You are on page 1of 15

MAKALAH

TEKS LAPORAN
PENDIDIKAN BAHASA INDONESIA
Dosen Pengampu : Hera Chairunisa ,S.Sos., MSi

Disusun Oleh :Kel 5


Parid Alfarizi 7223510021
Arief P J Damanik 7223510001
Urbano I. R. S Pardosi 7223210035
Doly Siregar 7223510005
Richard Simanullang 7223210028
Febrian Fadlan Reynaldi 7223510017
Rama Ardiansiah Tumangger 7223510022

MANAJEMEN 3C22
FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS NEGERI MEDAN
T.A 2023

1
KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa karena telah memberikan kesempatan
pada penulis untuk menyelesaikan makalah ini. Atas rahmat dan hidayah-Nya lah penulis
dapat menyelesaikan makalah yang berjudul “Teks Laporan ” tepat waktu.
Makalah ini disusun guna memenuhi tugas Bu Hera Chairunisa ,S.Sos., MSi pada
Mata kuliah Pendidikan Bahasa Indonesia di Universitas Negeri Medan. Selain itu, penulis
juga berharap agar makalah ini dapat menambah wawasan bagi pembaca tentang “Teks
Laporan”.
Penulis mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada Bu Hera
Chairunisa ,S.Sos., MSi selaku dosen mata kuliah Pendidikan Bahasa Indonesia. Tugas yang
telah diberikan ini dapat menambah pengetahuan dan wawasan terkait bidang yang ditekuni
penulis. Penulis juga mengucapkan terima kasih pada semua pihak yang telah membantu
proses penyusunan makalah ini.
Penulis menyadari makalah ini masih jauh dari kata sempurna. Oleh karena itu,
Penulis mengharapkan kritik dan saran yang membangun dari pembaca guna
menyempurnakan makalah ini .

Medan, 16 September 2023

Kelompok 5

2
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR..................................................................................................................................2
DAFTAR ISI.............................................................................................................................................3
BAB I PENDAHULUAN............................................................................................................................4
A. Latar Belakang Masalah.............................................................................................................4
B. Rumusan Masalah.........................................................................................................................4
C. Tujuan Masalah..............................................................................................................................4
BAB II PEMBAHASAN.............................................................................................................................5
A. Pengertian Teks Laporan............................................................................................................5
B. Ciri Kebahasaan Teks Laporan..................................................................................................6
C. Tujuan Teks Laporan...................................................................................................................6
D. Model Teks Laporan...................................................................................................................7
E. Model Teks Laporan Penelitian................................................................................................10
F. Model Teks Laporan Kegiatan..................................................................................................11
BAB III PENUTUP..................................................................................................................................14
A. Kesimpulan..................................................................................................................................14
B. Saran............................................................................................................................................14
DAFTAR PUSTAKA.................................................................................................................................15

3
BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah


Di era modem ini ilmu pengetahuan semakin luas dan maju yang dimana
harusmenuntut seseorang yang bergelut di dunia pendidikan harus tau caranya membuat
tekslaporan,tetapi dalam pelaksanaannya masih minim pengetahuan masyarakat tentang
ini,fungsi membuat teks laporan proposal,tesis,skripsi dan yang lainnya yang
membutuhkanteks laporan agar lebih mudah di pahami atau di terima oleh pembaca karna
kata katayang di gunakan lebih simple dan menggunakan kata kata yang jelas.

B. Rumusan Masalah
1. Apa yang dimaksud dengan teks laporan?
2. Apa saja model dari teks laporan?
3. Apa hubungan genre pada setiap tahapan atau struktur teks laporan?
4. Apa iri-ciri akademik, manfaat dan fungsi teks laporan?

C. Tujuan Masalah
1. Untuk mengetahui pengertian teks laporan.
2. Untuk mengetahui model dari teks laporan.
3. Untuk mengetahui hubungan genre pada setiap tahapan atau struktur teks laporan.
4. Untuk mengetahuiciri-ciri akademik dan fungsi teks laporan.

4
BAB II PEMBAHASAN

A. Pengertian Teks Laporan


Teks laporan adalah jenis tulisan yang digunakan untuk menyajikan informasi
faktual atau data yang telah dikumpulkan, dianalisis, atau disusun secara sistematis. Laporan
biasanya ditulis dengan tujuan untuk mengkomunikasikan hasil penelitian, observasi,
investigasi, atau peristiwa tertentu kepada pembaca. Tujuan utama teks laporan adalah
menyediakan informasi yang akurat dan jelas kepada pembaca, sehingga mereka dapat
memahami konten laporan tanpa kesulitan.
Teks laporan adalah suatu dokumen tertulis yang berisi informasi, data, hasil
penelitian, atau ringkasan tentang suatu peristiwa, kegiatan, atau topik tertentu. Para ahli
telah memberikan berbagai definisi tentang teks laporan, dan berikut adalah beberapa
pengertian dari para ahli:
Menurut Para Ahli
Mary Munter dan Claire Ellen: Teks laporan adalah dokumen tertulis yang dirancang untuk
menyampaikan informasi, hasil penelitian, atau evaluasi suatu topik atau peristiwa kepada
pembaca yang mungkin memiliki kepentingan atau kewajiban dalam hal tersebut.
M. Neil Browne dan Stuart M. Keeley: Laporan adalah suatu bentuk komunikasi tertulis yang
digunakan untuk menyampaikan fakta, analisis, atau rekomendasi kepada pembaca yang
memiliki kepentingan dalam topik yang dibahas.
Peter H. Lasswell: Teks laporan adalah dokumen tertulis yang memberikan gambaran
tentang apa yang terjadi, mengapa itu terjadi, dan apa yang seharusnya dilakukan sebagai
respons.
Paul V. Anderson: Laporan adalah dokumen tertulis yang menggambarkan peristiwa atau
situasi, mencakup data, analisis, dan rekomendasi, dan dirancang untuk membantu
pembaca dalam pengambilan keputusan atau pemahaman lebih lanjut tentang topik
tersebut.
Bovee dan Thill: Laporan adalah bentuk komunikasi tertulis yang berfungsi untuk menyajikan
fakta, informasi, dan hasil penelitian dengan tujuan memberikan pemahaman yang lebih
baik kepada pembaca.
Pengertian teks laporan dapat bervariasi tergantung pada konteks dan tujuan
pembuatan laporan. Namun, pada dasarnya, teks laporan adalah dokumen tertulis yang
digunakan untuk menyampaikan informasi, analisis, atau rekomendasi tentang suatu topik
atau peristiwa kepada pembaca yang memiliki kepentingan dalam hal tersebut.

5
B. Ciri Kebahasaan Teks Laporan
Teks laporan ini sendiri memiliki ciri kebahasaan yaitu di antaranya sebagai berikut:
1. Mengandung kata Sandang
Kata sandang ini adalah jenis fakta yang digunakan untuk mengawali kata benda yang
berfungsi sebagai penentu misalnya sebuah,sesuatu,beberapa ,seseorang dan lain
sebagainya.
2. Menggunakan konjungsi
Kata konjungsi atau kata sambung ini di gunakan untuk menggabungkan induk
kalimat dengan anak kalimat.
3. Kalimat aktif
Kalimat aktif ini adalah kalimat yang subjeknya selalu aktif
4. Kata tugas
Makna tugas ini merupakan tata bhasa formal yang hanya memiliki makna
gramatikal .
5. Kosakata Teknis Bidanng ilmu
Yaitu kata yang berkaitan erat dengan bidang kailmuan tertentu.
6. Penulisan unsur serapan
Yaitu pengucapan ataupun penulisan yang di sesuaikan dengan kaidah bahasa
indonesia.

C. Tujuan Teks Laporan


Tujuan dari sebuah teks laporan adalah memberikan informasi yang sistematis dan rinci
tentang suatu peristiwa, kegiatan, hasil penelitian, atau topik tertentu kepada pembaca.
Beberapa tujuan utama dari teks laporan meliputi:
1. Informasi: Memberikan informasi yang akurat dan relevan kepada pembaca.
Laporan digunakan untuk menyampaikan fakta, data, hasil penelitian, atau detail
tentang suatu peristiwa kepada pihak yang membutuhkannya.
2. Komunikasi: Membantu dalam komunikasi efektif antara penulis laporan dan
pembaca. Laporan dapat digunakan untuk berbagi informasi dengan atasan,
rekan kerja, klien, pemangku kepentingan, atau pihak-pihak terkait lainnya.
3. Pemantauan: Menyediakan alat pemantauan dan evaluasi. Dalam konteks bisnis
atau proyek, laporan memungkinkan manajer atau pimpinan untuk melacak
kemajuan, pencapaian tujuan, dan masalah yang perlu ditangani.
4. Pembuktian: Memberikan bukti atau catatan tertulis tentang kegiatan atau
peristiwa tertentu. Ini penting dalam situasi hukum, audit, atau kepentingan lain
yang memerlukan dokumentasi.
5. Analisis: Memberikan dasar untuk analisis lebih lanjut. Laporan penelitian,
misalnya, digunakan untuk menyajikan hasil penelitian yang dapat
diinterpretasikan dan digunakan dalam pengambilan keputusan.
6. Perencanaan dan Pengambilan Keputusan: Membantu dalam perencanaan masa
depan dan pengambilan keputusan. Laporan yang berisi data dan analisis dapat

6
membantu pihak berwenang dalam merumuskan strategi, rencana tindakan, atau
kebijakan.
7. Transparansi: Mendorong transparansi dan akuntabilitas. Laporan dapat
memberikan pemahaman yang lebih baik tentang bagaimana suatu organisasi
atau proyek beroperasi, membantu menghindari praktik-praktik yang meragukan,
dan meningkatkan kepercayaan pemangku kepentingan.
8. Pengarsipan: Membentuk catatan yang dapat diarsipkan untuk referensi di masa
depan. Ini penting dalam konteks sejarah, dokumentasi organisasi, atau audit
internal.
Setiap jenis laporan mungkin memiliki tujuan khusus yang sesuai dengan konteksnya,
tetapi pada dasarnya, laporan dirancang untuk menyampaikan informasi yang tepat
kepada pihak yang berkepentingan.

D. Model Teks Laporan


a. Model Teks Laporan Kegiatan
Teks laporan kegiatan adalah teks yang disusun setelah kegiatan selesai
dilaksanakan. Teks laporan ini dibuat oleh sekelompok atau perorangan yang bertanggung
jawab dalam melaksanakan kegiatan tersebut. Teks laporan ini digunakan sebagai bahan
pertanggungjawaban kepada pemberi mandat, atasan atau pun sponsor kegiatan tersebut.
Kerangka Laporan Kegiatan:

 JUDUL
 RINGKASAN
 BABI PENDAHULUAN
 Latar belakang kegiatan
 Objek kegiatan dan strategi pelaksanaanya
 Tujuan kegiatan
 BAB II DESKRIPSI KEGIATAN
 Nama kegiatan
 Lokasi
 Waktu
 Pelaksana
 BAB III PELAKSANAAN KEGIATAN
 BAB IV PENUTUP
 Simpulan
 Saran
Penyusunan teks laporan kegiatan ditujukan sebagai bentuk pertanggungjawaban. Tujuan
dari teks laporan kegiatan antara lain:

 Mengidentifikasi atau menggambarkan suatu kegiatan.


 Mendokumentasikan rangkaian dan catatan selama kegiatan berlangsung.

7
 Menguraikan peristiwa atau tindakan.
 Memenuhi syarat dalam sebuah kesepakatan.
 Menjadi bahan penilaian.
 Memberikan infomasi, fakta, dan kondisi seobyektif mungkin terkait kegiatan yang
dilaksanakan.
 Mengambil kesimpulan atas kegiatan yang dikerjakan.
b. Model Teks Laporan Penelitian
Teks laporan penelitian uraian tentang yang hal-hal yang berkaitan dengan proses
kegiatan penelitian. Ini berarti bahwa teks laporan tidak hanya berisi uraiantentang langkah-
langkah yang telah dilalui oleh peneliti tetapi juga latar belakangpermasalahannya. kerangka
berpikir, dukungan teori, dan sebagainya yangbersifat memperkuat makna penelitian yang
dilakukan. Secara garis besar tujuanpenelitian dapat dibedakan menjadi tiga menurut pihak
yang dapat memanfaatkanhasilnya ketiga pihak yang dimaksud adalah sebagai berikut.
a) Para ilmuwan
Karena dengan penemuan melalui penelitian maka khasanah ilmu pengetahuan
akan bertambah luas. Penambahan ilmu berarti bertambah pula tempat berpijak bagi
mereka yang akan mengembangkan pengetahuan lanjut.
b) Pemerintah, birokrat atau pengambil kebijaksanaan
yang lain informasi yang diperoleh dari penelitian akan bermanfaatbagi penentuan
kebijaksanaan sehingga daya dukung kebijaksanaan tersebut cukup karena berupa data
actual.
c) masyarakat luas baik secara perseorangan maupun kelompok
Adanya informasi dari penelitian inilah maka kehidupan manusia lebih dipermudah.
Pada kenyataannya sekalipun isi dari laporan Garis besarnya sama isi laporanselalu
merupakan sesuatu yang ditonjolkan, namun wujud penampilan laporanpenelitian
mempunyai variasi kerangka sesuai dengan ketentuan dari Lembaga yang bertanggung
jawab atas pelaksanaan penelitian. kerangka-kerangka tersebut umumnya memiliki bab
sekitar 4 sampai dengan 6 yang semuanya dimulai denganpendahuluan.
a. Model Pertama
model ini adalah model yang paling banyak digunakan oleh para mahasiswa menyusun
skripsi atau tesis.
Variasi 1:
Bab I Pendahuluan
Bab II Penyusunan kerangka teori Dan pengajuan hipotesis
Bab III Metodologi penelitian
Bab IV Laporan penelitian

8
Bab V Simpulan dan saran
Variasi 2
Bab I Pendahuluan
Bab II Landasan teori
Bab III Landasan fakta
bab IV Persiapan dan pelaksanaan penelitian
Bab V Hasil - hasil penelitian
Bab VI Simpulan, diskusi, inspirational, dan saran
Variasi3
Bab I Pendahuluan
Bab II Landasan teori
Bab III Metodologi penelitian
Bab IV Laporan penelitian
Bab V Simpulan, diskusi, implikasi, saran
Variasi4
Bab I Pendahuluan
Bab II ( Judul disesuaikan dengan ini variable atau permasalahan penelitian)
Bab II Rancangan penelitian
Bab IV Pengumpulan, pengolahan, dan analisis data
Bab V Pembahasan, Simpulan, dan implikasi
Variasi 5
Bab I Pendahuluan
a) Latar belakang masalah
b) Rumusan masalah
c) Tujuan penelitian
d) Manfaat penelitian
Bab II Kerangka teoritik dan pengajuan hipotesis
a) Latar belakang teori
b) Penelitian relevan
c) Kerangka berpikir
d) Perumusan hipotesis

9
Bab III Metode Penelitian
a) Jenis penelitian
b) Data dan sumber data
c) Teknik pengumpulan data
d) Teknik anal isis data
e) Tahapan penelitian
Bab IV Hasil Penelitian dan Pembahasan
a) Hasil penelitian
b) Pembahasan
Bab V Penutup
a) Simpulan
b) Saran
b. Model Kedua
laporan yang diklasifikasikan sebagai model kedua adalah laporanpenelitian yang
wujudnya tidak seluas dan sekomprehensif skripsi, tesis, ataudisertasi. laporan kedua ini,
misalnya, laporan penelitian pesanan bagi paradosen (bukan mahasiswa) yang
diselenggarakan oleh Pusat/Balai Penelitian diUniversitas, Institut atau jenis perguruan tinggi
lain.Salah satu bentukkerangka laporan yang masih dipakai adalah sebagai berikut.
BabI Pendahuluan (termuat juga dibagian ini kajian pustaka dan kerangka
berpikir
Bab II Cara penelitian
Bab III Hasil dan analisis penelitian
Bab IV Simpulan dan saran

E. Model Teks Laporan Penelitian


Laporan penelitian adalah dokumen yang menggambarkan hasil dari suatu penelitian yang
telah dilakukan. Berikut adalah model teks untuk laporan penelitian yang umum digunakan:
Judul Laporan Penelitian
Abstrak
Abstrak adalah ringkasan singkat dari laporan penelitian, yang mencakup tujuan, metode,
temuan, dan implikasi penelitian. Abstrak biasanya tidak lebih dari 250 kata.
1. Pendahuluan

10
Pendahuluan menjelaskan latar belakang penelitian, tujuan penelitian, dan pertanyaan
penelitian yang akan dijawab. Di bagian ini, penulis juga bisa memberikan gambaran singkat
tentang metode penelitian yang digunakan.
2. Tinjauan Pustaka
Bagian ini berisi tinjauan literatur yang relevan dengan penelitian. Penulis dapat
menggambarkan penelitian-penelitian terdahulu yang telah dilakukan di bidang yang sama
atau terkait.
3. Metode Penelitian
Metode penelitian menjelaskan bagaimana penelitian ini dilakukan. Ini termasuk rancangan
penelitian, sampel penelitian, instrumen yang digunakan, dan prosedur yang diikuti.
4. Hasil Penelitian
Hasil penelitian berisi data dan temuan yang ditemukan selama penelitian. Data dapat
disajikan dalam bentuk tabel, grafik, atau narasi. Penting untuk menginterpretasikan hasil ini
dan menjelaskan apakah hipotesis penelitian telah terbukti atau tidak.
5. Diskusi
Bagian diskusi digunakan untuk menginterpretasikan hasil penelitian, menjelaskan implikasi
penelitian, dan menyusun hubungan antara hasil dengan literatur yang telah ditinjau
sebelumnya.
6. Kesimpulan
Kesimpulan adalah ringkasan dari temuan penelitian dan jawaban terhadap pertanyaan
penelitian. Selain itu, penulis dapat memberikan rekomendasi untuk penelitian selanjutnya
atau implikasi praktis dari penelitian.
7. Daftar Pustaka
Di bagian ini, cantumkan semua sumber yang digunakan dalam laporan penelitian. Pastikan
untuk mengikuti format penulisan referensi yang sesuai, seperti APA, MLA, atau IEEE.
Lampiran (Opsional)
Jika diperlukan, Anda dapat menyertakan lampiran yang berisi data tambahan, instrumen
penelitian, atau informasi yang mendukung laporan penelitian.
Laporan penelitian harus ditulis dengan jelas, akurat, dan sistematis. Pastikan untuk
menyusunnya sesuai dengan format yang ditentukan oleh lembaga atau jurnal ilmiah yang
akan menerbitkan laporan penelitian Anda.

F. Model Teks Laporan Kegiatan

11
Laporan kegiatan adalah dokumen yang merinci berbagai kegiatan yang telah
dilakukan oleh individu, kelompok, atau organisasi selama suatu periode waktu tertentu.
Berikut adalah model teks untuk laporan kegiatan yang umum digunakan:
Judul Laporan Kegiatan
I. Pendahuluan
Pada bagian pendahuluan, jelaskan latar belakang dan tujuan dari laporan kegiatan. Juga,
berikan ikhtisar singkat tentang apa yang akan dibahas dalam laporan.
II. Deskripsi Kegiatan
Bagian ini menjelaskan kegiatan-kegiatan yang telah dilakukan. Urutkan kegiatan ini
berdasarkan waktu atau kategori, dan berikan deskripsi yang jelas tentang setiap kegiatan.
Jelaskan tujuan setiap kegiatan dan siapa yang terlibat.
A. Kegiatan 1

 Tanggal pelaksanaan: [Tanggal]


 Tempat: [Lokasi]
 Tujuan: [Tujuan kegiatan]
 Deskripsi: [Deskripsi singkat tentang apa yang dilakukan selama kegiatan ini]
 Hasil: [Hasil atau pencapaian dari kegiatan]
B. Kegiatan 2

 Tanggal pelaksanaan: [Tanggal]


 Tempat: [Lokasi]
 Tujuan: [Tujuan kegiatan]
 Deskripsi: [Deskripsi singkat tentang apa yang dilakukan selama kegiatan ini]
 Hasil: [Hasil atau pencapaian dari kegiatan]
(Sebutkan kegiatan lainnya sesuai kebutuhan)
III. Evaluasi Kegiatan
Di bagian ini, tinjau hasil dan dampak dari setiap kegiatan yang telah dilakukan.
Diskusikan pencapaian tujuan, kendala yang dihadapi, dan pembelajaran yang diperoleh.
IV. Kesimpulan
Ringkas hasil laporan kegiatan dan sampaikan kesimpulan yang kuat. Jika ada
rekomendasi atau tindakan selanjutnya yang diperlukan berdasarkan kegiatan-kegiatan ini,
sebutkan di sini.
V. Daftar Peserta (Opsional)
Jika relevan, Anda dapat mencantumkan daftar peserta atau pihak-pihak yang
terlibat dalam kegiatan.
VI. Lampiran (Opsional)

12
Lampiran bisa berisi dokumen-dokumen pendukung, foto-foto kegiatan, grafik, atau
data tambahan yang mendukung laporan kegiatan.
Pastikan untuk menulis laporan kegiatan dengan jelas, rinci, dan objektif. Selain itu,
sesuaikan format dan struktur laporan dengan kebutuhan organisasi atau proyek yang
terkait dengan kegiatan tersebut.

13
BAB III PENUTUP
A. Kesimpulan
Teks laporan adalah teks yang berisi laporan hasil pengamatan atau penelitian yang
telah dilakukan, dan bertujuan untuk memberikan informasi kepada pembaca. Oleh karena
itu, teks ini dibuat berdasarkan data-data yang valid yang telah dikumpulkan,bukan
berdasarkan imajinasi dang penulis.Teks laporan kegiatan adalah teks yang disusun setelah
kegiatan selesai dilaksanakan.
Teks laporan ini dibuat olehsekelompok atau perorangan yang bertanggung jawab
dalam melaksanakan kegiatan tersebut.Teks laporan penelitian uraian tentang yang hal-hal
yang berkaitan dengan proses kegiatan penelitian. Ini berarti bahwa teks laporan tidak hanya
berisi uraian tentang langkah-langkah yang telah dilalui oleh peneliti tetapi juga latar
belakang permasalahanya. kerangka berpikir, dukungan teori, dan sebagainya yang
bersifatmemperkuat makna penelitian yang dilakukan.
Ciri-ciri teks laporan, yaitu :Teks laporan yang ditulis bersifat fakta, bersifat objektif,
hasil laporan ditulis lengkap dan sempuma, tidak memasukan Unsur-unsr menyimpang
seperti propaganda, laporan disajikan secara menarik, baik dalam hal tata bahasa yang jelas,
isinya yang berbobot, maupun susunan teksnya yang logis.
Fungsi teks laporan hasil observasi adalah sebagai sumber informasi yang akurat
dan terpercaya karena disusun berdasarkan dengan data dan fakta.Fungsi teks laporan hasil
observasi sebagai laporan pertanggung jawaban dari sebuah tugas atau kegiatan
pengamatan (observasi).

B. Saran
Permakalah berharap dengan makalah Teks Laporan ini, para pembaca dapat
mengetahui apa yang dimaksud dengan teks laporan, model dari teks laporan, hubungan
genre pada setiap tahapan atau struktur teks laporan, ciri-ciri akademik dan fungsi teks
laporan. Pemakalah juga mengharapkan kritik dan saran agar membangun pada
makalah selanjutnya.

14
DAFTAR PUSTAKA

Sari, Y., Syahrul, R., & Rasyid, Y. (2018). Hubungan antara keterampilan membaca
pemahaman dengan keterampilan menulis teks laporan hasil observasi siswa kelas X SMK
Negeri 3 Padang. Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, 7(3), 446-453.
Dewi, N. P. E. P., Sutama, I. M., & Sriasih, S. A. P. (2015). Analisis penerapan model
pembelajaran problem based learning dalam pembelajaran menulis teks laporan hasil
observasi kelas X IIS. 1 SMAN 1 mendoyo. Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Undiksha, 3(1).
Putri, D., & Syahrul, R. (2019). Korelasi Keterampilan Membaca Pemahaman dan
Keterampilan Menulis Teks Laporan Hasil Observasi Siswa Kelas VII SMP Negeri 4 Pariaman.
Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, 8(2), 62-69.
Prasetyo, B., & Baehaqie, I. (2017). Pengembangan media video animasi untuk pembelajaran
memproduksi teks laporan hasil observasi. Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia,
6(2), 41-47.
Nasution, S., & Nurbaiti, A. (2021). Teks Laporan Hasil Observasi Untuk Tingkat SMP kelas VII.
Guepedia.
Mujianto, G. (2019). Peningkatan Hasil Belajar Menyusun Teks Laporan Hasil Observasi Pada
Peserta Didik Kelas X SMAN 7 Malang Dengan Model Pembelajaran Integratif. JINoP (Jurnal
Inovasi Pembelajaran), 5(1), 39-54.
Mugianto, M., Ridhani, A., & Arifin, S. (2017). Pengembangan Perencanan Pembelajaran
Menulis Teks Laporan Hasil Observasi Model Pembelajaran Berbasis Proyek Siswa Kelas X
SMA. Ilmu Budaya: Jurnal Bahasa, Sastra, Seni dan Budaya, 1(4), 353-366.
Putri, A. L., Yulistio, D., & Utomo, P. (2021). Kemampuan Menulis Teks Laporan Hasil
Observasi pada Siswa Kelas X SMK Negeri 3 Seluma. Jurnal Ilmiah Korpus, 5(1), 45-51.
Nursyam, S. H., & Arfanti, Y. (2022). Metode Pakem Bermateri Teks Laporan Hasil Observasi
Untuk Pembentukan Karakter Siswa. Jurnal Penelitian Pendidikan Bahasa Dan Sastra, 7(1), 7-
12.
Juliawati, N. K., Sutama, I. M., Gunatama, G., & Hum, M. (2015). Pembelajaran menulis teks
laporan hasil observasi berbasis kearifan lokal pada siswa kelas VII A4 SMP Negeri 1
Singaraja. Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Undiksha, 3(1).

15

You might also like