You are on page 1of 20

MAKALAH

“AL-MUHKAM DAN AL-MUTASYABIH”

Dosen Pembimbing :

HANAFI LUBIS, M. PD

Disusun oleh:

Kelompok 6

1. Azzahra Inayatussyfa (0502213134)

2. Syaikhah Putri Alfiah Siregar (0502211029)

3. Nurluthfiyyah Syarifah Hanun Siregar (0502212053)

4. Khurul Lestina Hasanah (0502212058)

AKUNTANSI SYARIAH

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS ISLAM

UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUMATERA UTARA

2021
KATA PENGANTAR

Assalamu’alaikum warahmatullahi wa barakatuh

Bismillahirrahmanirrahim

Puji dan syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT, Tuhan semesta alam. Atas izin
dan karunia-Nya, kami dapat menyelesaikan makalah tepat waktu tanpa kurang suatu
apapun. Tak lupa pula kami haturkan shalawat serta salam kepada junjungan Rasulullah
Muhammad SAW. Semoga syafaatnya mengalir pada kita di hari akhir kelak.

Penulisan makalah berjudul “AL-MUHKAM DAN AL-MUTASYABIH” bertujuan


umtuk memenuhi tugas mata kuliah Al-Quran. Isi materi makalah yang kami uraikan do
makalah ini berdasarkan referensi dari buku “Sebuah Pengantar Ulumul Qur’an” yang
ditulis oleh Drs. Abu Anwar, M.Ag. dan beberapa referensi-referensi yang lain.

Akhirul kalam, kami menyadari bahwa makalah ini masih jauh dari sempurna. Besar
harapan kami agar pembaca berkenan memberikan masukan berupa kritik dan saran.
Semoga makalah ini bisa memberikan manfaat bagi berbagai pihak. Aamiin.

Wassalamu’alaikum warahmatullahi wa barakatuh

Medan, 16 Oktober 2021

Kelompok 6

ii
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR .................................................................................................... ii

DAFTAR ISI .................................................................................................................. iii

BAB I : PENDAHULUAN ..............................................................................................1

1.1 Latar Belakang ...................................................................................................1

1.2 Rumusan Masalah ..............................................................................................1

1.3 Tujuan ................................................................................................................2

BAB II: DESKRIPSI UMUM TENTANG AL-MUHKAM DAN AL-


MUTASYABIH................................................................................................................3

2.1 Pengertian Al-Muhkam dan Al-Mutasyabih ......................................................3

2.2 Pembagian Ayat-Ayat Mutasyabih ....................................................................5

2.3 Sebab-Sebab Adanya Ayat Mutasyabih .............................................................7

2.4 Hukum Dan Nilai-Nilai Pendidikan ...................................................................9

2.5 Pandangan Ulama Dalam Menghadapi Ayat-Ayat Mutasyabih ......................10

BAB III : PENUTUP .....................................................................................................16

3.1 Kesimpulan ......................................................................................................16

3.2 Saran .................................................................................................................16

DAFTAR PUSTAKA .............................................................................................. .…17

iii
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Ayat-ayat yang terkandung dalam Al-Qur’an adakalanya berbentuk lafaz, ungkapan,


dan uslub yang berbeda tetapi artinya tetap satu, sudah jelas meksudnya sehingga tidak
menimbulkan kekeliruan bagi orang yang membacanya. Di samping ayat yang sudah jelas
tersebut, adalagi ayat-ayat Al-Qur’an yang bersifat umum dan samar-samar yang
menimbulkan keraguan bagi yang membacanya sehingga ayat yang seperti ini
menimbulkan ijtihad bagi para mujtahid untuk dapat mengembalikan kepada makna yang
jelas dan tegas.

Kelompok ayat pertama, yang telah jelas maksudnya itu disebut dengan Muhkam,
sedangkan kelompok ayat yang kedua yang masih samar-samar disebut dengan
Mutasyabih, kedua macam ayat inilah yang akan menjadi pembahasan pada makalah ini.

Pada sisi lain Al-Qhaththan menyatakan bahwa Al-Qur’an seluruhnya muhkam dan
juga mutasyabih. Pendapat ini karna memandang muhkam dan mutasyabih secara umum.
Seluruh Al-Qur’an adalah muhkam jika kata muhkam itu berarti kokoh, kuat,
membedakan antara yang hak dengan yang bathil, yang benar dan yang salah. Dan Al-
Qur’an itu seluruhnya adalah mutasyabih jika mutasyabih itu berarti kesempurnaan dan
kebaikan. Al-Qur’an satu ayat dengan ayat lainnya saling menyempurnakan dan
memperbaiki ajaran-ajaran yang salah yang selalu dilakukan oleh orang-orang yang tidak
bertanggaung jawab.

1.2 Rumusan Masalah

Dalam penyusunan makalah ini kami merumuskan beberapa masalah yang akan dikaji
sebagai berikut :

• Menjelaskan apa yang dimaksud dengan Al-Muhkam dan Al-Mutasyabih.


• Apa saja pembagian ayat-ayat Al-Mutasyabih.
• Sebab-sebab adanya ayat Al-Mutasyabih

1
• Hikmah dan nilai-nilai pendidikan dalam ayat-ayat Muhkam dan Mutasyabih
• Bagaimana pandangan ulama dalam menghadapi ayat-ayat Al-Mutasyabih

1.3 Tujuan

• Mengetahui pengertian dari Al-Muhkam dan Al-Mutasyabih


• Mengetahui pembagian-pembagian ayat Mutasyabih
• Mengetahui sebab-sebab adanya ayat Al-Mutasyabih didalam Al-Qur’an
• Mengetahui hikmah dan nilai-nilai pendidikan dalam ayat Muhkam dan
Mutasyabih
• Mengetahui pandangan ulama dalam menghadapi ayat-ayat Al-Mutasyabih

Semoga makalah ini dapat berguna sebagai salah satu informasi atau bahan tinjauan
pustaka untuk mengetahui dasar-dasar ayat Al-Qur’an secara singkat. Makalah ini juga
dapat digunakan untuk menambah pengetahuan kita dalam pengetahuan dasar ilmu Al-
Qur’an dan dasar pengembangan untuk materi Al-Qur’an lainnya.

2
BAB II

DESKRIPSI UMUM TENTANG AL-MUHKAM DAN AL-MUTASYABIH

2.1 Pengertian Al-Muhkam dan Al-Mutasyabih

Menurut etimologi (bahasa), muhkam artinya suatu ungkapan yang maksud makna
lahirnya tidak mungkin diganti atau diubah (ma ahkam Al murad bib ‘an al-tabdil wa at-
taghyir). Adapun mutasyabih adalah ungkapan yang maksud makna lahirnya samar (ma
khafiya bi nafs Al-lafzh).1

Adapun menurut pengertian terminologi (istilah), muhkam dan mutasyabih


diungkapkan para ulama, seperti berikut ini :2

1. Ayat-ayat muhkam adalah ayat yang maksudnya dapat diketahui dengan


gamblang, baik melalui takwil (metafora) ataupun tidak. Sementara itu, ayat-ayat
mutasyabih adalah ayat yang maksudnya hanya dapat diketahui Allah, seperti saat
kedatangan hari Kiamat, keluarnya Dajjal, dan huruf huruf muqaththa'ah. Definisi
ini dikemukakan kelompok Ahlussunnah.
2. Ayat-ayat muhkam adalah ayat yang maknanya jelas, sedangkan ayat-ayat
mutasyabih sebaliknya.
3. Ayat-ayat muhkam adalah ayat yang tidak memunculkan kemungkinan sisi arti
lain, sedangkan ayat-ayat mutasyabih mempunyai kemungkinan sisi arti banyak.
Definisi ini dikemukakan Ibn 'Abbas.
4. Ayat-ayat muhkam adalah ayat yang maknanya dapat dipahami akal, seperti
bilangan rakaat shalat, kekhususan bulan Ramadhan untuk pelaksanaan puasa
wajib, sedangkan ayat-ayat mutasyabih sebaliknya. Pendapat ini dikemukakan Al-
Mawardi.
5. Ayat-ayat muhkam adalah ayat yang dapat berdiri sendiri (dalam pemaknaannya),
sedangkan ayat-ayat mutasyabih bergantung pada ayat lain.

1
Prof. Dr. Rosihon Anwar, M.Ag., Ulum Al-Quran (Bandung : Pustaka setia, 2007), hlm. 120-121.
2
Ibid, hlm. 121

3
6. Ayat-ayat muhkam adalah ayat yang maksudnya segera dapat diketahui tanpa
penakwilan, sedangkan ayat-ayat mutasyabih memerlukan penakwilan untuk
mengetahui maksudnya.
7. Ayat-ayat muhkam adalah ayat yang lafazh-lafazhnya tidak berulang-ulang,
sedangkan ayat-ayat mutasyabih sebaliknya.
8. Ayat-ayat muhkam adalah ayat yang berbicara tentang kefarduan, ancaman, dan
janji, sedangkan ayat-ayat mutasyabih berbicara tentang kisah-kisah dan
perumpamaan-perumpamaan.
9. Ibn Abi Hatim mengeluarkan sebuah riwayat dari 'Ali bin Abi Thalib dari Ibn
'Abbas yang mengatakan bahwa ayat-ayat muhkam adalah ayat yang menghapus
(nasikh), berbicara tentang halal-haram, ketentuan-ketentuan (hudud), kefarduan,
serta yang harus diimani dan diamalkan. Adapun ayat-ayat mutasyabih adalah ayat
yang dihapus (mansukh), yang berbicara tentang perumpamaan-perumpamaan
(amtsal), sumpah (aqsam), dan yang harus diimani, tetapi tidak harus diamalkan.
10. Abdullah bin Hamid mengeluarkan sebuah riwayat dari Adh-Dhahak bin Al
Muzahim (w. 105 H.) yang mengatakan bahwa ayat-ayat muhkam adalah ayat
tidak dihapus, sedangkan ayat-ayat mutasyabih adalah ayat yang dihapus.
11. Ibn Abi Hatim mengeluarkan sebuah riwayat dari Muqatil bin Hayyan yang
mengatakan bahwa ayat-ayat mutasyabih adalah seperti alif lam mim, alif lam ra',
dan alif lam mim ra'.
12. Ibn Abi Hatim mengatakan bahwa 'Ikrimah (w. 105 H.), Qatadah bin Di`amah (w,
117 H.), dan lainnya mengatakan bahwa ayat-ayat muhkam adalah ayat yang harus
diimani dan diamalkan, sedangkan ayat-ayat mutasyabih adalah ayat yang harus
diimani, tetapi tidak harus diamalkan.
13. Menurut As-Suyuthi Muhkam adalah sesuatu yang telah jelas artinya, sedangkan
Mutasyabih adalah sebaliknya.3
14. Menurut Imam Ar-Razi Muhkam adalah ayat-ayat yang dalalahnya kuat baik
maksud maupun lafaznya, sedangkan Mutasyabih adalah ayat-ayat yang
dalalahnya lemah, masih bersifat mujmal, memerlukan ta’wil, dan sulit dipahami.4

3
As-Suyuthi, Al-Itqan fi ulumul Qur’an, juz 2, Dar Al-Fikr, hlm. 2.
4
Muhammad Al-Bakr Ismail, Dirasat fi Ulum Al-Qur’an, cet 1, Dar Al-Manar, 1991, hlm. 211.

4
15. Menurut Manna’ Al-Qaththan Muhkam adalah ayat yang maksudnya dapat
diketahui secara langsung tanpa memerlukan keterangan lain, sedangkan
Mutasyabih tidak seperti itu, ia memerlukan penjelasan dengan menunjuk kepada
ayat lain.5

Dari pendapat-pendapat tentang ayat-ayat Al-Qur’an yang muhkamat dan


mutasyabihat diatas, dapat disimpulkan bahwa ayat muhkamat adalah ayat-ayat yang
sudah jelas, baik lafaz maupun maksudnya sehingga tidak menimbulkan keraguan dan
kekeliruan bagi orang yang memahaminya. Ayat yang muhkamat ini tidak memerlukan
ta’wil karna telah jelas, lain halnya dengan ayat-ayat mutasyabihat. Ayat-ayat
mutasyabihat ini merupakan kumpulan ayat-ayat yang terdapat dalam Al-Qur’an yang
masih belum jelas maksudnya, hal itu dikarenakan ayat mutasyabihat bersifat mujmal
(global) dia membutuhkan rincian lebih dalam. Selain bersifat mujmal ayat-ayat tersebut
juga bersifat mu’awwal sehingga karna sifatnya ini seseorang dapat mengetahui
maknanya setelah melakukan penta’wilan.6

2.2 Pembagian Ayat-Ayat Mutasyabih

Ayat-ayat yang jelas dan terang maknanya, tidak kita bahas terlalu jauh. Karna bila
kita membacanya kita langsung dapat memahami kandungan isinya. Akan tetapi, yang
perlu kita bahas lebih jauh lagi adalah ayat ayat mutasyabihat agar kita dapat mengetahui
persoalannya.

Ayat-ayat mutasyabih dapat dikategorikan kepada tiga bagian yaitu :7

1. Mutasyabih dari segi lafaz

Mutasyabih dari segi lafaz ini dapat pula dibagi dua macam :

5
Manna’ Al-Qaththan, loc., cit.
6
Dar Al-Subhi Soleh, Terjemahan Pustaka Firdaus, Mabahist fi ulumul Qur’an, Pustaka Firdaus, Jakarta,
1993, hlm. 372.
7
Muhammad Bakr Ismail, op. Cit, hlm. 213.

5
a.
Yang dikembalikan kepada lafaz yang tunggal dan sulit pemaknaannya, seperti ‫األَب‬
dan َ‫ يَ ِزفُّ ْون‬.8 Dan yang dilihat dari segi gandanya lafaz itu dalam pemakaiannya, seperti
lafaz ‫ اليَد‬dan ‫ العَيْن‬.9
b.
Lafaz yang dikembalikan kepada bilangan susunan kalimatnya, yang seperti ini ada
tiga macam :
1) Mutasyabih karna ringkasan kalimatnya, seperti firman Allah Ta’ala :

َ ِ ‫وَ إِنَ ِخفتُمَ أََّل تُق ِسطُوا‬


‫ف الي تامَى‬

2) Mutasyabih karna luasnya kalimat, seperti firman Allah Ta’ala :

َ‫ليسَ ك ِمثلَِِه شيء‬ niscaya akan lebih mudah dipahami jika diungkapkan dengan

‫ليسَ ِمث لَُهُ شي َء‬

3) Mutasyabih karna susunan kalimatnya, seperti firman Allah Ta’ala :

َ‫اب وَ لَ َيعلَ ل َهُ ِعو ًجا ق يِ ًم‬ ِ َِ‫أن زلَ على عب ِده‬
َ ‫الكت‬ akan mudah dipahami bila

ِ ِ ِ‫أن زلَ على عب ِدَه‬


diungkapkan dengan : ‫جا‬
ً ‫عو‬ ُ‫اب ق يِ ًمَا وَ لَ َيعلَ ل َه‬
َ َ‫الكت‬

2. Mutasyabih dari segi maknanya

Mutasyabih ini adalah menyangkut sifat-sifat Allah, sifat hari kiamat, bagaimana dan
kapan terjadinya. Semua sifat yang demikian tidak dapat digambarkan secara konkret
karena kejadiannya belum pernah dialami oleh siapapun.10

3. Mutasyabih dari segi lafaz dan maknanya

8
Ibid
9
Ibid
10
As-Suyuthi, op. Cit, hlm. 5.

6
Mutasyabih dari segi ini, menurut As-Suyuthi, ada lima macam, yaitu :

a. Mutasyabih dari segi kadarnya, seperti lafaz yang umum dan khusus :

َ‫اق تُلُوا املش ِركِي‬


ُ
b. Mutasyabih dari segi caranya, seperti perintah wajib dan sunnah :

َ‫اب ل ُكمَ ِمنَ النِس ِاء‬


َ ‫فانك ُحوا ما ط‬

c. Mutasyabih dari segi waktu, seperti nasakh dan mansukh :

َٰ ‫اِتَ ُقوا‬
‫الل ح َق تُقاتَِِه‬

d. Mutasyabih dari segi tempat dan suasana dimana ayat itu diturunkan, misalnya:

َ‫ف العِل ِم‬


َ ِ َ‫والَر ِاس ُخون‬

e. Mutasyabih dari segi syarat-syarat, sehingga suatu amalan itu tergantung


dengan ada atau tidaknya syarat yang dibutuhkan. Misalnya ibadah sholat dan
nikah tidak dapat dilaksanakan jika tidak cukup syaratnya.

2.3 Sebab-Sebab Adanya Ayat Mutasyabihat

Dikatakan dengan tegas, bahwa sebab adanya ayat Muhkam dan Mutasyabih ialah
karena Allah Ta’ala menjadikan demikian. Allah membedakan antara ayat-ayat yang
Muhkam dari yang Mutasyabih, dan menjadikan ayat Muhkam sebagai bandingan ayat
yang Mutasyabih.

Pada garis besarnya sebab adanya ayat-ayat Mutasyabihat dalam Al-Qur’an ialah
karna adanya kesamaran maksud syara’ dalam ayat-ayat-Nya sehingga sulit dipahami
umat, tanpa dikatakan dengan arti ayat lain, disebabkan karna bisa dita’wilkan dengan
bermacam-macam dan petunjuknya pun tidak tegas, karena sebagian besar merupakan

7
hal-hal yang pengetahuannya hanya diketahui oleh Allah Ta’ala saja. Adapun adanya ayat
Mutasyabihat dalam Al-Qur’an disebabkan empat hal :

1. Kesamaran lafal :

Kesamaran lafal mufrad, dibagi menjadi 2 :

• Kesamaran lafal mufrad gharib. Contoh: Lafal pada ayat 31 surah Abasa :
kata Abban (‫)و أَبًّا‬
َ jarang terdapat dalam Qur’an, sehingga asing. Kemudian

dalam ayat selanjutnya, ayat 32: َ‫اعا لَ ُكمَ وَ ِِلن ع ِام ُكم‬
ً ‫“ مت‬untuk kesenangan
kamu dan binatang-binatang ternakmu” sehingga jelas yang dimaksud
Abban adalah rerumputan.
• Kesamaran lafal mufrad yang bermakna ganda. Kata Al-Yamin bisa
bermakna tangan kanan, keleluasaan atau sumpah.

2. Kesamaran dalam lafal murakkab

Kesamaran dalam lafal Murakkab itu disebabkan karna lafal yang Murakkab
terlalu ringkas, terlalu luas, atau karna susunan kalimatnya kurang tertib. Contoh tasyabuh
(kesamaran) dalam lafal Murakkab terlalu ringkas, terdapat didalam surah An-Nisa ayat
3:

َ‫ث وَ ُرَبع‬ َِ ‫اب ل ُكمَ ِمنَ النِس‬


َ ‫اء مثنَ وَ ثَُل‬ َ ‫ف الي تامى فان ِك ُحوا ما ط‬
َ ِ ‫وَ إِنَ ِخفتُمَ أََّل تُق ِسطُوا‬

“Dan jika kamu takut tidak dapat berlaku adil terhadap (hak-hak) perempuan yang yatim
(bilamana kamu mengawininya), maka kawinilah wanita-wanita (lain) yang kamu
senangi dua, tiga, atau empat”.

Ayat diatas sulit diterjemahkan. Karna takut tidak dapat berlaku adil terhadap
anak yatim, lalu mengapa disuruh nikahi wanita yang baik-baik dua, tiga, atau empat.
Kesukaran itu terjadi karna susunan kalimat ayat tersebut terlalu singkat.

3. Kesamaran pada makna ayat

8
Kesamaran pada makna ayat seperti dalam ayat-ayat yang menerangkan sifat-sifat
Allah, seperti sifat Rahman Rahim-Nya, atau sifat qudrat iradat-Nya, maupun sifat-sifat
lainnya. Dan seperti makna dari ihwal hari kiamat, kenikmatan surga, siksa kubur, dan
sebagainya. Manusia bisa mengerti maksud ayatnya, tetapi mereka tidak pernah
melihatnya.

4. Kesamaran pada lafal dan makna ayat

Seperti, ayat 189 surah Al-Baqarah :

َِ ‫ت ِمنَ ظُ ُهوِرها وٰل ِك َن‬


َ‫الب م َِن التَقى‬ َِ َ‫وَ ليس‬
َ ‫الب ِِبنَ َتتُوا البُيُو‬

“Dan bukanlah kebijakan memasuki rumah-rumah dari belakangnya, akan tetapi


kebijakan itu ialah kebijakan orang-orang yang bertaqwa”.

Sebab kesamaran dalam ayat tersebut terjadi pada lafalnya, karena terlalu ringkas, juga
terjadi pula pada maknanya, karna termasuk adat kebiasaan khusus orang Arab. Hingga
dalam memahami ayat ini akan sulit bagi orang-orang yang bukan termasuk orang Arab.
Dan sejatinya ayat ini adalah diperuntukkan untuk orang yang sedang melakukan ihram
baik haji maupun umrah.

2.4 Hikmah Dan Nilai-Nilai Pendidikan Dalam Ayat-Ayat Muhkam Dan


Mutasyabih

Jika dikatakan apa hikmah mengetahui atau penyebutan masalah Al-Muhkam dan Al-
Mutasyabih, maka sesungguhnya ada beberapa hikmah didalamnya antara lain :

1. Merupakan sebuah rahmat bagi manusia saat manusia tidak mengetahui hal-hal
yang Mutasyabih seperti perkara hari kiamat supaya mereka bersemangat dalam
hidup ini dan tidak bermalas-malasan sekedar duduk ibadah mempersiapkan
datangnya hari kiamat, hal ini juga membuat manusia tidak stress, gundah dan
selalu gelisah ketika mereka mengetahui hakikat kematian, kiamat, dan lain-lain.
2. Sebagai ujian bagi manusia apakah mereka beriman dengan sesuatu yang ghaib
hanya dengan berita yang dibawa syari’at.

9
3. Mengambil pelajaran bahwa dakwah haruslah dengan bahasa dan kadar
kemampuan yang sesuai dengan yang di dakwahi.
4. Penegakan dalil akan kelemahan dan kebodohan manusia.
5. Beragamnya pendapat yang bisa ditoleran, sehingga tidak dapat kita bayangkan
jika semua ayat itu Muhkam maka tidak akan ada madzhab kecuali hanya satu
pendapat saja.11

2.5 Pandangan Ulama Dalam Menghadapi Ayat-Ayat Mutasyabih

Seperti telah dijelaskan diatas, bahwa ayat-ayat Mutasyabih maksudnya tersembunyi,


sehingga jika kita membacanya tidak akan dapat langsung menangkap apa maknanya.
Inilah perbedaan yang menonjol antara Mutasyabihah dan Muhkamah.

Di kalangan ulama tafsir terdapat perbedaan pendapat mengenai ayat-ayat Mutasyabih


ini. Apakah ayat itu dapat diketahui artinya atau ta’wilnya atau tidak, kemudian mengenai
perbedaan apakah manusia berhak mengetahui maksud yang tersembunyi itu atau hanya
Allah yang tau. Perbedaan pendapat di kalangan para ulama ini pada intinya berawal dari
pemahaman ayat 7 surah Ali Imran.12

َ ‫اب وَ أُخ َُر ُمتش ِاِب‬


‫ات‬ ِ ‫ات ه َن أُحَم‬
َِ ‫الكت‬ َ ‫اب ِمن َهُ ءاَي‬
ُ َ ‫ت حُّمكم‬
ِ ‫ك‬
َ ‫الكت‬ َ ‫ُهوَ الَ ِذيَ أن زلَ علي‬

َ‫الفت ن َِة وابتِغاءَ َت ِويلَِِه وما ي عل ُم‬


ِ َ‫ف قُلُوِبِِمَ زيغَ ف ي تَبِعونَ ما تشابَه ِمن َه ابتِغاء‬
ُ ُ َ ِ َ‫فأ َما الَ ِذين‬

‫ف العِل َِم ي ُقولُونَ ءامنَا بَِِه ُكلَ َِمنَ ِعن َِد ربِنا وما ي َذ َك َُر إََِّل أُولُوا‬
َ ِ َ‫اللُ والَر ِاس ُخون‬
َٰ ‫َت ِوي لَهُ إََِّل‬

َِ ‫اِللب‬
‫اب‬

“Dialah yang menurunkan Al Kitab (Al-Qur’an) kepada kamu. Diantara (isi) nya ada
ayat-ayat yang Muhkamat itulah pokok-pokok isi Al-Qur’an dan yang lain (ayat-ayat)
Mutasyabihat. Adapun orang-orang yang dalam hatinya condong kepada kesesatan, maka
mereka mengikuti sebagian ayat-ayat Mutasyabihat untuk menimbulkan fitnah dan untuk

11
Az-Zarqaniy, Manahil al-Qur’an, hal. 235-236, jilid 2.
12
Departemen Agama RI, Alquran dan Terjemahannya. Toha Putra, Semarang, 1989, hlm. 76.

10
mencari-cari ta’wilnya, padahal tidak ada yang mengetahui ta’wilnya melainkan Allah
Ta’ala. Dan orang-orang yang mendalam ilmunya berkata: “Kami beriman kepada ayat-
ayat yang Mutasyabihat, semuanya itu dari sisi Tuhan kami.” Dan tidak dapat mengambil
pelajaran (daripadanya) melainkan orang-orang yang berakal”.

Dari ayat diatas, para ulama berbeda pendapat yang berawal dari lafaz ‫ن‬ ِ ‫والَر‬
َ ‫اس ُخو‬

َ‫ف العِل ِم‬


َ ِ. Permasalahannya apakah lafaz itu di athof kan dengan lafaz ‫هللا‬, atau lafaz

َ‫ف العِل ِم‬


َ ِ َ‫ والَر ِاس ُخون‬itu merupakan mubtada’ (‫)مبتدأ‬.

Berangkat dari sinilah muncul silang pendapat di kalangan ulama. Menurut Ibnu
Abbas dan Mujahid (dari kalangan sahabat) berpendapat bahwa manusia dapat

mengetahui arti dan ta’wil ayat-ayat Mutasyabihat. Mereka beralasan lafaz َ‫الَر ِاس ُخون‬

diathofkan kepada lafaz ‫ هللا‬. Menurut mereka jika hanya Allah yang mengetahui dan tidak

melimpahkan kepada manusia (ulama) yang mendalami ilmunya tentang ayat-ayat


Mutasyabihat baik tentang pengertian maupun ta’wil, berarti mereka sama saja dengan
orang awam.13 Pendapat ini didukung pula oleh Hasan Al-Asy’ari.

Walaupun ada ulama yang mengatakan bahwa ayat-ayat mutasyabih itu dapat di
ta’wil kan oleh manusia, namun menurut sebagian besar ulama berpendapat bahwa ayat-
ayat Mutasyabih itu tidak dapat diketahui oleh seorangpun kecuali Allah. Menurut ulama
ini kita sebagai ciptaan Allah tidak perlu mencari-cari ta’wil tentang ayat-ayat
Mutasyabih, tetapi kita harus menyerahkan persoalannya kepada Allah semata.14

13
Subhi Soleh, op. Cit., hlm. 373.
14
Subhi Soleh, op. Cit., hlm. 372.

11
Dari dua pendapat yang kelihatannya kontradiksi diatas, ada lagi ulama yang
berpendapat lain. Dalam hal ini Ar-Raghib Al-Asfahani dia mengambil jalan tengah dari
kedua pendapat diatas. Ar-Raghib membagi ayat-ayat Mutasyabih menjadi tiga bagian :15

1. Ayat yang sama sekali tidak diketahui hakikatnya oleh manusia, seperti waktu
tibanya hari kiamat.
2. Ayat Mutasyabih yang dapat diketahui oleh manusia (orang awam) dengan
menggunakan berbagai sarana terutama kemampuan akal pikiran.
3. Ayat-ayat Mutasyabih yang khusus hanya dapat diketahui maknanya oleh orang-
orang yang ilmunya dalam dan tidak dapat diketahui oleh orang-orang selain
mereka.

Demikianlah pokok-pokok yang merupakan pembahasan mufassirin di dalam


menafsirkan ayat-ayat Al-Qur’an yang Mutasyabih. Sedangkan ayat-ayat Mutasyabih
tentang sifat-sifat Allah terdapat lagi perbedaan di kalangan ulama :

1. Madzhab Salaf mengimani sifat-sifat Mutasyabih dan menyerahkan maknanya


kepada Allah Ta’ala. Pendapat ini didasari oleh ayat 5 surah Thaha yang berbunyi:

َِ ‫ْح َُن على العر‬


‫ش است وى‬ ٰ ‫الَر‬

“Yaitu Tuhan yang maha Pemurah yang bersemayam di atas Arasy”.

Dari ayat diatas muncul kisah dimana pada suatu hari Imam Malik ditanya tentang
makna Istiwa’ (bersemayam), lalu ia menjawab: “Lafaz Istiwa’ dapat dimengerti, tetapi
tentang bagaimananya tidaklah dapat diketahui oleh seorangpun selain Allah”. Bahkan
Imam Malik mengatakan bahwa pertanyaan seperti itu adalah bid’ah.16

2. Madzhab Khallaf menyikapi sifat-sifat Mutasyabih Allah, dengan menetapkan


makna-makna bagi lafaz-lafaz yang menuntut lahirnya mustahil bagi Allah, dengan

15
Ibid., hlm. 373.
16
Departemen Agama RI, Alquran dan Terjemahannya, o., cit., hlm. 476.

12
pengertian yang layak bagi zat Allah, golongan ini dinamakan juga dengan golongan
Mu’awwilah.17

Dari kedua pendapat tentang ayat-ayat Mutasyabih mengenai sifat Allah dapat
disimpulkan bahwa kaum Salaf mensucikan Allah dari makna lahir lafaz dan
menyerahkan hakikat maknanya kepada Allah. Lain halnya dengan kaum Khallaf, mereka
mengartikan bahwa kata Istiwa’ dengan maha Berkuasa Allah dalam menciptakan segala
sesuatu tanpa susah.

Untuk melengkapi pembahasan ini ada baiknya dipaparkan tentang beberapa ayat
Al-Qur’an yang menyebutkan sifat-sifat Mutasyabihat-Nya seperti :

1. QS. Thaha ayat 5 : َ ‫ْح َُن على العر ِشَ است و‬


‫ى‬ ٰ ‫الَر‬ artinya : “(Allah) maha Pengasih

bersemayam diatas Arasy”.

2. QS. Al Fajr ayat 2 : ‫ك صفًّا صفًّا‬


َُ ‫ك واملل‬
َ ‫ وَ جاءَ ربح‬artinya : “Dan datanglah kepada
Tuhanmu sedang para Malaikat berbaris-baris”.
ِ ‫وَ هوَ الق‬
‫اه َُر ف وقَ ِعب ِاده‬
3. QS. Al An’am ayat 61 : ُ artinya :“Dan Dialah yang

mempunyai kekuasaan tertinggi diatas hamba-hambaNya”.

4. QS. Ar Rahman ayat 27 : َ‫ك َذُ َو اجلَل َِل وَ ا ِإلكرِام‬


َ ِ‫ وَ ي ب ٰقى وجَهُ رب‬artinya : “Dan
tetap kekal wajah Tuhanmu”.

5. َ ِ ‫عي‬
QS. Thaha ayat 39 : ‫ن‬ ‫ لِتُصنعَ على‬artinya : “Agar engkau diasuh diatas mata-
Ku”.

6. QS. Al Fath ayat 10 : ‫ق أي ِدي ِه َم‬


َ ‫اللِ ف و‬
َٰ َ‫ ي ُد‬artinya : “Tangan Allah diatas tangan
mereka”.

17
Subhi Soleh, op. Cit., hlm. 376.

13
ِ
7. QS. Ali Imran mengenai ayat 28 : ُ‫وَ ُُيذ ُرُك َُم ٰاللَُ ن فسَه‬ artinya : “Allah

memperingatkan kamu terhadap diriNya”.

Demikianlah beberapa contoh ayat-ayat Mutasyabih tentang sifat-sifat Allah dan


masih banyak lagi ayat-ayat mengenai masalah ini dan belum sempat diungkapkan dalam
makalah ini. Pada ayat-ayat tersebut kata bersemayam, datang, di atas, sisi, wajah, mata,
tangan, dan diri yang dijadikan “sifat Allah”.

Kata-kata tersebut menunjukkan keadaan, tempat, dan anggota yang layaknya dipakai
bagi makhluk yang baru, misalnya manusia. Karena kata-kata tersebut dibangsakan yang
Qadim (Allah) maka sulit dipahami akan maksud yang sebenarnya. Itulah sebabnya ayat-
ayat tersebut dinamakan Mutasyabihah. Jika ditanya apakah maksud yang sebenarnya
dari ayat tersebut?

Dalam rangka menjawab pertanyaan tersebut Subhi Sholih mengemukakan pendapat


dua kelompok madzhab, yaitu Salaf dan Khallaf.

1. Madzhab Salaf

Kelompok ini mempercayai dan mengimani ayat-ayat (tentang sifat-sifat)


Mutasyabihah itu dan menyerahkan hakikatnya kepada Allah. Mereka tetap
mensucikan Allah dari makna-makna lahir yang mustahil atau tidak mungkin bagi
Allah. Dan mereka mengimaninya sebagaimana diterangkan Al-Qur’an serta
menyerahkan urusan hakikat sebenarnya kepada Allah Ta’ala.18

2. Madzhab Khallaf

Kelompok ini adalah kelompok ulama yang menakwilkan lafaz yang makna
lahirnya itu mustahil kepada makna yang lain yang sesuai dengan zat Allah.
Kelompok ini lebih dikenal dengan nama Muawwilah atau madzhab ta’wil.17 Mereka
mena’wilkan semua sifat-sifat yang terdapat pada ayat-ayat Mutasyabihah di atas
dengan ta’wilan yang rasional. Istiwa’ mereka ta’wilkan dengan pengendalian Allah

18
Subhi Sholih, Op. Cit., hlm. 284.

14
terhadap alam ini tanpa merasa kesulitan. Kedatangan Allah mereka artikan dengan
kedatangan perintahNya. Allah berada diatas hambaNya diartikan dengan Allah maha
Tinggi, bukan berada pada suatu tempat. Kata sisi mereka artikan hak Allah. Wajah
mereka artikan dengan zat Allah. Mata mereka artikan dengan pengwasan. Tangan
mereka artikan kekuasaan Allah. Diri mereka artikan dengan siksaanNya.19

19
Ibid. Hlm. 284-285.

15
BAB III

PENUTUP

3.1 KESIMPULAN

Dari ayat-ayat Muhkam dan Mutasyabih diatas, dapat dipahami bahwa :

1. Muhkam adalah ayat yang sudah jelas maksudnya ketika kita membacanya,
sedangkan ayat Mutasyabih adalah ayat-ayat yang perlu dita’wilkan, dan setelah
dita’wilkan barulah kita dapat memahami tentang maksud ayat-ayat itu.
2. Ayat-ayat Mutasyabih merupakan salah satu kajian dalam ilmu Al-Qur’an yang
para ulama menilainya dengan alasannya masing-masing menjadi dua macam,
yaitu pendapat ulama Salaf dan Khallaf.
3. Kita dapat mengatakan bahwa semua ayat Al-Qur’an itu Muhkam jika maksud
Muhkam disana adalah kuat dan kokoh, tetapi kita dapat pula mengatakan bahwa
semua ayat itu adalah Mutasyabih jika maksud Mutasyabih itu adalah kesamaan
ayat-ayatnya dalam hal balaghah dan i’jaznya.

3.2 SARAN

Melalui makalah ini kami menyarankan agar pembaca tidak berhenti sampai disini
saja menggali ilmu tentang ayat-ayat Muhkam dan Mutasyabih dalam Al-Qur’an. Kami
berharap agar pembaca terus menggali ilmu dan mengetahui problematika pada
pembelajaran khususnya Al-Qur’an, mengingat peran pendidik bagi mahasiswa sangatlah
dipandang penting untuk perkembangan pendidikan di negara Indonesia tercinta ini.

Makalah ini masih banyak memiliki kekurangan dalam hal penyajiannya, maka
dari itu kita harus giat belajar agar dapat menjadi lebih baik lagi. Segala saran yang
bersifat membangun kami sangat menunggunya untuk perbaikan makalah ini. Akhir kata
kami ucapkan terimakasih.

16
DAFTAR PUSTAKA

Anwar, Rosihon. (2007). Ulum Al-Quran. Bandung : Pustaka setia.

Jalaluddin, As-Suyuthi. (2008). Al-Itqan fi ulum Qur’an. Mesir : Darr as-Salam.

Jalaluddin, As-Suyuthi. (1994). Al-Durr Al-Mantsur Fi Al-Tafsir Al-Ma’tsur. Bairut :


Darr Al-Fikr.

Ismail, Muhammad Al-Bakr. (1991). Dirasat fi Ulum Al-Qur’an. Mesir : Dar Al-Manar.

Al-Qaththan, Manna’. (2007). Pengantar Studi Ilmu al-Qur’an. J : Pustaka Al-Kautsar.

Soleh, Dar Al-Subhi. (1993). Terjemahan Pustaka Firdaus, Mabahist fi ulumul Qur’an.
Jakarta : Pustaka Firdaus.

Az-Zarqani, Muhammad. (2001). Manahil al-Irfan fi ‘Ulum al-Qur’an. Mesir : Isa al-
Babi al-Halabi.

Departemen Agama RI. (1989). Alquran dan Terjemahannya. Semarang : Toha Putra.

Sholih , Subhi. (2017). Mabahits Fi Ulumul Qur’an. Jakarta : Pustaka Firdaus.

17

You might also like