You are on page 1of 10

PROGRAM KERJA

WAKIL KEPALA SEKOLAH BIDANG KESISWAAN


TAHUN AJARAN 2023/2024

Oleh:
ANA AMELIA IRAWAN, S.Kep.,Ns.

YAYASAN WAHANA BHAKTI UTAMA


SMK SATRIA BHAKTI NGANJUK
Jalan Brantas No 3B Mangundikaran Nganjuk
BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Pencapaian tujuan pendidikan di SMK Satria Bhakti Nganjuk
hendaknya diawali dengan adanya suatu persepsi yang sama dari seluruh warga
sekolah dan pihak-pihak terkait lainnya, bahwa sekolah merupakan tempat
penyelenggaraan proses pendidikan guna menanamkan, mengembangkan dan
meningkatkan nilai-nilai budi pekerti (norma agama), IPTEK dan wawasan
dalam upaya pencapaian pengetahuan.
Pembinaan terhadap siswa merupakan salah satu bagian yang
senantiasa harus mendapat perhatian dari semua pihak, oleh karena itu dalam
pola pembinaan tersebut perlu dikemas dengan berbagai kegiatan/aktivitas
yang dapat memperdalam dan memperluas pengetahuan siswa,
mengembangkan bakat dan minat, kreatifitas serta keterampilan siswa.
Menumbuhkan daya tangkal pada diri siswa terhadap pengaruh negatif yang
datang dari luar maupun dari dalam lingkungan sekolah sendiri.
B. Dasar
1. Undang-Undang Sistem Pendidikan Nasional No 20 Tahun 2003
2. Peraturan Pemerintah No. 28 Tahun 1990 tentang Pendidikan Dasar
3. Keputusan Dirjen Dikdasmen No. 226/C/Kep/1992
4. Hasil Keputusan Bersama Rapat Kepala Sekolah dan Dewan Guru
C. Tujuan
1. Untuk terciptanya iklim pembelajaran yang kondusif
2. Untuk harmonisasi hubungan hubungan antar sesama siswa, guru, bahkan
dengan masyarakat yang berada dekat lingkungan sekolah
3. Untuk meningkatkan kesadaran dan kepelaan terhadap berbagai macam
kesulitan yang dihadapi oleh rekannya.
4. Untuk memperdalam dan memperluas pengetahuan siswa, dalam arti
memperkaya, mempertajam serta memperbaiki pengetahuan siswa yang
berkaitan dengan mata pelajaran sesuai dengan program kurikulum yang
ada.
5. Untuk kelanturan dan fleksibilitas mental, pemantapan dan pembentukan
nilai-nilai kepribadian siswa
6. Untuk mengembangkan bakat dan minat, kreatifitas serta keterampilan
siswa
BAB II
RUANG LINGKUP PEMBINAAN KESISWAAN
Dalam pembinaan kesiswaan kepala sekolah mempunyai peranan sentral,
karena berfungsi sebagai manager yang mampu menggerakkan sumber daya
manusia lain secara optimal, serta penyediaan sarana prasarana yang memadai, di
samping menciptakan suasana yang mendukung keberhasilan pembinaan
kesiswaan. Oleh karena itu kepala sekolah menunjuk urusan kesiswaan dan
pembina OSIS untuk membantu dalam merealisasikan pembinaan tersebut.
Pembina adalah guru yang diberi kepercayaan untuk membimbing
menggerakkan serta mengatur program kegiatan. Oleh karena itu guru pembina
dituntut memiliki kemampuan untuk dapat menumbuhkan motivasi dalam
mengikuti program ekstrakurikuler. Orang tua siswa merupakan mitra kerja yang
sangat diperlukan guna terlaksananya kegiatan ini, bahkan dari orang tua siswa
berada di luar kelas/sekolah, baik di masyarakat maupun di dalam keluarga.
Partisipasi orang tua dan masyarakat merupakan pencerminan
terwujudnya prinsip, yaitu bahwa pendidikan adalah tanggung jawab bersama
antara orang tua, masyarakat, dan pemerintah.
Dalam mengoptimalkan pembinaan kesiswaan, terdapat 4 jalur
pembinaan yang tidak dapat dipisahkan, yaitu:
1. OSIS
OSIS merupakan tempat atau wadah kehidupan berkelompok siswa dalam
bekerjasama untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan bersama. Oleh
karena itu OSIS sebagai suatu sistem yang ditandai beberapa ciri-ciri pokok,
yaitu:
a. Berorientasi pada tujuan
b. Memiliki susunan kehidupan kelompok
c. Terkoordinir
d. Berkelanjutan dalam kurun waktu tertentu
Pada umumnya tujuan pembinaan kesiswaan adalah meningkatkan peran serta
dan inisiatif peserta didik untuk menjaga dan membina sekolah sebagai wiyata
mandala sehingga terhindar dari usaha dan pengaruh yang bertentangan dengan
kehudupan nasional, menumbuhkan daya tangkal pada diri siswa terhadap
pengaruh negatif yang datang dari luar maupun dari dalam lingkungan sekolah
sendiri.
2. KEPEMIMPINAN
Kepemimpinan sebagai salah satu fungsi managemen yang tidak lain
merupakan suatu kiat atau wibawa seseorang yang mampu menggerakkan
orang lain, baik secara perorangan maupun kelompok di dalam suatu
organisasi.
Dilihat dari prosesnya kepemimpinan merupakan suatu proses
mengarahkan, dipimpin dan mempengaruhi dan menggerakan individu atau
sekolompok orang untuk dapat melaksanakan perannya dalam upaya mencapai
tujuan yang telah ditetapkan.
Keberhasilan kepemimpinan seseorang akan banyak ditentukan oleh
sejauh mana penguasaan seorang pemimpin terhadap pencapaian proses dan
tujuan yang dicapai. Sebagai indikator keberhasilan tersebut, maka dapat
dilihat dari pencapaian keberhasilan unsur-unsur yang ada di dalamnya, seperti:
a. Kesadaran terhadap pribadi dirinya, terhadap orang lain dan situasi yang ada
di sekitarnya
b. Kesadaran terhadap berbagai macam kesulitan yang dihadapi, persepsi dan
keuinikan yang tepat
c. Kelanturan dan fleksibilitas mental
d. Kecakapan untuk memecahkan masalah
e. Kemauan untuk mengambil tindakan
f. Kemauan untuk bekerja
Berbagai bentuk kegiatan yang mengarah kepada indikator seperti diuraikan di
atas, yaitu seperti:
a. Latihan dasar kepemimpinan
b. Kelompok ilmiah remaja
c. Ceramah/kultum (kuliah tujuh menit)
3. EKSTRAKURIKULER
Ekstrakurikuler merupakan kegiatan di luar jam pelajaran dan pada
waktu libur sekolah yang dilakukan di lingkungan sekolah maupun di luar
lingkungan sekolah. Ekstrakurikuler juga merupakan salah satu jalur dalam
membina siswa yang bertujuan sebagai berikut:
a. Untuk memperdalam dan memperluas pengetahuan siswa, dalam arti
memperkaya, mempertajam serta memperbaiki pengetahuan siswa yang
berkaitan dengan mata pelajaran sesuai dengan program kurikulum yang
ada.
b. Untuk melengkapi upaya pembinaan, pemantapan dan pembentukan nilai-
nilai kepribadian siswa
c. Untuk mengembangkan bakat dan minat, kreatifitas serta keterampilan
siswa
Dari 4 (empat) jalur pembinaan di atas dapat kami gambarkan pada
BAB III tentang teknis pelaksanaan kegiatan yang disampaikan kepada seluruh
siswa.
BAB III
POTRET KEGIATAN
Kegiatan pembinaan kesiswaan SMK Satria Bhakti yang diawali dengan
penerimaan siswa baru, yang kemudian dilanjutkan dengan pengenalan kondisi
sekolah yang dikemas dengan kegiatan yang diberi nama Masa Pengenalan
Lingkungan Sekolah (MPLS). Dalam kegiatan tersebut seluruh kegiatan yang
telah diprogramkan oleh pihak sekolah diperkenalkan kepada seluruh siswa
terutama siswa baru, baik kegiatan yang sudah dilakukan dan atau yang akan
ditawarkan pada setiap tahun pelajaran. Adapun kegiatan-kegiatan yang akan
dilaksanakan dibagi menjadi 3 bagian, sebagai berikut:
A. Keorganisasian
Dalam upaya melatih dan meningkatkan wawasan tentang keorganisasian,
maka dalam berbagai kesempatan para siswa dilibatkan untuk berperan serta
pada kegiatan yang sudah diagendakan oleh sekolah, yang meliputi
penyelenggaraan berbagai macam kepanitiaan hari-hari besar nasional/islam,
seperti hari kemerdekaan, hari kartini, tahun baru islam, maulid Nabi
Muhammad SAW, dan lain-lain.
B. Kepemimpinan
Berbagai kegiatan yang diagendakan oleh sekolah, guna mengoptimalkan
kemampuan siswa yang berorientasi kepada kegiatan kepemimpinan, yang
meliputi kepramukaan, PMR, SATGAS, dan latihan dasar kepemimpinan
(secara khusus untuk pengurus OSIS)
C. Pengembangan diri
Kegiatan yang berorientasi pada upaya pengembangan diri para siswa
diprogramkan untuk dapat diikuti oleh para siswa. Adapun kegiatan tersebut
sebagai berikut:
1. Pramuka
2. Bahasa inggris
3. Paskibra
4. Majelis ta’lim
5. PMR
BAB IV
RINCIAN KEGIATAN KESISWAAN
TAHUN PELAJARAN 2022/2023

A. Rincian Kegiatan
No Jenis Kegiatan Sasaran/Tujuan Bulan
1 PPDB Terpenuhinya kuota kelas Juni
2 Penyelenggaraan MPLS Memberikan dasar dan mewujudkan Juli
siswa untuk mampu beradaptasi dengan
lingkungan sekolah baru
3 Peringatan hari besar Guru, karyawan, siswa
nasional
1. HUT proklamasi Tertanamnya jiwa nasionalisme, Agustus
kemerdekaan RI meningkatkan semangat belajar siswa
2. Hari pendidikan guna mencapai tujuan akademik Mei
nasional
3. Hari kebangkitan Mei
nasional
4. Hari pahlawan Nopember
5. Hari kartini April
6. Hari kesaktian Oktober
pancasila
7. Hari santri Oktober
8. Hari sumpah pemuda Oktober
4 Peringatan hari besar Meningkatkan keimanan dan ketaqwaan
keagamaan keluarga besar SMK Satria Bhakti
Nganjuk
5 Kegiatan OSIS Siswa September
1. LDK dan reorganisasi 1. Terciptanya siswa/generasi yang
pengurus berjiwa pemimpin
2. Koordinasi dan 2. Kelancaran sistem kepembinaan
pembinaan pengurus yang sesuai dengan program kerja
3. Pelantikan OSIS
3. Mendorong dan memberi semangat
kepada pengurus OSIS yang akan
memangku jabatan dan
melaksanakan tanggung jawab
dalam kegiatan – kegiatan sekolah
6 Kegiatan pramuka Siswa Agustus
Penerimaan tamu kegiatan bagi calon penegak untuk dapat
ambalana secara resmi bergabung menjadi
anggota ambalan pramuka penegak dan
untuk memenuhi fase peralihan dari
pramuka penggalang menuju pramuka
penegak serta untuk lebih mengenalkan
kegiatan Pramuka di SMK Satria Bhakti
Nganjuk
7 Pemotretan kartu pelajar Siswa memiliki identitas diri sistem Agustus
organisasi
8 Kunjungan industri belajar mengenal kegiatan-kegiatan Agustus
yang ada di industri
9 Pondok ramadhan Meningkatkan amal ibadah peserta didik April
dan guru atau yang lainnya pada bulan
Ramadhan
10 Peringatan hari guru Wujud dukungan dan penghormatan November
kepada semua guru di Indonesia
11 Class meeting Memunculkan siswa-siswi berprestasi Desember
pada bidang olahraga dan seni
12 Pelepasan/perpisahan Memupuk rasa cinta terhadap Mei
almamater

B. Kegiatan Mingguan
No Jenis Kegiatan Sasaran/Tujuan Hari
1 Upacara setiap hari senin Guru, karyawan, siswa Tiap

Terciptanya siswa yang disiplin dan Senin


berintegritas yang tinggi, mewujudkan
generasi yang berjiwa nasionalisme
2. Pramuka Meningkatkan kemandirian dan jiwa Tiap
kepemimpinan
Jumat
3. PMR Meningkatkan jiwa sosial dan terampil Tiap
dalam P3K
Kamis
4. PASKIBRA Meningkatkan kedisiplinan siswa,, Tiap
membangkitkan jiwa nasionalisme pada
anggotanya, sebagai wahana penyaluran Selasa
bakat, memupuk rasa tanggung jawab
dan membekali anggotanya dengan
berbagai keterampilan untuk
menyongsong masa depan
5. Majelis Ta’lim Membentuk karakter siswa sesuai Tiap
dengan karakter siswa
Rabu
6. English Club Meningkatkan kemampuan individu Tiap
mengenai bahasa inggris dari grammar,
mendengarkan (listening), berbicara Senin
(speaking), membaca (reading) dan juga
menulis (writing).

BAB V
PENUTUP
Dengan kesungguhan hati dan senantiasa bertawakal kepada Allah SWT, mudah-
mudahan berbagai langkah dan upaya yang telah kita programkan dalam
mengoptimalkan pembinaan kepada seluruh siswa, senantiasa mendapatkan hasil
yang sesuai dengan harapan kita semua pihak yang telah berperan aktif dalam
penyelesaian program ini, dan sekaligus mohon kiranya saran dan masukan untuk
lebih sempurnanya program pembinaan kesiswaan di masa yang akan datang.

Mengetahui,
Kepala SMK Satria Bhakti Nganjuk Waka Kesiswaan

Binar Idha Meutia, S.H.,M.H. Ana Amelia Irawan, S.Kep.,Ns.

You might also like