You are on page 1of 2

IBADAT PAGI 7 OKTOBER

MADAH
O Ratu kami yang mulya
Luhur tiada taranya
Engkau merangkul memangku
Tuhan Allah penciptamu.
Pintu yang ditutup Hawa
Dibuka Putra Bunda
Engkaupun turut berjasa
Membukakan gerbang surga.
Kami anggap tugas luhur
Untuk mengucapkan syukur
Dengan menyanyikan madah
Atas anugerah Allah.
Dimuliakanlah Bapa
Bersama Putra dan Roh-Nya
Yang melimpahkan kurnia
Kepada Bunda Maria. Amin.

ANT. KIDUNG ZAKARIA


Santa Maria, perawan nirmala dan ratu dunia, berilah bantuan
kepada semua orang yang merayakan pestamu.

DOA PERMOHONAN
Penyelamat kita telah sudi lahir dari Perawan Maria. Marilah kita
menyembah Kristus dan berkata:
U : Semoga bunda-Mu mendoakan kami, ya Tuhan.
Kristus, matahari sejati, Perawan Maria telah mendahului Engkau
seperti fajar mendahului siang,* semoga kami hidup dalam
cahaya kedatangan-Mu.
Sabda kekal, Engkau telah memilih Maria menjadi bunda-Mu yang
tak bernoda,* bebaskanlah kami dari noda dosa.
Penyelamat kami, pada saat penderitaan dan wafat-Mu, bunda-Mu
berdiri di kaki salib,* semoga berkat doanya, kami mengambil
bagian dalam penderitaan-Mu dengan gembira hati.
Yesus yang mahamurah, ketika terpaku pada salib, Engkau
menyerahkan Maria kepada Yohanes sebagai bundanya,*
semoga kami hidup selaku putra Maria yang sejati.
IBADAT PAGI 7 OKTOBER

MADAH
O Ratu kami yang mulya
Luhur tiada taranya
Engkau merangkul memangku
Tuhan Allah penciptamu.
Pintu yang ditutup Hawa
Dibuka Putra Bunda
Engkaupun turut berjasa
Membukakan gerbang surga.
Kami anggap tugas luhur
Untuk mengucapkan syukur
Dengan menyanyikan madah
Atas anugerah Allah.
Dimuliakanlah Bapa
Bersama Putra dan Roh-Nya
Yang melimpahkan kurnia
Kepada Bunda Maria. Amin.

ANT. KIDUNG ZAKARIA


Santa Maria, perawan nirmala dan ratu dunia, berilah bantuan
kepada semua orang yang merayakan pestamu.

DOA PERMOHONAN
Penyelamat kita telah sudi lahir dari Perawan Maria. Marilah kita
menyembah Kristus dan berkata:
U : Semoga bunda-Mu mendoakan kami, ya Tuhan.
Kristus, matahari sejati, Perawan Maria telah mendahului Engkau
seperti fajar mendahului siang,* semoga kami hidup dalam
cahaya kedatangan-Mu.
Sabda kekal, Engkau telah memilih Maria menjadi bunda-Mu yang
tak bernoda,* bebaskanlah kami dari noda dosa.
Penyelamat kami, pada saat penderitaan dan wafat-Mu, bunda-Mu
berdiri di kaki salib,* semoga berkat doanya, kami mengambil
bagian dalam penderitaan-Mu dengan gembira hati.
Yesus yang mahamurah, ketika terpaku pada salib, Engkau
menyerahkan Maria kepada Yohanes sebagai bundanya,*
semoga kami hidup selaku putra Maria yang sejati.

You might also like