You are on page 1of 1

DOA UMAT MISA DIES NATALIS FAKULTAS VOKASI

UNIVERSITAS KATOLIK WIDYA MANDALA SURABAYA


Hari Biasa Pekan I Prapaskah
3 Maret 2023

I : Saudara-saudara, tuntutan-tuntutan Kerajaan Allah dirangkum dalam hukum cinta kasih.


Marilah kita berdoa supaya Tuhan menguatkan cinta kasih kita, dengan memanjatkan doa
permohonan kita.
P : Semoga dalam menghadapi tanggungjawab kami masing-masing, kami mau kembali
kepada Allah sehingga kami dapat hidup, sebab Allah tidak menghendaki kematian orang
berdosa. Marilah kita mohon ...
U : Kabulkanlah doa kami ya Tuhan.
P : Semoga semua murid Kristus menerima perintah-perintah-Nya, bukan sebagai daftar
larangan, melainkan sebagai suatu undangan untuk hidup dalam keadilan, menghormati
dan mencintai sesama, karena cinta kasih adalah kepenuhan hukum. Marilah kita mohon ...
P : Semoga meskipun dimusuhi tanpa bersalah, para murid Kristus tetap berani mengambil
inisiatif untuk membangun perdamaian, dan jangan sampai mereka menyambut Tubuh
Tuhan sebelum mereka berdamai dengan sesama. Marilah kita mohon ...
P : Semoga Fakultas Vokasi Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya yang merayakan
hari ulang tahun ke-3 senantiasa diberkati dalam segala usahanya untuk mendidik para
mahasiswa dan membantu mereka dalam menggapai cita citanya. Marilah kita mohon …
P : Semoga segenap dosen dan tenaga kependidikan Fakultas Vokasi Universitas Katolik
Widya Mandala Surabaya diberikan semangat pelayanan yang mantap dalam melayani
para mahasiswa. Marilah kita mohon …
P : Semoga para mahasiswa Fakultas Vokasi Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya
dapat belajar dengan giat agar bisa berkembang membentuk diri dengan baik sehingga
berdayaguna bagi diri sendiri, keluarga dan masyarakat. Marilah kita mohon …
P : Semoga Tuhan selalu menyertai dan membimbing segenap sivirtas Universitas Katolik
Widya Mandala Surabaya, agar kami mampu senantiasa turut memikul dan berempati akan
beban penderitaan sesama, seperti Engkau yang telah menanggung semua dosa manusia.
Marilah kita mohon ...
I : Tuhan, pada waktu kami berdosa, Engkau telah mengutus Putra-Mu untuk
memperdamaikan kami dengan Dikau. Berilah kami juga keberanian untuk mengambil
inisiatif untuk berdamai kembali dengan sesama, sehingga kami mampu menghadapi
pengadilan-Mu dengan tenang. Demi Kristus Tuhan dan Pengantara kami.
U : Amin

You might also like