You are on page 1of 3

WANITA AKHIR ZAMAN

‫هللا َو ْحدَ ُه ََل‬ ُ ‫ َأ ْشهَدُ َأ ْن ََل ا َ ََل ا ذَل‬.‫ات‬ ّ َ‫الطاع‬ ‫اِه َو ّف ْع ّل ذ‬ ْ ّ َ‫َالْ َح ْمدُ ّ ه ٰ ّلِل ذ ّاَّل ْي َأ َم َرَنَ ب َ َّْت ّك الْ َمن‬
‫ َاللٰهُمه‬.‫ َو َأ ْشهَدُ َأ ذن َس ٰيّدَن ُم َح ذمدً ا َع ْبدُ ُه َو َر ُس ْو ُ َُل ادلذ ا ّعي ّبقَ ْو ّ َّل َوِ ّف ْع ّ ِ ِّل ا ََل ذالر َشا ّد‬، ‫َشيْ َك َ َُل‬ َّ
‫ذ‬ ِ
َ‫ْصا ّب ّه الهَا ّد ْي َن لّ ذلص َو ّاب َوعَ ََل ال ذتا ّب ّع ْ َْي له ُْم‬ َ ْ ‫َص ّ ٰل َو َس ّ ٰ ِْل عَ ََل َس ّ ٰي ّدَنَ ُم َح ذم ٍد َوعَ ََل أ ّ َّل َو َأ‬
ُ‫ِب ْح َس ٍان ا ََل ي َ ْو ّم الْ َمآ ّب َأ ذما ب َ ْعد‬،ّ
ِ ِ
marilah kita panjatkan puji syukur kita ke hadirat Allah Swt. atas limpahan segala nikmat
dan karunia-Nya kepada kita, terutama nikmat iman dan nikmat Islam serta nikmat
kesehatan dan kesempatan, sehingga kita dapat berkumpul di majlis ini dalam rangka
bersilaturrahim dan menjalin ukhuwwah Islamiyah.

Shalawat beserta salam semoga senantiasa tetap terlimpah kepada baginda Nabi
Muhammad saw. beserta para sahabat dan para pengikutnya yang setia hingga akhir
zaman.

Tanda-tanda akhir zaman semakin dekat atau tanda-tanda kiamat sudah banyak terlihat.
Allah Subhanahu wa ta'ala, telah memberikan sinyal-sinyal itu melalui Nabi Muhammad
Shallallahu alaihi wa salam. Banyak sekali hadis-hadis yang menjelaskan keadaan
tersebut, salah satu dari sekian banyak hadis tersebut dikhususkan untuk para kaum
wanita .

Di antaranya, Rasulullah Shallallahu alaihi wa sallam bersabda, “Sesungguhnya di antara


tanda-tanda akan datangnya hari kiamat adalah: diangkatnya ilmu, merebaknya
kebodohan, merajalelanya perzinahan , merajalelanya khamar, sedikitnya jumlah laki-laki,
banyaknya jumlah wanita sehingga limapuluh wanita dipimpin oleh satu orang laki-laki”.
(HR. Bukhari).

Kehidupan umat manusia di akhir zaman, khususnya para kaum perempuan, semakin
hari semakin berubah hingga mereka mengesampingkan syariat agama islam.

Bahkan tidak sedikit wanita lebih mengutamakan fasion dan kecantikan , mereka kaum
wanita lebih mementingkan memperhias diri secara fisik ketimbang mereka harus
mempercantik akhlaq dan tutur kata. Mereka berani meninggalakn syariat mereka dan
itu semua mereka lakukan tanda ada rasa penyesalan.

Banyak wanita di luar sana para kaum hawa yang mengenakan pakaian yang tidak
menutupi aurat, menampakkan perhiasan, rambut, dan bagian yang semestinya harus
ditutupi. Hal ini mulai berkembang pesat karena begitu banyak paham-paham liberal dan
komunis yang tidak segan-segan menawarkan pakaian –pakaian mereka kepada kaum
perrempuan muslimah yang merusak akhlaq mereka.

Mereka rela membuka aurat mereka, mereka rela meninggalkan agama mereka hanya
demi dan ingin terlihat cantik oleh lawan jenis nya. Begitulah para perempuan di akhir
zaman, mereka akan lebih mementingkan modis ketimbang agama, sehingga banyak dari
kalangan mereka meniru-niru gaya berpakaian orang-orang yahudi yang dimana aturan
agama mereka tidak melarang itu, lantas kenapa umat islam terkhusus para kaum wanita
mau meniru pakaian=pakaian mereka padahal agama islam melarang itu.

Inilah yang disebut dengan wanita akhir zaman. Dimana mereka berpakaian tapi
telanjang.
Hal ini dikemukakan oleh Rasulullah ‫ ﷺ‬tentang perilaku wanita di akhir zaman dalam hal
berbusana. Nabi ‫ ﷺ‬bersabda:

‫ات‬ ٌ ‫ون عَلَـى َأبْ َو ّاب الْ َم َساجّ ّد ّن َسا ُؤ ُ ُْه ََك ّس َي‬ َ ُ‫ُسو ٍج ََك َْش َبا ّه ال ٰ ّر َحالّ ي َ ْ ّْنل‬ َ ‫ون ِّف أ ّخ ّر ُأ ذم ِّت ّر َجا ٌل يَ ْر َك ُب‬
ُ ُ ‫ون عَلَـى‬ ُ ‫َس َي ُك‬
‫ ّالْ َعنُوه ذُن فَاَّنذ ُ ذن َملْ ُعوَنَ ٌت لَ ْو ََكن َْت َو َرا َء ُ ُْك ُأ ذم ٌة ّم َن ا ُأل َم ّم لَخَدَ ْم َن‬،‫ْت الْ ّع َج ّاف‬ ّ ‫وسه ّْم َ ََك ْس نّ َم ّة الْ ُبخ‬
ّ ‫عَ ّار ََي ٌت عَلَـى ُر ُء‬
ِ
‫ ّن َسا ُؤ ُ ُْك ّن َسا َء ُ ُْه َ َمَك َ َْي ّد ْمنَ ُ ُْك ّن َسا ُء ْا ُأل َم ّم قَ ْبلَ ُ ُْك‬.
“Pada akhir umatku akan ada kaum pria yang menunggang di atas pelana-pelana kuda
bagaikan rumah-rumah. Mereka turun di pintu-pintu masjid, wanita-wanita mereka
berpakaian tetapi telanjang, kepala mereka bagaikan punuk unta yang kurus. Laknatlah
mereka karena sesungguhnya mereka adalah wanita-wanita terlaknat. Seandainya setelah
kalian ada salah satu umat, niscaya wanita-wanita kalian akan menjadi pembantu bagi
wanita-wanita mereka sebagaimana wanita-wanita sebelum kalian menjadi pembantu
bagi wanita-wanita kalian.” (HR: Imam Ahmad).

Dalam riwayat lain disebutkan ketika Nabi Muhammad SAW ditanya oleh malaikat Jibril
AS mengenai kapankah terjadi hari kiamat, kemudian beliau menjawab, Tidaklah yang
ditanya lebih tahu dari pada yang bertanya. Kemudian Nabi Muhammad SAW
menyebutkan beberapa tanda-tanada hari kiamat , yaitu: seorang budak wanita
melahirkan majikannya dan manusia saling bermegah-megahan dalam membangun.

Bahkan ada Beberapa hadis lain yang menggambarkan kepada kita mengenai keadaan
kaum perempuan menjelang akhir zaman . Lalu yang menjadi pertanyaan adalah, sudah
tampakkah keadaan yang disebutkan dalam hadis Rasulullah ini di zaman sekarang?
Yang paling menonjol dari fenomena saat ini adalah munculnya para wanita yang
membuka auratnya.

Dan mereka tidak merasa malu dengan apa yang mereka perbuat Lihat saja, pakaian
mereka. Banyak wanita ber-tabarruj atau pamer aurat sudah biasa terlihat di mana-mana
bahkan itu sudah menjadi budaya.

Bahkan di kalangan wanita muslimah sendiri. Pada kenyataannya mereka pada


hakekatnya tidaklah berpakaian, mereka berlari di belakang model-model pakaian yang
baru trend dan mengikuti cara berpakaian orang barat yang jelas-jelas kafir dan tidak
sesuai dengan apa yang islam ajarrkan. Bahkan bentuk hijab wanita muslimah yang ada
pada zaman ini, yang mereka sebut dengan “model muslimah'.

Selain itu, di zaman sekarang, sepertinya free sex (perzinahan) juga sudah merupakan
hal yang lumrah. Bahkan di beberapa belahan dunia, terutama di negara barat,
perzinahan sudah menjadi kebiasaan bagi para kaula muda.

Menghabiskan malam di tempat-tempat hiburan malam, gonta-ganti pacar, ikhtilath


antara kaum laki-laki dan kaum perempuan sudah menjadi kebiasaan bagi para kaula
muda. Penyakit yang sangat berbahaya ini ternyata telah menjamur ke seluruh belahan
dunia bahkan dinegara yang mayoritas muslim pun ikut-ikutan.

Beberapa fenomena tersebut, bukan hanya hembusan kabar angin semata, melainkan
sudah menjadi fakta. Bisa dikatakan, bahwa terjadinya perzinahan disebabkan oleh para
perempuan yang tidak mampu menjaga izzah dirinya, perzinaahan meraja lela
dikarenakan para perempuan yang tidak pandai menjaga auratnya, mereka membuka
aurat nya seolah-olah mereka sendiri yang memancing dan menginginkannya.
Hadirin kaum muslimin Hafizhokumullah
Seandainya semua wanita mampu menjaga izzah (kesucian) dirinya dengan tidak
bertabarruj baik dalam berpakaian maupun berhias, menutup aurat, berbicara dan
bersikap dengan tegas di hadapan lawan jenis yang bukan mahromnya, tidak memakai
wewangian yang menyengat ketika keluar sehingga itu semua menjadi sebuah asbab
terjadinya sebuah kemaksiatan dan masih banyak lagi yang diajarkan Islam demi
menjaga izzah seorang perempuan Muslimah, meskipun kiamat adalah suatu hal yang
bersifat rahasia besar, tapi Allah memberikan sejumlah isyarat atau tanda kepada
manusia bahwa saatnya telah dekat.

Karena itu, sebagai seorang muslim, kita butuh kepekaan hati untuk bisa membaca tanda-
tanda tersebut agar kita dapat mempersiapkan diri sebelum itu semua terjadi.

Wassalamualaikum warohmatullahi wabarokatuh

You might also like