You are on page 1of 7

KENAKALAN REMAJA

• Kenakalan remaja adalah suatu perbuatan yang melanggar norma, aturan/hukum dalam
masyarakat yang dilakukan pada usia remaja atau transisi masa anak – anak ke dewasa.
INDIKASI / PETUNJUK KENAKALAN
REMAJA
1. Anak – anak tidak disukai oleh teman – temannya sehingga anak tersebut menyendiri.
Contoh: Anak itu tidak disukai temannya karena sering membuat onar
2. Anak – anak yang sering menghindarkan diri dari tanggung jawab di rumah atau di sekolah.
Contoh: - Di rumah: Tidak membantu orang tua
- Di sekolah: Tidak mengerjakan tugas
3. Anak – anak yang suka berbohong.
Contoh: Keluar dari kelas dengan alasan sakit tetapi anak itu tidak sakit melainkan
bermain dengan temannya
4. Anak – anak yang suka menyakiti / mengganggu teman – temannya di sekolah atau di rumah.
Contoh: - Di sekolah: Menjatuhkan mentalnya dengan cara membully
- Di rumah: Mengganggu teman – temannya saat bermain
5. Anak – anak yang suka merokok, membolos, mencoret – coret tembok sekolah, menonton video / media cetak
yang tidak layak serta melanggar tata tertib.
PENGARUH KENAKALAN REMAJA PADA
MASYARAKAT
• Kenakalan remaja sangat berpengaruh pada masyarakat karena dapat meresahkan lingkungan
masyarakat dan mengganggu kegiatan aktivitas masyarakat sehari – hari.
PENYEBAB DAN AKIBAT KENAKALAN
REMAJA
Penyebab:
• Kontrol diri yang lemah
• Kurangnya pengawasan terhadap anak
• Kurangnya sosialisasi dari orang tua mengenai nilai – nilai moral sosial
• Contoh perilaku yang ditampilkan orang tua kurang bagus
• Kemiskinan dan kekerasan dalam lingkungan keluarga
Akibat:
a. Bagi remaja itu sendiri
Kenakalan remaja berdampak bagi dirinya sendiri dan sangat merugikan baik fisik maupun mental.
b. Bagi keluarga
Ketidakharmonisan dalam keluarga, komunikasi antara orang tua dan anak akan terputus serta
menyebabkan keluarga kecewa atas yang telah di lakukan anak itu.
c. Bagi lingkungan masyarakat
Pandangan masyarakat pada anak itu buruk.
KESIMPULAN

• Tindakan kenakalan remaja sangat merugikan masyarakat dan remaja itu sendiri.

You might also like