You are on page 1of 2

TUGAS AKTUALISASI

ASN BERAKHLAK DI
INSTANSI SENDIRI
Nama : Alan Mustaqim
NIP : 199412242022031001
Instansi : RSUD dr. Achmad Darwis
Unit Kerja : Dokter Umum
Saya datang ke Rumah Sakit 15 menit sebelum waktu masuk, dikarenakan harus
operan dengan teman yang dinas sebelumnya (Berorientasi pelayanan, Akuntabel). Saya juga
mengikuti apel pagi, yang diikuti oleh seluruh pegawai dan dipimpin oleh direktur (Loyal,
Adaptif). Kemudian saya menyapa dan berbincang dengan petugas dinas yang lain seperti
perawat, bidan, dan satpam, ataupun jika ada petugas yang baru (Harmonis, Adaptif). Jika ada
yang menjelekkan petugas yang lain, saya tidak ikut serta (Loyal). Pasien datang dan saya
memeriksa pasiennya, dan sebelumnya sudah diperiksa tanda vital oleh perawat yang bertugas
(Harmonis, Kompeten, Kolaboratif), tidak ada perbedaan layanan antara pasien umum dan BPJS
(Harmonis). Setelah memeriksan pasien, saya selalu meletakkan alat yang dipake seperti
stetoskop ditempat semula (Akuntabel). Terkadang saya juga mengikuti rapat akreditasi Rumah
Sakit, dan memegang pokja tertentu yang bekerja sama dengan tenaga medis lainnya
(Kolaboratif, Adaptif, Harmonis). Sesekali juga ada pelatihan yang diadakan oleh Rumah Sakit
untuk pengembangan skill, seperti pelatihan Analisa Gas darah oleh ahlinya (Kompeten,
Adaptif). Jika waktu zuhur masuk, saya melaksanakan shalat zuhur berjamaah di mushalla
Rumah Sakit (Loyal). Jika waktu pulang sudah tiba, saya operan dengan petugas yang dinas
berikutnya, dan biasanya memakan waktu 15-30 menit setelah waktu pulang (Berorientasi
pelayanan).

You might also like