You are on page 1of 3

KERANGKA ACUAN KERJA

untuk

PROGRAM : PENATAAN BANGUNAN GEDUNG


KEGIATAN : PENYELENGGARAAN BANGUNAN GEDUNG DI WILAYAH DAERAH
KABUPATEN/KOTA, PEMBERIAN IZIN MENDIRIKAN BANGUNAN
(IMB) DAN SERTIFIKAT LAIK FUNGSI BANGUNAN GEDUNG
SUB KEGIATAN : PERENCANAAN, PEMBANGUNAN, PENGAWASAN, DAN
PEMANFAATAN BANGUNAN GEDUNG DAERAH
KABUPATEN/KOTA
PEKERJAAN : PENGADAAN MATERIAL/BAHAN BANGUNAN PEMELIHARAAN
RUTIN BANGUNAN GEDUNG PEMERINTAH
SUMBER DANA : APBD KOTA MADIUN TAHUN ANGGARAN 2023

DINAS PEKERJAAN UMUM DAN PENATAAN RUANG


Graha Krida Praja Lt.1 Jl. DI. Panjaitan No. 17 Telp. (0351) 471151
MADIUN
SUB KEGIATAN PERENCANAAN, PEMBANGUNAN, PENGAWASAN, DAN PEMANFAATAN
BANGUNAN GEDUNG DAERAH KABUPATEN/KOTA
PEKERJAAN PENGADAAN MATERIAL/BAHAN BANGUNAN PEMELIHARAAN RUTIN BANGUNAN
GEDUNG PEMERINTAH
TAHUN ANGGARAN 2023

1. LATAR BELAKANG
Sehubungan dengan pelaksanaan Program Penataan Bangunan Gedung dalam APBD Tahun
Anggaran 2023 maka dilaksanakan Pengadaan Material/Bahan Bangunan Pemeliharaan Rutin
Bangunan Gedung Pemerintah.
Adapun Kerangka Acuan Kerja ini dibuat sebagai pedoman bagi Pejabat Pembuat Komitmen
dan Pelaksana pekerjaan dalam melaksanakan tugasnya, sehingga dapat tercapai kinerja yang
profesional dengan hasil sesuai dengan spesifikasi teknis yang telah ditentukan, serta memberikan
manfaat bagi masyarakat.

2. MAKSUD DAN TUJUAN


- Maksud :
Kerangka Acuan Kerja (KAK) merupakan pedoman yang berisikan persyaratan dalam pelaksanaan
Pengadaan Material/Bahan Bangunan Pemeliharaan Rutin Bangunan Gedung Pemerintah yang
antara lain memuat masukan (input), spesifikasi teknis dan keluaran (output) yang harus dipenuhi
dan diperhatikan dalam pelaksanaan proses pekerjaan.
- Tujuan :
Adapun tujuannya adalah Penyedia Jasa dapat melaksanakan tugas dan kewajiban serta tanggung
jawabnya dengan baik sesuai dengan spesifikasi barang/pekerjaan dan jasa serta terpenuhinya
volume/kuantitas pekerjaan yang tertuang dalam Kontrak Kerja serta addendumnya (apabila ada)
dengan tepat waktu, tepat mutu dan tepat biaya.

3. RUANG LINGKUP KEGIATAN


Ruang lingkup Pekerjaan Pengadaan Material/Bahan Bangunan Pemeliharaan Rutin Bangunan
Gedung Pemerintah adalah Pengadaan Material/Bahan Bangunan untuk Pekerjaan Pemeliharaan Rutin
Bangunan Gedung Pemerintah.

4. LOKASI KEGIATAN DAN SUMBER PENDANAAN


Lokasi kegiatan terletak di Kota Madiun, Jawa Timur.
Untuk pelaksanaan pekerjaan Pengadaan Material/Bahan Bangunan Pemeliharaan Rutin
Bangunan Gedung Pemerintah ini diperlukan anggaran dengan pagu dana Rp. 200.000.000,- (Dua
ratus juta rupiah) yang dibiayai dari APBD Kota Madiun Tahun Anggaran 2023.

5. NAMA DAN KEGIATAN/SATUAN KERJA PENGGUNA ANGGARAN.


a. Nama Pengguna Anggaran : Ir. Suwarno, M.Si
b. Nama PPK : Sulistya Pambudi Utomo, ST
c. Satuan Kerja : Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kota Madiun
d. Nama Sub Kegiatan : Perencanaan, Pembangunan, Pengawasan, dan
Pemanfaatan Bangunan Gedung Daerah Kabupaten/Kota
e. Nama Pekerjaan : Pengadaan Material/Bahan Bangunan Pemeliharaan Rutin
Bangunan Gedung Pemerintah
f. Sumber Dana : APBD Kota Madiun Tahun Anggaran 2023

KAK Pengadaan Material/Bahan Bangunan Pemeliharaan Rutin Bangunan Gedung Pemerintah 1


g. Nilai HPS : Rp.199.890.000,00 (Seratus sembilan puluh sembilan juta
delapan ratus sembilan puluh ribu rupiah)

6. JANGKA WAKTU PENYELESAIAN KEGIATAN


Pekerjaan pengadaan material/bahan bangunan ini harus diselesaikan dalam waktu paling lama 180
(seratus delapan puluh) hari kalender terhitung sejak Surat Perintah Pengiriman (SPP) dikeluarkan.

7. KUALIFIKASI PENYEDIA JASA


Penyedia Jasa disyaratkan memiliki NIB di bidang barang material bangunan yang masih berlaku.

8. KELUARAN/PRODUK YANG DIHASILKAN


Keluaran/produk yang dihasilkan dari pelaksanaan Pengadaan Material/Bahan Bangunan adalah
tersedianya material bangunan yang dibutuhkan dalam pelaksanaan Pekerjaan Pemeliharaan Rutin
Bangunan Gedung Pemerintah. Karena adanya penyesuaian dengan kebutuhan, dimungkinkan adanya
penyesuaian spesifikasi dan volume.

9. JENIS DAN VOLUME


Terlampir dalam OE

Madiun, Maret 2023


KEPALA BIDANG CIPTA KARYA
DINAS PEKERJAAN UMUM DAN PENATAAN
RUANG KOTA MADIUN
Selaku
Pejabat Pembuat Komitmen (PPK)

SULISTYA PAMBUDI UTOMO, ST


Penata Tk. I
NIP. 19740711 200604 1 004

KAK Pengadaan Material/Bahan Bangunan Pemeliharaan Rutin Bangunan Gedung Pemerintah 2

You might also like