You are on page 1of 7
PEMERINTAH KOTA TEGAL BADAN KEPEGAWAIAN PENDIDIKAN DAN PELATIHAN DAERAH JI. Ki Gede Sebayu No. 4 Tegal Telp/Fax. (0283) 322963 Tegal 52123 1 I. PENGUMUMAN NOMOR 810 / 3805 / 2023 TENTANG PEMBERKASAN USUL PENETAPAN NOMOR INDUK PEGAWAI PEMERINTAH DENGAN PERJANJIAN KERJA (PPPK) JABATAN FUNGSIONAL GURU DI LINGKUNGAN PEMERINTAH KOTA ‘TEGAL FORMASI TAHUN 2023 DASAR 1. Peraturan Badan Kepegawaian Negara Nomor 1 Tahun 2019 sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Badan Kepegawaian Negara Nomor 18 Tahun 2020 tentang Petunjuk Teknis Pengadaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja; 2. Surat Kepala Badan —Kepegawaian Negara. Nomor 13227/B-SI.02.01/SD/E.1I/2023 tanggal 22 Desember 2023 perihal Penyampaian Hasil Seleksi Calon PPPK Jabatan Fungsional Guru Tahun 2023; 3. Pengumuman Sekretaris Daerah Kota Tegal Nomor 810/040/2023 tanggal 22 Desember 2023 tentang Hasil Seleksi Kompetensi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Jabatan Fungsional Guru di Lingkungan Pemerintah Kota Tegal Formasi Tahun 2023. PEMBERKASAN USUL PENETAPAN NOMOR INDUK PPPK (NI PPPK) 1. Peserta yang dinyatakan lulus seleksi PPPK Tenaga Jabatan Fungsional Guru sebanyak 84 orang sebagaimana tercantum dalam Lampiran I Pengumuman Sekretaris Daerah Kota Tegal Nomor 810/040/2023 tanggal 22 Desember 2023 tentang Hasil Seleksi Kompetensi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Jabatan Fungsional Guru di Lingkungan Pemerintah Kota Tegal Formasi Tahun 2023. -2 2. Peserta yang dinyatakan lulus wajib mengikuti pemberkasan usul penetapan NI PPPK secara elektronik melalui akun masing-masing peserta pada laman hitps://sscasn.bkn.go.id paling lambat sampai dengan tanggal 14 Januari 2024 dengan proses sebagai berikut : a. Mengisi Daftar Riwayat Hidup (DRH); Buku petunjuk teknis pengisian DRH bisa diunduh pada website b. Mengunggah dokumen usul penetapan NI PPPK berupa dokumen asli yang harus melalui proses pindai/scan dan bukan difoto, scan berwarna sesuai dokumen asli (bukan hitam putih), jelas dan tidak terpotong, yaitu 1) File scan Surat Pernyataan 5 Poin sesuai dengan Peraturan BKN Nomor 1 Tahun 2019 yang telah ditandatangani peserta dan dibubuhi e-meterai Rp. 10.000,- dengan format sebagaimana pada Lampiran I dan Surat Pernyataan 3 Poin yang telah ditandatangani peserta dan dibubuhi e-meterai Rp. 10.000,- dengan format sebagaimana pada Lampiran II (digabung menjadi 1 file dengan format PDF ukuran maksimal 1000KB); 2) File scan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) dari Polres yang masih berlaku, dengan keterangan keperluan ditulis : Persyaratan Pemberkasan Pengangkatan PPPK (format PDF ukuran maksimal 1000 KB); 3) File scan hasil cetak/print out Daftar Riwayat Hidup (DRH) dari laman_hitips://sscasn.bkn.go.id yang telah ditandatangani peserta dan dibubuhi e-meterai Rp. 10.000,- (format PDF ukuran maksimal 1000 KB); 4) File scan Surat Keterangan tidak mengkonsumsi/ menggunakan narkotika, psikotropika, precursor, dan zat-zat adiktif lainnya yang ditandatangani oleh dokter dari unit Pelayanan Kesehatan Pemerintah atau dari pejabat yang berwenang pada badan/lembaga yang diberikan kewenangan untuk pengujian zat narkoba dimaksud, dengan keterangan keperluan ditulis : Persyaratan Pemberkasan Pengangkatan PPPK dan dibuat mulai tanggal 22 Desember 2023 s.d. 14 Januari 2024 serta wajib mencantumkan nomor dan tanggal surat keterangan (format PDF ukuran maksimal 1000 KB); 5) File scan Surat Keterangan sehat jasmani dan Surat Keterangan sehat rohani dari dokter yang berstatus PNS atau dokter yang bekerja pada Unit Pelayanan Kesehatan Pemerintah, dengan keterangan keperluan ditulis : Persyaratan Pemberkasan Pengangkatan PPPK dan dibuat mulai tanggal 22 Desember 2023 s.d. 14 Januari 2024 serta wajib mencantumkan nomor dan tanggal surat keterangan (format pdf ukuran maksimal 1000 KB); 6) File scan Ijazah Pendidikan asli yang digunakan sebagai dasar melamar formasi PPPK dan sertifikat pendidik (jika ada) (format PDF ukuran maksimal 1000 KB); 7) File scan Transkrip Nilai asli yang digunakan sebagai dasar melamar formasi PPPK (format PDF ukuran maksimal 1000 KB); 8) File scan Surat Lamaran ditujukan kepada Wali Kota Tegal yang telah ditandatangani peserta dan dibubuhi e-meterai Rp. 10.000,- dengan format sebagaimana pada Lampiran I (format pdf ukuran maksimal 1000 KB); 9) Pas foto formal terbaru berlatar belakang merah dengan ketentuan pakaian kemeja lengan panjang warna putih, berdasi panjang warna hitam, bagi peserta berjilbab mengenakan jilbab warna putih (format JPG/JPEG ukuran maksimal 500 KB). Ill. PESERTA MENGUNDURKAN DIRI Apabila terdapat peserta yang dinyatakan lulus, namun memilih untuk mengundurkan diri, maka peserta tersebut wajib membuat dan mengunggah surat pengunduran diri yang telah ditandatangani di atas meterai Rp. 10.000,- sesuai format/template yang tercantum pada laman https://ssacn.bkn.go.id (format pdf ukuran maksimal 200 KB). IV. LAIN-LAIN 1. Dalam hal peserta yang sudah dinyatakan lulus tahap akhir seleksi PPPK Jabatan Fungsional Guru Pemerintah Kota Tegal Formasi Tahun 2023 dan sudah mendapat persetujuan Nomor Induk PPPK, kemudian mengundurkan diri, kepada yang bersangkutan diberikan sanksi tidak boleh melamar pada penerimaan ASN untuk 1 (satu) periode berikutnya. 2. Hanya peserta yang memenuhi seluruh persyaratan administrasi pemberkasan yang dapat diusulkan untuk diproses penetapan Nomor Induk dan memperoleh Surat Keputusan tentang Pengangkatan sebagai PPPK. 3. Peserta yang tidak melakukan pemberkasan sampai dengan batas waktu yang telah ditetapkan, dianggap mengundurkan diri sebagai Calon PPPK Jabatan Fungsional Guru Pemerintah Kota Tegal Formasi Tahun 2023. 4. Seluruh proses pengadaan PPPK © mulai_ dari_—proses pendaftaran/pelamaran, seleksi, penentuan kelulusan sampai dengan penetapan NI PPPK tidak dipungut biaya dan bebas dari praktik korupsi, kolusi dan nepotisme. 5. Bagi peserta yang memberikan keterangan tidak benar/palsu pada saat pendaftaran, pemberkasan maupun setelah diangkat menjadi PPPK, Pemerintah Kota Tegal berhak membatalkan kelulusan dan/atau memberhentikan yang bersangkutan sebagai PPPK. 6. Semua berkas fisik dokumen pemberkasan usul penetapan NI PPPK harus disampaikan ke Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan Daerah Kota Tegal setelah proses penetapan NI PPPK selesai dilaksanakan. 7. Untuk kelancaran dalam penyampaian informasi terkait pemberkasan usul penetapan NI PPPK Jabatan Fungsional Guru Pemerintah Kota Tegal Formasi Tahun 2023, peserta yang dinyatakan lulus wajib bergabung dengan group telegram PPPK Guru Tahun 2023 menggunakan akun mama lengkap peserta melalui link https://t.me/+OHGN8IXNnrczY2U9 atau scan QR code berikut : Ons au OREO 8. Kelalaian peserta dalam membaca dan memahami Pengumuman ini menjadi tanggung jawab peserta. Demikian untuk menjadikan maklum. ‘Tegal, 27 Desember 2023 KEPALA BADAN KEPEGAWAIAN, PENDIDIKAN DAN_PBRATIHAN DAERAH KOTA TEGAL Adi Ketua Tim Seleksi Penerimaan yy Psinerintah Kota Tegal (ow : Vv A ey \ SER WAHYONO, S.STP., M.Si.

You might also like