You are on page 1of 4

GINJAL

Bentuk ginjal

Ada tiga lapisan ginjal

1. Lapisan luar disebut korteks atau


kulit ginjal
2. Medula atau sumsum ginjal
3. Lapisan dalam disebut rongga
ginjal atau pelvis renalis

 Proses penyaringan darah terjadi di


kulit ginjal karena disini terdapat
ratusan ribu badan malpigi yang
terdiri atas glomerulus dan
kapsul/simpai bowman.
 Medulla (sumsum ginjal) tersusun atas saluran yang berupa pembuluh halus kapiler
bowman yang merupakan kelanjutan badan malpigi dan saluran yang ada di bagian
korteks.
 Pelvis renalis atau rongga ginjal yang berfungsi sebagai penampung urine sememtara
sebelum dikeluarkan melalui ureter

Tiap ginjal tersusun oleh sekitar 1 juta


unit penyaring kecil yang disebut
nefron.
Letak ginjal di dalam rongga perut bagian belakang sebelah kanan kiri tulang pinggang

Fungsi ginjal adalah menyaring darah yang banyak mengandung sisa metabolism melalui
pembuluh nadi ginjal sehingga dihasilkan urine melalui tiga tahap.
Urutan jalannnya urine setelah pembentukan urine adalah : rongga ginjal  ureter 
kanrong kemih  uretra

Tiga tahap pembentukan urine:


1. Filtrasi (penyaringan)
Terjadi dalam badan malpigi tepatnya di glomerulus. Cairan yang disaring ditampung
oleh kapsul Bowman. Membrane glomerulus dan kapsul Bowman bersifat pariabel
sehingga darah dan protein tetap tinggal dalam kapiler darah. Jadi hanya dapat
menampung cairan berupa glukosa, urea, air dan ion-ion anorganik menjadi urine
primer
2. Reabsorbsi ( penyerapan kembali)
Terjadi di tubulus kontortus proksimal. Proses yang terjadi adalah penyerapan
kembali zat-zat yang masih dapat diperlukan lagi oleh tubuh melalui pembuluh halus
ke darah, misalnya glukosa. Cairan yang dihasilkan dari proses reabsorbsi disebut
urine sekunder
3. Augmentasi (pengumpulan)
Terjadi di tubulus kontortus distal dan juga saluran pengumpul/tubulus kolektivas
berupa pengumpulan cairan dari proses sebelumnya. Cairan yang dihasilkan sudah
berupa urine sungguhan.

LATIHAN
1. Lengkapi gambar!

2. Bagian nomor 3 terjadi proses


a. Penampungan urine sementara sebelum dikeluarkan melalui ureter
b. Penampungan urine sementara sebelum dikeluarkan melalui uretera
3. Kelanjutan dari korteks ginjal dan badan malpigi terdapat pada nomor 2
4. Lengkapi keterangan gambar di atas!
5. Badan malpigi ditunjukkan oleh nomor
a. 2
b. 2 dan 3
6. Pada bagian 3 terjadi proses
a. Penyaringan darah oleh badan malpigi
b. Penyerapan urine sekunder oleh tubulus
7. Pada bagian 2 terjadi proses
a. Penampungan sementara urine primer oleh kapsul Bowman
b. Penampungan sementara urine sekunder oleh kapsul Bowman
8. Pada bagian 4 terjadi proses
a. Augmentasi
b. Reabsorbsi
9. Proses augmentasi terjadi pada bagian
a. 5
b. 5 dan 6
10. Proses pembentukan urine dalam ginjal manusia terjai dalam beberapa tahap.
Terbentuknya urine yang sesungguhnya dihasilkan pada tahap
a. Augmentasi
b. filtrasi
11. Urutan jalannya urune adalah
a. Rongga ginjal uretrakantong kemihureter
b. Rongga ginjal ureterkantong kemihuretra
12. Jelaskan secara singkat tahap pembentukan urine sampai membuangnya keluar tubuh!
Darah dari arteri masuk ke glomerulus terjadi filtrasi  filtrate (urine primer)
ditampung dalam kapsul Bowman  urine primer menuju tubulus kontortus
proksimal dan mengalami reabsorpsi membentuk urine sekunder  urine sekunder
menuju tubulus kontortus distal menjadi urine sesungguhnya  urine menuju
sumsum ginjal  rongga ginjal  ureter  kantung kemih  uretra
13. Sebutkan 2 kelainan ginjal dan cara penanganannya!
a. Nefritis  karena glomerulus terinfeksi kuman pengobatan dengan obat dalam
b. Diabetes mellitus  kekurangan hormon insulin  disuntuk insulin secara teratur
c. Diabetes insipidus  produksi urine berlebihan  banyak minum air
14. Apa yang seharusnya kita lakukan agar ginjal tetap sehat?
a. Makan makanan dan minuman sehat
b. Minum air 8 gelas sehari
c. Kurangi menahan kencing.

You might also like