You are on page 1of 49

JOB DESC

SPB/SPG
Showroom
SALES PROMOTION GIRL / BOY
{SPG / B}

ADALAH
Petugas Pelayanan & Penjualan

IALAH
Orang yang pertama kali berinteraksi dengan Customer
Untuk memberikan pelayanan & penawaran terbaik
Dalam proses penjualan di Toko.
Anda Bertanggung Jawab kepada

KEPALA TOKO
Garis Koordinasi Anda
adalah dengan :
 KEPALA TOKO
 KASIR
 SPG/B LAINNYA
IKHTISAR JABATAN
Melakukan dan menjaga kebersihan, Melakukan stock barang (Daily
Stock dan Stock Opname), Melayani customer, Mengecek dan
mencatat barang masuk dan barang keluar, Menjalankan tugas-tugas
kedinasan lain atas instruksi atasan atau kantor.
1. Melakukan dan menjaga kebersihan serta
kerapihan showroom/counter
 Lantai
 Kaca-kaca
 Loose Fixture
 Box Stock
 Showcase
 Barang dagangan
 Tape / audio system
 Fitting room
 Cashier Area
Berperan serta aktif dalam menjaga keamanan toko dengan

2. Melakukan Daily Stock dan Stock Opname

 Stock harian dilakukan sebanyak 3 kali dalam sehari.


1. Pagi-pagi sebelum buka toko
2. Ketika datang yang shift siang untuk serah terima dengan shift pagi
3. Pada malam hari sebelum tutup toko

 Stock opname dilakukan setiap tanggal 1 setiap bulannya,


jika tanggal 1 bukan hari Sabtu, Minggu atau hari libur nasional
DEPARTEMEN JENIS BARANG KODE DEPT

G Celana panjang wanita 23


Celana pendek wanita 24
H Celana panjang pria 13
Celana pendek pria 14
I Kaos wanita 22
J Kaos pria 12
K Kemeja wanita 21
L Kemeja pria 11
M Jaket wanita 25
N Jaket pria 15
O Rajut wanita 26
P Rajut pria 16
Q Tas wanita 28
Tas pria 18
R Topi, Kupluk 18
S Asesoris wanita 28
Asesoris pria 18
3. Melayani customer dan menjual barang

Tugas utama spb/g adalah menjual barang sebanyak-banyaknya


dengan pelayanan yang sebaik-baiknya.
STANDAR PELAYANAN
1. Setelah greeting (3scnd Ciwalk, Semangat Pagi..) berikan waktu beberapa saat
kepada customer untuk melihat-lihat produk.
2. Menyapa customer disertai senyuman ramah
3. Menginformasikan event yang sedang berlangsung ditoko
4. Mendatangi customer untuk membantu / melayani
5. Menanyakan kebutuhan customer dan atau menawarkan produk
6. Menunjukkan produk kepada konsumen dengan dua tangan
7. Menginformasikan benefit / kelebihan produk
8. Menawarkan customer untuk mencoba produk yang diinginkannya
9. Mengambil dengan cepat stok barang yang diinginkan konsumen
10. Memberikan alternatif produk lain jika produk yang dicarinya habis
11. Memberikan masukkan mix and match produk
12. Menawarkan produk lain untuk menambah jualan
13. Mengucapkan “CLOSING SALE” ketika telah terjadi closing dan crew yang lain
mengucapkan “THANK YOU”
14. Mempersilahkan membayar dan menunjukkan letak kasir dengan sopan
15. Mengucapkan “TERIMA KASIH” kepada customer yang hendak meningalkan toko,
baik yang membeli maupun belum.
4. Mengecek barang masuk
 Periksa Surat Jalannya
 Cek barang yang dikirm dengan yang tercatat pada surat jalan
 Konfirmasi
 Pengarsipan
 Input Laporan Stock Bulanan

5. Mendisplay barang
 Sebelum didisplay produk harus disteam terlebih dahulu
 Perhatikan kerapihan dan keindahan pendisplayan
 Perhatikan point of view customer pada saat pendisplayan
 Barang yang di display adalah size M
6. Mengecek dan mencatat barang retur atau mutasi
 Jika ada barang-barang yang rijek/rusak maka barang-barang tersebut
harus di retur ke kantor.
 Jika ada barang expired atau deadstock/slow moving maka barang
tersebut bisa diretur atau dimutasi ke toko lain atas dasar instuksi Supervisor
 Barang-barang yang akan diretur atau mutasi harus di catat pada form retur
atau mutasi.

7. Menjalankan tugas-tugas kedinasan lain atas


instruksi atasan
JOB DESC
CASHIER
ADALAH
Petugas Transaksi

IALAH
Orang yang bertanggung jawab
terhadap proses dan laporan transaksi penjualan
serta pendataan stock barang di toko
Kasir merupakan wakil perusahaan yang
berhubungan langsung dengan customer pada
saat melakukan transaksi

Kasir bertanggung jawab penuh terhadap proses


transaksi penjualan, laporan penjualan harian,
pendataan stock barang di toko, penyerahan uang
omzet, hingga pendataan penggunaan patty cash
Anda Bertanggung Jawab kepada

KEPALA TOKO
Garis Koordinasi Anda
adalah dengan :
 KEPALA TOKO
 SPG/B
IKHTISAR JABATAN

Melakukan transaksi penjualan, pengoperasian dan memegang kunci cash register,


mencatat penjualan harian, kartu stock, laporan stock barang dagangan, patty
cash, pembelian karyawan dan mengeluarkan uang omzet untuk ditransfer dan
mencetak rekap penjualan setiap hari,
1. Melaksanakan dan menjaga kebersihan
Sama halnya dengan yang lainnya, kasir juga punya tugas untuk
melaksanakan kebersihan semua area toko termasuk barang dagangan

2. Melakukan Daily Stock & mencatatnya pada Berita


Acara daily Stock
Stock harian dilakukan sebanyak 3 kali dalam sehari. Pertama pagi-pagi
sebelum buka toko dilakukan oleh yang masuk pagi, kedua ketika datang yang
shift siang untuk serah terima dengan shift pagi, ketiga dilakukan pada malam
hari sebelum tutup toko.

3. Mencatat laporan stock bulanan


 Setiap barang yang keluar (terjual, mutasi, retur) dan barang masuk (kirim
dari kantor, mutasi) harus dicatat, termasuk nilai rupiahnya.
 Nilai rupiah yang dituliskan adalah nilai brutto.
4. Melakukan transaksi penjualan
 Disamping fisik barang, Kasir juga harus memeriksa Barcode / bandrol
harga.
 Barang yang akan dibeli, barcode kecilnya harus disobek untuk bukti
terjadi penjualan, dibelakangnya harus ditulis nama penjualnya
sebagai catatan pada Data Sales Harian.

5. Menjual Barang
Sebelum customer membayar, kasir harus berusaha menawarkan barang-
barang yang ada didekatnya atau menawarkan barang-barang yang baru,
sehingga penjualan dapat ditingkatkan (Up Selling).

6. Mencatat penjualan harian


Setelah transaksi dengan customer selesai, selanjutnya Kasir menuliskan
kode artikel barang tersebut pada Laporan Penjualan Harian
STANDAR PELAYAN KASIR
7. Mencatat barang yang terjual pada Kartu Stock
 Setiap barang yang terjual (transaksi) jumlahnya harus dicatat pada Kartu
Stock sesuai dengan nomor Artikel dan Departemennya.
 Pencatatan pada Kartu Stock dengan menggunakan angka Romawi (I, II, III,
dst)

8. Melakukan daily cash


 Kasir shift pagi harus melakukan serah terima uang dengan kasir yang masuk
shift siang.
 Serah terima dilakukan pada jam 15.00 dan disaksikan satu orang saksi, kasir
shift pagi harus mencetak dari mesin register berapa jumlah penjualan selama
dia bertugas.
 Uang yang diserahkan terdiri dari uang hasil penjualan, patty cash, dan uang
modal. Ketiganya harus ditulis sesuai dengan jumlahnya, dan ditanda tangani.
 Form ini harus dilaporkan setiap akhir bulan.
9. Mencatat penggunaan uang patty cash pada buku kas
Kasir bertugas juga mencatat setiap pengeluaran uang Patty Cash yang telah
disetujui oleh kepala toko pada buku kas dan menyimpan bukti-bukti
pengeluarannya.

10. Melakukan transfer omzet dan mencatatnya pada


validasi setoran
Sebelum mengeluarkan uang omzet untuk di transfer, kasir harus memeriksa
dan mencocokkan dengan jumlah penjualan, berikut pembayaran yang
menggunakan kartu kredit/debet, karena uang yang disetorkan adalah hasil
dari penjualan cash/tunai.
11. Mencatat data retur dan mutasi
 Barang masuk harus di cros check dengan surat jalannya.
 Jika ada perbedaan, konfirmasi ke bagian EDP.
 Catat data pada form retur atau mutasi.
 Data yang ditulis harus sesuai dengan barangnya, nomor artikel, warna &
jumlah
 Pada form retur harus ditulis lokasi showroom, tgl/bln/thn.
 Sedangkan untuk mutasi harus ditulis toko tujuan.
 Retur dan mutasi harus ditanda tangani oleh kepala toko dan supervisor.
 Form retur atau mutasi terdiri dari 3 rangkap, form warna putih dan merah
diserahkan ke kantor sedangkan warna kuning untuk arsip di toko.
 Sedangkan untuk mutasi, Form warna putih ke kantor, warna merah ke toko
tujuan mutasi, dan warna kuning untuk arsip.
12. Mencatat data sales harian
Kasir harus menulis jumlah barang yang dijual oleh masing-masing orang,
baik jumlahnya maupun nilai rupiahnya (Netto). Agar tidak salah, maka setiap
ada penjualan, pada belakang barcode yang disobek, ditulis nama spg/b.

13. Mencetak rekap penjualan harian dari mesin cash register


Sebelum tutup toko kasir yang betugas harus mencetak rekapan penjualan
dari mesin register, kemudian mengecek untuk mencocokkan departemen-
departemen yang terjual, kemudian rekapan siserahkan kepada kepala toko
untuk diperiksa

14. Daily stock sebelum tutup toko


Sebelum tutup toko. Kasir bersama-sama dengan yang lainnya harus
melakukan daily stock untuk mengetahui saldo barang atau saldo akhir pada
hari itu
JOB DESC
KEPALA TOKO
ADALAH
PENGELOLA TOKO
IALAH
Orang yang bertanggung jawab terhadap baik buruknya dan
tumbuh kembangnya toko.
Kepala toko merupakan wakil perusahaan yang
menjadi orang terdepan yang berhubungan
langsung dengan customer.

Kepala toko bertanggung jawab penuh terhadap


kondisi toko mulai dari buka sampai tutup toko.
Baik mengenai stock barang, penjualan,
administrasi, maupun kondisi fisik toko dan
segala peralatannya, termasuk pula Sumber Daya
Manusianya.
Anda Bertanggung Jawab kepada

SUPERVISOR AREA
Garis Koordinasi Anda adalah
dengan :
 Seluruh Divisi Perusahaan
IKHTISAR JABATAN

Memimpin kebersihan, memimpin stock harian/stock opname, memeriksa laporan


stock bulanan, LPH, kartu stock, absensi, daily cash, validasi transfer omzet,
membuat dan mengusulkan jadwal kerja, mengatur dan memberikan persetujuan
penggunaan uang patty cash, memeriksa rekap transaksi penjualan, memberikan
teguran dan mengusulkan sangsi, memeriksa berkas-berkas laporan yang akan
dikirim ke kantor pusat, memeriksa data sales harian, memeriksa peralatan dan
perlengkapan showroom, memberikan penilaian.
1. Mengkoordinasikan dan atau memimpin kebersihan
 Jika kepala toko masuk shift pagi, maka dia harus memimpinkebersihan
dan jika kepala toko pada hari itu masuk shift siang atau off, maka
kebersihan harus dipimpin oleh wakil kepala toko.
 Selang beberapa jam (minimal 3 jam) kepala toko atau wakilnya harus
memeriksa kembali kebersihan showroom, termasuk barang dagangan
untuk diberishkan kembali.
 Pemeriksaan dilakukan dengan cara melihat langsung dan mencolek
bagian-bagian yang berdebu.

2. Mengkoordinasikan dan atau memimpin stock harian


dan stock opname
Kepala toko harus memimpin stock harian (daily stock), tapi jika yang
bersangkutan masuk siang, maka stock harian dipimpin oleh wakilnya.
 Stock harian dilakukan dengan cara menghitung fisik barang dari setiap
tempat penyimpanan, box stock, display, gudang.
 Penghitungan fisik barang dilakukan per departemen.
 Setiap barang yang dihitung kemudian dicatat pada form Box Stock, dimana
tempat-tempat penyimpanan itu sudah diberi nomor penyimpanan dan
departemen.
 Setelah selesai dicatat pada form box stock kemudian dipindahkan kedalam
Berita Acara Daily Stock.
 Setelah semuanya selesai kemudian berita acara itu ditanda tangai oleh
yang melakukan penghitungan.
 Stock Opname adalah pengecekan fisik barang yang dilakukan setiap tanggal 1, jika
tanggal tersebut bukan hari sabtu, minggu, atau hari libur nasional.
 Jika tanggal 1 jatuh pada hari sabtu, minggu, atau hari libur nasional, maka pelaksanaan
stock opname adalah sehari sebelum atau sehari setelah hari-hari tersebut sesuai instruksi
kepala divisi operasional
 Dalam pelaksanaan stock opname semua crew harus hadir sebagai pertanggung jawaban
kerja, sekalipun dia off.
 Agar tidak ada kendala, hindari jadwal off pada tanggal 1, jika ada pergeseran stock
opname dari tanggal tersebut, jadwal off bisa digeser pula, dimajukan atau dimundurkan.
 Dasar pelaksanaan stock opname adalah mengecek sisa barang yang tercantum dalam
Kartu Stock. Apakah fisik barang sesuai dengan saldo barang pada kartu stock.
 Hindari kesalahan dalam melihat artikel, karena apabila salah melihat dan salah
pengecekkan akan berakibat pada tidak sesuainya data dengan fisik barang pada bulan
berikutnya.
 Jika stock opname sudah selesai, selanjutnya adalah melakukan perhitungan jumlah fisik
barang dan nilai uangnya, kemudian ditulis dalam Berita Acara Stock Opname (Form 15)
dan ditanda tangani oleh semua karyawan yang hadir untuk kemudian dilaporkanke kantor
pusat.
3. Memeriksa laporan stock bulanan
 Kepala toko harus memeriksa data stock bulanan tokonya.
 Hal yang harus diperiksa adalah data keluar masuknya barang, baik
secara global maupun per departemen.
4. Memeriksa laporan penjualan harian
 Kepala toko harus memeriksa setiap bagian yang harus ditulis pada
Laporan Penjualan Harian
 LPH sebelum didikirm ke kantor harus difotocopy dahulu kemudian
diarsipkan dengan baik. Kemudian tulis secara global di buku besar
penjualan (tidak per artikel).
 Setelah semua diperiksa, maka kepala toko harus membandingkan
dengan buku penjualan. Setelah semua Laporan Penjualan Harian
diperiksa dan tidak ada kesalahan, maka kepala toko harus
menandatangani laporan penjualan harian tersebut.
5. Mengirim laporan penjualan melalui email
 LPH selain fisiknya dilaporkan seminggu sekali, Kepala toko atau wakilnya atau kasir
harus mengirimkan email penjualan setiap hari ke alamat email edp pegangannya.
 Email dilakukan pada malam hari setelah tutup toko, agar pada pagi harinya email
tersebut bisa dientri oleh edp.
 Alamat email edp : edp1biensi@yahoo.com, edp2, edp3, edp4 edp5,
edp6biensi@yahoo.com
 Sedangkan untuk showroom dapat menggunakan sms ke nomor yang sudah ditentukan
oleh bagian edp.
 Setiap malam/paginya, kepala toko/wakil kepala toko harus mengirimkan email data
penjualan harian tokonya.
 Data yang harus tercantum pada email adalah ; nama/lokasi toko, tangga/bulan/tahun,
nomor artikel, qty, warna, size, diskon.
 Berikan keterangan pembayaran, jika ada pembelian lewat kartu kredit, total Netto juga
harus tercantum.
 Jika kepala toko berhalangan untuk mengirim email, maka dia bisa menugaskan
wakilnya atau kasir.
6. Memeriksa penulisan kartu stock
 Kepala toko harus memeriksa penulisan penjualan pada kartu stock yang dilakukan
oleh kasir.
 Pengecekan dilakukan untuk memastikan semua barang yang terjual sudah ditulis pada
kartu stock, karena hal ini akan berpengaruh kepada data stock barang.

7. Menulis dan memeriksa absensi kehadiran


 Kepala toko atau wakilnya harus menulis dan mengecek absensi setiap hari, jika tidak
sesuai dengan jam kedatangan, maka kepala toko harus memberi tanda bulatan pada
waktu tersebut dan berhak memberikan teguran kepada yang bersangkutan dan
melaporkannya kepada Supervisor untuk diberikan sangsi, baik teguran maupun Surat
Peringatan
 Jika ada seorang SPG/SPB yang tidak masuk kerja karena sesuatu hal, sakit misalnya,
maka kepala toko segera memberitahukannya kepada Supervisor untuk mencari
penggantinya.
 Absensi jangan sampai banyak coretan-coretan, karena akan menyulitkan bagian SDM
untuk memeriksanya.
 Setiap tanggal 25 absensi tersebut harus di fax ke bagian SDM atau bisa juga dikirim
melalui email ke sdm.3sco@yahoo.com
8. Memeriksa Daily Cash
 Kepala toko harus memeriksa form Daily cash, yaitu form serah terima
uang dari kasir shift 1 ke kasir shift 2.
 Pada kesempatan yang sama kepala toko harus menjadi saksi serah
terima tersebut.
 Serahterima keuangan dilakukan jam 15.00 waktu setempat
9. Mengkoordinasikan transfer omzet dan validasi
 Kepala toko harus mengkoordinasikan transfer omzet penjualan sesuai
dengan jadwal dan nomor rekening yang sudah ditetapkan bagian
keuangan.
 Besar omzet yang ditransfer harus dicatat pada form Validasi setoran
hasil penjualan. Yang boleh melakukan transfer adalah kepala toko atau
wakilnya, kasir.
 Bukti transfer asli dikirim ke kantor pusat bersamaan dengan pengiriman
laporan mingguan
10. Membuat & mengusulkan rancangan jadwal kerja
 Kepala toko membuat rancangan jadwal kerja & mengusulkannya
kepada Supervisor untuk mendapat persetujuan.
 Rancangan jadwal kerja dibuat pada form yang sudah disediakan dan
pembuatan jadwalnya ditulis tangan, sehingga tidak merubah bentuk
form.
 Setiap SPG/SPB bekerja 6 hari dalam seminggu
 Setiap SPG/SPB mendapat OFF/libur 1 hari, diluar hari Sabtu, Minggu, dan
hari libur nasional.
 Jadwal kerja dibagi dua Shift, Shift pagi dan Shift Siang
 Shift pagi SPG/B Showroom bekerja mulai jam 09.00 – 16.00 WIB, istirahat
60 menit secara bergantian bilamana SPG/SPB shift siang sudah datang.
 Shift siang SPG/B Showroom berkeja mulai jam 14.00 – 21.00 WIB, istirahat
60 menit secara bergantian dan dilakukan jika customer sedang sepi/tidak
banyak customer.
Jumlah Crew Shift Pagi Shift Siang
4 orang 2 2
5 orang 2 3
6 orang 3 3
7 orang 3 4
8 orang 4 4
9 orang 4 5
10 orang 4 6

 Jam kerja SPG/B Counter mengikuti aturan Departemen Store


 Demi keamanan dan pelayanan, maka laki-laki (SPB) dan perempuan
(SPG) harus dikombinasikan. Harus dihindari adalah 2 atau 3 orang laki-laki
berada dalam 1 shift
Jadwal kepala toko berbeda dengan jadwal kasir/spg/b, karena kepala toko
harus mengetahui seluruh kegiatan operasional dari pagi sampai malam.

Oleh karena itu jadwalnya dalam seminggu (6 hari) dibagi 3 :


2 hari masuk pagi : 09.00 – 16.00 (Istirahat 1 jam)
2 hari masuk middle : 11.00 – 18.00 (Istirahat 1 jam)
2 hari masuk siang : 14.00 – 21.00 (atau sampai tutup toko)
(Isitirahat 1 jam)

Jika memungkinkan bisa juga dikombinasikan dengan jadwal 2 shift dalam 1


hari :
Shift pagi : 09.00 – 12.00 (tidak ada istirahat)
Shift siang : 18.00 – 21.00 (tidak ada istirahat)
(jika tutup toko jam 22.00, mulai kerja jam 19.00)
Khusus untuk kepala toko di Showroom di luar pulau Jawa dan Ruko di dalam
dan luar pulau Jawa.

Jadwal kerjanya dibagi menjadi 2 shift dalam 1 hari dan Middle :


Shift Pagi : 09.00 – 12.00 (tidak ada istirahat)
Shift Siang : 18.00 – 21.00 (tidak ada istirahat
(jika tutup toko jam 22.00, mulai kerja jam 19.00)
Shift Middle : 11.00 – 18.00 (Istirahat 1 jam)
11. Mengatur dan memberikan persetujuan penggunaan
uang patty cash
 Kepala toko harus dapat mengatur penggunaan uang patty cash untuk kepentingan
operasional, uang patty cash harus betul-betul dipakai sesuai dengan kebutuhan
operasional.
 Pengeluaran patty cash harus ada persetujuan dari kepala toko atau wakilnya, tanpa
ada persetujuan kepala toko atau wakilnya uang patty cash tidak bisa dikeluarkan,
Jika kepala toko sedang Off, maka kewenangan diberikan kepada wakilnya.
 Uang patty cash tidak boleh dipinjam/dipakai oleh siapapun untuk kepetingan pribadi,
jika dilanggar merupakan pelanggaran berat dan jelas-jelas harus diganti.
 Kepala toko harus membubuhi paraf pada pengeluaran yang disetujuinya pada buku
kas patty cash.
 Untuk keperluan laporan buku kas ini cukup difotocopy.
 Pada fotocopy buku kas harus ada tanda tangan kepala toko dan lokasi toko.
 Uang patty cash tidak boleh habis sama sekali.
 Laporan Patty Cash ditandatangani dan dikirim ke kantor perminggu bersamaan
dengan pengiriman laporan mingguan.
12. Memeriksa uang modal
 Kepala toko setiap hari harus memeriksa uang modal yang ada di Kasir.
 Uang modal harus berbentuk uang recehan dengan pecahan minimal Rp. 500,-.
 Jika pada saat diperiksa uang modal berkurang, tidak sesuai dengan jumlah
seharusnya, maka kasir selaku pemegang uang modal harus mengganti
kekurangannya pada saat itu juga, kemudian diberikan teguran terakhir agar tidak
terulang kembali
13. Memeriksa rekap transaksi penjualan dari cash
register &catatan adminsitrasi penjualan lainnya
 Kepala toko harus memeriksa hasil print out rekapan transaksi penjualan dari mesin
register yang telah diprint oleh bagian Kasir.
 Hasil print out tersebut kemudian dicek dengan catatan Laporan Penjualan Harian.
 Jika kepala toko bekerja pada Shift siang atau off, maka pemeriksaan rekapan
tersebut dilakukan oleh wakilnya.
14. Memeriksa laporan-laporan yang akan dikirim ke kantor
 Kepala toko harus memeriksa semua berkas-berkas yang akan dikirim ke kantor
pusat.
 Berkas-berkas tersebut harus diperiksa satu per satu baik berkasnya maupun isinya.
 Pengiriman laporan harus sesuai dengan jadwal.
JADWAL PENGIRIMAN LAPORAN SHOWROOM
Pengiriman laporan di bagi 3 :
1. Laporan Harian : Email LPH
2. Laporan Mingguan : Laporan fisik (lihat table di bawah)
3. Laporan Bulanan : Laporan hasil SO (lihat table di bawah)

SEMUA LAPORAN BRAND DIKIRIM KE :


EDP CV. BI-ENSI FESYENINDO
JL. CIMINCRANG NO. 2B – SOEKARNO HATTA
BANDUNG 40613
KHUSUS ABSENSI KERJA DI FAX SETIAP TANGGAL 25
KE NOMOR : 022 – 7830762
Hari Kerja Tgl Kiriml Laporan Via Kirim SHOWROOM
- Lap. Penjualan. Harian
Tgl. 1 – 7 Tgl. 8 Paket - Nota dan atau Barcode
- Lap. Patty Cash, lampu, make up
- Lap perlengkapan showroom
- Berita Acara Daily Stock
- Bukti Transfer
- Lap. Penj. Harian
Tgl. 8 – 15 Tgl. 16 Paket - Nota dan atau Barcode
- Lap. Patty Cash, lampu, make up
- Pembelian Karyawan (Jika ada)
- Lap perlengkapan showroom
- Berita Acara Daily Stock
- Bukti Transfer
- Lap. Penj. Harian
Tgl. 16 – 22 Tgl. 23 Paket - Nota dan atau Barcode
- Lap. Patty Cash, lampu, make up
- Lap perlengkapan showroom
- Berita Acara Daily Stock
- Bukti Transfer
- Lap. Penj. Harian
Tgl. 23 - 27 Tgl. 28 Paket - Nota dan atau Barcode
- Lap. Patty Cash, lampu, make up
- Lap perlengkapan showroom
- Berita Acara Daily Stock
- Bukti Transfer
- Lap. Penj. Harian
Tgl. 28 – 30/31 Tgl. 2 Paket - Nota dan atau Barcode
- Lap. Patty Cash, lampu, make up
- Kartu Stock
- Berita Acara SO
- Absensi Asli
- Lap perlengkapan showroom
- Berita Acara Daily Stock
- Data Sales Harian
- Bukti Transfer
- Laporan Koordinator toko

Khusus absen di fax setiap tanggal 25


15. Memeriksa data sales harian
 Setiap hari kepala toko harus memeriksa data sales harian atas nama masing-masing
spg.
 Data-data yang harus diisi pada form ini adalah ; target penjualan, nama-nama
SPG/B, Qty (jumlah barang yang dijual), Netto (nilai netto penjualan).
 Teknis pelaksanaannya adalah setiap barang-barang yang dijual oleh SPG/B, maka di
belakang barcode-nya ditulis nama spg.

16. Memberikan teguran & mengusulkan dikeluarkannya SP


kepada Supervisor bagi mereka yang melanggar
 Jika ada pelanggaran, dia adalah orang pertama yang akan menegurnya dan
melaporkannya kepada supervisor.
 Jika ada pelanggaran-pelanggaran tapi tidak dilaporkan kepada supervisor, maka
kepala toko sendiri yang akan kena sangsinya, karena berusaha menutup-nutupi
pelanggaran
17. Memeriksa peralatan dan perlengkapan showroom
 Kepala toko harus memeriksa langsung peralatan & perlengkapan toko.
 Perlengkapan toko meliputi lampu-lampu, tape/audio sistem, mesin
register/computer/printer, mesin edc bank, AC / kipas angin, Genset (Ruko), alat-alat
display, peralatan kebersihan, parfum elektrik, APAR (alat pemadam kebakaran,
emergency lamp, dan sebagainya.
 Perlengkapan showroom meliputi shoping bag, nota (Ruko dan Counter), kertas
register, POP diskon dan product, dan sebagainya.

18. Memberikan penilaian kepada bawahan dan melaporkannya


kepada supervisor
 Kepala toko harus memberikan penilaian kepada anak buahnya.
 Penilaian harus diberikan secara obyektif sesuai dengan proses dan hasil kerja.
 Hasil penilaian tersebut harus disampaikan kepada orang yang dinilainya agar yang
bersangkutan bisa memperbaiki kekurangannya, sedangkan yang sudah bagusnya
bisa dipertahankan bahkan ditingkatkan lagi.
19. Menutup showroom jika sedang tugas atau mendelegasikan
kepada Kasir yang bertugas
 Kepala toko dan wakil kepala toko adalah pemegang kunci toko.
 Tugas terakhir kepala toko adalah menutup showroom, jika yang bersangkutan
bekerja pada shift siang.
 Jika kepala toko bekerja pada shift pagi, maka tutup showroom diserahkan kepada
wakilnya.
 Setelah semua pekerjaan selesai, kepala toko atau wakilnya memimpin teman-
temannya untuk berdo’a bahwa semua pekerjaan telah selesai dan agar selamat
dalam perjalanan pulang.
 Sebelum keluar toko semua karyawan yang bertugas wajib melakukan check body
dan check bag, termasuk kepada toko.
 Pastikan semua lampu-lampu, tape/sound system, cash register, dll., sudah dalam
keadaan mati, termasuk ATK dan alat-alat kebersihan sudah disimpan pada
tempatnya.
 Mengunci pintu/rolling door. Setelah dikunci kemudian pastikan kembali bahwa
pintu/rolling door sudah betul-betul terkunci.
20. Menjalankan tugas-tugas kedinasan lain dari atasan
 Kepala toko dapat menjalankan tugas-tugas lain atas instruksi atasan
atau atasan lain. Misalnya koordinasidengan manajemen Mal, security,
kantor pajak daerah, dan sejenisnya.
 Untuk kepada toko yang di luar pulau diberikan kewenangan untuk
melakukan rekrutmen, jika ada anak buahnya yang keluar.
 Rekrutmen yang dilakukan tetap mengacu kepada ketentuan dari divisi
SDM.

You might also like