You are on page 1of 3

PEMERINTAH KABUPATEN KARAWANG

DINAS KESEHATAN
UPTD PUSKESMAS LEMAHDUHUR
Jl. Silih Asih Dusun Bayur Ds. Lemahduhur Tempuran – Karawang
e-mail : pkm_lemahduhur@karawangkab.go.id Kode Pos 41385

KERANGKA ACUAN KEGIATAN

GERAKAN MASYARAKAT HIDUP SEHAT (GERMAS)

UPTD PUSKESMAS LEMAHDUHUR TAHUN 2023

A. PENDAHULUAN
Tujuan Pembangunan Kesehatan adalah meningkatnya kesadaran, kemauan dan
kemampuan hidup sehat bagi setiap orang agar peningkatan dengan derajat Kesehatan
Masyarakat yang setinggi-tingginya dapat terwujud. Hal itu berarti terciptanya Masyarakat,
bangsa dan negara Indonesia yang penduduknya diseluruh wilayah Republik Indonesia
hidup dengan prilaku dan dalam lingkungan sehat, memiliki kemampuan untuk menjangkau
pelayanan Kesehatan yang bermutu secara adil dan merata memiliki derajat Kesehatan
yang setinggi – tingginya.
Kondisi saat ini terdapat tiga permasalahan Kesehatan masalah penting atau triple
burden, yaitu pemberantasan penyakit infeksi, meningkatnya penyakit tidak menular dan
munculnya Kembali penyakit yang seharusnya sudah ditangani. Permasalahan Kesehatan
ini tentunya harus segera diatasi sehingga diatasi sehingga derajat Kesehatan Masyarakat
semakin meningkat. Kehidupan Masyarakat yang semakin modern menjadi salah satu
dasar germas yang dicanangkan oleh kementrian Kesehatan republik Indonesia. Penularan
penyakit seperti diare tuberkulosis hingga demam berdarah dahulu menjadi kasus
Kesehatan yang banyak ditemui, kini telah terjadi perubahan yang ditandai pada
banyaknya kasus penyakit tidak menular seperti diabetes, kanker dan jantung.
Gerakan Masyarakat hidup sehat (GERMAS) adalah sebuah gerakan yang bertujuan
untuk memasyarakatkan budaya hidup sehat serta meningkatkan kebiasaan dan prilaku
Masyarakat yang kurang sehat. Aksi GERMAS ini juga diikuti dengan memasyarakatkan
prilaku hidup sehat dan dukungan untuk program infrastruktur dengan berbasis
Masyarakat.

B. LATAR BELAKANG
Puskesmas berperan dalam mensukseskan GERMAS antara lain melalui kegiatan
pemberdayaan individu dan keluarga yang di ukur melalui indeks indiidu dan keluarga
sehat. Pemberdayaan Masyarakat yang diukur dengan terbentuknya UKBM dan
Pembangunan wilayah berwawasan Kesehatan yang diukur dengan indeks Masyarakat
sehat dan indeks tatanan sehat.
C. TUJUAN
a. Masyarakat tahu manfaat menerapkan GERMAS dalam kehidupan sehari – hari
b. Masyarakat mau menerapkan GERMAS dalam kehidupan sehari-hari
c. Adanya dukungan Masyarakat dan lintas sektor dalam penerapan GERMAS

D. KEGIATAN POKOK

No Kegiatan Sasaran Pelaksana Jadwal


1 Senam jumat rutin Karyawan Kesorga Setiap hari
puskesmas jumat
2 Aksi bergizi Remaja putri Gizi & 13 Juni 2023
Promkes
3 Prolanis Anggota prolanis Tim prolanis Setiap bulan
4 Posbindu Anggota posbindu Tim PTM Setiap bulan
5 Penyuluhan PHBS Masyarakat Promkes Setiap bulan
rumah tangga

E. CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN


Dilaksanakan dengan menyesuaikan masing – masing kegiatan

F. SASARAN
Sasaran pada kegiatan ini yaitu sasaran GERMAS yang terdiri dari karyawan dan
Masyarakat yang berada di wilayah kerja puskesmas Lemahduhur

G. JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN


1. Senam jumat rutin dilalakukan setiap hari jumat
2. Aksi bergizi dilakukan pada bulan juni
3. Prolanis dilaksanakan pada setiap bulan
4. Posbindu dilaksanakan pada setiap bulan
5. Penhyuluhan PHBS RT dilakukan setiap bulan

H. MONITORING DAN EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN


1. Monitoring dilakukan setelah pelaksanaan kegiatan melakukan form monitoring
pelaksanaan kegiatan UKM
2. Evaluasi kegiatan dilakukan setiap enam bulan sekali
3. Pencatatan kegiatan dlakukan oleh pelaksana menggunakan formulir rekapan hasil
kegiatan
4. Laporan dibuat setelah pelaksanaan kegiatan dilaporkan kepada kepala
penanggungjawab UKM dan diteruskan ke kepala puskesmas Lemahduhur dan
dilaporkan ke dinas Kesehatan paling lambat tanggal 5 bulan berikutnya.

I. PENCATATAN DAN PELAPORAN KEGIATAN


1. Pencatatan
Pencatatan kegiatan dilaksanakan oleh penanggungjawab terkait program yang
terlibat
2. Pelaporan
Pelaporan dilakukan paling lama 7 ( tujuh) hari setelah kegiatan.

Mengetahui Karawang,………………………..
Kepala UPTD puskesmas Lamahduhur Pelaksana kegiatan

Dartum, SKM Anisa Pebriani, SKM


NIP. 19700116 199303 1 002 NIP. 199302152023212003

You might also like