You are on page 1of 88

LAPORAN PRAKTIKUM BAHAN PERKERASAN JALAN 3A 2023

LAPORAN PRAKTIKUM BAHAN PERKERASAN JALAN


Dosen Pengampu : Boby Damara,S.T.,M.T.

Disusun Oleh Kelompok 2 :

Ahmad Fatur Maulana (022210001)


Dani Fariansa (022210005)

Ardi Ansyah (022210002)

Muhammad Diva Sifa Wibowo (020010010)


Arziko Firza Renaldi (022210018)

Ahmad Feby Iksan Pramata (022210014)

Zulis Afriliyani Rochmawati (022210049)


Shofia Maulidatur Rohma (022210044)

Amelia Revinda Sharma (022210017)

Adam Ardiansyah Putra (022210009)


Moch. Azzarudin (022210031)

PROGRAM STUDI TEKNIK SIPIL


FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS ISLAM LAMONGAN
TAHUN 2023
LEMBAR PERSETUJUAN
PRAKTIKUM
BAHAN PERKERASAN JALAN

SEMESTER 3 KELAS A
Disusun Untuk Memenuhi Sebagai Persyaratan
Mata Kuliah Bahan Perkerasan Jalan
Pada
Program Studi Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Islam Lamongan.

Oleh :
Kelompok 2

Disetujui Tim Penguji

Ketua Lab : Prima Eko Agustyawan, ST.. MT. (….…………)


NIDN. 0707089202
Dosen Pendamping : Bobby Damara, ST, MT. (….…………)
NIDN. 07300339501
Laboran : Irsam Effendi, S.T (….…………)

Ditetapkan Di : Lamongan
Tanggal : 8 Desember 2023

LAPORAN PRAKTIKUM BAHAN PERKERASAN JALAN 3A 2023 i


KATA PENGANTAR

Dengan menyebut nama Allah Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang, puji
syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT, yang telah melimpahkan Rahmat dan karunia
Nya sehingga kami sanggup menyelesaikan penyusunan “Laporan Praktikum Bahan
Perkerasan Jalan” sebagai tugas dari mata kuliah “Bahan Perkerasan Jalan”.

Namun tidak lepas dari semua itu, kami menyadari sepenuhnya bahwa masih
terdapat kekurangan baik dari segi penyusunan bahasa dan aspek lainnya. Oleh alasannya
ialah itu, dengan kami membuka selebar-lebarnya pintu bagi para pembaca yang ingin
memberi saran maupun kritik demi memperbaiki laporan ini.
Demikian, dan apabila terdapat banyak kesalahan pada laporan ini penulis mohon
maaf yang sebesar – besarnya dan manusia tidak lepas dari kesalahan.

Lamongan, 8 Desember 2023

Penulis
LAPORAN PRAKTIKUM BAHAN PERKERASAN JALAN 3A 2023 ii
DAFTAR ISI

LEMBAR PERSETUJUAN ............................................................................................. i


KATA PENGANTAR ..................................................................................................... ii
DAFTAR ISI ................................................................................................................... iii
DAFTAR GAMBAR ...................................................................................................... vi
DAFTAR TABEL .......................................................................................................... vii
DAFTAR GRAFIK....................................................................................................... viii
BAB I PENDAHULUAN ................................................................................................. 1
1.1 Latar Belakang ......................................................................................................... 1
1.2 Rumusan Masalah .................................................................................................... 2
1.3 Tujuan Praktikum ..................................................................................................... 2
1.4 Waktu dan Lokasi .................................................................................................... 2
BAB II LANDASAN TEORI .......................................................................................... 3
2.1 Perkerasan Jalan ....................................................................................................... 3
2.1.1 Jenis Kontruksi Perkerasan ............................................................................. 3
2.1.2 Ciri ciri kontruksi perkerasan ............................................................................3
2.1.3 Struktur Perkerasan Jalan Lentur .................................................................... 3
2.2 Aspal........................................................................................................................ 8
2.2.1 Aspal Keras (Asphalt Cement / AC) ............................................................... 8
2.2.2 Aspal Cair ...................................................................................................... 9
2.2.3 Aspal Emulsi .................................................................................................. 9
2.2.4 Ciri Aspal ..................................................................................................... 12
2.2.5 Proses Pembuatan Aspal............................................................................... 12
2.2.6 Manfaat Aspal .............................................................................................. 13
2.3 Jenis – Jenis Perkerasan Jalan ................................................................................. 14
2.3.1 Asphalt Concrete – Wearing Course (AC-WC)............................................. 15
2.3.2 Asphalt Concrete – Binder Course (AC-BC) ............................................. 15
2.3.3 Asphalt Concrete – Base (AC-Base) ............................................................. 15
2.4 Agregat .................................................................................................................. 18
2.4.1 Klasifikasi Agregat Berdasarkan Proses Terjadinya ...................................... 19

LAPORAN PRAKTIKUM BAHAN PERKERASAN JALAN 3A 2023 iii


2.4.2 Klasifikasi Agregat Berdasarkan Proses Pengolahannya ............................... 20
2.4.3 Klasifikasi Agregat Berdasarkan Proses Ukuran Butirnya............................. 21
2.4.4 Sifat Agregat ....................................................................................................
2.4.5 Pencampuran Agregat (Blending) ................................................................. 24
2.5 Agregat Halus (Abu Batu) ...................................................................................... 25
2.6 Agregat Kasar ........................................................................................................ 26
2.7 Pemeriksaan Agregat.............................................................................................. 27
2.8 Pemeriksaan Aspal ................................................................................................. 27
2.9 Mix Design ............................................................................................................ 29
BAB III METODE PELAKSANAAN .......................................................................... 30
3.1 Pemeriksaan Agregat.............................................................................................. 30
3.1.1 Analisa Saringan (Sieve Analysis) ................................................................ 30
3.1.2 Berat Jenis dan Penyerapan Agregat Kasar ................................................... 32
3.1.3 Berat Jenis dan Penyerapan Agregat Halus ................................................... 34
3.2 Pemeriksaan Aspal ................................................................................................. 36
3.2.1 Penetrasi Aspal............................................................................................. 36
3.2.2 Pemeriksaan Titik Nyala dan Titik Bakar ..................................................... 39
3.2.3 Pemeriksaan Titik Lembek ........................................................................... 41
3.3 Mix Design ............................................................................................................ 42
3.3.1 Perencanaan Campuran Aspal Beton Mix Design ......................................... 42
3.3.2 Perencanaan Campuran ................................................................................ 43
3.3.3 Perencanaan Kadar Bitumen......................................................................... 44
3.3.4 Perencanaan Campuran dengan Alat Marshall .......................................... 44
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN ........................................................................ 49
4.1 Analisa Saringan (Sieve Analysis) .......................................................................... 49
4.1.1 Pemeriksaan Agregat .................................................................................... 49
4.1.2 Berat Jenis dan Penyerapan .......................................................................... 55
4.2 Pemeriksaan Aspal ................................................................................................. 58
4.2.1 Penetrasi Aspal............................................................................................. 58
4.2.2 Pemeriksaan Titik Nyala dan Titik Bakar ..................................................... 59
4.2.3 Pemeriksaan Titik Lembek ........................................................................... 60

LAPORAN PRAKTIKUM BAHAN PERKERASAN JALAN 3A 2023 iv


4.3 Mix Design ............................................................................................................ 61
4.3.1 Perhitungan Komposisi Campuran Agregat dan Aspal.................................. 61
4.3.2 Berat Benda Uji Setelah Di Cetak ................................................................. 63
4.3.3 Pemeriksaan Benda Uji di Marshall Test ...................................................... 65
BAB V PENUTUP ......................................................................................................... 66
5.1 Kesimpulan ............................................................................................................ 66
5.2 Saran ...................................................................................................................... 66

DAFTAR PUSTAKA .................................................................................................... 67


LAMPIRAN ................................................................................................................... 68

LAPORAN PRAKTIKUM BAHAN PERKERASAN JALAN 3A 2023 v


DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 Lapisan Perkerasan ....................................................................................... 4


Gambar 2.2 Contoh Tipikal Macam – Macam Gradasi Agregat ...................................... 22
Gambar 2.3 Pertimbangan Volume Pori Agregat untuk Penentuan SG ........................... 24

LAPORAN PRAKTIKUM BAHAN PERKERASAN JALAN 3A 2023 vi


DAFTAR TABEL

Tabel 2.1 Syarat Pemeriksaan Aspal Cair (RC) ............................................................... 10


Tabel 2.2 Syarat Pemeriksaan Aspal Cair (RC) ............................................................... 10
Tabel 2.3 Syarat Pemeriksaan Aspal Cair (MC) .............................................................. 11
Tabel 2.4 Syarat Pemeriksaan Aspal Cair (SC)................................................................ 11
Tabel 2.5 Gradasi Agregat Gabungan untuk Campuran Beraspal..................................... 25
Tabel 2.6 Ketentuan Agregat Halus ................................................................................. 25
Tabel 2.7 Ketentuan Agregat Kasar ................................................................................. 27
Tabel 2.8 Persyaratan Aspal Keras Penetrasi 60/70 ......................................................... 29
Tabel 3.1 Komposisi Campuran Marshall ....................................................................... 48
Tabel 3.2 Spesifikasi Marshall Test ................................................................................. 48
Tabel 4.1 Tes Analisa Saring Agregat Kasar ................................................................... 49
Tabel 4.2 Tes Analisa Saring Agregat Sedang ................................................................. 51
Tabel 4.3 Tes Analisa Saring Agregat Halus ................................................................... 53
Tabel 4.4 Berat Jenis dan Penyerapan Agregat Kasar ...................................................... 55
Tabel 4.5 Berat Jenis dan Penyerapan Agregat Sedang .................................................... 56
Tabel 4.6 Berat Jenis dan Penyerapan Agregat Halus ...................................................... 57
Tabel 4.7 Penetrasi Aspal ................................................................................................ 58
Tabel 4.8 Pemeriksaan Titik Nyala dan Titik Bakar ........................................................ 59
Tabel 4.9 Pemeriksaan Titik Lembek .............................................................................. 60
Tabel 4.10 Perhitungan Komposisi Campuran Agregat dan Aspal ................................... 61
Tabel 4.11 Berat Benda Uji Setelah Di Cetak .................................................................. 63

LAPORAN PRAKTIKUM BAHAN PERKERASAN JALAN 3A 2023 vii


DAFTAR GRAFIK

Grafik 4.1 Analisis Saringan Agregat Kasar ............................................................... 50


Grafik 4.2 Analisis Saringan Agregat Sedang .............................................................. 52
Grafik 4.3 Analisis Saringan Agregat Halus ................................................................ 54
Grafik 4.4 Penetrasi Aspal .......................................................................................... 58
Grafik 4.5 Pemeriksaan Titik Nyala dan Titik Bakar ................................................... 59
Grafik 4.6 Pemeriksaan Titik Lembek ......................................................................... 60
Grafik 4.7 Perhitungan Komposisi Campuran Agregat dan Aspal................................ 62
Grafik 4.8 Berat Benda Uji Setelah Di Cetak............................................................... 64

LAPORAN PRAKTIKUM BAHAN PERKERASAN JALAN 3A 2023 viii


BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang

Perkerasan jalan adalah campuran antara agregat dan bahan pengikat yang
digunakan untuk melayani beban lalu lintas. Pada mata kuliah ini tidak hanya dapat
dipahami dengan materi kuliah saja tetapi juga membutuhkan kegiatan praktikum
secara langsung untuk lebih mengetahui dan memahami apa itu perkerasan jalan.
Oleh sebab itu praktikum perkerasan jalan ini dilaksanakan di laboratorium
universitas islam lamongan.

Lapisan perkerasan jalan mempunyai fungsi yang sangat penting dalam


memberikan keamanan dan keselamatan di jalan raya. Material yang digunakan
untuk konstruksi perkerasan jalan raya mempunyai pengaruh yang besar pada
perkerasan jalan raya. Untuk mendapatkan hasil yang optimum dan memuaskan akan
hasil perencanaan perkerasan jalan raya, diperlukan pengetahuan yang mendalam
mengenai tanah dan material yang digunakan. Keduanya dapat dicapai melalui
pemeriksaan yang cermat di laboratorium maupun penelitian di lapangan.
Praktikum perkerasan jalan dilaksanakan untuk mengetahui bagaimana
proses pembuatan aspal, proses pemeriksaan agregat, proses pemeriksaan aspal yang
meliputi titik nyala, titik bakar, penetrasi test, dan yang terakhir pemeriksaan marshal
test.
Pada praktikum pemeriksaan aspal yang dimaksudkan untuk menentukan
penetrasi Bitumen keras atau lembek (solid atau semi solid). Dengan memasukkan
jarum penetrasi ukurran tertentu, beban dan waktu tertentu kedalam bitumen pada
suhu tertentu pula. Dimulai dengan penetrasi aspal dilakukan pengamatan 1 dan 2
diperoleh penetrasi rata-rata 44,8. Dilanjut dengan pemeriksaan titik nyala dan titik
bakar dengan waktu 2 jam diperoleh derajat 250 oC. kemudian pemeriksaan titik
lembek dengan maksud untuk menentukan titik lembek asspal yang berikisar Antara
30 oC – 200 oC.

Pada praktikum marshal test dimaksudkan untuk menentukan ketahan


(stabilitas) campuran aspal dengan agregat terhadap kelelahan plastis (flows).
Sebelum melakukan marshal tes bahan dari sampel tersebut di timbang dengan berat

yang sudah ditentukan dengan berbagai macam ukuran agregat kemudian di


oven selama 24 jam. Setelah itu, di timbang kembali dan aplikasikan dengan
komposisi yang sudah direncanakan.
kemudian dimasak hingga semua bahan menjadi satu kemudian ditumbuk 75
kali hingga padat dan kemudian baru bisa dilakukan marshal test.

LAPORAN PRAKTIKUM BAHAN PERKERASAN JALAN 3A 2023 1


1.2 Rumusan Masalah

Rumusan masalah yang terdapat pada laporan praktikum ini adalah sebagai
berikut :
1. Bagaimana hasil analisa pemeriksaan agregat?
2. Bagaimana hasil analisa pemeriksaan aspal yang meliputi titik nyala dan
titik bakar, titik lembek, dan penentrasi tes?
3. Bagaimana hasil uji marshal test?

1.3 Tujuan praktikum

Tujuan praktikum perkerasan jalan ini adalah sebagai berikut :

1. Untuk mngetahui hasil analisa pemeriksaan agregat.


2. Untuk mengetahui hasil analisa pemeriksaan aspal yang meliputi titik
nyala dan titik bakar, titik lembek, dan penetrasi aspal.
3. Untuk mengetahui hasil uji marshal test.
1.4 Waktu dan Lokasi

Praktikum Bahan Perkerasan Jalan


dilaksanakan padaHari : kamis s/d jum’at
Tanggal : 07 s/d 08 Desember 2023
Waktu : 08:00 - Selesai
Lokasi : Laboratorium Terpadu Teknik Sipil Universitas Islam Lamongan

2
BAB II
LANDASAN TEORI

2.1 Perkerasan Jalan

Menurut Sukirman (2003), perkerasan jalan adalah lapisan perkerasan yang


terletak di antara lapisan tanah dasar dan roda kendaraan, yang berfungsi
memberikan pelayanan kepada transportasi, dan selama masa pelayanannya
diharapkan tidak terjadi kerusakan yang berarti.

2.1.1 Jenis Konstruksi Perkerasan

Berdasarkan Sukirman (1999), berdasarkan bahan pengikatnya, konstruksi


perkerasan jalan dapat dibedakan menjadi:

1. Konstruksi perkerasan lentur (flexible pavement), yaitu perkerasan yang


menggunakan aspal sebagai bahan pengikat. Lapisan-lapisan
perkerasannya bersifat memikul dan menyebarkan beban lalu lintas ke
tanah dasar.

2. Konstruksi perkerasan kaku (rigid pavement), yaitu perkerasan yang


menggunakan semen (portland cement) sebagai bahan pengikat. Pelat
beton dengan atau tanpa tulangan diletakkan di atas tanah dasar dengan
atau tanpa lapis pondasi bawah. Beban lalu lintas sebagian besar dipikul
oleh pelat beton.

3. Konstruksi perkerasan komposit (composite pavement), yaitu perkerasan


kaku yang dikombinasikan dengan perkerasan lentur dapat berupa
perkerasan lentur di atas perkerasan kaku, atau perkerasan kaku di atas
perkerasan lentur.

2.1.2 Ciri ciri kontruksi perkerasan

Ciri-Ciri Konstruksi Perkerasan Lentur (Flexible Pavement) ini adalah :

1. Menggunakan aspal sebagai bahan pengikat

2. Pengaruh repetisi beban terhadap perkerasan lentur adalah timbulnya rutting


(lendutan pada jalur roda)

3. Sifat dari perkerasan lentur ini adalah memikul serta menyebarkan beban lalu lintas
dari atas ke tanah dasar.

4. Penurun penurunan tanah dasar pada perkerasan lentur yaitu tu jalan bergelombang (
mengikuti tanah dasar)

3
5. Perubahan temperatur pada perkerasan lentur yaitu modulus kekakuan berubah serta
timbul tegangan dalam yang kecil
Ciri-Ciri Konstruksi Perkerasan Kaku (Rigid Pavement) adalah :
1. Perkerasan kaku menggunakan bahan pengikat semen.
2. Repetisi beban pada perkerasan kaku yaitu timbulnya retak-retak pada permukaan
beton.
3. Pada perkerasan kaku bersifat sebagai balok di atas perletakan.
4. Pada perkerasan kaku perubahan temperatur mengakibatkan modulus ke kekakuan
tidak berubah namun timbul tegangan dalam yang besar

2.1.3 Struktur Perkerasan Jalan Lentur

Struktur perkerasan jalan lentur dibuat secara berlapis dan terdiri atas
lapisan permukaan (surface course) yaitu lapisan aus dan lapis antara. Lapisan
dibawahnya ialah lapisan pondasi yang terdiri dari lapisan pondasi
atas (base course) dan pondasi bawah (subbase course). Lapisan ini
diletakkan di atas tanah dasar yang dipadatkan (subgrade). Masing-masing
elemen lapisan di atas termasuk tanah dasar secara bersama-sama memikul beban
lalu lintas. Gambar 2.1 Lapisan Perkerasan

Sumber : Sukirman (2003)

1. Elemen Tanah dasar (sub-grade)

Kekuatan dan keawetan konstruksi perkerasan jalan sangat tergantung dari


sifat-sifat dan daya dukung tanah dasar. Tidak semua jenis tanah dapat digunakan
sebagai tanah dasar pendukung badan jalan secara baik, karena harus
dipertimbangkan beberapa sifat yang penting untuk kepentingan struktur jalan,
seperti: daya dukung dan kestabilan tanah yang cukup, komposisi dan gradasi
butiran tanah, sifat kembang susut tanah, kemudahan untuk dipadatkan,
kemudahan meluluskan air (drainase), plastisitas dari tanah, sifat ekspansif tanah
dan lain-lain.
2. Elemen Tanah dasar (sub-grade)
Kekuatan dan keawetan konstruksi perkerasan jalan sangat tergantung dari
sifat-sifat dan daya dukung tanah dasar. Tidak semua jenis tanah dapat digunakan
sebagai tanah dasar pendukung badan jalan secara baik, karena harus
dipertimbangkan beberapa sifat yang penting untuk kepentingan struktur jalan,
seperti: daya dukung dan kestabilan tanah yang cukup, komposisi dan gradasi
butiran tanah, sifat kembang susut tanah, kemudahan untuk dipadatkan,
kemudahan meluluskan air (drainase), plastisitas dari tanah, sifat ekspansif tanah
dan lain-lain.
4
3. Elemen Lapis Pondasi Bawah (sub-base course)

Lapis pondasi bawah (sub-base) adalah suatu lapisan yang terletak antara
lapis tanah dasar dan lapis pondasi atas (base), yang berfungsi sebagai bagian
perkerasan yang meneruskan beban di atasnya, dan selanjutnya menyebarkan
tegangan yang terjadi ke lapis tanah dasar.
Lapis pondasi bawah dibuat di atas tanah dasar yang berfungsi di
antaranya sebagai:

a. Sebagai bagian dari konstruksi perkerasan untuk mendukung dan


menyebarkan beban roda.
b. Menjaga efisiensi penggunaan material yang relatif murah agar
lapisanlapisan selebihnya dapat dikurangi tebalnya (penghematan
biaya konstruksi).
c. Untuk mencegah tanah dasar masuk ke dalam lapis pondasi.
d. Sebagai lapis pertama agar pelaksanaan dapat berjalan lancar.
Bermacam-macam material setempat (CBR > 20 %, PI < 10 %) yang
relatif lebih baik dari tanah dasar dapat digunakan sebagai bahan
pondasi bawah.
 Ada berbagai jenis lapis pondasi bawah yang sering dilaksanakan, yaitu:
a. Pondasi bawah yang menggunakan batu pecah, dengan balas pasir.
b. Pondasi bawah yang menggunakan sirtu yang mengandung sedikit tanah.
c. Pondasi bawah yang menggunakan tanah pasir. Pondasi bawah yang menggunakan
agregat.
d. Pondasi bawah yang menggunakan material ATSB.
e. Pondasi bawah yang menggunakan stabilisasi tanah.
4. Elemen Lapis Pondasi Atas (base course)
Lapis Pondasi Atas (LPA) adalah suatu lapisan perkerasan jalan yang terletak
antara lapis permukaan dan lapis pondasi bawah (sub-base), yang berfungsi
sebagai bagian perkerasan yang mendukung lapis permukaan dan beban-beban
roda yang bekerja di atasnya dan menyebarkan tegangan yang terjadi ke lapis
pondasi bawah, kemudian ke lapis tanah dasar.
Lapis pondasi atas dibuat di atas lapis pondasi bawah yang berfungsi di
antaranya:

a. Sebagai bagian perkerasan yang menahan beban roda.


b. Sebagai perletakan terhadap lapis permukaan.
c. Meneruskan limpahan gaya lalu lintas ke lapis pondasi bawah.

5
Bermacam-macam bahan alam/bahan setempat (CBR > 50%, PI <4 %)
dapat digunakan sebagai bahan lapis pondasi atas, antara lain: batu pecah, kerikil
pecah, dan/atau stabilisasi tanah dengan semen atau kapur.

Secara umum dapat berupa:

a. Pondasi atas yang menggunakan pondasi Telford.


b. Pondasi atas yang menggunakan material agregat.
c. Pondasi atas yang menggunakan material ATB (Asphalt Treated Base)
atau disebut Laston (Lapisan Aspal Beton) Atas.
d. Pondasi atas yang menggunakan stabilisasi material.
5. Elemen Lapis Permukaan (surface course) Fungsi lapis permukaan antara
lain:
a. Sebagai bahan perkerasan untuk menahan beban roda.
b. Sebagai lapis kedap air, yaitu lapisan yang melindungi lapisan di
bawahnya dari resapan air yang jatuh di atas permukaan perkerasan.
c. Sebagai lapisan aus (wearing course) yaitu lapisan yang langsung
menderita gesekan akibat rem kendaraan sehingga mudah menjadi aus.

Bahan untuk lapis permukaan umumnya adalah campuran bahan agregat


dan aspal, dengan persyaratan bahan yang memenuhi standar.Adapun
jenis lapisan permukaan (surface course)yang umum
dipergunakan di Indonesia antara lain:

a. Lapisan bersifat nonstruktural, yang berfungsi sebagai lapisan aus dan kedap
air yang meliputi:
1. Burtu (laburan aspal satu lapis), merupakan lapisan penutup yang terdiri
dari lapisan aspal yang ditaburi dengan satu lapis agregat bergradasi
seragam, dengan tebal maksimum 2 cm.
2. Burda (lapisan aspal dua lapis), merupakan lapis penutup yang terdiri dari
lapisan aspal yang ditaburi agregat, yang dikerjakan dua kali secara
berurutan dengan tebal maksimum 3,5 cm.
3. Latasir (lapis tipis aspal pasir), merupakan lapis penutup yang terdiri dari
lapisan aspal dan pasir alam bergradasi menerus, dicampur dihampar dan
dipadatkan pada suhu tertentu dengan tebal padat maksimum 1-2 cm.
4. Buras (laburan aspal), merupakan lapis penutup terdiri dari lapisan aspal
taburan pasir dengan ukuran butir maksimum 3/8 inch.
5. Latasbum (lapis tipis asbuton murni), merupakan lapis penutup yangterdiri
dari campuran asbuton dan bahan pelunak dengan perbandingan tertentu
yang dicampur dalam keadaan dingin dengan ketebalan maksimum 1 cm

6
Lataston (lapis tipis aspal beton), dikenal dengan nama Hot Rolled Sheet (HRS)
merupakan lapis penutup yang terdiri dari campuran agregat bergradasi timpang/senjang,
filler dan aspal keras dengan perbandingan tertentu, yang dicampur, dihampar dan
dipadatkan pada suhu panas dengantebal padat maksimum 2,5-3 cm.
b. Lapisan bersifat struktural, berfungsi sebagai lapisan yang menahan dan
menyebarkan beban roda, yaitu antara lain:
1. Penetrasi Macadam (lapen), merupakan lapis perkerasan yang terdiri atas
agregat pokok dan agregat pengunci bergradasi terbuka seragam yang
diikat oleh aspal dengan cara disemprotkan di atasnya dan dipadatkan lapis
demi lapis dengan ketebalan maksimum 4-10 cm.
2. Lasbutag merupakan suatu lapisan pada konstruksi jalan yang terdiri atas
campuran agregat asbuton dan bahan pelunak yang dihampar dan
dipadatkan dalam keadaan dingin dengan ketebalan padat pada tiap lapisan
antara 3-5 cm.
3. Laston (lapis aspal beton) merupakan suatu lapisan pada konstruksi jalan
yang terdiri atas campuran aspal keras dan agregat bergradasi menerus,
dicampur, dihampar dan dipadatkan pada suhu panas.
4. Campuran Emulsi bergradasi rapat (CEBR) dan campuran emulsi
bergradasi terbuka (CEBT).
5. Lapis Resap Pengikat (prime coat)
Lapis resap pengikat merupakan bagian dari struktur perkerasan lentur
yang tidak mempunyai nilai struktur akan tetapi mempunyai fungsi yang sangat
besar terhadap kekuatan dan keawetan struktur terutama untuk menahan gaya
lateral atau gaya rem. Lapis resap pengikat dilaburkan diantara lapisan material
tidak beraspal dengan lapisan beraspal yang berfungsi untuk menyelimuti
permukaan lapisan tidak beraspal.
6. Lapis Perekat (tack coat)
Sama halnya dengan lapis resap pengikat, lapis perekat dilaburkan
diantara lapis beraspal lama dengan lapis beraspal yang baru (yang akan
dihampar diatasnya), yang berfungsi sebagai perekat diantaranya.

2.2 Aspal

Menurut Sukirman (1999) Aspal didefinisikan sebagai material berwarna


hitam atau coklat tua, pada temperatur ruang berbentuk padat sampai agak padat. Jika
dipanaskan sampai suatu temperatur tertentu aspal dapat menjadi lunak atau cair
sehingga dapat membungkus partikel agregat pada waktu pembuatan aspal beton atau
dapat masuk kedalam pori-pori yang ada pada penyemprotan perkerasan macadam.
Jika temperatur mulai turun, aspal akan mengeras dan mengikat agregat pada
tempatnya.
Menurut Shell Bitumen tahun 1990 (dalam Nurkhayati Darunifah, 2007) Aspal terbuat dari
minyak mentah, melalui proses penyulingan atau dapat ditemukandalam kandungan alam sebagai bagian
dari komponen alam yang ditemukan bersama-sama material lain. Aspal dapat pula diartikan sebagai
bahan pengikat padacampuran beraspal yang terbentuk dari senyawa-senyawa komplek seperti
Asphaltenese, Resins dan Oils.

7
Aspal mempunyai sifat visco-elastis dan tergantung dari waktu pembebanan.
Pada proses pencampuran dan proses pemadatan sifat aspaldapat ditunjukkan dari
nilai viscositas-nya, sedangkan pada sebagian besar kondisi saat masa pelayanan,
aspal mempunyai sifat viscositas yang diwujudkan dalam suatu nilai modulus
kekakuan.

Bitumen merupakan sistem kolodial yang rumit dari material hidro karbon.
Pada umumnya molekul bitumen terdiri dari:
a. Asphaltenes

b. Resins
c. Oils
Asphaltenes mengandung ratio hidro karbon lebih besar dari 0,8. Antara
Resins dan Oils sulit di bedakan, namun secara definitif Resins dapat dikatakan
mengandung molekul hidrokarbon dengan rasio karbon hidrogen antara 0,6 sampai
0,8. Sedangkan Oils adalah hidrokarbon dengan rasio karbon hidrogen lebih kecil
dari 0,4.

2.2.3 Aspal keras (Asphalt Cement /AC)


Aspal keras adalah suatu jenis aspal minyak yang merupakan residu hasil
destilasi minyak bumi pada keadaan hampa udara, yang pada suhu normal dan
tekanan atmosfir berbentuk padat, aspal keras biasa dikelompokkan berdasarkan
kekerasan yang disebut penetrasi. Terdapat beberapa persyaratan aspal keras, antara
lain:
Persyaratan Umum
Berasal dari hasil minyak bumi
Mempunyai sifat sejenis
Kadar parafin tidak melebihi 7%
Tidak mengandung air dan tidak berbusa jika dipanaskan sampai 175 °

2.2.4 Aspal Cair


Aspal cair adalah aspal minyak yang pada suhu normal dan tekanan atmosfir
berbentuk cair, terdiri dari aspal keras yang diencerkan dengan bahan pelarut.
Terdapat beberapa persyaratan aspal cair, antara lain:
a. Kadar paraffin tidak lebih dari 2%
b. Tidak mengandung air dan jika dipakai tidak menunjukkan pemisahan
atau penggumpalan.
Aspal cair dikelompokkan berdasarkan pengencernya, yaitu:
a. Bila ditambahkan benzeen dinamakan Rapid Curing (RC)
b. Bila ditambahkan kerosene dinamakan Medium Curing (MC)
c. Bila ditambahkan minyak berat dinamakan Slow Curing (SC)
8
2.2.5 Aspal Cair
Aspal cair adalah aspal minyak yang pada suhu normal dan tekanan atmosfir
berbentuk cair, terdiri dari aspal keras yang diencerkan dengan bahan pelarut.
Terdapat beberapa persyaratan aspal cair, antara lain:
c. Kadar paraffin tidak lebih dari 2%
d. Tidak mengandung air dan jika dipakai tidak menunjukkan pemisahan
atau penggumpalan.
Aspal cair dikelompokkan berdasarkan pengencernya, yaitu:
d. Bila ditambahkan benzeen dinamakan Rapid Curing (RC)
e. Bila ditambahkan kerosene dinamakan Medium Curing (MC)
f. Bila ditambahkan minyak berat dinamakan Slow Curing (SC)
2.2.6 Aspal emulsi
Aspal Emulsi adalah suatu jenis aspal yang terdiri dari aspal keras, air dan
bahan pengemulsi dimana pada suhu normal dan tekanan atmosfir berbentuk cair.
Aspal emulsi dikelompokkan sebagai berikut: 1. Emulsi Cathionic, terdiri dari aspal
keras, air dan larutan basa sehingga akan bermuatan positif (+) 2. Emulsi Anionic,
terdiri dari Aspal keras, air, dan larutan asam, sehingga bermuatan negatif (-)

Tabel 2.1 Syarat Pemeriksaan Aspal Cair (RC)

Pen 40/50 Pen 60/70 Pen80/100


Jenis pemeriksaan satuan
Min Max Min Max Min Max
Penetrasi 25°C,100 gr, 5detik 40 59 60 79 80 99 0,1 mm
Titik Lembek 5°C (ring and ball) 51 63 48 58 46 54 °C
Titik Nyala (Clevelan Open Cup) 232 - 232 - 232 - °C
Kehidupan Berat (Trik Film Oven Test) - 0,4 - 0,4 - 0,4 % Berat
Kelarutan Dalam CCL, 99 - 99 - 99 - % Berat
Daktilitas 100 - 100 - 100 - Cm
Penetrasi Setelah Kehilangan Berat 75 - 75 - 75 - % Semula
Berat Jenis 25°C 1 - 1 - 1 - Gr/cc

Sumber: Manual Pemeriksaan Bahan Perkerasan Jalan No. 01/MN/BM/1976, Ditjen Bina
Marga 1983

9
Tabel 2.2 Syarat Pemeriksaan Aspal Cair (RC)

RC-70 RC-250 RC-800


pemeriksaan Satuan
Min Max Min Max Min Max
Vikositas Kenimatik pada 60°C 70 140 250 500 800 1600 Centi Stokes
Titik Nyala (Tag Open Cup) - - 27 - 27 - °C
Distilasi
(terhadap isi distilasi pada 360°C)
 Sampai 190°C 10 - - - - - % isi
 Sampai 225°C 50 - 35 - 15 -
 Sampai 260°C 70 - 60 - 45 -
 Sampai 315°C 85 - 80 - 75 -
 Sisa distilasi 350°C 55 - 65 - 75 - % isi semula
Penetrasi residu 25°C, 100gr, 5 det. 80 120 80 120 80 120 0,1 mm
Daktilitas residu 100 - 100 - 100 - Cm
Kelarutan dalam CCI4 99 - 99 - 99 - % berat
Kelekatan dalam Air 80 - 80 - 80 - %
Kadar Air - 0,2 - 0,2 - 0,2 %
Sumber: Manual Pemeriksaan Bahan Perkerasan Jalan No. 01/MN/BM/1976, Ditjen Bina
Marga 1983
Tabel 2.3 Syarat Pemeriksaan Aspal Cair (MC)

MC-70 MC-250 MC-800


pemeriksaan Satuan
Min Max Min Max Min Max
Vikositas Kenimatik pada 60°C 70 140 250 500 800 1600 Centi stokes
Titik Nyala (Tag Open Cup) 100 - 100 - 100 - °C
Distilasi
(terhadap isi distilasi pada 360°C)
 Sampai 190°C - - - - - - % isi
 Sampai 225°C - 20 - 10 - -
 Sampai 260°C 20 60 15 55 35 -
 Sampai 315°C 65 90 60 87 45 80
 Sisa distilasi 350°C 55 - 67 - 75 - % isi semula
Penetrasi residu 25°C, 100gr, 5 det. 120 250 120 250 120 250 0,1 mm
Daktilitas residu 100 - 100 - 100 - Cm
Kelarutan dalam CCI4 99 - 99 - 99 - % Berat
Kelekatan dalam Air 80 - 80 - 80 - %
Kadar Air - 0,2 - 0,2 - 0,2 %
Sumber: Manual Pemeriksaan Bahan Perkerasan Jalan No. 01/MN/BM/1976, Ditjen Bina
Marga 1983

10
Tabel 2.4 Syarat Pemeriksaan Aspal Cair (SC)

SC-70 SC-250 SC-800


pemeri Satuan
Min Max Min Max Min Max
ksaan
Vikositas Kenimatik pada 60°C 70 140 250 500 800 160 Centi
0 stokes
Titik Nyala (Tag Open Cup) 65 - 80 - 93 - °C
Distilasi 10 30 4 20 2 12 % isi
(terhadap isi distilat pada
360°)
Vikositas Kenimatik pada 60°C 4 70 8 100 20 160
Centi
stokes
Daktilitas residu 100 - 100 - 100 - Cm
Kelarutan dalam CCI4 99 - 99 - 99 - % Berat
Kelekatan dalam Air 70 - 70 - 70 - %
Kadar Air - 0,2 - 0,2 - 0,2 %
Sumber: Manual Pemeriksaan Bahan Perkerasan Jalan No. 01/MN/BM/1976,
Ditjen BinaMarga 1983
2.1.3 Ciri Aspal

Aspal dapat diklasifikasikan berdasarkan komposisi kimia dan sifat


fisiknya. Industri aspal biasanya bergantung pada sifat fisik untuk karakterisasi
kinerja meskipun sifat fisik aspal adalah akibat langsung dari komposisi
kimianya. Biasanya, sifat fisik yang paling penting adalah:
1. Durabulity (Daya Tahan)
Daya tahan adalah ukuran bagaimana sifat fisik pengikat aspal berubah
seiring bertambahnya usia (terkadang disebut pengerasan usia). Secara umum,
seiring bertambahnya usia bahan pengikat aspal, viskositasnya meningkat dan
menjadi lebih kaku dan rapuh.
2. Rheology
Rheology adalah studi tentang deformasi dan aliran materi. Deformasi
dan aliran pengikat aspal di HMA penting dalam kinerja perkerasan HMA.
Deformasi perkerasan HMA sangat erat kaitannya dengan reologi pengikat
aspal. Sifat reologi pengikat aspal bervariasi sesuai suhu, sehingga karakterisasi
reologi melibatkan dua pertimbangan utama.
3. Safety (Keamanan)
Semen aspal seperti kebanyakan bahan lainnya, menguap (mengeluarkan
uap) saat dipanaskan. Pada suhu yang sangat tinggi (jauh di atas yang
berpengalaman dalam pembuatan dan konstruksi HMA) semen aspal dapat
melepaskan cukup uap untuk meningkatkan konsentrasi volatil tepat di atas
semen aspal ke titik di mana ttu akan menyala (berkedip) saat terkena percikan
api atau terbuka. Ini disebut titik nyala. Untuk alasan keamanan, titik nyala
semen aspal diuji dan dikontrol.
11
4. Purity (Kemurnian)
Semen aspal, seperti yang digunakan pada pengerasan jalan HMA, harus
terdiri dari bitumen yang hampir murni. Kotoran bukanlah unsur penyemen aktif
dan dapat merusak kinerja aspal.

2.1.4 Proses Pembuatan Aspal


Aspal diproduksi di pabrik aspal. Ini bisa menjadi pabrik tetap ataubahkan
di pabrik pencampuran bergerak. Dimungkinkan untuk menghasilkan di pabrik
aspal hingga 800 ton per jam. Suhu produksi ratarata aspal campuran panas
adalah antara 150 dan 180 ° C, tetapi saat ini telah tersedia teknik-teknik baru
untuk menghasilkan aspal pada suhu yang lebih rendah.
Mayoritas aspal yang digunakan secara komersial diperoleh dari minyak
bumi. Meskipun demikian, aspal dalam jumlah besar terjadi dalam bentuk
terkonsentrasi di alam. Endapan bitumen yang terjadi secara alami terbentuk dari
sisa-sisa ganggang mikroskopis purba (diatom) dan makhluk hidup lain yang
pernah hidup.
Sisa-sisa ini disimpan di lumpur di dasar laut atau danau tempat organisme
hidup. Di bawah panas (di atas 50 ° C) dan tekanan penguburan jauh di dalam
bumi, sisa-sisanya diubah menjadi bahan seperti aspal, kerogen, atau minyak
bumi.
Endapan alami bitumen termasuk danau seperti Danau Pitch di Trinidad
dan Tobago dan Danau Bermudez di Venezuela. Rembesan alami terjadi di La
Brea Tar Pits dan di Laut Mati. Bitumen juga terdapat di batupasir tak
terkonsolidasi yang dikenal sebagai “pasir minyak” di Alberta, Kanada, dan
“pasir tar” serupa di Utah, AS.
Deposit aspal alami yang paling besar di dunia, yang dikenal sebagai
Athabasca oil sands, terdapat di Formasi McMurray di Alberta Utara. Formasi ini
berasal dari Zaman Kapur awal, dan terdiri dari banyak lensa pasir bantalan
minyak dengan minyak hingga 20%.
Studi isotop menunjukkan deposit minyak berusia sekitar 110 juta tahun.
Dua formasi yang lebih kecil tetapi masih sangat besar terjadi di Peace River oil
sands dan the Cold Lake oil sands, yang masing-masing berada di sebelah barat
dan tenggara dari Athabasca oil sands.

2.1.5 Manfaat Aspal


Sebagian besar aspal olahan digunakan dalam konstruksi. Terutama
sebagai bagian dari produk yang digunakan dalam aplikasi pengerasan jalan dan
atap. Menurut persyaratan penggunaan akhir, aspal diproduksi sesuai spesifikasi.
Ini dicapai baik dengan pemurnian atau pencampuran. Diperkirakan penggunaan
aspal dunia saat ini sekitar 102 juta ton per tahun.
Sekitar 85% dari seluruh aspal yang diproduksi digunakan sebagai
bahan pengikat pada beton aspal untuk jalan raya. Ini juga digunakan di area
beraspal lainnya seperti landasan pacu bandara, tempat parkir mobil dan jalan
setapak.
12
Biasanya, produksi beton aspal melibatkan pencampuran agregat
halus dan kasar seperti pasir, kerikil dan batu pecah dengan aspal, yang
bertindak sebagai bahan pengikat. Bahan lain, seperti polimer daur ulang
(misalnya, ban karet), dapat ditambahkan ke aspal untuk memodifikasi
sifatnya sesuai dengan aplikasi yang pada akhirnya dimaksudkan untuk aspal.

Sebanyak 10% produksi aspal global digunakan dalam aplikasi atap,


di mana kualitas kedap airnya sangat berharga. Sisa 5% aspal digunakan
terutama untuk tujuan penyegelan dan isolasi pada berbagai bahan bangunan,
seperti pelapis pipa, alas ubin karpet, dan cat. Aspal diterapkan dalam
konstruksi dan pemeliharaan banyak struktur, sistem, dan komponen, seperti
berikut ini:

1. Jalan Raya
2. Landasan Pacu Bandara
3. Jalur Pejalan Kaki
4. Area Balap
5. Lapangan Tenis
6. Bendungan
7. Waduk Dan Lapisan Kolam
8. Pelapis Pipa
9. Lapisan Kabel
10. Cat
11. Produksi Tinta Koran, DLL.
2.2 Jenis- Jenis Perkerasan Jalan
Di Indonesia, Aspal beton (Asphalt Concrete atau AC) yang disebut juga dengan
Laston (Lapisan Aspal Beton) merupakan lapis permukaan struktural atau lapis pondasi
atas. Aspal beton terdiri dari tiga macam lapisan, yaitu Laston Lapis Aus ( Asphalt
Concrete-Wearing Course atau AC-WC), Laston Lapis Permukaan Antara (Asphalt
Concrete - Binder Course atau AC-BC) dan Laston Lapis Pondasi (Asphalt Concrete-
Base atau AC-Base).
2.2.3 Asphalt Concrete – Wearing Course (AC-WC)
Asphalt Concrete -Wearing Course (AC-WC) merupakan lapisan
perkerasan yang terletak paling atas dan berfungsi sebagai lapisan aus. Walaupun
bersifat non struktural, AC-WC dapat menambah daya tahan perkerasan terhadap
penurunan mutu sehingga secara keseluruhan menambah masa pelayanan dari
konstruksi perkerasan. AC-WC mempunyai tekstur yang paling halus
dibandingkan dengan jenis laston lainnya.
2.2.4 Asphalt Concrete – Binder Course (AC-BC)
Lapisan ini merupakan lapisan perkerasan yang terletak dibawah lapisan
13
aus (wearing course) dan di atas lapisan pondasi (base course). Lapisan ini tidak
berhubungan langsung dengan cuaca, tetapi harus mempunyai ketebalan dan
kekauan yang cukup untuk mengurangi tegangan/regangan akibat beban lalu
lintas yang akan diteruskan ke lapisan di bawahnya yaitu base dan sub grade
(tanah dasar). Karakteristik yang terpenting pada campuran ini adalah stabilitas.
2.2.5 Asphalt Concrete – Base (AC-Base)
Menurut Departemen Pekerjaan Umum (1983) Laston Atas atau lapisan
pondasi atas (AC- Base) merupakan pondasi perkerasan yang terdiri dari
campuran agregat dan aspal dengan perbandingan tertentu dicampur dan
dipadatkan dalam keadaan panas. Lapisan ini terletak di bawah lapis pengikat
(AC- BC), perkerasan tersebut tidak berhubungan langsung dengan cuaca, tetapi
perlu memiliki stabilitas untuk menahan beban lalu lintas yang disebarkan
melalui roda kendaraan. Lapis Pondasi (AC- Base) berfungsi untuk memberi
dukungan lapis permukaan, mengurangi regangan dan tegangan, menyebarkan
dan meneruskan beban konstruksi jalan di bawahnya (sub grade). Toleransi tebal
untuk tiap lapisan campuran beraspal.
1. Latasir tidak lebih dari 2,0 mm
2. Lataston Lapis Aus (HRS-WC) tidak lebih 3,0 mm

3. Lataston Lapis Pondasi (HRS-Base) tidak lebih 3,0 mm

4. Laston Lapis Aus (AC-WC) tidak lebih 3,0 mm

5. Laston Lapis Antara (AC-BC) tidak lebih 4,0 mm

6. Laston Lapis Pondasi (AC-Base) tidak lebih 5,0 mm


Tebal Nominal Minimum Campuran Beraspal
1. Latasir kelas A (SS-A). Tebal nominal minimumnya adalah 1,5 cm
2. Latasir kelas B (SS-B). Tebal nominal minimumnya adalah 2 cm
3. Lataston Lapis Aus (HRS-WC). Tebal nominal minimumnya adalah 3,0
cm
4. Lataston Lapis Pondasi (HRS-Base). Tebal nominal minimumnya adalah
3,5 cm
5. Laston Lapis Aus (AC-WC). Tebal nominal minimumnya adalah 4 cm
6. Laston Lapis Antara (AC-BC). Tebal nominal minimumnya adalah 6 cm.
7. Laston Lapis Pondasi (AC-Base). Tebal nominal minimumnya adalah
7,5 cm.
3 Jenis Aspal
Aspal yang digunakan untuk bahan perkerasan jalan
(Saodang,2005), terdiri beberapa jenis :
1. Aspal Alam

Aspal alam terbentuk apabila deposit minyak mentah dalam perut


14
bumi terdestilasi secara alami. Aspal ini bias muncul ke permukaan bumi
melalui celah/retakan. Apabila aspal yang muncul ke permukaan yang berupa
lembah maka terbentuk deposit aspal alam yang disebut aspal danau.
Sedangkan apabila aspal yang muncul ke permukaan bumi dan meresap
kedalam batuan porus akan terbentuk aspal gunung. Di Indonesia terdapat
aspal alam yang disebut aspal batu buton atau asbuton. Aspal alam ini terjadi
karena adanya minyak bumi yang mengalir keluar melalui retakretak kulit
bumi. Setelah minyak menguap, maka tinggal aspal yang melekat pada batuan
yang dilalui.

2. Aspal Minyak

Berbentuk padat atau semi-padat sebagai cikal bakal bitumen, yang


diperoleh dari penirisan minyak. Aspal minyak dibedakan menjadi :

a) Aspal Keras-panas (Asphaltic-Cement,AC) Aspal ini berbentuk


padat pada temperature ruangan. Di Indonesia aspal semen
dibedakan dari nilai penetrasinya, misal : AC dengan penetrasi
40/50, 60/70, 85-100) Aspal dengan penetrasi rendah digunakan
didaerah cuaca panas atau lalulintas dengan volume tinggi,
sedangkan aspal dengan penetrasi tinggi digunakan ditempat
bercuaca dingin atau lalu lintas dengan volume rendah.
b) Aspal dingin-cair (Cut-back Asphalt) Aspal ini digunakan dalam
keadaan cair dan dingin. Aspal dingin adalah campuran pabrik
antara aspal panas dengan bahan pengencer dari hasil penyulingan
minyak bumi. Berdasarkan bahan pengencer dan kemudahan
menguap, bahan pelarutnya, aspal dingin dibedakan menjadi :
 Jenis RC (Rapid Curing) : Bahan pengencer bensin dengan RC0
sampai RC5)
 Jenis MC (Medium Curing) : bahan pengencer minyak tanah
(kerosene) dengan MC0 sampai MC5.
 Jenis SC (Slow Curing) : bahan pengencer solar dengan SC0
sampai SC5.
c) Aspal emulsi (Emulsion Asphalt) Disediakan dalam bentuk emulsi,
dapat digunakan dalam keadaan dingin. Dibedakan dua jenis
emulsi :
 kationik (aspal emulsi asam), emulsi bermuatan arus listrik
positip.
 Anionik (aspal emulsi alkali), emulsi bermuatan arus listrik
negatip. Berdasarkan bahan emulsifier ditambah air, dibedakan :
 Tipe RS (rapid setting):RS1

 Tipe MS (medium setting):MS1 sampai MS3

 Tipe SS (slow setting): SS1

15
 Campuran aspal dapat diproduksi pada temperatur yang berbeda:
1. Hot Mix Asphalt (HMA)/Campuran Aspal Panas
Campuran aspal panas umumnya diproduksi pada suhu antara 150 dan 180 °
C. Bergantung pada penggunaan, campuran aspal yang berbeda dapat digunakan.
Untuk detail lebih lanjut tentang campuran aspal yang berbeda, buka “Produk aspal”.
2. Warm Mix Asphalt (WMA)/Campuran Aspal Hangat

WMA biasa diproduksi pada suhu sekitar 20 sampai dengan 40 ° C lebih


rendah dari HMA yang setara. Secara signifikan lebih sedikit energi yang terlibat
dan, akibatnya, lebih sedikit asap yang dihasilkan (sebagai aturan praktis,
pengurangan 25ºC menghasilkan pengurangan emisi asap 75%).

Selain itu, selama operasi pengerasan jalan, suhu material lebih rendah,
menghasilkan kondisi kerja yang lebih baik bagi awak dan pembukaan jalan lebih
awal.

3. Cold Mix Asphalt/Campuran Aspal Dingin

Campuran dingin diproduksi tanpa memanaskan agregat.


Penjelasan ini hanya mungkin, karena penggunaan bitumen yang diemulsi
dalam arti air, yang pecah selama pemadatan atau selama pencampuran.
Memproduksi lapisan agregat.
Selama waktu pengawetan, air menguap dan kekuatan meningkat. Campuran
dingin sangat direkomendasikan untuk jalan dengan lalu lintas ringan.
2.3 Agregat
Agregat atau batuan didefinisikan secara umum sebagai formasi kulit bumi
yang keras dan solid. Agregat merupakan komponen utama dari lapisan perkerasan
jalan yaitu mengandung 90% - 95% agregat berdasarkan persentase berat atau 75%
-85% agregat berdasarkan persentase volume (Sukirman, 1999)[3].Dengan demikian
kualitas perkerasan jalan ditentukan juga dari sifat agregat dan hasil campuran
agregat dengan material lain. Pemilihan jenis agregat yang sesuai untuk digunakan
pada konstruksi perkerasan dipengaruhi oleh beberapa faktor yaitu gradasi, kekuatan,
bentuk butir, tekstur permukaan, kelekatan terhadap aspal serta kebersihan dan sifat
kimia. Jenis dan campuran agregat sangat mempengaruhi daya tahan atau stabilitas
suatu perkerasan jalan (Kerbs and Walker, 1971)[4]. Menurut Depkimpraswil dalam
Manual Pekerjaan Campuran Beraspal Panas (2004), agregat diklasifikasikan
berdasarkan proses terjadinya, proses pengolahannya dan berdasarkan ukuran
butirnya.

2.3.3 Klasifikasi Agregat Berdasarkan Proses Terjadinya


Menurut Silvia Sukirman (1999)[3], klasifikasi agregat berdasarkan asal
kejadiannya dapat dibedakan atas batuan beku (igneous rock), batuan sedimen,
16
dan batuan metamorf (batuan malihan)[3].
1. Batuan beku
Batuan beku terbentuk dari membekunya magma cair yang terdesak ke
permukaan pada saat gunung berapi meletus. Batuan beku ini dibedakan menjadi
dua, yaitu:
a. Batuan beku luar (extrusive igneous rock), berasal dari material yangkeluar dari
bumi saat gunung meletus kemudian akibat dari pengaruh cuaca mengalami
pendinginan dan membeku. Pada umumnya batuan beku jenis ini berbutir halus,
contoh batuan jenis ini adalah rhyolite, andesit, dan basalt.
b. Batuan beku dalam (intrusive igneous rock), berasal dari magma yang tidak
dapat keluar dari bumi kemudian mengalami pendinginandan membeku secara
perlahan. Pada umumnya batuan beku jenis inibertekstur kasar dan dapat ditemui
di permukaan bumi karena proseserosi dan gerakan bumi, contoh batuan jenis ini
adalah granit, gabbro, dan diorit.

2. Batu sidimen
Batuan sedimen berasal dari campuran mineral, sisa-sisa hewan, dantanaman.
Batuan jenis ini terdapat pada lapisan kulit bumi, hasil endapandi danau, laut, dan
sebagainya. Berdasarkan cara pembentukannya batuan sedimen dapat dibedakan
atas:
a. Batuan sedimen yang dibentuk secara mekanik, seperti breksi, konglomerat, batu
pasir, dan batu lempung. Batuan jenis ini banyak mengandung silika.
b. Batuan sedimen yang dibentuk secara organis, seperti batu bara, danopal.
c. Batuan sedimen yang dibentuk secara kimiawi, seperti batu gamping, garam,
gift, dan flint.
3. Batu Metamorf
Batuan ini umumnya berasal dari batuan sedimen ataupun batuan beku yang
mengalami proses perubahan bentuk akibat adanya perubahan tekanan dan
temperatur kulit bumi, contoh batuan jenis ini adalah marmer, kwarsit, dan
batuan metamorf yang berlapis, seperti batu sabak, filit, dan sekis.
2.3.4 Klasifikasi Agregat Berdasarkan Proses Pengolahannya
Menurut The Asphalt Institute (1983) dan Silvia Sukirman (1999)[5],
berdasarkan proses pengolahannya, agregat dapat dibedakan menjadi agregat
alam, agregat yang mengalami proses pengolahan, dan agregat buatan.
1. Agregat alam
Agregat alam merupakan agregat yang diambil dari alam dengansedikit
proses pengolahan. Agregat alam terbentuk melalui proses erosi dan degradasi
sehingga bentuk partikelnya ditentukan oleh proses pembentukannya. Agregat
yang mengalami proses erosi yang diakibatkan oleh air biasanya terjadi di sungai
mempunyai bentuk partikel yang bulatbulat dengan permukaan yang licin.
Agregat yang mengalami proses degradasi biasanya terjadi dibukit-bukit
mempunyai bentuk partikel yang bersudut dengan permukaan yang kasar.

17
Agregat alam yang sering dipergunakan yaitu pasir dan kerikil. kerikil adalah
agregat dengan ukuran partikel > 1/4 inch (6,35 mm) sedangkan pasir adalah
agregat dengan ukuran partikel < 1/4 inch tetapi lebih besar dari 0,075 mm
(saringan no. 200).
2. Agregat yang melalui proses pengolahan
Agregat yang melalui proses pengolahan merupakan agregat biasa
berasal dari bukit-bukit maupun sungai yang karena bentuknya yang
besar-besar melebihi ukuran yang diinginkan harus melalui proses
pemecahan terlebih dahulu dengan menggunakan mesin pemecah batu
(stone crusher) atau secara manual agar diperoleh:
a. Bentuk partikel yang bersudut, diusahakan berbentuk kubus.
b. Permukaan partikel kasar sehingga mempunyai gesekan yang baik.

c. Gradasi sesuai yang diinginkan. Hasil dari proses pemecahan ini


biasanya disebut dengan split dan mempunyai ukuran mulai dari 5
mm sampai 40 mm.
3. Agregat Buatan
Agregat buatan adalah agregat yang diperoleh dengan memecah
batuan yang masih berbentuk bongkahan-bongkahan besar. Bongkahan
batuan ini dapat diperoleh di bukit-bukit (gunung-gunung) maupun di
sungai. Sebelum batuan ini digunakan sebagai agregat maka batuan ini
dipecah terlebih dahulu menjadi material yang lebih kecil sesuai dengan
ukuran yang diinginkan dengan menggunakan Stone Crusher.
2.3.5 Klasifikasi Berdasarkan Proses Ukuran Butirnya
Ditinjau dari ukuran butirnya agregat dapat dibedakan atas agregat
kasar, agregat halus, dan bahan pengisi (filler). Menurut American Society
for Testing and Material (ASTM).
a. Agregat kasar, mempunyai ukuran > 4,75 mm (saringan No.4).
b. Agregat halus, mempunyai ukuran > 4,75 mm (saringan No.4).
c. Abu batu/mineral filler merupakan agregat halus yang lolos saringan
No. 200.
 Menurut AASHTO:
a. Agregat kasar, mempunyai ukuran > 2 mm.
b. Agregat halus, mempunyai ukuran < 2 mm dan > 0,075.
c. Abu batu/mineral filler merupakan agregat halus yang lolos
saringan No. 200.
 Menurut Spesifikasi Campuran Beraspal Panas DPU (2010) Rev.2,
agregat juga dapat diklasifikasikan sebagai berikut:
a. Agregat kasar, agregat dengan ukuran butir lebih besar dari
saringan No.4 (4,75 mm).
b. Agregat halus, agregat dengan ukuran butir lebih halus dari
18
saringan No.4 (4,75 mm).
c. Bahan pengisi ( filler ), bagian dari agregat halus yang minimum

2.3.6 Sifat Agregat

Adapun sifat-sifat agregat yang perlu diperiksa antara lain


(Sukirman, S. 2003):
1. Gradasi
Gradasi mempengaruhi rongga antar butir yang akan menentukan
stabilitas dan kemudahan dalam proses pelaksanaan. Gradasi agregat
diperoleh dari hasil analisis saringan. Gradasi agregat dapat dibedakan
atas:
a. Gradasi Seragam (Uniform Graded) atau Gradasi Terbuka adalahgradasi
agregat dengan ukuran yang hampir sama. Gradasi seragam disebut juga
gradasi terbuka (open graded) karena hanya mengandung sedikit agregat
halus, sehingga terdapat banyak rongga/ruang kosong antar agregat.
b. Gradasi Rapat (Dense Graded) atau Gradasi Baik (Well Graded)
merupakan campuran agregat kasar dan halus dalam porsi yang berimbang
dan akan menghasilkan lapisan perkerasan dengan stabilitas tinggi.

Gambar 2.2 Contoh Tipikal Macam-Macam Gradasi Agregat

1. Ukuran Maksimun Agregat


Ukuran maksimum agregat adalah satu saringan atau ayakan yang
lebih besar dari ukuran nominal maksimum, dapat dinyatakan
dengan mempergunakan:

19
a. Ukuran Maksimum Agregat Menunjukkan ukuran saringan
terkecil bilamana agregat yang lolos saringan tersebut sebanyak
100%.
b. Ukuran Nominal Maksimum Agregat Menunjukkan ukuran
saringan terbesar bilamana agregat tertahan tidak lebih dari 10%.
2. Kebersihan Agregat
Kebersihan agregat ditentukan dari banyaknya butir-butir halus
yang lolos saringan No.200 seperti adanya lempung, lanau, ataupun
adanya tumbuhtumbuhan pada campuran agregat.
3. Daya Tahan Agregat
Daya tahan agregat merupakan ketahanan agregat terhadap
adanya penurunan mutu akibat proses mekanis dan kimiawi. Agregat
dapat mengalami degradasi, yaitu perubahan gradasi akibat pecahnya
butir-butir agregat. Kehancuran agregat dapat disebabkan oleh
proses mekanis, seperti gaya-gaya yang terjadi selama proses
pelaksanaan jalan, pelayanan terhadap beban lalu lintas, dan proses
kimiawi, seperti pengaruh kelembaban, kepanasan, dan perubahan
suhu sepanjang hari. Ketahanan agregat terhadap degradasi diperiksa
dengan pengujian abrasi menggunakan alat abrasi Los Angeles,
sesuai dengan SNI 2417-2008 atau AASHTO 96-87[6].
4. Bentuk Dan Tekstur Permukaan Agregat
Berdasarkan bentuknya, partikel atau butir agregat dikelompokkan
menjadi berbentuk bulat, lonjong, pipih, kubus, tak beraturan, atau
mempunyai bidang pecahan
5. Daya lekat terhadap aspal
Faktor yang mempengaruhi lekatan aspal dan agregat dapat
dibedakan atas dua bagian, yaitu:
a. Sifat mekanis yang tergantung dari:
- Pori-pori dan absorpsi
- Bentuk dan tekstur permukaan
- Ukuran butir agregat
b. Sifat kimiawi dari agregat.
- Bentuk dan tekstur permukaan
- Ukuran butir agregat
c. Sifat kimiawi dari agregat.

20
6. Jenis Berat Agregat
Sebagaistandar dipergunakan air pada suhu 4ºC karena pada suhu
tersebut air memiliki kepadatan yang stabil. Berat jenis
agregat dapat digambarkan seperti gambar dibawah ini (Krebs
and walker, 1971). Gambar 2. 3 Pertimbangan Volume Pori
Agregat untuk Penentuan

Sumber : Krebs and Walker (1971) dalam Thanaya (2008)


2.1.4 Pencampuran Agregat (Blending)

% berat Yang Lolos Terhadap Agregat Dalam


Ukura Campuran
n Latasir (SS) Lataston (HRS) Laston (AC)
Ayaka Gradasi Gradasise
3
n(mm) Panjang mi
panjang2
Kelas Kelas
WC BASE WC BASE WC B BASE
A B
C
37,5 10
0
25 10 90-100
0
19 100 100 100 100 100 100 100 90-100 76-90
12,5 90- 90- 87-100 90- 90-100 75-90 60-78
100 100 100
9,5 90- 75-90 65-90 55-88 55-70 77-90 66-82 52-71
100
4,75 53-69 46-64 35-54
3 3
2,36 50-72 35-55 50-62 32-44 33-53 30-49 23-41
1,18 21-40 18-38 13-30
0,60 75- 35-60 15-35 20-45 15-35 14-30 12-28 10-22
0 100
0,30 15-35 5-35 9-22 7-20 6-15
0
0,15 6-15 5-13 4-10
0
0,07 10 - 8-13 6-10 2-9 6-10 4-8 4-9 4- 3-7
5 15 8

Agregat yang terdapat di lapangan kemungkinan besar mempunyai


gradasi/ukuran yang beraneka ragam. Untuk mendapatkan agregat yang
sesuai dengan spesifikasi, maka perlu dilakukan pencampuran agregat.
21
Tabel 2.5 Gradasi Agregat Gabungan Untuk Campuran Berasapal

Sumber :Manual Pemeriksaan Bahan Perkerasan Jalan No. 01/MN/BM/1976,


Ditjen Bina Marga 1983

2.2 Agregat Halus (Abu Batu)

Menurut The Asphalt Institut dan Depkimpraswil Tahun 2002 (dalam Sukirman,
2003) Agregat halus adalah agregat dengan ukuran butir lebih halus dari saringan
No.8 (=2,36 mm)[7]. Menurut Spesifikasi Umum Bina Marga (2010), Agregat halus
merupakan bahan yang bersih, keras, bebas dari lempung atau bahan yang tidak
dikehendaki lainnya.
Tabel 2.6 Ketentuan Agregat Halus

Pengujian Standart Nilai


Nilai Setara Pasir SNI 03-4428-1997 Min. 60%
Angularitas Dengan Uji Kadar Rongga SNI 03-6877-2002 Min. 45
Gumpalan Lempung Dan Butir-Butir
SNI 03-4141-1996 Maks. 1%
Mudah Pecah Dalam Agregat
Agregat Lolos Ayakan No.200 SNI ASTM C117:2012 Maks. 10%
Sumber: Kementrian PU RI-Ditjen Bina Marga. (2010) Rev. 3

Agregat halus adalah agregat yang lolos saringan No.4 (4,75mm) dantertahan
pada saringan No.200 (0,075 mm). Agregat yang digunakan harus memenuhi
persyaratan sebagai berikut:

1. Agregat halus harus terdiri dari pasir alam atau pasir buatan atau pasir terak
atau gabungan dari bahan-bahan tersebut yang keadaannya bersih, kering,
kuat, bebas dari gumpalan-gumpalan lempung dan bahan-bahan lain yang
mengganggu.
2. Mempunyai angularitas sesuai syarat. Angularitas agregat halus
didefinisikan sebagai persen rongga udara pada agregat lolos ayakan No.4
(4,75mm) yang dipadatkan dengan berat sendiri.
3. Pasir alam dapat digunakan dalam campuran AC sampai suatu batas yang
tidak melampaui 15% terhadap berat total campuran.

22
2.3 Agregat Kasar

Agregat kasar harus terdiri dari batu pecah atau kerikil pecah yang bersih,
kering, kuat, awet dan bebas dari bahan lain yang mengganggu serta memenuhi
persyaratan:
1. Keausan pada 500 putaran maksimum 40%
2. Kelekatan dengan aspal minimum 95%
3. Jumlah berat butiran tertahan saringan no.4 yang mempunyai paling sedikit
dua bidang pecah (visual) minimum 50% (untuk kerikil pecah)
4. Indeks kepipihan/kelonjongan butiran tertahan 9,5 mm atau 3/8” maksimum
25%
5. Penyerapan air maksimum 3%
6. Berat jenis curah (Bulk) minimum 2,5
7. Bagian lunak maksimum 5%

Adapun persyaratan agregat yang diisyaratkan untuk campuran aspal


adalah sebagai berikut:
1. Tertahan ayakan No.4 (4,75 mm)
2. Mempunyai angularitas sesuai syarat. Angularitas agregat kasar
didefinisikan sebagai persen terhadap berat, jumlah agregat yang
lebih besar dari 4,75 mm dengan muka bidang pecah satu atau lebih.

23
Tabel 2.7 Ketentuan Agregat Kasar

Pengujian Standar Nilai


Kekekalan Bentuk Natrium Sulfat Maks. 12%
SNI 3407 : 2008
Agregat Terhadap Larutan Magnesium Sulfat Maks. 18%
Abrasi Dengan Mesin Los Campuran AC 100 Putaran Maks. 6%
Angeles Modifikasi 500 Putaran Maks. 30&
Semua Jenis Camouran 100 Putaran
SNI 2417 : 2008 Maks. 8%
Aspal Bergtadasi
Lainnya 500 Putaran
Maks. 40%

Kelekatan Agregat Terhadap Aspal SNI 2439 : 2011 Min. 95%


Butir Pecah Pada Agregat Kasar SNI 7619 : 2012 95/901
ASTM D4791
Partikel Pipih Dan Lonjong Maks. 10%
Perbandingan 1 : 2
Material Lolos Ayakan No. 200 SNI 03-4142-1996 Maks. 2%
Sumber : Kementerian PU RI-Ditjen Bina Marga,(2010)Rev.3

Catatan: 95/90 menunjukkan bahwa 95% agregat kasar mempunyai muka bidang
pecah satu atau lebih dan 90% agregat kasar mempunyai muka bidang pecah dua atau lebih.

2.4 Pemeriksaan Agregat

Pemeriksaan agregat dilakukan untuk mempersiapkan agregat sebagai bahan


campuran aspal yang bertujuan untuk menentukan pembagian butri (gradasi agregat
halus dan agregat kasar dengan menggunakan saringan (standar ASTM). Tujuan
yang kedua adalah untuk mengetahui ukuran butiran saringan agar dapat menentukan
suatu komposisi campuran agregat yang memenuhi spesifikasi yang ditentukan.

2.5 Pemeriksaan Aspal

Sifat-sifat aspal harus selalu diperiksa dan aspal yang memenuhi syarat yang
telah ditetapkan dapat dipergunakan sebagai bahan pengikat perkerasan lentur.
Pemeriksaan yang dilakukan untuk aspal keras adalah sebagai berikut:

1. Pemeriksaan Penetrasi Aspal : Pemeriksaan penetrasi aspal bertujuan untuk


memeriksa tingkat kekerasan aspal. Pengujian dilaksanakan pada suhu 25ºC
dan kedalaman penetrasi diukur setelah beban dilepaskan selama 5 detik.
2. Pemeriksaan Titik Lembek (Softening Point Test) : Pemeriksaan titik
lembek bertujuan untuk mengetahui kepekaan aspal terhadap temperatur.
Suhu pada saat aspal mulai menjadi lunak tidaklah sama pada setiap hasil
produksi aspal walaupun mempunyai nilaipenetrasi yang sama.Titik lembek

24
adalah suhu rata-rata (dengan beda suhu ≤ 1ºC) pada saat bola baja
menembus aspal karena leleh dan menyentuh plat dibawahnya (sejarak 1
inch = 25,4mm).
3. Pemeriksaan Titik Nyala dan Titik Bakar : Pemeriksaan titik nyala dan titik
bakar bertujuan untuk menentukan suhu pada aspal terlihat nyala singkat di
permukaan aspal (titik nyala) dan suhu pada saat terlihat nyala sekurang-
kurangnya 5 detik. Titik nyala dan bakar perlu diketahui untuk
memperkirakan temperatur maksimum pemanasan aspal sehingga aspal
tidak terbakar.
4. Pemeriksaan Kehilangan Berat Aspal : Pemeriksaan dilakukan bertujuan
untuk mengetahui pengurangan berat akibat penguapan bahan-bahan yang
mudah menguap dalam aspal. Penurunan berat menunjukkan adanya
komponen aspal yang menguap yang dapat berakibat aspal mengalami
pengerasan yang eksesif/berlebihan sehingga menjadi getas (rapuh) bila
pengurangan berat melebihi syarat maksimalnya. Pengujian ini dilanjutkan
dengan pengujian nilai penetrasi aspal, untuk mengetahui peningkatan
kekerasannya (dalam % penetrasi semula).
5. Pemeriksaan Daktilitas Aspal : Tujuan dari pemeriksaan ini untuk
mengetahui sifat kohesi dalam aspal itu sendiri yaitu dengan mengukur jarak
terpanjang yang dapat ditarik antara dua cetakan yang berisi aspal keras
sebelum putus, pada suhu 25ºC dan kecepatan tarik 5 cm/menit. Aspal
dengan daktilitas yang lebih besar mengikat butirbutir agregat yang lebih
baik tetapi lebih peka terhadap perubahan temperatur.
6. Pemeriksaan Berat Jenis Aspal : Berat jenis aspal adalah perbandingan
antara berat aspal dan berat air suling dengan isi yang sama pada suhu
tertentu, 25oC. Data berat jenis aspal dipergunakan untuk perhitungandalam
perencanaan dan evaluasi sifat campuran aspal beton (perhitungan SGmix
dan porositas).
Karakteristik Aspal Keras Aspal keras dibedakan atas tingkat
penetrasinya (ukuran kekentalan aspal keras), misalnya AC 60/70, AC
80/100, AC 200, AC 300. Dalam hal ini disajikan beberapa persyaratan
aspal keras, antara lain: aspal keras penetrasi 60/70 seperti yang disyaratkan
pada Tabel 2.8.

25
Tabel 2.8 Persyaratan Aspal Keras Penetrasi 60/70

Aspal Pen.
No. Jenis Pengujian Metode Pengujian
60-70
1 Penetrasi Pada 25°C (0,01 mm) SNI 06-2456-1991 60-70
2 Viskositas Dinamis 60°C (Pa,s) SNI 06-6441-2000 160-240
3 Viskositas Kinematis 135°C (cSt) SNI 06-6441-2000 >300
4 Titik Lembek (°C) SNI 2434-2011 >48
5 Daktilitas Pada 25°C. (cm) SNI 2432-2011 >100
6 Titik Nyala (°C) SNI 2433-2011 >232
7 Kelarutan Dalam trichloroethylene % AASHTO T44-03 >99
8 Berat Jenis SNI 2441:2011 >0,1
Stabilitas Penyimpanan: Perbedaan Titik
9 ASTM D 5976 part 6.1 _
Lembek (°C)
Partikel Yang Lebih Halus 150 Micron
10
(um) (°C)
Pengujian Residu Hasil TFOT (SNI-06-2440-1991) atau RTFOT (SNI-03-6835-2002)
11 Berat Yang Hilang (%) SNI 06-2441-1991 <0,8
12 Viskositas Dinamis 60°C (Pa.s) SNI 06-2441-1991 <800
13 Penetrasi Pada 25°C (%) SNI 06-2456-1991 >54
14 Daktilitas Pada 25°C (cm) SNI 2432-2011 >100
15 Keelastisan Setelah Pengembalian (%) AASHTO T301-98 -
Sumber : Kementerian PU RI-Ditjen Bina Marga,(2010)Rev.3

2.6 Mix Design

Perencanaan campuran (mix design) aspal beton (hot mix) didasari pada hasil
analisa saringan. Dari grafik kumulatif hasil analisa saringan dapat ditentukan jumlah
presentase masing-masing fraksi terhadap berat total seluruh agregat. Setelah
presentase berat masing-masing ukuran, untuk selanjtnya dikontrol jumlah persen
lolos terhadap spesifikasi yang diminta. Jika gradasi campuran sudah memenuhi
spesifikasi yang diminta, maka selanjutnya ditentukan berat masing-masing ukuran
dan berat aspal untuk membuat benda uji.

26
BAB III
METODE PELAKSANAAN
3.1. Pemeriksaan Agregat
3.1.1 Analisa Saringan (Sieve Analysis)

Manual Pemeriksaan Bahan Jalan No.01/MN/BM/1976 yang


diterbitkan oleh Departemen Pekerjaan Umum dan Tenaga Listrik,
Direktorat Jendral Bina Marga dapat digunakan dan jauh lebih praktis
karena berbagai prosedur terangkum dalam salah satu buku. Judul dalam
Manual Pemeriksaan Bahan Jalan mungkin sedikit berbeda dengan judul
dalam SNI, tetapi maksudnya sama. Persamaan SNI dan Manual
Pemeriksaan Bahan Jalan terdapat dalam tabel berikut : PB-0201-76 yaitu
Kehalusan Semen Portland, AASHTO T-27-74 dan ASTM C 138-46
yaitu Saringan Agregat Halus dan Kasar.

1. Maksud Dan Tujuan


Pemeriksaan ini dimaksudkan untuk :
 Menentukan pembagian butir (gradasi agregat halus dan agregat
kasar dengan menggunakan saringan (Standar ASTM).
 Mengetahui ukuran butiran sarigan agar dapat menentukan suatu
komposisi campuran agregat yang memenuhi spesifikasi yang
ditentukan.
2. Peralatan
a. Timbangan dan neraca dengan ketelitian 0,2 % dari berat benda uji.
b. Satu set saringan : 50,8 mm(2’’) ; 37,5 mm (1 ½ ‘’) ; 25 mm (1’’) ; 19,1
mm (¾ ’’ ; 9,5 mm (3/8’’) ; No.4 ; No.8 ; No.30 ; No.200 (standart
ASTM).
c. Oven yang dilengkapi dengan pengatur suhu untuk memanasi sampai
pada suhu 110 ± 5° C.
d. Alat pemisah contoh.
e. Mesin pengguncang saringan.
f. Talam-talam untuk tempat agregat.
3. Benda Uji
Fraksi Agregat, digolongkan menjadi 3 fraksi
 F1, ukuran 1 ½ - ¾’’, berat contoh 5000 gram.
 F1, ukuran 1 ½ - ¾’’, berat contoh 3250 gram.
 F3, ukuran No. 4 – No. 200, berat contoh 2250 gram.

27
Semua contoh yang digunakan sebagai benda uji diambil pada berat
tetap. Berat tetap adalah berat agregat kering oven pada suhu kamar dan
diulang dioven satu jam lagi setelah didinginkan pada suhu kamar lagi maka
beratnya tetap, oven harus senantiasa pada suhu (110 ± 5)°C, karena air pada
suhu 100°C akan menguap sehingga kandungan air pada agregat itu akan
hilang.
Klasifikasi Agregat.
 Agregat Kasar yaitu agregat yang tertahan pada saringan No. 4.
 Gregat halus yaitu agregat yang lolos pada saringan No. 4.
Bila agregat berupa campuran dari agregat halus dan agregat kasar,
agregat tersebut dipisahkan menjadi 2 bagian dengan saringan No. 4,
selanjutnya agregat halus dan agregat kasar disediakan sebanyak jumlah
seperti tercantum diatas.
Benda uji disiapkan dengan persyaratan (PB-0208-76) kecuali apabila
butiran yang melalui saringan No. 200 tidak perlu diketahui jumlahnya
dan bila syarat-syarat ketelitian tidak menghendaki pencucian.
4. Prosedur Pelaksanaan
Pelaksanaan disini disesuaikan buku petunjuk dengan nomor kode PB-020
1-76.
1. Benda uji dikeringkan dalam oven dengan suhu (110 ± 5)°C sampai
berat tetap.
2. Saringan benda uji lewat susunan saringan dengan ukuran saringan
paling besar ditempatkan paling atas. Saringan diguncang dengan
tanam atau mesin pengguncang selama 15 menit.
5. Perhitungan
Menghitung prosentase berat benda uji yang tertahan di atas masing- masing saringan
terhadap berat total benda uji
3.1.2 Berat Jenis Dan Penyerapan Agregat Kasar
Pemeriksaan ini disesuaikan dengan PB-0202-76 yaitu analisa saringan
agregat kasar dan halus (agregat SNI 03-1968-1990), AASHTO T27-74 yaitu
Metode pengujian tentang analisa saringan agregat halus dan kasar (SNI 03-
1968-1990), dan ASTM C 138-46
1. Maksud Dan Tujuan
Pemeriksaan ini dimaksudkan untuk menentukan berat jenis (bulk), berat
jenis kering permukaan jenuh (saturated surface dry) dan berat jenis semua
(apparent) dari agregat kasar
a. Berat jenis (bulk specific gravity) ialah perbandingan antara berat
agregat kering dan berat suling air yang isinya sama dengan isi agregat
dalam keadaan jenuh pada suhu tertentu.
b. Berat jenis kering permukaan (SSD) yaitu perbandingan antara berat
agregat kering permukaan jenuh dan berat air suling yang isinya sama

28
3.1.3 Berat Jenis Dan Penyerapan Agregat Kasar
Pemeriksaan ini disesuaikan dengan PB-0202-76 yaitu analisa saringan
agregat kasar dan halus (agregat SNI 03-1968-1990), AASHTO T27-74 yaitu
Metode pengujian tentang analisa saringan agregat halus dan kasar (SNI 03-
1968-1990), dan ASTM C 138-46
1. Maksud Dan Tujuan
Pemeriksaan ini dimaksudkan untuk menentukan berat jenis (bulk), berat
jenis kering permukaan jenuh (saturated surface dry) dan berat jenis semua
(apparent) dari agregat kasar
c. Berat jenis (bulk specific gravity) ialah perbandingan antara berat
agregat kering dan berat suling air yang isinya sama dengan isi agregat
dalam keadaan jenuh pada suhu tertentu.
d. Berat jenis kering permukaan (SSD) yaitu perbandingan antara berat
agregat kering permukaan jenuh dan berat air suling yang isinya sama
dengan isi agregat dalam kedaan jenuh pada suhu tertentu.
e. Berat jenis Semu (apparent specific gravity) ialah perbandingan antara
berat agregat kering dan berat air suling yang isinya sama dengan isi
agregat dalam keadaan kering pada suhu tertentu.
f. Penyerapan adalah prosentase berat air yang dapat diserap pori
terhadap berat agregat kering.
2. Peralatan
Peralatan yang dipakai dalam praktikum ini adalah :
a. Keranjang kawat 3,35 mm atau 2,36 mm (No. 6 atau No. 8) dengan
kapasitas kira-kira 5 kg.
b. Tempat air dengan kapasitas dan bentuk yang sesuai untuk pemeriksaan
tempat ini harus dilengkapi dengan pipa sehingga permukaan air selalu
tetap.
c. Timbang dengan kapasitas 5 kg dengan ketelitian 0,1 % dari berat
contoh yang ditimbang dan dilengkapi dengan alat penggantung
keranjang.
d. Oven, yang dilengkapi dengan pengaturan suhu untuk memanasi
sampai (110 ± 5)°C
3. Benda uji
Benda uji adalah agregat yang tertahan pada saringan No. 4, diperoleh dari
alat pemisah contoh atau cara perempat, sebanyak kira-kira ± 5 kg.
4. Prosedur Pelaksanaan
a. Benda uji dicuci untuk menghilangkan debu yang melekat pada
permukaan agregat.
b. Benda uji dioven pada suhu 15°C sampai pada berat tetap.
c. Benda uji didinginkan pada suhu kamar selama 1-3 jam, kemudian
ditimbang dengan ketelitian 0,5 gram (Bk).

29
5. Benda uji
Benda uji adalah agregat yang tertahan pada saringan No. 4, diperoleh dari
alat pemisah contoh atau cara perempat, sebanyak kira-kira ± 5 kg.
6. Prosedur Pelaksanaan
d. Benda uji dicuci untuk menghilangkan debu yang melekat pada
permukaan agregat.
e. Benda uji dioven pada suhu 15°C sampai pada berat tetap.
f. Benda uji didinginkan pada suhu kamar selama 1-3 jam, kemudian
ditimbang dengan ketelitian 0,5 gram (Bk).
g. Benda uji di rendam dalam air pada suhu kamar selama ± 24 jam.
h. Keluarkan benda uji dari air, lap dengan kain penyerap sampai selaput
air pada permukaan hilang (SSD), untuk butiran yang besar pengeringan
harus satu persatu.
i. Timbang benda uji permukaan jenuh (Bj).
j. Letakkan benda uji dalam keranjang, goyangkan batunya untuk
mengeluarkan udara tersekap dan tentukan beratnya dalam air (Ba). Ukur
suhu air untuk penyesuaian penghitungan kepada suhu standar(25°C).

7. Perhitungan
Bk
a. Berat jenis (Bulk Specific Gravity) =
Bj − Ba

Bj
b. Berat jenis kering permukaan jenuh (Saturated Surface Gravity) =
Bj − Ba

Bk
c. Berat jenis semu (app. Specific Grav) =
Bk−Ba

d. Penyerapan = Bj − Bk x 100 %
Bk

Ket:
Bk = Berat benda uji kering oven (gram)
Bj = Berat benda uji kering permukaan jenuh (gram)
Ba = Berat benda uji kering permukaan jenuh dalam air (gram)

Catatan

30
Bila penyerapan dan harga berat jenis digunakan dalam pekerjaan beton,
dimana agregat digunakan pada kedaan kadar air aslinya, maka tidak perlu dilakukan
pengeringan oven. Banyak jenis campuran yang mempunyai bagian butir-butir berat
dan ringan. Bahan semacam ini memberikan harga-harga berat jenis yang tidak tetap,
walaupun pemeriksaan dilakukan dengan sangat hati-hati. Dalam hal ini beberapa
pemeriksaan ulangan diperlukan untuk mendapatkan harga rata-rata yang
memuaskan.
3.1.4 Berat Jenis Dan Penyerapan Agregat Halus
Pemeriksaan ini disesuaikan dengan PB-0203-76 yaitu analisa
saringan agregat halus dan kasar (agregat SNI 03-1968-1990), AASHTO
T27-74 yaitu Metode pengujian tentang analisa saringan agregat halus
dan kasar (SNI 03-1968-1990), dan ASTM C-138-46.
1. Maksud Dan Tujuan
Pemeriksaan ini dimaksudkan untuk menentukan :
a.Berat jenis (Bulk Specific Gravity) adalah perbandingan antara berat
agregat kering dan berat suling air yang isinya sama dengan isi agregat
dalam keadaan jenuh pada suhu tertentu.
b. Berat jenis kering permukaan (Saturated Dry) adalah perbandingan
antara agregat kering permukaan jenuh dan berat air suling yang isinya
sama dengan isi agregat dalam kedaan jenuh pada suhu tertentu.
c. Berat jenis Semu (Apparent Specific Gravity) adalah perbandingan
antara berat agregat kering dan berat air suling yang isinya sama dengan
isi agregat dalam keadaan pada suhu tertentu.
d. Penyerapan adalah prosentase berat air yang dapat diserap pori terhadap
berat agregat kering.
2. Peralatan
a. Timbangan, kapasitas 1 kg atau lebih dengan ketelitian 0,1 gram.
b. Piknometer dengan kapasitas 500 ml.
c. Kerucut terpancung (cone), diameter bagian atas (40 ± 3) mm, diameter
bagian bawah (90 ± 3) mm dan tinggi (75 ± 3) mm, dibuat dari logam
tebal minimum 0,8 mm.
d. Batang penumbuk yang mempunyai bidang penumbuk rata, berat (350 ±
15). gram, diameter permukaan (25 ± 3) mm.
e. Saringan No. 4.
f. Oven yang dilengkapi dengan pengatur suhu untuk memanasi sampai
(110 ± 5)°C.
g. Pengukur suhu dengan ketelitian pembacaan 1°C
h. Talam
i. Bejana tempat air
j. Pompa hampa udara (Vacuum Pump) atau tungku

31
k. Air suling
l. Desikator
3. Benda Uji
Benda uji adalah agregat yang lewat saringan No. 4, diperoleh dari
alat pemisah contoh sebanyak 500 gram.
4. Prosedur Pelaksanaan
a. Benda uji dikeringkan dalam oven pada suhu (110 ± 5)°C sampai
mencapai berat yang tetap. Yang dimaksud berat tetap adalah keadaan
benda uji selama 3 kali proses penimbangan dan pemanasan dalam oven
dengan selang waktu 2 jam berturut-turut, tidak akan mengalami
perubahan kadar air lebih besar dari pada 0,1 %. Didinginkan dalam suhu
ruang, kemudian direndam dalam air selama (24 ± 4) jam.
b. Membuang air perendam dengan hati - hati supaya tidak ada butiran yang
hilang, lalu menebarkan agregat diatas talam dan mengeringkan diudara
panas dengan cara membalikkan benda uji. Pengeringan dilakukan
sampai mencapai kering permukaan jenuh.
c. Memeriksa keadaan kering permukaan jenuh dengan cara memasukkan
benda uji kedalam kerucut terpancung, padatkan dengan batang
penumbuk sebanyak 25 kali, angkat kerucut terpancung. Keadaan kering
permukaan jenuh tercapai bila benda uji runtuh tetapi masih dalam
keadaan tersentak.
d. Setelah tercapai keadaan kering permukaan jenuh, 500 gram benda uji
dimasukkan kedalam piknometer. Memasukkan air suling dijaga agar
jangan sampai terlihat gelembung udara di dalamnya. Untuk
mempercepat proses ini, dapat digunakan pompa hampa udara, tetapi
harus dengan cara merebus piknometer.
e. Merendam piknometer dalam air dan mengukur suhu air untuk
penyesuaian perhitungan kepada suhu standart 25°C.
f. Menambah air sampai mencapai tanda batas.
g. Menimbang piknometer yang berisi air dan benda uji sampai ketelitian
0,1 gram (Bt).
h. Benda uji dikeluarkan, dikeringkan dalam oven dengan suhu 110°C
sampai mencapai berat tetap, kemudian didinginkan dalam desikator.
i. Setelah benda uji dingin kemudian ditimbang (Bk).
j. Menentukan berat piknometer berisi air penuh dan ukur suhu air guna
penyesuaian dengan suhu standart 25°C (B).

32
5. Perhitungan
Bk
a. Berat jenis (bulk specific gravity) =
B + 500−Bt

b. Berat jenis kering permukaan jenuh (saturated surface gravity) =


250
B + 250−Bt

Bk
c. Berat jenis semu (app.specific grav) =
B + Bk−Bt

Bk
d. Penyerapan =
B + 250−Bt

Ket :
Bk = berat benda ujikering onven (gram)
B = berat piknometer berisi air (gram)
Bt = berat piknometer berisi benda uji dan air (gram)
500 = berat benda uji dalam kedadaan kering permukaan jenuh (gram)
3.2 Pemeriksaan Aspal
3.2.1 Penetrasi Aspal
Pemeriksaan ini di sesuaikan dengan PA -301 -76 ini dapat memberikan
gambaran tentang maksud, peralatan dan tata cara standart Bina Marga, AASHTO
T -45 -68 dan juga ASTM D- 71
1. Maksud Dan Tujuan

Pemeriksaan ini di maksudkan untuk :


Menentukan penetrasi bitumen keras atau lembek (solid atau semi solid). Denganmemasukkan jarum
penetrasi ukuran tertentu, beban dan waktu tertentu kedalambitumen pada suhu tertentu.
1. Peralatan
a. Alat penetrasi yang dapat menggerakkan pemegang jarum naik turun tanpa
gesekan dan dapat mengukur penetrasi sampai 0.1 mm.
b. Pemegang jarum seberat (47 ± 0,05) gram yang dapat dilepas dengan mudah
dari alat penetrasi untuk penetran.
c. Pemberat dari (50 ± 0,05) gram digunakan untuk pengukuran penetrasi
dengan beban 100 gram.
d. Jarum penetrasi stainless stell dengan mutu 440 C atau 54-60 dengan ukuran
dan bentuk menurut gambar dibawah ini, ujung jarus harus terbentuk kerucut
terpancung.
e. Cawan contoh terbuat dari logam atau gelas terbentuk silinder dengan dasar
yang rata-rata berukuran :
PENETRASI DIAMETER KEDALAMAN
<200 55 mm 35 mm
200-300 70 mm 45 mm

33
f. Bak peredam (Waterbath), terdiri dari bejana tidak kurang 10 liter dapat
menahan suhu tertentu dengan ketelitian kurang lebih dari 0.1 C. Bejana ini
dilengkapi dengan pelat besar berlubang-lubang terletak 50 mm diatas bejana
dan tidak kurang dari 100 mm dibawah air dalam bejana.
g. Tempat air untuk benda uji di tempatkan dibawah alat penetrasi. Tempat
tersebut mempunyai isi tidak krang dai 350 ml dan tinggi yang cukup untuk
meredam benda uji tanpa bergerak.
h. Pengukuran wakjtu (Stopwatch). Pengukuran waktu penetrasi dengan skala
pembagian terkecil 0.0001 detik atau kurang dan kesalahan tertinggi 0.1 detik
per jam.
i. Thermometer.
2. Benda Uji
Contoh di panaskan perlahan-lahan serta diaduk-aduk sehingga cukup air
untuk dutangkan. Pemanasan contoh tidak boleh lebih dardi 60 C diatas titik
lembek, dan untuk bitumen tidak boleh lebih dari 90 C diatas titik lembek. Waktu
pemanasan tidak boleh lebih dari 30 menit, diaduk-aduk perlahan-ahan agar udara
tidak masuk ke dalam contoh. Setelah cair diutang hingga dingin. Tinggi contoh
dalam tempat tersebut tidak kurang dari angka penetrasi ditambah 18 mm. Benda

3. Prosedur Pelaksanaan
a. Benda uji di letakkan dalam thin box yang kecil dan tempat air tersebut
dimasukkan dalm bak perdam yang bersuhu (25 0.1) C. Di diamkan dalam
bak tersebut selama 1-1.5 jam untuk benda ynag kecil dan 1.5-2 jam untuk
benda uji besar.
b. Pemegang jarum diperiksa agar jarum dapat dipasang dengan baik dan
jarum penetrasi dibersikan dengan toluene, kemudian jarum tersebut
dikeringkan dengan lap bersh dan sipasang pada pemegang jarum
c. Pemberat 50 gram diletakkan diatas jarum untuk memperoleh beban (100
0.01) gram.
d. Tempat air dipindahkan dari bak peredam ke bawah alat penetrasi.
e. Jarum diturunkan perlahan-lahan sehingga menyentuh permukaan benda uji
kemudian angka nol di arloji penetrometer diatur sehingga jarum penunjuk
berhimpit.
f. Pemegang jarum dilepaskan dan stopwatch secara bersama dijalankan
selama jangka waktu (5 0.1) detik.
g. Arloji oenetrometer diputar dan dibaca angka penetrasi yang berhimpit
dengan jarum petunjuk angka dibulatkan hingga 0.1 mm terdekat.
h. Jarum dilepaskan dari penegangnya dan disiapkan untuk test penetrasi
berikutnya.
i. Pekerjaan pada poin a-g diatas dilakukan berulang kali sebanyak 5x untuk
setiap benda uji yang sama dengan ketentuan setiap titik pemeriksaan
berjarak 1 cm, dan dari tepi dinding lebih dari 1 cm.
j. Bacalah harga putaran jarum penetrasi selama waktu tersebut.
Satu divisi pada pembacaan putaran jam adalah sama dengan 0.1 mm. Jadi
34
4. Prosedur Pelaksanaan
a. Benda uji di letakkan dalam thin box yang kecil dan tempat air tersebut
dimasukkan dalm bak perdam yang bersuhu (25 0.1) C. Di diamkan dalam
bak tersebut selama 1-1.5 jam untuk benda ynag kecil dan 1.5-2 jam untuk
benda uji besar.
b. Pemegang jarum diperiksa agar jarum dapat dipasang dengan baik dan
jarum penetrasi dibersikan dengan toluene, kemudian jarum tersebut
dikeringkan dengan lap bersh dan sipasang pada pemegang jarum
c. Pemberat 50 gram diletakkan diatas jarum untuk memperoleh beban (100
0.01) gram.
d. Tempat air dipindahkan dari bak peredam ke bawah alat penetrasi.
e. Jarum diturunkan perlahan-lahan sehingga menyentuh permukaan benda uji
kemudian angka nol di arloji penetrometer diatur sehingga jarum penunjuk
berhimpit.
f. Pemegang jarum dilepaskan dan stopwatch secara bersama dijalankan
selama jangka waktu (5 0.1) detik.
g. Arloji oenetrometer diputar dan dibaca angka penetrasi yang berhimpit
dengan jarum petunjuk angka dibulatkan hingga 0.1 mm terdekat.
h. Jarum dilepaskan dari penegangnya dan disiapkan untuk test penetrasi
berikutnya.
i. Pekerjaan pada poin a-g diatas dilakukan berulang kali sebanyak 5x untuk
setiap benda uji yang sama dengan ketentuan setiap titik pemeriksaan
berjarak 1 cm, dan dari tepi dinding lebih dari 1 cm.
j. Bacalah harga putaran jarum penetrasi selama waktu tersebut.
Satu divisi pada pembacaan putaran jam adalah sama dengan 0.1 mm. Jadi
kalua harga penetrasi aspal tersebut adalah 65, artinya selama 5 detik jarum
jam tersebut bergerak menembus 65x0.1 mm = 6.5 mm.

5. Pelaporan
Lapor angka penetrasi rata-rata dalam bilangan bulat sekurang-kurangnya
dari 3 pembacaan dengan ketentuan bahwa hasil-hasil pembacaan tidak melampui
ketentuan dibawah ini :

Hasil Penetrasi 0-49 50-149 150-249 250


Toleransi 2 4 6 0
Apabila perbedaan antara masing-masing pembacaan melebihi batas toleransi-
toleransi pemeriksaan harus diulangi.

35
6. Catatan
a. Thermometer bak perendam diatur
b. Bitumen dan penetrasi kurang dari 150 dapat di uji dengan alat-alat dan cara
pemeriksaan ini, sedangkan bitumen dengan penetrasi antara 350-500 perlu
dilakukan dengan alat-alat lain.
c. Apabila pembacaan stopwatch lebih dari (5±0,1) detik, hasil tersebut tidak
berlaku (diabaikan).
d. Bacalah harga putaran jarum penetrasi Selama waktu tersebut.
3.2.2 Pemeriksaan Titik Nyala Dan Titik Bakar
Pemeriksaan ini disesuaikan dengan PA – 0306 – 76 untuk mengetahui
pemeriksaan titik nyala dan titik bakar pada suatu titik diatas permukaan aspal.
Pemeriksaan ini juga menganut pedoman AASHTO T – 51 – 74, dan ASTM D –
113 – 69.
1. Maksud Dan Tujuan
Pameriksaan ini dimaksudkan untuk menentukan titik nyala dan titik bakar
aspal.
Titik nyala adalah suhu pada saat terlihat nyala singkat pada suatu titik diatas
permukaan aspal.
Titik bakar adalah suhu pada saat terlihat nyala sekurang-kurangnya 5 detik
pada suatu titik di atas permukaan aspal.
2. Peralatan
a. Flash cup
b. Clevelend glass
c. Burning pipe
d. Flash cup plate
e. Support
f. Y connector
g. Bunsen burner
h. Thermometer
1. Benda Uji
Panaskan contoh aspal antara 130 - 140°C sampai cukup cair, kemudian isi
cawan kuningan sampai garis dan hilangkan (pecahkan) gelembung udara
yang ada pada permukaan cairan.

36
2. Prosedur pelaksanaan
a. Letakkan cawan di atas pelat pemanas dan diatur sumber pemanas
hingga terletak di bawah titik tengah cawan.
b. Letakkan nyala penguji dengan poros pada jarak 7,5 cm dari titik
tengah cawan.
c. Tempatkan thermometer tegak lurus di dalam benda uji dengan jarak
6,4 mm dia atas dasar cawan dan terletak pada satu garis yang
menghubungkan titik poros nyala penguji, kemudian diatur hingga
poros thermometer terletak pada jarak ¼ diameter cawan dari tepi.
d. Tempatkan penahan angin di depan nyala penguji.
e. Nyalakan sumber pemanas dan atur pemanasan sehingga kenaikan suhu
15°C per menit hingga benda uji mencapai suhu 56°C di bawah titk nyala
perkiraan.
f. Atur kecepatan pemanasan 5°C - 6°C per menit pada suhu 50°C dan
28°C di bawah titik nyala perkiraan.
g. Nyala penguji dinyalakan dan diatur agar diameter nyala penguji 3,2
sampai 4,8 mm.
h. Putar nyala penguji hingga melalui permukaan cawan (dari tepi ke tepi
cawan) dalam selang waktu l detik, ulangi pekerjaan setiap kenaikan
2°C.
i. Lanjutkan pekerjaan pada point f - h sampai terlihat nyala singkat pada
suatu titik diatas permukaan benda uji, dibaca suhu pada thermometer
dan dicatat.
j. Lanjutkan pekerjaan ini sampai terlihat nyala yang agak lama (5 detik) di
atas permukaan benda uji. Bacalah suhu pada themometer dan catat.
3.2.2 Pemeriksaan Titik Lembek
Pemeriksaan ini di sesuaikan dengan pedoman PA – 0306 – 76, AASHTO T –
51 – 74, dan ASTM D – 113– 69 untuk menentukan titik lembek aspal yang
disetujui Bina Marga untuk pekerjaan umum di suatu wilayah.
1. Maksud Dan Tujuan

Pemeriksaan ini dimaksimalkan untuk menentukan titik lembek aspal yang


berkisar mm 30 °C - 200 °C.
Titik lembek adalah suhu pada saat bola baja dengan berat tertentu mendesak
turun suatu lapisan aspal yang tertahan dalam cincin berukuran tertentu,
sehingga aspal itu menyentuh pelat dasar yang terletak di bawah cincin pada
besaran waktu tertentu, sehingga akibat pemanasan dengan kepadatan
tenentu.
2. Peralatan
a. Thermometer
b. Cincin kuningan
c. Bola baja diameter 9,53 mm dengan berat antara 3,45 – 3,55 gram

37
d. Alat pengarah bola
e. Bejana gelas, tahan pemanasan mendadak dengan diameter dalam sebesar
8,5 cm dan tinggi sekurang-kurangnya 12 cm.
f. Dudukan benda uji
g. Penjepit

3. Benda Uji
a. Panaskan contoh perlahan-lahan sambil diaduk terus menerus hingga
cairan menjadi rata. Pemanasan dan pengadukan dilakukan perlahan-lahan
agar gelembung udara tidak masuk. Setelah merata, tuanglah contoh ke
dalam dua buah cincin, suhu pemanasan tidak lebih dari 111°C di atas titik
lembeknya. Waktu untuk pemanasan ≤ 30 menit.
b. Panaskan dua buah cincin sampai mencapai suhu tuang contoh dan
letakkan kedua cincin di atas pelat kuningan yang telah diberi lapisan dari
campuran talk dan sabun.
4. Benda Uji
a. Panaskan contoh perlahan-lahan sambil diaduk terus menerus hingga
cairan menjadi rata. Pemanasan dan pengadukan dilakukan perlahan-lahan
agar gelembung udara tidak masuk. Setelah merata, tuanglah contoh ke
dalam dua buah cincin, suhu pemanasan tidak lebih dari 111°C di atas titik
lembeknya. Waktu untuk pemanasan ≤ 30 menit.
Panaskan dua buah cincin sampai mencapai suhu tuang contoh dan letakkan kedua cincin
di atas pelat kuningan yang telah diberi lapisan daricampuran talk dan sabun.
Dijadikan pertimbangan yaitu :
a. Tipe konstruksi dimana lapisan aspal beton tersebut di letakan (ATB,
ATSB. Surfase Course dan sebagainya).
b. Tebal lapisan yang direncanakan.
c. Jenis dan fungsi jalan untuk menentukan sifat permukaan yang
dikehendaki.
5. Menentukan kombinasi dari bahan-bahan sehingga grndasi kombinasi
campuran memenuhi spesifikasi gadasi yang ditentukan. Menentukan
perbandingan bahan agregat ini dapat dilakukan dengan cara grafis
atau cara perbandingan bahan agregat ini dapat dilakukan dengan cara
grafis atau cara analistis.
6. Job Mix Design, yang melakukan pengujian mutu campuran dengan
alat tertentu (alat marshall), campuran mempunyai beberapa variasi
kadar aspal (5 variasi kadar) untuk jenis kendaraan berat.
Dari job mix ini ditentukan kadar aspal optimum yang dapat memenuhi
spesifikasi mutu campura. Beberapa contoh spesifikasi untuk aspal beton
dari beberapa sumber yaitu:
a. Ditjen Bina Marga Departemen Pekerjaan Umum
38
Dijadikan pertimbangan yaitu :
d. Tipe konstruksi dimana lapisan aspal beton tersebut di letakan (ATB,
ATSB. Surfase Course dan sebagainya).
e. Tebal lapisan yang direncanakan.
f. Jenis dan fungsi jalan untuk menentukan sifat permukaan yang
dikehendaki.
7. Menentukan kombinasi dari bahan-bahan sehingga grndasi kombinasi
campuran memenuhi spesifikasi gadasi yang ditentukan. Menentukan
perbandingan bahan agregat ini dapat dilakukan dengan cara grafis
atau cara perbandingan bahan agregat ini dapat dilakukan dengan cara
grafis atau cara analistis.
8. Job Mix Design, yang melakukan pengujian mutu campuran dengan
alat tertentu (alat marshall), campuran mempunyai beberapa variasi
kadar aspal (5 variasi kadar) untuk jenis kendaraan berat.
Dari job mix ini ditentukan kadar aspal optimum yang dapat memenuhi
spesifikasi mutu campura. Beberapa contoh spesifikasi untuk aspal beton
dari beberapa sumber yaitu:

b. Ditjen Bina Marga Departemen Pekerjaan Umum


c. The Asphalt Institute III D
d. Japan Road Association

Dalam praktikum ini spesifikasi yang dapat dipakai menurut


Bina Marga V.
3.2.3 Perencanaan Campuran
Perencanaan campuran aspal beton didasari pada hasil analisa
saringan. Dari grafik kumulatil hasil analisa saringan dapat ditentukan
jumlah prosentase masing- masing fraksi terhadap berat total seluruh
agregat. Setelah prosentase berat masing- masing ukuran, untuk
selanjutnya dikontrol jumlah prosen lolos terhadap spesifikasi yang
diminta. Jika gradasi campuran sudah memenuhi spesifikasi yang diminta,
maka selanjutnya ditentukan berat masing - masing ukuran dan berat aspal
untuk membuat benda uji,
Benda uji yang diminta 5 (lima) buah benda uji, untuk masing -
masing kadar aspal yaitu : 4,08%, 4,58%, 5,08%, 5,58%, 6,08%.
Untuk menentukan kadar aspal yang paling optimum, benda uji diuji
dengan "Marshall Test", dimana pada kadar aspal tersebut benda uji
memenuhi persyaratan dibawah ini.

39
Jika gradasi campuran sudah memenuhi spesifikasi yang diminta,
maka selanjutnya ditentukan berat masing - masing ukuran dan berat aspal
untuk membuat benda uji,
Benda uji yang diminta 5 (lima) buah benda uji, untuk masing -
masing kadar aspal yaitu : 4,08%, 4,58%, 5,08%, 5,58%, 6,08%.
Untuk menentukan kadar aspal yang paling optimum, benda uji diuji
dengan "Marshall Test", dimana pada kadar aspal tersebut benda uji
memenuhi persyaratan dibawah ini.
3.2.4 Perencanaan Kadar Bitumen

Kadar bitumen yang akan dipakai disesuaikan pula dengan gradasi


campuran yang terjadi di atas.
Rumus yang digunakan kadar bitumen :
% Bitumen = 0,035 A + 0,04 B + 1,5 dimana :
A = 100 - % lolos ayakan # 8
B = % lolos ayakan # 8 - % lolos ayakan # 200
Benda uji dibuat dalam 5 variasi kadar aspal yaitu 4,07%, 4,58%, 5,08%,
5,58%, 6,08%, masing - masing kadar aspal dibuat 1 benda uji.
Setelah variasi kadar aspal ditentukan, maka dapat dihitung berat masing -
masing ukuran agregat yang dipakai untuk kelima campuran, yang
perhitungannya seperti terlampir.

3.2.5 perencanaan Campuran Dengan Alat Marshall


Maksud Dan Tujuan
Pemeriksaan ini dimaksudkan untuk :
Menentukan ketahanan (stabilitas) campuran aspal dengan agregat
terhadap kelelahan plastis (flows).
Ketahanan (stabilitas) adalah kemampuan suatu campuran aspal untuk
menerima beban sampai terjadi kelelehan plastis, yang dinyatakan dalam
kilogram atau pound.
Kelelehan plastis adalah keadaan perubahan bentuk suatu campuran aspal
yang terjadi akibat suatu beban sampai batas runtuh yang dinyatakan dalam
mm atau 0,1 inch.

1. Peralatan

a. Tiga buah cetakan benda uji yang berdiameter 10 cm (4”) tinggi


7,7 cm (3”) lengkap dengan pat atas dan leher sambung.
b. Alat pengeluar benda uji. Untuk benda uji yang sudah didapatkan

40
dari dalam cetakan dikeluarkan dengan alat ejektor.
c. Penumbuk yang mempunyai permukaan tumbuk rata berbentuk
silinder, dengan berat 4,536 kg (10 pound), dan tinggi jatuh bebas
35,7 cm (18”).
d. Landasan pemadat terdiri dari balok kayu (jati atau sejcnisnya)
berukuran kira-kira 20 x 20 x 45 cm yang dilapisi dengan plat baja
berukuran 30 x 30 x 2,3 cm dan diikatkan pada lantai beton dengan
4 bagian siku.
e. Silinder cetakan benda uji.

f. Tiga buah cetakan benda uji yang berdiameter 10 cm (4”) tinggi


7,7 cm (3”) lengkap dengan pat atas dan leher sambung.
g. Alat pengeluar benda uji. Untuk benda uji yang sudah didapatkan
dari dalam cetakan dikeluarkan dengan alat ejektor.
h. Penumbuk yang mempunyai permukaan tumbuk rata berbentuk
silinder, dengan berat 4,536 kg (10 pound), dan tinggi jatuh bebas
35,7 cm (18”).
i. Landasan pemadat terdiri dari balok kayu (jati atau sejcnisnya)
berukuran kira-kira 20 x 20 x 45 cm yang dilapisi dengan plat baja
berukuran 30 x 30 x 2,3 cm dan diikatkan pada lantai beton dengan
4 bagian siku.
j. Silinder cetakan benda uji.
k. Mesin tekan lengkap :
o Kepala penekan berbentuk lengkung (breaking head)
o Cincin penguji berkapasitas 2500 kg (5000 pound) dengan
ketelitian 12,5 kg ( 25 pound ) dilengkapi arloji tekan dengan
ketelitian 0,0025 cm (0,0001”)
o Arloji kelelehan dengan ketelitian 0,25 mm (0,01”) dengan
perlengkapannya
l. Oven yang dilengkapi dengan pengatur suhu untuk memanasi
sampai (200 + 3)° C.
m. Bak perendam (waterbath) yang dilengkapi dengan pengatur suhu
minimum 20° C.
n. Perlengkapan lainnya :
o Panci untuk memanaskan agregat, aspal, dan campuran aspal
o Pengukur suhu dari logam ( metal thermometer )
berkapasitas 250°C dan 100°C dengan ketelitian 0,5 atau 1%
dari kapasitas
o Timbangan yang dilengkapi dengan penggantung benda uji
berkapasitas 2 kg dengan ketelitian 0,1 gram dan timbangan
berkapasitas 5 kg dengan ketelitian 1 gram.
o Kompor

41
o Sarung asbes dan karet
o Sendok pengaduk dan perlengkapan lain
2. Benda Uji
a) Persiapan benda uji
Agregat dikeringkan sampai berat tetap pada suhu (105 ± 5)°C.
Agregat dipisahkan dengan cara penyaringan kering ke dalam fraksi
fraksi yang di kehendaki.
b) Penentuan suhu pencampuran dan pemadatan
Suhu campuran ditetapkan pada daftar berikut :
Campuran Pemadatan

Bahan Saybolt Saybolt


Kinemati ENGLE Kinemati ENGLE
pengika kk Furol R kk Furol R
t C,St Det,S, - C,St Det,S,F -
F
Aspal
170 ± 20 85 ± - 280 ± 30 140 ± -
Panas 10 45
Aspal
170 ± 20 85 ± - 280 ± 20 140 ± -
Dingin 10 45
Te - - 25±3 - - 40 ± 5
r

c) Persiapan Campuran
Untuk setiap benda uji diperlukan agregat sebanyak 1200 gram
sebingga menghasilkan tinggi benda uji sekitar 6,25 ± 0,125 cm (2,5"
± 0,05").
Panci dipanaskan beserta campuran agregat 28° C di atas suhu
pencampur untuk aspal panas dan diaduk sampai merata. Aspal
dituang sebanyak yang dibutuhkan ke dalam agregat yang sudah
dipanaskan, kemudian diaduk sesuai point 3b sarnpai agregat melapis
merata.
d) Pemadatan Benda Uji
Bersihkan perlengkapan cetakan benda uji dan penumbuk
dibersihkan dengan seksama dan dipanaskan dengan suhu 93,3° C dan
148,9" C. Selembar kertas saring atau kertas penghisap yang sudah
digunting sesuai bentuk cetakan diletakkan kedalam dasar

42
Campuran yang daya kohesinya kurang sehingga pada waktu
dikeluarkan dari cetakan segera sesudah pemadatan tidak dapat
menghasilkan bentuk silinder yang diperlukan, bisa didinginkan bersama
cetakannya di udara, sampai terjadi cukup kohesi untuk menghasilkan
silinder yang semestinya.
Tabel 3.1 Komposisi Campuran Marshall

Rentangan Kadar Aspal


Pengujian Nilai
5,2 (gr) 5,7 (gr)
0-5 40% 451,2 453,6
5-10 35% 394 396,9
10-19 23% 259,4 260,8
Filter 2% 22,6 22,7
Aspal
Sumber : Hasil Analisa Praktikum, 2023

Tabel 3.2 Spesifikasi Marshall Test

Jenis Lalu Lintas


No Jenis Test
75 x (LLB) 50 x (LLS) 35 x (LLR)

1 Stabilitas (kg) 750 650 460

2 Flow (mm) 2-4 2-4,5 2-5

3 Rongga terisi aspal (%) 75-82 75-85 76-85

4 Rongga dalam campuran (%) 3-5 3-5 3-5

5 Density (gr/cc)
Sumber : Buku Panduan Praktikum Bahan Perkerasan Jalan, 2023

43
BAB IV

HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1 Analisa Saringan (Sieve Analysis)


4.1.1 Pemeriksaan Agregat
1. Agregat Kasar
Berdasarkan hasil analisa agregat kasar di dapatkan nilai seperti pada tabel di
bawah ini :
Tabel 4.1 Tes Analisa Saring Agregat Kasar
Sumber
KOMULATIF
KOMULATIF
BERAT TERTAHAN BERAT
SARINGAN
(GRAM) TERTAHAN TERTAHAN LOLOS
(GRAM) (%) (%)
1" (25,4 mm) 0 0 0.0 100
3/4" (19,0 mm) 34 34 0.7 99.32
1/2" (12,5 mm) 1917 1951 39.0 60.98
3/8" ( 9,5 mm) 2295 4246 84.9 15.08
No. 4 (4,75
487 4733
mm) 94.7 5.34
No. 8 (2,36
97 4830
mm) 96.6 3.4
PAN 170 5000 100.0 0
Jumlah Berat 5000
: Hasil Analisa Praktikum, 2023

Grafik 4.1 Analisis Saringan Agregat Kasar


Presentase Lolos (%)

Sumber : Dokumen Pribadi Penulis, 2023

44
Menurut hasil pengujian, komulatif tertahan 99,2 % material tertahan pada saringan No.8
(2,36 mm). Berpedoman pada AASHTO-T 27, agregat kasar semua material yang tertahan
saringan pada No. 8 dengan ukuran 2,36 mm, yang menunjukkan jika nilai pemeriksaan
memenuhi standart yang ditetapkan oleh AASHTO-T 27.

KOMULATIF KOMULATIF
BERAT
BERAT
SARINGAN TERTAHAN TERTAHAN
TERTAHAN LOLOS (%)
(GRAM) (%)
(GRAM)
3/4" (19,0 mm) 0 0 0.0 100
1/2" (12,5 mm) 0 0 0.0 100
3/8" (9,5 mm) 126 126 3.9 96.12307692
No. 4 (4,75 mm) 1505 1631 50.2 49.81538462
No. 8 (2,36 mm) 1441 3072 94.5 5.476923077
No. 30 (0,600 mm) 101 3173 97.6 2.369230769
PAN 77 3250 100.0 0
Jumlah Berat 3250

1. Agregat Sedang

Berdasarkan hasil analisa agregat sedang didapatkan nilai seperti pada tabel
di bawah ini :
Tabel 4.2 Tes Analisa Saring Agregat Sedang
Sumber : Hasil Analisa Praktikum, 2023

Grafik 4.2 Analisis Saringan Agregat Sedang


Presentase Lolos (%)

45
Sumber : Dokumen Pribadi Penulis, 2023

Menurut hasil pengujian, komulatif tertahan 97,3 % material tertahan pada saringan No.8
(2,36 mm). Berpedoman pada AASHTO-T 27, agregat sedang semua material yang tertahan
saringan pada No. 8 dengan ukuran 2,36 mm, yang menunjukkan jika nilai pemeriksaan
memenuhi standart yang ditetapkan oleh AASHTO-T 27.

1. Agregat Halus

Berdasarkan hasil analisa agregat sedang didapatkan nilai seperti pada tabel
di bawah ini :
Tabel 4.3 Tes Analisa Saring Agregat Halus

Sumber : Hasil Analisa Praktikum, 2023

KOMULATIF KOMULATIF
BERAT
SARINGAN TERTAHAN
TERTAHAN LOLOS (%)
(%)
(GRAM)
No. 4 (4,75 mm) 0 0 0 100
No. 8 (2,36 mm) 681 681 30.3 69.73333333
No. 30 (0,600 mm) 857 1538 68.4 31.6
No. 50 (0,29 mm) 210.5 1748.5 77.7 22.3
No. 100 (0,15 mm) 256 2004.5 89.1 10.9
No. 200 (0,075 mm) 168.5 2173 96.6 3.4
PAN 77 2250 100.0 0
Jumlah Berat 2250

Grafik 4.3 Analisis Saringan Agregat Halus

GRAFIK ANALISIS SARINGAN AGREGAT HALUS


120

100
Presentase Lolos (%)
Presentase Lolos (%)

80

60

40

20

0
PAN 0.075 0.15 0.29 0.600 2.36 4.75
Nomor Saringan (mm)

46
Sumber : Dokumen Pribadi Penulis, 2023

Menurut hasi pengujian, agregat halus lolos 100% pada saringan no 4 dengan ukuran 4,75
mm. Berpedoman pada AASHTO-T 27, ukuran butir agregat < 4,75 mm atau < 2 mm dan
> 0,075 mm. Maka hasil pengujian diatas telah memenuhi standart AASHTO- T 27.

4.1.1 Berat Jenis dan Penyerapan Agregat


1. Agregat Kasar

Berdasarkan hasil analisa berat jenis dan penyerapan agregat kasar


didapatkan nilai seperti pada tabel di bawah ini :
Tabel 4.4 Berat Jenis dan Penyerapan Agregat Kasar

SATUAN BESARAN

Bk (Berat benda uji kering oven (gram)) = 980 (gram)

Bj (Berat benda uji kering permukaan jenuh (gram)) = 1000 (gram)

Ba (Berat benda uji dalam air (gram)) = 783 (gram)

𝐵𝑘 980
(Bluk Spesific Gravity) = = = 4,52
𝐵𝑗−𝐵𝑎 1000−783
𝐵𝑗 1000
(Saturated Surface Grafity) = = = 4,61
𝐵𝑗−𝐵𝑎 1000−783
𝐵𝑘 980
(app.Spesific Grav) = = = 4,97
𝐵𝑘−𝐵𝑎 980−783

1000−980
Penyerapan = 𝐵𝑗−𝐵𝑘 × 100% = × 100% = 2,04
𝐵𝑘 980
Sumber : Hasil Analisa Praktikum, 2023

Menurut hasil pengujian, penyerapan air pada agregat kasar mendapatkan hasil 1,83%.
Berpedoman pada PB-0202-76, AASHTO-T-85-74, dan ASTM C-127-68, yaitu penyerapan
maksimum 3%, yang menunjukkan bahwa hasil pengujian memenuhi standart yang
ditetapkan.

47
Berdasarkan hasil analisa berat jenis dan penyerapan agregat sedang didapatkan nilai
seperti pada tabel di bawah ini :
Tabel 4.5 Berat Jenis dan Penyerapan Agregat Sedang

SATUAN BESARAN

Bk (Berat benda uji kering oven (gram)) = 975

Bj (Berat benda uji kering permukaan jenuh (gram)) = 1000

Ba (Berat benda uji dalam air (gram)) = 655


𝐵𝑘 975
(Bluk Spesific Gravity) = = = 2,83
𝐵𝑗−𝐵𝑎 1000−624
𝐵𝑗 1000
(Saturated Surface Grafity) = = = 2,90
𝐵𝑗−𝐵𝑎 1000−624
𝐵𝑘 975
(app.Spesific Grav) = = = 3,05
𝐵𝑘−𝐵𝑎 975−624
1000−975
Penyerapan = 𝐵𝑗 −𝐵𝑘 × 100% = × 100% = 2,56%
𝐵𝑘 975
Sumber : Hasil Analisa Praktikum, 2023

Menurut hasil pengujian, penyerapan air pada agregat sedang mendapatkan hasil 2,56%.
Berpedoman pada PB-0202-76, AASHTO-T-85-74, dan ASTM C-127-68, yaitu penyerapan
maksimum 3%, yang menunjukkan bahwa hasil pengujian memenuhi standart yang
ditetapkan.

1. Agregat Halus

Berdasarkan hasil analisa berat jenis dan penyerapan agregat halus


didapatkan nilai seperti pada tabel di bawah ini :

48
Tabel 4.6 Berat Jenis dan Penyerapan Agregat Halus
SATUAN BESARAN

Berat benda uji kering permukaan jenuh 1000 gram


500
Berat piknometer diisi air (gram) (B)
702
Berat piknometer+benda uji SSD+air (gram)(Bt)
1015
Berat benda uji kering oven (gram)(Bk)
500
(Bluk Specific Gravity) = Bk/B+1000-Bt 𝐵𝑘 =
𝐵+1000−𝐵𝑡

(Saturated Surface Gravity) = 1000/B+1000-Bt 1000


= 2,04
𝐵+1000−𝐵𝑡

(app. Spesific Grav) = Bk/B+Bk-Bt 𝐵𝑘 = 2,18


𝐵+𝐵𝑘−𝐵𝑡

Penyerapan = 1000-Bk/Bk × 100% 1000−𝐵𝑘


× 100% = 5,93%
𝐵𝑘
Sumber : Hasil Analisa Praktikum, 2023

Menurut hasil pengujian, penyerapan air agregat halus mendapatkan hasil 5,93%.
Berpedoman pada PB-0202-76, AASHTO-T-85-74, dan ASTM C-127-68, yaitu penyerapan
maksimum 6%, yang menunjukkan bahwa hasil pengujian memenuhi standart yang
ditetapkan.

4.1 Pemeriksaan Aspal

4.1.1 Penetrasi Aspal


Berdasarkan hasil analisa penetrasi aspal didapatkan nilai seperti pada tabel
di bawah ini :
Penetrasi pada 25
˚C 100 gram, 5 SAMPEL
detik
I II III IV V
Pengamatan 1 100 75 64 86 98
Pengamatan 2 85 88 90 93 82
Penetrasi Rata-rata
100+75+64+86+98=423 / 5=84.6
1
Penetrasi Rata-rata
85+88+90+93+82= 438 /5 = 87.6
2

Tabel 4.7 Penetrasi Aspal

49
Grafik 4.4 Penetrasi Aspal

Sumber : Dokumen Pribadi Penulis, 2023

Menurut hasil pengujian, penetrasi rata-rata mendapatkan hasil 50,8 dengan angka toleransi
4 dan hasil penetrasi tepat pada 50-149, yang mana pembacaan tidak harus diulangi karena
tidak melebihi batas toleransi dengan ketentuan bahwa hasil pembacaan tidak melampaui
ketentuan pada pedoman..

4.1.1 Pemeriksaan Titik Nyala dan Titik Bakar

Berdasarkan hasil analisa pemeriksaan titik nyala dan titik bakar didapatkan
nilai seperti pada tabel di bawah ini :
Tabel 4.8 Pemeriksaan Titik Nyala dan Titik Bakar

°C dibawah titik nyala waktu °C Titik Nyala/Titik Bakar


100˚C 908 110 Terlihat Titik Nyala
Sumber : Hasil Analisa Praktikum, 2023

Grafik 4.5 Pemeriksaan Titik Nyala dan Titik Bakar


Suhu (˚C)

50
Sumber : Dokumen Pribadi Penulis, 2023

Menurut hasil pengujian, terlihat titik nyala pada waktu 908 detik atau dan suhu 100˚C
dengan 110˚C dibawah titik nyala.

Suhu yang diamati Waktu (detik) Titik Lembek (˚C) Titik Lembek Rata-
No
˚C ˚F I II a b rata (˚C)
1 5 41 138
2 10 50 155
3 15 59 225
4 20 68 222
5 25 77 204
6 30 86.6 194
7 35 95 216
8 40 104 250
9 45 113 225
10 50 122 310 310 51
131 395 395 52 51.5
11 55
4.1.1 Pemeriksaan Titik Lembek
Berdasarkan hasil analisa pemeriksaan titik lembek didapatkan nilai seperti
pada tabel di bawah ini :
Tabel 4.9 Pemeriksaan Titik Lembek

Grafik 4.6 Pemeriksaan Titik Lembek

GRAFIK PEMERIKSAAN TITIK LEMBEK


Waktu (detik)

700
52; 647
600 52; 575
500
400
300
200
100

0 10 20 30 40 50 60
Suhu yang diamati (˚C)

Sumber : Dokumen Pribadi Penulis, 2023

Menurut hasil pengujian, pada benda uji 1 dan 2 terjadi titik lembek pada suhu 52˚Cdengan
waktu yang berbeda. Pada benda uji 1 jatuh pada waktu 575 detik, sedangkan pada benda uji
2 jatuh lebih lama daripada benda uji 1 dengan waktu 647 detik.

51
4.1 Mix Design
4.1.1 Perhitungan Komposisi Campuran Agregat dan Aspal

Berdasarkan hasil analisa perhitungan komposisi campuran agregat dan aspal


didapatkan nilai seperti pada tabel di bawah ini :
Tabel 4.10 Perhitungan Komposisi Campuran Agregat dan Aspal

% Lolos Aggregate Proporsi Aggregate (%)


Ukuran F1= F2= Total
F1 F2 F3 F3=23%
Saringan 40% 35% Campuran
1" (25,4
mm) 100.0 40.0 40.0
3/4"
(19,0
mm) 99.3 100.0 39.7 35.0 74.7
1/2"
(12,5
mm) 61.0 100.0 24.4 35.0 59.4
3/8" (9,5
mm) 15.1 96.1 6.0 33.6 39.7
No. 4
(4,75
mm) 5.3 49.8 100.0 2.1 17.4 23 42.6
No. 8
(2,36
mm) 3.4 5.5 69.7 1.4 1.9 16.0 19.3
No. 16
(1,19
mm) 0 0 0.0
No. 30
(0,600
mm) 2.4 31.6 0.8 7.3 8.1
No. 50
(0,29
mm) 22.3 5.1 5.1
No. 100
(0,15
mm) 10.9 2.5 2.5
No. 200
(0,075
mm) 3.4 0.8 0.8

Keterangan:

A = berat pan
B = berat pan + material setelah di masak 150° C = (B) – (A)
D = C : 94,3 × 5,7
E=B+D

52
Grafik 4.7 Perhitungan Komposisi Campuran Agregat dan Aspal

Perhitungan Komposisi Campuran Agregat dan


Aspal
1765.0
1760.0
Komposisi Campuran

1755.0
1750.0
1745.0
1740.0
1735.0
1730.0
1725.0
1720.0
4.3% 4.3% 4.3%

Sumber : Dokumen Pribadi Penulis, 2023

Menurut hasil pengujian, komposisi campuran agregat dan aspal pada rentangan kadar aspal
5,2% bisa mencapai 2013,2 gr , sedangkan pada rentangan kadar aspal 5,7% mencapai
2023,5 gr.

4.1.1 Berat Benda Uji Setelah Di Cetak


Berdasarkan hasil analisa berat benda uji setelah di cetak didapatkan nilai
seperti pada tabel di bawah ini :
Tabel 4.11 Berat Benda Uji Setelah Di Cetak
No A B C D E
4.3%
1 1118 655 1142 487 0.436
2 1042 610 1064 454 0.436
3 1102 644 1125 481 0.436

Sumber : Hasil Analisa Praktikum, 2023

Keterangan:

A = berat asli

B = berat dalam air


C = SSD
D=C–B
E=D:A

53
BERAT BENDA UJI SETELAH DICETAK
0.437 Grafik 4.8 Berat Benda Uji Setelah Di Cetak
0.436
0.436

Berat Benda Uji


0.436
0.436
4.3%
0.436
0.435
z
0.435
Berat Benda Uji

0.435
1 2 3
Jumlah Benda Uji

Sumber : Dokumen Pribadi Penulis, 2023

Menurut hasil pengujian, berat benda uji setelah dicetak lebih berat kadar aspal 5,7 %
daripada berat kadar aspal 5,7 %.

BERAT BENDA UJI SETELAH DICETAK


490

480
Berat Benda Uji

470

460
4.3%
450

440

430
1 2 3
Jumlah Benda Uji

4.1.1 Pemeriksaan Benda Uji di Marshall Test


Berdasarkan hasil analisa pemeriksaan benda uji di marshall test didapatkan
nilai seperti pada tabel di bawah ini :
1. Benda Uji I

 Flow = 5,60
 Stabilator = 121
2. Benda Uji II
 Flow = 3,94
 Stabilator = 95
3. Benda Uji III

54
 Flow = 2,36
 Stabilator = 128

55
BAB V
PENUTUP
5.1 Kesimpulan
Kesimpulan ari hasil penelitian yang di lakukan di Laboratorium Terpadu Teknik Sipil
Universitas Islam Lamongan di dapatkan beberapa data sebagai berikut :
1. Analisa agregat pada praktikum terdapat tiga analisa bahan, yaitu : Agregat Kasar,
Agregat Sedang, dan Agregat Halus. Yang mana ketiga bahan tersebut telah
memenuhi karakteristik pedoman PB-0201-76, AASHTO T-27-74, dan ASTM C-
138-46.
2. Pada analisa pemeriksaan aspal terdapat hasil dari beberapa data saat pelaksanaan
praktikum sebagai berikut :
a. Terlihat titik nyala pada waktu 1508 detik atau 25 menit 8 detik dan suhu 110˚C
dengan 100˚C dibawah titik nyala.
b. Pada benda uji 1 dan 2 terjadi titik lembek pada suhu 52˚C dengan waktu yang
berbeda. Pada benda uji 1 jatuh pada waktu 575 detik, sedangkan pada benda uji
2 jatuh lebih lama daripada benda uji 1 dengan waktu 647 detik.
c. Penetrasi rata-rata mendapatkan hasil 50,8 dengan angka toleransi 4 dan hasil
penetrasi tepat pada 50-149, yang mana pembacaan tidak harus diulangi karena
tidak melebihi batas toleransi dengan ketentuan bahwa hasil pembacaan tidak
melampaui ketentuan pada pedoman..
3. Berdasarkan hasil analisa pemeriksaan benda uji di marshall test, bahan yang baik
dan layak digunakan yaitu benda uji dengan kadar 5,7%.
5.2 Saran
Saran dari praktikum bahan perkerasan jalan ini adalah sebagai berikut :
1. Sebelum melaksanakan praktikum, sebaiknya memperhatikan alat dan bahan yang
digunakan agar praktkum bisa berjalan dengan lancar.
2. Sebelum melaksanakan praktikum kita harus mangutamakan keselamatan agar
tidak terjadi kecelakaan atau hal hal yang tidak diinginkan.
3. Pada kegiatan praktikum sebaiknya mempersiapkan diri dan materi materi yang
akan di praktekkan agar dalam kegiatan praktikum tidak terhambat.
4. Setelah melaksanakan praktikum sebaiknya membersihkan dan mengembalikan
alat yang digunakan sat praktikum.

56
DAFTAR PUSTAKA

Kementrian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat ; Direktorat Jenderal Bina Marga,
“Spesifikasi Umum 2010 (Revisi 3) Divisi 6.” pp. 1-89, 2010.
“BUKU PANDUAN PRAKTIKUM BAHAN PERKERASAN JALAN (2022)”

S. Sukirman, “TI I/ , 1,” Perkerasan Jalan Lentur , pp. 1-129, 1999.

S. Silvia, “Perkerasan Jalan Batu,” Nova, p. 1, 2003.

L. A. Beton et al., “ESTIMASI KADAR ASPAL OPTIMUM PADA LASTO


BERDASARKAN DATA HISTORIS PENELITIAN DI FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS campuran Laston dan Mengetahui rentang nilai konstanta C yang
digunakan berdasarkan data historis.”

57
LAMPIRAN

58
59
60
61
62
63
64
65
66
67
68
69
70
71
72
73
74
75
76
77

You might also like