You are on page 1of 9

Pusat-Pusat

Perdaban Islam
pada Abad
Pertengahan
Bagdad
Baghdad, merpakan ibukota negara Dinasti Abbasiyah yang didirikan oleh Khalifah Abu
Ja'far Al-Mansur (754-775 M) pada tahun 762 M. Kota ini terletak di tepian sungai Tigris.
Masa keemasan kota Baghdad terjadi pada masa pemerintahan Khalifah Harun Al-Rasyid
(786-809 M), dan anaknya Al-Makmun (813-833 M). Di kota ini banyak terdapat Kuttab
(sekolah dasar menengah), Madrasah (perguruan tinggi), Darul Hikmah (perpustakaan
nasional), masjid-masjid besar serta Majelis-majelis Muhadharah dengan tokoh-tokohnya
seperti Abu Ishak Al-Kindi, Abu Nashr Al-Faraby, Ibnu Bajah, Ibnu Thufail, Al-Ghazali
dalam filsafat, Abu Zakaria Yuhana bin Maswaih, Sabur bin Sahal, Abu Zakaria Ar-Razy
dalam kedokteran, dan Al-Khawarizmi yang menemukan angka nol dan bapak algebra
dalam matematika dan ratusan tokoh lain dalam farmasi, kimia, astronomi, tafsir, hadits,
kalam, dan ilmu nahasa.
Kairo
Kairo adalah salah satu kota tertua didunia yang menyimpan peradaban-
peradaban besar sejak 7000 tahun yang lalu. Menurut catatan sejarah sekitar
3000 SM banyak sekali kerajaan-kerajaan kecil tersebar di seluruh mesir yang
akhirnya terpolarisasi menjadi dua kerajaan-kerajaan kecil tersebar di seluruh
mesir yang akhirnya terpolarisasi menjadi dua kerjaan besar; Mesir Hulu dengan
ibukota Thebes (kini Luxor) dan Mesir Hilir dengan ibukota Memphis (kini
Kairo). Semenjak berdirinya kerajaan baru (1570-332 SM) ibukota menjadi satu
yaitu Memphis.
Isfahan
Isfahan adalah salah satu kota terpenting dalam sejarah peradaban Islam. Beberapa
dinasti Islam sempat menjadikan kota itu sebagai pusat pemerintahan, seperti
Timurid, Buwaih, Seljuk, dan Safawi. Di masa kejayaan Islam, Isfahan menjadi
kota yang maju dalam ilmu pengetahuan, kebudayaan, dan perdagangan .
Istanbul
Secara historis Islam pada masa kejayaannya telah banyak menanamkan peradaban-
peradaban yang patut dibanggakan. Pemerintah Turki Usmani telah berhasil mengantarkan
kejayaan Islam, dengan menjadikan Istambul sebagai kota Islam yang penuh dengan
peradaban-peradaban. Kehidupan beragama merupakan sesuatu yang penting di dalam
kehidupan bermasyarakat di Turki. Penguasa sangat berpegang dengan syari'at Islam,
bahkan ulama mempunyai kedudukan yang tinggi dalam kehidupan Negara dan
masyarakat Turki. Islam berkembang dan melahirkan peradaban, dan peradaban yang
berkembang bias dikelompokkan dalam bidang social, politik, militer dan seni arsitektur.
Istanbul terkenal dengan keindahan arsitekturnya. Masjid merupakan suatu cirri dari
sebuah kota Islam. Penelitian ini adalah penelitian perpustakaan, dalam pembahasannya
menggunakan metode historis untuk melihat latar belakang Istanbul, masuknya Islam,
kondisi umat Islam, ekonomi social, politik dan budaya
India

Keberadaan Islam di India telah melewati rentang sejarah yang sangat panjang.
Ada banyak versi tentang masuknya Islam ke India. Menurut salah satu versi,
Islam pertama kali tiba di India pada abad ke-7 M.

Adalah Malik Ibnu Dinar dan 20 sahabat Rasulullah SAW yang kali pertama
menyebarkan ajaran Islam di negeri itu. Saat itu, Malik dan sahabatnya
menginjakkan kaki di Kodungallur, Kerala.

Konon, dari wilayah itulah Islam menyebar ke seantero India. Malik lalu
membangun masjid pertama di daratan India, yakni di wilayah Kerala. Masjid
pertama yang dibangun kaum Muslimin itu berbentuk mirip candi, tempat
ibadah umat Hindu. Diyakini, masjid itu dibangun pada 629 M.
Cordoba
Penaklukan Cordoba oleh pasukan Tariq bin Ziad dilakukan atas perintah Musa bin
Nusair, seorang gubernur Afrika Utara, di bawah pemerintahan Walid bin Abdul Malik
atau Walid I (705-715 M) dari Dinasti Umayah yang beribukota di Damaskus. Selain
Cordoba, tentara Islam juga menguasai wilayah lain di Spanyol, seperti Toledeo,
Seville, Malaga, dan Elvira.

Cordoba menjadi ibukota kekhalifahan Dinasti Umayah setelah kerajaan tersebut kalah
oleh Dinasti Abbasiyah, pusat kekuasaan turut bergeser dari Damaskus ke Baghdad.
Dinasti Umayah yang terusir lalu membangun lagi kekuasannya di Spanyol. Cordoba
dipilih sebagai pusat kekuasaan Dinasti Umayah sejak pemerintahan Abdurrahman Ad-
Dakhil atau Abdurrahman I.
Granada
Yahudi dan Muslim bermigrasi dari kota terdekat, Elvira, ke Granada. Saat itu, Yahudi Iberia menjadi
penghuni mayoritas kota itu. Sementara, Muslim yang bermigrasi ini mulai membangun sebuah kota di kaki
pegunungan Sierra Nevada.
Pada pertengahan abad ke-13, Fernando III berkeliling dari kota ke kota, termasuk kota hunian komunitas
Muslim, Sevillla dan Cordoba. Untuk mencegah invasi raja Kristen, pemimpin kota Granada, Muhammad
Ibnu Ahmar, membuat sebuah aturan. Aturan ini mengharuskan Ibnu Ahmar membayar upeti tahunan dan
membantu pertahanan militer Fernando.
Ibnu Ahmar dan keturunannya yang kemudian dikenal sebagai Dinasti Nasrid, memimpin Kerajaan Granada
selama beberapa abad. Selama masa kepemimpinan mereka, para imigran Muslim dan Yahudi dari kota-kota
taklukan Kristen, berpindah ke Granada. Granada menjadi kota terakhir. Kepemimpinan Islam tetap berdiri.
Pada 1492, Isabella dan Ferdinand memaksa pemimpin dinasti Muslim terakhir, Boabdil, untuk
menyerahkan Granada.
Langkah ini menjadi sinyal berakhirnya era emas Andalusia. Mayoritas Muslim yang tetap memilih bertahan
di Granada dibandingkan pindah ke Afrika Utara, harus berasimilasi dengan Katolik sebagai Moriscos dan
Marranos. Sejak itu, warga Kristen dari utara beramai-ramai pindah ke selatan.
Samarkand dan Bukhara

Peradaban Islam di Asia Tengah berkembang pesat di Uzbekistan. Di sana ada salah satu kota yang menjadi pusatnya
yaitu Samarkand.
Samarkand merupakan salah satu kota bersejarah dalam peradaban Islam di Uzbekistan dan Asia Tengah. Bersama
dengan Kota Bukhara, Samarkand menjadi pusat perkembangan budaya dan ilmu pengetahuan Islam.

Terdapat sejarah panjang peradaban Islam di kota yang didirikan kira-kira 3.000 tahun lalu itu. Samarkand baru bisa
ditaklukan oleh kaum muslimin pada tahun 93 H/712 M, dan sejak itulah Islam mulai diterima kalangan luas
masyarakat Samarkand. Pasca ditaklukan oleh Dinasti Umayyah, kota ini menjadi kota yang sangat maju dan menjadi
pusat Islamisasi ke wilayah Asia Tengah.

You might also like