You are on page 1of 9

1. Hasil sidang BPUPKI kedua adalah..

A. Merumuskan dasar negara


B. Merumuskan rancangan undang-undang dasar
C. Memilih presiden dan wakil presiden
D. Mengusulkan lambang negara
2. Ketuhanan dengan kewajiban menjalankan syarat Islam bagi pemeluk-pemeluknya adalah...
A. Isi Pancasila
B. Isi piagam Jakarta
C. Isi dekrit presiden
D. Isi undang-undang dasar 1945
3. Perhatikan gagasan-gagasan mengenai dasar negara!
1. Peri kebangsaan
2. Kesejahteraan rakyat
3. Mufakat atau demokrasi
4. Kebangsaan Indonesia
5. Kesejahteraan sosial
Gagasan yang dikemukakan oleh Mr Moh Yamin dalam proses perumusan dasar negara
adalah ...
A. 1 dan 3
B. 2 dan 3
C. 3 dan 4
D. 4 dan 5
4. Alasan perubahan sila pertama piagam Jakarta adalah...
A. Tidak mewakili bangsa Indonesia
B. Indonesia terdiri dari berbagai suku bangsa
C. Gratis dari keturunan Eropa dan Tionghoa
D. Tidak sesuai dengan sila kelima Pancasila
5. Rumusan dasar negara yang diajukan pada tanggal 31 Mei 1945 adalah...
A. Peri kebangsaan, peri kemanusiaan, peri ketuhanan, peri kerakyatan, kesejahteraan sosial
B. Persatuan, kekeluargaan, keseimbangan, lahir dan batin, musyawarah, keadilan
C. Kebangsaan atau internasionalisme
D. Ketuhanan Yang maha esa, peri kemanusiaan kebangsaan, kerakyatan, keadilan sosial
6. Berikut ini yang merupakan hasil persidangan PPKI pada tanggal 18 Agustus tahun 1945
adalah....
A. 1. Menetapkan Pancasila
2. Memilih presiden dan wakil presiden
3. Membentuk MPR
B. 1. Menetapkan UUD 1945
2. Memilih presiden dan wakil presiden
3. Membentuk komite Nasional Indonesia
C. 1. Gagalkan pembentukan negara pemuda Papua Barat
2. Kibarkan sang merah putih di irian Barat
3. Mobilitasi umum
D. 1. Pembubaran PKI bersama ormas-ormasnya
2. Perombakan kabinet dwikora

7. Istilah Pancasila dalam bahasa Sansekerta dengan asal kata panca (lima) dan sila (sendi,
asas) artinya...
A. Berbeda tapi tetap satu
B. Bersatu kita teguh bercerai kita runtuh
C. Batu sendi yang lima
D. Batu sendi
8. Norma agama, kesusilaan, kesopanan, dan hukum adalah jenis norma yang berlaku dalam
kehidupan manusia di masyarakat, dengan sanksi yang berbeda-beda. yang membedakan
norma dan ketiga norma lainnya dan sisi sanksinya yaitu...
A. Masa berlakunya
B. Penyelenggaraan yang sewenang-wenang
C. Tegas, nyata dan mengikat
D. Tegas, nyata, mengikat dan memaksa
9. Contoh pelaksanaan norma kesopanan dalam kehidupan masyarakat adalah...
A. Menggunakan tangan kanan saat menerima sesuatu
B. Menggunakan helm saat berkendaraan roda dua
C. Melaksanakan ibadah tepat waktu
D. Selalu berkata jujur dalam setiap tindakan
10. Suatu kondisi dalam masyarakat terdapat banyak perbedaan dalam berbagai bidang, suku
bangsa, RAS dan agama disebut....
A. Keberagaman
B. Bhinneka tunggal Ika
C. Toleransi
D. Gender
11. Fungsi Pancasila sebagai kepribadian bangsa adalah...
A. Agar bangsa Indonesia hidup dalam jiwa Pancasila
B. Memberikan corak atau pembeda bangsa Indonesia
C. Menciptakan masyarakat yang adil dan makmur
D. Sebagai kerangka, acuan, parameter pembangunan
12. Perilaku yang sesuai dengan sila keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia adalah...
A. Menjunjung tinggi nilai kemanusiaan
B. Memajukan pergaulan demi persatuan bangsa
C. Tidak memaksa kehendak kepada orang lain
D. Mengembangkan sikap adil terhadap sesama
13. Sistematika undang-undang dasar negara kesatuan republik Indonesia tahun 1945 setelah
amandemen....
A. Pembukaan, penjelasan
B. Batang tubuh, pasal-pasal
C. Pembukaan, batang tubuh
D. Batang tubuh, penjelasan
14. Tujuan diadakan amandemen undang-undang dasar negara kesatuan republik Indonesia
tahun 1945 adalah....
A. Mewujudkan tujuan nasional
B. Membatasi penyelenggara pemerintahan
C. Mengikuti perkembangan zaman
D. Menyesuaikan dengan negara lain
15. 1. Perda
2. Peraturan presiden
3. Uu/perpu
4. Ketentuan MPR
5. UUD NKRI tahun 1945
Perhatikan data di atas.
Urutan peraturan perundang-undangan berdasarkan undang-undang Nomor 12 tahun 2011
yang benar adalah...
A. 6, 5, 4, 3, 2, 1
B. 5, 4, 3, 2, 1, 6
C. 4, 3, 2, 1, 6, 5
D. 3, 2, 1, 6, 5, 4
16. Salah satu hak presiden menurut undang-undang dasar negara kesatuan republik Indonesia
tahun 1945 pasal 22 adalah....
A. UUD NKRI tahun 1945
B. Ketetapan MPR
C. Undang-undang
D. Peraturan pengganti UU
17. Lembaga negara yang memiliki kewenangan untuk menetapkan anggaran pendapatan
belanja negara adalah...
A. MPR dan DPR
B. DPR dan Presiden
C. Presiden dan MPR
D. MPR dan BPK
18. Nilai kebangsaan yang terkandung dalam undang-undang dasar negara kesatuan republik
Indonesia, khususnya nilai demokrasi adalah...
A. Tidak memaksakan suatu ajaran kepada orang lain
B. Berani membela kebenaran dan keadilan
C. Menjaga keseimbangan antara jasmani dan rohani
D. Timbulnya kebanggaan sebagai bangsa Indonesia
19. Alasan kaum bangsawan tidak mendukung berdirinya Budi Utomo adalah...
A. Takut bangsa Indonesia menjadi pintar
B. Takut para pemuda melawan kaum penjajah
C. Takut para pemuda Indonesia berpolitik
D. Takut keberadaan para bangsawan terancam
20. Tujuan diadakan amandemen undang-undang dasar negara kesatuan republik Indonesia
tahun 1945 adalah...
A. Mewujudkan tujuan nasional
B. Membatasi penyelenggara pemerintahan
C. Mengikuti perkembangan zaman
D. Menyesuaikan dengan negara lain
21. Salah satu hal yang melandasi lahirnya sumpah pemuda untuk bersatu adalah...
A. Menyadari bahwa bangsa Indonesia tidak bisa merdeka jika berjuang sendiri
B. Menunjukkan bahwa kekuatan pemuda mengalahkan kaum tua pada waktu itu
C. Mengakui bahwa tiap-tiap daerah memiliki kekuatan yang harus sendiri-sendiri
D. Menyadari bahwa para pemuda dapat mengusir para penjajah dari Indonesia
22. Lagu kebangsaan Indonesia, ciptaan W. R. Supratman pertama kali diperdengarkan pada...
A. Kebangkitan Nasional tanggal 20 Mei 1908
B. Sumpah pemuda tanggal 28 Oktober 1928
C. Proklamasi kemerdekaan tanggal 17 Agustus 1945
D. Hari pendidikan Nasional tanggal 2 Mei 1945
23. Perilaku yang mencerminkan cinta tanah air adalah....
A. Berusaha membuang sampah pada tempatnya
B. Menebang pohon sesuka hati selama membutuhkan
C. Merasa bangga menggunakan produk dalam negeri
D. Merasa gengsi menggunakan produk dalam negeri
24. 1. Egoisme
2. Optimisme
3. Fanatisme
4. Extrimisme
5. Sukuisme
6. Idealisme
Dari pernyataan di atas, sikap yang harus dihindari dalam membina persatuan dan kesatuan
dalam kehidupan bermasyarakat adalah....
A. 1, 2, 3, 4
B. 1, 2, 3, 5
C. 1, 3, 4, 5
D. 1, 3, 4, 6
25. Contoh perilaku yang mencerminkan nilai-nilai persatuan dalam kehidupan bermasyarakat
adalah....
A. Meningkatkan diri sendiri
B. Memaksakan kehendak kepada orang lain
C. Menganggap orang lain lebih rendah
D. Tidak membedakan teman dalam bergaul
26. Perwujudan nilai-nilai Pancasila sebagai dasar negara pada masa awal kemerdekaan tahun
1945 sampai 1959 diwarnai oleh pembiakan PKI yang tujuan utama pemberontakannya
adalah....
A. Mendirikan negara Indonesia yang lebih memihak kepada rakyat
B. Mendirikan negara Soviet Indonesia yang berideologi komunis
C. Mendirikan negara Soviet Indonesia yang berideologi nasionalis
D. Menjadikan negara Islam Indonesia
27. Perwujudan nilai-nilai Pancasila sebagai dasar negara pada masa orde lama tahun 1959
sampai 1966 ditandai dengan dicetuskannya demokrasi terpimpin oleh...
A. Presiden Soekarno
B. Presiden Soeharto
C. Moh. Hatta
D. Soepomo
28. Masa orde baru di bawah pimpinan Presiden Soeharto menjadi harapan Baru bagi
masyarakat masyarakat Indonesia karena dianggap berhasil dalam...
A. Membubarkan PKI
B. Membubarkan PKI dan menciptakan stabilitas keamanan dalam negeri
C. Menciptakan stabilitas keamanan dalam dan luar negeri
D. Memimpin TNI
29. Dinamika perwujudan Pancasila yang ideal di masa reformasi masih saja diperhadapkan
dengan berbagai tantangan dan salah satu tantangan besar yang menjadi sorotan yaitu...
A. Korupsi
B. Kolusi
C. Nepotisme
D. Korupsi, kolusi dan nepotisme
30. Ideologi yang senantiasa mendorong terjadinya perkembangan pemikiran baru tanpa harus
kehilangan jati dirinya disebut dengan....
A. Ideologi terbuka
B. Ideologi transparan
C. Ideologi tertutup
D. Ideologi maju
31. Perhatikan pernyataan berikut ini.
1. Menghendaki seluruh rakyat Indonesia untuk memiliki sikap religius
2. Menanamkan dan menjunjung tinggi rasa saling menghargai dan menghormati hak asasi
manusia
3. Menciptakan bangsa yang nasionalis dan cinta tanah air
4. Adanya rasa saling menghargai keberagaman budaya dan agama di tengah masyarakat
Indonesia yang majemuk
Berdasarkan pernyataan di atas, yang bukan merupakan tujuan ideologi Pancasila
ditunjukkan pada nomor...
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
32. Pengamalan nilai praksis dalam kehidupan bermasyarakat yang sesuai dengan sila pertama
Pancasila diwujudkan dengan cara...
A. Masuk beribadah di tempat ibadah orang lain yang tidak seiman
B. Membunyikan musik saat orang beribadah
C. Tidak memaksakan orang lain untuk ikut menganut dengan agama tertentu
D. Memberikan insentif pada pemuka agama
33. Perwujudan nilai-nilai Pancasila di bidang pertahanan dan keamanan secara tegas diatur
dalam UUD 1945 pasal...
A. 27 ayat 1
B. 27 ayat 2
C. 27 ayat 3
D. 28 ayat 1
34. Dalil objektif yang merupakan roh dari alinea pertama pembukaan UUD 1945 mengandung
makna bahwa...
A. Penjajahan yang terjadi adalah bentuk kolonialisme
B. Penjajahan yang terjadi merupakan hasrat pribadi tertentu
C. Penjajahan itu tidak sesuai dengan hak asasi manusia
D. Penjajahan itu tidak sesuai dengan perikemanusiaan dan perikeadilan
35. Perwujudan pokok pikiran pertama pembukaan UUD 1945 adalah....
A. Menjunjung tinggi rasa solidaritas
B. Sikap patriotisme yang tinggi
C. Menanamkan rasa cinta tanah air dalam kehidupan sehari-hari
D. Mengutamakan kepentingan umum di atas kepentingan pribadi
36. Pokok pikiran yang terkandung dalam pembukaan undang-undang dasar negara republik
Indonesia tahun 1945 merupakan...
A. Sumber hukum di Indonesia
B. Sumber peraturan di Indonesia
C. Sumber hukum tertinggi di Indonesia
D. Sumber dan patokan berperilaku
37. Contoh sikap yang mencerminkan pengamalan pokok-pokok pikiran dalam kehidupan di
lingkungan sekolah adalah...
A. Menaati peraturan sekolah
B. Menghargai guru
C. Tidak berbohong
D. Tetap semangat belajar
38. Negara hendak mewujudkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia, adalah bunyi dari
pokok pikiran ke...
A. Pertama
B. Kedua
C. Ketiga
D. Keempat
39. Kedaulatan merupakan kekuasaan tertinggi untuk menentukan hukum dalam suatu negara.
Pengertian ini disampaikan oleh...
A. Aristoteles
B. Mr. Van Vollenhoven
C. Jean Bodin
D. Koenjaraningrat
40. Kata kedaulatan berasal dari bahasa Arab yaitu...
A. "daulahh"
B. "daulah"
C. "daulat"
D. "politica"
41. Kekuasaan untuk menyusun dan mengatur organisasi pemerintahan sendiri menurut
kehendak bangsanya sendiri, merupakan bentuk kedaulatan....
A. Ke dalam
B. Ke luar
C. Mandiri
D. Manunggal
42. Yang menjadi asas atau prinsip utama demokrasi Pancasila dalam proses pengambilan
keputusan adalah...
A. Keadilan dan kebenaran
B. Kerjasama dan toleransi
C. Musyawarah untuk mufakat
D. Nasionalisme dan patriotisme
43. Mengadakan perjanjian dengan negara lain adalah contoh pelaksanaan kedaulatan...
A. Ke dalam
B. Ke luar
C. Mandiri
D. Manunggal
44. Seorang ahli tata negara dari Perancis yang bernama "Montesquieu" berpendapat bahwa
kekuasaan dalam negara dibagi atas tiga kekuasaan yaitu...
A. Legislatif, eksekutif dan deklaratif
B. Legislatif, eksekutif dan normatif
C. Legislatif, eksekutif dan sosialis
D. Legislatif, eksekutif dan yudikatif
45. Perhatikan pernyataan berikut.
1. Negara Indonesia adalah negara kesatuan yang berbentuk republik
2. Kedaulatan berada ditangan rakyat dan dilaksanakan menurut UUD
3. Presiden dapat membubarkan dewan perwakilan rakyat (DPR)
4. Menteri-menteri diangkat dan diberhentikan oleh DPR
5. MPR hanya dapat memberhentikan presiden dan/atau wakil presiden dalam masa
jabatannya menurut UUD
Berdasarkan pernyataan di atas yang bukan merupakan prinsip-prinsip kedaulatan negara
republik Indonesia ditunjukkan pada nomor...
A. 1 dan 2
B. 2 dan 3
C. 3 dan 4
D. 4 dan 5
Essay

1. Tuliskan rumusan dasar negara yang diajukan oleh Soepomo!


2. Sebutkan 4 prinsip atau asas umum yang berlaku dalam tata urutan peraturan perundang-
undangan!
3. Sebutkan dan jelaskan secara singkat 4 pokok pikiran yang terkandung dalam pembukaan
UUD Negara Republik Indonesia tahun 1945!
4. Jelaskan makna semboyan Bhineka Tunggal Ika!
5. Sebutkan tugas dan wewenang dari MPR...

You might also like