You are on page 1of 9

PROPOSAL SISTEM INFORMASI

SISTEM ADMINISTRASI SISWA DI SMP NU SAMPIT

Disusun Oleh :

LESTARI NINGSIH
NPM: 1757201002004

PROGRAM STUDI STRATA SATU SISTEM INFORMASI


FAKULTAS ILMU KOMPUTER
UNDA UNIVERSITY
S A M P I T
2021
A. Latar Belakang
Perkembangan teknologi yang sangat pesat di era
globalisasi saat ini telah memberikan banyak manfaat
dalam kemajuan diberbagai aspek sosial. Penggunaan
teknologi oleh manusia dalam membantu menyelesaikan
pekerjaan merupakan hal yang menjadi keharusan dalam
kehidupan. Perkembangan teknologi ini juga harus diikuti
dengan perkembangan pada Sumber Daya Manusia
(SDM).
Administrasi mengandung pengertian sempit itu
dimaksudkan sebagai ketatausahaan yang diartikan
sebagai kegiatan penyusunan keteranganketerangan
secara sistematis dan pencatatan secara tertulis semua
kegiatan yang diperlukan dengan maksud untuk
memperoleh suatu ikhtisar mengenai keterangan-
keterangan itu dalam keseluruhannya dan dalam
hubungannya satu sama lainnya. Dengan demikian,
administrasi merupakan kegiatan tulis menulis, mengirim,
dan menyimpan keterangan. Secara umum kata
administrasi dapat diartikan sebagai suatu kegiatan untuk
membantu,melayani,mengarahkan dan mengatur semua
kegiatan organisasi di dalam mencapai tujuan secara tertib
dan efisien. (H.M Daryanto, 2011)
SMP NU merupakan salah satu sekolah Menengah
pertama Swasta yang terdapat di Sampit. SMP NU
Sampit memiliki siswa yang mungkin selalu bertambah
tiap tahunnya. Banyaknya siswa membuat data yang
diperlukan juga semakin bertambah, hal ini dapat menjadi
salah satu kendala dalam proses administrasi keuangan
nantinya. Sistem ini perlu dikembangkan karena adanya
beberapa permasalahan yang perlu diatasi. Permasalahan-
permasalahan ini menyebabkan proses administrasi yang
sudah ada tidak efektif dan efisien. Untuk itu, perlu
dianalisis dari permasalahan-permasalahan yang terjadi
sebelum adanya perancangan tentang desain sistem yang
baru untuk mengatasinya. Pengolahan suatu data
administrasi dalam institusi pendidikan merupakan
kegiatan rutin yang dilakukan oleh karyawan suatu
institusi pendidikan. Data-data tersebut berubah ubah
setiap bulan atau bahkan tahun dan terjadinya
penambahan siswa. Sedangkan data dituntut untuk selalu
aktual, sehingga dibutuhkan suatu sistem informasi yang
dapat mengolah data secara cepat dan akurat. SMP NU
Sampit merupakan suatu institusi pendidikan yang masih
menggunakan system manual dalam pengolahan data
administrasi siswa. Data tersebut biasanya dicatat masih
menggunakan buku induk padahal bisa jadi data
administrasi itu rusak atau hilang. Dengan melihat sistem
yang terdapat di SMP NU Sampit, membangun sistem
administrasi keuangan merupakan salah satu solusi untuk
menyelesaikan masalah, sehingga informasi yang
dihasilkan efektif dan efisien. Administrasi keuangan
sekolah merupakan langkah pengolahan keuangan
sekolah mulai dari penerimaan sampai dengan bagaimana
mempertanggung jawabkan keuangan yang digunakan
secara obyektif dan 4 sistematis. Langkah tersebut sangat
penting sekali karena masalah pembiayaan adalah
menjadi sarana vital bagi mati hidupnya suatu organisasi
sekolah.

B. Rumusan Masalah
Berdasarkan uraian latar belakang masalah di atas,
maka dapat dirumuskan bahwa masalah yang melatar
belakangi proposal ini adalah : Bagaimana merancang dan
membangun sistem administrasi keuangan siswa di SMP
NU Sampit.

C. Tujuan Penelitian
Berdasarkan rumusan masalah diatas tujuan
penelitian adalah : Untuk merancang dan membangun
sistem administrasi yang lebih efektif dan efisien di SMP
NU Sampit.
D. Batasan Masalah
Perancangan sistem informasi administrasi di SMP
NU Sampit diharapkan mampu membantu untuk
menyelesaikan masalah di SMP NU Sampit, maka
permasalahan yang ada di batasi sebagai berikut
1. Sistem administrasi ini di tujukan untuk mendata
administrasi keuangan siswa di SMP NU Sampit
2. Sistem ini difokuskan untuk penginputan data,
proses pencatatan administrasi dan mencetak laporan
administrasi siswa.
3. Perancangan tampilan menggunakan java.
4. Kegiatan Akademis sekolah yang tidak termasuk
dalam pembuatan program meliputi: a. Pendaftaran siswa
baru
b. Nilai akademik siswa
c. Penggajian Guru dan Karyawan
d. Jadwal sekolah
e. Struktur organisasi sekolah
5. Kegiatan administrasi keuangan yang dikelola
meliputi :
a. Data siswa SMP NU Sampit
b. Pembayaran sumbangan pembinaan pendidikan
(SPP)
c. Kekurangan / tunggakan sumbangan pembinaan
pendidikan (SPP)
d. Pembayaran ujian (ujian tengah dan akhir semester
)
e. Pembayaran uang gedung

E. Metodologi Penelitian
1. Wawancara/Interview :Wawancara adalah suatu
cara pengumpulan data yang digunakan untuk
memperoleh informasi langsung dari sumbernya.
Wawancara dapat dipandang sebagai metode
pengumpulan data dengan jalan tanya jawab
sepihak yang dikerjakan secara sistematis dan
berdasarkan kepada tujuan penelitian. Pada
umumnya dua orang atau lebih, hadir secara fisik
dalam proses tanya jawab.4 Dalam hal ini
responden yang dipilih adalah para pengelola
lembaga pendidikan yang bersangkutan meliputi;
kepala sekolah, guru dan supervisor. Karena
mereka dianggap memiliki pengetahuan dan
mendalami situasi serta lebih mengetahui
informasi yang diperlukan.
2. Observasi Secara umum observasi : merupakan
suatu teknik atau cara mengumpulkan data dengan
mengadakan pengamatan terhadap suatu kegiatan.
Teknik observasi adalah pengamatan yang
dilakukan secara sengaja, sistematis mengenai
fenomena sosial dengan gejala-gejala psikis yang
kemudian dilakukan pencatatan.3 Metode ini
bermanfaat untuk memperoleh data dengan
mengadakan pengamatan selama beberapa waktu
tanpa mempengaruhi fenomena yang diobservasi,
dengan mencatat, merekam, memotret fenomena
guna penemuan data analisis.
3. Dokumentasi Dokumentasi adalah metode yang
digunakan untuk memperoleh data langsung dari
tempat penelitian meliputi buku yang relevan,
peraturan-peraturan, laporan kegiatan, foto-foto,
file dokumen, dan data yang relevan dengan penelitian.

You might also like