You are on page 1of 9

SD Great Education

MODUL PEMBELAJARAN

Tema 5 : Pengalamanku
Subtema : Pengalamanku di Rumah
Ma.Pel : SBDP
Kelas / Sem : II/ 2
Nama : ...........................................................................
Hasil Belajar : 3.2 Mengenal, Memahami pola irama sederhana melalui lagu anak anak.
4.2 Menampilkan pola irama sederhana melalui lagu anak anak.

Tujuan pembelajaran :
1. Dengan diskusi kelompok, siswa dapat menentukan tekanan kuat dan lemah pada pola irama sederhana
berbirama dua dengan benar.
2. Dengan mengamati gambar, siswa dapat menentukan panjang dan pendek bunyi pada pola irama
sederhana berbirama dua dengan tepat.
3. Dengan mengamati teks lagu “Pelangi-Pelangi”, siswa dapat memainkan pola irama sederhana
4. Dengan mengamati teks lagu “Burung Tantina”, siswa dapat memainkan pola irama sederhana untuk
mengiringi lagu “Burung Tantina” dengan benar.
5. Dengam menyanyikan lagu “Burung Tantina”, siswa dapat menunjukkan tekanan nada kuat dan nada
lemah pada pola irama sederhana dengan benar.
6. Dengan menyanyikan lagu “Burung Tantina”, siswa dapat menunjukkan panjang dan pendek bunyi
pada pola irama sederhana dengan benar.
7. Dengan mengamati teks lagu, siswa dapat memainkan pola irama sederhana untuk mengiringi lagu
“Lihat Kebunku” dengan benar.
8. Dengan menyanyikan lagu “Lihat Kebunku”, siswa dapat menunjukkan panjang dan pendek bunyi pada
pola irama sederhana dengan tepat.
9. Dengan menyanyikan lagu “Lihat Kebunku”, siswa dapat menunjukkan tekanan nada kuat dan nada
lemah pada pola irama sederhana dengan tepat.
Materi
Pola irama sederhana adalah salah satu pola irama dalam musik atau lagu. Pola ini dapat dikenali karena
menggunakan dinamika lagu yang sangat sederhana, terutama dari penggunaan notasi dan unsur-unsur lain
seperti tempo yang tidak terlalu cepat, tidak ditemukannya crescendo atau decrescendo, tidak adanya DC Al
Fine, serta irama yang mudah dihafal.
Pola lagu seperti ini biasanya digunakan pada lagu-lagu anak yang menuntut kesederhanaan dari sebuah
lagu. Selain itu, dengan menggunakan pola irama yang sederhana, sebuah lagu anak akan dengan cepat
diingat oleh anak-anak sebagai penikmatnya.

1
2
3
4
5
6
7
8
9

You might also like