You are on page 1of 16

MODUL AJAR FISIKA

GELOMBANG
Nama :
Sekolah : SMA
Dimensi : bergotong royong, bernalar kritis, mandiri
Fase :F
Alokasi Waktu : 4 x 5 JP

CAPAIAN PEMBELAJARAN
Pada akhir fase F, peserta didik mampu menerapkan konsep dan prinsip vektor ke dalam
kinematika dan dinamika gerak partikel, usaha dan energi, fluida dinamis, getaran harmonis,
gelombang bunyi dan gelombang cahaya dalam menyelesaikan masalah, serta menerapkan
prinsip dan konsep energi kalor dan termodinamika dengan berbagai perubahannya dalam
mesin kalor. Peserta didik mampu menerapkan konsep dan prinsip kelistrikan (baik statis
maupun dinamis) dan kemagnetan dalam berbagai penyelesaian masalah dan berbagai produk
teknologi, menerapkan konsep dan prinsip gejala gelombang elektromagnetik dalam
menyelesaikan masalah. Peserta didik mampu menganalisis keterkaitan antara berbagai
besaran fisis pada teori relativitas khusus, gejala kuantum dan menunjukkan penerapan
konsep fisika inti dan radioaktivitas dalam kehidupan sehari-hari dan teknologi. Peserta didik
mampu memberi penguatan pada aspek fisika sesuai dengan minat untuk ke perguruan tinggi
yang berhubungan dengan bidang fisika. Melalui kerja ilmiah juga dibangun sikap ilmiah dan
profil pelajar Pancasila, khususnya mandiri, inovatif, bernalar kritis, kreatif dan bergotong
royong.

Elemen Pemahaman Elemen Keterampilan


Peserta didik mampu menerapkan konsep dan 1. Mengamati,
prinsip vektor, kinematika dan dinamika 2. Mempertanyakan dan memprediksi
gerak, fluida, gejala gelombang bunyi dan 3. Merencanakan dan melakukan penyelidikan
gelombang cahaya dalam menyelesaikan 4. Memproses, menganalisis data dan informasi
masalah, serta menerapkan prinsip dan konsep 5. Mencipta
kalor dan termodinamika, dengan berbagai 6. Mengevaluasi dan refleksi
perubahannya dalam mesin kalor. 7. Mengomunikasikan hasil

Modul Ajar Fisika – Fase F – Kelas XI – Gelombang


TUJUAN PEMBELAJARAN
TP KRITERIA KETERCAPAIAN ASESMEN
TP (EVIDEN)
Mengidentifikasi Pada akhir pembelajaran dari Awal:
konsep dan modul ini, peserta didik Melalui kegiatan simulasi, observasi, diskusi,
prinsip menunjukkan kemampuan: tanya jawab, kuesioner, dan lain sebagainya,
gelombang bunyi 1. Menganalisis karakteristik guru mengecek pengetahuan dan keterampilan
dan cahaya yang gelombang mekanik prasyarat peserta didik sebagai gambaran
diterapkan pada 2. Menganalisis besaran-besaran pemahaman/pengalaman peserta didik dalam
berbagai fisis gelombang berjalan dan hal besaran dan satuan, pengukuran, vektor,
teknologi gelombang stasioner pada getaran harmonik, dan usaha dan energi.
peristiwa sehari-hari
3. Menjelaskan mengenai Proses:
pemantulan gelombang pada Cek pemahaman dan keterampilan peserta didik
ujung bebas dan ujung tetap mengenai materi gelombang.
4. Menghitung frekuensi dan cepat Peserta didik diberikan bimbingan untuk hal-hal
rambat gelombang pada dawai yang perlu pembimbingan, serta kegiatan
dengan menggunakan pembiasaan dalam menerapkan
percobaan Melde pengetahuannya tentang gelombang yang
5. Menjelaskan pengertian melatih sikap sesuai Profil Pelajar Pancasila,
resonansi, layangan, intensitas, yaitu:
taraf intensitasm dan efek ● bergotong royong,
Doppler
6. Mempresentasikan hasil ● kreatif,
percobaan resonansi dan
menjelaskan makna fisisnya ● mandiri
7. Mendeskripsikan sifat-sifat dari
ciri-ciri umum gelombang Akhir
cahaya yang meliputi  Pemastian ketercapaian pemahaman
interferensi, difraksi, dan peserta didik (dapat dengan penugasan
polarisasi menyusun penjelasan, membuat infografis,
8. Memberikan contoh penerapan rekaman, video, dsb) gelombang.
konsep polarisasi pada  Pemastian ketercapaian keterampilan sains
peralatan optik modern yang peserta didik dalam praktik pengukuran
digunakan dalam kehidupan terkait materi gelombang secara benar dan
sehari-hari aman.
 Pendokumentasian hasil pengamatan guru
terhadap perkembangan sikap peserta didik.

LANGKAH PEMBELAJARAN
Langkah-langkah pembelajaran pada topik gelombang berikut ini dirancang per tema atau
sub topik, tidak kaku harus dilaksanakan secara lengkap dalam satu pertemuan. Setelah guru
melakukan asesmen awal kepada peserta didik, atau peserta didik telah menguasai sub-topik,
guru dapat menyesuaikan kegiatan pembelajaran dari kegiatan yang sesuai dengan kebutuhan
peserta didik.
Setiap pertemuan pembelajaran perlu diawali dengan doa dan kegiatan mengulas kembali
penerapan gelombang yang berhubungan langsung dalam pengalaman peserta didik sehari-

Modul Ajar Fisika – Fase F – Kelas XI – Gelombang


hari. Pada bagian akhir pertemuan, dilakukan penguatan dan refleksi kegiatan pembelajaran.
Contoh pertanyaan refleksi :

a. Apakah saya hadir tepat waktu?


b. Apakah saya memahami materi pembelajaran hari ini?
c. Hal apa yang telah saya pelajari dari pembelajaran hari ini?
d. Bagian mana dari pembelajaran ini yang paling saya sukai?
e. Apakah saya merasa telah mengikuti kegiatan pembelajaran dengan baik?
f. Apakah saya mengalami kesulitan untuk mengikuti pembelajaran?
g. Apa yang dapat saya lakukan untuk memperbaiki cara belajar saya?
h. Apakah saat belajar saya mendapat bantuan dari orang lain?
i. Apakah saya membantu orang lain?
j. Kontribusi apa yang telah atau dapat saya berikan pada lingkungan sekitar saya setelah
melakukan pembelajaran hari ini?

Asesmen Awal
Materi prasyarat 1 : Besaran dan Satuan, Pengukuran, Elastisitas, Getaran Harmonik,
dan Usaha dan Energi
Uraian Kegiatan
1. Peserta didik diminta untuk mengamati demonstrasi tali yang ujungnya digoyangkan naik
turun oleh tangan dan/atau slinki yang dimainkan maju mundur.
2. Peserta didik bernalar kritis mendiskusikan hal berikut :
“Apa yang menyebabkan tali dan slinki bergerak?”
“Bagaimana gerakan tangan pada tali dan slinki”
Peserta didik diminta untuk menuliskan jawaban pada kertas selembar untuk
dikumpulkan.
3. Peserta didik bersama-sama mengulas kembali elastisitas dan getaran harmonik
dibimbing oleh guru.
4. Seluruh peserta didik mengerjakan pada kertas. Setelah selesai, kertas dikumpulkan.
5. Peserta didik mendapat konfirmasi penjelasan dari guru bahwa :
“Tangan, sebagai sumber getaran, melakukan gerak bolak-balik atau osilasi. Energi
getaran merambat melalui slinki”

Modul Ajar Fisika – Fase F – Kelas XI – Gelombang


Bila jawaban peserta didik belum benar, langkah pembelajaran dimulai dari penguatan
prasyarat. Bila sudah benar, langkah pembelajaran bisa dimulai dari sub topik ke-1. Bila
terdapat keragaman kemampuan, pembelajaran dapat dilakukan melalui:
 Alternatif 1, kelas dibagi dua kelompok atau lebih, masing-masing mengikuti
kegiatan pembelajaran sesuai kemampuan sub-topiknya.
 Alternatif 2, kelas dibagi dua kelompok atau lebih, kelompok yang belum siap
diberikan kegiatan tambahan di luar pembelajaran.

Penguatan Pengetahuan Prasyarat – Besaran dan Satuan, Pengukuran, Elastisitas,


Getaran Harmonik, dan Usaha dan Energi
Penguatan pengetahuan prasyarat dilaksanakan bersamaan dengan topik yang memerlukan
pengetahuan sebelumnya.
1. Persamaan simpangan, kecepatan, dan percepatan getaran harmonik sederhana
2. Elastisitas

Sub Topik ke-1 Karakteristik Gelombang, Gelombang Berjalan dan Stasioner


Kriteria Ketercapaian
1. Menganalisis karakteristik gelombang mekanik
2. Menganalisis besaran-besaran fisis gelombang berhalan dan gelombang stasioner
pada peristiwa sehari-hari
3. Menjelaskan mengenai pemantulan gelombang pada ujung bebas dan ujung tetap
Uraian Kegiatan
1. Peserta didik mengamati macam-macam penerapan gelombang dalam kehidupan
sehari-hari.
2. Peserta didik mendiskusikan pada buku Fisika SMA/MA Kelas XI PT. Penerbit
Erlangga halaman 361 – 362.
3. Peserta didik mendiskusikan besaran-besaran yang merambat pada gelombang tali
dan mengidentifikasi satuan, dimensi, dan persamaan dari besaran-besaran tersebut.

Modul Ajar Fisika – Fase F – Kelas XI – Gelombang


Peserta didik mendalami informasi pada buku Fisika SMA/MA Kelas XI PT.
Penerbit Erlangga halaman 362 – 363.
4. Peserta didik mengamati simulasi gelombang tali tentang gelombang berjalan dan
gelombang stasioner pada simulasi PhET dengan tautan berikut ini
https://phet.colorado.edu/sims/html/wave-on-a-string/latest/wave-on-a-
string_all.html?locale=in .
5. Peserta didik berdiskusi mengenai :
 “Amatilah ujung pantul gelombang tali, apa perbedaan gelombang berdiri dan
gelombang berjalan?”
Gelombang Berjalan
6. Peserta didik mengamati simulasi peristiwa gelombang berjalan secara khusus dan
mendiskusikan :
“Bagaimana pola gelombang yang terbentuk pada gelombang berjalan?”
7. Peserta didik bernalar kritis mendiskusikan dan mengemukakan pendapatnya
mengenai pola gelombang berjalan berdasarkan hasil pengamatannya. Peserta didik
mencari informasi pada buku Fisika SMA/MA Kelas XI PT. Penerbit Erlangga
halaman 363 - 366.
8. Peserta didik mendapat konfirmasi penjelasan dari guru mengenai besaran berjalan,
dan penurunan persamaan kecepatan dan persamaan percepatan gelombang berjalan.
Peserta didik bersama-sama mengidentifikasi besaran, satuan (dalam SI), dengan
referensi buku Fisika SMA/MA Kelas XI PT. Penerbit Erlangga halaman 363 –
366.
Gelombang Stasioner
9. Peserta didik mengamati simulasi peristiwa gelombang stasioner secara khusus dan
mendiskusikan :
“Bagaimana pola gelombang yang terbentuk pada gelombang stasioner?”
10. Peserta didik bernalar kritis mendiskusikan dan mengemukakan pendapatnya
mengenai pola gelombang stasioner ujung terikat dan ujung bebas berdasarkan hasil
pengamatannya. Peserta didik mencari informasi pada buku Fisika SMA/MA Kelas
XI PT. Penerbit Erlangga halaman 366 - 370.
11. Peserta didik mendapat konfirmasi penjelasan dari guru mengenai gelombang
stasioner. Peserta didik bersama-sama mengidentifikasi besaran, satuan (dalam SI),
dengan referensi buku Fisika SMA/MA Kelas XI PT. Penerbit Erlangga halaman
363 – 366.

Modul Ajar Fisika – Fase F – Kelas XI – Gelombang


12. Peserta didik mendapat konfirmasi penjelasan dari guru penerapan gelombang
stasioner pada percobaan Melde dengan referensi buku Fisika SMA/MA Kelas XI
PT. Penerbit Erlangga halaman 370 – 371.
13. Peserta didik mencoba mengerjakan latihan soal pada buku Fisika SMA/MA Kelas
XI PT. Penerbit Erlangga halaman 374 secara mandiri. Peserta didik mendapat
bimbingan atau bantuan dari guru apabila ada hal yang tidak dimengerti atau sulit
diselesaikan.
14. Peserta didik melakukan refleksi dan membuat simpulan tentang pengetahuan yang
diidapatkan dalam belajar karakteristik gelombang, gelombang stasioner, dan
gelombang berjalan.
___________________________________________________________________________
Sub Topik ke-2 Gelombang Bunyi
Kriteria Ketercapaian
1. Menghitung frekuensi dan cepat rambat gelombang pada dawai dengan menggunakan
percobaan Melde
2. Menjelaskan pengertian resonansi, layangan, intensitas, taraf intensitasm dan efek
Doppler
3. Mempresentasikan hasil percobaan resonansi dan menjelaskan makna fisisnya
Karakteristik Gelombang Bunyi
Uraian Kegiatan
1. Peserta didik mengamati demonstrasi penggunaan alat musik gitar, seruling, dan/atau
gendang (atau alat musik apapun yang tersedia) pada pembelajaran pada pertemuan
sebelumnya yang ditampilkan oleh guru, diajak bernalar kritis mendiskusikan :
 Apa bedanya gitar/ seruling/ gendang dengan alat musik lainnya?
 Bagaimana gelombang merambat pada alat musik tersebut?
2. Peserta didik mengamati video mekanisme perambatan gelombang bunyi di udara
hingga terdengar pada telinga pendengar.
3. Peserta didik berdiskusi mengenai karakteristik gelombang bunyi, jenis gelombang
bunyi berdasarkan frekuensinya, cepat rambat gelombang bunyi pada berbagai jenis
medium, dan peristiwa resonansi. Untuk penguatan, peserta didik membaca kembali
contoh yang tersedia pada buku Fisika SMA/MA Kelas XI PT. Penerbit Erlangga
halaman 374 - 378 dengan dibimbing oleh guru.

Modul Ajar Fisika – Fase F – Kelas XI – Gelombang


4. Guru menyajikan gambar tiga alat musik : drum, suling, biola. Peserta didik
mengamati perbedaan bentuk alat musik kaitannya dengan pola gelombang bunyi
yang dihasilkan dibimbing oleh guru.
5. Peserta didik bernalar kritis memformulasikan persamaan frekuensi nada ke – n, dan
letak pola atau simpul ke – n dari gelombang bunyi yang merambat pada alat musik
tersebut dibimbing oleh guru. Peserta didik mentabulasikan persamaan akhir yang
telah didapatkan. Untuk penguatan, peserta didik membaca kembali materi yang telah
dijelaskan guru pada buku Fisika SMA/MA Kelas XI PT. Penerbit Erlangga
halaman 379 - 384.
Taraf Intensitas Bunyi dan Intensitas Bunyi
1. Perwakilan peserta didik (4 orang) mendemonstrasikan percobaan mengenai intensitas
bunyi dan taraf intensitas bunyi. Peserta didik mendapatkan penjelasan awal bahwa
ukuran kenyaringan gelombang bunyi diukur dari taraf intensitas bunyi dengan satuan
desiBel (dB). Alat ukur yang digunakan pada aktivitas hari ini adalah aplikasi
soundmeter pada handphone (perlu didownload pada playstore dan lainnya).
Satu orang peserta didik sebagai orang sumber suara dengan cara memainkan sebuah
lagu pada handphonenya. Tiga orang peserta didik lainnya mengukur taraf intensitas
bunyi dari tiga posisi yang berbeda :
 Pengukur pertama berdiri tepat di samping sumber suara
 Pengukur kedua berdiri pada posisi 2 meter dari sumber bunyi
 Pengukur ketiga berdiri pada posisi 4 meter dari sumber bunyi
Peserta didik lainnya mencatat data yang taraf intensitas bunyi yang diukur pada jarak
tertentu dari sumber bunyinya.
* catatan : posisi pengukur taraf intesitas bunyi terhadap sumber bunyi disesuaikan
dengan kondisi tempat pelaksanaan demonstrasi.
2. Peserta didik bernalar kritis melihat pola kecenderungan data jarak pengukur terhadap
taraf intensitas bunyi :
“semakin jauh jarak pendengar, semakin kecil nilai taraf intensitas bunyi”
3. Peserta didik menelusuri formulasi intensitas bunyi dan taraf intensitas bunyi
dibimbing oleh guru. Untuk penguatan, peserta didik membaca kembali materi yang
telah dijelaskan guru pada buku Fisika SMA/MA Kelas XI PT. Penerbit Erlangga
halaman 384 -387.
Efek Doppler dan Pelayangan (Interferensi Gelombang Bunyi)

Modul Ajar Fisika – Fase F – Kelas XI – Gelombang


1. Peserta didik menyimak video simulasi suara efek Doppler dan pelayangan bunyi.
2. Peserta didik bernalar kritis mendiskusikan hasil pengamatannya terhadap video yang
ditunjukkan oleh guru.
3. Peserta didik menelusuri persamaan Efek Doppler dan pelayangan bunyi dibimbing
oleh guru. Untuk penguatan, peserta didik membaca kembali materi yang telah
dijelaskan guru pada buku Fisika SMA/MA Kelas XI PT. Penerbit Erlangga
halaman 388 - 389.
4. Peserta didik mencoba mengerjakan latihan soal pada buku Fisika SMA/MA Kelas
XI PT. Penerbit Erlangga halaman 393 - 394 secara mandiri. Peserta didik
mendapat bimbingan atau bantuan dari guru apabila ada hal yang tidak dimengerti
atau sulit diselesaikan.
5. Peserta didik melakukan refleksi dan membuat simpulan tentang pengetahuan yang
diidapatkan dalam belajar gelombang bunyi.
___________________________________________________________________________
Sub Topik ke-3 Gelombang Cahaya
Kriteria Ketercapaian
1. Mendeskripsikan sifat-sifat dari ciri-ciri umum gelombang cahaya yang meliputi
interferensi, difraksi, dan polarisasi
2. Memberikan contoh penerapan konsep polarisasi pada peralatan optik modern yang
digunakan dalam kehidupan sehari-hari
Uraian Kegiatan
1. Peserta didik mengamati gambar-gambar fenomena alam terkait optik geometri

Difraksi pada gelombang air Gelembung sabun


Sumber : Sumber :
https://ircamera.as.arizona.edu/NatSci102/NatSc https://www.hippopx.com/id/clear-bubble-soap-
i102/images/water_diffraction2.jpg bubble-colorful-ball-water-reflection-325098

Modul Ajar Fisika – Fase F – Kelas XI – Gelombang


Kisi Difraksi pada CD Hamburan Rayleigh
Sumber : Sumber :
https://www.wikiwand.com/en/ https://www.kompas.com/sains/image/
List_of_Compact_Disc_and_DVD_copy_protec 2021/05/17/180400923/mengapa-langit-
tion_schemes#Media/File:CD-ROM.png berwarna-biru-di-siang-hari-?page=1

2. Peserta didik bernalar kritis mendiskusikan fenomena fisika apa yang terjadi terkait
gelombang cahaya pada gambar-gambar yang ditunjukkan oleh guru. Peserta didik
mendapatkan konfirmasi jawaban dari guru mengenai optik fisis. Untuk penguatan,
peserta didik membaca kembali materi yang telah dijelaskan guru pada buku Fisika
SMA/MA Kelas XI PT. Penerbit Erlangga halaman 394 - 406.
3. Peserta didik mencoba mengerjakan latihan soal pada buku Fisika SMA/MA Kelas
XI PT. Penerbit Erlangga halaman 407 secara mandiri. Peserta didik mendapat
bimbingan atau bantuan dari guru apabila ada hal yang tidak dimengerti atau sulit
diselesaikan.
4. Peserta didik melakukan refleksi dan membuat simpulan tentang pengetahuan yang
diidapatkan dalam belajar gelombang cahaya.
___________________________________________________________________________
Sub Topik ke-4 Praktikum dan Asesmen Akhir Pembelajaran
Kriteria Ketercapaian
Menghitung frekuensi dan cepat rambat gelombang pada dawai dengan menggunakan
percobaan Melde
Uraian Kegiatan Praktikum (3 JP)
1. Peserta didik bersama-sama mendiskusikan ulasan materi pembelajaran pada pertemuan
sebelumnya
2. Peserta didik mendengarkan pengarahan praktikum yang dijelaskan oleh guru. Lembar
praktikum yang dilakukan tersedia pada buku Fisika SMA/MA Kelas XI PT. Penerbit
Erlangga Kegiatan 9.1 halaman 372 – 373 dan Kegiatan 9.2 halaman 390.
3. Peserta didik mengkondisikan dirinya berkelompok menuju laboratorium fisika

Modul Ajar Fisika – Fase F – Kelas XI – Gelombang


4. Peserta didik bergotong royong mempersiapkan alat dan bahan, serta mengatur alat
sesuai dengan skema yang tercantum pada panduan praktikum buku Fisika SMA/MA
Kelas XI PT. Penerbit Erlangga Kegiatan 9.1 halaman 372 – 373 dan Kegiatan 9.2
halaman 390.
5. Peserta didik melakukan pengukuran dan mencatat hasil pengukuran.
6. Peserta didik mengolah hasil pengukuran.
7. Peserta didik membuat kesimpulan dari hasil pengolahan data yang dilakukan.
8. Perwakilan peserta didik dari setiap kelompok membagikan hasil kesimpulan yang
didapatkan dari kegiatan praktikum yang dilakukan.
9. Dengan dibimbing oleh guru, peserta didik menyimpulkan hal-hal yang didapatkan pada
pertemuan ini.

Uraian Kegiatan Asesmen Akhir Pembelajaran (2 JP)


Guru memilih soal yang mewakili kegiatan pembelajaran yang telah dilakukan dari latihan
soal akhir bab pada buku Fisika SMA/MA Kelas XI PT. Penerbit Erlangga halaman 410
- 421.
1. Peserta didik mengerjakan soal yang telah diberikan oleh guru.
2. Peserta didik mengisi lembar refleksi pengerjaan soal.

Penugasan
Penilaian pada materi gelombang adalah sebagai berikut.

Individu /
Sub Topik dan Ketercapaian Penugasan
Berkelompok
Asesmen Awal Individu Soal uji kemampuan
prasyarat

Modul Ajar Fisika – Fase F – Kelas XI – Gelombang


Individu /
Sub Topik dan Ketercapaian Penugasan
Berkelompok
Sub Topik ke-1 Karakteristik Individu buku Fisika SMA/MA
Gelombang, Gelombang Berjalan dan Kelas XI PT. Penerbit
Stasioner Erlangga halaman 374
1. Menganalisis karakteristik
gelombang mekanik
2. Menganalisis besaran-besaran fisis
gelombang berhalan dan gelombang
stasioner pada peristiwa sehari-hari
3. Menjelaskan mengenai pemantulan
gelombang pada ujung bebas dan
ujung tetap
Sub Topik ke-2 Gelombang Bunyi Individu buku Fisika SMA/MA
1. Menghitung frekuensi dan cepat Kelas XI PT. Penerbit
rambat gelombang pada dawai Erlangga halaman 393 -
dengan menggunakan percobaan 394
Melde
2. Menjelaskan pengertian resonansi,
layangan, intensitas, taraf
intensitasm dan efek Doppler
3. Mempresentasikan hasil percobaan
resonansi dan menjelaskan makna
fisisnya

Modul Ajar Fisika – Fase F – Kelas XI – Gelombang


Individu /
Sub Topik dan Ketercapaian Penugasan
Berkelompok
Sub Topik ke-3 Gelombang Cahaya Individu buku Fisika SMA/MA
Kriteria Ketercapaian Kelas XI PT. Penerbit
1. Mendeskripsikan sifat-sifat dari Erlangga halaman 407
ciri-ciri umum gelombang
cahaya yang meliputi
interferensi, difraksi, dan
polarisasi
2. Memberikan contoh penerapan
konsep polarisasi pada peralatan
optik modern yang digunakan
dalam kehidupan sehari-hari
Praktikum Individu Laporan praktikum
berdasarkan panduan
buku Fisika SMA/MA
Kelas XI PT. Penerbit
Erlangga Kegiatan 9.1
halaman 372 – 373 dan
Kegiatan 9.2 halaman
390.
Asesmen Akhir Pembelajaran Individu buku Fisika SMA/MA
Kelas XI PT. Penerbit
Erlangga halaman 410 –
421

ASESMEN PEMBELAJARAN
1. Asesmen Proses: penilaian sikap, unjuk kerja, portofolio
a. Rubrik Pengamatan Sikap sesuai Profil Pelajar Pancasila

No.
Dimensi Profil Indikator
Sikap
Bekerja sama
Bergotong royong Berkomunikasi positif
1
Tanggap terhadap keadaan
Mau berbagi hal-hal positif

Modul Ajar Fisika – Fase F – Kelas XI – Gelombang


No.
Dimensi Profil Indikator
Sikap
Mengajukan pertanyaan
Mengidentifikasi atau mengklarifikasi informasi atau
2 Bernalar Kritis gagasan
Mengolah informasi dan gagasan
Merefleksi pemikirannya sendiri
Mengerjakan tugas individu dengan baik
Membawa kebutuhan belajar sesuai yang dibutuhkan
Menanyakan hal yang kurang dimengerti berdasarkan apa
3 Mandiri
yang telah dikerjakan
Mampu mengerjakan tugas individu atau soal tes tanpa
dibantu oleh teman atau guru

Catatan: Pengamatan sikap ini terintegrasi dalam setiap pembelajaran agar dapat terus
dilatihkan dan dikembangkan

b. Rubrik Penilaian Unjuk Kerja


Skor
Aspek
1 poin 2 poin 3 poin
Mempresentasikan Mempresentasikan Mempresentasikan
hasil kerja dengan hasil kerja dengan hasil praktik dengan
benar, namun hanya benar, hasil kerja benar, hasil kerja
Presentasi membaca hasil kerja dijelaskan dengan baik, dijelaskan dengan baik,
tanpa dijelaskan dan namun disampaikan dan disampaikan
kurang percaya diri. kurang percaya diri. secara percaya diri.

Kurang terlibat aktif Cukup terlibat aktif Terlibat aktif dalam


dalam pengerjaan dalam pengerjaan tugas pengerjaan tugas
Aktivitas
tugas

Melakukan setidaknya Melakukan dengan Menyiapkan,


satu hal dari : baik setidaknya dua hal menggunakan, dan
Penggunaan Menyiapkan, atau : Menyiapkan atau membereskan alat dan
alat dan menggunakan, atau menggunakan atau bahan dengan baik
bahan membereskan alat dan membereskan alat dan
bahan bahan

c. Rubrik Penilaian Portofolio


Skor
Aspek
1 poin 2 poin 3 poin

Modul Ajar Fisika – Fase F – Kelas XI – Gelombang


Melakukan
Melakukan
setidaknya satu hal
setidaknya dua hal
dari: Pengerjaan lengkap,
dari: Pengerjaan
Kualitas Pengerjaan lengkap, pengisian benar,
lengkap, pengisian
pengerjaan pengisian benar, dikumpulkan tepat
benar, dikumpulkan
dikumpulkan tepat waktu
tepat waktu
waktu

Refleksi mencakup Refleksi mencakup Refleksi mencakup


satu dari: dua dari: minimal tiga dari:
konsep yang konsep yang konsep yang
dipelajari, dipelajari, dipelajari,
Tulisan refleksi kemampuan yang kemampuan yang kemampuan yang
dikuasai, proses yang dikuasai, proses yang dikuasai, proses yang
dilalui, dan dilalui, dan dilalui, dan
pandangan pribadi pandangan pribadi pandangan pribadi

2. Asesmen Akhir berdasar Laporan Tugas Mandiri


Kriteria Ketercapaian Tujuan Pembelajaran Tercapai Keterangan
()
1. Menganalisis karakteristik gelombang
mekanik
2. Menganalisis besaran-besaran fisis gelombang
berhalan dan gelombang stasioner pada
peristiwa sehari-hari
3. Menjelaskan mengenai pemantulan
gelombang pada ujung bebas dan ujung tetap
4. Menghitung frekuensi dan cepat rambat
gelombang pada dawai dengan menggunakan
percobaan Melde
5. Menjelaskan pengertian resonansi, layangan,
intensitas, taraf intensitasm dan efek Doppler
6. Mempresentasikan hasil percobaan resonansi
dan menjelaskan makna fisisnya
7. Mendeskripsikan sifat-sifat dari ciri-ciri umum
gelombang cahaya yang meliputi interferensi,
difraksi, dan polarisasi
8. Memberikan contoh penerapan konsep
polarisasi pada peralatan optik modern yang
digunakan dalam kehidupan sehari-hari

3. Asesmen Sumatif

Modul Ajar Fisika – Fase F – Kelas XI – Gelombang


Untuk asesmen sumatif, dikembangkan indikator yang sesuai dengan ketercapaian tujuan
pembelajaran.

Nomor soal
No. Materi Indikator ketercapaian tujuan pembelajaran
dan halaman
1. Karakteristik Peserta didik dapat menentukan cepat rambat Soal nomor 1
Gelombang gelombang air laut dengan panjang gelombang halaman 410
dan periode rambat gelombang tertentu
2. Gelombang Peserta didik dapat menentukan persamaan Soal nomor 4
Berjalan simpangan gelombang berjalan berdasarkan halaman 410 -
data yang disajikan 411
3. Gelombang Peserta didik dapat menentukan letak Soal nomor 13
Stasioner perut/simpul ke n berdasarkan persamaan halaman 412
gelombang stasioner yang diketahui
4. Dawai dan Pipa Peserta didik dapat menentukan letak Soal nomor 6
Organa perut/simpul ke n dari ujung pantul gelombang halaman 411
stasioner yang merambat pada dawai
5. Intensitas dan Peserta didik dapat menentukan daya akustik Soal nomor 16
Taraf Intensitas dengan taraf intensitas bunyi diketahui halaman 412
Bunyi
6. Intensitas dan Peserta didik dapat menentukan taraf intensitas Soal nomor 18
Taraf Intensitas bunyi mesin yang benyaknya bertambah dari halaman 412
Bunyi jumlah sebelumnya
7. Efek Doppler Peserta didik dapat menentukan frekuensi Soal nomor 21
dan Pelayangan pelayangan bunyi akibat pendengar diam halaman 413
Bunyi mendengar
dua mobil ambulan yang bergerak saling
berlawanan arah
8. Kisi difraksi Peserta didik dapat menentukan banyaknya pola Soal nomor 23
garis terang yang terjadi pada layar berdasarkan halaman 413
peristiwa kisi difraksi
9. Interferensi Difraksi skema percobaan Young, peserta didik Soal nomor 25
celah ganda dapat menentukan posisi pada gelap/terang ke – halaman 413
n dari terang pusatnya

Modul Ajar Fisika – Fase F – Kelas XI – Gelombang


10. Difraksi celah Peserta didik dapat menentukan lebar terang Soal nomor 14
tunggal pusat dari peristiwa difraksi celah tunggal halaman 415

Modul Ajar Fisika – Fase F – Kelas XI – Gelombang

You might also like