone
sejak tahun 2016 – 2018 memperlihatkan bahwa penyakit gastritis masih banyak diderita oleh
banyak masyarakat di Kabupaten Bone.Pada pasien gastritis akan mengalami gejala seperti nyeri
pada ulu hati. Salah upaya yang dapat dilakukan selain terapi farmakologis yaitu terapi
nonfarmakologi seperti aromaterapi lavender yang dapat mengurangi nyeri akibat gastritis.
Tujuan: Melaksanakan asuhan keperawatan pada klien yang mengalami nyeri kronis akibat
gastritis dengan intervensi aromaterapi lavender di RS Hapsah Kabupaten Bone.
Metode: Menggunakan metode studi kasus dengan teknik pengumpulan data melalui observasi,
wawancara, pemeriksaan fisik, dokumentasi, dan lembar observasi.
Hasil: Setelah diberikan aromaterapi lavender selama 3 hari berturut-turut dengan frekuensi satu
kali sehari dan durasi pemberian selama 30 menit diperoleh hasil adanya penurunan tingkat nyeri
dari skala 6 (sedang) menjadi skala 3 (ringan).
Kesimpulan: Aromaterapi lavender dapat menurun salah satu terapi nonfarmakologis pada pasien
gastritis dengan nyeri kronis dengan penurunan skala nyeri dari skala 6 (sedang) menjadi skala 3
(ringan). Terapi ini dapat menjadi pilihan terapi nonfarmakologis yang diberikan pada pasien
gastritis..
Kata Kunci: Nyeri Kronis, Gastritis, AromaterapiLavender
Daftar Pustaka : 33 (2015 – 2022)

xvi
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Gastritis merupakan peradangan mukosa lambung yang dapat bersifat

akut dankronis. Penyakit gastritis adalah salah satu gangguan pencernaan yang

dapat disebabkan oleh pola makanyang tidak sehat dan hampir 10% penduduk

dunia mengalami gastritis (Pangestu, 2022).

Menurut data WorId HeaIth Organization (WHO) angka kejadian

gastritis di dunia, diantaranya Inggris 22,0%, China 31,0%, Jepang 14,5%,

Kanada 35,0%, dan Perancis 29,5%. Sekitar 583.635 insiden terjadinya

gastritis di Asia Tenggara dari jumlah penduduk setiap tahunnya. Prevalensi

gastritis yang dikonfirmasi melalui endoskopi pada populasi yang terdapat di

Shanghai sekitar 17,2% yang secara substantial lebih tinggi dari pada populasi

yang terdapat di Barat yang berkisar 4,1% dan bersifat asimptomatik (WHO,

2020).

Badan Pusat Statistik (BPS) Sulawesi Selatan melaporkan kejadian

xvii
gastritis pada tahun 2020 mencapai 100.525 kasus (BPS, 2020). Data yang

dihimpun oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Bone sejak tahun 2016 – 2018

memperlihatkan bahwa penyakit gastritis masih banyak diderita oleh banyak

masyarakat di Kabupaten Bone. Pada tahun 2016 dilaporkan sebanyak 4.916

kasus baru, 10.022 kasus lama dan 25 kematian. Pada tahun 2017 dilaporkan

sebanyak 11.965 kasus baru, 13.927 kasus lama dan 29 kematian. Adapun

pada tahun 2018 dilaporkan sebanyak 9.177 kasus baru, 11.615 kasus lama

dan 60 kematian (Dinkes Kab. Bone, 2019).

Salah satu gejala yang banyak dikeluhkan oleh penderita gastritis yaitu

nyeri dan tingkat nyeri dipengaruhi oleh kemampuan penderita dalam

mengontrol faktor-faktor pemicu peningkatan asam lambung. Pola makan,

jenis makanan, dan tingkat stres yang menyebabkan penderita mengalami

penurunan tingkat nyeri dan akan mengalami peningkatan ketika tidak mampu

mengontrol faktor-faktor yang dapat memicu peningkatan asam lambung

(Prihashinta, 2022).

Penanganan nonfarmakologis dengan cara distraksi, relaksasi dan

stimulasi kulit kompres hangat atau dingin, latihan nafas dalam, terapi musik,

imajinasi terbimbing, relaksasi, dan aromaterapi. Relaksasi menggunakan

lavender yang digunakan melalui inhalasi dapat bermanfaat untuk mengurangi

kecemasan pada pasien yang mengalami dialisis, meningkatkan kenyamanan

tidur, meningkatkan kecermatan dalam berhitung, dan menurunkan agitasi

pasien dengan dimensia serta dapat bermanfaat untuk mengurangi rasa nyeri

dan dapat memberikan relaksasi (Anifah, 2018).

xviii
Penelitian yang dilakukan Anifah (2018)menunjukkan bahwa tindakan

keperawatan berhasil dan nyeri teratasi/berkurang dari skala 6 menjadi skala 3

setelah dilakukan tindakan keperawatan dengan inhalasi dengan aromaterapi

lavender selama 3 hari. Selain itu penelitian Afriani (2020) menunjukkan

bahwa setelah diberikan tindakan teknik distraksi relaksasi terdapat penurunan

tingkat nyeri yaitu pada responden 1 nyeri dari skala 6 menjadi skala 3 dan

pada responden 2 nyeri dari skala 5 menjadi skala 3. Hal ini memperkuat

bahwa teknik distraksi relaksasi aromaterapi lavender sangat efektif untuk

menurunkan nyeri. Lebih lanjut penelitian Pambudi (2020) menunjukkan

bahwa sebelum dilakukan pemberian aromaterapi lavender secara inhalasi

rata- rata intensitas nyeri pada skala 4-5 sedangkan sesudah pemberian

aromaterapi lavender intensitas nyeri mengalami penurunan yaitu rata-rata

skala 2 sehingga terlihat ada pengaruh aromaterapi lavender terhadap

penurunan intensitas nyeri.

Berdasarkan uraian di atas, maka penulis tertarik untuk memilih judul

karya tulis ilmiah tentang “Asuhan Keperawatan pada Klien yang Mengalami

Nyeri Kronis Akibat Gastritis dengan Intervensi Aromaterapi Lavender di RS

Hapsah Kabupaten Bone” dimana sebagai wujud perhatian dan tanggung

jawab penulis dalam memberikan pemikiran guna mencari solusi terbaik atas

permasalahan.

B. Tujuan

1. Tujuan Umum

Penulis diharapkan mampu menerapkan asuhan keperawatan pada

xix
klien yang mengalami nyeri kronis akibat gastritis dengan intervensi

aromaterapi lavender di RS Hapsah Kabupaten Bone.

2. Tujuan Khusus

Peneliatian ini diharapkan agar penulis mampu:

a. Melakukan pengkajian keperawatan pada klien yang mengalami nyeri

kronis akibat gastritis dengan intervensi pemberian aromaterapi

lavender.

b. Menegakkan diagnosis keperawatan pada klien yang mengalami nyeri

kronis akibat gastritis dengan intervensi pemberian aromaterapi

lavender.

c. Merencanakan intervensi pemberian aromaterapi lavenderuntuk

penurunan nyeri kronis akibat gastritis.

d. Mengimplementasikan tindakan pemberian aromaterapi lavender

untuk penurunan nyeri kronis akibat gastritis.

e. Mengevaluasi tindakan pemberian aromaterapi lavender untuk

penurunan nyeri kronis akibat gastritis.

C. Manfaat

A. Praktis

a. Bagi Penulis

Penelitian ini diharapkan dapat menambah pengetahuan dan

informasi bagi peneliti tentang asuhan keperawatanpada klien yang

mengalami nyeri kronis akibat gastritis dengan intervensi

pemberianaromaterapi lavender.

xx
b. Bagi Rumah Sakit

Hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi referensi baru untuk

meningkatkan kualitas dalam pemberian pelayanan asuhan

keperawatanpada klien yang mengalami nyeri kronis akibat gastritis

dengan intervensi pemberianaromaterapi lavender.

c. Bagi Institusi Pendidikan

Penelitian ini diharapkan dapat memberikan tambahan ilmu

pengetahuan baru serta acuan untuk lebih meningkatkan kualitas

pendidikan keperawatan mengenai penanganan klien gastritis.

d. Bagi Klien dan Keluarga

Penelitian ini diharapkan dapat memberikan pengetahuan

tambahan pada klien dan keluarga klien sehingga dapat lebih

mengetahuipemberian aromaterapi lavenderdalam menurunkan nyeri

kronis akibat gastritis.

B. Teoritis

Penelitian ini diharapkan dapat menambah wawasan dan

menerapkan ilmu keperawatan dalam mengaplikasikan hasil riset

keperawatan khususnya pada klien yang mengalami nyeri kronis akibat

gastritis dengan intervensi pemberian aromaterapi lavender.

xxi
BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

A. Konsep Medis Gastritis

1. Definisi

Gastritis merupakan suatu peradangan mukosa lambung yang

bersifat akut dankronis difusi atau lokal, dengan karakteristik anoreksia,

perasaan penuh di perut (begah), tidak nyaman pada epigastrium, mual dan

muntah. Gastritis merupakan salah satu penyakit yang banyak dijumpai di

klinik atau ruangan penyakit dalam dan merupakan salah satu penyakit

yang banyak di keluhkan oleh masyarakat, baik remaja maupun orang

dewasa. Gastritis atau sakit pada ulu hati ialah terjadi peradangan pada

mukosa dan sub mukosa lambung. Gastritis ditandai dengan rasa mual

muntah, perdarahan pada kasus lanjut, rasa lemah dan nafsu makan

menurun (Dwipayana 2018, Khotimah 2022, Miftahussurur 2021, Priyanto

2019).

Dari beberapa pengertian di atas dapat dipahami bahwa gastritis

adalah proses inflamasi pada mukosa dan submukosa lambung. Gastritis

xxii
merupakan gangguan kesehatan yang paling sering dijumpai di klinik,

karena diagnosisnya sering berdasarkan gejala klinis bukan pemeriksaan

histopatologi. Gastritis adalah inflamasi dari mukosa lambung. Gambaran

klinis yang ditemukan berupa dispepsia atau indigesti.

2. Anatomi fisiologi

Gambar 2.1 Anatomi Fisiologi Lambung


Sumber:(Azizah, 2021)

Menurut Azizah (2021) lambung merupakan organ otot berongga

yang besar dan berbentuk seperti kandang keledai. Terdiri dari 3 bagian,

yaitu kardia, fundus dan antrum.

Makanan masuk ke dalam lambung dari kerongkongan melalui otot

berbentuk cincin (sfinter), yang bisa membuka dan menutup. Dalam

keadaan normal, sfinter menghalangi masuknya kembali isi lambung ke

dalam kerongkongan. Lambung berfungsi sebagai gudang makanan, yang

xxiii
berkontraksi secara ritmik untuk mencampur makanan dengan enzim-

enzim. Menurut Dwi Siswandana (2018)sel-sel yang melapisi lambung

menghasilkan 3 zat penting:

a. Lendir

Lendir melindungi sel-sel lambung dari kerusakan oleh asam lambung.

Setiap kelainan pada lapisan lendir ini, bisa menyebabkan kerusakan

yang mengarah kepada terbentuknya tukak lambung.

b. Asam klorida (HCl)

Asam klorida menciptakan suasana yang sangat asam, yang diperlukan

oleh pepsin guna memecah protein. Keasaman lambung yang tinggi

juga berperan sebagai penghalang terhadap infeksi dengan cara

membunuh berbagai bakteri.

c. Prekursor pepsin (enzim yang memecahkan protein).

3. Etiologi

Penyebab gastritis akut adalah konsumsi alkohol dan obat anti

inflamasi nonsteroid (NSAID) yang berkepanjangan, krisis medis akut

seperti operasi besar, trauma, luka bakar dan infeksi berat. Penyebab

gastritis kronis meliputi infeksi Helicobacter pylori, refluk cairan empedu

kronis, stres dan penyakit imun (Khotimah, 2022).

Menurut Priyanto (2019) penyebab gastritis adalah sebagai berikut:

xxiv
a. Infeksi bakteri

b. Sering menggunakan pereda nyeri

c. Konsumsi minuman alkohol yang berlebihan

d. Stres

e. Autoimun

4. Patofisiologi

Ketidakpatuhan terhadap pola makan, obat-obatan, alkohol, garam

empedu, zat iritan lainnya dapat merusak mukosa lambung. Mukosa

lambung berperan penting dalam melindungi lambung dari autodigesti

oleh asam klorida dan pepsin. Bila mukosa lambung rusak maka terjadi

difusi asam klorida ke mukosa lambung dan asam klorida akan merusak

mukosa. Kehadiran asam klorida di mukosa lambung menstimulasi

perubahan pepsinogen menjadi pepsin. Pepsin merangsang pelepasan

histamine dari sel mast. Histamin akan menyebabkan peningkatan

permeabilitas kapiler sehingga terjadi perpindahan cairan dari intrasel ke

ekstrasel dan menyebabkan edema serta kerusakan kapiler sehingga timbul

perdarahan pada lambung. Biasanya lambung dapat melakukan regenerasi

mukosa oleh karena itu gangguan tersebut menghilang dengan sendirinya

namun bila lambung sering terpapar dengan zat iritan maka inflamasi akan

terus terjadi. Jaringan yang meradang akan diisi oleh jaringan fibrin

sehingga lapisan mukosa lambung dapat menghilang (Priyanto, 2019).

5. Manifestasi Klinik

xxv
Gejala gastritis akut adalah anoreksia, mual dan muntah, perasaan

perut penuh. Menurut Khotimah (2022).Gambaran klinis pada gastritis

yaitu:

a. Gastritis Akut, gambaran klinis meliputi:

1) Dapat terjadi ulserasi diagnostik dan dapat menimbulkan

hemoragik.

2) Rasa tidak nyaman pada abdomen dengan sakit kepala, lesu, mual,

dan anoreksia. Disertai muntah dan cegukan.

3) Dapat terjadi kolik dan diare jika makanan yang mengiritasi tidak

dimuntahkan.

b. Gastritis Kronis

Pada gastritis kronis terjadi anoreksia (nafsu makan menurun),

nyeri ulu hati setelah makan, kembung, rasa asam dimulut, atau mual

dan muntah.

6. Komplikasi

a. Gastritis Akut

Komplikasi yang timbul pada gastritis akut antara lain:

a. Perdarahan saluran cerna bagian atas, yang merupakan kedaruratan

medis, terkadang perdarahan yang terjadi cukup banyak sehingga

dapat menyebabkan kematian.

b. Ulkus, jika prosesnya hebat

c. Gangguan cairan dan elektrolit pada kondisi muntah hebat.

b. Gastritis Kronis

xxvi
Komplikasi yang timbul gastritis kronis, yaitu gangguan

penyerapan vitamin B 12, akibat kurang pencerapan, B 12

menyebabkan anemia pernesiosa, penyerapan besi terganggu dan

penyempitan daerah antrum pylorus(Agus Priyanto, 2019).

7. Penatalaksanaan

Terapi diberikan per oral dengan obat, antara lain: H2 Bloker

2x/hari(Ranitidin 150 mg/kali, Famotidin 20 mg/kali, Simetidin 400-800

mg/kali), PPI 2x/hari (Omeprazol 20 mg/kali, Lansoprazol 30 mg/kali),

serta Antasida dosis 3 x 500-1000 mg/hari.

a. Gastritis Akut

Mukosa lambung mampu memperbaiki dirinya sendiri setelah

episode gastritis. Biasanya, pasien pulih dalam 1 hari, meskipun nafsu

makan mungkin hilang selama 2 atau 3 hari. Pasien tidak boleh

mengkonsumsi alkohol dan makan sampai gejala reda. Kemudian diet

pasien dapat dilanjutkan menjadi diet noniritatif. Jika gejala menetap,

cairan intravena mungkin diperlukan. Jika perdarahan terus terjadi,

penatalaksanaannya serupa dengan penatalaksanaan untuk hemoragi

saluran GI atas. Jika gastritis disebabkan oleh menelan asam atau alkali

yang kuat, encerkan dan netralkan asam dengan antasid yang umum

(mis, aluminum hidroksida); netralkan alkali dengan jus lemon encer

atau cuka encer. Jika korosi luas atau berat, hindari emetik dan lavase

xxvii
karena terdapat bahaya perforasi. Terapi suportif dapat mencakup

intubasi nasogastrik, agens analgesik dan sedatif, antasid, dan cairan

IV. Endoskopi fiberoptik mungkin diperlukan; pembedahan darurat

mungkin diperlukan untuk mengangkat jaringan gangren atau jaringan

yang mengalami perforasi; reseksi lambung (gastrojejunostomi)

mungkin diperlukan untuk mengatasi obstruksi pilorik.

b. Gastritis Kronis

Modifikasi diet, istirahat, kurangi stres, hindari alkohol, dan

NSAID, danfarmakoterapi adalah tindakan terapi inti. Gastritis yang

disebabkan oleh H. Pylori ditangani dengan kombinasi obat tertentu

(Miftahussurur, 2021).

B. Konsep Nyeri

1. Pengertian Nyeri

Definisi nyeri berdasarkan International Association for the Study

of Pain merupakan pengalaman sensori dan emosi yang tidak

menyenangkan dimana berhubungan dengan kerusakan jaringan atau

potensial terjadi kerusakan jaringan. Sebagai mana diketahui bahwa nyeri

tidaklah selalu berhubungan dengan derajat kerusakan jaringan yang

dijumpai. Namun nyeri bersifat individual yang dipengaruhi oleh genetik,

latar belakang kultural, umur dan jenis kelamin. Dengan kata lain Nyeri

merupakan sensasi ketidaknyamanan yang di manifestasikan sebagai

penderitaan yang diakibatkan oleh persepsi jiwa yang nyata, ancaman, dan

fantasi luka mengacu kepada teori dari asosiasi nyeri internasional,

xxviii
pemahaman tentang nyeri lebih menitikberatkan bahwa nyeri adalah

kejadian fisik, yang tentu saja untuk penatalaksanaan nyeri

menitikberatkan pada manipulasi fisik(Arisetijono2015, Suwondo et

al2017, Sunarti2018).

Berdasarkan beberapa pengertian di atas maka dapat dipahami

bahwa nyeri adalah mekanisme protektif untuk menimbulkan kesadaran

terhadap kenyataan bahwa sedang atau akan terjadi kerusakan jaringan.

Karena nilainya bagi kelangsungan hidup, nosiseptor (reseptor nyeri) tidak

beradaptasi terhadap stimulasi yang berulang atau berkepanjangan.

2. Jenis Nyeri

Menurut Rosdahl & Kowalski (2017) jenis nyeri yaitu:

a. Nyeri akut yaitu sensasi yang terjadi secara mendadak, paling sering

terjadi sebagai respon terhadap beberapa jenis trauma. Nyeri akut

terjadi dalam periode waktu yang singkat, biasanya 6 bulan atau

kurang, dan biasanya bersifat intermiten (sesekali), tidak konsisten.

b. Nyeri kronis yaitu ketidaknyamanan yang berlangsung dalam waktu

lama (6 bulan atau lebih) dan dapat terjadi seumur hidup klien.

Banyak istilah dapat digunakan untuk mendeskripsikan

karakteristik nyeri. Contohnya antara lain:

a. Karakter: klien dapat mendeskripsikan karakter nyeri dengan istilah

seperti sakit, terbakar, kram, remuk, seperti dibor, tumpul, seperti

dihancurkan, seperti dipukul-pukul, terkoyak pisau, menembus,

xxix
menusuk, berdenyut, menyebar, tajam, seperti tertembak, tertusuk

pisau, robek, nyeri berdenyut, kesemutan dan hilang timbul.

b. Durasi: klien dapat mendeskripsikan durasi nyeri sebagai sesekali,

intermiten, spasmodik, atau konstan.

c. Keparahan: intensitas atau keparahan nyeri dapat dideskripsikan

sebagai ringan, sedikit, sedang, berat, atau memburuk.

d. Faktor terkait: akibat terkait (konsekuensi) nyeri yang tidak reda dapat

mencakup gangguan visual, mual, dan muntah, keletihan, depresi dan

ide bunuh diri, anoreksia, spasme otot, rasa marah dan bermusuhan,

menarik diri, menangis, atau regresi (Rosdahl & Kowalski, 2017).

3. Etiologi Nyeri

Pukulan, cubitan, aliran listrik, dan sebagainya, yang mengenai

bagian tubuh tertentu akan menyebabkan timbulnya persepsi nyeri. Bila

stimulasi tersebut tidak begitu kuat dan tidak menyebabkan timbulnya

persepsi nyeri. Bila stimulasi tersebut tidak begitu kuat dan tidak

menimbulkan lesi, maka persepsi nyeri yang timbul akan terjadi dalam

waktu singkat.Hal ini disebut dengan nyeri nosiseptik.Proses kejadian

nyeri disini sebenarnya sederhana, yaitu stimuli mengenai reseptor, dan

reseptor mengeluarkan potensial aksi yang menjalar ke kornu dorsalis,

kemudian diteruskan ke otak, sehingga timbul persepsi nyeri. Ciri khas

dari nyeri nosiseptik ini adalah adanya korelasi yang erat antara kekuatan

stimuli, yang dapat diukur dari discharge yang dijalarkan oleh nosiseptor

dengan persepsi nyeri atau ekspresi subjektif nyeri.Nyeri Inflamatorik

xxx
ditandai dengan adanya stimuli yang merangsang jaringan dengan kuat

sehingga jaringan mengalami lesi atau inflamasi. Inflamasi jaringan akan

menyebabkan fungsi berbagai komponen sistem nosiseptif

berubah(Suwondo et al., 2017).

4. Patofisiologi Nyeri

Inflamasi dapat dikatakan sebagai penyebab utama nyeri akut

maupun kronis, nyeri nosiseptif maupun nyeri neuropatik.Penyakit-

penyakit inflamasi yang sering ditandai dengan akhiran kata “itis”, dapat

mengenai berbagai sistem organ. Istilah faringitis, apendisitis, artritis,

miositis, dan sebagainya menggambarkan adanya proses inflamasi di

farings, apendiks, artikularis, dan otot. Inflamasi sebenarnya merupakan

proses reaksi proteksi dari jaringan untuk mencegah terjadinya kerusakan

yang lebih berat, akibat dari trauma maupun infeksi(Suwondo et al., 2017).

Ciri khas dari inflamasi ialah rubor, kalor, tumor, dolor, dan

fungsiolesa. Rubor dan kalor merupakan akibat bertambahnya aliran

darah, tumor, akibat meningkatnya permeabilitas pembuluh darah, dolor

terjadi akibat aktivasi atau sensitisasi nosiseptor dan berakhir dengan

adanya penurunan fungsi jaringan yang mengalami inflamasi (fungsiolesa)

(Suwondo et al., 2017).

Perubahan sistem nosiseptif pada inflamasi disebabkan oleh

jaringan yang mengalami inflamasi mengeluarkan berbagai mediator

inflamasi, seperti bradikinin, prostaglandin, leukotrien, amin, purin,

xxxi
sitokin, dan sebagainya, yang dapat mengaktivasi atau mensensitisasi

nosiseptor secara langsung maupun tidak langsung (Suwondo et al., 2017).

5. Pengukuran Skala Nyeri

Untuk mengetahui intensitas nyeri yang dirasakan klien perlu

dilakukan pengukurangIntensitas nyeri dengan beberapa cara, antara lain

dengan menggunakan skala nyeri.

a. Skala Nyeri Menurut Hayward

Pengukuran intensitas nyeri dengan menggunakan skala nyeri

Hayward dilakukan dengan meminta penderita untuk memilih salah

satu bilangan (0-10) yang menurutnya paling menggambarkan

pengalaman nyeri yang ia rasakan.Skala nyeri menurut Hayward dapat

dituliskan sebagai berikut:

0 : Tidak nyeri.

1-3 : Nyeri ringan.

4-6 : Nyeri sedang.

7-9 : Nyeri berat terkontrol.

10 : Nyeri berat tidak terkontrol.

b. Visual Analog Scale (VAS)

Visual Analog Scale (VAS) adalah cara menghitung skala nyeri

yang paling banyak digunakan oleh praktisi medis. VAS merupakan

xxxii
skala linier yang akan memvisualisasikan gradasi tingkatan nyeri yang

diderita oleh pasien.Pada metode VAS, visualisasinya berupa rentang

garis sepanjang kurang lebih 10 cm, di mana pada ujung garis kiri

tidak mengindikasikan nyeri, sementara ujung satunya lagi

mengindikasikan rasa nyeri terparah yang mungkin terjadi. Selain dua

indicator tersebut, VAS bisa diisi dengan indikator redanya rasa

nyeri.VAS adalah prosedur penghitungan yang mudah untuk

digunakan. Namun, VAS tidak disarankan untuk menganalisis efek

nyeri pada pasien yang baru mengalami pembedahan. Ini karena VAS

membutuhkan koordinasi visual, motorik, dan konsentrasi. Berikut

adalah visualisasi VAS:

Gambar 2.2 Skala Visual Analog Scale (VAS)


Sumber: (Rosdahl & Kowalski, 2017).

c. Verbal Rating Scale (VRS)

Verbal Scale (VRS) hampir sama dengan VAS, hanya,

pernyataan verbal dari rasa nyeri yang dialami oleh pasien ini jadi

lebih spesifik. VRS lebih sesuai jika digunakan pada pasien pasca

operasi bedah karena prosedurnya yang tidak begitu bergantung pada

koordinasi motorik dan visual.Skala nyeri versi VRS:

xxxiii
Gambar 2.3 Skala Verbal Rating Scale (VRS)
Sumber: (Rosdahl & Kowalski, 2017).

d. Numeric Rating Scale (NRS)

Metode Numeric Rating Scale (NRS) didasari pada skala angka

1-10 untuk menggambarkan kualitas nyeri yang dirasakan pasien. NRS

diklaim lebih mudah dipahami, lebih sensitif terhadap jenis kelamin,

etnis, hingga dosis. NRS juga lebihefektif untuk mendeteksi penyebab

nyeri akut ketimbang VAS dan VRS.Skala nyeri dengan menggunakan

NRS:

Gambar 2.4Skala Numeric Rating Scale (NRS)


Sumber: (Rosdahl & Kowalski, 2017).

NRS di satu sisi juga memiliki kekurangan, yakni tidak adanya

pernyataan spesifik terkait tingkatan nyeri sehingga seberapa parah

nyeri yang dirasakan tidak dapat diidentifikasi dengan jelas.

e. Skala Wajah atau Wong – Baker FACESRating Scale

Pengukuran intensitas nyeri dengan skala wajah dilakukan

dengan cara memperhatikan mimik wajah pasien pada saat nyeri

xxxiv
tersebut menyerang. Cara ini diterapkan pada pasien yang tidak dapat

menyatakan intensitas nyerinya dengan skala angka, misalnya anak-

anak dan lansia. Skala wajah dapat digambarkan sebagai berikut:

Gambar 2.5Skala wajah atau Wong – Baker FACESRating Scale


Sumber: (Rosdahl & Kowalski, 2017).

Skala nyeri yang akan digunakan yaitu skala nyeri NRSyaitu

memberikan lembar pengukuran skala nyeri 1-10 pada

pasienhipertensi, kemudian diberi penjelasan terkait kriteria skala nyeri

(skala 0: tidak nyeri, skala 1-3: nyeri ringan, skala 4-6: nyeri sedang,

skala 7-9: sangat nyeri tapi masih bisa dikontrol dengan aktivitas yang

biasa dilakukan, skala 10: nyeri berat yang tidak bisa dikontrol),

kemudian pasien diminta untuk menunjuk skala nyeri yang dirasakan

masuk dalam kategori nyeri ringan-nyeri berat.

6. Penanganan Nyeri

a. Farmakologis

Modalitas analgetik paska pembedahan termasuk didalamnya

analgesik oral parenteral, blok saraf perifer, blok neuroaksial dengan

anestesi lokal dan opioid intraspinal.Pemilihan teknik analgesia secara

umum berdasarkan tiga hal yaitu pasien, prosedur dan pelaksanaannya.

xxxv
Ada empat grup utama dari obat-obatan analgetik yang digunakan

untuk penanganan nyeri paska pembedahan.

b. Nonfarmakologis

Ada beberapa metode metode nonfarmakologis yang digunakan

untukmembantu penanganan nyeri paska pembedahan, seperti

menggunakan terapi fisik (dingin, panas) yang dapat mengurangi

spasme otot, akupunktur untuk nyeri kronis (gangguan muskuloskletal,

nyeri kepala), terapi psikologis (musik, hipnosis, terapi kognitif, terapi

tingkah laku) dan rangsangan elektrik pada sistem saraf (TENS, spinal

cord stimulation, intracerebral stimulation) (Arisetijono, 2015).

C. Konsep Asuhan Keperawatan

1. Pengkajian

Pengkajian keperawatan adalah pengumpulan data analisis

informasi secara sistematis dan berkelanjutan mengenai klien, pengkajian

dimulai dengan mengumpulkan data dan menempatkan data ke dalam

format yang terorganisir, selama fase pengkajian mengumpulkan data,

perawar nulai menerima dan mengindentifikasi masalah atau kebutuhan

yang ada (Rosdahl, C. B., & Kowalski, 2017).Pengumpulan data mengenai

klien, umumnya dimasukkan ke salah satu dari dua kategori, yaitu dat

objektif dan subjektif.

a. Data Objektif

xxxvi
Data objektif mecakup semua bagian informasi yang ada di ukur

dan diobservasi mengenai klien dan kondisi kesehatannya secara

keseluruhan.Istilah objektif berarti hanya pengukuran yang akurat dan

tepat atau penjelasan yang jelas yang digunakan.

b. Data Subjektif

Data subjektif terdiriatas opini klien atau perasaan mengenai apa

yang terjadi. Hanya klien yang dapat memberi tahu anda bahwa dia

merasa takut. Terkadang klien berkomunikasi melalui bahasa tubuh,

ekspresi wajah, dan postur tubuh. Untuk mendapatkan data subjektif,

anda memerlukan keterampilan wawacara, keterampilan mendengar,

dan keterampilan mengobservasi secara tajam.

Pada pengkajian klien dengan gastritis data yang ditemukan

meliputi:

a. Data biografi didapat melalui wawancara meliputi identitas pasien

(umur,jenis kelamin) dan penanggung jawab, pengumpulan data

seperti keluhan utama yang dirasakan pasien, pola makan (diet),

perokok, alkoholik, minum kopi, penggunaan obat-obatan tertentu.

b. Riwayat kesehatan meliputi riwayat kesehatan keluarga adanya

penyakit keturunan atau tidak, riwayat penyakit sekarang riwayat

penyakit yang dialami saat ini adanya alergi obat atau makanan.

c. Riwayat penyakit dahulu meliputi apakah pasien tersebut pernah

opname atau tidak sebelumnya penyakit apa yang pernah diderita

sebelumnya.

xxxvii
d. Riwayat psikososial pasien biasanya ada rasa stress, kecemayang

sangat tinggi yang dialami pasien menegnai kegawatan pada saat

krisis.

e. Pola Fungsi Kesehatan

1) Pola nutrisi makan, minum, porsi, keluhan

Gejala: Nafsu makan menurun, adanya penurunan berat badan,

mual, muntah.

2) Pola eliminasi seperti buang air kecil, buang air besar yang

meliputi frekuensi, warna, konsisisten dan keluhan yang dirasakan.

Gejala: BAB berwarna hitam, lembek.

3) Pola kebersihan diri

Pola ini membahas tentang kebersihan kulit, kebersihan rambut,

telinga, mata, mulut, kuku.

4) Pola pemeriksaan dan pemeliharaan kesehatan

5) Pola kognitifpersepsi sensori

Keadaan mental yang dialami, berbica, bahasa, ansietas,

pendengaran, penglihatan normal atau tidak.

6) Pola konsep diri meliputi identitas diri, ideal diri, harga diri,

gambaran diri.

7) Pola koping dan nilai keyakinan

f. Pengkajian Fisik

Adapun pengkajian fisik menurut (Siswandana, 2018) antara lain:

xxxviii
1) Keadaan umum klien;

2) Tingkah laku klien;

3) Berat badan (mengalami penurunan berat badan) dan tinggi badan

klien;

4) Pengkajian fisik: Secara subyektif dijumpai keluhan pasien berupa:

nyeri epigastrium, perut lembek, kram, ketidakmampuan

mencerna, mual, muntah. Sedangkan secara obyektif

dijumpai:tanda-tanda yang membahayakan, meringis, kegelisahan,

atau merintih, perubahan tanda-tanda vital, kelembekan daerah

epigastrium, dan penurunan peristaltik, erythema palmer, mukosa

kulit basah tanda-tanda dehidrasi.

5) Pemeriksaan diagnostik

a) Pemeriksaan darah;

b) Radiologi;

c) Endoskopi;

d) Histopatologi

2. Diagnosis Keperawatan

Diagnosis keperawatan merupakan suatu penilian klinis mengenai

respon klien terhadap masalah kesehatan atau proses kehidupan yang

dialaminya baik yang berlangsung actual maupun potensial. Diagnosis

keperawatan bertujuan untuk mengindentifikasi respon klien individu,

keluarga dan komunitas terhadap situasi yang berkaitan dengan kesehatan

(PPNI, 2017).Pada pasien dengan masalah nyeri kronis akibat gastritis

xxxix
terdapat beberapa diagnosis keperawatan yang kemungkinan muncul,

yaitu:

1. Definisi Kronis

Nyeri kronis adalah rasa sakit yang berlangsung lebih dari tiga

sampai enam bulan serta dapat dirasakan terus-menerus atau hilang

dan timbul. Kondisi ini juga bisa dialami oleh bagian tubuh manapun.

2. Penyebab Nyeri Kronis

Penyebabnyeri kronis antara lain Infeksi atauterjadi akibat

peradangan di dinding lambung yang terjadi dalam waktu lama dan

tidak diobati.

3. Manifestasi Klinis

1) Gejala dan Tanda Mayor

Subjektif : Mengeluh nyeri

Objetif : Tampak meringis, bersikap protektif (mis. waspada,

posisi menghindari nyeri), gelisah, frekuensi nadi

meningkat, dan sulit tidur.

2) Gejala dan Tanda Minor

Subjektif : -

Objektif : Tekanan darah meningkat, pola napas berubah, nafsu

makan berubah, proses berfikir terganggu, menarik

diri, berfokus pada diri sendiri, dan diaphoresis.

xl
3. Intervensi

Standar Intervensi Keperawatan mencakup intervensi keperawatan

secara komprehensif yang meliputi intervensi pada berbagai level praktik

(generalis dan spesialisis), berbagai kategori (fisiologis dan psikososial),

berbagai upaya kesehatan (kuratif, preventif dan promotif), berbagai jenis

klien (individu, keluarga, komunitas), jenis intervensi (mandiri dan

kolaborasi) serta intervensi komplementer dan alternatif (PPNI, 2018).

a. Dalam SIKI (Standar intervensi keperawatan Indonesia) ini mencakup

intervensi keperawatan secara komprehensif yang meliputi intervensi

pada berbagai level praktik (generalis dan spesialis), berbagai kategori

(fisiologi dan psikososial), berbagai upaya kesehatan (kuratif, preventif

dan promotif), berbagai jenis klien (individu, keluarga, komunitas),

jenis intervensi (mandiri dan kolaborasi) serta intervensi

komplementer dan alternative (PPNI, 2018).Adapun intervensi yang

akan dilakukan untuk meyelesaikan masalah nyeri kronis pada klien

gastritis yaitu pemberian aromaterapi lavender.

b. Dalam SLKI (Standar luaran keperawatan Indonesia), akan menjadi

acuan bagi perawat dalam menetapan kondisi atau status kesehatan

seoptimal mungkin yang diharapkan dapat dicapai oleh klien setelah

pemberian intervensi keperawatan dan dapat diukur secara spesifik

(PPNI, 2019). Adapun outcome atau kriteria hasil yang akan dicapai

yaitu:

Tabel 2.1 Skala Nyeri

xli
Cukup Cukup
Kriteria hasil Meningkat Sedang Menurun
meningkat menurun
Keluhan nyeri 5 4 3 2 1
Meringis 5 4 3 2 1

Adapun kriteria hasil (outcome) yang ingin dicapai berdasarkan

standar luaran intervensi keperawatan Indonesia menurut (PPNI, 2019)

dengan masalah nyeri akut akibat gastritis yaitu termoregulasi

membaik dengan kriteria hasil:

1) Keluruhan nyeri menurun

2) Meringis menurun

c. SOP Pemberian Aromaterapi Lavender

Adapun SOP aromaterapi lavender yang digunakan pada pasien yang

mengalami nyeri kronis akibat gastritis menurut Widyawati MN

(2016):

1) Pengertian

Aromaterapi lavender merupakan praktek terapi

menggunakan minyak atsiri yang diekstrak dari tanaman, pohon

dan bunga. Lavender punya efek menenangkan, memberikan

keseimbangan, rasa nyaman, rasa keterbukaan dan keyakinan.

Selain itu juga dapat mengurangi rasa tertekan, stress, emosis yang

tidak seimbang, histeria, rasa frustasi dan kepanikan serta

bermanfaat untuk mengurangi rasa nyeri dan dapat memberikan

efek relaksasi.

2) Tujuan

a) Meningkatkan kesehatan fisik, emosi dan spiritual;

xlii
b) Menurunkan nyeri dan kecemasan;

c) Membuat tubuh menjadi lebih rileks;

d) Memberikan efek stimulasi;

e) Memberikan sensasi yang menenangkan diri, otak dna

keseimbngan stress yang dirasakan;

f) Relaksasi pada pikiran dan fisik sehingga dapat menurunkan

rasa nyeri.

3) Peralatan

a) Tempat dan lingkungan nyaman

b) Air bersih secukupnya.

c) Essensial Oil Lavender

d) Diffuser

4) Prosedur Kerja

Sikap

a) Menyambut klien dengan sopan dan ramah (memberi salam

dengan memandang klien).

b) Memperkenalkan diri kepada klien (memperkenalkan diri

sebagai peneliti dengan menyebut nama sambil berjabatan

tangan atau memberi sentuhan kepada klien dengan ramah).

c) Menjelaskan tujuan pemberian aromaterapi lavender

d) Percaya diri (terlihat tenang dan melakukan dengan percaya

diri)

Persiapan

xliii
a) Klien

b) Lingkungan

c) Alat dan bahan (peralatan)

Langkah Pemberian Aromaterapi Lavender

a) Atur posisi pasien senyaman mungkin, pastikan posisi pasien

nyaman dan rileks

b) Buka tutup diffuser lalu isi dengan air.

c) Teteskan minyak essensial (jumlah sesuai kebutuhan),

kemudian tutup diffuser.

d) Tancapkan kabel diffuser ke stop kontak, atur kecepatan

keluarnya uap pada diffuser.

e) Anjurkan klien untuk menghirup aromaterapi dan rileks serta

beri afirmasi positif pada klien.

f) Setelah terapi selesai bersihkan alat dan atur posisi nyaman

untuk klien.

4. Implementasi

Tahap implementasi adalah fase tindakan atau “melakukan”proses

keperawatan, selama fase ini perawat melakukan intervensiyang telah

direncanakan. Pada fase ini, perawat menginformasikanhasil dengan cara

berkomunikasi dengan klien dan anggota timlayanan kesehatan lain, secara

individual atau dalam konferensiperencanaan. Setelah itu, perawat akan

menuliskan informasi dengancara mendokumentasikannya sehingga

xliv
penyedia layanan kesehatanselanjutnya dapat melakukan tindakan dengan

tujuan dan pemahaman (Rosdahl, C. B., & Kowalski, 2017).

Untuk penggunaannya, 3-4 tetes essential oil dalam 30-40 ml air dalam

diffuser (15-30 menit) dengan jarak pemberian adalah 50-100 cm dari

lokasi pasien.

5. Evaluasi

Evaluasi merupakan kegiatan yang membandingkan antara hasil,

implementasi dengan kriteria dan standar telah ditetapkan untuk melihat

keberhasilan bila hasil dan evaluasi tidak berhasil sebagian perlu disusun

rencana keperawatan yang baru(Rosdahl, C. B., & Kowalski,

2017).Adapun evaluasi yang diharapkan dalam pemberian aromaterapi

leavender adaalah nyeri dan meringis menurun.

D. Pengaruh Aromaterapi Lavender Terhadap Penurunan Nyeri Kronis

Akibat Gastritis

1. Pengertian

Aromaterapi adalah terapi komplementer dalam praktek

keperawatan dan menggunakan minyak esensial dari bau harum tumbuhan

untuk mengurangi masalah kesehatan dan memperbaiki kualitas hidup.

Salah satu aromaterapi yang digunakan adalah aromaterapi lavender

dengan komponen utama yaitu linalool dan linaly asetat yang

meningkatkan gelombang alfa dalam otak yang dapat mendorong dan

merangsang pengeluaran hormon endorphine sehingga menciptakan

xlv
keadaan yang rileks atau menenangkan, dapat mengatasi gangguan tidur

dan juga depresi (Afriani, 2020).

Aromaterapi adalah terapi dengan menggunakan bau-bauan yang

berasal dari tumbuh-tumbuhan, bunga, pohon yang berbau harum dan

enak. Minyak astiri digunakan untuk mempertahankan dan meningkatkan

kesehatan dan kesejahteraan, sering digabungkan untuk menenangkan

sentuhan penyembuhan dengan sifat teraupetik dari minyak astiri(Anifah,

2018).

Lavender merupakan tumbuhan berbunga dalam suku lamiaceae

yang memiliki 25-30 spesies. Lavender berasal dari wilayah selatan laut

tengah Afrika tropis dan ke timur sampai India lavender tumbuh baik di

ketinggian 600-1350 mdpl dimana semakin tinggi tempat tumbuhnya,

semakin baik kualitas minyak yang dihasilkan (Pambudi, 2020).

2. Tujuan dan Manfaat

Manfaat dari minyak aromaterapi lavender diantaranya untuk

membantu meringankan nyeri, sakit kepala, insomnia, ketegangan dan

stress (depresi) melawan kelelahan dan untuk relaksasi, merawat agar

tidak terinfeksi paru-paru, sinus, termasuk jamur vaginal, radang

tenggorokan, asma, kista, dan peradangan lain. Meningkatkan daya tahan

tubuh, regenerasi sel, luka, terbuka, infeksi kulit dan sangat nyaman untuk

kulit bayi, dan lain-lainnya(Anifah, 2018).

3. Pengaruh Aromaterapi Lavender Terhadap Penurunan Nyeri Kronis

Akibat Gastritis

xlvi
Akses aroma lavender melalui hidung merupakan rute yang jauh

lebih cepatdibanding cara lain dalam penangulangan problem emosional

seperti stress dan depresi, termasuk berbagai jenis sakit kepala (nyeri),

karena hidung mempunyai kontak langsung dengan bagian-bagian otak

yang bertugas merangsang terbentuknya efek yang di timbulkan oleh

minyak lavender, hidung sendiri bukanlah organ untuk membau, tetapi

hanya memodifikasi suhu dan kelembaban udara yang masuk serta

mengumpulkan benda asing yang mungkin ikut terhirup. Saraf otak

(cranial) pertama bertanggung jawab terhadap indera pembau dan

menyampaikan pada sel-sel reseptor (Pambudi, 2020).

Ketika minyak lavender dihirup, molekul yang mudah menguap

(volatile) dari minyak tersebut dibawa oleh arus udara ke “atap” hidung

dimana silia-silia yang lembut muncul dari sel-sel reseptor. Ketika

molekul-molekul itu menempel pada rambut rambut tersebut, suatu pesan

elektronika akan ditransmisikan melalui bola dan saluran olfaktori ke

dalam sistem limbik. Hal ini akan merangsang memori dan respons

emosional. Hipotalamus berperan sebagai relay dan regulator,

memunculkan pesan-pesan yang harus disampaikan ke bagian lain otak

serta bagian badan yang lain. Pesan yang di terima itu kemudian diubah

menjadi tindakan yang berupa pelepasan senyawa elektrokimia yang

menyebabkan euporia, relaks, atau sedatif. Sistem limbik ini terutama

digunakan dalam ekspresi emosi. Dalam hal ini (inhalasi) dapat dilakukan

dengan berbagai cara seperti inhalasi dengan menggunakan botol semprot,

xlvii
inhalasi dengan dihirup dengan tissue, dihirup melalui telapak tangan dan

penguapan(Pambudi, 2020).

BAB III

METODE STUDI KASUS

A. Desain

Penyusunan Karya Tulis Ilmiah ini dengan menggunakan

bentuk laporan studi kasus, yaitu studi kasus yang mengeksplorasi

suatu masalah atau fenomena dengan batasan terperinci, dapat

mengambil data dan menyertakan berbagai sumber informasi. Studi

kasus dibatasi oleh waktu dan tempat, serta kasus yang dipelajari

berupa peristiwa aktivitas atau individual. Studi kasus ini adalah studi

kausal (sebab akibat), yaitu pembuktiannya diperoleh melalui

komparasai/perbandingan antara kondisi sebelum perlakuan dan

sesudah diberi perlakuan (Surahman, Rachmat & Supardi, 2016).

Studi kasus ini adalah mengetahui perbandingan sebelum dan

sesudahdilakukan asuhan keperawatan pada klien yang mengalami

nyeri kronis akibat gastritis dengan intervensi aromaterapi lavender.

B. Batasan Istilah (Definisi Operasional)

Untuk menghindari kesalahan dalam memahami penelitian ini,

makaperlu dijelaskan terlebih dahulu variabel dalam studi kasus yang

berjudul“Asuhan Keperawatan Pada Klien yang Mengalami Nyeri

Kronis Akibat Gastritis dengan Intervensi Aromaterapi Lavender.

Adapun penjelasan istilah untuk masing-masing variabel yaitu:

xlviii
1. Pengertian Gastritisel

Gastritis merupakan suatu peradangan mukosa lambung

yang bersifat akut, kronis difusi atau lokal, dengan karakteristik

anoreksia, perasaan penuh di perut (begah), tidak nyaman pada

epigastrium, mual dan muntah (Miftahussurur, 2021).

2. Pengertian Nyeri Kronis

Nyeri kronis didefinisikan sebagai nyeri yang berlangsung

sampai melebihi perjalanan suatu penyakit akut, berjalan terus

menerus sampai melebihi waktu yang dibutuhkan untuk

penyembuhan suatu trauma, dan terjadinya secara berulang-ulang

dengan interval waktu beberapa bulan atau beberapa tahun.

Banyak klinikus memberi batasan lamanya nyeri 3 atau 6 bulan

(Sunarti, 2018).

a. Pengertian Aromaterapi Lavender

Lavender merupakan tumbuhan berbunga dalam

suku lamiaceae yang memiliki 25-30 spesies. Lavender

berasal dari wilayah selatan laut tengah Afrika tropis dan ke

timur sampai india lavender tumbuh baik di ketinggian 600-

1350 mdpl dimana semakin tinggi tempat tumbuhnya,

semakin baik kualitas minyak yang dihasilkan (Pambudi,

2020).

xlix
C. Unit Analisis (Partisipan)

SOP tindakan yang diberikan klien/keluarga klien yang tidak

subyek yang digunakan pada studi kasus ini adalah 1 pasien yang

mengalami nyeri kronis akibat gastritis.

1. Inklusi

a. Klien yang didiagnosis dokter mengalami gastritis khususnya

yang mengalami nyeri kronis.

b. Skala nyeri ringan (1-3) sedang (4-6).

c. Bersedia mengikuti SOP tindakan yang diberikan.

d. Klien bersedia menjadi responden dan pasien bersedia

mengikuti penelitian sampai akhir

2. Eksklusi

a. Klien tidak mengikuti penelitian sampai akhir.

b. Klien yang tidak ingin mengikuti bersedia menjadi responden.

D. Lokasi dan Waktu

Lokasi studi kasus merupakan tempat dimana pengambilan

kasus dilaksanakan. Studi kasus ini dilaksanakan di Rumah Sakit

Hapsah Kabupaten Bone pada tanggal 1-3 Juli 2022.

E. Pengumpulan Data

Menurut Surahman, Rachmat & Supardi (2016) pengumpulan

data adalah suatu rangkaian kegiatan penelitian yang mencakup

l
pencatatan peristiwa atau keterangan-keterangan atau karakteristitk-

karakteristik sebagian atau seluruh populasi yang akan menunjang

atau mendukung penelitian, data yang mencakup variabel

independen/variabel bebas, veriabel dependen/peristiwa. Cara

pengumpulan data sebagaiberikut:

1. Wawancara

Data yang diperoleh dari wawancara adalah hasil anamnesis yang

berisi identitas klien, usia, jenis kelamin, riwayat penyakit

sekarang, riwayat penyakit dahulu, riwayat penyakit keluarga,

riwayat penyakit psikososial, keluhan utama yang umum terjadi

pada klien.

2. Observasi

Observasi yang dilakukan kepada klien bertujuan untuk

mendapatkan data yang akan dibutuhkan oleh penelitian dalam

penyusunan Karya Tulis Ilmiah. Observasi yang dilakukan pada

klien dengan pemeriksaan fisik (pendekatan IPPA: Inspeksi,

Palpasi, Perkusi, Auskultasi) pada sistem tubuh klien. Selain itu

mengobservasi tindakan yang telah diberikan pada pasien

gastritis.

3. Studi Dokumentasi

Studi dokumentasi yang dilakukan oleh penelitian yaitu dengan

mengumpulkan data yang kurang atau data yang tidak diperoleh

ketika observasi pada rekam medis klien.

li
F. Uji Keabsahan Data

Menurut Qomariah (2016) uji keabsahan data dimaksudkan

untuk mengkaji kualitas data/informasi yang diperoleh dalam

penelitian sehingga menghasilkan data dengan validitas tinggi.

Disamping integritas penelitian (karena penelitian menjadi instrument

utama), uji keabsahan data dilakukan dengan:

1. Memperpanjang waktu pengamatan/tindakan.

2. Sumber788 informasi tambahan menggunakan triangulasi dari

triangulasi dari tiga sumber data utama yaitu klien, perawat dan

keluarga klien yang berkaitan dengan masalah yang diteliti.

G. Analisa Data

Analisa data dilakuka sejak penelitian dilapangan, sewaktu

pengumpulan data sampai dengan semua data terkumpul. Analisa data

yang dilakukan dengan cara mengemukakan fakta, selanjutnya

membandingkan dengan teori yang ada dan selanjutnya dituangkan

dalam opini pembahasan. Data yang diperoleh kemudian

dikumpulkan dan disajikan dalam bentuk asuhan keperawatan yang

berisikan satuan jumlah maupun pernyataan verbal dari subyek

sebagai data pendukung.

1. Pengumpulan Data

Data yang dikumpulkan dari hasil WOD (wawancara, observasi,

lii
dokumen). Hasil yang ditulis dalam bentuk catatan lapangan,

kemudian disajikan dalam bentuk transkrip (catatan terstruktur).

2. Meredukasi Data

Data dari hasil wawancara yang terkumpul dalam bentuk catatan

lapangan dijadikan satu dalam bentuk transkrip dan

dikelompokkan menjadi data subjektif dan objektif, dianalisa

berdasarkan hasil pemeriksaan diagnostik kemudian dibanding

nilai normal.

3. Penyajian Data

Penyajian data dapat dilakukan dengan tabel, gambar, bagan,

maupun teks naratif. Kerahasiaan dari klien dijamin dengan jalan

mengaburkan identitas dari klien.

4. Kesimpulan

Dari data yang disajikan, kemudian data dibahas dan

dibandingkan dengan hasil studi kasus terdahulu dan secara

teoritis dengan perilaku kesehatan. Penarikan kesimpulan

dilakukan dengan metode induksi. Data dikumpulkan terkait

dengan data pengkajian, diagnosis, perencanaan, tindakan, dan

evaluasi (Pamungkas, 2017).

H. Etik Studi Kasus

a. Informed Consent (Persetujuan Menjadi Responden)

Subjek harus mendapatkan informasi secara lengkap tentang

tujuan penelitian yang akan dilaksanakan, mempunyai hak untuk

liii
bebas juga perlu dicantumkan bahwa data yang diperoleh hanya

akan dipergunakan untuk pengembangan ilmu.

b. Risiko (Benefitsratio)

Penelitian harus berhati-hati mempertimbangkan resiko dan

keuntungan yang akan berakibat pada subjek setiap tindakan.

c. Tanpa Nama (Anonimity)

Masalah etika keperawatan merupakan masalah yang

memberikan jaminan dalam penggunaan subjek penelitian dengan

cara memberikan atau mencantumkan nama responden pada

lembar alat ukur dan hanya menuliskan kode pada lembar

pengumpulan data dan hasil penelitian yang akan disajikan.

d. Kerahasiaan (Confidentiality)

Masalah ini merupakan masalah etik dengan memberikan jaminan

kerahasiaan hasil penelitian, baik informasi maupun masalah-

masalah lainnya. Semua informasi yang dikumpulkan dijamin

kerahasiaan oleh peneliti, hanya kelompok data tertentu yang akan

dilaporkan hasil riset.

e. Kejujuran (Veracity)

Proyek penelitian yang dilakukan oleh perawat hendaknya

dijelaskan secara jujur tentang manfaatnya, efeknya, dan apa yang

didapati, jika pasien dilibatkan dalam proyek tersebut. Penjelasan

seperti ini harus disampaikan kepada pasien karena mereka

mempunyai hak untuk megetahui segala informasi kesehatannya

liv
secara periodic dari perawat (Qomariah, 2016).

BAB IV

HASIL DAN PEMBAHASAN

A. Hasil

1. Gambaran Lokasi Pengambilan Data

Pengambilan data dilaksanakan pada tanggal 01-03 Juli 2022 di

ruang perawatan Multazam Rumah Sakit Hapsah Kab.Bone. Klien tinggal

di Watu Kecamatan Barebbo. Pada pengambilan data ini difokuskan pada

satu klien yang mengalami nyeri kronis dengan masalah gastritis.

2. Data Asuhan Keperawatan

a. Pengkajian

1) Identitas

a) Identitas Klien

Tabel 4.1 Identitas Pasien


Identitas Klien Hasil
Nama Ny. “N”
Usia 59 Tahun
Jenis kelamin Perempuan
Agama Islam
Suku bangsa Bugis
Status Pernikahan Menikah
Pekerjaan IRT
No MR 041xxx
Tanggal masuk 29 Juni 2022
Tanggal pengkajian 01 Juli 2022

b) Keluhan Utama

Tabel 4.2 Keluhan Utama


Keluhan Utama Hasil
Keluhan utama Klien mengatakan mengalami nyeri ulu hati,
lemah dan mual muntah, klien tampak

lv
Keluhan Utama Hasil
meringis, klien tampak gelisah, klien
mengatakan sukit tidur ketika nyeri timbul.
Gambaran nyeri yang dirasakan:

P: Nyeri hilang timbul


Q: Nyeri dirasakan tertusuk-tusuk
R: Nyeri dirasakan pada bagian ulu hati
S: Skala nyeri 6 (Sedang)
T: Nyeri terasa terus menerus

c) Riwayat Kesehatan

Tabel 4.3 Riwayat Kesehatan


Riwayat Kesehatan Hasil
Riwayat Kesehatan Klien masuk RS Hapsah pada tanggal 29Juni
Sekarang 2022 pada jam 20:20 WITA. Saat dilakukan
pengkajian diperoleh hasil keluarga klien
mengatakan bahwa klien mengalami nyeri ulu
hati,lemah,mual muntah,klien tampak
meringis,klien tampak gelisah,klien
mengatakan sulit tidur ketika nyeri timbul,
sejak 2 tahun 1 bulan yg dialami.
Riwayat Kesehatan Kelurga klien mengatakan bahwa klien
Lalu memiliki riwayat transfusi sebelumnya.
Riwayat Kesehatan Keluarga klien mengatakan didalam keluarga
Keluarga tidak ada yang menderita penyakit yang sama.
Keluarga klien mengatakan tidak ada keluarga
yang mengalami penyakit hipertensi ataupun
penyakit menular lainnya.

d) Riwayat Psikososial

Tabel 4.4 Riwayat Psikososial

Pengkajian Hasil
Pola Konsep Diri
a) Citra Tubuh Klien tidak ada yang istimewa pada diri klien.
b) Identitas Diri Klien mempu memperkenalkan diri.
c) Peran Diri Klien seorang IRT.
d) Ideal Diri Klien ingin cepat sembuh agar dapat beraktivitas
kembali.
e) Harga Diri Klien merasa dihargai oleh keluarga.
Pola Kognitif Klien mampu mengenal gejala dan tanda-tanda
yang timbul saat nyeri.
Pola Koping Pola koping klien baik, klien mematuhi apa yang
dianjurkan serta mengomsumsi
makanan/minuman yang baik untuk proses
penyembuhan.
Pola Interaksi Klien mampu berinteraksi dengan baik.

lvi
e) Riwayat Spiritual

Tabel 4.5 Riwayat Spiritual

Pengkajian Hasil
Ketataatan Klien Klien mengatakan sebelum sakit klien taat
Beribadah melaksanakan shalat 5 waktu, namun saat
sakit klien tidak pernah melaksanakan ibadah
shalat 5 waktu.
Dukungan Keluarga Klien Keluaraga klien sangat memotivasi klien
agar patuh menjalankan pengobatan dan
mendampingi klien.
Ritual yang Dijalankan Klien senantiasa berdoa sebelum tidur dan
Klien ketika bangun.

2) Pemeriksaan Fisik

a) Keadaan Umum

Tabel 4.6 Keadaan Umum

Pengkajian Hasil
Tanda-tanda stres Klien tampak sedikit gelisah.
Penampilan sesuai usia Penampilan klien sesuai usia.
Ekspresi wajah Meringis.

b) Tanda tanda vital

Tabel 4.7 Tanda Tanda Vital

Pengkajian Hasil
Tekanan darah 110/60 mmHg
Nadi 80 x/menit
Pernafasan 20 x/menit
Suhu 36,5ºC

lvii
c) Sistem Pernapasan

Tabel 4.8 Sistem Pernapasan


Pengkajian Hasil
Hidung Inspeksi :
Simetris kiri dan kanan, tidak ada pernafasan
cuping hidung, tidak ada sekret yang
menghalangi penciuman, tidak ada polip dan
epiktaksis.
Palpasi :
Tidak ada nyeri tekan, tidak ada trauma hidung.
Leher Inspeksi:
Tidak terdapat pembesaran kelenjar tiroid
Palpasi :
Tidak teraba massa dan tumor.
Dada Inspeksi :
Bentuk dada normal chest, kembang kempis
dada teratur, tidak ada otot bantu pernafasan,
perbandingan anterior posterior dan transversal
1:2, gerakan dada simetris antara kanan dan
kiri, tidak ada clubbing finger.
Auskultasi :
Tidak ada massa vocal fremitus teraba saat
klien menyebut angka tujuh-tujuh.

d) Sistem Kardiovaskuler

Tabel 4.9 Sistem Kardiovaskuler

Pengkajian Hasil
Inspeksi Kongjungtiva tidak anemis
Palpasi Arteri karotis kuat, tekanan vena jagularis
Perkusi Ukuran jantung normal
Auskultasi Suara jantung:
S1 : pada ICS 5 dan ICS 6
S2 : pada ICS 1 dan ICS 2
Tidak ada suara tambahan seperti bising aorta,
murmur dan gallop.

e) Sistem Pencernaan

lviii
Tabel 4.10 Sistem Pencernaan

Pengkajian Hasil
Sklera Inspeksi:
Sklera tidak ikterus, bibir lembab, labio skisis
tidak ada.
Mulut Inspeksi:
Tidak ada stomatitis, tidak ada palatoskisis.
Gaster Perkusi:
Tidak ada penimbunan udara/cairan.
Palpasi:
Tidak ada nyeri tekan.
Abdomen Inspeksi:
Tidak terdapat luka bekas operasi pada
abdomen bawah.
Palpasi:
Hati tidak teraba, ginjal tidak teraba, lien tidak
terba, feses tidak teraba.
Anus Klien mengatakan tidak ada luka lecet atau
benjolan disekitar anus.

f) Sistem Indera

Tabel 4.11 Sistem Indera

Pengkajian Hasil
Mata Inspeksi:
Kelopak mata dapat membuka dan membuka
mata dengan spontan, tidak ada
pembengkakan, bulu mata dan alis tebal dan
tidak mudah dicabut, visus mampu melihat
dengan jarak ± 6 meter dengan lapang
pandang 180 ̊ .

Inspeksi:
Hidung Penciuman baik, tidak terdapat perih pada
hidung, trauma, dan epistaksis.

Inspeksi:
Telinga Telinga simetris kiri dan kanan, tidak ada
serumen, fungsi pendengaran baik, membran
tympani masih utuh.

g) Sistem Saraf

Tabel 4.12 Sistem Saraf

Pengkajian Hasil
Fungsi Cerebral
1. Orientasi Klien dapat mengenal keluarganya dan

lix
Pengkajian Hasil
orang lain.
2. GCS Eye 4 (Spontan membuka mata).
Motorik, 6 (mampu mengikuti perintah).
Verbal, 5 (orientasi baik) .
GCS, 15 (Composmentis).
Fungsi Cranial
1. Nervus I (Olfaktorius) Penciuman Baik.
2. Nervus II (Optikus) Visus 4 cm, lapang pandangan 1800
3. Nervus III, IV, VI Gerakan bola mata, polip, ishokor.
(Okulomotoris, Sensorik, klien dapat merasakan sentuhan
Troklearis, Abdusen) pada kulit.
4. Nervus V (Trigeminus) Sensorik, mampu membedakan rasa manis,
maupun pahit, dan memproduksi saliva
dengan baik.
5. Nervus VII (Fasialis) Kliendapat menelan.
6. Nervus VIII Klien mampu membedakan rasa asam dan
(Verstibulocochlearis) manisnya makanan.
7. Nervus IX Klien dapat menelan.
(Glosofaringeus)
8. Nervus X (Vagus) Ovula baik.
9. Nervus XI (Assesoris) Dapat menggerakkan lidahnya.

Fungsi motorik
1. Massa otot Tidak terdapat penurunan tonus otot

2. Kekuatan otot 5 5

5 5

Keterangan:
- Ekstremitas atas kanan dan kiri klien
mampu melawan gravitasi dengan
tahanan maksimal.
- Ekstremitas kiri atas dan bawah mampu
melawan gravitasi dengan tahanan
maksimal

Koordinasi klien baik ketika diminta untuk


Fungsi Cerebellum mengangkat tangan kiri dan kanan secara
bergantian dengan menutup mata.
Keseimbangan klien baik saat berjalan.
Baik dan berkesinambungan.

a. Bisep : fleksi (+)


Refleks b. Trisep : ekstensi (+)
c. Patella : ekstensi (+)
d. Babinski : normal (+)

a. Kaku Kudukn (-)


Iritasi Meningeal b. Lasaque Sign (-)
c. Brundzinski sign (-)

lx
h) Sistem Muskuloskeletal

Tabel 4.13 Sistem Muskuloskeletal

Pengkajian Hasil
Kepala Inspeksi:
Bentuk kepala normal, gerakan baik.
Palpasi:
Tidak terdapat pembengkakan pada lesi.
Vertebrae Inspeksi:
Tidak terdapat kelainan.
Pelvis Inspeksi:
Klienkurang mampu berjalan.
Lutut Inspeksi:
Baik dan tidak kaku .
Palpasi:
Tidak terdapat pembengkakan.
Kaki Inspeksi:
Tidak kaku tapi terdapat luka pada kaki
kanan/ betis kanan (balutan).
Palpasi:
Tidak terdapat pembengkakan pada kaki.
Tangan Inspeksi:
Gerakan baik.
Palpasi:
Tidak terdapat pembengkakan.

i) Sistem Integumen

Tabel 4.14 Sistem Integumen


Pengkajian Hasil
Rambut Inspeksi:
Rambut klien berwarna hitam panjang.
Palpasi:
Tidak mudah dicabut.
Kulit Inspelsi:
Kulit klien berwarna kuning langsat.
Palpasi:
Temperatur kulit normal.
Kuku Inspeksi:
Berwarna merah mudah, kuku klien
panjang.
Palpasi:
Tidak mudah patah.

j) Sistem Endokrin

Tabel 15.4 Sistem Endokrin


Pengkajian Hasil
Kelenjar tiroid Inspeksi:

lxi
Tidak ada pembesaran kelenjar tiroid.
Ekskresi urine berlebihan Tidak terdapat pengeluaran urine
berlebihan, tidak ada polydipsi, tidak ada
polypagi, tidak ada riwayat air seni
dikelilingi semut.
Suhu tubuh yang tidak Tidak terdapat keringat yang berlebihan,
seimbang suhu tubuh klien normal.

k) Sistem Perkemihan

Tabel 4.16 Sistem Perkemihan


Pengkajian Hasil
Odema palpebra Inspeksi:
Tidak ada pembengkakan pada tubuh,
tidak ada moon face, tidak ada edema
anasarka.
Kandung kemih Inspeksi:
Tidak ada pembengkakan.
Palpasi:
Terdapat nyeri tekan.
Nocturia Tidak mengalami buang air kecil dimalam
hari.

l) Sistem Imum

Tabel 4.17 Sistem Imum


Pengkajian Hasil
Alergi Klien mengatakan tidak memiliki alergi
terhadap cuaca, debu, bulu binatang, dan
zat kimia.
Penyakit Berhubungan Klien mengatakan tidak memiliki penyakit
Dengan Cuaca berhubungan dengan perubahan cuaca.
Riwayat Transfusi Darah Klien mengatakan pernah melakukan
transfusi darah sebelumnya.

3) Aktivitas Sehari-hari

1. Nutrisi

Tabel 18.4 Nutrisi


Kondisi Sebelum Sakit Saat Sakit
Selera makan Baik Kurang Baik
Menu makan Ikan, nasi, sayur dan Bubur
lain- lain
Frekuensi 3 x sehari 2 x sehari

lxii
Makanan disukai Semua jenis mkanan Buah-buahan
Pembatasan Tidak ada Mengatur pola makan
Cara makan Mandiri Dibantu

2. Cairan

Tabel 4.19 Cairan


Kondisi Sebelum Sakit Saat Sakit
Jenis minum Air putih Air putih
Frekuensi minum ± 8 gelas/hari ± 5 gelas/hari
Kebutuhan cairan 2000 ml/hari 1500 ml/hari
Cara pemenuhan Mandiri Mandiri

3. Eliminasi

Tabel 4.20 Eliminasi


Kondisi Sebelum Sakit Saat Sakit
BAB
1. Tempat WC WC
2. Frekuensi 2 x sehari 1 x sehari
3. Konsistensi Lunak Lunak
BAK
1. Tempat WC WC
2. Frekuensi 4 x sehari 2 x sehari
3. Warna Kuning jernih Kekuningan

4. Istirahat dan Tidur

Tabel 4.21 Istirahat dan Tidur


Kondisi Sebelum Sakit Saat Sakit
Jam Tidur Siang 13.00 - 14.00 Tidak teratur
Jam Tidur Malam 21.00 - 05.30 Tidak teratur
Pola Tidur Tidur tidak teratur Tidak Teratur
Kebiasaan Sebelum Nonton, Membaca doa Membaca doa
Tidur
Kesulitan Tidur Tidak ada Tidak ada

5. Personal Hygiene

Tabel 4.23 Personal Hygiene

Kondisi Sebelum Sakit Saat sakit


Mandi
1. Cara Mandiri Di bantu
2. Frekuensi 2x sehari 1x3 sehari
3. Alat mandi Air dan sampo Tissue basah
Cuci Rambut
1. Cara Mandiri Tidak pernah
2. Frekuensi 1x seminggu Tidak pernah
3. Alat Shampo Tidak ada

lxiii
Gunting Kuku
1. Cara Mandiri Tidak pernah
2. Frekuensi 2x seminggu Tidak pernah
3. Alat Gunting kuku Tidak ada
Gosok Gigi
1. Cara Mandiri Di bantu
2. Frekuensi 2x sehari 1x sehari
3. Alat mandi Sikat gigi, pasta gigi Sikat gigi,pasta gigi

6. Aktivitas/Mobilitas Fisik

Tabel 4.23 Aktivitas/Mobilitas Fisik

Kondisi Sebelum Sakit Saat Sakit


Kegiatan sehari-hari Bekerja Tidak ada
Pengaturan jadwal harian Tidak ada Tidak ada
Penggunaan alat bantu Tidak ada Tidak ada
aktivitas
Kesulitan pergerakan Tidak terdapat Terdapat
kesulitan kesulitan

7. Rekreasi

Tabel 4.24 Rekreasi


Kondisi Sebelum Sakit Saat Sakit
Perasaan saatbekerja Senang Tidak ada
Waktu luang Setiap hari Tidak ada
Perasaan setelah rekreasi Tidak pernah Tidak ada

Waktu senggang Ada Tidak ada

Kegiatan libur Kumpul keluarga Tidak ada

4) Pemeriksaan Diagnostik

Tabel 4.25 Pemeriksaan Laboratorium


Pemeriksaan Hasil Normal
RBC 1.02 L 106/µ l 4.00-6.20 L 106/µ l
HGB 2.6 L g/dl 11.0-17.0 L g/dl
HCT 8.3 L % 35.0-55.0 L %
MCH 25.5 lpg 80.0-100.0 lpg
RDW-SD 48.1 h µ m3 37.1-46.0h µ m3

lxiv
5) Terapi Saat ini

Tabel 4.26 Terapi Medis


Nama Obat Dosis
IVFD NaCl 500 ml/24 jam
Omeprazole Iv/1 amp/24 jam
Lapibal 500mg 1x1
Episan 500mg 3x1

b. Data fokus

Tabel 4.27 Data Fokus


Data Subjektif Data Objektif
1. Klien mengeluh nyeri ulu 1. Klien nampak meringis
hati 2. Klien Nampak gelisah
2. Klien mengatakan merasa 3. Klien bersikap protektif (mis. Posisi
lemah menghidnari nyeri)
3. Klien mengatakan sulit 4. Pola tidur berubah
tidur ketika nyeri timbul 5. Anoreksia
Gambaran pengkajian 6. Fokus menyempit
nyeri: 7. Klien Berfokus pada diri sendiri
8. TTV
P:Klien mengataka Nyeri TD:110/60 mmHg
hilang timbul S:36,5℃
Q: Klien mengataka Nyeri P:20x/menit
dirasakan tertusuk-tusuk N:80x/menit
R: Klien mengatakan Nyeri
nya dirasakan bagian ulu
hai
S: Skala nyeri 6 (Sedang)
T: Klien mengatakan Nyeri
terasa terus menerus

c. Analisa Data

Tabel 4.28 Analisa Data


No. Data Etiologi Masalah
1 DS Stres Nyeri
1. Klien mengeluh nyeri ulu Kronis
hati
2. Klien mengatakan merasa Stimulasi Nerfus
lemah Vagus
3. Klien mengatakan sulit
tidur ketika nyeri timbul

lxv
No. Data Etiologi Masalah
Gambaran pengkajian Refleks Entrik Dinding
nyeri: Lambung

P: Klien mengatakan Nyeri


hilang timbul Hormon Gastrin
Q: Klien mengatakan Nyeri
dirasakan tertusuk-tusuk
R: Klien mengatakan Nyeri Stimulan Sel Parientasl
dirasakan pada bagian ulu hati
S: Skala nyeri 6 (Sedang)
T: Klien mengatakan Nyeri
Peningkatan Asam
terasa terus menerus
Lambung
DO
1. Klien nampak meringis
Iritasi Mukosa
2. Klien nampak gelisah
3. Klien bersikap protektif Lambung
4. Anoreksia
5. Fokus klien menyempit
6. Klien berfokus pada diri Kontak dengan
sendiri jaringan sekitar

Perdangan Mukosa
Lambung

Nyeri Kronis

d. Diagnosis Keperawatan

Nyeri kronis berhubungan dengan iritasi mukosa lambung

dibuktikan dengan data subjektif : klien mengeluh nyeri ulu hati, klien

mengatakan merasa lemah, klien mengatakan sulit tidur ketika nyeri

timbul. Gambar pengkajian nyeri dengan P: klien mengatakannyeri

hilang timbul, Q: klien mengatakan nyeri dirasakan tertusuk-tusuk, r:

klien menagatakan nyeri dirasakan pada bagian ulu hati, s: skala nyeri

6 (Sedang), t: klien mengatakan nyeri terasa terus-menerus, data

objektif: klien nampak meringis, klien nampak gelisah, klien bersikap

lxvi
protektif, anoreksia, fokus klien menyempit, dan klien berfokus pada

diri sendiri.

e. Intervensi Keperawatan

Tabel 4.29 Intervensi Keperawatan


Diagnosis Tujuan/
No Intervensi Keperawatan
Keperawatan Outcome
1. Nyeri kronis Tujuan: setelah Intervensi Aromaterapi
berhubungan dengan dilakukan Lavender
iritasi mukosa tindakan 1. Menyambut klien dengan
lambung dibuktikan keperawatan sopan dan ramah (memberi
dengan: selama 3 x 1 hari salam dengan memandang
DS diharapkan nyeri klien).
1. Klien mengeluh berkurang 2. Memperkenalkan diri
nyeri ulu hati dengan kriteria kepada klien
2. Klien hasil: (memperkenalkan diri
mengatakan a. Pasien tidak sebagai peneliti dengan
merasa lemah mengeluh menyebut nama sambil
3. Klien nyeri uluhati berjabatan tangan atau
mengatakan b. Skala nyeri 3 memberi sentuhan kepada
sulit tidur ketika c. Pasien klien dengan ramah).
nyeri timbul nampak
Gambaran tenang
3. Menjelaskan tujuan
nyeri: pemberian aromaterapi
P:Klien lavender
mengataka 4. Percaya diri (terlihat tenang
Nyeri hilang dan melakukan dengan
timbul percaya diri)
Q: Klien 5. Atur posisi pasien senyaman
mengataka mungkin, pastikan posisi
Nyeri dirasakan pasien nyaman dan rileks
tertusuk-tusuk 6. Buka tutup diffuser lalu isi
R:Klien dengan air.
mengatakan 7. Teteskan minyak essensial
Nyeri dirasakan (jumlah sesuai kebutuhan),

lxvii
Diagnosis Tujuan/
No Intervensi Keperawatan
Keperawatan Outcome
pada bagian ulu kemudian tutup diffuser.
hati 8. Tancapkan kabel diffuser ke
S: Skala nyeri 6 stop kontak, atur kecepatan
(Sedang) keluarnya uap pada diffuser.
T: Klien 9. Anjurkan klien untuk
mengataka menghirup aromaterapi dan
Nyeri terasa rileks serta beri afirmasi
terus menerus positif pada klien.
10. Setelah terapi selesai
DO
bersihkan alat dan atur
1. Klien nampak
posisi nyaman untuk klien.
meringis
2. Klien nampak
gelisah
3. Klien bersikap
protektif
4. Anoreksia
5. Fokus klien
menyempit
6. Klien berfokus
pada diri sendiri

lxviii
f. Implementasi Keperawatan

Tabel 4.30 Implementasi Keperawatan


Diagnosis Keperawatan Jumat, 01 Juli 2022 Sabtu, 02 Juli 2022 Minggu, 03 Juli 2022
Jam Implementasi Jam Implementasi Jam Implementasi
Nyeri kronis berhubungan 13.40 Pre Tindakan 13.40 Pre Tindakan 10.15 Pre Tindakan
dengan iritasi mukosa WITA Mengkaji lokasi dan WITA Mengkaji lokasi dan skala WITA Mengkaji lokasi dan skala
lambung dibuktikan dengan skala nyeri nyeri nyeri
DS Hasil: Hasil: Hasil:
1. Klien mengeluh nyeri a. Klien mengatakan a. Klien mengatakan a. Keluarga klien
ulu hati nyeri pada daerah bahwa masih nyeri pada mengatakan ada
2. Klien mengatakan ulu hati daerah ulu hati perubahan pada
merasa lemah b. Skala nyeri 6 b. Skal nyeri 5 (sedang). pasien
3. Klien mengatakan sulit (sedang). Tindakan b. Skala nyeri 3
14.00
tidur ketika nyeri timbul Tindakan Melakukan intervensi (ringan).
Gambaran nyeri: 14.00 Melakukan intervensi WITA aromaterapi lavender selama Tindakan
WITA aromaterapi lavender 30 menit 10.35 Melakukan intervensi
P: Klien mengataka selama 30 menit. 14.30 Post Tindakan WITA aromaterapi lavender selama
Post Tindakan WITA 1. Ekspresi wajah: klien 30 menit
Nyeri hilang timbul
Q: Klien mengatakan 14.30 1. Kesesuaian ekspresi masih meringis. Post Tindakan
Nyeri dirasakan WITA wajah: klien masih 2. Respond perilaku: Perilaku 11.00 1. Ekspresi wajah:
tertusuk-tusuk nampak meringis pasien nampak tenang. WITA Ekspresi wajah klien
R:Klien mengatakan 2. Respon perilaku: 3. Pemahaman: Masalah sudah tidak meringis
Nyeri dirasakan pada Klien mengatakan belum teratasi lagi.
bagian ulu hati masih nyeri pada 2. Respon perilaku: Klien
S: Skala nyeri 6 daerah ulu hati nampak tenang dan
(Sedang) 3. Pemahaman: masalah klien mengatakan nyeri
T:Klien mengatakan belum teratasi uluhati tidak terasa.
Nyeri terasa terus 3. Pemahaman: Masalah
menerus. teratasi
DO
1. Klien nampak meringis
2. Klien nampak gelisah

69
Diagnosis Keperawatan Jumat, 01 Juli 2022 Sabtu, 02 Juli 2022 Minggu, 03 Juli 2022
Jam Implementasi Jam Implementasi Jam Implementasi
3. Klien bersikap protektif
4. Anoreksia
5. Fokus klien menyempit
6. Klien berfokus pada diri
sendiri

70
g. Evaluasi Keperawatan

Tabel 4.31 Evaluasi Keperawatan


Diagnosis Keperawatan Jumat, 01 Juli 2022 Sabtu, 02 Juli 2022 Minggu, 03 Juli 2022
Nyeri kronis berhubungan dengan iritasi mukosa Jam : 15.00 WITA Jam : 15.00 WITA Jam : 11.25 WITA
lambung dibuktikan dengan Subjective : Subjective : Subjective :
DS Klien mengatakan nyeri pada Klien mengatakan masih nyeri Klien mengatakan nyeri ulu
1. Klien mengeluh nyeri ulu hati daerah ulu hati pada daerah ulu hati hati sudah tidak terasa
2. Klien mengatakan merasa lemah Objective : Objective : Objective :
3. Klien mengatakan sulit tidur ketika nyeri Klien nampak lemah Klien masih diberikan Klien mulai membaik
timbul Klien nampak meringis aromaterapi lavender Nampak tenang
Assessment : Klien masih meringis Assessment :
P: Klien mengatakan Nyeri hilang timbul Masalah belum teratasi Klien Nampak tenang Masalah teratasi
Q:Klien mengatakan Nyeri dirasakan Planning : Assessment : Planning :
tertusuk-tusuk Lanjutkan intervensi Masalah belum teratasi Pertahankan intervensi
R:Klien mengatakan Nyeri dirasakan pada Planning :
bagian ulu hati Lanjutkan intervensi
S: Skala nyeri 6 (Sedang)
T: Klie mengatakan Nyeri terasa terus
menerus

DO
1. Klien nampak meringis
2. Klien nampak gelisah
3. Klien bersikap protektif
4. Anoreksia
5. Fokus klien menyempit
6. Klien berfokus pada diri sendiri

71
B. Pembahasan

Pada sub bab ini, penulis akan membahas kesenjangan antara teori

dengan kasus yang ditemukan pada klien Ny.“N” yang mengalami mengalami

nyeri kronis akibat gastritis dengan intervensi aromaterapi lavender di RS

Hapsah Kabupaten Bone, yang dilaksanakan pada tanggal 01 Juli – 03 Juli

2022.

Secara garis besar tampak adanya persamaan antara landasan teori

yang telah dibahas dalam bab II dengan tinjauan kasus karya tulis ini, namun

tetap ditemukan kesenjangan sekalipun relatif kecil mengingat perbedaan

tingkat beratnya penyakit dan respon klien terhadap penyakit.

Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan oleh peneliti selama

3 hari, pada tanggal 01 Juli – 03 Juli 2022 dengan memfokuskan pada

pemberian konsep asuhan keperawatan kepada klien yang mengalami gastritis

dengan masalah keperawatan nyeri kronis dengan intervensi terapi

aromaterapi lavender dalam penurunan nyeri kronis.

Pada bagian ini, penulis akan menguraikan hasil yang di peroleh

selama pelaksanaan penelitian dengan menggunakan pendekatan proses

keperawatan yaitu pengkajian, diagnosis keperawatan, intervensi keperawatan,

implementasi keperawatan, dan evaluasi keperawatan.

72
1. Pengkajian

a. Fakta

Fokus pengkajian adalah identitas klien, riwayat kesehatan,

status psikologi, keadaan umum, tanda-tanda vital dan pemeriksaan

fisik. Pengkajian dilakukan selama 3 hari berturut-turut,dimana

Keluarga klien mengatakan klien mengalami nyeripada daerah ulu hati,

nampak lemah dan sering mual,klien tampak meringis,klien tampak

gelisah.

Gambaran nyeri:

P: Klien mengatakan nyeri hilang timbul

Q: Klien mengatakan nyeri dirasakan tertusuk-tusuk

R: Klien mengatakan nyeri pada bagian ulu hati

S: Skala nyeri 6 (Sedang)

T: Klien mengatakan nyeri dirsakan terus menerus.

b. Teori

Pengumpulan data mengenai klien, umumnya dimasukkan ke

salah satu dari dua kategori, yaitu dat objektif dan subjektif. Seseorang

yang menderita nyeri kronis akan menimbukan gejala seperti

mengeluh nyeri, tampak meringis, bersikap protektif (mis. waspada,

posisi menghindari nyeri), gelisah, frekuensi nadi meningkat, dan sulit

tidur. Berdasarkan penelitian Rugge, et al. (2020) menjelaskan bahwa

gastritis memiliki gejala klinis yang berkaitan denganperut bagian atas,

dan epigastrium dengan kata lain terjadinya gejala pencernaan

73
misalnya rasa penuh setelah makan yang mengganggu, rasa cepat

kenyang, nyeri epigastrium, dan rasa terbakar di epigastrium. Selain itu

Umasugi et al., (2020) dalam penelitiannya menjelaskan bahwa

gastritis adalah peradangan pada mukosa lambung yang ditandai

dengan rasa tidak nyaman yang dirasakan pada perut bagian atas selain

mual, muntah, nafsu makan menurun dan sakit kepala.

c. Opini

Dengan melihat gejala yang ada pada teori dengan fakta yang

ada, tidak semua keluhan yang ada pada teori juga terdapat pada fakta

yang ada. Adapun gejala-gejala yang ditemukan dalam kasus Ny. “N”

di lahan yaitu nyeri pada daerah ulu hati, lemah, dan mual. Hal ini bisa

terjadi disebabkan oleh tingkat perkembangan nyeri yang diakibatkan

oleh penyakit gastritis yang dialami klien. Sehingga dapat disimpulkan

bahwa terdapat kesenjangan antara fakta dan teori yang ada. Sesuai

dengan jurnal Rizky, (2019) bahwa gastritis merupakan suatu keadaan

peradangan atau perdarahan mukosa lambung yang dapat bersifat akut,

kronis, difus, atau lokal. Gastritis atau “maag” atau sakit ulu hati

adalah peradangan pada dinding lambung.

2. Diagnosis Keperawatan

a. Fakta

Setelah melakukan pengkajian dan analisa data, maka penulis

menentukan diagnosis keperawatan yang muncul pada Ny. “N” yaitu

Gangguan nyeri kronis berhubungan dengan iritasi mukosa lambung.

74
dengan data yaitu klien mengalami nyeri pada daerah ulu hati, nampak

lemah dan sering mual,nampak lemah dan sering mual,klien tampak

meringis,klien tampak gelisah.

Gambaran nyeri:

P: klien mengatakan nyeri hilang timbul

Q: klien mengatakan nyeri dirasakan tertusuk-tusuk

R: klien mengatakan nyeri pada bagian ulu hati

S: skala nyeri 6 (Sedang)

T: klien mengatakan nyeri dirsakan terus menesrus.

b. Teori

Menurut penelitian Maxim (2016) menjelaskan bahwa

gambaran klinis gastritis ditandai dengan nyeri perut dengan intensitas

yang bervariasi dan tidak berhubungan dengan makanan, tetapi pada

pasien dengan keparahan dan gejala ketidaknyamanan yang

didominasi oleh sindrom nyeri yang diekspresikan dengan keadaan

lemah pada klien. Adapun menurut LeMone & Burke (2018) nyeri

akut adalah pengalaman sensori dan emosional yang tidak

menyenangkan yang muncul akibat kerusakan jaringan yang aktual

atau potensial atau gambaran atau digambrakan dalam hal kerusakan

sedemikian rupa yang secara tiba-tiba atau lambat dari intensitas

ringan hingga berat dengan akhir yang dapat diantisipasi dan

dipredikasi.sedangkan nyeri kronis merupakan nyeri yang

memanjang,atau nyeri yang menetap setalah kondisi yang

75
menyebabkan nyeri tersebut hilang dan berlangsung selama (>3

bulan).

Hal ini sejalan dengan penelitian yang dilakukan oleh

Cahayanti et al (2017) dengan judul asuhan keperawatan pada pasien

gastritis dengan masalah nyeri akut. Pada pasien gastritis ditegakkan

diagnosa nyeri akut berhubungan dengan agen cedera fisiologis

(inflamasi mukosa lambung).hal ini sejalan ditandai dengan adanya

peningkatan asam lambung dari SMK Antartika 2 sidoarjo yang

mengalami gejala maag berupa mual muntah, nyeri abdomen,rasa

asam di mulut,dan kembung yang disebabkan oleh pola makan yang

kurang sehat.

c. Opini

Berdasarkan teori dan kasus Ny. “N” ditemukan diagnosis

keperawatan yaitu nyeri kronis berhubungan dengan iritasi pada

mukosa lambung. Hal ini menunjukkan tidak terjadi kesenjangan

antara fakta dan teori yang ada. Sesuai dengan penelitian Dandi

Saputra, (2021) bahwa salah satu manifestasi klinis yang terjadi pada

pasien gastritis adalah nyeri. Peradangan dinding lambung pada

gastritis dapat menyebabkan nyeri. Nyeri merupakan pengalaman

personal dan subjektif dan tidak ada dua individu yang merasakan

nyeri dalam pola yang identik. Keluhan nyeri dapat menimbulkan rasa

ketidaknyamanan yang dapat mengganggu aktivitas sehari-hari.

76
3. Intervensi Keperawatan

a. Fakta

Berdasarkan kasus ini, fokus intervensi pada kasusu Ny. “N”

disesuaikan dengan masalah yang didapatkan pada klien yaitu

intervensi aromaterapi lavender dilakukan sekali sehari selama 3 hari

berturut-turut. Adapun outcome yang ingin dicapai adalah nyeri

berkurang dengan kriteria hasil yaitu pasien tidak mengeluh nyeri ulu

hati, skala nyeri 3 dan pasien nampak tenang.

b. Teori

Menurut Anifah, (2018) bahwa aromaterapi lavender memiliki

efek menenangkan, memberikan keseimbangan, rasa nyaman, rasa

keterbukaan dan keyakinan. Selain itu juga dapat mengurangi rasa

tertekan, stress, emosis yang tidak seimbang, histeria, rasa frustasi dan

kepanikan serta bermanfaat untuk mengurangi rasa nyeri dan dapat

memberikan efek relaksasi. Adapun menurut Deni Maryani (2020)

pemberian aromaterapi lavender yakni meningkatkan kesehatan fisik,

emosi dan spiritual, dapat menurunkan nyeri dan kecemasan pada

pasien yang mengalami gastritis, dan membuat tubuh menjadi lebih

rileks, memberikan efek stimulasi dan aromaterapi lavender pada saat

dihisap akan merangsang hipotalamus, dan memberikan sensasi yang

menenangkan diri, otak dan keseimbngan stress yang dirasakan serta

relaksasi pada pikiran dan fisik sehingga dapat menurunkan rasa nyeri.

77
c. Opini

Berdasarkan uraian diatas, penulis berpendapat bahwa tidak

terdapat kesenjangan pada perencanaan karena intervesi yang

ditegakkan berdasarkan SIKI yaitu intervensi aromaterapi lavender.

Hal ini didukung oleh penelitian Tirtawati, (2020) bahwa aromaterapi

lavender merupakan salah satu minyak yang paling aman sekaligus

mempunyai daya antiseptik yang kuat, antivirus dan anti jamur serta

dapat meringankan nyeri.

4. Implementasi Keperawatan

a. Fakta

Pada tahap implementasi pada kasus Ny “N”, sebelum

melakukan tindakan, penulis terlebih dahulu meminta izin dan

menjelaskan tujuan pelaksanaan tindakan kepada klien dan apabila

klien setuju maka klien akan melakukan penandatangan lembar

persetujuan (Informed Consent) sebagai bukti tindakan. Setelah itu,

implementasi dilakukan sekali sehari selama 3 hari berturut-turut.

Implementasi hari pertama dilakukan pada tanggal 01 Juli 2022

dengan melakukan pemberian aromaterapi lavender 15-30 menit

dengan jarak pemberian adalah 50-100 cm dari lokasi pasien, yang

dilakukan pada siang hari. Implementasi hari kedua dilakukan pada

tanggal 02 Juli 2022 dengan hasil klien mengatakan masih nyeri pada

daerah ulu hati, klien masih diberikan aromaterapi lavender, klien

masih meringis serta klien nampak tenang. Implementasi hari ketiga

78
dilakukan pada tanggal 03 Juli 2022 yang dilakukan pada pagi hari

dengan hasil klien mengatakan nyeri ulu hati sudah tidak terasa, klien

mulai membaik dan nampak tenang.

b. Teori

Menurut penelitian yang dilakukan Anifah (2018)

menunjukkan bahwa tindakan keperawatan berhasil dan nyeri

teratasi/berkurang dari skala 6 menjadi skala 3 setelah dilakukan

tindakan keperawatan dengan inhalasi dengan aromaterapi lavender

selama 3 hari. Adapun menurut penelitian yang dilakukan Wahyuni

(2017) bahwa aromaterapi lavender dapat menurunkan nyeri pada

pasien yang mengalami gastritis, aromaterapi lavender ini bertujuan

untuk meredahkan nyeri pada pada pasien mengalami asam lambung

jika pada saat pemberian dilakukan aromaterapi lavender pada pasien

dapat menghisap minyak atrisi untuk meningkatkan kesehatan fisik

dan emosi .

c. Opini

Berdasarkan uraian diatas, penulis berpendapat bahwa tidak

terdapat kesenjangan pada teori dan kasus. Karena penulis melakukan

Implementasi sesuai dengan penelitian yang dilakukan oleh Anifah

(2018) bahwa intervensi inhalasi dengan aromaterapi lavender

dilakukan selama 3 hari berturut-turut.

79
5. Evaluasi Keperawatan

a. Fakta

Dari hasil evaluasi pada asuhan keperawatan pada Ny. “N”

yang mengalami nyeri kronis akibat gastritis dengan intervensi

aromaterapi lavender diperoleh klien mengatakan nyeri ulu hati sudah

tidak terasa, skala nyeri 3, klien mulai membaik serta klien nampak

tenang.

b. Teori

Menurut penelitian Pambudi (2020) bahwa sebelum dilakukan

pemberian aromaterapi lavender secara inhalasi rata-rata intensitas

nyeri mengalami penurunan sehingga terlihat ada pengaruh

aromaterapi lavender terhadap penurunan intensitas nyeri. Adapun

menurut penelitian Muhammad pulqan nur (2021) bahwa pada saat

pemberian aromaterapi lavender pada pasien yang mangalami gastritis

efektif saat di berikan terapi tersebut dengan cara menghisap minyak

atrisi dan pasien diharap tetap rileks dan dapat menurunkan nyerinya.

c. Opini

Berdasarkan uraian kasus dan teori diatas, penulis berpendapat

bahwa tidak terdapat kesenjangan antara teori dan kasus, karena hasil

evaluasi SOAP selama 3 hari penerapan intervensi aromaterapi

lavender pada Ny. “N” dapat memberikan pengaruh dalam penurunan

nyeri. Sesuai dengan tujuan yang ingin dicapai yaitu nyeri ulu hati

sudah tidak terasa, skala nyeri 3, klien mulai membaik serta klien

80
nampak tenang. Berdasarkan hasil tersebut penulis menyimpulkan

bahwa intervensi aromaterapi lavender mampu menurunkan tingkat

nyeri utamanya nyeri kronis.

81
BAB V

PENUTUP

A. Kesimpulan

Dari hasil penelitian yang telah dilakukan di RS Hapsah Kabupaten

Bone yang dilaksanakan selama 3 hari dari tanggal 01 Juli - 03 Juli 2022,

khususnya memberikan asuhan keperawatan pada klien yang mengalami nyeri

kronis akibat gastritis dengan intervensi aromaterapi lavender,dapat diambil

kesimpulan sebagai berikut:

1. Pengkajian

Pengkajian pada Ny.“N” didapatkan kesenjangan antara kasus dan

teori. Kesenjangan yang terjadi dapat dilihat dari denyut nadi dimana pada

kasus Ny.”N” tidak terjadi peningkatan frekuensi nadi. Keluarga klien

mengatakan klien mengalami nyeripada daerah ulu hati, nampak lemah

dan sering mual,klien tampak meringis,klien tampak gelisah.

Gambaran nyeri:

P: Klien mengatakan nyeri hilang timbul

Q: Klien mengatakan nyeri dirasakan tertusuk-tusuk

R: Klien mengatakan nyeri pada bagian ulu hati

S: Skala nyeri 6 (Sedang)

T: Klien mengatakan nyeri dirsakan terus menerus.

82
2. Diagnosis Keperawatan

Diagnosis keperawatan ditegakkan berdasarkan data yang

ditemukan selama pengkajian yang terdiri dari problem dan etiologi.

Diagnosis yang ditemukan penulis pada klien Ny.”N” yaitu nyeri kronis

berhubungan dengan iritasi mukosa lambung. Menurut penulis tidak

terdapat kendala saat penegakan diagnosis keperawatan karena terdapat

refrensi-refrensi yang dapat membantu penulis dalam menegakkan

diagnosis dan tinjauan dari data-data yang ditemukan pada saat pengkajian.

3. Intervensi Keperawatan

Pada tahap ini intervensi, adapun intervensi keperawatan yang akan

dilaksanakan yakni intervensi aroma teravi lavender. Berdasarkan kasus

ini, fokus intervensi pada kasusu Ny. “N” disesuaikan dengan masalah

yang didapatkan pada klien yaitu intervensi aromaterapi lavender

dilakukan sekali sehari selama 3 hari berturut-turut. Adapun outcome yang

ingin dicapai adalah nyeri berkurang dengan kriteria hasil yaitu pasien

tidak mengeluh nyeri ulu hati, skala nyeri 3 dan pasien nampak tenang.

4. Implementasi Keperawatan

Tahap pelaksanaan asuhan keperawatan Ny.“N” didasarkan pada

perencanaan yang telah disusun penulis. Implementasi hari pertama

dilakukan pada tanggal 01 Juli 2022 dengan melakukan pemberian

aromaterapi lavender 15-30 menit dengan jarak pemberian adalah 50-100

cm dari lokasi pasien, yang dilakukan pada siang hari. Implementasi hari

kedua dilakukan pada tanggal 02 Juli 2022 dengan hasil klien mengatakan

83
masih nyeri pada daerah ulu hati, klien masih diberikan aromaterapi

lavender,klien masih meringis serta klien nampak tenang. Implementasi

hari ketiga dilakukan pada tanggal 03 Juli 2022 yang dilakukan pada pagi

hari dengan hasil klien mengatakan nyeri ulu hati sudah tidak terasa, klien

mulai membaik dan nampak tenang.

5. Evaluasi Keperawatan

Dari hasil evaluasi pada asuhan keperawatan pada Ny. “N” yang

mengalami nyeri kronis akibat gastritis dengan intervensi aromaterapi

lavender diperoleh klien mengatakan nyeri ulu hati sudah tidak terasa,

skala nyeri 3, klien mulai membaik serta klien nampak tenang.

B. Saran

1. Institusi/Akademik

Peneliti berharap institusi dapat lebih meningkatkan mutu

pendidikan khususnya pengetahuan, teori dan keterampilan sehingga

mampu melahirkan tenaga kesehatan khususnya perawat yang berkualitas,

profesional yang dilandasi dengan ilmu dalam memberikan asuhan

keperawatan terutama pada pasien yang mengalami nyeri kronis akibat

gastritis.

2. Peneliti

Hasil studi kasus yang dilakukan pada klien merupakan data awal

dan dapat dijadikan sebagai bahan masukan kepada peneliti khususnya

kepada teman yang akan melaksanakan studi kasus selanjutnya. Dan untuk

mencapai hasil yang optimal perlu diberikan waktu yang cukup untuk

84
melakukan asuhan keperawatan pada klien.

3. Klien dan Keluarga

Intervensi yang telah diberikan dapat meningkatkan pengetahuan

klien dan keluarga tentang bagaimana memperoleh perawatan dengan

penuh perhatian dan dilaksanakan secara berkesinambungan demi

peningkatan pengetahuan dan kemampuan dalam merawat pasien.

85
DAFTAR PUSTAKA

Anifah, D.R. (2018). Aplikasi aromaterapi lavender dengan metode inhalasi pada
ny. runtuk mengatasi nyeri akut gastritis. Jurnal Ilmu Kesehatan, 1(1),
1–52.

Arisetijono, E. (2015). Continuing neurological education 4. Malang: UB. Press.

Afriani, E. (2020). Penerapan teknik distraksi relaksasi aromaterapi lavender


untuk menurunkan nyeri pasien post operasi apendiktomi. Jurnal Profesi
Keperawatan, 7(2), 154–166.

Azizah, M. (2021). Anatomi fisiologi sistem pencernaan pada manusia. Sumatera


Barat: TIM YPCM.

BPS. (2020). Prelevansi kejadian gastritis di sulawesi selatan.


http://www.bps.go.id.

Dinkes Kab. Bone. (2019). Prelevansi kejadian gastritis di kabupaten bone.


Jakarta: Dinas Kesehatan Kabupaten Bone.

Dwipayana, M. P. (2018). Tanya jawab seputar gastritis. Sidoarjo: Uwais


Inspirasi Indonesia.

Kemenkes RI. (2019). Prelevansi kejadian gastritis di indonesia. Jakarta:


Kementerian Kesehatan RI.

Khotimah. (2022). Penyakit gangguan sistem tubuh. Jakarta: Yayasan Kita


Menulis.

Miftahussurur, M. (2021). Buku ajar aspek klinis gastritis. Surabaya: Airlangga


University Press.

Pambudi, A. B. (2020). Pengaruh aromaterapi lavender terhadap penurunan


intensitas nyeri pada pasien postpartum normal di rsud kota semarang.
Jurnal Keperawatan. 1(1) 1-9.

Pamungkas, R. A. (2017). Riset keperawatan metodologi. Jakarta: Trans Info


Media.

Pangestu, M. F .(2022). Penerapan teknik relaksasi nafas dalam terhadap nyeri


pada pasien gastritis di kota metro. Jurnal Cendikia Muda, 2 (9) 341–345.

PPNI. (2017). Standar diagnosis keperawatan indonesia. Jakarta : PPNI.

PPNI. (2018). Standar intervensi keperawatan indonesia. Jakarta : PPNI.

PPNI. (2019). Standar luaran keperawatan indonesia. Jakarta : PPNI.


Prihashinta, A. W. (2022). Asupan vitamin d, frekuensi makan dan keluhan gejala
gastritis pada mahasiswa. Jurnal of Nutrition College, 11(4), 120–125.

Priyanto, A. (2019). Endoskopi gastrointestional. Jakarta: Salemba Medika.

Qomariah, S. N. (2016). Buku ajar riset keperawatan. Jakarta: Fakultas Ilmu


Kesehatan.

Rizky, I. I. (2019). Hubungan penanganan awal gastritis dengan skala nyeri


pasien. E-Journal Keperawatan, 7(1), 1–7.

Rosdahl, C. B., & Kowalski, M. T. (2017). Buku ajar keperawatan dasar.


Jakarta : EGC.

Rosdahl, C. B., & Kowalski, M. T. (2017). Buku ajar keperawatan dasar :


Kenyamanan dan Nyeri Edisi 10. Jakarta: EGC.

Saputra, D. (2021). Skala teknis relaksasi nafas terhadap skala nyeri pada pasien
gastritis. Jurnal Cendikia Muda, 1(9), 390–394.

Siswandana, D. (2018). Asuhan keperawatan pada bp . d dengan gastritis erosif di


rst dr . Soedjono magelang. Jurnal Kesehatan, 1(1), 1–72.

Sunarti. (2018). Pengaruh kompres hangat jahe merah terhadap penurunan skala
nyeri artritis reumatoid pada lansia di upt. pelayanan sosial lanjut usia dan
anak balita wilayah binjai dan medan. Jurnal Keperawatan Priority, 1(1),
48–60.

Surahman, R. & Supardi. (2016). Metodelogi penelitian. Jakarta: TIM P2M2.

Suwondo, B. S., Meliala, L., & Sudadi. (2017). Buku ajar nyeri. Yogyakarta:
Perkumpulan Nyeri Indonesia.

Tirtawati, G. A. (2020). Efektivitas pemberian aromaterapi lavender terhadap


intensitas nyeri post sectio caesarea. Jurnal Ilmiah Bidan, 7(1), 1–7.

WHO. (2020). Prelevansi kejadian gastritis di dunia. http://www.who.int.


LAMPIRAN-LAMPIRAN
Lampiran 1

LEMBAR OBSERVASI PENELITIAN

Judul : ASUHAN KEPERAWATAN PADA KLIEN YANG

MENGALAMI NYERI KRONIS AKIBAT GASTRITIS

DENGAN INTERVENSI AROMATERAPI LAVENDER

A. Identitas Klien

1. Inisial Responden : Ny. “N”

2. Umur : 59 Tahun

3. Jenis Kelamin : Perempuan

4. Tanggal Pengkajian : 01 Juli 2022

B. Lembar Observasi

Pemberian Pemberian Pemberian


Aromaterapi Hari I Aromaterapi Hari II Aromaterapi Hari III
Hr/Tgl: 01 Juli 2022 Hr/Tgl: 02 Juli 2022 Hr/Tgl: 03 Juli 2022
Kriteria Pre Post Pre Post Pre Post
Jam: Jam: Jam: Jam: Jam: Jam:
13.40 14.40 13.40 14.40 10.20 11.20
WITA WITA WITA WITA WITA WITA
Nyeri Kronis Skala 6 Skala 5 Skala 5 Skala 4 Skala 4 Skala 3
Meringis Sedang Cukup Cukup Cukup Cukup Menurun
menurun menurun menurun menurun
Lampiran 3
Lampiran 4
SOP TINDAKAN

A. Pengertian

Aromaterapi lavender merupakan praktek terapi menggunakan minyak

atsiri yang diekstrak dari tanaman, pohon dan bunga. Lavender punya efek

menenangkan, memberikan keseimbangan, rasa nyaman, rasa keterbukaan dan

keyakinan. Selain itu juga dapat mengurangi rasa tertekan, stress, emosis yang

tidak seimbang, histeria, rasa frustasi dan kepanikan serta bermanfaat untuk

mengurangi rasa nyeri dan dapat memberikan efek relaksasi.

B. Tujuan

1. Meningkatkan kesehatan fisik, emosi dan spiritual;

2. Menurunkan nyeri dan kecemasan;

3. Membuat tubuh menjadi lebih rileks;

4. Memberikan efek stimulasi;

5. Memberikan sensasi yang menenangkan diri, otak dna keseimbngan stress

yang dirasakan;

6. Relaksasi pada pikiran dan fisik sehingga dapat menurunkan rasa nyeri.

C. Peralatan

1. Tempat dan lingkungan nyaman

2. Air bersih secukupnya.

3. Essensial Oil Lavender

4. Diffuser

D. Prosedur Kerja

Sikap
1. Menyambut klien dengan sopan dan ramah (memberi salam dengan

memandang klien).

2. Memperkenalkan diri kepada klien (memperkenalkan diri sebagai peneliti

dengan menyebut nama sambil berjabatan tangan atau memberi sentuhan

kepada klien dengan ramah).

3. Menjelaskan tujuan pemberian aromaterapi lavender

4. Percaya diri (terlihat tenang dan melakukan dengan percaya diri)

Persiapan

1. Klien

2. Lingkungan

3. Alat dan bahan (peralatan)

Langkah Pemberian Aromaterapi Lavender

1. Atur posisi pasien senyaman mungkin, pastikan posisi pasien nyaman dan

rileks

2. Buka tutup diffuser lalu isi dengan air.

3. Teteskan minyak essensial (jumlah sesuai kebutuhan), kemudian tutup

diffuser.

4. Tancapkan kabel diffuser ke stop kontak, atur kecepatan keluarnya uap

pada diffuser.

5. Anjurkan klien untuk menghirup aromaterapi dan rileks serta beri afirmasi

positif pada klien.

6. Setelah terapi selesai bersihkan alat dan atur posisi nyaman untuk klien.

7. Dokumentasi tindakan yang sudah dilakukan.


Untuk penggunaannya, 3-4 tetes essential oil dalam 30-40 ml air dalam

diffuser (15-30 menit) dengan jarak pemberian adalah 50-100 cm dari lokasi

pasien (Widyawati MN,2016).


Lampiran 5

Dokumentasi Permintaan Persetujuan Klien


Dokumentasi Implementasi Pertama
Dokumentasi Implementasi Kedua
Dokumentasi Implementasi Ketiga

You might also like