You are on page 1of 16

IMPLEMENTASI STRATEGI PEMASARAN PRODUK

MENGGUNAKAN METODE WEIGHTED PRODUCT PADA


PT. CAHAYA REZEKI SEMESTA

Oleh :
ANZAR ASMARA
2013020349

PROGRAM STUDI SISTEM INFORMASI


STMIK TRIGUNA DHARMA MEDAN
Latar Belakang
Periklanan (advertising) adalah penyajian materi secara persuasif
kepada publik melalui media massa dengan tujuan mempromosikan
barang atau jasa. Selama ini untuk mengiklankan suatu produk pada
PT. Cahaya Rezeki Semesta dalam memenuhi kebutuhan konsumen
dengan mengaplikasikan baliho serta perangkat promosi lainnya seperti
brosur, poster, spanduk dan lain-lain. Namun fokus perusahaan saat ini
adalah untuk mempromosikan baliho secara online dengan kriteria
tempat dan spesifikasi tertentu sesuai dengan kebutuhan konsumen.
Untuk mengatasi masalah dalam mengambil keputusan diperlukan
pertimbangan dalam memilih lokasi serta spesifikasi. Untuk itu
dibutuhkan suatu Sistem Pendukung Keputusan (SPK) yang dapat
memperhitungkan faktor – faktor yang mendukung pengambilan
keputusan guna membantu, mempercepat dan mempermudah
pengambilan keputusan.
Perumusan Masalah
 Bagaimana merancang suatu sistem pendukung keputusan yang
dapat digunakan dalam menentukan ketepatan lokasi sasaran
promosi dengan metode Weighted Product (WP).

 Bagaimana membantu dan memudahkan pihak CRS


Advertising dalam penyediaan berbagai macam lokasi serta
spesifikasi baliho dalam memenuhi kebutuhan konsumen.
Batasan Masalah
 Sistem Pendukung Keputusan ini hanya sebagai alat bantu
dalam memilih keputusan lokasi dan spesifikasi baliho
dalam memenuhi kebutuhan konsumen.

 Keputusan yang diambil hanya dari beberapa faktor


kriteria seperti harga, lokasi, keamanan dan tingkat
keramaian

 Untuk menentukan kriteria keputusan hanya berdasarkan


hasil testimonial dari pelanggan.
Sistem Pendukung Keputusan
Pada dasarnya pengambilan keputusan adalah suatu
pendekatan sistematis pada hakekat suatu masalah,
pengumpulan fakta-fakta, penentuan yang matang dari
alternatif yang dihadapi, dan pengambilan tindakan yang
menurut perhitungan merupakan tindakan yang paling
tepat. Pembuat keputusan kerap kali dihadapkan pada
kerumitan dan lingkup pengambilan keputusan dengan data
yang begitu banyak. Untuk kepentingan itu, sebagian besar
pembuat keputusan dengan mempertimbangkan resiko
manfaat/biaya, dihadapkan pada suatu keharusan
mengandalkan seperangkat sistem yang mampu
memecahkan masalah secara efisien dan efektif, yang
kemudian disebut Sistem Pendukung Keputusan (SPK).
Tahapan Pengambilan Keputusan
Alur pemilihan alternatif keputusan terdiri dari:
1. Tahap Inteligence : tahap proses seseorang dalam mengambil
keputusan untuk permasalahan yang dihadapi, terdiri dari
aktivitas penelusuran, pendektesian dan proses pengenalan
masalah.
2. Tahap Design : tahap proses pengambil keputusan setelah tahap
intelegence meliputi proses untuk mengerti masalah,
menurunkan solusi dan menguji kelayakan solusi. Aktivitas
yang biasanya dilakukan seperti menemukan, mengembangkan
dan menganalisa alternatif tindakan yang dapat dilakukan.
3. Tahap Choice: pada tahap ini dilakukan proses pemilihan
diantara berbagai alternatif tindakan yang mungkin dijalankan.
Hasil pemilihan tersebut kemudian diimplementasikan dalam
proses pengambilan keputusan.
Metode Weighted Product (WP)
Metode Weighted Product merupakan perkalian untuk menghubungkan
rating atribut, dimana rating setiap atribut harus dipangkatkan dulu
dengan bobot atribut yang bersangkutan. Proses tersebut sama halnya
dengan proses normalisasi.
Adapun tahapan – tahapan secara singkat algoritma dari metode ini
adalah sebagai berikut:
1. Memperbaiki nilai bobot terlebih dahulu dengan cara membagi
bobot dengan nilai rating bobot preferensi tingkat kepentingan
setiap kriteria.
2. Nilai seluruh atribut kriteria dipangkatkan dengan bobot yang telah
diperbaiki. Bagi sebuah alternatif dengan bobot pangkat positif
untuk atribut manfaat dan bobot pangkat negatif pada atribut biaya.
Preferensi untuk alternatif Ai diberikan sebagai berikut:
dengan i=1,2,…,n.
dimana ∑wj = 1. wj adalah pangkat bernilai positif untuk atribut
keuntungan, dan bernilai negatif untuk atribut biaya.
3. Seluruh nilai atribut kriteria dikalikan berdasarkan jumlah kriteria
yang dimiliki setiap alternatif.
4. Hasil perkalian dijumlahkan untuk menghasilkan nilai pada setiap
alternatif.
5. Mencari nilai hasil dengan melakukan pembagian dengan rata-rata
dari nilai hasil setiap perkalian. Preferensi relatif dari setiap
alternatif, diberikan sebagai:

Vi = dengan i = 1,2,…,m.

6. Ditemukan urutan nilai hasil terbaik yang akan menjadi keputusan.


Analisa Permasalahan
 Analisa permasalahannya adalah sebagai bahan perbandingan dengan
sistem yang akan dirancang. Proses mengenai sistem pengambilan
keputusan tentang menentukan sasaran lokasi yang tepat untuk
promosi di bidang baliho atau dalam pemilihan baliho yang masih
secara manual dengan kata lain ketidakpastian konsumen dalam
menentukan pilihan yang mereka butuhkan.
 Sistem yang berjalan dalam menentukan atau mengambil keputusan
untuk menentukan lokasi pemilihan baliho masih menggunakan
sistem manual dan sangat sederhana yaitu dengan melihat beberapa
gambar contoh lokasi baliho dengan berbagai macam lokasi dan
variasi harga serta tingkat keramaian dan keamanan. Sehingga butuh
waktu yang lama untuk menentukan pilihan yang layak dan cocok
terhadap keinginan konsumen.
Algoritma Sistem
Misalnya :
seorang pengusaha ataupun konsumen yang ingin memasarkan produknya di bidang baliho,
dengan ukuran standar dan jenis produk rokok serta waktu yang disewa hanya 1 bulan. Ada
5 lokasi yang menjadi alternatif, yaitu A1 = Jl. Gatot Subroto, A2 = Jl. Bilal, A3 = Jl.
Krakatau, A4 = Jl. Mustafa, A5 = Jl. S. Parman. Dari range 1 sampai 5 yang diasumsikan
sebagai nilai kriteria prioritas bobot maka untuk C1 (harga) = 3, C2 (keramaian) = 5 dan C3
(keamanan) = 2. Maka tahapan algoritma untuk menjawab kasus diatas dari metode itu
adalah:
1. Memperbaiki nilai bobot terlebih dahulu dengan cara membagi bobot dengan nilai rating
bobot preferensi tingkat kepentingan setiap kriteria yaitu 1 sampai 5 dari nilai rating
kebutuhan. Maka dapat perhitungan sebagai berikut:
Dimana Wj = Bobot
2. Nilai seluruh atribut kriteria dipangkatkan dengan bobot yang telah diperbaiki. Bagi
sebuah alternatif dengan bobot pangkat positif untuk atribut manfaat dan bobot pangkat
negatif pada atribut biaya. Maka kriteria C2 (keramaian), C3 (keamanan) adalah kriteria
keuntungan; sedangkan kriteria C1 (harga) adalah kriteria biaya. Langkah selanjutnya
adalah memilih data baliho yang memiliki kriteria yang tepat. Maka hasil pemilihan
didapat 5 alternatif lokasi baliho.

Tabel data baliho dengan kriteria yang dipilih

Kriteria
Alternatif
C1 C2 C3

A1 8000000 7500 4

A2 7000000 3500 2

A3 1050000 7000 3

A4 5500000 3500 2

A5 7000000 5500 5
3. Seluruh nilai atribut kriteria dikalikan berdasarkan jumlah kriteria yang dimiliki setiap
alternatif. Langkah berikutnya adalah menghitung vektor S, dimana data yang ada akan
dikalikan tetapi sebelumnya dilakukan pemangkatan bobot dari masing-masing kriteria.
Perhitungannya sebagai berikut:

dimana ∑wj = 1. wj adalah pangkat bernilai positif untuk atribut keuntungan, dan
bernilai negatif untuk atribut biaya.
4. Hasil perkalian dijumlahkan untuk menghasilkan nilai pada setiap alternatif.
Langkahnya sebagai berikut:

Vi = dengan i= 1,2,….,n
5. Mencari nilai hasil dengan melakukan pembagian dengan rata-rata dari nilai hasil setiap
perkalian. Maka hasil dari vektor V ini dibandingkan terlebih dahulu. Perbandingan
vektor V terlihat pada tabel dibawah ini:
Tabel Perbandingan Hasil Vektor V

V1 V2 V3 V4 V5
Hasil Vektor V
0.250 0.155 0.210 0.166 0.233

V1 0.250 - Ya Ya Ya Ya

V2 0.155 Tidak - Tidak Tidak Tidak

V3 0.210 Tidak Ya - Ya Tidak

V4 0.166 Tidak Ya Tidak - Tidak

V5 0.233 Tidak Ya Ya Ya -

Tabel diatas merupakan hasil perbandingan antar vektor, langkah awal perbandingan ini
dengan cara membandingkan hasil vektor pertama dengan kedua apakah lebih besar atau
tidak, apabila hasilnya lebih besar maka ditulis Ya dan sebaliknya.
6. Ditemukan urutan nilai hasil terbaik yang akan menjadi keputusan. Sehingga hasil
perbandingan mendapatkan rekomendasi terbaik yakni V1 maka, rekomendasi baliho
tersebut adalah Alternatif 1 sebagai alternatif terbaik.
Selesai

Terima Kasih

You might also like