You are on page 1of 11

SAMBUTAM

GUBERNUR SUMATERA BARAT

PADA ACARA
TEMU USAHA AGRIBISNIS PENAS XVI

MINGGU, 11 JUNI 2023


HOTEL AND CONVENTION UNP
PADANG

1
SAMBUTAN
GUBERNUR SUMATERA BARAT

PADA ACARA
TEMU USAHA AGRIBISNIS PENAS TANI XVI

MINGGU, 11 JUNI 2023


HOTEL AND CONVENTION UNP

BISMILLAHIRRAHMANIRRAHIM,

AIR BERIAK TANDA TAK DALAM


AIR TENANG SEPERTI BERLIAN
IZINKAN SAYA UCAPKAN SALAM
UNTUK PARA HADIRIN SEKALIAN

ASSALAMMU’ALAIKUM WARAHMATULLAHHI WABARAKATUH


YTH,
1. DIREKTUR PEMBIAYAAN PERTANIAN KEMENTERIAN
PERTANIAN REPUBLIK INDONESIA;
2. PARA NARASUMBER TEMU USAHA AGRIBISNIS
PENASTANI XVI;
3. PESERTA TEMU USAHA AGRIBISNI PENASTANI XVI;
2
4. SERTA HADIRIN YANG BERBAHAGIA.

PERTAMA DAN UTAMA MARILAH KITA UCAPKAN PUJI


DAN SYUKUR KEHADIRAT ALLAH YANG MAHA KUASA, KARENA
BERKAT RAHMAT DAN KARUNIA-NYA KITA DIBERIKAN
KESEHATAN DAN KESEMPATAN UNTUK HADIR BERSAMA,
DALAM RANGKA “TEMU USAHA AGRIBISNIS PENASTANI XVI DI
SUMATERA BARAT TAHUN 2023” YANG AKAN KITA
LAKSANAKAN MULAI HARI INI SAMPAI BESOK TANGGAL 13 JUNI
2023, MUDAH-MUDAHAN DAPAT BERJALAN DENGAN LANCAR
DAN SELALU BERADA DALAM RAHMAT-NYA AAMIIN.
SALAWAT DAN SALAM MARILAH KITA KIRIMKAN KEPADA
JUNJUNGAN UMAT YAITU NABI BESAR MUHAMMAD SAW, YANG
TELAH MENINGGALKAN DUA PUSAKA BAGI KITA YAITU
ALQUR’AN DAN HADIST.

BAPAK, IBU HADIRIN YANG KAMI HORMATI,


SELANJUTNYA, SAYA MEWAKILI PEMERINTAH
PROVINSI SUMATERA BARAT SELAMAT DATANG DI
SUMATERA BARAT DISERTAI UCAPAN TERIMA KASIH ATAS
KESEDIAANNYA UNTUK BERKONTRIBUSI PADA ACARA INI.
ADALAH MERUPAKAN SEBUAH KEHORMATAN, BAHWA
SUMATERA BARAT DIPILIH MENJADI AJANG KEGIATAN
PENAS TANI XVI, KHUSUSNYA PENYELENGGARAAN
KEGIATAN TEMU USAHA AGRIBISNIS INI. UNTUK ITU KAMI
3
MENGUCAPKAN TERIMA KASIH KEPADA PEMERINTAH
PUSAT ATAS PENUNJUKAN SUMATERA BARAT SEBAGAI
TUAN RUMAH PENYELENGGARAAN PENASTANI XVI.
HARAPAN KAMI, SEMOGA SUASANA SUMATERA BARAT
KONDUSIF DALAM MENDUKUNG ACARA INI. DI SELA-SELA
RANGKAIAN KEGIATAN PENASTANI YANG PADAT, KAMI
SARANKAN JUGA AGAR BAPAK DAN IBU DAPAT MENIKMATI
WISATA ALAM DAN WISATA KULINER YANG ADA DI
SUMATERA BARAT. MUDAH-MUDAHAN KEDATANGAN BAPAK
DAN IBU PADA ACARA INI AKAN MEMACU UNTUK
MELAKUKAN KUNJUNGAN-KUNJUNGAN SELANJUTNYA KE
SUMATERA BARAT.

BAPAK, IBU HADIRIN YANG KAMI HORMATI,


DALAM RANGKA MEWUJUDKAN VISI SUMATERA
BARAT TAHUN 2021-2026 YAITU,” TERWUJUDNYA
SUMATERA BARAT MADANI YANG UNGGUL DAN
BERKELANJUTAN”, SEKTOR PERTANIAN MERUPAKAN
SALAH SATU SEKTOR YANG MEMILIKI PERAN YANG SANGAT
PENTING PADA PEREKONONIAN SUMATERA BARAT KARENA
83,81% PENDUDUK SUMATERA BARAT BERGANTUNG
HIDUPNYA PADA SEKTOR PERTANIAN DAN SEKTOR INI
MENYERAP TENAGA KERJA SEBESAR 28,36% PADA MARET
2023. DI SAMPING ITU, SEKTOR PERTANIAN MEMBERIKAN
KONTRIBUSI TERBESAR PADA PRODUK DOMESTIK
4
REGIONAL BRUTO (PDRB) SUMATERA BARAT TRIWULAN I
TAHUN 2023 YAITU SEBESAR 20,97%.
ATAS DASAR ITULAH, PEMERINTAH PROVINSI
SUMATERA BARAT SANGAT KOMIT UNTUK
MENUMBUHKEMBANGKAN SEKTOR INI DIHARAPKAN AKAN
MAMPU MENINGKATKAN KESEJAHTERAAN PETANI YANG
SAMPAI SAAT INI “NILAI TUKAR PETANI (NPT) DI SUMATERA
BARAT BARU SEBESAR 107,47. UPAYA PEMERINTAH
PROVINSI SUMATERA BARAT ADALAH DENGAN
MEMBERIKAN DORONGAN MELALUI PROGRAM UNGGULAN
PROVINSI SUMATERA BARAT TAHUN 2021-2026
DIANTARANYA ADALAH, PENGALOKASIAN ANGGARAN APBD
PROVINSI SUMATERA BARAT SEBESAR 10% PADA SEKTOR
PERTANIAN, PENINGKATAN KUALITAS DAN KUANTITAS
INFRASTRUKTUR PERTANIAN DAN PERIKANAN. SEKTOR
PERTANIAN JUGA MERUPAKAN SALAH SATU SEKTOR
SASARAN PROGRAM UNGGULAN DAERAH, YAITU
MENCETAK 100.000 MILENIAL DAN WOMAN ENTERPRENEUR.
PROGRAM UNGGULAN YANG DILAKSANAKAN SECARA
KOLABORASI OLEH SELURUH STAKEHOLDERS YANG ADA DI
SUMATERA BARAT, SEPERTI OPD PEMERINTAH PROVINSI
SUMATERA BARAT DAN KABUPATEN/ KOTA, BUMN, BUMD,
KEMENTERIAN/LEMBAGA, PERGURUAN TINGGI,
ORGANISASI, KOMUNITAS, LSM, MASYARAKAT SERTA
INSTITUSI LAINNYA. DIHARAPKAN NANTINYA AKAN DAPAT
5
MENGURANGI ANGKA PENGANGGURAN TERBUKA
SUMATERA BARAT YANG SAMPAI SAAT INI BERJUMLAH
SEBANYAK 176,970 ORANG ATAU 5,9%.

BAPAK, IBU HADIRIN YANG KAMI HORMATI,


TEMU USAHA AGRI BISNIS INI ADALAH UNTUK
MENGKOMUNIKASIKAN DAN MENJEMBATANI PARA PETANI
DAN PELAKU PASAR, SEBAGAI SARANA MEDIASI DAN
SHARING PENGALAMAN, SEBAGAI SARANA MENDAPATKAN
INFORMASI PASAR DAN SEBAGAI LANGKAH INISIASI MENUJU
MOU (MEMORANDUM OF UNDERSTANDING) KEMITRAAN
ANTARA PARA PETANI-NELAYAN DENGAN PENGUSAHA
YANG DIHADIRKAN. PARA PETANI-NELAYAN KHUSUNYA
PETANI-NELAYAN SUMATERA BARAT HARUS LEBIH
BERSEMANGAT DALAM MENINGKATKAN USAHANYA.
SUMATERA BARAT MEMILIKI KEUNGGULAN-KEUNGGULAN
KOMPARATIF DIANTARANYA KITA MEMILIKI KOMODITI
UNGGULAN, DI SAMPING PADI DAN PALAWIJA, SUMATERA
BARAT MEMILIKI KOMODITI UNGGULAN BUNGA PALA,
CENGKEH, GAMBIR, COKLAT, OLAHAN KELAPA, KOPI, KARET,
KULIT MANIS, PINANG, MINYAK SAWIT, DAN BUAH MANGGIS,
SEDANGKAN KOMODITI UNGGULAN PERIKANAN LAUT
SUMATERA BARAT SALAH SATUNYA ADALAH IKAN KERAPU.
DI SAMPING ITU SUMATERA BARAT JUGA MEMILIKI
KEUNGGULAN KOMPARATIF WILAYAH. SUMATERA BARAT
6
ADALAH MERUPAKAN DAERAH PENYANGGA KEBUTUHAN
PANGAN DARI PROVINSI RIAU SERTA DEKAT DENGAN
SINGAPURA SEBAGAI PINTU DAGANG UNTUK EKSPOR
KOMODITI DARI SUMATERA BARAT.
AKAN TETAPI PATUT DIAKUI BAHWA SEBAGIAN
PETANI-NELAYAN SUMATERA BARAT MASIH MENGALAMI
BANYAK KENDALA DIANTARANYA ADALAH KESULITAN
UNTUK DAPAT MENGAKSES PASAR, SEHINGGA
BERMUNCULANLAH PARA TENGKULAK ATAU
MEMBUTUHKAN PEDAGANG ANTARA PERANTARA
SEHINGGA KEUNTUNGAN PETANI-NELAYAN MENJADI
SEMAKIN KECIL.

HADIRIN YANG SAYA HORMATI,


SAYA BERHARAP, MELALUI TEMU USAHA AGRIBISNIS
KALI INI, YANG MEMPERTEMUKAN PETANI-NELAYAN
DENGAN PIHAK PENGUSAHA ATAU PERUSAHAAN, AKAN
DAPAT MEMUTUSKAN MATA RANTAI PEMASARAN KARENA
PETANI-NELAYAN DENGAN PENGUSAHA/PERUSAHAAN
DAPAT LANGSUNG SALING BEKERJASAMA NANTINYA. DI
SAMPING ITU JUGA AKAN MEMBERIKAN NILAI TAMBAH DAN
BEBERAPA MASUKAN BAGI PELAKU USAHA PENGELOLA
KOMIDITI-KOMODITI UNGGULAN DI SUMATERA BARAT AGAR
MAMPU UNTUK MENINGKATKAN SKALA USAHANYA SELALUI
SHARING ILMU PENGETAHUAN SERTA PENGALAMAN YANG
7
DI SAMPAIKAN OLEH PARA NARASUMBER MULAI HARI INI
SAMPAI NANTI SESI TERAKHIR PADA HARI RABU TANGGAL
13 JUNI 2023.

SAYA JUGA BERHARAP, NANTINYA AKAN TERCAPAI


KESEPAKATAN-KESEPAKATAN DAGANG (MOU) BARU DI
SAMPING BEBERAPA MOU YANG TELAH DIJADWALKAN
UNTUK DITANDATANGANI PADA HARI INI. HENDAKNYA MOU -
MOU TERSEBUT DAPAT SEGERA DITINDAKLANJUTI DENGAN
PERJANJIAN KERJASAMA SEHINGGA TRANSAKSI-
TRANSAKSI DAGANG SECARA RIIL AKAN DAPAT TERWUJUD
SERTA DAPAT MEMBERIKAN KONTRIBUSI YANG SIGNIFIKAN
BAGI PERTUMBUHAN EKONOMI INDONESIA DAN SUMATERA
BARAT KHUSUSNYA.
PERJANJIAN KERJASAMA ANTARA PETANI-NELAYAN
DENGAN PENGUSAHA DAN PERUSAHAAN INI SAYA
HARAPKAN NANTINYA DAPAT TERUS BERLANJUT SECARA
BERKELANJUTAN. TIDAK HANYA SEKALI TETAPI SECARA
TERUS MENERUS, MENINGKAT NILAI SERTA MENINGKAT
PULA LUAS CAKUPANNYA SEHINGGA NANTI SKALA USAHA
PETANI DAN NELAYAN KITA DAPAT MENINGKAT.
SELANJUTNYA, SAYA JUGA BERPESAN KEPADA ETANI
DAN NELAYAN, KHUSUSNYA PETANI-NELAYAN SUMATERA
BARAT AGAR TERUS BELAJAR, TERUS MENINGKATKAN
KUALITAS PRODUKNYA, TERUS MEMPERBAIKI
8
MANAJEMENNYA, TERUS MEMPERBAHARUI DESAIN
PRODUK SESUAI DENGAN KEINGINAN PASAR, KEMASANNYA
DIPERBAIKI, SERTA DAPAT MEMANFAATKAN KERJASAMA
DAN KOLABORASI YANG TERWUJUD PADA KEGIATAN TEMU
USAHA KALI INI UNTUK BISA MENAIKKAN SKALA USAHANYA.

HADIRIN YANG SAYA HORMATI,

SEKALI LAGI SAYA MENGUCAPKAN TERIMA KASIH


KEPADA PARA NARASUMBER DAN PESERTA YANG TELAH
MEMBERIKAN KONTRIBUSI UNTUK HADIR SERTA BERBAGI
ILMU DAN PENGALAMAN PADA ACARA INI.
SELANJUTNYA SAYA JUGA MENGUCAPKAN TERIMA
KASIH KEPADA SELURUH PANITIA, BAIK PANITIA DARI PUSAT
MAUPUN PANITIA PROVINSI, ATAS JERIH PAYAHNYA
SEHINGGA ACARA TEMU USAHA INI DAPAT TERLAKSANA.
SEMOGA ACARA INI DAPAT BERJALAN DENGAN LANCAR
DALAM 3 (TIGA) HARI KEDEPAN SERTA MEMBERIKAN BANYAK
MANFAAT UNTUK PETANI, NELAYAN DAN PELAKU USAHA
SERTA PERUSAHAAN KHUSUSNYA YANG BERASAL DARI
PROVINSI SUMATERA BARAT, AAMIIN YA RABBAL’ALAMIIN.

DEMIKIAN YANG DAPAT SAYA SAMPAIKAN MOHON


MAAF ATAS KESALAHAN DAN KEKELIRUAN, WABILAHI TAUFIK

9
WAL HIDAYAH WASSALAMU‘ALAIKUM WARAHMATULLAHI
WABARAKATUH.

WABILLAHI TAUFIK WALHIDAYAH.


WASSALAMU’ALAIKUM WR.WB.

GUBERNUR SUMATERA BARAT

MAHYELD

10

You might also like