You are on page 1of 9

KARYA ILMIAH

EFEKTIVITAS TUGAS DALAM PEMBELAJARAN AKADEMIK DAN NONAKADEMIK


(Studi Observasi tentang Manfaat tugas dalam Pembelajaran Akademik dan Non-Akademik)
Siswa kelas 11C2 SMA MIS

Hervid Adolf Theodorus Mangindaan

Proyek Bahasa Indonesia

Semester II Tahun Ajaran 2021-2022


BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Tugas sekolah merupakan salah satu kewajiban dari seorang siswa untuk
mengerjakannya. Tugas yang diberikan dapat berupa pertanyaan yang harus dijawab maupun
tugas yang di mana siswa diminta untuk membuatnya. Tugas dapat dikerjakan saat jam
pembelajaran berlangsung sesuai dengan instruksi dan guru maupun tugas yang diberikan
untuk dikerjakan di rumah.

Di sekolah, siswa dituntut untuk bisa menghafal, mengetahui, serta memahami


pembelajaran ataupun konsep atau teori dalam pembelajaran tersebut. Mata pembelajaran
yang wajib diikuti oleh siswa dalam pendidikan secara akademi seperti matematika, bahasa,
agama dan mata pelajaran wajib lainnya merupakan media belajar bagi siswa untuk
mengembangkan, meningkatkan, serta membantu kompetensi dasar siswa itu sendiri;

Tidak semua siswa memiliki kemampuan yang sama dalam bidang akademik. Banyak
potensi siswa SMA untuk diraih, dicapai, dan ditingkatkan dengan cara mengeksplorasi diri di
berbagai bidang akademik, non akademik, serta hal- hal yang tidak diajarkan dalam
pendidikan formal di sekolah.

Tugas dapat dijadikan media belajar berdasarkan seberapa besar korelasi tugas
tersebut dengan mata pelajaran terkait. Diikuti dengan siswa yang mampu untuk memahami
sedikit ketimbang hanya bergantung pada buku dan penjelasan guru.

Namun, tugas juga dapat memberikan dampak negatif pada beberapa aspek. Salah
satu contohnya adalah memakan waktu. Hal ini dapat terbilang relatif dan tidak terjadi secara
umum. Dengan memberikan tugas yang berlebihan bahkan hampir tidak ada hubungan yang
kita belajar dapat membuat kita membutuhkan waktu yang begitu lama tergantung dari
kemampuan masing-masing individu.

Dalam sudut pandang lainnya, tugas dirasa kurang menyenangkan untuk beberapa
orang. Dan alhasil, tugas yang tadinya memiliki manfaat untuk memperdalam kemampuan
suatu siswa dalam suatu mata pelajaran justru menjadi beban tersendiri bagi para siswa.
Terkadang, siswa mengerjakan tugas tersebut dengan tidak serius dan asal menyelesaikannya.
Akibatnya, tidak adanya perkembangan atau manfaat yang seharusnya dapat diambil dari
tugas tersebut.

B. Perumusan Masalah

- Bagaimanakah hubungan antara pembelajaran siswa dalam bidang akademik dengan


pemberian tugas?

- apakah siswa merasa puas dengan pembelajaran dan tugas yang ia ikuti dan
mengerjakannya?

- apakah siswa merasa dampak baik ataupun kurang baik dari pemberian tugas terhadap
pembelajaran di sekolah?
C. Tujuan Penelitian

Untuk mengetahui hubungan antara pembelajaran siswa dalam bidang akademik dengan
pemberian tugas?
- untuk mengetahui seberapa puas siswa dengan pembelajaran dan tugas yang ia ikuti dan
mengerjakannya?
- untuk mengetahui dampak baik ataupun kurang baik dari pemberian tugas bagi siswa
terhadap pembelajaran di sekolah?

D. Kontribusi Penelitian

Hasil penelitian melalui pengamatan dan observasi ini diharapkan dapat membantu
para siswa untuk lebih sadar dan serius dalam mengerjakan tugas. Serta, menghindari dampak
buruk yang dapat terjadi dengan tugas sekolah. Serta diharapkan bermanfaat untuk para guru
untuk lebih memperhatikan tugas dalam aspek relevansi dengan siswa, kaitan dengan
pembelajaran, mampu membuat siswa berkembang dan sebagainya.
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA

Hamalik (2008, 36) “menyatakan, guru berkompetensi profesional akan lebih mampu
menciptakan lingkungan belajar yang efektif, menyenangkan dan mampu mengelola
kelasnya, sehingga pembelajaran mencapai tingkat optimal. Oleh sebab itu kompetisi
profesional suatu hal yang penting yang harus dimiliki oleh seorang guru, dengan demikian
terdapat alasan mengenai pentingnya kompetensi profesional guru.”

Buana (2021) “Karena kepribadian setiap orang berbeda-beda, maka cara mereka
dalam menerima dan memahami suatu hal juga akan berlainan satu sama lain. Berkat adanya
soal-soal atau latihan yang mesti dikerjakan, tentunya membuka peluang bagi setiap murid
dan khususnya kamu untuk mengerjakannya sesuai dengan gaya belajar masing-masing, yang
pastinya bikin nyaman, sehingga materi dan tugas bisa diserap dengan lebih mudah.”

Rijal (2017) bahwa “Manfaat pemberian tugas kepada siswa adalah siswa akan
menjadi lebih aktif, berusaha mencari solusi atas masalah atau tugas yang dihadapinya
dengan melakukan hal tersebut siswa akan menjadi pribadi yang pekerja keras, pantang
menyerah dan kemampuan berpikir siswa dalam mencari jalan keluar atas masalahnya
semakin meningkat. siswa yang aktif dalam menyelesaikan tugasnya akan berdampak positif
kepada kemampuan afektif, kognitif dan psikomotor siswa.”

Sumadi Suryabrata (2004:233) bahwa “ perhatian orang tua yang penuh kasih sayang
terhadap Pendidikan anaknya, akan menumbuhkan aktivitas anak sebagai suatu potensi yang
sangat berharga untuk menghadapi masa depan.”

Nana Sudhana (2004) mengatakan bahwa “Sekolah sebagai lembaga formal


merupakan sarana dalam rangka mencapai tujuan pendidikan tersebut. Melalui sekolah, siswa
belajar berbagai macam hal. Belajar merupakan proses ditandai dengan adanya perubahan
pada diri seseorang. Perubahan sebagai hasil proses belajar ditunjukkan dalam berbagai
bentuk seperti perubahan pengetahuan, perubahan sikap, dan tingkah laku, keterampilan,
kecakapan, dan kemampuannya.”
BAB III
METODOLOGI

Dalam penelitian ini, digunakan beberapa metode untuk mendapatkan data dan informasi untuk
penelitian yang dilakukan. Metode- metode yang akan digunakan dalam penelitian ini Yakni:

1. riset
riset akan dilakukan dengan bantuan penelusuran data-data yang berkaitan serta mengenai
manfaat tugas bagi perkembangan siswa dalam Akademik maupun Non-Akademik melalui
jaringan internet dari sumber yang dapat dipercaya.

2. Survei
Survei dibuat dalam pertanyaan demi mengumpulkan informasi yang autentik langsung dari
narasumber. Survei akan dilakukan melalui media google form yang dapat memudahkan
narasumber dan penulis untuk mengumpulkan data dan informasi
BAB IV
PEMBAHASAN

Hasil penelitian melalui survei yang dilakukan oleh penulis. Survei ini akan memberikan
informasi yang langsung dijawab oleh narasumber. Subjek penelitian yang dilakukan adalah dari kelas
11 IPA C2 MIS. Berikut ini adalah hasil dari survei yang dilakukan dan dijawab oleh 20 dari 25 siswa
kelas 11 IPA C2 atau 80% siswa dari 25 siswa kelas 11 IPA C2 yang menjawab.

1. Mayoritas siswa senang belajar di luar jam sekolah. Lebih dari 50% responden dari kelas 11
C2 MIS belajar di atas rata-rata 2 jam per hari. Sedangkan sekitar lebih dari 35% siswa yang
belajar tidak lebih dari 2 jam. Dari 35% responden tersebut.

2. Menurut data di bawah ini, 60% siswa merasa setuju bahwa tugas-tugas sekolah yang
diberikan mengganggu jam belajar mandiri mereka. Sedangkan 25% dari 20 responden netral
atau merasa tugas tidak memberikan dampak buruk maupun baik dengan jam belajar mandiri
mereka. Dan hanya 3 orang yang merasa bahwa tugas bukanlah sebuah gangguan dalam jam
belajar mandiri mereka.

1-4 = tidak setuju


5 = netral
6-9 = setuju

3. Menurut informasi yang didapatkan, para responden beranggapan tugas dapat


memakan waktu mereka untuk belajar mandiri. Selain itu, ada yang berpendapat
bahwa tugas membuat diri mereka terbebani untuk melakukannya. Meskipun begitu,
ada juga yang memberikan pengalaman pribadinya dimana terkadang tugas yang
diberikan dapat bermanfaat seperti menjadi media belajar serta menganggap
mengerjakan tugas sudah mempelajari kembali materi yang telah diberikan oleh guru.

4. Mayoritas responden sangat setuju dengan pertanyaan “apakah anda sekaligus belajar
saat mengerjakan tugas?”. 80% sangat setuju dengan hal tersebut. Hanya sekitar 15%
dari 20 responden tersebut yang tidak setuju dengan pernyataan tersebut.

1-4 = tidak setuju


5 = netral
6-9= setuju

5. Mayoritas 20 responden dari kelas 11 IPA C2 merasa tugas-tugas sekolah yang


diberikan tidak selaras dengan hobi dan kegemaran masing-masing. 45% dari siswa
merasa memang benar tugas-tugas yang diberikan tidak ada hubungannya dengan hal-
hal yang mereka gemari ataupun menjadi hobi mereka sehari-hari.

1-4 = tidak selaras


5 = netral
6-9 = selaras

6. 20 responden dari 25 siswa kelas 11 IPA C2 merasa kurang senang Ketika guru
memberikan tugas untuk mereka. Menurut data yang diambil, sekitar 65% diantaranya
tidak senang Ketika di berikan tugas. Sedangkan 30% dari 20 responden merasa netral
atau biasa-biasa saja Ketika diberikan tugas oleh guru. Dan hanya 1 dari 20
responden yang sangat senang Ketika diberikan tugas oleh guru

5= sangat senang
4= senang
3= netral
2= tidak senang
1= sangat tidak senang

7. Menurut beberapa pendapat responden, tugas bermanfaat agar siswa lebih banyak
terlatih untuk berpikir kritis. Ada juga pendapat yang mengatakan kalua tugas dapat
menjadikan kita lebih mengerti akan pelajaran yang dipelajari sebelumnya. Bukan
hanya itu, beberapa dari mereka mengatakan tugas dapat mengembangkan
kemampuan berhitung ataupun kemampuan akademik melalui tugas tugas yang
diberikan.
BAB V
KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan

Mayoritas siswa kelas 11 IPA C2 MIS sebenarnya tidak memandang tugas sebagai
masalah yang buruk. Siswa beranggapan bahwa tugas juga bermanfaat bagi dirinya dalam
bidang akademik. Dapat disimpulkan dari informasi yang didapat melalui survei dan
dipaparkan dalam bab pembahasan serta menjawab perumusan masalah yang ingin
diselesaikan.

1. Siswa kelas 11 IPA C2 merasa bahwa tugas punya erat kaitannya dengan
pembelajaran yang di ajarkan di sekolah atau secara akademik. Di mana, tugas-tugas
yang diberikan tentu saja seputar penjelasan materi atau pelajaran yang telah
dijelaskan oleh guru di kelas.
2. Siswa kelas 11 IPA C2 merasa biasa saja dengan adanya tugas. Ada hal yang
membuat mereka merasa bahwa tugas yang diberikan mengembangkan kemampuan
mereka di bidang tersebut. Meskipun tugas-tugas yang diberikan jauh dari kegemaran
mereka masing-masing dan merasa kurang senang ketika diberikan tugas oleh guru.
3. Mayoritas siswa kelas 11 IPA C2 berpendapat bahwa tugas dapat melatih mereka
dalam belajar, seperti tugas menghitung ataupun menghafal. Karena menurut mereka,
membuat tugas sudah mengulang Kembali pelajaran dan materi telah disampaikan
oleh guru di kelas

B. Saran

Penulis ingin memberikan beberapa saran yang mungkin dapat membantu siswa untuk lebih
berkembang ke depannya. Saran yang diberikan oleh penulis, tertuju kepada semua pihak termasuk
guru, siswa, teman, orang tua dan lain- lain. Saran-saran tersebut di antaranya sebagai berikut:

1. Saran untuk guru


Diharapkan guru mampu menstabilkan dan mempertahankan bagaimana tugas-tugas itu
relevan serta selaras dengan pelajaran yang diajarkan kepada siswa-siswinya. Jangan
membebani siswa dengan memberikan tugas yang begitu banyak dan menumpuk yang
membuat siswa justru tidak mendapatkan pengalaman ataupun pelajaran dari tugas- tugas
tersebut.
2. Saran untuk Siswa
Diharapkan siswa lebih mampu untuk mempertahankan mengatur diri dengan baik. Rajinlah
belajar untuk mempersiapkan diri ke jenjang berikutnya. Siswa- siswi dapat mempersiapkan
diri untuk pelajaran yang sedang ditekuni dan lebih bagus jika para siswa untuk
mempersiapkan diri dengan matang untuk masuk ke dalam perkuliahan sekaligus melihat
potensi diri anda di bidang yang anda sukai maupun yang dikuasai.
3. Saran untuk pihak sekolah
Penulis menyarankan untuk pihak sekolah untuk mempertahankan lingkungan belajar yang
baik. Yaitu pemberian tugas yang membuat siswa juga sekaligus belajar maupun mempelajari
Kembali materi ataupun pelajaran yang telah dijelaskan di kelas. Jangan sampai lalai dalam
menangani siswa-siswi yang malas, berikanlah mereka motivasi untuk semangat dalam
kehidupan sekolahannya.

DAFTAR PUSTAKA

Hamalik, O. (2008). Perencanaan Pengajar berdasarkan Pendekatan Sistem. Jakarta: Bumi


Aksara.

http://ejournal.unp.ac.id/index.php/konselor/article/view/727

http://neo.ppj.unp.ac.id/index.php/neo/article/view/77/4

https://www.kompasiana.com/bwana/601ba88dd541df5d35191082/catat-6-manfaat-ini-
dapat-kamu-rasakan-saat-tugas-sekolah-menumpuk?page=all#section1

https://www.rijal09.com/2017/01/5-manfaat-pemberian-tugas-kepada-siswa.html

You might also like