You are on page 1of 7

PEMERINTAH KABUPATEN CIREBON

DINAS KESEHATAN
UPT PUSKESMAS SUMBER
Jalan Pangeran Kejaksan No.49 Telp.:(0231) 8820394
e-mail : puskesmassumber@yahoo.com
Sumber_ 45611

KERANGKA ACUAN KEGIATAN


POSBINDU
Nomor.400.7.1/107-KAK/Pkm Sumber/2023

A. PENDAHULUAN
Pos Binaan Terpadu Penyakit Tidak Menular sebagai salah satu
jenis fasilitas pelayanan kesehatan tingkat pertama memiliki peranan
penting dalam sistem kesehatan nasional, khususnya subsistem upaya
kesehatan; penyelenggaraan Pusat Kesehatan Masyarakat perlu ditata
ulang untuk meningkatkan aksesibilitas, keterjangkauan, dan kualitas
pelayanan dalam rangka meningkatkan derajat masyarakat serta
menyukseskan program jaminan sosial nasional bidang kesehatan.
Kemajuan suatu wilayah / daerah dapat dilihat dari tiga indicator,
antara lain Pendidikan, Kesehatan dan Ekonomi. Dimana ketiga faktor
tadi merupakan suatu upaya dalam rangka meningkatkan IPM ( Indeks
Pembangunan Manusia ).
Pelaksanaan kegiatan Program posbindu dilaksanakan dalam
rangka mewujudkan visi dan misi UPTD Puskesmas Sumber. Visi
Puskesmas Sumber yakni mewujudkan masyarakat sehat di wilayah kerja
UPTD Puskesmas Sumber, Misi Puskesmas Sumber yaitu mewujudkan
pelayann kesehatan optimal,berkualitas terjangkau bagi masyarakat sesuai
dengan standar yang telah di tetapkan , meningkatkan peran serta aktif
masyarakat dan menjalin kerjasama lintas sektoral untuk keberhasilan
program kesehatan masyarakat. Dengan tujuan memberikan pelayanan
prima kepada seluruh masyarakat tanpa membedakan status sosial serta
meningkatkan kemandirian masyarakat untuk berprilaku hidup bersih
dan serta menigkatkan kemandirian masyarakat untuk berprilaku hidup
bersih dan sehat dan dalam pelaksanaannya mengimpementasikan tata
nilai IDAMAN.
B. LATAR BELAKANG
UPTD Puskesmas Sumber terletak di wilayah kecamatan Sumber
dengan jumlah usia produktif 15-59 13.158 penduduk berdasarkan data
penduduk tahun 2023.
Posbindu adalah pos binaan terpadu penyakit tidak menular yang
merupakan wujud peran serta masyarakat dalam kegiatan deteksi dini ,
monitoring dan tindak lanjut dini faktor resiko penyakit tidak menular
secara mandiri dan berkesinambungan.
Salah satu strategi pengendalian yang efisien dan efektif adalah
pemberdayaan dan peningkatan peran serta masyarakat. Masyarakat
diberikan fasilitas dan bimbingan untuk itu berpartisipasi dalam
pengendalian factor risiko dengan di bekali pengetahuan dan keterampilan
untuk melakukan deteksi dini, pemantauan factor risiko serta tindak
lanjutnya. Kegiatan ini di sebut dengan Pos pembinaan terpadu (Posbindu).

C. TUJUAN

Tujuan Umum :

Deteksi dini faktor resiko penyakit tidak menular.

Tujuan khusus :

1. Mencegah faktor resiko penyakit tidak menular sedini mungkin

2. Menemukan sedini mungkin faktor resiko penyakit tidak menular.

3. Memberikan informasi kesehatan program posbindu kepada mayarakat


secara luas, terus menerus dan berkesinambungan.

4. Memberikan pelayanan kesehatan program posbindu kepada


masyarakat secara optimal.

D. KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATAN

Persiapan dalam pelaksanaan posbindu didahului dengan identifikasi


kelompok potensial yang ada di masyarakat.Kegiatan posbindu dapat
berlangsung secara terintegritas dengan kegiatan masyarakat yang sudah
aktif seperti majelis taklim , karang taruna dan yang lainnya.

Pelayanan yang di selenggarakan dalam posbindu yaitu dengan sistem 5


meja dengan kegiatan sebagai berikut:
1. Meja I
Meliputi kegiatan registrasi dan pemberian nomor urut
2. Meja II
Meliputi kegiatan wawancara,pengisian KMS faktor resiko yaitu
menelusuri faktor resiko prilaku seperti merokok,aktivitas sehari hari
dan lain sebagainya.
3. Meja III
Meliputi kegiatan pengukuran tinggi badan,berat badan,lingkar
perut,tekanan darah
4. Meja IV
Meliputi pemeriksaan laboratorium gula darah dan cholesterol.
5. Meja V
Konseling
Meliputi identifikasi faktor-faktor penyakit tidak menular ,melakukan
konseling atau edukasi serta tindak lanjut.

No Kegiatan Pokok Rincian Kegiatan


1 Deteksi dini faktor resiko Menetapkan sasaran
PTM pada usia produktif Melakukan pemeriksaan tensi
darah
Melakukan pengukuran lingkar
perut
Melakukan penimbangan berat
badan
Melakukan pengukuran tinggi
badan
2 Penyuluhan / konseling Melakukan konseling /
penyuluhan
3 Kunjungan pasien dengan Menetapkan sasaran
DM dan Hipertensi Melakukan pemeriksaan tensi
darah
Melakukan pemeriksaan gula
darah
Konseling

E. CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN DAN SASARAN


No Kegiatan Pelaksana Lintas Lintas Sektor Ket
Pokok Program Program Terkait
posbindu Terkait
1 Deteksi - Menyusun Program Kader
dini rencana Gizi,Promke - Melaporkan
faktor kegiatan s,Indra hasil
resiko - Koordinasi - Menyusun pencatatan
PTM pada lintas program jadwal keg
usia - Menyiapkan kegiatan posbindu
produktif form laporan kepada
- Membuat pet.posbind
laporan
kegiatan
2 Konseling - Menyusun Program
/ rencana Gizi,Promke
penyuluh kegiatan s,Indra
an - Koordinasi - Menyusu
LP n jadwal
- Menyiapkan kegiatan
format
laporan
3 Kunjunga - Menyusun Program
n pasien rencana Gizi,Promke
dengan kegiatan s,Indra
DM dan - Koordinasi - Menyusun
Hipertens lintas program jadwal
i - Menyiapkan kegiatan
form laporan
Membuat
laporan
kegiatan

F. SASARAN

Masyarakat yang berusia 15-59 tahun keatas yang berada di wilayah kerja
UPTD Puskesmas Sumber
H. JADWAL KEGITAN ( GAMBARAN DALAM BAGAN GANT UNTUK
RENCANA SATU TAHUN )
2023
N
kegiatan Ja Fe Ma A M J J Ag Se O No De
o n b rt pr ei u ul st pt kt v s
n
1 Deteksi dini
faktor
resiko PTM            
pada usia
produktif
2 Konseling /
           
penyuluhan
3 Kunjungan
pasien
dengan DM            
dan
Hipertensi

I. EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN DAN PELAPORANNYA

Evaluasi terhadap pelaksanaan kegiatan di lakukan tiap bulan sesuai


dengan jadwal kegiatan,dengan pelaporan hasil-hasil yang di capai pada
bulan tersebut.

J. PENCATATAN,PELAPORAN DAN EVALUASI KEGIATAN

Pencatatan dengan menggunakan register dan format laporan yang telah di


tetapkan dan dilaporkan ke Dinas Kesehatan Kab.Cirebon setiap tanggal 5
bulan berikutnya, evaluasi kegiatan dilakukan setiap enam bulan sekali
sesuai dengan jadwal monitoring dan evaluasi UPTD Puskesmas Sumber.

Mengetahui Cirebon, 2 januari 2023


Kepala Puskesmas Sumber Pelaksana Program Posbindu

Hj.Sumiati S.Tr.keb,MM Yassir Kharismaulana


NIP.19670424 198803 2 006
KERANGKA ACUAN
PROGRAM POSBINDU
UPT PUSKESMAS SUMBER
TAHUN 2023
UPT PUSKESMAS SUMBER
Jalan Pangeran Kejaksan No. 49 Tlp.(0231) 8820394
Email : puskesmassumber49@yahoo.com
SUMBER - 45611

You might also like