You are on page 1of 19

RENCANA PELAKSAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Satuan Pendidikan : SMP Al Muslim


Kelas : VIII
Mata Pelajaran : Matematika
Materi Pokok : Statistika
Sub Materi Pokok : Ukuran Pemusatan Data
Alokasi Waktu : 2 × 2 × 40 menit
Tahun Ajaran : 2022/2023

A. Kompetensi Dasar
3.7 Menganalisis data berdasarkan distribusi data, mean, median, modus, dan sebaran data untuk
mengambil kesimpulan, membuat keputusan, dan membuat prediksi.
Indikator Pencapaian Kompetensi :
3.7.1 Menganalisis data dari distribusi data yang dikumpulkan melalui hasil sensus.
3.7.2 Menentukan median, mean, dan modus dari sebaran data
4.7 Menyajikan dan menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan distribusi data, mean, median,
modus, dan sebaran data untuk mengambil kesimpulan, membuat keputusan, dan membuat
prediksi.
Indikator Pencapaian Kompetensi :
4.7.1 Menyelesaikan masalah kontekstual yang berkaitan dengan ukuran pemusatan
data dari sebaran data yang diperoleh melalui hasil sensus.
4.7.2 Menyimpulkan hubungan antara median, rata-rata, dan modus.

B. Tujuan Pembelajaran
Melalui pembelajaran berbasis proyek dan berbasis masalah, diharapkan siswa dapat:
1. Menyajikan data mentah dari hasil sensus yang dilakukan dengan teliti.
2. Menghitung median, rata-rata, dan modus dari data yang sudah disajikan dengan tepat.
3. Menyimpulkan hubungan antara median, rata-rata, dan modus dengan tepat.

C. Materi Ajar
Statistika (Ukuran Pemusatan Data)
D. Metode/model/pendekatan Pembelajaran
Pendekatan : Saintifik (scientific) dan RME
Model : Project Based Learning
Metode : Penemuan, pemberian tugas, diskusi kelompok dan pemecahan masalah

E. Sumber, Media, Alat dan Bahan Pembelajaran


➢ Sumber Pembelajaran :
1. Buku Matematika kelas VIII Kemendikbud 2018
2. LKPD (terlampir)
3. Buku referensi lain
4. Internet
➢ Media Pembelajaran dan Alat :
Laptop, infocus, tab sekolah

F. Kegiatan Pembelajaran
Pertemuan ke-1: 2 × 40 menit
Fase Model
Deskripsi Kegiatan
PjBL
Pendahuluan (10 menit)

1. Guru memberi salam dan mengajak peserta didik berdoa,


dilanjutkan dengan menanyakan kabar dan mengecek kehadiran
peserta didik.
2. Sebagai apersepsi, peserta didik diminta untuk mengingat
kembali tentang materi penyajian data dan ukuran pemusatan data
ketika di SD.
a. Apa itu pengertian data?
b. Apa saja bentuk penyajian data yang kalian ingat?
c. Apa yang kalian ketahui tentang ukuran pemusatan data?
d. Apa saja begian-bagian ukuran pemusatan data?
3. Guru memotivasi siswa dengan mengaitkan statistika dalam
kehidupan sehari-hari
Fase Model
Deskripsi Kegiatan
PjBL
Fase 1 : Kegiatan Inti (60 menit)
Pertanyaan Mengamati
yang esensial 1. Peserta didik diberikan informasi mengenai data pokok
pendidikan.

“Data Pokok Pendidikan (Dapodik) adalah suatu sistem pendataan


yang dikelola oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan yang
memuat data satuan pendidikan, peserta didik, pendidik dan tenaga
kependidikan, dan substansi pendidikan. Data tersebut bersumber
dari satuan pendidikan yang terus menerus diperbaharui secara
online.
Dapodik digunakan untuk menjaring semua data terkait data
kelembagaan dan kurikulum sekolah, data siswa, data guru dan
karyawan, serta data sarana dan prasarana setiap sekolah di seluruh
Indonesia, bahkan hingga sekolah-sekolah Indonesia yang berada di
luar negeri.
Selain itu, Dapodik juga menyimpan tiga data valid yang menjadi
syarat utama calon mahasiswa penerima KIP Kuliah, yaitu Nomor
Induk Siswa Nasional (NISN), Nomor Pokok Sekolah Nasional
(NPSN), dan Nomor Induk Kependudukan (NIK).”

Menanya
“Dalam rangka melengkapi data dapodik, kepala sekolah meminta
setiap kelas melakukan sensus terhadap teman yang berasal dari dua
kelas berbeda mengenai Tempat Tanggal Lahir, Tinggi Badan, Berat
Badan, Jumlah Anggota Keluarga, dan Urutan Anak Ke- dalam
Keluarga.
Analisis data yang dikumpulkan harus dilengkapi dengan :
✓ Data mentah hasil sensus
✓ Perhitungan median, rata-rata, dan modus
✓ Kesimpulan hubungan antara median, rata-rata, dan modus

2. Guru mengorganisir peserta didik ke dalam beberapa kelompok


yang beranggotakan (4-6) orang yang heterogen untuk
mengerjakan LKPD.
3. Guru membagikan LKPD yang berisi tugas proyek rancangan
penyajian data hasil sensus, siswa diminta untuk: 1) menentukan
Fase Model
Deskripsi Kegiatan
PjBL
bentuk sajian data yang ingin dirancang, 2) mendeskripsikan
alasan memilih rancangan tersebut, 3) mengaitkan konsep
penyajian data, 4) merinci pembagian tugas masing-masing
anggota dalam kelompok, 5) menentukan langkah-langkah
pembuatan produk, 6) mengevauasi hasil proyek, 7) membuat
kesimpulan.

4. Guru dan peserta didik membuat kesepakatan bersama dalam


proses penyelesaian proyek penyajian hasil sensus. Hal-hal yang
disepakati seperti: pemilihan bentuk penyajian data, batasan
waktu pengerjaan proyek, serta hal-hal lain terkait pengerjaan
proyek.

Fase 2 : Mengumpulkan informasi/Eksperimen


Mendesain 5. Peserta didik mengumpulkan informasi dari berbagai sumber,
perancanaan salah satunya dengan browsing internet untuk mencari ide terkait
proyek kegiatan sensus dan penyajiannya yang menarik dengan makna
yang bagus.
6. Peserta didik mengambil keputusan mengenai penyajian data
yang tepat, alasan memilih penyajian data, serta
mendeskripsikan makna dari pemilihan penyian data tersebut.

Fase 3 : 7. Peserta didik menyusun jadwal dan pembagian tugas serta


Menyusun penanggung jawab dari setiap tugas.
Jadwal 8. Peserta didik menentukan alat dan bahan untuk pelaksanaan
sensus dan penyajian data.
9. Peserta didik menyajikan data dari hasil sensus

(Penutup 10 menit)
1. Secara klasikal dan melalui tanya jawab, peserta didik dibimbing
untuk merangkum informasi yang berkaitan dengan pelaksanaan
proyek.
2. Guru mengajukan pertanyaan refleksi, misalnya:
➢ Bagaimana komentarmu tentang pembelajaran hari ini?
➢ Kegiatan mana yang sudah dan belum kamu kuasai?
➢ Bagaimaan saranmu tentang proses pembelajaran berikutnya?
3. Guru mengingatkan siswa untuk bekerja sama dan bertanggung
jawab dengan tugas ya agar dalam penyelesaian proyek berjalan
dengan lancar.
4. Guru menginformasikan tugas proyek yang akan diselesaikan
pada pertemuan selanjutnya.
Pertemuan ke-2: 2 × 40 menit
Fase Model Project Based Learning
Kegiatan Deskripsi Kegiatan Alokasi Waktu
Pendahuluan 1. Membuka pelajaran dengan salam, berdoa, dan 10 menit
menanyakan kabar kepada siswa
2. Memeriksa kehadiran siswa sebagai sikap disiplin
3. Mempersiapkan siswa untuk memulai pembelajaran
Apersepsi
4. Siswa diiingatkan kembali tentang kegiatan pada
pertemuan sebelumnya melalui tayangan video
setelah itu memberikan pertanyaan pancingan
kepada siswa terkait video yang disajikan
Motivasi
5. Guru memberikan suatu cerita kepada siswa
“Jumlah pengunjung sebuah tempat wisata dalam 7 hari
adalah 1600, 1627, 1635, 1640, 1645, 1653, 1680. Mean
pengunjung setiap hari adalah . . .”
Guru mengatakan bahwa dengan mempelajari materi ini
kita akan bisa menyelesaikan masalah sehari-hari seperti
pada cerita tersebut.
6. Menyampaikan tujuan pembelajaran mengenai
ukuran pemusatan data
7. Siswa menyimak manfaat pembelajaran materi
ukuran pemusatan data
8. Menyampaikan rencana kegiatan pembelajaran dan
aspek-aspek yang akan dinilai selama pembelajaran
Inti Kegiatan Inti (60 menit) 60 menit
Mengasosiasikan
Fase 4 : 1. Peserta didik menjelaskan alasan pemilihan
Memonitor rancangan penyajan data hasil sensus yang telah
peserta didik disepakati.
dan kemajuan 2. Membuat rancangan penyajian data hasil sensus
proyek pada LKPD.
3. Peserta didik berkonsultasi dengan guru terkait
kegiatan yang sudah dilakukan.
4. Guru memonitor aktifitas peserta didik selama
menyelesaikan proyek dengan memberikan
scaffolding apabila terdapat kelompok kesulitan
atau keliru dalam pembuatan sajian data hasil
sensus.
Fase 5 : 5. Peserta didik memperhatikan kembali rancangan
Menguji Hasil yang telah diperoleh.
6. Guru membantu peserta didik untuk menanyakan
hasil rancangan penyian data hasil sensus yang
telah dibuat.
7. Peserta didik mempersiapkan pembuatan laporan
tugas proyek penyajian data hasil sensus yang
sudah dianalisis.
Fase 6 : Mengkomunikasikan
Mengevaluasi 8. Peserta didik mempresentasikan laporan tugas
Pengalaman proyek penyajian data hasil sensus yang sudah
dianalisis.
9. Peserta didik menerima penilaian dari teman-
teman kelompok lain.
10. Peserta didik memperhatikan kembali hasil proyek
yang telah ada.
11. Peserta didik berdiskusi mengenai perbaikan yang
akan dilakukan terhadap penyajian data hasil
sensus yang sudah dianalisis.
12. Peserta didik memperbaiki hasil proyek mengenai
penyajian data hasil sensus yang sudah dianalisis,
dengan merapikan kembali penyajian data hasil
sensus yang sudah dianalisis dan merevisi
deskripsi dari penyajian data hasil sensus yang
sudah dianalisis yang dimaksudkan.

Penutup 1. Siswa didampingi guru memberikan konfirmasi dan 10 menit


merefleksi tentang hasil yang dipresentasikan dan
memberikan umpan balik untuk dipahami bersama
2. Siswa dengan bimbingan guru menarik kesimpulan
dari konfirmasi presentasi kelompok
3. Siwa diberikan apresiasi terhadap kelompok yang
melakukan presentasi
4. Siswa diberikan tugas individu yaitu menyimak
video pembelajaran melalui link
https://www.youtube.com/watch?v=h4nCl1CkriQ
dan mengerjakan soal tes sebagai evaluasi materi
yang telah dipelajari
5. Siswa diberkan pesan moral oleh guru, semoga
materi hari ini bermanfaat dan dapat diaplikasikan
kedalam kehidupan sehari-hari
6. Doa penutup
G. Penilaian Hasil Belajar
1. Penilaian Sikap:
Teknik non tes berupa bentuk pengamatan sikap selama pembelajaran berlangsung
melalui pengerjaan LKPD.
2. Penilaian Pengetahuan:
Tes tertulis, berupa bentuk soal pilihan ganda pengetahuan materi ukuran pemusatan
data.
3. Penilaian Keterampilan:
Penugasan (proyek) di LKPD dan presentasi hasil.

H. Pembelajaran Remedial dan Pengayaan


Instrumen Penilaan Pembelajaran Remedial dan Pengayaan
a. Pembelajaran Remidial
✓ Pembelajran Remedial dilakukan ketika terdapat pertanyaan dari siswa yang belum
jelas tentang materi pelajaran tertentu dengan melakukan tanya jawab.
✓ Bagi siswa yang belum mencapai KKM sesuai hasil analisis penilaian, guru
memberikan kegiatan pembelajaran remedial antara lain dalam bentuk:
• Pembelajaran ulang yang dilaksanakan pada jam inti.
• Bimbingan perorangan dengan mengambil waktu di luar jam inti pembelajaran
misalnya jam istirahat, sepulang sekolah dan lain sebagainya.
• Penugasan dengan memberikan permasalahan bertingkat dari mudah ke tinggi.
• Pemanfaatan tutor sebaya
b. Pembelajaran Pengayaan
✓ Pengayaan diberikan untuk menambah wawasan siswa mengenai materi
pembelajaran yang dapat diberikan kepada siswa yang telah tuntas mencapai KKM
atau mencapai Kompetensi Dasar.
✓ Pengayaan dapat ditagihkan atau tidak ditagihkan, sesuai kesepakatan dengan siswa.
✓ Direncanakan berdasarkan IPK atau materi pembelajaran yang membutuhkan
pengembangan lebih luas.

Bekasi, 11 Januari 2023

Guru Mata Pelajaran Matematika

Rohmatun Nazilah, S.Pd.


Lampiran 1

LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK (LKPD)


(Menyajikan dan Menganalisis Data Hasil Sensus)

Pertemuan 1

Sekolah :
Pelajaran : Nama Anggota Kelompok:
Materi Pokok : 1.
Kelas : 2.
3.
Hari/Tanggal :
4.
5.
6.
Bacalah Petunjuk!
1. Jawablah pertanyaan yang ada dalam LKPD secara
berkelompok.
2. Diskusikan hasil analisis LKPD di depan kelas.
3. Waktu menyelesaikan LKPD selama 2 x 2 x 40 menit.

Tujuan Percobaan:

4.7.1 Menyelesaikan masalah kontekstual yang


berkaitan dengan ukuran pemusatan data dari
sebaran data yang diperoleh melalui hasil
sensus.

4.7.2 Menyimpulkan hubungan antara median, rata-


rata, dan modus
Fase 1 Pertanyaan yang Esensial

Dalam rangka melengkapi data dapodik, kepala sekolah


meminta setiap kelas melakukan sensus terhadap teman yang
berasal dari dua kelas berbeda mengenai Tempat Tanggal
Lahir, Tinggi Badan, Berat Badan, Jumlah Anggota Keluarga,
dan Urutan Anak Ke- dalam Keluarga.

Analisis data yang dikumpulkan harus dilengkapi dengan :

✓ Data mentah hasil sensus

✓ Perhitungan median, rata-rata, dan modus

✓ Kesimpulan hubungan antara median, rata-rata, dan


modus

Lembar Kerja Peserta Didik 1


Fase 2: Perencanaan Proyek

Tuangkan ide-ide kalian mengenai bentuk penyajian data mentah


dari hasil sensus yang kalian pilih, serta berikan alasan pemilihan
sajian data tersebut! Kalian dapat mencari ide-ide dari berbagai
sumber, seperti buku maupun internet.

Lembar Kerja Peserta Didik 2


Fase 3 : Menyusun Jadwal

Susunlah jadwal penyelesaian proyek berdasarkan kesepakatan dalam


kelompokmu!

No Rincian Kegiatan Waktu Penanggung


Pelaksanaan Jawab

Lembar Kerja Peserta Didik 3


Hasil Sensus

1. Tuliskan Judul dan Tujuan proyek yang akan dilakukan


Judul :

Tujuan :

2. Tentukanlah alat dan bahan untuk melakukan hasil sensus


dan penyajian data mentahnya

Alat/Bahan Kegunaan Jumlah

Lembar Kerja Peserta Didik 4


Setelah masing-masing kelompok menyiapkan alat dan bahan yang
diperlukan, maka buatlah langkah-langkah pengerjaan proyek
berdasarkan rencana sebelumnya!

Langkah Proyek

...........................................................................................................................

...........................................................................................................................

...........................................................................................................................

...........................................................................................................................

...........................................................................................................................
...........................................................................................................................

...........................................................................................................................

...........................................................................................................................

...........................................................................................................................

...........................................................................................................................
...........................................................................................................................

...........................................................................................................................

5
...........................................................................................................................
Lembar Kerja Peserta Didik

...........................................................................................................................

Lembar Kerja Peserta Didik 5


Fase 4 : Memonitor Kemajuan
Pertemuan 2 proyek

Sajikan data mentah yang diperoleh dari hasil sensus


kemudian hitunglah median, rata-rata, dan modusnya!

Lembar Kerja Peserta Didik 6


Fase 5 : Menguji Hasil

Setelah selesai menyajikan data mentah hasil sensus dan menghitung


ukuran pemusatan datanya. Gunakanlah aplikasi Microsoft Excel untuk
menghitung median, rata-rata, dan modus.

1. Tuliskan hasil yang diperoleh!


2. Apa yang kelompok kalian temukan mengenai cara menghitung
median, mean, modus menggunakan aplikasi Microsoft Excel?

Lembar Kerja Peserta Didik 7


Fase 5 : Menguji Hasil

Setelah selesai melaksanakan proyek, produk yang dihasilkan harus


dilakukan pengambilan keputusan dan dipresentasikan melalui presentasi
di kelas yang difasilitasi oleh guru.
1. Perhatikan nilai median, mean, dan modus yang diperoleh, apakah
nilainya sama atau lebih dari atau kurang dari?
2. Sebutkan faktor-faktor penyebab yang mempengaruhi median,
mean, dan modus nilainya sama atau lebih dari atau kurang dari.

Kesimpulan

Lembar Kerja Peserta Didik 8


Fase 6: Evaluasi Pengalaman

Hasil kegiatan dan proyek materi ukuran pemusatan data ini akan
dipresentasikan untuk menjelaskan produk yang dibuat terkait hasil sensus
yang disajikan. Aturlah kelas menjadi tempat untuk mempersentasikan
hasil kerja kelompok masing-masing berdasarkan produk yang dihasilkan
tersebut.

Penilaian presentasi dilakukan oleh guru, teman dari kelompok lain dan
penilain diri sendiri (self assessment). Untuk penilaian produk bisa dilihat
pada tabel di bawah ini.

No Kategori Skor
1 2 3 4 5
1 Penyampaian Presentasi
Penjelasan produk jelas, singkat, padat
Pembagian kerja anggota kelompok merata
Menyampaikan menggunakan bahasa yang baku
Tidak menggunakan kalimat yang bermakna
ganda
2 Produk
Hasil sensus dan sajian data yang dibuat sesuai
dengan materi statistika
Hasil sensus dan sajian data yang dihasilkan
menarik dan rapi
Hasil sensus dan sajian data memiliki nilai guna
untuk dianalisis

Saran untuk perbaikan hasil sensus dan penyajian datanya:


......................................................................................................
......................................................................................................

9
Lembar Kerja Peserta Didik

You might also like