You are on page 1of 2

GLOBALISASI

Pengertian globalisasi adalah proses masuknya ke ruang lingkup dunia.


Dengan adanya globalisasi, dunia yang begitu luas dan jarak antarnegara yang jauh tidak lagi
menjadi penghalang untuk saling berhubungan.
Proses globalisasi sendiri didukung oleh kemajuan teknologi informasi, komunikasi dan
transportasi. Dengan adanya kemajuan tersebut hubungan antar manusia menjadi lebih mudah.
Contohnya : zaman sekarang kalau kita ingin berkomunikasi dengan teman kita yang berada di
luar negeri, dengan menggunakan telepon atau jaringan internet, kalau dahulu menggunakan
telegram atau surat biasa yang menerlukan waktu yang lama

Ciri – Ciri Globalisasi


- Batas antar negara semakin menipis
- Informasi mudah menyebar
- Kegiatan perdagangan semakin luas

Dampak Globalisasi
a. Positif
- Masyarakat semakin maju
- Semangat kerja meningkat
- Ruang sosial semakin terbuka
- Pertukaran budaya
- Pasar semakin luas

b. Negatif
- Membanjirnya produk luar negeri
- Ketergantungan terhadap negara maju
- Lapangan kerja semakin sempit
- Kerusakan lingkungan hidup
- Nilai – nilai social semakin hilang

Penyebab Globalisasi
a. Eksternal
- Ilmu pengetahuan dan teknologi
- Perdagangan bebas
- Kemudahan migrasi
- Kerjasama antar negara
- Lembaga uinternasional
b. Internal
- Perkembangn cara pikir
- kebebasan media

Upaya Mengatasi / menghadapi Globalisasi


 Menyaring setiap budaya asing yang masuk ke Indonesia untuk kemudian diadaptasi
dan digunakan bersama-sama.
 Mempromosikan budaya asli Indonesia ke kancah internasional untuk menumbuhkan
rasa cinta budaya Indonesia.
 Menyukai dan menggunakan produk-produk asli Indonesia.

You might also like