You are on page 1of 1

Barabai, 11 Oktober 2018

Nomor : 1195/VIII-05/1018
Lampiran : Satu Berkas
Hal : Undangan

Yth. drg. Crist Bianto S. W., Sp.BM


di RSUD H. Badaruddin

Dalam implementasi JKN telah diatur pola pembayaran kepada fasilitas kesehatan tingkat
lanjutan adalah dengan INA CBGs. Dasar pengelompokan dalam INA CBGs menggunakan
sistem kodifikasi dari diagnosis akhir dan tindakan/prosedur yang menjadi output pelayanan,
dengan acuan ICD-10 untuk diagnosis dan ICD-9 untuk tindakan/prosedur. Pemahaman tentang
INA CBGs, koding diagnosis dengan ICD 10 dan ICD 9 CM merupakan suatu hal yang harus
dimiliki oleh profesi-profesi terkait, terutama DPJP, petugas koding rekam medis dan petugas
yang bertanggung jawab untuk pengajuan klaim. Dalam proses perjalanannya, beberapa klaim
yang diajukan oleh RS dilakukan pending, dengan alasan selain tidak sesuai dengan kaidah
koding ada pula yang membutuhkan medical judgment dari sisi medis. TKMKB dan DPM
merupakan tim yang dibentuk secara independen dengan salah satu fungsinya adalah
memberikan medical judgment terkait klaim-klaim yang mengalami pending. Sehubungan
dengan hal tersebut, kami bermaksud mengundang Bapak/Ibu anggota Tim Teknis KMKB
Cabang Barabai Tahun 2018 untuk dapat hadir pada kegiatan yang direncanakan pada :
Hari/Tanggal : Senin, 22 Oktober 2018
Pukul : 08.00 WITA sd selesai
Tempat : Aula Pertemuan RSUD H. Damanhuri Barabai
Kegiatan : Pertemuan Optimalisasi Kendali Mutu dan Kendali Biaya melalui
Peningkatan Pemahaman terkait Penyelesaian Dispute Claim
Peserta : 1. TKMKB Kalimantan Selatan Tahun 2018
2. Tim Teknis KMKB Cabang Barabai Tahun 2018
2. Anggota DPM Kalimantan Selatan Tahun 2018
3. BPJS Kesehatan Cabang Barabai dan Banjarmasin

You might also like