You are on page 1of 7

Gagak ingin Jadi Angsa

Mapel : Bahasa Indonesia


Elemen CP : Menulis
Capaian Pembelajaran Elemen :
Peserta didik mampu menunjukkan keterampilan menulis permulaan dengan benar (cara
memegang alat tulis, jarak mata dengan buku, menebalkan garis/huruf, dll) di atas kertas
dan/atau melalui media digital. Peserta didik mengembangkan tulisan tangan yang semakin baik.
Peserta didik mampu menulis teks deskripsi dengan beberapa kalimat sederhana, menulis teks
rekon tentang pengalaman diri, menulis kembali narasi berdasarkan teks fiksi yang dibaca atau
didengar, menulis teks prosedur tentang kehidupan sehari-hari, dan menulis teks eksposisi
tentang kehidupan sehari-hari.

A. Tujuan Pembelajaran
Peserta didik dapat menulis kembali narasi berdasarkan teks fiksi yang dibaca/didengar.

B. Rencana Asesmen
● Tujuan dan Fungsi Asesmen :
Asesmen ini bertujuan untuk peserta didik mampu menulis kembali narasi
berdasarkan teks fiksi yang dibaca/didengarnya. Sehingga fungsi asesmen ini
adalah formatif
● Teknik dan Instrumen Asesmen:
Teknik yang digunakan adalah kinerja yang digunakan untuk menilai
ketercapaian. Tujuan pembelajaran menggunakan rubrik.
● Indikator Ketercapaian Tujuan Pembelajaran:
karena fungsi asesmen ini adalah formatif, berikut kriteria ketercapaian tujuan
pembelajaran:
1. Peserta didik memahami isi teks fiksi yang dibacakan oleh guru/teman.
2. Peserta didik dapat menuliskan kembali teks fiksi yang dibacakan
guru/teman dalam bentuk teks narasi sederhana.
Secara keseluruhan berikut deskripsi kriteria yang dapat digunakan untuk menilai
asesmen kinerja yang dibuat oleh peserta didik;
❖ Awal Berkembang: Peserta didik mulai mencoba memahami isi teks
fiksi yang dibacakan oleh guru/teman, serta memerlukan bantuan guru/teman
untuk menampilkan refleksi memahami isi teks fiksi.
❖ Mulai Berkembang: Peserta didik mulai memahami isi teks fiksi yang
dibacakan oleh guru/teman, serta memerlukan bantuan guru/teman untuk
menampilkan refleksi memahami isi teks narasi.
❖ Berkembang: Peserta didik mampu memahami isi teks fiksi yang
dibacakan oleh guru/teman, serta menampilkan refleksi
mengungkapkan kembali sebagian isi teks fiksi dalam bentuk narasi
sederhana secara mandiri.
❖ Mahir: Peserta didik memahami isi teks fiksi yang dibacakan oleh
guru/teman, serta menampilkan refleksi mengungkapkan kembali seluruh isi
teks fiksi dalam bentuk narasi sederhana secara mandiri dan konsisten.

● Cara Pengolahan Hasil Asesmen:


❖ Setiap rentang indikator pada kolom kriteria digunakan sebagai petunjuk
dalam menentukan pencapaian peserta didik.
❖ Hasil asesmen dipetakan ke dalam 4 kualitas kriteria.
❖ Selama asesmen guru perlu memperhatikan peserta didik secara seksama agar
dapat menempatkan pencapaian peserta didik dalam indikator kualitas yang
tepat.
❖ Setelah asesmen dilaksanakan, guru mengamati hasil yang diperoleh untuk
digunakan dalam menarik nilai atau menentukan pencapaian peserta didik.
❖ Setiap ketercapaian kualitas yang diraih dapat digunakan untuk menentukan
rencana tindak lanjut (bisa berupa pengulangan materi, atau tantangan)

● Contoh Pengolahan Hasil Asesmen

Nama Kriteria Hasil Asesmen


Peserta
Didik
Rini Peserta didik memahami isi teks fiksi yang dibacakan oleh Berkembang
guru / teman.

Peserta didik dapat menuliskan kembali teks fiksi yang


dibacakan guru/teman dalam bentuk teks narasi sederhana.

Toni Peserta didik memahami isi teks fiksi yang dibacakan oleh Mahir
guru / teman.

Peserta didik dapat menuliskan kembali teks fiksi yang


dibacakan guru/teman dalam bentuk teks narasi sederhana.
C. Tindak Lanjut
● Asesmen ini dapat berfungsi sebagai asesmen formatif untuk mengetahui capaian
pemahaman peserta didik terhadap isi teks narasi yang dibacakan oleh guru
dengan topik diri dan lingkungan.
● Sesi tindak lanjut ini bisa digunakan untuk melihat pemahaman dan keterampilan
peserta didik secara lebih menyuruh, kegiatan yang bisa dilakukan antara lain:
1. Memberikan feedback (umpan balik) terhadap hasil pemahaman peserta
didik.
2. Sesi presentasi untuk menjelaskan tentang pemahaman peserta didik terkait
teks fiksi yang dibacakan oleh guru/teman.
3. Melakukan refleksi untuk memperoleh umpan balik dari peserta didik tentang
pengalaman asesmen yang sudah dilakukan. Contoh pertanyaan refleksi:
❖ Apa yang kamu pelajari dari cerita fiksi ini?
❖ Apa tantanganmu saat mengerjakan aktivitas ini?
❖ Bagaimana caramu untuk menghadapi tantangan di aktivitas ini?
❖ Bagaimana perasaanmu ketika mengerjakan aktivitas ini?

D. Rencana Kegiatan
Latar Belakang Kegiatan:
Teks narasi adalah serangkaian cerita mengenai peristiwa atau kejadian yang
disusun menurut kronologi sesuai dengan urutan waktunya. Teks narasi juga bisa memuat
sebuah tema fiksi (imajinatif) maupun non fiksi.
Rencana Kegiatan:
❖ Bahan:
1. Gambar Teks Cerita Fiksi
2. Proyektor
3. Buku tulis
4. Alat tulis
❖ Waktu yang dibutuhkan: 40-45 menit
❖ Saran pengelompokan: individu

● Instruksi
❖ Menjelaskan tujuan pembelajaran pada asesmen ini kepada peserta didik.
❖ Menunjukkan kriteria ketercapaian tujuan pembelajaran untuk peserta didik
mengetahui pencapaiannya.
❖ Memberikan pertanyaan atau pernyataan pemantik kepada peserta didik terkait
tujuan pembelajaran, seperti:
a) Siapa yang tahu burung gagak?
b) Apa warna buruk gagak dan angsa?
❖ Menunjukkan gambar cerita fiksi kepada peserta didik di depan kelas dengan
proyektor ataupun gambar kertas.
❖ Membacakan cerita atau meminta salah satu peserta didik untuk membaca lantang
kepada teman-temannya.
❖ Melemparkan pertanyaan mengenai isi informasi cerita fiksi yang telah dibacakan
dan meminta peserta didik menulis kembali cerita dalam bentuk teks narasi pada
buku tulisnya.

● Contoh Gambar Teks Cerita Fiksi


● Diferensiasi
❖ Peserta didik yang sudah lancar menulis: menampilkan refleksi cerita fiksi dalam
bentuk tulisan narasi yang lengkap dan jelas.
❖ Peserta didik yang belum lancar menulis: menampilkan refleksi cerita fiksi hanya
dalam bentuk lisan.

D. Referensi
● Gambar Teks Cerita Fiksi Gagak Ingin Jadi Angsa:
https://www.kibrispdr.org/detail-2/contoh-cerita-fiksi-fabel.html
INSTRUMEN ASESMEN

Judul Besar : Instrumen Rubrik Penilaian Kinerja


Teknik Asesmen : Kinerja
Judul Aktivitas : Gagal ingin Jadi Angsa
Mapel : Bahasa Indonesia
Tujuan Pembelajaran : Peserta didik dapat mengungkapkan gagasan secara lisan tanpa bantuan
gambar/ilustrasi.

Deskripsi Kriteria:
❖ Awal Berkembang: Peserta didik mencoba mengenal berbagai perasaan, serta memerlukan bantuan
untuk menampilkan refleksi penerapan berbagai perasaannya dalam kehidupan sehari-hari.
❖ Mulai Berkembang: Peserta didik mulai mengenal berbagai perasaan, serta memerlukan bantuan untuk
menampilkan refleksi penerapan berbagai perasaan dalam kehidupan sehari-hari baik di sekolah dan di
rumah.
❖ Berkembang: Peserta didik mampu mengenal berbagai perasaan, serta mengungkapkan refleksi
perasaannya dalam kehidupan sehari-hari baik di sekolah dan di rumah secara mandiri.
❖ Mahir: Peserta didik mampu mengenal berbagai perasaan, serta mengungkapkan lebih dari dua
refleksi perasaannya dalam kehidupan sehari-hari baik di sekolah dan di rumah secara mandiri dan
konsisten.

Umpan
Nama
Hasil Balik untuk
Peserta Kriteria
Asesmen Peserta
Didik
Didik
Peserta didik telah mampu memahami isi teks narasi yang
dibacakan oleh guru dengan topik diri dan lingkungan.

Peserta didik dapat mengungkapkan kembali secara lisan


isi teks narasi oleh guru dengan topik diri dan lingkungan.

Peserta didik telah mampu memahami isi teks narasi yang


dibacakan oleh guru dengan topik diri dan lingkungan.

Peserta didik dapat mengungkapkan kembali secara lisan


isi teks narasi oleh guru dengan topik diri dan lingkungan.
Peserta didik telah mampu memahami isi teks narasi yang
dibacakan oleh guru dengan topik diri dan lingkungan.

Peserta didik dapat mengungkapkan kembali secara lisan


isi teks narasi oleh guru dengan topik diri dan lingkungan.

You might also like