You are on page 1of 4

KLS 8 UH-1 AGAMA SM 2

1. Tuliskan biografi Yesus Kristus dari kelahiran sampai kenaikannya ke surga

 Yesus lahir di betlehem di sebuah kandang domba


 Yesus dibawa orang tuanya ke bait Allah pada usia sekitar 12 tahun
 Yesus dibaptis di sungai yordan oleh yohanes pembaptis
 Setelah dibaptis, yesus memulai pelayanannya ketika berumur 30 tahun
 Yesus melayani sekitar 3,5 tahun
 Yesus ditangkap di bukit getsemani ketika berdoa
 Yesus di salib di bukit golgata
 Yesus mati ketika disalib namun bangkit pada hari ketiga
 Yesus naik ke surga 40 hari setelah kebangkitan-Nya

2. Tuliskan 12 nama murid murid Yesus dan untuk apa mereka dipanggil Yesus

1. Simon yang disebut Petrus


2. Andreas saudaranya
3. Yakobus anak Zebedeus
4. Yohanes saudaranya
5. Filipus
6. Bartolomeus
7. Tomas
8. Matius pemungut cukai
9. Yakobus anak Alfeus
10.Tadeus
11.Simon orang Zelot
12.Yudas Iskariot

Mereka dipanggil untuk menjadi pengikut Yesus

3. Tuliskan 3 syarat menjadi murid Yesus

a. Memikul salib

Artinya siap dan rela dengan tulus mengalami penderitaan/kesulitan sebagai konsekuensi
mengikuti yesus
b. Menyangkal diri

Artinya menolak/mengesampungkan segala keinginan daging/diri sendiri dan fokus melakukan


perintah Allah

c. Mengikut Yesus

Artinya taat dan patuh terhadap perintah Tuhan Yesus

4. Tuliskan 6 teladan yesus yang harus kita teladani

a.Teladan kasih

 Yesus memperlihatkan kasih yang total dan atingpa adanya yang melekat pada diri-Nya
(yoh 4:8b).

 Yohanes menulis dan memperjelas kasih kristus yang sangat besar dalam Yoh 15:12-13,
tentang perintah untuk saling mengasihi

 Ayat 12 Inilah perintah-Ku, yaitu supaya kamu saling mengasihi, seperti Aku telah
mengasihi kamu.

 Ayat 13 Tidak ada kasih yang lebih besar dari pada kasih seorang yang memberikan
nyawanya untuk sahabat-sahabatnya.

b. Teladan saling melayani

 Tuhan Yesus dalam menjalankan misinya tidak hanya ating untuk mengajar tetapi juga
untuk melayani. Bahkan yesus tidak memandang siapa yang dilayaninya.

 Salah satu sikap saling mengasihi yang diperlihatkan Yesus yaitu pada saat membasuh
kaki para muridnya.

 Yesus mengajarkan kita untuk saling melayani tanpa memandang status

c.Teladan Kerendahan Hati

 Yesus membasuh kaki murid muridnya

d.Teladan kesabaran

 Dalam kehidupan kekristenan masa kini, kesabaran sudah sangat sulit dilakukan.
 Yesus dalam menghadapi berbagai problem selama perjalanannya memberitakan
keselamatan dan memperlihatkan kesabarannya baik kepada orang banyak maupun
terhadap murid muridnya sendiri

e.Teladan pengorbanan

 Teladan pengorbanan yang dilakukan Yesus tidak ada bandingnya dalam dunia ini.

 Pengorbanan di atas kayu salib sebagai bukti kasih kepada manusia untuk
menyelamatkan manusia dari dosa.

 Ini sebagai bukti pengorbanan yesus atas totalitas kehidupan manusia

f.Teladan integritas

 Sesuai kata dengan tindakan, konsisten antara imana dan perbuatan, serta sikap dan
tindakan merupakan arti dari integritas

 Yesus sebagai guru sangat berintegritas sehingga dapat dipercaya

 Yesus semasa hidupnya mengajar orang dengan penuh integritas

5. Tuliskan perintah yang disampaikan Tuhan Yesus untuk dilakukan semua murid dan juga
orang orang percaya dalam Matius 28: 18-20

a. pergilah, jadikanlah semua bangsa murid-Ku

Artinya kita harus memberitakan tentang kerajaan Allah kepada semua orang agar mereka
tahu akan kebenaran-Nya

b. baptislah mereka dalam nama Bapa dan Anak dan Roh Kudus,

Artinya orang orang yang telah percaya kepada Yesus kristus haruslah dibaptis agar mereka
sah menjadi anggota kerajaan Allah

c. ajarlah mereka melakukan segala sesuatu yang telah Kuperintahkan kepadamu.

artinya kita harus menjadi teladan bagi orang lain

d. Dan ketahuilah, Aku menyertai kamu senantiasa sampai kepada akhir zaman."

Artinya kita tidak usah takut karena Tuhan Yesus akan selalu bersama sama dengan kita

You might also like