You are on page 1of 2

BREAKING BAD NEWS TECHNIQUE

ORIENTASI

Perawat : Selamat pagi Ibu Warda, silahkan duduk.

Perawat : Baik Ibu, sesuai dengan kesepakatan kita kemarin, hari ini saya akan
memberitahu bapak terkait dengan hasil pemeriksaan yang sudah bapak
lakukan.

TAHAP PERSIAPAN

Perawat : Hari ini Ibu datang sendiri atau ditemani dengan keluarga Ibu?

Perawat : Baik Ibu Warda bagaimana kabar Ibu hari ini? Kemarin sudah banyak
melakukan pemeriksaan ya bu?

Perawat : Sudah di USG Payudara juga ya bu kemarin.

TAHAP KERJA

Perawat : Saat ini ibu sudah tau belum mengenai penyakit yang bapak rasakan?

Perawat : Ibu datang pertama kali untuk pemeriksaan dengan keluhan ada perubahan
bentuk pada payu dara, ada benjolan yang teraba serta rasa sakit yang tidak
nyaman ya bu?

Perawat : Baik Ibu, sekarang apakah masih merasakan ada perbedaan pada payudara
atau semakin merasa sakit pada bagian payudara bu?

Perawat : Merasa ada perbedan dan merasa sakit ya Ibu. Baik sepengetahuan ibu, ada
perbedan pada payudara dan merasa sakit tidak nyaman itu mengarah ke
panyakit apa bu ?

Perawat : Bapak miftah sudah melakukan banyak pemeriksaan ya dari kemarin,


terutama pemeriksaan USG Payudara. Nah dari hasil pemeriksaan USG
Payudara nya bagaimana pak?

Perawat : Baik ibu warda, disini sudah ada data dari hasil pemeriksaan yang sudah
dilakukan, dan data tersebut sudah mengarah ke suatu jenis penyakit yang
insya Allah bisa kita atasi pada rumah sakit ini.

Perawat : Ibu warda bila nanti hasil pemeriksaan menunjukan sesuatu yang serius,
apakah saya bisa memberitahukan pada Ibu mengenai masalah tersebut?

Perawat : Apakah ibu ingin saya menjelaskan secara rinci atau hanya garis besar dari
kondisi ibu sekarang?
Perawat : Baik ibu, penyakit ini biasanya terjadi memang karena faktor keturunan,
paparan zat kimia tertentu yang merusak sel sel. Dan sel sel yang rusak ini
tumbuh secara tidak eajar ibu dan dapat membentuk benjolan kecil yang
disebut tumor yang membuat ibu merasa sakit dan tidak nyaman, sel sel yang
tubuh secara tidak wajar ini berkembang dan menyebar melalui aliran darah
dan menjangkit organ tubuh lainnya.

Perawat : Saya khawatir bahwa kabar yang akan saya sampaikan ini adalah kabar yang
kurang baik. Hasil tes pemeriksaan yang sudah ibu lakukan menunjukkan
bahwa bapak terkena kanker payudara stadium satu.

Perawat : Saya tahu bahwa hasil ini adalah hasil yang tidak kita harapkan dan tidak
mengenakan bagi ibu. Namun ibu jangan pesimis, ibu harus memiliki rasa
percaya diri untuk kesembuhan ibu. Dan yang harus ibu ketahui kanker
payudara stadium 1 memiliki penyembuhan yang lebih tinggi dibandingkan
dengan stadium lebih lanjut. Dengan cara ibu bisa mengikuti prosedur
penanganan yang akan diberikan seperti kemoterapi atau juga bisa dilakukan
pembedahan untuk mengangkat tumor yang ada di payudara ibu.

Perawat : Jadi apa sebenarnya yang menjadi kekhawatiran ibu mengenai pengobatan?

Perawat : Wajar bagi ibu untuk takut, tetapi dalam pengobatan kanker payudara itu
akan dibantu oleh dokter yang berkompeten pada bidangnya. Ibu jangan
terlalu khawatir ya, saat ini Ibu harus memiliki keinginan yang tinggi untuk
sembuh.

TAHAP TERMINASI

Perawat : Jadi disini Ibu sudah tau bahwa Ibu terdiagnosa penyakit kanker payudara
stadium 1. Dan untuk pengobatan nya ibu dapat melaksanakan kemoterapi dan
pembedahan yang akan dijadwalkan oleh dokter.

Perawat : Terimakasih ibu, ibu warda sudah bekerja sama dengan baik untuk
memahami hasil tes pemeriksaan kesehatan ibu. Dan saya harapkan ibu bisa
mengikuti prosedur penanganan yang diberikan dengan baik.

Perawat : Baik ibu terkait kemoterapi dan pembedahan akan saya informasikan
jadwalnya pada saat pertemuan selanjutnya ya ibu warda.

Perawat : ibu warda, pertemuan hari ini sudah selesai. Setelah ini ibu langsung bisa
kembali ke rumah dan istirahat yang cukup demi kesehatan ibu. Nggeh ibu
silahkan. Hati hati dijalan ya bu.

You might also like