You are on page 1of 1

PEMERINTAH DAERAH PROVINSI JAWA BARAT

DINAS PENDIDIKAN
CABANG DINAS PENDIDIKAN WILAYAH IX
Jalan Raya Kertajati – Jatitujuh Blok Minggu Desa Bantarjati Kec. Kertajati
Whatsapp: 085933582609, e-mail : cabdisdik9@jabarprov.go.id
Majalengka 45457

Majalengka, 21 Desember 2023

Nomor : 11825/TU.03/CADISDIKWIL.IX Kepada,


Lampiran : - Yth. Kepala SMA/SMK/SLB Negeri
Perihal : Penyusunan Data Peserta Ujian ( US1) & Swasta
Se-Cabang Dinas Pendidikan
Wilayah IX Provinsi Jawa Barat
di –
Tempat

Disampaikan dengan hormat, menindaklanjuti Surat Edaran Dari Dinas


Pendidikan Provinsi Jawa Barat Nomor: 12741/PK 03.03/Sekre tentang Pedoman
Penyusunan Kalender Pendidikan Tahun Pelajaran 2023/2024, atas dasar surat edaran
tersebut Pelaksanaan Penilaian Sumatif Akhir Jenjang SMA, SMK, dan SMA LB tanggal
18 - 29 Maret 2024 dan Uji Kompeten bagi SMK tanggal 21 Maret sd 30 April 2024.
Untuk memastikan peserta ujian tersebut, Saudara agar memeperhatikan hal- hal sebagai
berikut:

1. Membuat US 1 ( Data Peserta Ujian ) dengan benar sesuai ijazah dan akte kelahiran
terinput dalam Dapodik;
2. Memiliki Nilai dari semester 1 sampai dengan semester 5;
3. Aktif mengikuti kegiatan Belajar dari semester 1 sampai dengan semester 6 pada
satuan pendidikan tersebut; dan
4. Peserta ujian tercantum dalam buku Induk Sekolah dan memiliki nilai dari semester 1
sampai dengan semester 5 serta mengikuti Ujian Sekolah dan/atau Penilaian Sumatif
Akhir Jenjang.

Data US 1 peserta ujian akan diverifikasi oleh Pengawas Pembina dan divalidasi
Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah IX Provinsi Jawa Barat pada Tanggal 15
Januari 2024 (dikumpulkan melalui MKKS dan FKSS/FKKS).

Demikian disampaikan, atas perhatianjnhhgnya kami sampaikan terima kasih.

KEPALA CABANG DINAS PENDIDIKAN WILAYAH IX


PROVINSI JAWA BARAT
Ditandatangani secara elektronik oleh :
KEPALA CABANG DINAS PENDIDIKAN WILAYAH IX
PROVINSI JAWA BARAT,

Dra. Hj. DEWI NURHULAELA, M.Pd.


Pembina Tk.I

Dokumen ini telah ditandatangani secara elektronik menggunakan sertifikat elektronik yang diterbitkan oleh Balai Sertifikasi
Elektronik (BSrE) Badan Siber dan Sandi Negara. Dokumen digital yang asli dapat diperoleh dengan memindai QR Code,
memasukkan kode pada Aplikasi NDE Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat, atau mengakses tautan berikut
https://sidebar.jabarprov.go.id/v/09C70506E5
09C70506E5

You might also like