You are on page 1of 5

PROPOSAL

RANCANG BANGUN TRAINER SIMULATOR TRANSMISI


CONTINUOUSLY VARIABLE TRANSMISSION (CVT) HONDA JAZZ

DESIGN AND CONSTRUCTION OF A CONTINUOUSLY VARIABLE


TRANSMISSION (CVT) HONDA JAZZ TRANSMISSION SIMULATOR
TRAINER

REGORIUS FEFRIANTO BELO /200203602011


FECKY GUNAWAN PASKALIS /200203602016
IMELDA /200203602020
AHMAD ASWAN /200203602023

PROGRAM STUDI MESIN OTOMOTIF TERAPAN


JURUSAN PENDIDIKAN TEKNIK OTOMOTIF
FAKUTAS TEKNIK
UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR
2024
BAB 1

PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG

Perkembangan teknologi yang pesat di bidang otomotif memerlukan perubahan

untuk meningkatkan transportasi tidak hanya dari segi mesin yang hemat bahan bakar,

tetapi juga dari segi kenyamanan dan kemudahan dalam berkendara. Salah satunya

adalah perubahan sistem transmisi. Sistem transmisi dirancang untuk memberikan

ketepatan waktu yang akurat. Seiring perkembangan zaman, masyarakat menuntut

kenyamanan lebih saat berkendara, dan transmisi beradaptasi dengan perubahan ini.

Perubahan tersebut mulai dari perpindahan transmisi menggunakan kopling manual

hingga perpindahan transmisi menggunakan kopling otomatis.

Secara umum transmisi mobil yang digunakan saat ini antara lain transmisi

manual dan transmisi otomatis. Transmisi manual merupakan jenis transmisi yang

disukai sebagian besar pengemudi karena dinilai lebih responsif terhadap medan

jalan. Biasanya transmisi mobil manual terdiri dari 4 - 6 gigi percepatan. Namun, di

daerah perkotaan yang padat penduduk, transmisi manual kurang nyaman karena

memerlukan perubahan gigi percepatan yang dilakukan secara terus menerus, maka

dari itu dikembanglah transmisi otomatis salah satunya yaitu transmisi tipe CVT atau

yang di kenal dengan sebutan (Continous Variable Transmision).

Sistem transmisi CVT menjadi semakin populer di industri otomotif karena

kemampuannya memberikan perpindahan gigi yang mulus dan efisien. Namun

pemahaman yang mendalam tentang prinsip kerja, komponen, dan pengoperasian

transmisi CVT sangat penting bagi para teknisi dan mahasiswa yang bekerja di bidang

otomotif.
Berdasarkan hal tersebut penulis bertujuan untuk membuat alat sebagai media

pembelajaran praktik yaitu trainer transmisi CVT, karena dalam laboratorium

Pendidikan Teknik Otomotif Universitas Negeri Makassar hanya terdapat Trainer

transmisi manual. Trainer yang dirancang khusus untuk mempelajari sistem transmisi

CVT tidak tersedia secara luas. Oleh karna itu, pengembangan trainer sistem transmisi

CVT dapat menjadi solusi untuk memfasilitasi pembelajaran dan pemahaman yang

lebih baik tentang transmisi CVT. Sebuah trainer transmisi CVT dapat digunakan

sebagai alat pendidikan dan pelatihan di institusi pendidikan atau pusat pelatihan

otomotif. Dengan adanya trainer ini, mahasiswa atau peserta pelatihan dapat

mempraktikkan dan mengamati secara langsung bagaimana transmisi CVT bekerja,

sehingga meningkatkan pemahaman mereka. Pengembangan trainer transmisi CVT

juga dapat menjadi bagian dari inovasi dalam pengembangan trainer otomotif secara

umum. Dengan mengembangan trainer yang efektif dan interaktif, dapat membantu

meningkatkan kualitas pendidikan dan pelatihan di bidang otomotif. Oleh karena itu,

sesuai dengan permasalahan tersebut maka kami akan melakukan penelitian yang

berjudul “Rancang Bangun Trainer Simulator Transmisi Continuously Variable

Transmission (CVT) Honda Jazz”.

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang yang telah dipaparkan, adapun rumusan masalah pada

penelitian ini yaitu:

1. Bagaimana merancang dan membangun trainer simulator transmisi CVT

Honda Jazz yang representatif dan dapat mensimulasikan prinsip kerja serta

karakteristik transmisi CVT pada Mobil tersebut?


2. Bagaimana penggunaan trainer simulator transmisi CVT Honda Jazz dapat

meningkatkan pemahaman mahasiswa tentang perawatan dan perbaikan transmisi

CVT pada Mobil Honda Jazz?.

C. Tujuan Penelitian

Berdasarkan rumusan masalah yang telah dipaparkan, adapun tujuan yang ingin

dicapai yaitu:

1. Meningkatkan pengetahuan terhadap prinsip kerja Transmisi CVT

2. Mengetahui kompleksitas transmisi CVT Honda Jazz.

3. Meningkatkan keterampilan Praktik Mahasiswa dalam melakukan perawatan

dan perbaikan transmisi CVT pada Honda Jazz.

4. Menfasilitasi pembelajaran yang interaktif.


BAB II

KAJIAN PUSTAKA

A. Landasan Teori

1. Pengertian Transmisi Continuosly Variable Transmission (CVT)

You might also like