You are on page 1of 2

PEMERINTAH KABUPATEN TANAH BUMBU

DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS SEBAMBAN I
Jl. Blok A Desa Sari Mulya Sebamban, Kecamatan Sungai Loban
Kabupaten Tanah Bumbu Kode Pos : 72274 Email : Puskesmassebamban1@gmail.com

KEPUTUSAN
KEPALA PUSKESMAS SEBAMBAN I
Nomor: B/440.1/ /PKM.Sbb1-TU/IV./2023.

TENTANG
PERUBAHAN ATAS KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS SEBAMBAN I
NOMOR :.440/SK/ADMEN/001/SBBI/2018
TENTANG VISI, MISI TUJUAN DAN TATA NILAI

KEPALA PUSKESMAS SEBAMBAN I

Menimbang : a. bahwa untuk mewujudkan Tujuan dan Tata Nilai Puskesmas guna
peningkatan mutu pelayanan kesehatan serta meningkatkan derajat
kesehatan masyarakat yang optimal;
b. bahwa berdasarkan pertimbangan dimaksud huruf a, agar
perwujudan Tujuan dan Tata Nilai Puskesmas maka perlu
menetapkan keputusan kepala Puskesmas Sebamban I;
Mengingat : 1. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 36 Tahun 2009 tentang
kesehatan,( Lembar Negara Republik Indonesia Tahun 2009 Nomor
144);
2. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 25 Tahun 2009 tentang
pelayanan Publik, (Lembar Negara Republik Indonesia Tahun 2009
Nomor 112);
3. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 4 Tahun
2019 Tentang Standar Teknis Pemenuhan Mutu Pelayanan Dasar
Pada Standar Pelayanan Minimal Bidang Kesehatan;
4. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomo .43 Tahun
2019 tentang Puskesmas.
5. Peraturan Daerah Kabupaten Tanah Bumbu Nomor 9 Tahun 2021
Tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah Tahun
2021-2026

MEMUTUSKAN:

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS SEBAMBAN I TENTANG


TUJUAN, DAN TATA NILAI PUSKESMAS SEBAMBAN I
KESATU : Tujuan, dan Tata Nilai Puskesmas seperti tertera pada lampiran Surat
Keputusan ini..
KEDUA : Seluruh Karyawan Puskesmas Sebamban I wajib memahami dan wajib
memberikan pelayanan yang sesuai dengan Tujuan dan Tata Nilai
Puskesmas Sebamban I.
KETIGA : Dengan terbitnya Surat Keputusan ini, maka Surat Keputusan Nomor
440/SK/ADMEN/001/SBBI/2018 dinyatakan tidak berlaku lagi
KEEMPAT : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dan apabila dikemudian 
hari terdapat kesalahan dalam keputusan ini akan diadakan perbaikan
sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Sungai Loban


Tanggal : 26 April .2023
KEPALA PUSKESMAS SEBAMBAN I,

AMIR,

Lampiran : Keputusan Kepala Puskesmas Sebamban I


Nomor : B/440.1/.........../PKM.Sbb1-TU/IV./2023
Tentang : Perubahan atas Keputusan Kepala Puskesmas
Sebamban I Nomor 440/SK/ADMEN/001/SBBI/
2018 TENTANG Visi, Misi Tujuan Dan Tata Nilai

TUJUAN DAN TATA NILAI


PUSKESMAS SEBAMBAN I

“ TUJUAN ”

“Mewujudkan wilayah kerja Puskesmas yang sehat”, dengan masyarakat yang:


a. Memiliki perilaku sehat yang meliputi kesadaran, kemauan, dan kemampuan hidup
sehat;
b. Mampu menjangkau Pelayanan Kesehatan bermutu;
c. Hidup dalam lingkungan sehat;dan
d. Memiliki derajat kesehatan yang optimal, baik individu, keluarga,kelompok, dan
masyarakat

TATA NILAI
“AKHLAK”

A= Akuntabel (Melaksanakan tugas dengan jujur, bertanggungjawab, cermat,


disiplin, dan berintegritas tinggi)
K= Kompeten (Melaksanakan tugas dengan kualitas terbaik)
H= Harmonis (Membangun lingkungan kerja yang kondusif)
L= Loyal (Menjaga nama baik sesama ASN, Pimpinan, Instansi, dan Negara)
A= Adaptif (Bertindak proaktif)
K= Kolaboratif (Terbuka dalam bekerja sama untuk menghasilkan nilai tambah)

Kepala Puskesmas Sebamban I,

AMIR

You might also like