You are on page 1of 4

KLINIK DARMA NUSANTARA

Jl. Raya Serang Km. 9 Kadu, Kec. Curug, Tangerang, Banten 15810

021- 5566316/ 0811 9068 82


Kode Pos 15810

KEPUTUSAN
PENANGUNG JAWAB KLINIK DARMA NUSANTARA
KABUPATEN TANGERANG
Nomor 002/SK-PPI/DNR/V/2023
TENTANG
PROGRAM
PENGENDALIAN DAN PENCEGAHAN INFEKSI ( PPI)
DI KLINIK DARMA NUSANTARA
DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA,
PENANGUNG JAWAB KLINIK DARMA NUSANTARA

Menimbang : a. Bahwa dalam melaksanakan upaya Penataan Organisasi yang optimal, perlu disusun Program

Pengendalian Dan Pencegahan Infeksi ( PPI) agar dapat lebih efektif dan efisien dalam

melaksanakan operasional;

b. Bahwa untuk keperluan maksud tersebut diatas, perlu penetapan Program Pengendalian Dan

Pencegahan Infeksi ( PPI) yang ditetapkan dengan Surat Keputusan;

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2009 tentang Pelayanan Publik (Lembaga Negara Republik

Indonesia Tahun 2009 Nomor 112, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor

5038);

2. Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2004 tentang Tenaga Kesehatan;

Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan, Lembaran Negara Republik

3. Indonesia Tahun 2009 Nomor 144;

Undang-Undang Nomor 29 Tahun 2004 tentang Praktik Kedokteran, Lembaran Negara Republik

Indonesia Tahun 2004 Nomor 116;

4. Undang-Undang Nomor 38 Tahun 2014 tentang Keperawatan;

5. Peraturan Menteri Kesehatan RI No.2052 Tahun 2011 tentang Izin Praktik dan Pelaksanaan

Praktik Kedokteran

6. Peraturan Menteri Kesehatan RI No.71 Tahun 2013 tentang Pelayanan Kesehatan pada Jaminan

Kesehatan Nasional;

7. Peraturan Menteri Kesehatan RI No. 9 Tahun 2014 tentang Klinik;

8. Peraturan Menteri Kesehatan RI No. 46 Tahun 2015 tentang Akreditasi Fasilitas Kesehatan

Tingkat Pertama Klinik Pratama;

Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 11 Tahun 2017 Tentang Keselamatan

9. Pasien

Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 27 Tahun 2017 Tentang Pedoman

10. Pencegahan Dan Pengendalian Infeksi Di Fasilitas Pelayanan Kesehatan

Peraturan Menteri Kesehatan RI No. 21 Tahun 2020 tentang Renstra Kementerian Kesehatan
Tahun 2020 – 2024;

11. Peraturan Menteri Kesehatan RI No. 14 Tahun 2021 tentang Standar Kegiatan Usaha Dan Produk

Pada Penyelenggaraan Perizinan Berusaha Berbasis Resiko Sektor Kesehatan.

Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor Hk.01.07/Menkes/1983/2022 Tentang

12. Standar Akreditasi Klinik

13.

Menetapkan : KEPUTUSAN PENANGGUNG JAWAB KLINIK DARMA NUSANTARA TENTANG

PROGRAM PENGENDALIAN DAN PENCEGAHAN INFEKSI ( PPI) DI KLINIK DARMA

NUSANTARA

KESATU : Menyusun kegiatan Program Pengendalian Dan Pencegahan Infeksi (PPI) di Klinik Darma

Nusantara sesuai dengan Pedoman dan KAK PPI di Klinik Darma Nusantara, sebagaimana

tercantum dalam lampiran keputusan ini.

KEDUA
Keputusan ini berlaku sejak tanggal di tetapkan dengan catatan akan ditinjau kembali apabila

dikemudian hari ternyata ada kekeliruan dalam penetapannya.

Ditetapkan di : KabupatenTangerang

Pada tanggal : 02 JUNI 2023

PENANGGUNG JAWAB

KLINIK DARMA NUSANTARA

dr. ALOYSIUS ARIFIN,MARS


Lampiran SK Penanggung jawab Klinik Darma Nusantara

Nomer : 002/SK-PPI/DNR/V/2023

Tentang : Program Pengendalian Dan Pencegahan Infeksi ( PPI)

Di Klinik Darma Nusantara

PROGRAM PENGENDALIAN DAN PENCEGAHAN INFEKSI ( PPI)

DI KLINIK DARMA NUSANTARA

Program PPI dilaksanakan melalui kegiatan yang disusun berdasarkan Kerangka Acuan Kegiatan Program PPI yang disusun berdasarkan Pedoman

PPI Klinik.

A. Tujuan penyusunan Kerangka acuan Kerja PPI adalah :

1) Mencegah kejadian infeksi dari pasien ke petugas

2) Mencegeh kejadian infeksi dari petugas ke pasien

3) Mencegah kejadian infeksi dari alat medis ke pasien dan petugas


4) Mengendalikan sekuel kejadian infeksi yang lebih luas

5) Menciptakan lingkungan sehat bagi petugas, pasien dan pengunjung Klinik

B. Ruang lingkup Kerangka Acuan Program Pencegahan dan Pengendalian Infeksi di Klinik Darma Nusantara ini meliputi:

 Sumber daya manusia

 Sarana dan Prasarana

 Alat kesehatan

 Pemantauan dan evaluasi

C. Kegiatan Pokok dan Rincian Kegiatan

D. Jadwal Pelaksanaan Kegiatan

E. Evaluasi Pelaksanaan Kegiatan dan Pelaporan

F. Pencatatan Pelaporan dan Evaluasi Kegiatan

G. Sumber Dana

You might also like