You are on page 1of 3

Yogyakarta, 27 Agustus 2015

Yth. Staf HRD PT K24 Tbk


di tempat
Dengan hormat,
Berdasarkan iklan lowongan pekerjaan yang dimuat pada Harian Kedaulatan Rakyat yang terbit pada
hari Selasa 25 Agustus 2015 halaman 15 terkait penerimaan karyawan baru pada PT K24 Tbk, maka
saya Aulia Naumirani, S.Far. bermaksud untuk mengajukan permohonan kerja pada posisi Asisten
Apoteker. Berikut ini adalah sekilas tentang data diri saya yang saya kutip dari Curriculum Vitae,
Tempat, Tanggal Lahir : Klaten, 19 April 1994
Umur : 21 tahun
Pendidikan Terakhir : S1 Farmasi
No. Telepon : 089-219-271-171
Email : aulia_aulia@gmail.com
Alamat Rumah : Jl Perintis Kemerdekaan No 58 Gang 8 Yogyakarta
Untuk melengkapi lamaran saya maka berikut ini saya lampirkan beberapa berkas administratif yang
saya miliki,
1. Curriculum Vitae (CV) – 1 lembar
2. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP) – 1 lembar
3. Fotokopi Ijazah Terakhir yang telah dilegalisir - 1 lembar
4. Fotokopi Transkrip Nilai yang telah dilegalisr - 1 lembar
5. Fotokopi Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) yang telah dilegalisir – 1 lembar
6. Fotokopi Surat Keterangan Dokter yang telah dilegalisir – 1 lembar
7. Fotokopi Sertifikat Pendidikan Apoteker
8. Pas Photo 4X6 – 1 lembar
Demikian surat lamaran kerja ini saya buat, atas perhatian dan pertimbangan Bapak/Ibu saya
sampaikan terima kasih.
Hormat saya,

Aulia Naumirani, S.Far.


Bandung, 26 Februari 2015

Kepada Yth.
Kepala Personalia
Apotik Rahayu
Jl.Jakarta No.123, bandung
di

Tempat

Perhal : Lamaran Pekerjaan

Dengan hormat,
Sesuai dengan informasi adanya lowongan pekerjaan dari Apotek Rahayu Bandung. Saya
bermaksud untuk melamar pekerjaan dan bergabung ke dalam Apotik untuk mengisi
posisi Asisten Apoteker Rahayu.

Berikut ini adalah data singkat saya :


Nama : Shinta Wenda Jauhari
Tempat / tgl. Lahir : Bandung, 23 Agustus 1994
Pendidikan Terakhir : SMK Farmasi Bandung ( Farmasi)
Alamat : Perum. Sindangasri no.22 Blok F Cimahi, Bandung

Dan saat ini saya dalam keadaan yang sehat. Kejujuran selalu saya utamakan dan latar
belakang pendidikan saya sangat memuaskan, dan saya juga dapat mengoperasikan komputer
dengan baik.

Sebagai bahan pertimbangan, saya lampirkan :


1. Foto Copy KTP
2. Daftar Riwayat Hidup
3. Foto copy ijazah SMK
4. Foto copy STRTTK
5. Foto copy sertifikat Pengalaman kerja PT. Bio Farma.
6. Pas photo 4X6

Kesempatan wawancara dari Bapak / Ibu Personalia sangat saya harapkan agar saya dapat
menjelaskan lebih rinci tentang potensi dan kemampuan saya untuk Apotek yang Anda kelola
dengan baik.

Demikian surat lamaran ini, Saya ucapkan terima kasih atas segala perhatiannya.

Hormat Saya

Shinta Wenda Jauhari


Hal:LamaranPekerjaan

KepadaYth.,
ManajerPersonalia
KlinikBersalinBundaSehat
DiTempat

Denganhormat,

Sesuai dengan pengembangan dan kemajuan klinik bersalin Bunda Sehat, saya yakin di
perlukan banyak tenaga ahli dan profesional untuk menunjang kelangsungannya. Sehubungan
dengan hal tersebut, perkenankan saya mengajukan diri sebagai tenaga bidan di klinik
bersalin Bunda Sehat yang Bapak/Ibu Pimpin.

Berikut data singkat saya:

Nama :
Tempat&tgl.Lahir :
PendidikanAkhir :
Alamat :
Telepon :
StatusPerkawinan :

Saya memiliki kondisi kesehatan yang sangat baik, dan dapat mengoperasikan komputer
dengan baik. Latar belakang pendidikan saya sangat memuaskan serta memiliki kemampuan
manajemen yang baik.

Sebagai bahan pertimbangan, saya lampirkan :

1. Daftar Riwayat Hidup.


2. Foto copy ijazah Diploma III Kebidanan Universitas Gunadarma dan transkrip
nilai.
3. Foto copy sertifikat kursus/pelatihan.
4. Pas foto terbaru.

Saya berharap Bapak/Ibu bersedia meluangkan waktu untuk memberikan kesempatan


wawancara, sehingga saya dapat menjelaskan secara lebih terperinci tentang potensi diri saya.

Demikian surat lamaran ini, dan terima kasih atas perhatian Bapak/Ibu.

Hormat saya,

Anita Lestari

You might also like