You are on page 1of 1

KEUTAMAAN SENYUM MENURUT HADIST

Assalamu’alaikum Wr.Wb

Bismillahirrohmanirrohim Alhamdulillahirobbil ‘alamin, wassolatuwassalamu’ala sayyidina muhammadin


wa’ala ‘alihi wasohbihi ajma’in Kesempatan kali ini saya akan menjelaskan mengenai keutamaan
tersenyum. Teman teman yang berbahagia.

Senyum memiliki arti yang besar bagi kehidupan hingga Rasulullah SAW bersabda dalam hadits yang
diriwayatkan At-Tirmidzi, Ibnu Hibban, dan Al-Baihaqi.

‫َتَبُّس ُم َك ِفي َو ْج ِه َأِخ يَك َلَك َصَد َقٌة‬

Tabassumuka Fii Wajhi Akhiika Shodaqoh. “Tersenyum dengan saudara kalian termasuk dalam ibadah.”

Hadist ini menbahas mengenai hal kecil yang tidak kita sadari ini memiliki dampak yang sangat besar dan
ternyata memiliki nilai yang berharga dalam pandangan agama.Senyum memiliki fungsi yang luar biasa
dalam mengubah dunia. Kenapa demikian? Karena senyum merupakan salah satu instrumen dakwah
dan syiar Rasulullah SAW yang turut melengkapi kemuliaan budi pekertinya dalam etika pergaulannya.

Senyum yang tulus dapat memancarkan cahaya hati dan inner beauty kita, memberi kesan hangat dan
ramah. Tersenyum mampu mendekatkan perasaan dan menumbuhkan ikatan kasih sayang yang
mengeratkan hubungan hati. Bukan sekedar hubungan dan ikatan secara keturunan atau materi, tetapi
ikatan dan hubungan persaudaran yang berlandaskan iman. senyum memiliki banyak manfaat.

Pertama, secara penampilan senyum membuat kita lebih menarik karena daya tarik kita lebih tercermin
lewat senyuman.

Kedua, secara psikologis, senyum dapat mengurangi stress dan mengubah perasaan.

Ketiga, ditinjau dari segi kesehatan, senyum sama dengan olah raga yang bermanfaat untuk mengurangi
infeksi paru-paru, mengurangi sakit jantung, meningkatkan semangat mengurangi dua hormon dalam
tubuh yaitu eniferin dan kortisol, serta menghasilkan endorphin, pemati rasa alamiah dan serotonin
yang merupakan hormon pengendali rasa sakit, sehingga senyum bisa mempercepat proses
penyembuhan penyakit dan mengurangi rasa nyeri.

Tersenyumlah, dan awali setiap aktivitas kita dengan senyuman dan akhiri setiap usaha dengan
tersenyum dan berdoa. Jangan lupa senyum setiap hari,

Hanya ini yang dapat saya smpaikan Akhirul kalam wassalamu’alaikum wr wb.

You might also like