You are on page 1of 1

Nabi Muhammad SAW lahir pada hari Senin, tanggal 12 Rabiul Awal tahun Gajah.

Menurut
para sejarawan, tahun Gajah bertepatan dengan 570 atau 571 M.
Nabi Muhammad SAW lahir dalam keadaan yatim. Ayah beliau yang bernama Abdullah bin
Abdul Muthalib meninggal saat Rasulullah SAW masih berada dalam kandungan sang ibu,
Aminah binti Wahb.

Sekitar usia 6 tahun, sang ibunda wafat. Nabi Muhammad SAW menjadi yatim piatu selepas
itu. Menurut riwayat Ibnu Abbas, ibunda Nabi Muhammad SAW wafat saat dalam perjalanan
pulang ke Makkah usai mengajak Nabi SAW menjenguk paman-pamannya dari bani Adi bin
An-Najjr di Madinah. Di sanalah tempat sang ayah dikebumikan.

Nabi Muhammad SAW kemudian diasuh oleh paman dari jalur ayah yang bernama Abu
Thalib. Bersama pamannya ini, Rasulullah SAW banyak belajar ketekunan dan kerja keras.
Beliau bahkan ikut pamannya berdagang keluar Makkah.

Pada usia 25 tahun, Nabi Muhammad SAW menikah dengan saudagar bernama Khadijah
binti Khuwailid bin Asad. Khadijah RA memiliki nasab mulia di tengah-tengah kaumnya. Ia
adalah wanita bijak, cerdas, dan segala kehormatan Allah SWT berikan kepadanya. Menurut
Ibnu Hisyam, mahar pernikahan Rasulullah SAW saat itu berupa 20 ekor unta betina muda.
Khadijah RA adalah istri pertama Rasulullah SAW dan beliau tidak pernah menikah dengan
wanita lain sampai Khadijah RA wafat.

Saat berusia 40 tahun, Rasulullah SAW melakukan uzlah di Gua Hira. Sayyid Quthb dalam
tafsirnya mengatakan, Nabi SAW memutuskan untuk uzlah atau menyendiri rupanya sudah
menjadi skenario Allah SWT dalam mempersiapkan menjadi seorang rasul. Dalam
kesendirian dan kesunyian itu, Malaikat Jibril mendatangi Nabi Muhammad SAW untuk
menyampaikan wahyu pertama. Menurut sejumlah pendapat, turunnya wahyu ini terjadi pada
17 Ramadan. Ada juga yang berpendapat lain.
Wahyu yang pertama kali turun kepada beliau adalah surah Al Alaq ayat 1-5.

Tepat pada usia 63 tahun, Rasulullah SAW berpulang ke Rahmatullah. Menurut Tarikh
Khulafa karya Imam as-Suyuthi, Nabi Muhammad SAW wafat pada tanggal 12 Rabiul Awal
tahun 11 H. Ada perbedaan pendapat mengenai tahun wafatnya Nabi Muhammad SAW. Ada
yang menyebut itu tahun 11 H ada juga yang mengatakan tahun 10 H.

You might also like