You are on page 1of 1

Pembelajaran berdiferensiasi adalah usaha untuk menyesuaikan proses pembelajaran di kelas

untuk memenuhi kebutuhan belajar peserta didik sebagai individu. Atau bisa dikatakan juga
bahwa pembelajaran berdiferensiasi adalah pembelajaran yang memberi kebebasan dan
mampu mengakomodir kebutuhan peserta didik untuk meningkatkan potensi dirinya sesuai
dengan kesiapan belajar, minat, dan profil belajar peserta didik yang berbeda-beda.

Ciri-ciri:
1. Berfokus pada kompetensi pembelajaran.
2. Evaluasi kesiapan dan perkembangan belajar peserta didik diakomodir ke dalam kurikulum.
3. Pengelompokan peserta didik dilakukan secara fleksibel.
4. Peserta didik menjadi pembelajar yang aktif.

Contoh:
1. Mengklasifikasi materi
2. Mendiagnosa kesiapan peserta didik
3. Mendesain pembelajaran yang bervariasi berdasarkan minat, tingkat kesiapan, dan profil
belajar peserta didik

Kesimpulan : Pembelajaran berdiferensiasi merupakan pembelajaran yang dapat


memerdekakan siswa, dikarenakan siswa diberi kebebasan untuk memenuhi kebutuhan
belajarnya sesuai dengan karakteristik yang mereka miliki. Sebagai guru kita juga harus
menciptakan pembelajaran yang berorientasi kepada kebutuhan peserta didik, misalnya
pembelajarnya mengakomodir gaya belajar siswa yang meliputi kinestetik, visual dan auditori.

You might also like