You are on page 1of 8

Pengawasan dan pembinaan

Dalam melakukan pembinaan pemerintah bertanggung jawab atas


pembinaan penyelenggaraan konsumen yang menjamin diperolehnya hak
konsumen dan pelaku usaha serta dilaksanakannya kewajiban konsumen
dan pelaku usaha.

Menurut Zumrotin, kewajiban yang harus dipenuhi untuk memerkuat


posisi konsumen adalah:
1. Kewajiban bersikap kritis
2. Mayoritas konsumen kita kurang aktif untuk menambah pengetahuan
tentang barang
3. Kewajiban menggalang solidaritas antar konsumen
Hal-hal yang harus dilakukan oleh pengusaha dalam
pemenuhan mutu barang

1. Menentukan ketentuan cara berproduksi yang benar dan baik.


Disini pengusaha dituntut untuk melakukan control pada setiap proses
produksi, misalnya kontrol terhadap bahan baku, produk setengah jadi,
tahap pembotolan atau pengemasan.
2. Memenuhi standar mutu barang yang ditentukan pemerintah serta
peraturan-peraturan lain yang dikaitkan dengan mutu.
3. Pemantauan terhadap barang yang telah beredar di pasar.
Pembinaan oleh pemerintah atas penyelenggaraan perlindungan
konsumen dilaksanakan oleh menteri dan/atau menteri terkait dengan
melakukan koordinasi. Maksud diadakannya pembinaan penyelenggaraan
perlindungan konsumen berdasarkan Pasal 29 ayat (4) UUPK yaitu
meliputi upaya:
a) Terciptanya iklim usaha dan tumbunya hubungan yang sehat antara
pelaku usaha dan konsumen.
b) Nerkembangnya lembaga perlindungan konsumen swadaya masyarakat.
c) Meningkatnya kualitas sumber daya manusia serta meningkatnya
kegiatan penelitian dan pengembangan di bidang perlindungan
konsumen.
Pengawasan terhadap penyelenggaraan perlindungan konsumen serta penerapan
ketentuan peraturan perundang-undangan diselenggarakan oleh:
a) Pemerintah;
b) Masyarakat;
c) Lembaga Perlindungan Konsumen Swadaya Masyarakat (Pasal 30 ayat (1) UUPK).

Pengawasan oleh masyarakat dan lembaga perlindungan konsumen swadaya


masyarakat dilakukan terhadap barang dan/atau jasa yang beredar di pasar.
Apabila hasil pengawasan ternyata menyimpang dari peraturan perundang-
undangan yang berlaku dan membahayakan konsumen, menteri dan/atau menteri
teknis mengambil tindakan sesuai dengan peraturan perundang-undangan.
 Peran serta pemerintah untuk mewujudkan suatu perdagangan yang sehat dalam
arti baik pelaku usaha maupun konsumen sama-sama untung dan mendapatkan
perlindungan hukum adalah dengan mengatur kegiatan perdagangan sebaik
mungkin.
 Pemerintah berupaya untuk menekan peredaran barang yang tidak layak bagi
konsumen, melakukan pengawasan serta suatu lembaga khusus untuk melakukan
pengawasan dan pemeriksaan baik sebelum atau sesudah barang tersebut beredar
si pasaran maupun selama proses produksi.
 Usaha pemerintah untuk mewujudkan hal tersebut adalah dengan menunjuk Badan
Pengawas Obat dan Makanan yang mempunyai tugas dibidang pengawasan obat
dan makanan sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan yang
berlaku.
Sistem pengawasan secara komprehensif

 Sub Sistem Pengawasan Produsen


Sistem pengawasan internal oleh produsen melalui pelaksanaan
cara-cara produksi yang baik atau good manufacturing practice
agar setiap bentuk penyimpangan dan standar mutu dapat
dideteksi sejak awal. Secara hukum, produsen bertanggung
jawab atas mutu sdan keamanan produk yang dihasilkan. Apabila
terjadi penyimpangan dan pelanggaran terhadap standar yang
telah ditetapkan maka produsen dikenakan sanksi, baik sanksi
administratif maupun pro justisia.
 Sub Sistem Pengawasan Konsumen
Sistem pengawasan oleh masyarakat konsumen sendiri melalui
peningkatan kesadaran dan peningkatan pengetahuan mengenai
kualitas produk yang digunakan dan cara-cara penggunaan
produk yang rasional. Penggunaan oleh masyarakat sendiri
sangat penting dilakukan karena pada akhirnya masyarakatlah
yang mengambil keputusan
 Sub Sistem Pengawasan Pemerintah/Badan POM
Sistem pengawasan oleh pemerintah melalui peraturan dan
standarnisasi, penilaian keamanan, khasiat dan mutu produk
sebelum diijinkan beredar di Indonesia, inpeksi, pengambilan
sampel dan pengujian laboratorium produk yang beredar serta
peringatan kepada publik yang didukung penegakan hukum.

You might also like