You are on page 1of 65

PENGARUH TINGKAT STRES TERHADAP GANGGUAN

FUNGSI MENSTRUASI MAHASISWI FAKULTAS


KEDOKTERAN UNIVERSITAS KATOLIK
SOEGIJAPRANATA

SKRIPSI

RAFIDA RAHMASARI
19.P1.0005

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN DOKTER FAKULTAS KEDOKTERAN


UNIVERSITAS SOEGIJAPRANATA
SEMARANG
2022
PENGARUH TINGKAT STRES TERHADAP GANGGUAN
FUNGSI MENSTRUASI MAHASISWI FAKULTAS
KEDOKTERAN UNIVERSITAS KATOLIK
SOEGIJAPRANATA

SKRIPSI
Diajukan guna memenuhi salah satu syarat untuk memperoleh gelar Sarjana
pada Program Studi Pendidikan Dokter

Diajukan Oleh:
RAFIDA RAHMASARI
19.P1.0005

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN DOKTER FAKULTAS KEDOKTERAN


UNIVERSITAS KATOLIK SOEGIJAPRANATA
SEMARANG
2022

i
HALAMAN PERSETUJUAN

PENGARUH TINGKAT STRES TERHADAP GANGGUAN FUNGSI


MENSTRUASI MAHASISWI FAKULTAS KEDOKTERAN
UNIVERSITAS KATOLIK SOEGIJAPRANATA

Skripsi
Diajukan guna memenuhi salah satu syarat untuk memperoleh gelar Sarjana
Pada Program Studi Pendidikan Dokter

Disusun oleh
RAFIDA RAHMASARI
19.P1.0005

Semarang, 17 Oktober 2022

Disetujui Oleh:
Pembimbing 1 Pembimbing 2

(dr. Maya Yanuarty, M.Biomed) (dr. Vania Angeline Bachtiar, Sp.N)


NPP. 5812018343 NPP. 5812019375

Mengetahui,
Ketua Program Studi Dekan
Pendidikan Dokter Fakultas Kedokteran

(dr. Fransisca Pramesshinta H, M.Si.Med) (dr. Indra Adi Susianto, M.Si.Med., Sp.OG)
NPP. 5812019370 NPP. 5812018334

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN DOKTER FAKULTAS KEDOKTERAN


UNIVERSITAS KATOLIK SOEGIJAPRANATA
SEMARANG
2022

ii
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa yang telah melimpahkan
rahmat dan karunia-Nya, sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi ini dengan
judul “Pengaruh Tingkat Stres Terhadap Gangguan Fungsi Menstruasi Mahasiswi
Fakultas Kedokteran Universitas Katolik Soegijapranata”. Skripsi ini disusun untuk
memenuhi sebagian persyaratan mencapai gelar Sarjana Kedokteran (S.Ked) pada
Program Studi Pendidikan Dokter Fakultas Kedokteran di Universitas Katolik
Soegijapranata Semarang.
Tanpa bantuan dari berbagai pihak, maka akan sulit bagi penulis untuk
menyelasaikan skripsi ini. Oleh karena itu pada kesempatan ini penulis ingin
menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya
kepada:
1. DR. Ferdinand Hindiarto, S.Psi, M.Psi., selaku rektor Universitas Katolik
Soegijapranata Semarang
2. dr. Indra Adi Susianto, M.Si Med, Sp.OG, selaku Dekan Fakultas
Kedokteran Universitas Katolik Soegijapranata Semarang
3. dr. Fransisca Pramesshinta H, M,Si Med, selaku Ketua Program Studi
Pendidikan Dokter Fakultas Kedokteran Universitas Katolik Soegijapranata
4. dr. Maya Yanuarty, M.Biomed selaku dosen pembimbing I proposal
penelitian skripsi
5. dr. Vania Angeline Bachtiar, Sp.N selaku dosen pembimbing II proposal
penelitian skripsi
6. dr. Indra Adi Susianto, M.Si.Med., Sp.OG selaku penguji I proposal
penelitian skripsi
7. dr. Ratna Shintia Defi, M.Biomed (AAM) selaku penguji II proposal
penelitian skripsi
8. dr. Aprilia Karen Mandagie, Sp.KK selaku dosen wali
9. Orang tua selaku pendukung dan penyemangat dalam pengerjaan skripsi
Penulis menyadari bahwa dalam penyusunan skripsi ini sangat jauh dari
sempurna karena keterbatasan kemampuan, pengalaman dan waktu dari penulis.
Untuk itu kritik dan saran yang bersifat membangun penulis harapkan dari berbagai
pihak. Semoga Karya Tulis Ilmiah ini bermanfaat bagi semua pihak.

Semarang, 28 Februari 2023

Rafida Rahmasari

iii
ABSTRAK

Latar Belakang: Menstruasi adalah luruhnya lapisan dinding bagian dalam rahim
yang banyak mengandung pembuluh darah sehingga keluar darah dari vagina. Stres
dapat mempengaruhi aksis hipotalamus-hipofisis-gonad, mengubah regulasi
GnRH, gonadotrof, dan gonad. Dalam keadaan tertekan, tubuh memproduksi
kortisol, yang dapat menghambat sekresi GnRH. Penurunan GnRH sekresi
menyebabkan penurunan kadar FSH, kadar LH, perkembangan folikel, dan sekresi
estrogen. Perubahan ini dapat menyebabkan gangguan fungsi menstruasi.
Tujuan: Mengetahui pengaruh tingkat stress terhadap gangguan fungsi menstruasi
pada mahasiswi Fakultas Kedokteran Universitas Katolik Soegijapranata.
Metode: Penelitian berjenis deskriptif analitikal dengan desain cross sectional.
Penelitian dilakukan menggunakan kuesioner DASS-42 dan kuesioner fungsi
menstruasi. Data dianalisis dengan uji Spearman Rho menggunakan IBM® SPSS®
Statistics 25.0.
Hasil Penelitian: Hasil uji Spearman Rho diketahui bahwa nilai p-value sebesar
0,335 menunjukkan tidak ada hubungan signifikan antara tingkat stres dan fungsi
menstruasi.
Kesimpulan: Penelitian menunjukkan bahwa tidak ada hubungan yang signifikan
antara tingkat stres dan fungsi menstruasi pada mahasiswi Fakultas Kedokteran
Universitas Katolik Soegijapranata.

iv
ABSTRACT

Background: Menstruation is the shedding of the inner wall layer of the uterus
which contains a lot of blood vessels so that blood comes out of the vagina. Stress
can affect the hypothalamic-pituitary-gonadal axis, altering the regulation of
GnRH, gonadotrophs, and gonads. In a depressed state, the body produces cortisol,
which can inhibit the secretion of GnRH. Decreased GnRH secretion leads to
decreased FSH levels, LH levels, follicular development, and estrogen secretion.
These changes can lead to menstrual function disorders.
Purpose: Knowing the effect of stress levels on menstrual function disorders in
students of the Faculty of Medicine, Soegijapranata Catholic University.
Method: This research is analytical descriptive type with a cross sectional design.
The study was conducted using the DASS-42 questionnaire and the menstrual
function questionnaire. Data were analyzed with the Spearman Rho test using
IBM® SPSS® Statistics 25.0.
Result: The results of the Spearman Rho test found that a p-value of 0.335 showed
no significant relationship between stress levels and menstrual function.
Conclusion: Research shows that there is no significant relationship between stress
levels and menstrual function in female students of the Faculty of Medicine,
Soegijapranata Catholic University.

v
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL .............................................................................................. i

HALAMAN PERSETUJUAN ............................................................................. ii

KATA PENGANTAR .......................................................................................... iii

ABSTRAK ............................................................................................................ iv

ABSTRACT ........................................................................................................... v

DAFTAR ISI ......................................................................................................... iv

DAFTAR TABEL ................................................................................................ vi

DAFTAR LAMPIRAN ....................................................................................... vii

BAB I PENDAHULUAN ...................................................................................... 1

1.1. Latar Belakang .......................................................................................... 1

1.2. Rumusan Masalah ..................................................................................... 4

1.3. Tujuan Penelitian ...................................................................................... 4

1.4. Manfaat Penelitian .................................................................................... 4

1.5. Orisinalitas Penelitian ............................................................................... 5

BAB II TINJAUAN PUSTAKA........................................................................... 8

2.1. Tinjauan Pustaka ....................................................................................... 9

2.2. Kerangka Teori ....................................................................................... 22

2.3. Kerangka Konsep .................................................................................... 22

2.4. Hipotesis Penelitian ................................................................................ 23

BAB III METODE PENELITIAN .................................................................... 25

iv
3.1. Jenis dan Rancangan Penelitian .............................................................. 25

3.2. Tempat dan Waktu Penelitian ................................................................. 25

3.3. Populasi, Sampel, Besar Sampel (Sample Size), dan Teknik Pengambilan
Sampel..................................................................................................... 25

3.4. Variabel Penelitian .................................................................................. 26

3.5. Instrumen Penelitian ............................................................................... 28

3.6. Prosedur Pengambilan atau Pengumpulan Data ..................................... 29

3.7. Cara Pengolahan dan Analisis Data ........................................................ 30

3.8. Ethical Clearance (Persetujuan Etik) ..................................................... 30

BAB IV HASIL PENELITIAN & ANALISIS DATA ..................................... 31

4.1. Karakteristik ............................................................................................ 31

4.2. Analisis Univariat ................................................................................... 32

4.3. Analisis Bivariat...................................................................................... 33

BAB V PEMBAHASAN ..................................................................................... 34

5.1. Hubungan Antara Tingkat Stres dengan Gangguan Fungsi Menstruasi . 34

BAB VI PENUTUP ............................................................................................. 38

6.1. Kesimpulan ............................................................................................. 38

6.2. Saran ....................................................................................................... 38

DAFTAR PUSTAKA .......................................................................................... 39

v
DAFTAR TABEL

Tabel 1.1 Orisinalitas Penelitian ............................................................................. 5

Tabel 3.1 Definisi Operasional ............................................................................. 26

Tabel 4.1 Distribusi Angkatan .............................................................................. 31

Tabel 4.2 Tabel Analisis Univariat Tingkat Stres ................................................. 32

Tabel 4.3 Tabel Analisis Univariat Fungsi Menstruasi ......................................... 32

Tabel 4.4 Hasil Analisis Bivariat Tingkat Stres terhadap Fungsi Menstruasi ...... 33

vi
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 ............................................................................................................ 42

Lampiran 2 ............................................................................................................ 43

Lampiran 3 ............................................................................................................ 45

Lampiran 4 ............................................................................................................ 48

Lampiran 5 ............................................................................................................ 50

Lampiran 6 ............................................................................................................ 52

Lampiran 7 ............................................................................................................ 53

Lampiran 8 ............................................................................................................ 54

Lampiran 9 ............................................................................................................ 55

vii
BAB I
PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang


Menstruasi atau datang bulan adalah luruhnya lapisan dinding bagian dalam
rahim (endometrium) yang banyak mengandung pembuluh darah sehingga
keluar darah dari vagina. Bila sel telur (ovum) dalam perjalanannya menuju
rahim tidak bertemu dengan sperma, maka tidak akan terjadi pembuahan,
sehingga ovum bersama-sama dengan endometrium akan luruh/ gugur dan
keluar melalui vagina.1
Tekanan psikologis berkaitan dengan perubahan menstruasi. Depresi dan
gangguan kecemasan mempengaruhi pengaturan HPA aksis, yang dapat
menghambat lonjakan LH dan menyebabkan disfungsi ovarium. Stres dapat
mempengaruhi aksis hipotalamus-hipofisis-gonad, mengubah regulasi GnRH,
gonadotrof, dan gonad. Dalam keadaan tertekan, tubuh memproduksi kortisol,
yang dapat menghambat sekresi GnRH. Penurunan GnRH sekresi
menyebabkan penurunan kadar FSH, kadar LH, perkembangan folikel, dan
sekresi estrogen. Perubahan ini dapat menyebabkan anovulasi dan fungsional
amenorrhea hipotalamus. Tekanan psikologis juga dikaitkan dengan
memburuknya dismenorea dan perdarahan menstruasi berat.1
Perubahan terkecil dalam kadar hormon dapat menyebabkan kelainan baik
siklus dan volume menstruasi. Perubahan hormonal tidak selalu patologis
namun dapat disebabkan oleh berbagai kondisi dan faktor (misalnya stres).
Pola menstruasi yang tidak normal diidentifikasi berdasarkan perubahan
frekuensi, intensitas, dan onset perdarahan. Manifestasi umum dari kelainan
fungsi menstruasi termasuk polymenorrhea, oligomenorrhea, dan amenorrhea,
dan perdarahan uterus abnormal (menorrhagia dan hipomenorrhea).

1
2

Ketidaknyamanan sebelum menstruasi yang disertai dengan gejala psikiatri,


gastrointestinal, dan/ atau neurologis disebut sindrom pramenstruasi (PMS).2
Menstruasi menurut fungsinya dibagi berdasarkan siklus menstruasi dan
volume menstruasi. Siklus menstruasi umumnya terjadi setiap 28 hari sejak
masa “menarche” dan berlangsung hingga “menopause”, yang umumnya
berlangsung sekitar 3 sampai 6 hari setiap siklusnya. Siklus menstruasi kurang
dari 21 hari dan lebih dari 40 hari termasuk kategori patologis. Pada saat
menstruasi, volume darah yang akan keluar dari vagina berkisar 30 sampai 100
mililiter (mL). Seseorang dapat juga kehilangan darah sampai dua atau tiga kali
lipatnya. Perdarahan yang terlalu banyak, masa perdarahan yang terlalu
panjang, atau terjadi perdarahan yang tidak seperti biasa, harus mendapat
perhatian khusus.3
Berdasarkan penelitian Toduho pada tahun 2014 tentang hubungan antara
stres psikologis dengan siklus menstruasi pada siswi kelas 1 di SMA Negeri 3
Kepulauan Tidore Maluku Utara hasilnya sebanyak 68 responden (100%)
mengalami stres psikologis, didapatkan 15 responden mengalami stres ringan
(22,1%), 49 responden mengalami stres sedang (72,1%), dan 4 responden
mengalami stres parah (5,9%) dan dari 68 sampel didapatkan 42 responden
(61,8%) memiliki siklus menstruasi yang tidak normal.4
Sedangkan penelitian yang dilakukan oleh Ambigga Devi pada tahun 2017
menyebutkan tidak terdapat hubungan yang signifikan antara tingkat stres dan
siklus menstruasi di kalangan mahasiswa kedokteran pre-klinik. Dalam hasil
penelitian ini 73,5% populasi tidak ada hubungan signifikan antara stres dan
gangguan siklus menstruasi. Stres ringan yang menyebabkan gangguan siklus
menstruasi sebanyak 12,2%, stres sedang yang menyebabkan gangguan siklus
menstruasi sebesar 8,2%, stres parah yang menyebabkan gangguan siklus
3

menstruasi sebesar 6,1%, dan stres sangat parah yang menyebabkan gangguan
siklus menstruasi sebesar 1%.5
Menurut penelitian Abdi Azhim pada tahun 2014, mahasiswi yang
menjalani program studi kedokteran cenderung rentan terhadap stres, karena
dituntut untuk memiliki pengetahuan yang luas, keterampilan, dan sikap yang
profesional. Tuntutan tersebut menjadi sebuah tekanan sehingga dapat
menyebabkan stres.6
Menurut penelitian Lakshminarayanan Preethi pada tahun 2022 hampir
70% wanita menghadapi peningkatan beban kerja dibandingkan dengan
sebelum pandemi. Peningkatan beban kerja ini menjadi stresor yang
mengakibatkan wanita-wanita tersebut mengalami perdarahan sedang-berat
yang berhubungan dengan nyeri dan siklus tidak teratur. Perdarahan abnormal
pada uterus dapat digunakan untuk menentukan siklus menstruasi termasuk
lamanya siklus, durasi aliran, jumlah perdarahan, dan lain sebagainya. Dalam
banyak kasus, perdarahan abnormal pada uterus dapat terjadi karena kegagalan
ovarium untuk melepaskan sel telur, yang akhirnya menyebabkan
ketidakseimbangan hormon. Ketidakseimbangan hormon memiliki hubungan
yang mengakar dengan stres psikologis, yang juga dapat berkontribusi faktor
untuk menginduksi perdarahan abnormal pada uterus.7
Penelitian-penelitian di atas menunjukkan adanya hubungan antara tingkat
stres yang dialami dengan gangguan fungsi menstruasi yang terjadi. Hal ini
ditandai terjadinya perubahan yang tidak normal dari pola siklus menstruasi
dan jumlah volume perdarahan menstruasi yang tidak normal.
Berdasarkan uraian tersebut, peneliti tertarik melakukan penelitian tentang
hubungan stres terhadap gangguan fungsi menstruasi pada mahasiswi Fakultas
Kedokteran Universitas Katolik Soegijapranata.
4

3.1. Rumusan Masalah


Berdasarkan latar belakang di atas, maka rumusan masalah dalam penelitian
ini adalah bagaimana pengaruh tingkat stres terhadap fungsi menstruasi pada
mahasiswi di Fakultas Kedokteran Universitas Katolik Soegijapranata.

1.3. Tujuan Penelitian


1.3.1. Tujuan Umum
Mengetahui pengaruh tingkat stres terhadap gangguan fungsi
menstruasi pada mahasiswi di Fakultas Kedokteran Universitas Katolik
Soegijapranata.
1.3.2. Tujuan Khusus
a. Mengidentifikasi tingkat stres mahasiswi di Fakultas Kedokteran
Universitas Katolik Soegijapranata.
b. Mengidentifikasi gangguan fungsi menstruasi yang terjadi pada
mahasiswi di Fakultas Kedokteran Universitas Katolik
Soegijapranata.
c. Mengidentifikasi pengaruh tingkat stres terhadap gangguan fungsi
menstruasi mahasiswi di Fakultas Kedokteran Universitas Katolik
Soegijapranata.

1.4. Manfaat Penelitian


1.4.1. Manfaat Akademis
Berguna sebagai informasi tambahan terkait pengaruh tingkat stres
terhadap gangguan fungsi menstruasi pada mahasiswi di Fakultas
Kedokteran Universitas Katolik Soegijapranata.
1.4.2. Manfaat Praktis
Hasil penelitian diharapkan bisa digunakan sebagai bahan
pertimbangan untuk diterapkan oleh penyelenggara pelayanan kesehatan
dan masyarakat.
5

1.5. Orisinalitas Penelitian

Tabel 1.1 Orisinalitas Penelitian


No Nama Peneliti, Tahun Nama Jurnal Judul Variabel Penelitian Hasil
1 Mini Sood, Ambigga Procedia - Social and Menses and Stress Variabel independen Penelitian ini menunjukkan
Devi, Azlinawati, Aqil Behavioral Sciences Related Changes in (stres) dan variabel bahwa tidak ada hubungan
Female Medical
Mohd Daher, Salmi dependen (pola siklus yang signifikan antara
Students
Razali, Hapizah menstruasi) tingkat stres dan perubahan
Nawawi, Sareena, menstruasi pada mahasiswa
Hashim Mohd Tahir, kedokteran praklinis dan
20125 stres cenderung berkurang
seiring waktu.
2 Serly Toduho, Rina Jurnal Keperawatan Hubungan Stres Variabel independen Stres psikologis pada siswi
Kundre, Reginus UNSRAT Psikologis dengan (stres psikologis) dan kelas 1 SMA Negeri 3 Tidore
Siklus Menstruasi
Malara, 20144 variabel dependen Kepulauan berada dalam
pada Siswi Kelas 1 di
SMA Negeri 3 Tidore (siklus menstruasi) kategori sedang. Siklus
Kepulauan menstruasi pada siswi kelas 1
di SMA Negeri 3 Tidore
Kepulauan berada dalam
6

kategori tidak normal.


Terdapat hubungan stress
psikologis dengan siklus
menstruasi pada siswi kelas 1
di SMA Negeri 3 Tidore
Kepulauan.
3 Nurul Aini Yudita, Jurnal Kesehatan Andalas Hubungan antara Stres Variabel independen Tidak terdapat hubungan
Amel Yanis, Detty dengan Pola Siklus (stres) dan variabel yang bermakna antara stres
Iryani, 20178 Menstruasi Mahasiswi dependen (pola siklus dengan pola siklus
Fakultas Kedokteran menstruasi) menstruasi pada mahasiswi
Universitas Andalas Fakultas Kedokteran
Universitas Andalas.
4 Kevin C. Tombokan, Jurnal e-Biomedik (eBm) Hubungan Antara Variabel independen Mayoritas responden
Damajanty H. C. Stres dan Pola Siklus (stres) dan variabel mengalami pola siklus
Pangemanan, Joice N. Menstruasi pada dependen (pola siklus menstruasi normal disertai
A. Engka, 20179 Mahasiswa menstruasi) dismenorea dengan tingkat
Kepaniteraan Klinik stres normal. Terdapat
Madya (co-assistant) hubungan yang bermakna
antara stress dan pola siklus
7

menstruasi.
5 Pande Putu Novi PLACENTUM Jurnal Ilmiah Hubungan Tingkat Variabel independen Ada hubungan yang
Ekajayanti, Pande Putu Kesehatan dan Aplikasinya Stres dengan (stres) dan variabel signifikan antara tingkat
Indah Purnamayanthi, Perubahan Pola dependen (perubahan stress terhadap perubahan
202010 Menstruasi pada pola menstruasi) pola menstruasi pada remaja
Remaja putri.
6 Preethi L, Health Science Reports by Pandemic‐Induced Variabel independen Telah terjadi peningkatan
Mylanikunathil Saji A, Wiley Periodicals LLC Stress and Obesity (stres, obesitas) dan signifikan antara stres dan
Chandran L, Suresh A, Leading to Abnormal variabel dependen obesitas yang mengakibatkan
Indra S, Sabarathinam Uterine Bleeding: a (siklus menstruasi) perdarahan uterus.
S, 20227 Prospective Study

Perbedaan penelitian sebelumnya dengan penelitian ini adalah variabel dependen pada penelitian sebelumnya hanya berfokus pada
pola dan siklus menstruasi, sedangkan penelitian ini juga berfokus pada gangguan yang terjadi secara fungsional pada menstruasi yang
meliputi siklus dan volume perdarahan menstruasi.
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA

2.1. Tinjauan Pustaka


2.1.1. Menstruasi
a. Definisi Menstruasi
Menstruasi adalah perdarahan dari uterus yang terjadi secara
periodik dan siklik. Hal ini disebabkan oleh pelepasan (deskuamasi)
endometrium akibat hormon ovarium (estrogen dan progesteron)
mengalami penurunan terutama progesteron, pada akhir siklus
ovarium, biasanya dimulai sekitar 14 hari setelah ovulasi. Peristiwa
menstruasi yang pertama kali disebut menarche, yang terjadi pada
usia 11-13 tahun, bahkan pada beberapa anak terjadi lebih cepat.
Sedangkan berhentinya menstruasi disebut menopause yang terjadi
pada usia 49-50 tahun. Menstruasi merupakan tanda bahwa alat
reproduksi perempuan telah matang.1

b. Fisiologi dan Siklus Menstruasi


Menstruasi disebabkan oleh berkurangnya hormon estrogen dan
progesteron secara tiba-tiba, terutama progesteron pada akhir siklus
ovarium. Dengan mekanisme yang dihasilkan oleh kedua hormon
tersebut, maka lapisan endometrium yang nekrotik dapat
dikeluarkan disertai dengan perdarahan yang normal.11-12
Siklus menstruasi yang terjadi dinilai dari beberapa hal yaitu
siklus menstruasi yang berkisar antara 28 hari, lama menstruasi yaitu
3-7 hari, dan jumlah darah yang keluar selama siklus menstruasi
sebanyak 20-80 ml.11-12

8
9

Proses siklus menstruasi diawali dengan terangsangnya


hipotalamus yang akan diteruskan ke hipofisis anterior, sehingga
menghasilkan hormon gonadotropik/ GnRH (Gonadotropin
Releasing Hormone) yang akan merangsang hormon FSH (Follicle
Stimulating Hormone) dan kemudian akan diteruskan oleh folikel
primordial (folikel primer yang merangsang hormon estrogen
sehingga munculnya tanda seks sekunder). Ketika hormon estrogen
meningkat, akan menekan FSH dan merangsang hormon GnRH
untuk mengeluarkan LH (Luteinizing Hormone) kemudian akan
merangsang folikel de graff untuk melepas sel telur yang nantinya
sel telur akan ditangkap oleh tuba fallopi dan kemudian dibungkus
oleh korona radiata untuk mendapatkan nutrisi selama 48 jam. Sel
telur akan berubah menjadi rubrum (merah) akibat perdarahan.
Folikel pecah kemudian menutup kembali dan membentuk corpus
luteum. Corpus luteum akan menghasilkan hormon progesteron.
Hormon tersebut akan mempersiapkan uterus agar siap ditempati
oleh embrio. Jika sperma telah memfertilisasi sel telur, maka telur
yang dibuahi akan melewati tuba fallopi kemudian turun ke uterus
untuk melakukan proses implantasi. Tetapi jika tidak dibuahi, sel
telur akan melewati uterus, mengering, dan meninggalkan tubuh
sekitar 2 minggu kemudian melalui vagina. Oleh karena itu,
dinding uterus (endometrium) akan menjadi rusak dan luruh. Darah
dan jaringan dari dinding uterus (endometrium) bergabung untuk
membentuk menstruasi yang umumnya berlangsung 3-7 hari.11-12

Siklus ovarium terdiri dari 3 fase, antara lain:

1) Fase Folikuler

Pada fase folikuler terjadi proses perbaikan regeneratif,


10

setelah endometrium mengelupas sewaktu menstruasi.


Permukaan endometrium dibentuk kembali dengan metaplasia
sel-sel stroma dan pertumbuhan sel-sel epitel kelenjar
endometrium dan dalam 3 hari setelah menstruasi berhenti,
perbaikan endometrium selesai. Panjang fase folikuler
mempunyai variasi yang cukup lebar. Pada umumnya berkisar
antara 10-14 hari. Pada awal fase folikuler didapatkan beberapa
folikel antral yang tumbuh, tetapi pada hari ke 5-7 hanya satu
folikel dominan yang tetap tumbuh akibat sekresi FSH yang
menurun.11

2) Fase Luteal
Pada fase luteal, jika terjadi ovulasi maka endometrium
akan mengalami perubahan yang nyata, kecuali pada awal dan
akhir masa reproduksi. Perubahan ini mulai pada 2 hari terakhir
fase folikuler, tetapi meningkat secara signifikan setelah
ovulasi.
Menjelang dinding folikel pecah dan oosit keluar saat
ovulasi, sel granulosa akan membesar, kemudian timbul vakuol
dan penumpukan pigmen kuning, lutein proses luteinisasi yang
kemudian dikenal sebagai corpus luteum. Selama tiga hari pasca
ovulasi, sel granulosa terus membesar membentuk corpus
luteum bersama sel teka dan jaringan stroma di sekitarnya. Pada
hari 8-9 pasca ovulasi, vaskularisasi mencapai puncaknya
bersamaaan dengan puncak kadar progesteron dan estradiol.
Kadar progesteron meningkat tajam segera pasca ovulasi. Kadar
progesteron dan estradiol mencapai puncaknya sekitar 8 hari
pasca lonjakan LH, kemudian menurun perlahan bila tidak
terjadi pembuahan. Bila terjadi pembuahan, sekresi progesteron
11

tidak menurun karena adanya stimulus dari hCG (human


Chorionic Gonadotropin) yang dihasilkan sel tropoblast buah
kehamilan. Pada siklus menstruasi normal, corpus luteum akan
mengalami regresi 9-11 hari pasca ovulasi akibat dampak
luteolisis estrogen yang dihasilkan corpus luteum sendiri.11

3) Fase Menstruasi
Pada fase menstruasi lapisan endometrium superfisial dan
media dilepaskan, tetapi lapisan basal profunda endometrium
dipertahankan. Endometrium yang lepas bersama dengan cairan
jaringan dan darah membentuk koagulan di dalam uterus.
Koagulan ini segera dicairkan oleh fibrinolisin dan cairan, yang
tidak berkoagulasi yang dikeluarkan melalui serviks dengan
kontraksi uterus. Jika jumlah darah yang dikeluarkan pada
proses ini sangat banyak mungkin fibrinolisin tidak mencukupi
sehingga wanita mengeluarkan bekuan darah dari serviks.11

c. Volume Menstruasi
Jumlah perdarahan pada satu siklus diklasifikasikan menjadi
ringan (36,5 mL), sedang (>36,5 dan 72,5 mL), atau berat (>72,5
mL). Jumlah perdarahan dalam satu hari pada individu
diklasifikasikan menjadi ringan (4 mL), sedang (> 4 dan 14 mL),
atau aliran darah yang deras (>14 mL).13 Pembalut biasa untuk
siang hari dapat menampung sekitar 5 mL cairan dan pembalut
untuk malam hari dapat menampung 10-15 mL.13-14

d. Fungsi Menstruasi
Fungsi menstruasi adalah perdarahan secara periodik dan
siklik yang terjadi di uterus, disertai pelepasan (deskuamasi)
endometrium dan secara fungsional terbagi menjadi siklus dan
12

volume perdarahan menstruasi. Siklus dan volume menstruasi


umumnya memiliki panjang siklus dan volume yang sama pada
setiap siklus yang terjadi. Dalam satu siklus menstruasi normal,
perempuan rata-rata kehilangan sekitar 30-40 mL darah dengan
lama siklus sekitar 5-7 hari haid.13 Jumlah perdarahan pada satu
siklus diklasifikasikan menjadi: ringan (36,5 mL), sedang (>36,5
dan 72,5 mL), atau berat (>72,5 mL). Jumlah perdarahan dalam
satu hari pada individu diklasifikasikan menjadi ringan (4 mL),
sedang (> 4 dan 14 mL), atau aliran darah yang deras (>14 mL).22

e. Gangguan Fungsi Menstruasi


Gangguan menstruasi yang banyak ditemukan adalah
menstruasi yang tidak normal pada wanita, di antaranya mulai dari
usia menstruasi yang datang terlambat, jumlah darah menstruasi
yang sangat banyak hingga harus berulang kali mengganti
pembalut, gejala pre menstruation syndrome, dan siklus menstruasi
yang tidak teratur. Gangguan siklus menstruasi meliputi
polymenorrhea, oligomenorrhea, dan amenorrhea. Menstruasi
yang tidak teratur dapat disebabkan karena kondisi-kondisi seperti
stres yang mempengaruhi kerja hipotalamus.2

1) Polymenorrhea merupakan menstruasi dengan siklus lebih


pendek dari normal yaitu kurang dari 21 hari. Penyebab
polymenorrhea terjadi akibat peradangan sehingga
menimbulkan bermacam-macam gangguan endokrin yang
menyebabkan gangguan ovulasi, fase luteal memendek, dan
kongesti ovarium karena terjadi peradangan.

2) Oligomenorrhea merupakan menstruasi dengan siklus yang


lebih panjang dari normal yaitu lebih dari 35 hari. Banyak terjadi
13

pada sindroma ovarium polikistik yang biasanya disebabkan


oleh peningkatan hormon androgen sehingga terjadi gangguan
ovulasi. Pada remaja oligomenorrhea terjadi karena imaturitas
poros hipotalamus hipofisis ovarium endometrium.

3) Amenorrhea merupakan kondisi dimana seorang wanita tidak


mengalami menstruasi dengan mencakup salah satu dari tiga
tanda sebagai berikut:

a) Tidak mengalami menstruasi hingga usia 14 tahun, disertai


tidak adanya perkembangan dan pertumbuhan tanda kelamin
sekunder.

b) Tidak mengalami menstruasi hingga usia 16 tahun, diikuti


adanya pertumbuhan normal dan perkembangan tanda
kelamin sekunder.

c) Tidak mengalami menstruasi sedikitnya selama 3 bulan


berturut-turut pada wanita yang wanita pernah mengalami
menstruasi.12

4) Menorrhagia merupakan kondisi dimana seorang wanita


mengalami perdarahan haid lebih dari normal atau lebih dari 7
hari dan membutuhkan mengganti pembalut 5-6 kali per hari.
Haid normal (eumenorea) biasanya 3-7 hari, kira-kira 2-3 kali
ganti pembalut per hari. Penyebab menorrhagia biasanya
dihubungkan dengan adanya mioma uteri dengan permukaan
endometrium yang lebih luas dan gangguan kontraktilitas, polip
endometrium, gangguan peluruhan endometrium, dan
sebagainya. Terapi kelainan ini ialah terapi pada penyebab
utama.15-16
14

5) Hipomenorrhea merupakan kondisi dimana seorang wanita


mengalami perdarahan haid lebih pendek dan atau lebih sedikit
dari normal. Dibutuhkan untuk mengganti pembalut sebanyak
1-2 kali per hari, dan berlangsung selama 1-2 hari saja.
Perdarahan haid yang jumlahnya sedikit (<40 ml) siklus reguler.
Penyebabnya adalah paparan lingkungan, kondisi uterus,
gangguan endokrin, dan lain-lain. Terapi hipomenorrhea
bersifat psikologis untuk menenangkan penderita, kecuali bila
sudah didapatkan penyebab nyata lainnya. Kondisi ini tidak
mempengaruhi fertilitas.15-16

2.1.2. Stres
a. Definisi Stres
Stres merupakan suatu keadaan tuntutan lingkungan yang
melebihi kapasitas dari biasanya dan membutuhkan respon yang
lebih sehingga dapat mempengaruhi fisik dan psikologis
seseorang.17

b. Gejala Stres
1) Gejala Psikologis
Gejala psikologis yang sering terjadi adalah mudah
tersinggung, ingatan melemah, konsentrasi kurang, tugas susah
untuk dilaksanakan, daya mengingat melemah, reaksi berlebihan
terhadap hal-hal sepele, tidak mampu santai pada saat yang tepat,
tidak tahan terhadap suara atau gangguan lain, dan emosi yang
tidak dapat dikendalikan.18

2) Gejala Fisik
Gejala fisik yang sering dialami pada stres adalah nyeri dada,
diare selama beberapa hari, sakit kepala, mual, jantung berdebar,
15

lelah, susah tidur, dan lain-lain.18

c. Tingkat Stres
1) Stres normal, stres yang dihadapi secara teratur dan merupakan
bagian alamiah dari kehidupan. Seperti dalam situasi: kelelahan
setelah pulang dari kerja, takut akan kegagalan, detak jantung
berdetak lebih keras setelah melakukan aktivitas.18

2) Stres ringan, pada umumnya akan dirasakan oleh setiap orang,


misalnya banyak tidur, kemacetan, dikritik. Situasi seperti ini
berlangsung beberapa menit atau jam, stres ringan biasanya tidak
disertai dengan timbulnya gejala.18

3) Stres sedang, terjadi lebih lama dari beberapa jam sampai


beberapa hari. Situasi perselisihan yang tidak terselesaikan
dengan rekan, ditinggalkan oleh anggota keluarga merupakan
penyebab stres. Ciri-cirinya yaitu sakit perut, melilit, otot-otot
terasa tegang, perasaan tegang, gangguan tidur.18

4) Stres parah, situasi yang lama dirasakan oleh seseorang dapat


berlangsung beberapa minggu hingga beberapa bulan atau tahun,
misalnya penyakit kronis, hubungan suami istri yang tidak
harmonis, berpisah dengan keluarga, perubahan fisik, psikologis,
sosial pada usia lanjut. Stres yang berkepanjangan dapat
mempengaruhi kemampuan untuk menyelesaikan tugas
perkembangan. Ciri-cirinya yaitu sulit beraktivitas, gangguan
hubungan sosial, sulit tidur, penurunan konsentrasi, keletihan
meningkat, tidak mampu melakukan pekerjaan sederhana,
gangguan sistem meningkat, perasaan takut meningkat.18
16

5) Stres sangat parah, stres sangat parah merupakan situasi kronis


yang dapat terjadi dalam beberapa bulan dan dalam kurun waktu
yang tidak dapat ditentukan, biasanya seseorang dalam tingkat
stres sangat parah cenderung pasrah dan tidak memiliki motivasi
untuk hidup.19

d. Sumber Stres
Penyebab stres oleh berbagai sumber yang sering disebut dengan
stresor. Stresor adalah keadaan atau objek yang dapat menimbulkan
stres.18
Stresor dibagi menjadi 3, yaitu:18

1) Stresor Fisik
Stresor fisik adalah keadaan atau kejadian yang dialami
seseorang, misalnya suhu (panas dan dingin), suara bising polusi
udara, dan keracunan.

2) Stresor Sosial
Stresor sosial adalah faktor pemicu stres yang berasal dari
kondisi lingkungan atau interaksi sosial seperti:

a) Keluarga, misalnya peran seks, iri, cemburu, kematian anggota


keluarga, masalah keuangan, perbedaan gaya hidup dengan
pasangan atau keluarga yang lain.

b) Sosial, ekonomi, dan politik misalnya tingkat inflasi yang


tinggi, tidak ada pekerjaan, pajak yang tinggi, perubahan
teknologi yang cepat, kejahatan.

c) Jabatan dan karir, misalnya kompetisi dengan teman,


hubungan yang kurang baik dengan atasan atau sejawat, aturan
kerja.
17

3) Stresor Psikologis
Stresor psikologis adalah faktor penyebab stres yang berasal
dari kondisi kejiwaan (psikologis) yang tidak mampu atau tidak
dapat menyesuaikan dengan keadaan. Misalnya seseorang sering
dalam keraguan dan merasa tidak pasti dalam masa depan atau
pekerjaan, tertekan, rasa bersalah.

e. Dampak Stres
1) Dampak Fisiologik
Seseorang yang mengalami stres akan mengalami gangguan
fisik seperti mudah masuk angin, mudah pening, kram,
mengalami kegemukan atau menjadi kurus yang tidak dapat
dijelaskan, dapat juga mengalami penyakit yang serius seperti
penyakit kardiovaskuler, hipertensi, dan lain-lain.18
Klasifikasinya sebagai berikut:18

a) Gangguan pada organ tubuh hiperaktif dalam salah satu sistem


tertentu

i. Muscle myopathy : Otot tertentu mengencang/ melemah

ii. Tekanan darah naik : Kerusakan jantung dan arteri

iii. Sistem pencernaan : Maag, diare

b) Gangguan pada sistem reproduksi

i. Menstruasi

ii. Kegagalan ovulasi pada wanita, impoten pada pria

iii. Kehilangan gairah seks

c) Gangguan lainnya, seperti pening (migrain), tegang otot


(kram), bosan.
18

2) Dampak Psikologis
Dampak psikologis ini akan mengalami dimana seseorang
akan merasa jenuh, keletihan emosi dan akan mempunyai peran
sentral bagi terjadinya burn-out, pencapaian pribadi seseorang
yang bersangkutan akan menurun sehingga terjadi penurunan rasa
kompeten dan rasa sukses.18

3) Dampak Perilaku
Stres menjadi distres, distres adalah stres yang berbahaya dan
merusak keseimbangan fisik, psikis atau sosial individu. Level
stres yang cukup tinggi akan berdampak negatif pada kemampuan
mengingat informasi, mengambil keputusan, mengambil langkah
tepat, misalnya prestasi belajar menurun seseorang akan banyak
membolos atau tidak aktif mengikuti kegiatan pembelajaran.18

f. Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Stres


1) Faktor Genetika
Faktor genetika merupakan salah satu pemicu stres, dimana
faktor-faktor ini berkembang sebelum lahir yang bisa saja
mengganggu proses perkembangan janin dalam kandungan.
Seperti ibu hamil yang suka mengkonsumsi makanan tidak sehat,
merokok, meminum alkohol akan bisa merusak perkembangan
janin seperti ketidak berfungsian organ maupun tingkah laku
abnormal.18

2) Faktor Psikologis
Seseorang yang menghadapi masalah kehidupan mungkin
berperan dalam munculnya stres. Orang-orang yang kurang
percaya diri, sering merasa cemas, terlalu bergantung pada orang
lain, terlalu berharap pada diri sendiri merupakan ciri orang yang
19

gampang terkena stres.18

3) Faktor Lingkungan
Keadaan lingkungan dapat mempengaruhi stres karena adanya
perubahan lingkungan dan ketidakmampuan seseorang untuk
berinteraksi dengan lingkungan. Misalnya berpindah tempat
tinggal, PHK, ditinggal keluarga yang meninggal, dan lain-lain.18

4) Faktor Biologis
Salah satu sudut pandang biologis adalah somatic weakness
model, model ini memiliki asumsi bahwa hubungan antara stres
dan gangguan psikofisiologis terkait dengan lemahnya organ
tubuh individu. Misalnya genetik ataupun penyakit yang
sebelumnya pernah diderita membuat suatu organ tertentu
menjadi lebih lemah daripada organ lainnya, hingga akhirnya
rentan dan mudah mengalami kerusakan ketika individu tersebut
dalam kondisi tertekan dan tidak bugar.18

g. Faktor yang Mempengaruhi Fungsi Menstruasi


1) Indeks Massa Tubuh
Indeks massa tubuh yang rendah atau tinggi dapat menjadi
faktor risiko untuk gangguan menstruasi termasuk siklus
menstruasi yang tidak teratur dan ketiadaan haid. Indeks Massa
Tubuh berpengaruh kepada hormon reproduksi sehingga akan
menyebabkan gangguan siklus menstruasi.20

2) Stres
Stres berpengaruh pada kegagalan produksi Follicle
Stimulating Hormone-Luteinizing Hormone (FSH-LH) di
hipotalamus sehingga mempengaruhi gangguan produksi
estrogen dan progesteron yang menyebabkan ketidakteraturan
20

siklus menstruasi.21

3) Aktivitas Fisik
Tingkat aktivitas fisik yang sedang dan berat dapat membatasi
fungsi menstruasi. Atlet wanita seperti pelari memiliki faktor
risiko untuk mengalami gangguan fungsi menstruasi. Aktivitas
fisik yang berat merangsang inhibisi GnRH sehingga
menurunkan level estrogen.22

4) Penyakit dan Kelainan Kandungan


Penyakit dan kelainan kandungan dapat menyebabkan
gangguan fungsi menstruasi seperti endometriosis, Pelvic
Inflammatory Disease (PID), Polycystic Ovary Syndrome
(PCOS), gangguan kelenjar tiroid atau kelenjar pituitari, dan
gangguan perdarahan.23

2.1.3. Hubungan Stres dengan Menstruasi


Seseorang yang sedang mengalami stres akan terjadi pengaktifan
Hipotalamus-Hipofisis-Adrenal (HPA) aksis dan mengakibatkan
hipotalamus menyekresikan Corticotropin Releasing Hormone (CRH).
CRH mempunyai pengaruh negatif yaitu dapat menghambat sekresi
GnRH hipotalamus dari tempat produksinya di nukleus arkuata,
ketidakseimbangan CRH dapat mempengaruhi terhadap penekanan
fungsi reproduksi perempuan pada saat stres.24

Sekresi CRH ini akan merangsang pelepasan Adenocorticotropin


Hormon (ACTH) oleh hipofisis anterior yang selanjutnya ACTH akan
merangsang kelenjar adrenal untuk mensekresikan kortisol. Kortisol
berperan dalam menghambat sekresi LH oleh pusat aktivitas otak
dengan cara menghambat respon hipofisis anterior terhadap GnRH.
21

Selama siklus menstruasi, peran hormon LH sangat dibutuhkan dalam


menghasilkan hormon estrogen dan progesteron. Stres berpengaruh
pada kegagalan produksi Follicle Stimulating Hormone-Luteinizing
Hormone (FSH-LH) di hipotalamus sehingga mempengaruhi gangguan
produksi estrogen dan progesteron yang menyebabkan ketidakteraturan
siklus menstruasi. Hormon estrogen dan progesteron memiliki peranan
yang penting selama siklus menstruasi yang secara normal terjadi pada
wanita setiap bulannya, pengaruh dari hormon kortisol menyebabkan
ketidakseimbangan hormon yang berperan terhadap siklus menstruasi,
biasanya siklus menstruasi menjadi tidak teratur.24
22

2.2. Kerangka Teori

Stres HPA Aksis

Hipotalamus

CRH GnRh↓

ACTH

Kortisol LH↓ FSH↓

Ovarium

Estrogen↓ Progesteron↓

Gangguan
Fungsi
Menstruasi

2.3. Kerangka Konsep

Variabel Independen Variabel Dependen

Tingkat Stres Gangguan Fungsi Menstruasi


23

2.4. Hipotesis Penelitian


1. H0 : Tingkat stres tidak berpengaruh terhadap gangguan fungsi
menstruasi yang dinilai dari volume dan siklus menstruasi pada mahasiswi
Fakultas Kedokteran Universitas Katolik Soegijapranata.

2. H1 : Tingkat stres berpengaruh terhadap gangguan fungsi menstruasi


yang dinilai dari volume dan siklus menstruasi pada mahasiswi Fakultas
Kedokteran Universitas Katolik Soegijapranata.
BAB III
METODE PENELITIAN

3.1. Jenis dan Rancangan Penelitian


Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian
kuantitatif. Desain penelitian deskriptif analitikal digunakan dalam penelitian
ini dengan desain cross sectional. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan
cara responden melakukan pengisian kuesioner.

3.2. Tempat dan Waktu Penelitian


3.2.1. Tempat Penelitian
Penelitian dilakukan di Fakultas Kedokteran Universitas Katolik
Soegijapranata.
3.2.2. Waktu Penelitian
Waktu penelitian dilaksanakan pada bulan Februari 2023-Maret
2023.

3.3. Populasi, Sampel, Besar Sampel (Sample Size), dan Teknik Pengambilan
Sampel
3.3.1. Populasi
Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh mahasiswi Fakultas
Kedokteran Universitas Katolik Soegijapranata.
3.3.2. Sampel
Sampel dalam penelitian ini adalah mahasiswi Fakultas Kedokteran
Universitas Katolik Soegijapranata yang sesuai dengan kriteria inklusi
dan kriteria eksklusi.

a. Kriteria Inklusi

24
25

1) Mahasiswi yang telah menempuh tahun pertama.


2) Mahasiswi yang sudah mengalami menarche.
3) Mahasiswi yang memiliki nilai Indeks Massa Tubuh (IMT)
normal (18,5-25,0 kg/m2).
4) Mahasiswi yang bersedia mengisi kuesioner dan mengikuti
penelitian.

b. Kriteria Eksklusi

1) Mahasiswi yang terdiagnosis penyakit dan kelainan kandungan


oleh dokter spesialis kebidanan dan penyakit kandungan.
2) Mahasiswi yang sedang dalam masa kehamilan.
3) Mahasiswi yang tidak mengembalikan kuesioner.

3.3.3. Teknik Sampling


Metode pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini
adalah total sampling. Total sampling adalah teknik pengambilan
sampel dimana jumlah sampel sama dengan populasi. Teknik ini
digunakan karena jumlah seluruh populasi mahasiswi Fakultas
Kedokteran Universitas Katolik Soegijapranata yang sesuai dengan
kriteria eksklusi dan inklusi dijadikan sampel penelitian.

3.3.4. Besaran Sampel


Besaran sampel diukur menggunakan rumus Lemeshow apabila
diketahui besar populasi, yaitu

𝑍 2 𝑝(1−𝑝)𝑁 1,962 ×0,5(1−0,5)131


𝑛 = 𝑑2 (𝑁−1) + 𝑍 2 𝑝(1−𝑝) = 0,12(131−1)+1,962 ×0,5(1−0,5)

3,8416(0,25)131 125,8124
= 1,3+3,8416(0,25) = = 56
2,2604
26

Keterangan :
n = banyak sampel
N = besar populasi (131 mahasiswi)
p = proporsi variabel yang dikehendaki hasilnya (0,5)
Z = simpangan rata-rata pada tingkat signifikansi α
(95%=1,96)
d = derajat akurasi (presisi) yang diinginkan (10%)

Pada penelitian ini digunakan derajat kepercayaan 95% (Z = 1,96)


dengan presisi mutlak sebesar 10% (d=0,1). Karena belum pernah
dilakukan peneletian sebelumnya, maka digunakan nilai proporsi
populasi sebesar 50% (p=0,5). Populasi adalah jumlah seluruh
mahasiswi Fakultas Kedokteran Universitas Katolik Soegijapranata
dengan jumlah 131 mahasiswi. Berdasarkan populasi tersebut,
perhitungan besar sampel pada penelitian ini adalah 56 sampel.

3.4. Variabel Penelitian


3.4.1. Variabel Independen
a. Tingkat stres

3.4.2. Variabel Dependen


a. Gangguan Fungsi Menstruasi
27

Tabel 3.1 Definisi Operasional


Variabel Definisi Operasional Alat Ukur Cara Skala Ukur Hasil Ukur
Pengukuran
Tingkat Stres Tingkat stres yang diukur Kuesioner DASS-42 Wawancara Ordinal • Normal (Skor DASS 0-14)
(Independen) menggunakan kuesioner DASS- • Ringan (Skor DASS 15-18)
42 pada mahasiswi Fakultas • Sedang (Skor DASS 19-25)
Kedokteran Universitas Katolik • Parah (Skor DASS 26-33)
Soegijapranata yang sesuai • Sangat parah (Skor DASS >34)
kriteria inklusi dan eksklusi.
Gangguan Gangguan fungsi yang dinilai Kuesioner Gangguan Wawancara Ordinal • Terganggu
Fungsi menggunakan kuesioner Pola Menstruasi • Tidak terganggu
Menstruasi gangguan pola menstruasi yang
(Dependen) terdiri atas pertanyaan terkait
volume menstruasi dan siklus
menstruasi.
28

3.5. Instrumen Penelitian


Pengumpulan data stres dari mahasiswi dilakukan dengan menggunakan
kuesioner yang dibagikan kepada responden yaitu, kuesioner Depression
Anxiety Stress Scales (DASS-42). Penilaiannya adalah dengan memberikan
skor yaitu :
1. Skor 0 untuk setiap pernyataan yang tidak pernah dialami.
2. Skor 1 untuk setiap pernyataan yang kadang kadang dialami
3. Skor 2 untuk setiap pernyataan yang lumayan sering dialami
4. Skor 3 untuk setiap pernyataan yang sering kali dialami
Penelitian ini membagi stres menjadi 4 tingkatan:
1. Stres normal dengan skor 0-14
2. Stres ringan dengan skor 15-18
3. Stres sedang dengan skor 19-25
4. Stres parah dengan skor 26 – 33
5. Stres sangat parah dengan skor >345

Pengumpulan data variabel gangguan fungsi menstruasi dinilai dengan


daftar pertanyaan terkait volume dan siklus dari mahasiswi menggunakan
kuesioner pola menstruasi. Siklus menstruasi dinilai dari beberapa hal yaitu
siklus menstruasi yang berkisar antara 28 hari, lama menstruasi yaitu 3-7 hari,
dan jumlah darah yang keluar selama siklus menstruasi sebanyak 20-80 ml.11-
12
Jumlah perdarahan diklasifikasikan menjadi ringan (36,5 mL), sedang (>36,5
dan 72,5 mL), atau berat (>72,5 mL). Jumlah perdarahan dalam satu hari pada
individu diklasifikasikan menjadi ringan (4 mL), sedang (> 4 dan 14 mL), atau
aliran darah yang deras (>14 mL). Pembalut biasa untuk siang hari dapat
menampung sekitar 5 mL cairan dan pembalut untuk malam hari dapat
menampung 10-15 mL.13
29

Penelitian ini membagi nilai fungsi menstruasi menjadi dua kategori:


1. Terganggu yaitu mengalami menstruasi dengan siklus <21 hari atau >35
hari dalam 3 bulan terakhir, dalam 1 siklus mengalami menstruasi
selama 1-2 hari atau >7 hari, memakai pembalut dengan darah sedikit
lalu mengganti pembalut <2 kali dalam satu hari atau memakai
pembalut berukuran besar dengan darah terbanyak dan mengganti
pembalut ≥6 kali dalam satu hari.
2. Tidak terganggu yaitu tidak mengalami menstruasi dengan siklus <21
hari atau >35 hari dalam 3 bulan terakhir, dalam 1 siklus tidak
mengalami menstruasi selama 1-2 hari atau >7 hari, tidak memakai
pembalut dengan darah sedikit lalu mengganti pembalut <2 kali dalam
satu hari atau tidak memakai pembalut berukuran besar dengan darah
terbanyak dan mengganti pembalut >6 kali dalam satu hari.
Sebelum mengisi kuesioner, masing-masing responden mengisi dan
memberikan tanda tangan pada lembar informed consent untuk memberikan
persetujuan dalam mengisi kuesioner.

3.6. Prosedur Pengambilan atau Pengumpulan Data


Dalam penelitian ini setelah proposal disetujui dan diuji oleh dosen penguji,
proposal lalu diajukan ke bidang akademik untuk mendapat surat izin dari
Ketua Program Studi, kemudian mengajukan permohonan izin kepada Dekan
Fakultas Kedokteran Universitas Katolik Soegijapranata untuk mendapatkan
surat izin penelitian untuk pengambilan data. Prosedur pengambilan data
dengan mengidentifikasi responden sesuai dengan kriteria, kemudian
memberikan informed consent untuk dilakukan penelitian. Kuesioner yang
telah dibuat dibagikan kepada responden dan peneliti menjelaskan cara mengisi
lembar kuesioner. Setelah kuesioner diisi oleh responden maka kuesioner
30

dikumpulkan kembali ke peneliti pada saat itu juga. Peneliti akan melakukan
pengecekan dan penilaian pada jawaban kuesioner yang telah diisi oleh
responden.

3.7. Cara Pengolahan dan Analisis Data


1. Data yang dikumpulkan diolah dengan IBM® SPSS® Statistics 25.0
2. Analisis Univariat dilakukan dengan menganalisis tiap variabel dari hasil
penelitian untuk meringkas kumpulan data hasil pengukuran sehingga
menjadi informasi dari data yang diperlukan
3. Analisis Bivariat dilakukan untuk menunjukkan hubungan variabel bebas
dan variabel terikat. Pada analisis ini, dilakukan uji korelasi menggunakan
Spearman Rho karena skala pengukuran data adalah kategorik , p<0,05 :
terdapat korelasi antara dua variabel, p>0,05 : tidak terdapat korelasi antara
dua variabel

3.8. Ethical Clearance (Persetujuan Etik)


Dilakukan perizinan kepada Komisi Etik Penelitian Kesehatan untuk
membuat ethical clearance (persetujuan etik) atau keterangan tertulis yang
diberikan oleh Komisi Etik Universitas Sultan Agung Fakultas Kedokteran
Gigi untuk riset yang melibatkan makhluk hidup yang menyatakan bahwa
suatu proposal riset layak dilaksanakan setelah persyaratan tertentu.
BAB IV
HASIL PENELITIAN & ANALISIS DATA

Penelitian telah dilaksanakan pada bulan Februari 2022 kepada mahasiswi


Fakultas Kedokteran Universitas Katolik Soegijapranata melalui Google Form.
Penelitian dilakukan untuk mengetahui hubungan antara tingkat stres dan gangguan
fungsi menstruasi. Penelitian menggunakan jenis penelitian deskriptif analitikal
dengan pendekatan cross sectional. Data yang digunakan adalah data yang
dikumpulkan dari kuesioner DASS-42 dan kuesioner Fungsi Menstruasi. Penelitian
menggunakan semua mahasiswi yang sesuai dengan kriteria inklusi dan eksklusi.
Sebanyak 58 orang mahasiswi telah dipilih untuk dijadikan sampel pada penelitian
ini. Semua data sampel yang terkumpul kemudian dianalisis menggunakan program
statistik IBM® SPSS® Statistics 25.0.

4.1. Karakteristik

4.1.1. Angkatan

Tabel 4.1 Distribusi Angkatan


Angkatan Frekuensi Persentase (%)

2019 19 32,8
2020 22 37,8
2021 17 29,3
Total 58 100

Berdasarkan tabel 4.1 di atas, dapat dilihat bahwa sebanyak 19


mahasiswi (32,8%) berasal dari angkatan 2019, 22 mahasiswi (37,9%)
berasal dari angkatan 2020 dan sisanya sebanyak 17 mahasiswi (29,3%)
berasal dari angkatan 2021

31
32

4.2. Analisis Univariat

4.2.1. Tingkat Stres


Tabel 4.2 Hasil Analisis Univariat Tingkat Stres

Tingkat Stres Frekuensi Persentase


(%)
Normal 40 69
Ringan 5 8,4
Sedang 7 12,1
Parah 5 8,6
Sangat Parah 1 1,7
Total 58 100

Berdasarkan tabel 4.2 di atas, dapat dilihat bahwa sampel dalam


penelitian berjumlah 58 mahasiswi. Sebanyak 40 mahasiswi (69%)
memiliki tingkat stres yang normal, 5 mahasiswi (8,6%) dengan tingkat
stress ringan, 7 mahasiswi (12,1%) dengan tingkat stres sedang, 5
mahasiswi (8,6%) dengan tingkat stres parah dan sisanya 1 mahasiswi
(1,7%) dengan tingkat stres sangat parah.

4.2.2. Fungsi Menstruasi


Tabel 4.3 Hasil Analisis Univariat Fungsi Menstruasi
Fungsi Menstruasi Frekuensi Persentase (%)
Tidak Terganggu 0 0
Terganggu 58 100

Berdasarkan tabel 4.3 di atas dapat dilihat bahwa semua


mahasiswi sebanyak 58 orang (100%) memiliki fungsi menstruasi yang
terganggu.
33

4.3. Analisis Bivariat

4.3.1. Tingkat Stres-Fungsi Menstruasi


Tabel 4.4 Hasil Analisis Bivariat Tingkat Stres terhadap Fungsi
Menstruasi

Fungsi Stres
Menstruasi
Normal Ringan Sedang Parah Sangat Total P-Value
Parah
N % N % N % N % N % N %
Terganggu 40 69,0 5 8,6 7 12,1 5 8,6 1 1,7 58 100
Tidak 0 0 0 0 0 0 0 0,0 0 0 0 0 0,335
Terganggu
Total 40 100 5 100 7 100 5 100 1 100 58 100

Berdasarkan tabel 4.4 di atas, dapat dilihat bahwa semua mahasiswi


memiliki fungsi menstruasi yang terganggu dengan tingkat stres yang
berbeda. Diketahui bahwa sebanyak 40 mahasiswi (69%) memiliki
kondisi normal atau tidak mengalami stres, 5 mahasiswi (8,6%) dengan
tingkat stres ringan, 7 mahasiswi (12,1%) dengan tingkat stres sedang, 5
mahasiswi (8,6%) dengan tingkat stres parah dan sisanya 1 mahasiswi
(1,7%) dengan tingkat stres sangat parah.
Berdasarkan hasil uji korelasi dengan metode Spearman Rho,
diketahui bahwa nilai Sig. (2-tailed) adalah sebesar 0,335 > 0,05
sehingga dapat disimpulkan bahwa tidak ada hubungan yang signifikan
antara tingkat stres dan fungsi menstruasi.
BAB V
PEMBAHASAN

5.1. Hubungan Antara Tingkat Stres dengan Gangguan Fungsi Menstruasi


Hasil analisis univariat tentang stres mahasiswi Fakultas Kedokteran
Universitas Katolik Soegijapranata menunjukkan bahwa sebanyak 40
mahasiswi (69%) memiliki tingkat stres yang normal, 5 mahasiswi (8,6%)
dengan tingkat stres ringan, 7 mahasiswi (12,1%) dengan tingkat stres sedang,
5 mahasiswi (8,6%) dengan tingkat stres parah dan sisanya 1 mahasiswi (1,7%)
dengan tingkat stres sangat parah. Hasil penelitian ini serupa dengan penelitian
sebelumnya yang telah dilakukan oleh Nurul Aini Yudita, Amel Yanis, Detty
Iryani (2017) di Fakultas Kedokteran Universitas Andalas. Penelitian tersebut
menunjukkan hasil 73 orang (65,2%) memiliki tingkat stres normal, 23 orang
(59,0%) memiliki tingkat stres ringan, 11 orang (28,2%) memiliki tingkat stres
sedang, dan 5 orang (12,8%) memiliki tingkat stres parah.8 Kedua penelitian
tersebut menunjukkan persentase tingkat stres normal lebih banyak
dibandingkan dengan tingkat stress lainnya.
Beberapa faktor yang dapat mempengaruhi keberagaman tingkat stres
adalah kemampuan menerka timbulnya stres, kontrol terhadap jangka waktu,
evaluasi kognitif, perasaan mampu atas kemampuannya menanggulangi stres,
dan dukungan emosional serta adanya perhatian orang lain dapat membuat
seseorang sanggup bertahan dalam menghadapi stres.25
Hasil analisis univariat tentang fungsi menstruasi Fakultas Kedokteran
Universitas Katolik Soegijapranata menunjukkan bahwa semua mahasiswi
sebanyak 58 orang (100%) memiliki fungsi menstruasi yang terganggu.

34
35

Seluruh 58 mahasiswi yang mengalami gangguan fungsi menstruasi tidak


mengalami menstruasi satu kali setiap satu bulan dalam 3 bulan terakhir sejak
responden melakukan pengisian kuesioner. Hal ini memperlihatkan bahwa
stres bukanlah penyebab utama dari gangguan fungsi menstruasi yang terjadi
kepada 58 mahasiswi tersebut.
Beberapa faktor selain stres yang dapat mempengaruhi fungsi menstruasi
contohnya adalah IMT yang berpengaruh kepada hormon reproduksi sehingga
menyebabkan gangguan menstruasi, aktivitas fisik yang berat dapat
merangsang inhibisi GnRH yang menurunkan level estrogen, serta penyakit
dan kelainan kandungan yang dapat menyebabkan gangguan fungsi
menstruasi.20-23
Hasil analisis bivariat menunjukkan seluruh 58 mahasiswi mengalami
gangguan menstruasi dengan 40 mahasiswi (69%) memiliki kondisi normal
atau tidak mengalami stres, 5 mahasiswi (8,6%) dengan tingkat stres ringan, 7
mahasiswi (12,1%) dengan tingkat stres sedang, 5 mahasiswi (8,6%) dengan
tingkat stres parah dan sisanya 1 mahasiswi (1,7%) dengan tingkat stres sangat
parah. Setelah dilakukan uji korelasi dengan metode Spearman Rho,
didapatkan nilai p-value sebesar 0,335. Nilai p-value tersebut lebih besar dari
taraf signifikansi (α) yang bernilai 0,05. Hal ini menunjukkan bahwa tidak ada
hubungan yang signifikan antara tingkat stres dan fungsi menstruasi.
Hasil penelitian ini sejalan dengan penelitian sebelumnya yang telah
dilakukan oleh Nurul Aini Yudita, Amel Yanis, Detty Iryani (2017) terhadap
112 mahasiswi di Fakultas Kedokteran Universitas Andalas. Penelitian tersebut
menunjukkan hasil bahwa tidak terdapat hubungan yang bermakna antara stres
dengan pola siklus menstruasi pada mahasiswi Pendidikan Dokter Fakultas
Kedokteran Universitas Andalas angkatan 2011. Penelitian ini merupakan
penelitian analitik observasional dengan menggunakan desain cross sectional.
Teknik pengambilan sampel menggunakan total sampling dan teknik
36

pengumpulan data menggunakan kuesioner DASS-42 untuk mengukur stres


dan kuesioner untuk menentukan pola siklus menstruasi. Analisis data
menggunakan Fishe’s exact test menunjukkan bahwa 36 dari 39 responden
yang mengalami stress ringan, sedang, dan parah memiliki siklus menstruasi
normal (92,3%). Hasil analisis data diperoleh p-value sebesar 0,616 yang
menunjukkan bahwa tidak ada hubungan yang signifikan antara stres dengan
pola siklus menstruasi pada mahasiswi Faultas Kedokteran Universitas
Andalas.8
Hal ini dapat disebabkan oleh sejumlah faktor yaitu jumlah responden,
karena banyak sedikitnya responden dapat mempengaruhi hasil penelitian, di
mana untuk penelitian dengan desain cross sectional diperlukan subjek yang
besar. Keadaan responden ketika pengisian kuesioner juga dapat
mempengaruhi hasil, karena stres dapat berubah dari waktu ke waktu. Stres
bersifat subjektif dan individual. Walaupun stres dapat diketahui dengan
melihat atau merasakan perubahan yang terjadi pada dirinya yang meliputi
respon fisik, psikologis dan perilaku namun hal tersebut tidak menutup
kemungkinan bahwa masih ada responden yang tidak sadar bahwa pada saat
itu sedang mengalami stres.25
Hal ini berbeda dengan penelitian yang dilakukan oleh Ekpenyong et al
terhadap 393 mahasiswi Universitas Uyo di Nigeria pada tahun ajaran
2009/2010 yang menemukan hubungan yang signifikan antara stres dengan
gangguan menstruasi. Pada penelitian tersebut, tingkat stres diukur dengan
Student’s Academic Stress Scale (SASS), sedangkan gangguan menstruasi
dinilai dengan menanyakan usia menarche, status menstruasi pada awal
semester (3 bulan sebelum ujian semester 2), dan status menstruasi selama
ujian berlangsung. Penelitian ini menemukan adanya peningkatan persentase
gangguan menstruasi selama ujian dibandingkan dengan sebelum ujian.26
Dalam penelitian ini, peneliti masih menemukan berbagai keterbatasan
37

penelitian. Beberapa keterbatasan penelitian yang dihadapi peneliti diantaranya


yaitu terdapat kendala dikarenakan kurangnya pemahaman responden terhadap
maksud dari pada pertanyaan pada kuesioner dan tidak telitinya faktor-faktor
lain yang dapat mempengaruhi jawaban kuesioner.
BAB VI
PENUTUP

6.1. Kesimpulan

1. Penelitian menemukan bahwa stres bukan penyebab utama dari gangguan


fungsi menstruasi yang terjadi kepada 58 mahasiswi Fakultas Kedokteran
Universitas Katolik Soegijapranata. Seluruh mahasiswi yang mengalami
gangguan fungsi menstruasi memiliki tingkat stres yang berbeda-beda.
Sebagian besar mahasiswi yang mengalami gangguan fungsi menstruasi
memiliki tingkat stres normal yaitu sebanyak 40 mahasiswi (69,0%).

2. Penelitian menunjukkan bahwa tidak ada hubungan yang signifikan antara


tingkat stres dan fungsi menstruasi pada mahasiswi Fakultas Kedokteran
Universitas Katolik Soegijapranata.

6.2. Saran

6.2.1. Bagi Peneliti Selanjutnya


Saran untuk peneliti-peneliti selanjutnya yang akan meneliti mengenai
hubungan antara tingkat stress terhadap gangguan fungsi menstruasi
yaitu diharapkan dapat lebih memperluas lingkup penemuan perihal
hubungan faktor risiko mengenai hal yang diteliti serta memperbanyak
literatur-literatur yang akan digunakan.

38
DAFTAR PUSTAKA

1. Alloy LB, et al. Abnormal Psychology: Current Perspectives. 9th Ed. New
York: McGraw-Hill; 2005.
2. Hatmanti NM. Tingkat Stres Dengan Siklus Menstruasi Pada Mahasiswa.
Surabaya. Jurnal Ilmiah Kesehatan. 2018 Apr 25;8(1).
https://doi.org/10.33086/jhs.v8i1.218
3. Ernawati S, et al. Manajemen Kesehatan Menstruasi. Jakarta: Universitas
Nasional; 2017.
4. Toduho S, Kundre R, Malara R. Hubungan Stres Psikologis dengan Siklus
Menstruasi Pada Siswi Kelas 1 di SMA Negeri 3 Kepulauan Tidore. Jurnal
Keperawatan. 2014;2 (4). https://doi.org/10.35790/jkp.v2i2.5306
5. Sood M, Devi A, Mohd Daher AA, et al. Poor Correlation of Stress Levels and
Menstrual Patterns among Medical Students. Journal of ASIAN Behavioural
Studies. 2012 Oct; 2 (7). DOI:10.21834/jabs.v2i5.221
6. Abdi A, et al. Hubungan Faktor Pencetus Stres Dengan Skor Distress Pada
Mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Mataram. Jurnal Kedokteran
Universitas Mataram. 2017 Oct 26; 3 (1). https://doi.org/10.29303/jku.v3i1.83
7. Preethi L, et al. Pandemic‐induced stress and obesity leading to abnormal
uterine bleeding: A prospective study. Health Science Reports published by
Wiley Periodicals LLC. 2022 Mar 5; 5 (2). DOI: 10.1002/hsr2.508
8. Iryani D, Yanis A, Yudita N. Hubungan antara Stres dengan Pola Siklus
Menstruasi Mahasiswi Fakultas Kedokteran Universitas Andalas. Jurnal
Kesehatan Andalas. 2017; 6 (2). https://doi.org/10.25077/jka.v6i2.695
9. Kandou RD, et al. Hubungan Antara Stres Dan Pola Siklus Menstruasi Pada
Mahasiswa Kepaniteraan Klinik Madya (Co-Assistant). Jurnal e-Biomedik.
2017; 5 (1). DOI: 10.35790/ebm.5.1.2017.15978

39
40

10. Novi E, et al. Hubungan Tingkat Stres Dengan Perubahan Pola Menstruasi
Pada Remaja. PLACENTUM Jurnal Ilmiah Kesehatan Dan Aplikasinya. 2020;
8 (2). DOI:10.20961/placentum.v8i2.43439
11. Anwar M. Ilmu Kandungan. 3rd Ed. Jakarta: PT Bina Pustaka Sarwono
Prawiraharjo; 2011.
12. Rusip G. Dasar-Dasar Fisiologi Sistem Reproduksi. Medan: FK UISU; 2009
13. Dasharathy SS, et al. Menstrual bleeding patterns among regularly
menstruating women. American Journal of Epidemiology. 2012 Mar 15; 175
(6), 536–545. https://doi.org/10.1093/aje/kwr356
14. Wyatt KM, et al. Determination of total menstrual blood loss. Fertil Steril. 2001
Jul; 76 (1), 125-31. DOI: 10.1016/s0015-0282(01)01847-7
15. Wiknjosastro H. Ilmu Kebidanan. Jakarta: Yayasan Bina Pustaka Sarwono
Prawirodihardjo; 2009.
16. Siwi E, Purwoastuti E. Asuhan Kebidanan Persalinan dan Bayi Baru Lahir.
Yogyakarta: Pustaka Baru Press; 2015.
17. Bamuhair SS, et al. Sources of Stress and Coping Strategies among
Undergraduate Medical Students Enrolled in a Problem-Based Learning
Curriculum. Journal of Biomedical Education. 2015 Sep 21; 2015.
https://doi.org/10.1155/2015/575139
18. Priyoto. Konsep Manajemen Stres. 2nd Ed. Yogyakarta: Nuha Medika, 2019.
19. Baskeran, Priyangka. Hubungan Indeks Massa Tubuh dengan Siklus
Menstruasi pada Mahasiswi Fakultas Kedokteran Universitas Sumatera Utara.
Repositori Institusi Universitas Sumatera Utara; 2021.
20. Kusmiran, Eny. Kesehatan Remaja dan Wanita. Jakarta: Salemba Medika;
2014.
21. Kurniawati, H., & Afifatul Latifah. Relationship between Hormonal
Contraception and Menstrual Cycle. Bioscientia Medicina : Journal of
41

Biomedicine and Translational Research. 2022; 6(8).


https://doi.org/10.37275/bsm.v6i8.546
22. Dasharathy, S. S., Mumford, S. L., Pollack, A. Z., Perkins, N. J., Mattison, D.
R., Wactawski-Wende, J., & Schisterman, E. F.. Menstrual bleeding patterns
among regularly menstruating women. American Journal of Epidemiology;
2012.
23. Jurnal Pendidikan Keperawatan Indonesia. 2019 Jun 26; 5 (1). DOI:
10.17509/jpki.v5i1.11180
24. Sherwood, Laura L. Fisiologi Manusia. Jakarta : EGC; 2011.
25. Atkinson RL, Atkinson RC, Hilgard ER. Pengantar psikologi (terjemahan).
Jakarta: Erlangga; 1996.
26. Ekpenyong CE,Davis KJ, Akpan UP, Daniel NE. Academic stress and
menstrual disorders among female undergraduates in Uyo, South Eastern
Nigeria – the need for health education. Niger J Physiol Sci. 2011;26:193–8
42

Lampiran 1

LEMBAR PERSETUJUAN MENJADI RESPONDEN

Saya yang bertandatangan di bawah ini :


Nama :
Alamat :
Menyatakan bersedia menjadi responden dalam penelitian yang dilakukan oleh :
Nama : Rafida Rahmasari
NIM : 19.P1.0005
Program Studi : Pendidikan Dokter Fakultas Kedokteran Universitas
Katolik Soegijapranata
Judul : Pengaruh Tingkat Stres Terhadap Gangguan Fungsi
Menstruasi Mahasiswi Universitas Katolik Soegijapranata

Prosedur penelitian ini tidak akan memberikan dampak atau resiko apapun
terhadap responden. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran pengaruh
tingkat stress terhadap gangguan fungsi menstruasi berupa siklus menstruasi dan
volume perdarahan menstruasi pada mahasiswi Fakultas Kedokteran Universitas
Katolik Soegijapranata. Untuk keperluan tersebut Saudara

BERSEDIA / TIDAK BERSEDIA*

menjadi responden dalam penelitian ini. Diharapkan kuesioner yang saya sediakan
diisi dengan kejujuran dan apa adanya. Identitas dan informasi yang berkaitan
dengan Saudara akan dirahasiakan oleh peneliti.
Dengan ini saya menyatakan bersedia untuk menjadi responden dalam
penelitian ini serta bersedia menjawab pertanyaan dengan sadar dan sebenar-
benarnya.

Semarang, 2022

(……………………………)
*lingkari yang sesuai dengan pilihan Anda
43

Lampiran 2

LEMBAR KUESIONER

GANGGUAN POLA MENSTRUASI PADA MAHASISWI FAKULTAS


KEDOKTERAN UNIVERSITAS KATOLIK SOEGIJAPRANATA

Kuesioner ini terdiri dari beberapa pertanyaan yang mungkin sesuai dengan

pengalaman Saudara selama 3 bulan belakangan ini. Terdapat dua pilihan jawaban

yang disediakan untuk setiap pertanyaan yaitu :

Beri tanda check list (✔) salah satunya

YA : Jika sesuai dengan Anda

TIDAK : Jika tidak sesuai dengan Anda

NO PERTANYAAN YA TIDAK

1. Usia pertama kali mendapatkan menstruasi (menarche) : tahun

2. Apakah Anda saat ini dalam keadaan hamil atau secara


medis dinyatakan menderita penyakit kandungan? (Sudah
pernah periksa ke dokter kandungan atau OBGYN)
3. Indeks Massa Tubuh (Rumus : Berat Badan (kg) / [Tinggi
Badan (m) x Tinggi Badan (m)] : …
Nilai Normal : 18,5—25,0
*jika hasil lebih atau kurang dari Nilai Normal diharapkan
tidak melanjutkan kuesioner ini dan tidak mengisi
kuesioner selanjutnya/ kuesioner DASS-42
4. Apakah Anda selalu mengalami menstruasi satu kali setiap
44

satu bulan dalam 3 bulan terakhir?

5. Apakah Anda mengalami menstruasi dengan siklus kurang


dari 21 hari dalam 3 bulan terakhir?
6. Apakah Anda mengalami menstruasi dengan siklus lebih
dari 35 hari dalam 3 bulan terakhir?
7. Apakah durasi menstruasi Anda berlangsung selama 1-2
hari setiap 1 siklus atau ketika Anda menstruasi hanya
keluar darah sedikit dan mengganti pembalut kurang dari 2
kali dalam satu hari?
8. Apakah durasi menstruasi Anda berlangsung selama lebih
dari 7 hari setiap 1 siklus atau Anda mengenakan pembalut
berukuran besar saat menstruasi dengan darah yang
banyak dan mengganti pembalut lebih dari 6 kali dalam
satu hari?
45

Lampiran 3

LEMBAR KUESIONER
DEPRESSION ANXIETY STRESS SCALE (DASS-42)

Prosedur penelitian ini tidak akan memberikan dampak atau resiko apapun
terhadap responden. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran pengaruh
tingkat stress terhadap gangguan fungsi menstruasi berupa siklus menstruasi dan
volume perdarahan menstruasi guna menyelesaikan Tugas Akhir dari peneliti.

Dengan mengisi kuesioner di bawah maka Anda sudah bersedia menjadi


responden dalam penelitian ini. Diharapkan kuesioner yang saya sediakan diisi
dengan kejujuran dan apa adanya. Identitas dan informasi yang berkaitan dengan
Saudara akan dirahasiakan oleh peneliti.

Kuesioner ini terdiri dari beberapa pertanyaan yang mungkin sesuai


dengan pengalaman Anda selama 3 bulan belakangan ini. Dengan keterangan :

0 : Tidak ada atau tidak pernah

1 : Sesuai dengan yang dialami sampai tingkat tertentu, atau kadang-kadang

2 : Sering

3 : Sangat sesuai dengan yang dialami, atau hampir setiap saat.

No. Aspek Penilaian 0 1 2 3

1. Saya merasa bahwa diri saya menjadi marah


karena hal-hal sepele
2. Saya cenderung bereaksi berlebihan terhadap
suatu situasi
46

3. Saya merasa sulit untuk bersantai (contoh:


melakukan hobi atau aktivitas yang membuat
rileks)
4. Saya menemukan diri saya mudah merasa kesal
5. Saya merasa kelelahan karena cemas

6. Saya merasa tidak sabar ketika mengalami


penundaan (misalnya: kemacetan lalu lintas,
menunggu sesuatu)
7. Saya mudah tersinggung
8. Saya merasa sulit untuk beristirahat (contoh: sulit
tidur)
9. Saya merasa bahwa saya sangat mudah marah
10. Saya merasa sulit untuk tenang setelah dibuat
kesal
11. Saya tidak sabar dalam menghadapi suatu
gangguan dari hal yang sedang saya lakukan
12. Saat ini saya merasa tegang dan gelisah
13. Saya tidak dapat memaklumi apapun yang
mengganggu saya untuk menyelesaikan hal yang
sedang saya lakukan
14. Saya mudah gelisah
47

Indikator Penilaian

Tingkat Stress

Normal 0 – 14

Ringan 15 – 18

Sedang 19 – 25

Parah 26 – 33

Sangat parah > 34

Lovibond SH, Lovibond PF. Manual for the Depression Anxiety Stress Scales. 2nd
Ed. Sydney: Psychology Foundation; 1995.
48

Lampiran 4
UJI VALIDITAS DAN UJI RELIABILITAS KUESIONER FUNGSI
MENSTRUASI
49
50

Lampiran 5
UJI VALIDITAS DAN UJI RELIABILITAS KUESIONER DASS-42
51
52

Lampiran 6. Hasil Analisis Univariat

Tingkat Stress
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent
Valid Normal 40 69,0 69,0 69,0
Ringan 5 8,6 8,6 77,6
Sedang 7 12,1 12,1 89,7
Parah 5 8,6 8,6 98,3
Sangat Parah 1 1,7 1,7 100,0
Total 58 100,0 100,0

Fungsi Menstruasi
Frequency Percent Valid Percent Cumulative Percent
Valid Terganggu 58 100,0 100,0 100,0

Angkatan
Cumulative
Percent Valid Percent Percent
32,8 32,8 32,8
37,9 37,9 70,7
29,3 29,3 100,0
100,0 100,0
53

Lampiran 7. Hasil Analisis Bivariat

Fungsi Tingkat Stres * Fungsi Menstruasi Crosstabulation


Stress
Sangat
Normal Ringan Sedang Parah Parah Total
Fungsi Terganggu Count 40 5 7 5 1 58
Menstruasi % within Fungsi 69,0% 8,6% 12,1% 8,6% 1,7% 100,0%
Menstruasi
Total Count 40 5 7 5 1 58
% within Fungsi 69,0% 8,6% 12,1% 8,6% 1,7% 100,0%
Menstruasi
54

Lampiran 8. Hasil Analisis Uji Spearman Rho

Correlations
Fungsi Tingkat
Menstruasi Stress
Spearman's rho Fungsi Menstruasi Correlation Coefficient 1,000 -,129
Sig. (2-tailed) . ,335
N 58 58
Tingkat Stress Correlation Coefficient -,129 1,000
Sig. (2-tailed) ,335 .
N 58 58
55

Lampiran 9. Surat Permohonan Izin Mencari Data

You might also like