You are on page 1of 2

JUDUL

Alur : mundur

Pemeran utama : syafira (azkia), dastin (pak Adi)

Latar : pasar, rumah, bedungan

Syafira seorang yatim piatu yang hidupnya hancur, ditinggal oleh ayahnya sejak
kecil dan ibunya meninggal saat ia masih kecil. Suatu hari syafira berada di titik
terlelahnya, ia merokok dan minum minuman keras dengan keadaan frustasi
berat. Disela sela kefrustasiannya ia melihan foto sang ibu dan teringat ibunya,
lalu ia bergegas pergi ke makam ibunya menaiki motor fazzio. Syafira tidak
sengaja menabrak orang saat dijalan, bukannya membantu Syafira malah memaki
dan memarahi lalu meninngalkan orang tersebut. Setelah sampai diparkiran
makam Syafira masuk ke makam dengan kaki yang tertatih tatih. Sesampainya di
makam ia mendoakan ibunya dan meluapkan segala emosinya di sana.

Setelah itu syafira beranjak pergi dari makam sang ibu dengan keadaan melamun
dan pikiran kosong, saat melewati gerbang tanpa ia sadari syafira berpindah ke
tahun 2000.

Di tahun 2000 ada seorang kuli pasar dan tukang parkir bernama dastin yang
hidup kesusahan. Ia baru saja mendapatkan sedikit bayaran setelah sekian jam
bekerja dan pada akhirnya ia bisa membeli sebungkus makanan dan sebotol air
minum.

Syafira merasa linglung dan kebingungan karena ia tidak tau dia berada dimana,
dia terus menyusuri jalan selama beberapa waktu hingga dia kelelahan dan mulai
merasa lapar. Dikarenakan tidak memiliki uang dan tidak tau ia berada dimana
Syafira memutuskan untuk meminta makan pada seorang padagang namun ia
malah dimaki maki dan dijudesi. Disaat yang bersamaan pula dastin melihat hal
tersebut, ia pun merasa kasihan kepada Syafira dan akhirnya memberian nasinya
kepada Syafira. Awalnya Syafira menolak tp dastin memaksanya dan pada
akhirnya Syafira menerima bantuan tersebut. Dastin pun mulai menanyai Syafira
dengan beberapa pertanyaan. Lalu sambil makan Syafira bercerita tentang dia
yang berasal dari 2023. Awalnya Dastin tidak mempercayainya. Tapi pada
akhirnya Dastin percaya pada Syafira karena diberi bukti. Karena mereka bertemu
pada saat Dastin sedang kerja Syafira ikut Dastin bekerja.

Disaat sela sela Dastin bekerja dan diikuti syafira, mereka melihat suatu kejadian
ada seseorang yang ditabrak oleh orang lain dan ditinggal lari dengan sigap dastin
langsung menolong orang tersebut berbeda dengan syafira yang hanya diam
melihat kejadian tersebut.

Karena sudah lama berjalan, mereka pun merasa lelah lalu beristirahat dipinggir
jalan sebentar. Saat mereka istirahat diseberang jalan mereka melihat
segerombolan anak sekolah sedang merokok dan minum minuman keras.
Akhirnya dastin mulai membuka cerita tentang masalalunya yang kelam kepada
syafira dan memberi nasihat kepada syafira. Syafira termenung setelah
mendengar cerita dan nasihat dastin, akhirnya dia tersadar jika perbuatannya
selama ini salah dan malah merugikannya.

Setelah cerita yang panjang syafira pun bertanya kepada dastin “ kamu ini
sebenarnya siapa?” lalu tiba tiba syafira hilang kembali ke tahun 2023. Setelah itu
syafira tersadar, syafira mengira semua hal tersebut hanyalah halusinasi.

Saat berjalan ke parkiran, syafira bersimpangan dengan seseorang yang hendak


pergi ke makam ibunya dan ternyata orang tersebut adalah dastin. Dan ternyata
dastin adalah seorang ayahnya yang telah lama pergi dari hidupnya.

#BE BETTER FOR FUTURE

You might also like