You are on page 1of 2

Jakarta, 26 April 2019

Kepada Yang Terhormat,


Ketua Pengadilan Negeri Cibinong

Dengan hormat,
Yang bertanda tangan dibawah ini

Siti Yogaputri, S.H., Advokat pada kantor Hukum Ritter & Partners yang Beralamat di Jl.
Moh. Toha No. 142, Bandung berdasarkan surat kuasa tertanggal 20 April 2019
bertindak untuk atas nama Lukman
Selanjutnya disebut sebagai PENGGUGAT
Mengajukan gugatan Wanprestasi Terhadap :
1. Ricky
2. Ahmad
Selanjutnya disebut sebagai TERGUGAT

Gugatan ini didasarkan pada alasan dan fakta sebagai berikut:


1. Bahwa pada tanggal 26 Oktober 2019 dibuat perjanjian sewa menyewa antara 3 pihak yaitu
Lukman sebagai Pihak Pertama (Pemilik) selalu Penggugat, Ricky sebagai Pihak Kedua
(Penyewa) selalu Tergugat I, Ahmad sebagai Pihak Ketiga (Penjamin) selaku Tergugat II.
2. Bahwa Objek perjanjian sewa menyewa tersebut adalah sebuah tanah dan bangunan di Jl.
Pinus Elok No. 218 B Desa Cisarua Kecamatan Sukajaya Kabupaten Bogor dengan luas
bangunan tersebut adalah 500m2, sedangkan luas bangunan tersebut adalah 350 m2.
3. Bahwa dalam perjanjian sewa menyewa tersebut, disepakati bahwa Tergugat I
berkewajiban membayar uang sewa rumah tersebut sebesar Rp3.500.000/bulan pada setiap
tanggal 25 kepada Penggugat.
4. Bahwa Apabila terjadi tunggakan/penundaan pembayaran sewa rumah selama 3 bulan
berturut-turut, maka disepakati bahwa Tergugat I harus segera mengosongkan rumah
tersebut dan mengembalikannya pada Penggugat dengan keadaan semula.
5. Bahwa hingga pada bulan keenam Tergugat I belum pernah membayar sewa rumah sesuai
kesepakatan dengan Penggugat.
6. Bahwa Penggugat juga telah mencoba menghubungi Tergugat II yang bertindak sebagai
penjamin dari Tergugat I, namun Tergugat II sampai sekarang tidak dapat dihubungi
meskipun Penggugat telah mencarinya hingga ke tempat tinggalnya di Jakarta.
7. Bahwa Penggugat telah meminta Tergugat I untuk keluar dari rumahnya, namun Tergugat
I bersikeras untuk tetap tinggal di rumah tersebut dan tidak mau pindah, dengan alasan
sudah memperbaiki sebagian dari rumah tersebut dan telah mengeluarkan dana yang yang
lumayan besar.
8. Bahwa Lukman mengetahui bahwa rumah miliknya yang disewa oleh Ricky digunakan
usaha bengkel motor dan warung seblak yang cukup laris. Padahal dalam perjanjian yang
mereka sepakati, tercantum klausul bahwa Ricky tidak boleh menggunakan rumah tersebut
sebagai usaha.
9. Bahwa Penggugat sudah dua kali melayangkan surat somasi pada Tergugat I namun tidak
dipedulikan.
Maka berdasarkan segala apa yang terurai diatas, penggugat mohon dengan hormat sudilah
kiranya Pengadilan Negeri Berkenan memutuskan:
PRIMAIR:
❖ Mengabulkan gugatan penggugat seluruhnya
❖ Menyatakan sah perjanjian sewa menyewa yang dibuat pada tanggal 26 Oktober 2019
❖ Menyatakan tergugat telah melakukan wanprestasi.
❖ Menghukum tergugat untuk membayar uang pembayaran sewa rumah selama 6 bulan
kepada penggugat sejumlah Rp21.000.000,00 (Dua Puluh Satu Juta Rupiah)
❖ Menghukum Tergugat untuk segera mengosongkan rumah tersebut dan
mengembalikannya seperti semula kepada Penggugat
❖ Menyatakan putusan ini dapat dilaksanakan terlebih dahulu walaupun ada verzet,
banding atau kasasi
❖ Menghukum tergugat untuk membayar ongkos perkara

Apabila Pengadilan Negeri berpendapat lain:


SUBSIDAIR:
Dalam peradilan yang baik, mohon keadilan yang seadil-adilnya (ex aequo et bono)

Hormat Kuasa Penggugat

Siti Yogaputri
Tanggal 26 April 2019

You might also like