You are on page 1of 7

Kelompok 6

Nama Kelompok :
Yudea C.Luntungan (31120060)
Rizal Baitanu (31120059)
Christinus Marcelo Laga (31120064)
Fransiskus Gamaliel Susu(31120065)
Mariela Paskalina Fridolin Tahu(31120067)
Bab 10 Bisnis Internasional dan
Multinasional Corporation
 Perusahaan Multinasional dalam Bisnis Internasional

Perusahaan multinasional (PMN) menjadi isu kontroversial di negara-negara berkembang,


termasuk Indonesia, pada tahun 1970 dan 1980-an.  Isu PMN telah dibahas tidak hanya dari
sudut pandang ekonomi tetapi juga politik.   Sebagai produk kapitalisme, penanaman modal
asing/PMN sebagian besar didominasi oleh negara-negara Barat “sering diasosiasikan dengan
penjajahan dalam bidang ekonomi, sebagai bentuk baru dari penjajahan politik ekonomi sosial
yang pernah mereka alami” (lihat Sumartono 1987, hal. 82).
 Namun dari sudut pandang ekonomi dan bisnis, PMN sebenarnya dibutuhkan oleh negara-
negara berkembang sebagai sumber teknologi, manajemen, modal, dan jaringan global. 
Sebaliknya, negara seperti Indonesia dengan sumber daya alam yang kaya dan tenaga kerja
berbiaya rendah juga dibutuhkan oleh PMN Barat untuk melindungi pasokan bahan baku buat
industri mereka.
Pentingnya Perusahaan Multinasional
 PMN diakuI telah memainkan peran dalam menyumbang ekonomi negara asal dan ekonomi
dunia.  Jusuf Panglaykim (2011, hal. 7) memiliki pandangan meyakinkan tentang pentingnya
PMN dan bisnis internasional, yang terkait erat satu sama lain.  Seorang pembuat kebijakan
ekonomi dan, saya pikir juga, seorang eksekutif bisnis dapat belajar dua hal di sini.  Pertama,
mereka didorong untuk mempelajari PMN dan operasi bisnis, karena dianggap sebagai
aktor/pemain bisnis internasional dan pasar global.  Panglaykim berpendapat bahwa usaha-usaha
raksasa telah berhasil menciptakan keunggulan di pasar global, yaitu dengan mengombinasikan
manajemen, modal, teknologi, network global, integrasi secara vertikal dan horizontal dan
dukungan pemerintah yang disertai dengan sense of national mission.
 Kedua, adalah 'keharusan' bagi mereka untuk memantau perkembangan bisnis internasional
untuk memahami perubahan di pasar global.  Beliau yakin bahwa pengertian dan pemahaman
pada  kekuatan-kekuatan pasar global, dapat mengubah pola-pola perdagangan, hubungan
antarnegara, kekuatan serta keunggulan yang sudah selayaknya dipelajari dan dianalisa sebagai
masukan (input) oleh  para pengambil keputusan (Panglaykim 2011, hal. 6).
 Dan waktu dapat mengakibatkan perubahan dalam perkembangan PMN dan bisnis internasional.
 Sebelumnya, bisnis internasional berada di bawah dominasi PMN Barat, seperti Coca Cola,
Nestle, Citigroup, General Motor, Boeing, McDonald's, IBM, Time Warner, Microsoft, dan
Sony, yang menandai dominasi ekonomi negara-negara Barat, khususnya Amerika Serikat,
negara-negara Eropa, dan Jepang.   Kemudian dengan bangkitnya emerging economies, kita
menyaksikan ekspansi PMN Asia, seperti Haier, Sinopec, Samsung, Lenovo, Alibaba, dan
Hyundai, meski PMN-PMN utama dari negara-negara Barat masih menduduki posisi puncak.
 Ekspansi PMN Ini bisa membenarkan kenyataan bahwa bisnis global dan pasar sedang bergeser
ke Asia.
Integrasi Bisnis sebagai Model Bisnis
Masa Kini
 Dengan adanya pemahaman akan pola bisnis internasional yang berubah, pertanyaan tentang
relevansi studi tentang PMN dan bisnis internasional memiliki jawabannya.  Sangat jelas bahwa
pola perdagangan yang berubah dan menunjukkan bermunculnya para pemain bisnis baru dari
Asia dan negara-negara berkembang lainnya, membuat studi tentang PMN dan bisnis
internasional kian relevan.
 Kemajuan teknologi dan komunikasi memiliki andil dalam penciptaan model bisnis terintegrasi,
seperti model ‘supply-chain’ yang diidentifikasi oleh Michael Porter.  Sifat persaingan berbeda
dari yang di masa lalu di mana persaingan terjadi antara atau antar produk perusahaan dan
faktor-faktor produksi. Persaingan beralih ke persaingan antar manajemen ‘supply-
chain’ perusahaan-perusahaan global. Manufaktur dan pemasaran PMN terintegrasi melalui
manajemen ‘supply-chain’ di berbagai lokasi di berbagai negara.
  Namun jika dianalisis lebih lanjut pada tingkat bisnis mikro, integrasi bisnis antar PMN
menjadi ciri ‘borderless economy’ dan bisnis masa kini, yang mengabaikan identitas nasional
PMN.  Jadi, kita mungkin bertanya-tanya tentang perang dagang yang intensif antara China dan
Amerika Serikat.  Perang tersebut berimplikasi pada hubungan internasional, karena tidak
sejalan dengan perkembangan bisnis internasional.  Dari perspektif bisnis dunia, persaingan
harus terjadi antara atau antar kelompok-kelompok PMN, yang mengabaikan negara-negara
asal.  Kalau tidak, mungkin menjadi kendala bagi masyarakat bisnis dunia untuk berkomitmen
dengan liberalisasi ekonomi dan perdagangan dunia.  Kita seharusnya tidak mengabaikan yang
terakhir sebagai faktor pendorong integrasi ekonomi dan bisnis.
Perubahan dalam Bisnis Internasional
 Perubahan di seputar PMN dan bisnis internasional tidak terjadi dalam sekejap. Tetapi
kenyataannya,  ada beberapa pemain bisnis, khusus dari China, yang kini memainkan peran
yang makin dominan dalam bisnis internasional.  Kemudian PMN, yang sebagian besar
membentuk aliansi bisnis, telah menerapkan model bisnis terintegrasi dalam memproduksi dan
memasarkan produk dengan dukungan teknologi informasi dan komunikasi canggih.
 Penutup
 Bahasan menggambarkan pola perdagangan dan investasi dan juga penggunaan model bisnis
yang berubah, dari manufaktur tradisional di negara tuan rumah ke operasi terpadu seperti
manajemen supply chain global antar para PMN dari berbagai negara. Secara signifikan, the
newly emerging economies telah mendorong lebih banyak PMN Asia berperan kompetitif yang
ikut mengubah peta PMN dalam bisnis internasional.
 Selain itu, pentingnya PMN melatarbelakangi relevansi bisnis internasional.  Untuk mencapai
keunggulan kompetitif, PMN harus terus-menerus beradaptasi dengan kekuatan eksternal yang
berubah.  Dengan demikian, pemantauan atas perkembangan PMN adalah pendekatan bisnis
strategis agar fungsi-fungsi manajemen internal dapat beradaptasi dengan perubahan
lingkungan.  Dengan memiliki pemantauan yang konstan, PMN setidaknya dapat melakungan
‘benchmarking’ atas posisi mereka di pasar global.
 Dalam bisnis global saat ini, perusahaan mana pun termasuk di Indonesia memiliki peluang
yang sama untuk mengintegrasikan diri ke bisnis dunia sejauh siap untuk berkompetisi global. 
Dalam jangka pendek, perusahaan seyogyanya memiliki eksekutif kompeten dan profesional
dengan orientasi global dan melengkapi diri mereka dengan konsep bisnis internasional dan
manajemen PMN alih-alih mengandalkan proteksi pemerintah.
SEKIAN DAN TERIMAKASIH

ORA ET LABORA

You might also like