You are on page 1of 32

Soal dan Kunci Jawaban

Kompetensi Sosial dan Kultural


Persiapan Tes CPNS, PPPK, Psikotes, dan Sebagainya

mathcyber1997.com

Berkas Diperbarui pada Tanggal 24 Oktober 2021

mathcyber1997.com Kompetensi Sosial dan Kultural 1 / 32


Soal Nomor 1

Saya senang tinggal dalam lingkungan yang · · · ·


A. rumahnya berdekatan
B. tertutup
C. sepi
D. suasananya individual
E. suasananya penuh kekeluargaan

mathcyber1997.com Kompetensi Sosial dan Kultural 2 / 32


Soal Nomor 2

Pada suatu hari, saya sedang makan di luar bersama rekan kerja.
Beberapa saat kemudian, datanglah seorang anak gelandangan yang
mengatakan bahwa ia lapar dan meminta uang atau sisa makanan.
Sikap saya terhadap situasi ini adalah · · · ·
A. memberi ia uang, lalu menyuruh pergi
B. memberi sisa makanan dan uang kepadanya
C. memberi uang dan membelikan makanan kepadanya
D. menanyakan tempat tinggalnya
E. mengabaikannya dan melanjutkan makan

mathcyber1997.com Kompetensi Sosial dan Kultural 3 / 32


Soal Nomor 3

Pada suatu hari, saya menginap di rumah salah seorang keluarga saya.
Keluarga saya menghidangkan makanan yang tidak saya sukai. Saya
akan · · · ·
A. makan nasinya saja tanpa menyentuh lauknya
B. tetap makan untuk menghormati tuan rumah
C. mengatakan bahwa saya sudah kenyang
D. makan dengan garam dan kerupuk saja
E. berkata jujur dan tidak mau makan

mathcyber1997.com Kompetensi Sosial dan Kultural 4 / 32


Soal Nomor 4

Ketika banyak anggota tim kerja saya yang berbeda agama dengan
saya, maka saya akan · · · ·
A. bersikap toleran dan menghargai perbedaan
B. menjaga jarak dengan mereka
C. waspada dalam bersikap
D. khawatir bahwa ucapan saya akan menyinggung mereka
E. meminta atasan untuk memindahkan saya ke tim kerja yang lain

mathcyber1997.com Kompetensi Sosial dan Kultural 5 / 32


Soal Nomor 5

Saya diutus mengikuti suatu diklat. Panitia penyelenggara


menempatkan saya dalam satu ruangan bersama orang yang tidak
saya kenal yang berasal dari kota lain. Sikap saya adalah · · · ·
A. mengajukan keberatan, tetapi akhirnya menerima keputusan
panitia
B. mengajukan protes kerja dan minta ditempatkan sendiri
C. mengajukan keberatan dan meminta untuk ditempatkan
bersama orang yang dikenal
D. menerima aturan panitia dan berusaha mengenal teman
sekamar
E. menerima aturan panitia dengan terpaksa

mathcyber1997.com Kompetensi Sosial dan Kultural 6 / 32


Soal Nomor 6

Ketika saya sedang berjalan, saya melihat dua kelompok pemuda yang
saling mengolok karena perbedaan etnis. Yang saya lakukan adalah
····
A. mengamati tingkah mereka dan bersiap-siap melerai jika terjadi
bentrokan
B. menghampiri kelompok tersebut dan menasihati agar tidak
saling mengolok
C. berusaha menghindar agar tidak mendapat masalah
D. mendukung salah satu kelompok dan melakukan provokasi
E. menghampiri kedua kelompok tersebut dan mengedukasi
mereka tentang makna perbedaan

mathcyber1997.com Kompetensi Sosial dan Kultural 7 / 32


Soal Nomor 7

Dalam suatu rapat perusahaan, pendapat saya ditolak oleh peserta


rapat yang lain. Saya akan · · · ·
A. berlapang dada dan menerima penolakan itu
B. tidak terima dan langsung meninggalkan tempat rapat
C. berusaha keras meyakinkan peserta rapat agar menerima
pendapat saya
D. menerima penolakan tersebut dengan berat hati
E. mengingat dan menyimpan dendam kepada orang yang
mengajukan penolakan

mathcyber1997.com Kompetensi Sosial dan Kultural 8 / 32


Soal Nomor 8

Saya sedang rapat bersama para pimpinan. Salah seorang pimpinan


mengeluarkan pendapatnya, tetapi saya tidak setuju dengan pendapat
tersebut. Saya akan · · · ·
A. langsung mengeluarkan sanggahan tanpa menghiraukan
posisinya sebagai pimpinan
B. menutup mulut karena tidak mau membantah pimpinan
C. mengiyakan saja agar rapat cepat selesai
D. meninggalkan ruangan rapat karena merasa geram dengan
pimpinan
E. meminta izin untuk melakukan sanggahan guna melakukan
penolakan pendapat

mathcyber1997.com Kompetensi Sosial dan Kultural 9 / 32


Soal Nomor 9

Ketika gagal dalam mencapai sesuatu yang saya inginkan, saya · · · ·


A. mencari dengan saksama siapa yang turut bertanggung jawab
terhadap kegagalan tersebut
B. mengambil waktu untuk menenangkan diri
C. bersedih hati
D. melakukan introspeksi sebagai bentuk perbaikan diri
E. melakukan apapun agar kegagalan tersebut tidak terulang
kembali

mathcyber1997.com Kompetensi Sosial dan Kultural 10 / 32


Soal Nomor 10

Jika atasan Anda menyuruh Anda melakukan sesuatu yang tidak


masuk akal, bagaimana tanggapan Anda?
A. Jika tugas tersebut hanya mampu saya selesaikan sedikit, maka
saya akan menolaknya.
B. Saya akan menerima karena itu adalah perintah atasan.
C. Terkadang saya terima, terkadang juga saya tolak,
tergantung bagaimana tugas tersebut dan apakah saya
bisa menyelesaikannya.
D. Jika suruhan tersebut memang tidak bisa dikerjakan, maka saya
akan menolaknya secara tegas.
E. Saya akan menerima suruhan tersebut agar mendapat
kepercayaan dari atasan.

mathcyber1997.com Kompetensi Sosial dan Kultural 11 / 32


Soal Nomor 11

Orang tua saya sakit keras, tetapi saya memiliki pekerjaan yang tidak
bisa ditinggalkan. Sikap saya adalah · · · ·
A. tidak masuk kerja tanpa izin
B. menyelesaikan pekerjaan seperti biasa dan berusaha
menghubungi orang tua dari tempat kerja
C. berusaha membereskan pekerjaan dan meminta izin kepada
atasan jika memang itu diperlukan
D. mengurus orang tua dan mengabaikan pekerjaan yang ada
E. tidak peduli dengan orang tua dan tetap menyelesaikan
pekerjaan

mathcyber1997.com Kompetensi Sosial dan Kultural 12 / 32


Soal Nomor 12

Rekan kerja saya mengundang saya untuk datang menghadiri acara


ulang tahun anaknya. Saya tahu persis bahwa acara ulang tahun
anak-anak pasti akan meriah, padahal saya tidak mudah
menempatkan diri dengan anak-anak. Saya akan · · · ·
A. meminta maaf kepada rekan kerja saya karena tidak bisa
menghadiri acara ulang tahun dan menitipkan kado kepadanya
B. hadir sebentar saja, memberikan ucapan dan kado, lalu segera
pulang
C. datang dengan ekspresi yang tidak menyenangkan
D. datang, memberikan kado, dan berusaha menikmati acara ulang
tahun
E. tidak menghadiri acara ulang tahun tersebut tanpa melakukan
konfirmasi kepada rekan kerja saya

mathcyber1997.com Kompetensi Sosial dan Kultural 13 / 32


Soal Nomor 13

Saya baru saja pindah ke lingkungan yang baru dan ingin mengadakan
syukuran berupa pentas musik. Tetangga saya mengatakan bahwa
masyarakat di tempat tinggal saya yang baru ini menganggap pentas
musik sebagai sesuatu yang kurang baik. Yang saya lakukan adalah
····
A. mengganti bentuk syukuran dengan kegiatan yang dapat
diterima masyarakat setempat
B. membatalkan niat untuk melakukan syukuran
C. tetap mengadakan pentas musik
D. meminta masyarakat setempat untuk menghargai saya sebagai
pendatang baru
E. mengadakan pentas musik secara sembunyi-sembunyi

mathcyber1997.com Kompetensi Sosial dan Kultural 14 / 32


Soal Nomor 14

Karena ada penambahan karyawan baru, sekat ruangan kerja saya


menjadi lebih sempit dan membuat saya kurang nyaman. Sikap saya
adalah · · · ·
A. menerima perubahan itu dan berusaha menyesuaikan diri
meskipun memakan waktu yang lama
B. menganggap bahwa penambahan karyawan baru bukanlah
kebijakan yang baik
C. menerima kondisi tersebut karena menyadari posisi saya sebagai
seorang bawahan
D. mengajak rekan kerja lain untuk protes kepada atasan
E. melakukan perundungan kepada karyawan baru agar ia tidak
betah bekerja

mathcyber1997.com Kompetensi Sosial dan Kultural 15 / 32


Soal Nomor 15

Ketika sedang melakukan presentasi di tempat kerja, saya menerima


pesan singkat yang mengabarkan bahwa anak saya mengalami
kecelakaan dan dirawat di rumah sakit. Sikap saya adalah · · · ·
A. menghentikan presentasi dan bergegas menuju ke rumah sakit
B. mencari informasi tentang keadaan anak saya sebagai
pertimbangan keputusan untuk melanjutkan presentasi atau
tidak
C. membalas pesan singkat itu dan tetap melanjutkan presentasi
D. mengabaikannya dan tetap melanjutkan presentasi
E. mencari alasan lain agar presentasi dihentikan untuk sementara
waktu, kemudian bergegas menuju rumah sakit

mathcyber1997.com Kompetensi Sosial dan Kultural 16 / 32


Soal Nomor 16

Rekan saya meminta saya untuk memalsukan tanda tangan presensi


pada suatu acara agar ia dianggap hadir, meskipun sebenarnya tidak.
Sikap saya adalah · · · ·
A. menolaknya dan membiarkan kolom tanda tangannya kosong
B. meminta rekan lain yang memalsukan tanda tangannya
C. melaporkan kepada atasan agar ia ditegur
D. mengingatkannya dan berterus terang bahwa saya tidak mau
melakukan kecurangan
E. menuruti kehendaknya karena ia sahabat yang baik

mathcyber1997.com Kompetensi Sosial dan Kultural 17 / 32


Soal Nomor 17

Ketika dalam perjalanan menuju kantor, saya melihat terjadinya


kecelakaan. Yang saya lakukan adalah · · · ·
A. mencoba menghubungi anggota keluarganya
B. menolong dan membawanya ke rumah sakit
C. terus melanjutkan perjalanan karena sudah berada dalam
ambang terlambat
D. melihat dari kejauhan dan tetap melanjutkan perjalanan
E. menelepon polisi agar tidak terjadi kemacetan karena
kecelakaan itu

mathcyber1997.com Kompetensi Sosial dan Kultural 18 / 32


Soal Nomor 18

Setiap hari saya selalu datang paling pagi ke kantor tempat saya
bekerja. Yang saya lakukan adalah · · · ·
A. menikmati udara pagi di lingkungan sekitar kantor
B. mengerjakan pekerjaan yang sempat tertunda
C. membuat rencana kerja di hari tersebut
D. membaca koran
E. membuat minuman kopi

mathcyber1997.com Kompetensi Sosial dan Kultural 19 / 32


Soal Nomor 19

Bagi saya, bekerja adalah · · · ·


A. kewajiban
B. kebutuhan
C. mencari uang
D. ibadah
E. tugas

mathcyber1997.com Kompetensi Sosial dan Kultural 20 / 32


Soal Nomor 20

Sebagian rekan kerja saya pulang 20 menit lebih awal dari jadwal yang
seharusnya. Sikap saya adalah · · · ·
A. ikut pulang untuk menjaga solidaritas
B. tetap mengikuti aturan yang berlaku dan pulang sesuai jadwal
C. pulang sesuai jadwal agar mendapat pujian dari atasan
D. ikut pulang karena banyak yang melakukannya
E. pulang jauh lebih awal dari rekan kerja saya yang lain

mathcyber1997.com Kompetensi Sosial dan Kultural 21 / 32


Soal Nomor 21

Dari sekian pegawai di kantor, saya merasa beban tugas terberat ada
pada saya sehingga saya merasa stres karena merasa dikejar tenggat
waktu. Respons saya adalah · · · ·
A. mengonsumsi suplemen agar mendongkrak tenaga saya untuk
menyelesaikan semua tugas yang ada
B. mengerjakan semua tugas dengan senang hati dan berusaha
mengatur waktu untuk memenuhi target tenggat waktu
C. mengerjakan semua tugas dengan tidak maksimal guna
menghemat waktu
D. hanya mengerjakan tugas yang saya senangi
E. mengabaikan semua tugas tersebut dan pergi berekreasi
bersama keluarga

mathcyber1997.com Kompetensi Sosial dan Kultural 22 / 32


Soal Nomor 22

Pada suatu hari, pekerjaan saya tidak dapat diselesaikan, padahal


waktu pulang kerja sudah sampai. Atasan saya meminta agar
pekerjaan itu harus selesai di hari itu juga. Yang saya lakukan adalah
····
A. memutuskan untuk pulang dan menyelesaikan pekerjaan itu di
hari berikutnya
B. bersedia asalkan diberikan uang lembur
C. menyelesaikan pekerjaan tersebut sebisa mungkin
D. menolak keinginan atasan karena melanggar kesepakatan
pekerjaan
E. menyelesaikan pekerjaan tersebut dengan penuh kekesalan

mathcyber1997.com Kompetensi Sosial dan Kultural 23 / 32


Soal Nomor 23

Saya menggunakan kendaraan kantor tanpa sepengetahuan atasan


saya. Secara tidak sengaja saya menabrakkan kendaraan tersebut.
Tindakan saya adalah · · · ·
A. melaporkan kejadian tersebut kepada atasan saya dan siap
menerima hukuman
B. membawanya ke bengkel dengan menggunakan biaya pribadi
dan mengembalikannya diam-diam
C. diam-diam mengembalikan kendaraan tersebut dalam keadaan
rusak
D. membawa kendaraan tersebut ke bengkel, lalu melaporkan
kejadian tabrakan kepada atasan, meminta maaf, dan bersedia
menerima konsekuensi
E. mencoba memperbaiki kendaraan tersebut sendiri

mathcyber1997.com Kompetensi Sosial dan Kultural 24 / 32


Soal Nomor 24

Saat terjadi perdebatan karena perbedaan pendapat, sikap saya


adalah · · · ·
A. meninggalkan ruangan karena tidak tahan terhadap keributan
B. berusaha menengahi agar perselisihan tidak terjadi
C. berusaha memahami kedua belah pihak dengan menggunakan
berbagai sudut pandang yang berpotensi memperbesar masalah
D. memihak dengan orang yang sependapat dengan saya
E. hanya diam dan mengikuti proses perdebatan sampai selesai

mathcyber1997.com Kompetensi Sosial dan Kultural 25 / 32


Soal Nomor 25

Reaksi saya dalam menyikapi aksi-aksi kekerasan yang sering terjadi di


jalanan adalah · · · ·
A. takut dan trauma saat berada di jalan
B. tidak ambil pusing dengan kejadian tersebut
C. melaporkan aksi kekerasan yang dijumpai dan tetap waspada
saat berkendara di jalan
D. menganggap aksi kekerasan tersebut sebagai tontonan yang
seru
E. sebisa mungkin mencari teman ketika hendak berkendara

mathcyber1997.com Kompetensi Sosial dan Kultural 26 / 32


Soal Nomor 26

Saya ditunjuk sebagai pemimpin suatu rapat. Ada anggota rapat


yang selalu menyela saya ketika saya sedang berbicara. Sikap saya
adalah · · · ·
A. biasa saja
B. mendengarkan argumentasinya dengan penuh rasa penasaran
C. menganggap dia sebagai orang yang aktif
D. mengabaikannya dan terus berbicara
E. meminta dia untuk mendengar terlebih dahulu dan akan
memberikannya waktu untuk berbicara

mathcyber1997.com Kompetensi Sosial dan Kultural 27 / 32


Soal Nomor 27

Teman sekantor saya mengalami musibah. Di saat yang sama ada


pekerjaan penting yang harus diselesaikan. Langkah yang saya
lakukan adalah · · · ·
A. memprioritaskan teman sekantor saya karena kami bagaikan
keluarga
B. menunda pekerjaan saya dan pergi untuk melihat kondisinya
C. tetap menyelesaikan pekerjaan karena saya yakin teman
sekantor saya tersebut mengerti kesibukan saya
D. mengajak teman sekantor saya yang lain untuk pergi
bersama-sama melihat kondisinya
E. menelepon atau mencari informasi terkait kondisinya sebelum
memutuskan langkah berikutnya

mathcyber1997.com Kompetensi Sosial dan Kultural 28 / 32


Soal Nomor 28

Ketika saya makan, ada orang di samping saya yang bau badan. Sikap
saya adalah · · · ·
A. menyelesaikan makan dengan segera, lalu pergi
B. mengabaikannya dan menganggap tidak ada apa-apa
C. bersikap biasa saja selagi tidak menganggu
D. menyuruh orang itu pindah tempat, bahkan mengusirnya secara
paksa bila diperlukan
E. mencari tempat duduk lain yang lebih nyaman

mathcyber1997.com Kompetensi Sosial dan Kultural 29 / 32


Soal Nomor 29
Saya adalah seorang ketua RT. Di lingkungan saya terdapat tetangga perumahan
baru yang merupakan seorang warga negara asing (WNA). Ia suka menjemur
pakaiannya di luar rumah. Warga lain merasa terganggu dan melaporkannya
kepada saya. Sebagai ketua RT, saya menginformasikan masalah ini kepada
tetangga baru tersebut dan ia menerimanya. Sekarang ia tidak lagi menjemur
pakaiannya di luar rumah, tetapi warga tetap merasa tidak nyaman. Sebagai
ketua RT, apa yang perlu saya lakukan?

A. menjelaskan kepada warga bahwa ada perbedaan budaya di negeri ini dan
tidak semua hal harus mengikuti budaya kita.
B. menjelaskan kepada warga bahwa ada perbedaan budaya yang mencolok
dari WNA tersebut.
C. bersikap proporsional dan netral, tetapi berusaha menjelaskan tentang
perbedaan yang ada.
D. membiarkannya saja .
E. mengusir WNA tersebut karena mengganggu kenyamanan warga.

mathcyber1997.com Kompetensi Sosial dan Kultural 30 / 32


Soal Nomor 30

Saya memutuskan untuk melanjutkan pendidikan di tempat studi


yang kebanyakan peserta didiknya berbeda agama dengan saya. Sikap
saya adalah · · · ·
A. berpikir kembali untuk melanjutkan studi di sana
B. membatalkan niat untuk melanjutkan studi
C. menerima perbedaan tersebut dan tetap fokus pada keinginan
untuk melanjutkan studi
D. berusaha untuk menghindari pergaulan dengan mereka saat
masa studi sudah dimulai
E. memutuskan untuk pindah agama agar tidak dianggap minoritas
di sana

mathcyber1997.com Kompetensi Sosial dan Kultural 31 / 32


Informasi Lain

Seputar konten soal


Soal Kompetensi Sosial dan Kultural menguji pengetahuan, keterampilan,
dan sikap/perilaku yang dapat diamati, diukur, dan dikembangkan terkait
dengan pengalaman berinteraksi dengan masyarakat majemuk dalam hal
agama, suku dan budaya, perilaku, wawasan kebangsaan, etika, nilai-nilai,
moral, emosi, dan prinsip, yang harus dipenuhi oleh setiap pemegang
jabatan untuk memperoleh hasil kerja sesuai dengan peran, fungsi, dan
jabatan. Soal ini biasanya diujikan dalam tes CPNS, PPPK, psikotes, dan
lain sebagainya.

Apakah ada kunci jawabannya?


Kunci jawaban soal dapat diakses melalui tautan berikut:
https://mathcyber1997.com/
soal-dan-kunci-jawaban-kompetensi-sosial-dan-kultural/

mathcyber1997.com Kompetensi Sosial dan Kultural 32 / 32

You might also like